Anda di halaman 1dari 4

NAMA : SALMIAH

NIM : A021201070

ESSAI : OPERASI DAN PRODUKTIVITAS

Dalam dunia kerja, perusahaan, maupun ekonomi sekarang ini Operasi dan Produktivitas
merupakan dua hal yang sangat penting. Terlebih dimasa seperti sekarang, segala bidang uang
ada menapatkan dampaknya. Apalagi dalam bisang Ekonomi dalam hal ini perusahan atau
rumah tanggga produksi. Operasi dan Produkivitas dalam hal ini mencakup Manajemen
Operasional.

Manajemen Operasional merupakan bidang manajemen yang berkaitan dengan


perencanaa, pengorganisasian, kepegawaain, memimpin, dam mengontrol proses produksi dalam
proses barang dan jasa. Proses memproduksi barang dan jasa di lakukam dengan adanya fungsi
penting, yag terdiri dari pemasaran (Marketing), yaitu menghasilkan permintaan, Produksi
(Operasi), yaitu menciptakan dan menghasilkan produk, serta keuangan (Akuntansi), yaitu
melacak seberapa baik kinerja organisasi, membayar tagihan, serta mengumpulkan uang.
Manajemen operasi merupakan bagian viral dalam penyempurnaan strategi perusahaan dan
memastika kelangsungan hidup dalam jangka panjang. Untuk itu dibutuhkan kemampuan
pengelolaan yang baik dan tersusun secara terperinci dengan tujuan meningkatkan profitabilitas
perusahaan.

Manajemen operasional bertujuan mencapai efisiensi yang lebih tinggi. Dia mencakup
proses perencanaan, pengorganisasian, dan pengawasan operasional bisnis untuk produktivitas
yang lebih baik. Pengelolaan operasional juga bertujuan mengurangi biaya bisnis dengan
menghindari pemborosan sumber daya. Untuk mencapai tujuan itu, pengelolaan operasional
memiliki sejumlah fungsi di berbagai bidang, yakni:
1. Keuangan
Keuangan adalah komponen penting dalam pengelolaan operasional. Penting
untuk memastikan bahwa seluruh keuangan telah digunakan sepenuhnya dan dijalankan
dengan benar untuk memastikan penciptaan barang dan jasa yang dioptimalkan.
Pemanfaatan keuangan yang tepat akan memungkinkan terciptanya produk atau layanan
yang akan memenuhi kebutuhan konsumen secara keseluruhan.
2. Strategi
Saat menggunakan strategi dalam pengelolaan operasional, ini mengacu pada
taktik perencanaan yang dapat membantu lewat optimalisasi sumber daya dan
pengembangan keunggulan kompetitif atas bisnis lain. Banyak strategi bisnis termasuk
konfigurasi rantai pasokan, penjualan, kapasitas untuk menyimpan uang, dan
pemanfaatan sumber daya manusia secara optimal.
3. Operasional
Fungsi manajemen operasi adalah berkaitan dengan perencanaan,
pengorganisasian, pengarahan, dan kontrol keseluruhan dari semua aktivitas dalam
perusahaan. Ini adalah fungsi utama dari manajemen operasional dan secara efektif akan
membantu dalam mengubah bahan mentah dan usaha manusia menjadi barang dan
layanan tahan lama yang dapat dimanfaatkan konsumen.
4. Desain Produk
Dengan teknologi baru yang tersedia, penjualan produk menjadi jauh lebih
sederhana. Salah satu tugas utama pengelolaan operasional adalah memastikan bahwa
suatu produk dirancang dengan baik dan memenuhi tren pasar serta memenuhi kebutuhan
konsumen. Konsumen hari ini lebih mementingkan kualitas daripada kuantitas. Itulah
mengapa sangat penting untuk mengembangkan produk yang tahan lama dan berkualitas
terbaik.
5. Pertahankan Kualitas
Manajemen operasional harus memastikan kualitas produk yang lebih baik. Tidak
ada kompromi untuk kualitas produk terbaik. Tim manajemen operasional harus
mengerjakan manajemen kualitas produk atau jasa dan harus mengawasi semua tugas.
Jika ada cacat yang ditemukan, tim harus mengambil langkah untuk memperbaiki cacat
tersebut.
6. Prediksi
Prediksi adalah proses yang dilakukan perangkat lunak dalam membuat perkiraan
kejadian tertentu yang mungkin terjadi di masa depan Dalam pengelolaan operasional,
prediksi dapat memperkirakan permintaan konsumen yang berkorelasi dengan produksi
melalui pembuatan jumlah produk yang akurat yang dibutuhkan dalam waktu tertentu.
Secara keseluruhan, prediksi memainkan peran penting dalam proses produksi.

Manajemen Operasional sangat penting untuk dipelajari karen beberapa hal, diantaranya:

1. Manajemen Operasional merupakan satu dari 3 fung si utama organisasi manapun, yang
mempelajari bagaimana mengatur diri sendiri untuk perusahaan yang produktif;
2. Untuk mengetahuia bagaimana barang dan jasa diproduksi;
3. Untuk memahami apa yang dilakukan manajemen operasi; dan
4. Manajemen operasi merupakan bagian organisasi yang membutuhkan anggaran yang
besar.

Dalam Manajemen Operasional ada 10 keputusan strategi (“Ten Strategic Decisions”), yaitu:

1. Design of goods and services (Barang dan Jasa)


- Mendefinisikan apa yang dibutuhkan dari Operasi
- Desain produk menentukan kualitas, keberlanjutan dan Sumber Daya Manusia.
2. Managing quality (Mengelola Kualitas)
- Tentukan ekspektasi kualitas pelanggan
- Menetapkan kebijakan dan prosedur untuk mengidentifikasi dan mencapai
kualitas tersebut.
3. Process and capacity design (Desain Produk dan Kapasitas)
- Bagaimana barang dan jasa diproduksi?
- Mengkomitmenkan manajemen pada teknologi, kualitas dan sumber daya dan
investasi tertentu.
4. Location strategy (Strategi Lokasi)
- Kedekatan dengan pelanggan, pemasok dan bakat
- Mempertimbangkan biaya, infrakstruktur, logistik dan pemerintah.
5. Layout strategy (Strategi Tata Letak)
- Integrasikan kebutuhan kapasitas, tingkat personal, teknologi dan iventaris
- Tentukan aliran bahan, orang dan informasi yang efisien.
6. Human resources and job design (SDM dan Desain Pekerjaan)
- Merekrut, memotivasi, dan mempertahankan personal dengan bakat dan
keterampilan yang dibutuhkan
- Bagian integral dan mahal dari total desain sistem.
7. Suppli-chain management (Manajemen Rantai Pasokan)
- Mengintegrasikan rantai pasokan ke dalam strategi perusahaan
- Tentukan apa yang akan dibeli, dari siapa, dam dalam kondisi apa.
8. Inventory management (Manajemen Inventaris)
- Keputusan pemasara dan penyimpanan persediaan
- Optimalkan dan mempertimbangkan keputusan pelanggan, kemampuan pemasok,
dan jadwal produksi.
9. Scheduling (Penjadwalan)
- Menentukan dan menerapkan jadwal jangka menengah dan jangka pendek
- Memanfaatkan personel dan fasilitas sambil memenuhi permintaan pelanggan.
10. Maintenance (Pemeliharaan)
- Mempertimbangkan kapasitas fasilitas, permintaan produksi, dan personel
- Pertahankan proses yang andal dan stabil.

Demikian essai yang bisa saya buat. Segala kekurangan dan kesalahan dalam penulisan
dan penyususnan essai ini mohon dimaklumi, maka dari itu saran dan kritik yang membangun
sangan dibutuhkan agar kedepanya lebih baik lagi. Terima kasih.

Anda mungkin juga menyukai