Anda di halaman 1dari 6

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN KURIKULUM 2013

Oleh Dwi Agustina

Sekolah : SD Negeri 1
Cindaga Kelas/Semester : II/I
Tema : 4. Hidup Bersih dan Sehat
Subtema : 1. Hidup Bersih Dan Sehat di Rumah
Pembelajaran :2
Alokasi Waktu : 2 x 35 menit

A. KOMPETENSI INTI
1. Menerima, menjalankan dan menghargai ajaran agama yang dianutnya.
2. Menunjukkan perilaku jujur, disiplin, santun, percaya diri, peduli, dan bertanggung
jawab dalam berinteraksi dengan keluarga, teman, guru, dan tetangga dan negara.
3. Memahami pengetahuan faktual, konseptual, prosedural, dan metakognitif pada
tingkat dasar dengan cara mengamati, menanya, dan mencoba, berdasarkan rasa ingin
tahu tentang dirinya, makhluk ciptaan Tuhan dan kegiatannya dan benda-benda yang
dijumpainya di rumah, di sekolah, dan di tempat bermain.
4. Menunjukkan ketrampilan berfikir dan bertindak kreatif, produktif, kritis, mandiri,
kolaboratif, dan komunikatif. Dalam bahasa yang jelas, sistemanis, logis dan kritis,
dalam karya yang estetis, dalam gerakan yang mencerminkan anak sehat, dan
tindakan yang mencerminkan perilaku anak sesuai dengan tahap perkembangannya.

B. KOMPETENSI DASAR DAN INDIKATOR PENCAPAIAN KOMPETENSI


PPKn
KOMPETENSI DASAR INDIKATOR PENCAPAIAN
KOMPETENSI
3.4 Memahami makna bersatu dalam 3.4.1 Menganalisis makna bersatu dalam
keberagaman di rumah dan di keberagaman di rumah. (C4)
sekolah.

4.4 Menceritakan pengalaman bersatu 4.4.1 Menceritakan sikap bersatu dalam


dalam keberagaman di rumah dan keberagaman di rumah. (P4)
di sekolah.

Bahasa Indonesia
KOMPETENSI DASAR INDIKATOR
PENCAPAIAN
KOMPETENSI
3.4 Mengenal kosakata dan konsep tentang 3.4.1 Menganalisis kosakata lingkungan
lingkungan sehat dan lingkungan tidak sehat. (C4)
sehat dilingkungan sekitar serta cara
menjaga kesehatan lingkungan dalam
bahasa indonesia atau bahasa daerah
melalui teks tulis, lisan, dan visual.
C. TUJUAN PEMBELAJARAN
1. Melalui tayangan Powerpoint dan Augmented Reality tentang keberagaman di
rumah (Condition), peserta didik (Audience) mampu menganalisis makna bersatu
dalam keberagaman di rumah (Behavior) dengan tepat (Degree). (HOTS/C4,
TPACK)
2. Melalui penugasan LKPD bersatu dalam keberagaman (Condition), peserta didik
(Audience) dalam kelompok heterogen mampu menceritakan sikap bersatu dalam
keberagaman di rumah (Behavior) dengan benar (Degree). (HOTS/P4,
TPACK)
3. Melalui tayangan video pembelajaran aku sayang keluargaku (Condition), peserta
didik (Audience) mampu menganalisis kosakata lingkungan sehat (Behavior)
dengan tepat (Degree). (HOTS/C4, TPACK)

D. PENGUATAN PENDIDIKAN KARAKTER (PPK)


o Religius
o Nasionalisme
o Integritas
o Mandiri
o Gotong royong

E. MATERI PEMBELAJARAN
a. Bersatu dalam keberagaman (Kebersamaan di rumah)
b. Lingkungan Sehat

F. PENDEKATAN, MODEL DAN METODE PEMBELAJARAN


a. Pendekatan : Saintifik dan TPACK
b. Model : PBL
c. Metode : Cooperative Learning, Tanya jawab. Penugasan, ceramah, diskusi.

G. MEDIA DAN SUMBER BELAJAR


Media/Alat :
1. LKPD
2. Powerpoint tentang bersatu dalam keberagaman
3. Video Pembelajaran aku sayang keluarga
https://www.youtube.com/watch?v=NbRkCXXgCNo
4. Augmented Reality
5. Layar Proyektor
6. Proyektor
7. Laptop
Sumber Belajar
1. Buku Pegangan Guru kelas 2 Tema 4 (Buku Tematik Terpadu Kurikulum
2013, Jakarta, Kementerian pendidikan dan Kebudayaan, 2018).
2. Buku Peserta didik (Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013, Jakarta,
Kementerian pendidikan dan Kebudayaan, 2018) .
3. Bahan Ajar

H. KEGIATAN PEMBELAJARAN
KEGIATAN DESKRIPSI KEGIATAN ALOKASI
WAKTU
Pendahuluan 1. Guru menanyakan kabar peserta didik dan mengajak 10 menit
peserta didik berdo’a menurut agama dan
kepercayaan masing-masing. (Religius)
2. Guru mengecek kehadiran peserta
didik (Integritas/PPK)
3. Guru dan peserta didik menyanyikan bersama
lagu “indonesia Raya” (Nasionalisme)
4. Guru bertanya jawab dengan peserta didik terkait materi
yang sudah dibahas pada pertemuan sebelumnnya
(Communication/abad 21)
5. Guru mengaitkan pertanyaan tersebut dengan
materi yang akan dibahas.
6. Peserta didik menyimak penjelasan guru tentang
tujuan pembelajaran yang akan dilaksanakan hari ini.
Kegiatan Inti Fase 1 50 Menit
Orientasi Peserta didik kepada Masalah
1. Peserta didik mengidentifikasi masalah yang disajikan
guru pada tampilan powerpoint.
2. Guru memberikan pertanyaan rangsangan/stimulus
kepada peserta didik berupa pertanyaan :
 Apa saja kegiatan yang dilakukan pada gambar ?
 Pernahkah kalian melakukan kegiatan di atas
bersama keluarga di rumah ?
(Mengamati, Saintifik, Communication)
3. Guru menyajikan Augmented Reality terkait
bersatu dalam keberagaman.
Fase 2
Mengorganisasikan siswa
4. Guru membagi kelas menjadi 4 kelompok.
(Diferensiasi proses)
5. Guru membagikan LKPD.
6. Guru menayangkan video aku sayang keluarga.
7. Guru menayangkan powerpoint yang berisi
tentang materi bersatu dalam keberagaman.
Fase 3
Membimbing penyelidikan individual maupun
kelompok
8. Peserta didik melakukan pengamatan terhadap
powerpoint yang ditampilkan kemudian
menganalisis makna bersatu dalam keberagaman di
rumah. (Mandiri)
9. Peserta didik mengamati gambar tentang bersatu
dalam keberagaman di rumah kemudian
menganalisis kosakata lingkungan sehat. (Mandiri)
10. Guru melakukan tanya jawab kepada peserta didik.
11. Peserta didik yang bisa menjawab pertanyaan
guru akan mendapat pin berbentuk jempol.
12. Peserta didik menyelesaikan permasalahan
yang disajikan dalam LKPD. (Gotong Royong)
Fase 4
Mengembangkan dan menyajikan hasil karya
13. Peserta didik maju melakukan presentasi
mewakili kelompok masing-masing.
14. Peserta didik yang maju melakukan presentasi
akan mendapat pin berbentuk jempol.
15. Dari presentasi yang dipaparkan masing-masing
perwakilan kelompok, guru memberi
tanggapan/umpan balik bersama peserta didik
lainnya. (Critical thingking)
Fase 5
Mengevaluasi pengalaman
16. Menyampaikan kesimpulan umum dari hasil kerja
kelompok termasuk menyimpulkan jawaban
mendasar dari pertanyaan pada tahap penentuan
pertanyaan mendasar. (Creativity dan innovation)
Penutup 17. Peserta didik mengerjakan lembar evaluasi. (Creativity 10 menit
dan innovation)
18. Guru melakukan penilaian terhadap lembar
evaluasi peserta didik.
19. Guru menyampaikan tindak lanjut siapa saja yang
mengikuti remidi materi bersatu dalam
keberagaman di rumah dan siapa saja yang
mendapat pengayaan mengerjakan soal yang lebih
kompleks.
20. Peserta didik bersama guru merefleksi
pembelajaran hari ini dengan mengajukan beberapa
pertanyaan (collaboration abad 21)
o Apa yang telah kamu pelajari hari ini?
o Apa yang belum kamu pahami tentang materi
terkait bersatu dalam keberagaman?
o Apa yang paling kamu sukai dari pembelajaran
hari ini?
21. Peserta didik bersama guru menyimpulkan
kegiatan pembelajaran hari ini.
22. Guru menyampaikan materi untuk pertemuan
selanjutnya.
23. Guru dan peserta didik menyanyikan bersama
lagu “gundul-gundul pacul”.
24. Pemberian motivasi belajar pada peserta didik.
25. Guru mengajak semua peserta didik ber’doa untuk
menutup pembelajaran.
PENILAIAN
1. TEKNIK PENILAIAN
a. Penilaian sikap : Observasi
b. Penilaian Pengetahuan : Tes Tertulis dan Penugasan
c. Penilaian Ketrampilan : Unjuk Kerja

2. INSTRUMEN PENILAIAN
a. Penilaian sikap spiritual dan sosial
Lembar Jurnal Sikap Spiritual
Identitas Sekolah : SD NEGERI 1 CINDAGA
Kelas/Semester : 2/1
Tema/Sub Tema : 4/2
Pembelajaran 2
Muatan Pembelajaran : PPKn dan Bahasa Indonesia

NONAMA CATATAN BUTIR SIKAPTINDAK


PERILAKU LANJUT

Lembar Jurnal Sikap Sosial


Identitas Sekolah : SD NEGERI 1 CINDAGA
Kelas/Semester : 2/1
Tema/Sub Tema : 4/2
Pembelajaran 2
Muatan Pembelajaran : PPKn dan Bahasa Indonesia
NO NAMA CATATAN BUTIR SIKAP TINDAK
PERILAKU LANJUT

b. Penilaian pengetahuan
Tes Tertulis (pilihan ganda dan isian singkat)
PPKn KD 3.4 Memahami makna bersatu dalam keberagaman dirumah dan di
sekolah.
c. Penilaian Ketrampilan
PPKn KD 4.4 Menceritakan pengalaman bersatu dalam keberagaman di rumah dan
sekolah.
Teknik Penilaian : Penugasan
Bentuk penilaian : Non tes

Anda mungkin juga menyukai