Anda di halaman 1dari 3

NAMA : CHRISTHELA STEVANI JELITA DENGI

NIM : 2201140696

MATKUL : FARMAKOLOGI

FARMAKOLOGI

~ Farmakologi berasal dari bahasa Yunani


~ Farmakos yang berarti obat, dan Logos yang berarti ilmu
~ Jadi, secara harfiah/bahasa :
Ilmu tentang obat, ilmu khasiat obat, ilmu yang mempelajari cara kerja obat di dalam tubuh

Definisi Farmakologi menurut para ahli

Farmakologi merupakan kajian terhadap bahan-bahan yang berinteraksi dengan sistem kehidupan
melalui proses kimia, khusunya melalui pengikatan molekul-molekul regulator yang
mengaktifkan/menghambat proses-proses tubuh yang normal (Bettran G. Katzung).
Farmakologi : ilmu yang mempelajari pengetahuan obat dengan seluruh aspeknya, baik sifat kimiawi,
fisika, kegiatan fisiologi, resorpsi dan masuk ke dalam organisme hidup.

Farmakologi dan prinsipnya

FARMAKOLOGI adalah ilmu yang mempelajari tentang OBAT, bertujuan agar dapat menggunakan obat
untuk pencegahan, diagnosis, dan pengobatan penyakit.
PRINSIP FARMAKOLOGI adalah molekul obat harus dapat mempengaruhi secara kimia satu atau lebih isi
sel agar menghasilkan respon farmakologis.

Pentingnya farmakologi bagi perawat


Perawat merupakan mitra tenaga kesehatan yang bekerja bursa dokter, namun memiliki tingkatan dan
tugas masing-masing. Oleh karena itu, untuk menunjang tugasnya seorang perawat memerlukan alat
dan obat untuk menjalankan tugasnya.
OBAT merupakan substansi yang diberikan kepada manusia atau binatang sebagai perawatan,
pengobatan dan pencegahan terhadap berbagai gangguan yang terjadi di dalam tubuh.

Terminologi
Drug bahan kimia yang dapat mempengaruhi terhadap proses kehidupan
Farmakologi ilmu yang mempelajari obat dan interaksinya terhadap sistem kehidupan (sel –respirasi,
metabolism dan reproduksi)8
~ Farmakologi menekankan terhadap ilmu yang mempelajari komponen fisik dan kimia obat termasuk
efek fisiologi dan biomekanikal
~ Farmakologi mencakup pengetahuan tentang absorbs, distribusi, metabolism dan eksresi obat
Farmakologi klinik ilmu yang mempelajari obat pada manusia Mempelajari obat pada pasien sebagai
healthy volunteer (pada tahap pengembangan obat baru)
Terapeutik/Farmakoterapeutik penggunaan obat untuk diagnosis, pencegahan atau pengobatan
penyakit atau untuk mencegah kehamilan. Bagaimana obat memberikan efek terapeutik dan efek
samping, alasan memberikan obat tertentu kepada pasien tertentu dan alasan memilih dosis, rute, dan
waktu pemberian obat. Penting untuk dalam pemberian perawatan dan Pendidikan Kesehatan pada
pasien.

FARAMAKOKINETIK

Farmakokinetika adalah ilmu yang mempelajari tentang ADME obat yaitu absorpsi, distribusi,
metabolisme dan ekskresi obat.

Seluruh proses transportasi obat disingkat ADME. Ahli farmasi lainnya juga membagi kedalam 4 fase
yakni farmasetika (pra-formulasi dan formulasi obat), biofarmasetika (ketika obat masuk dalam tubuh
hingga obat terlepas dari pembawanya hingga akan diabsorbsi), farmakokinetika (Obat diabsorbsi ke
dalam darah, yang akan segera didistribusikan melalui tiap-tiap jaringan dalam tubuh), farmakodinamika
(interaksi obat-reseptor obat, fase metabolisme dan eksresi obat).

Kinetik = Pergerakan

Farmakokinetik = mempelajari pergerakan obat sepanjang tubuh:

1. Absorbsi (diserap ke dalam darah)

2. Distribusi (disebarkan ke berbagai jaringan tubuh)

3. Metabolisme (diubah menjadi bentuk yang dapat di buang dari tubuh)

4. Ekskresi (dikeluarkan dari tubuh)

Anda mungkin juga menyukai