Anda di halaman 1dari 2

Nama : Anita Mharani, S. Pd.

NIM : 857770321
Mata Kuliah : Evaluasi Pembelajaran di SD
Nama Dosen : Wahyu Dian Susanto, S.Pd, M.Pd.

Kerjakan soal-soal berikut secara mandiri!


1. Jelaskan apa yang anda ketahui tentang Tes!
2. Jelaskan secara singkat keunggulan dan kelemahan asesmen alternatif!
3. Jelaskan berbagai bentuk asesmen alternatif untuk menilai hasil belajar !
4. Sebutkan 7 Jenis Tagihan agar dapat memperoleh data dalam penentuan tingkat keberhasilan
siswa!
Jawab :
1. Tes merupakan sekumpulan pertanyaan yang harus dijawab atau sekumpulan tugas
yang harus dikerjakan oleh siswa untuk dapat mengetahui atau mengungkapkan sejauh
mana penguasannya terhadap suatu pelajaran yang telah diberikan.
Sumber : Febriani, Rina. 2019. Evaluasi Pembelajaran. Jakarta : Bumi Aksara.
2. Keunggulan dan Kelemahan Asesmen alternative :
Keunggulan Asesmen Alternatif sebagai berikut:
1) Dapat menilai hasil yang kompleks dan ketrampilan – ketrampilan yang tidak dapat di
nilai dengan asesmen tradisional.
2) Menyajikan penilaian yang lebih hakiki, langsung dan lengkap.
3) Meningkatkan motivasi siswa
4) Mendorong pembelajaran dalam situasi yang nyata.
5) Memberi kesempatan kepada siswa untuk self evaluation.
6) Membantu guru untuk menilai efektivitas pembelajran yang telah di lakukan
7) Meningkatkan daya transferabilitas hasil belajar
Adapun Kelemahan Asesmen Alternatif sebagai berikut:
1) Membutuhkan banyak waktu
2) Adanya unsur subjektivitas dalam penskoran
3) Ketetapan penskoran rendah
4)Tidak tepat untuk kelas besar.
Sumber : Maruti, Endang Sri. 2018. Asasmen Alternatif Di Sekolah Dasar. Madiun :
UNIPMA Press.
3. Jenis-jenis Assement Alternatif untuk menilai hasil belajar siswa sebagai berikut :
a. Ujian Praktek merupakan kegiatan penilaian hasil belajar peserta didik pada mata
pelajaran tertentu yang lebih menekankan pada psikomotor, kecakapan dan
keterampilan peserta didik.
b. Penilain Proyek adalah penilaian yang dilakukan terhadap suatu tugas yang harus
diselesaikan dalam periode atau jangka waktu tertentu. Tugas tersebut berupa suatu
bentuk investigasi atau penyelidikan.
c. Daftar Cek adalah alat rekam observasi yang dibuat guru yang memuat sebuah daftar
pernyataan tentang aspek-aspek yang mungkin terdapat dalam sebuah situasi, tingkah
laku, dan kegiatan (individu/kelompok) setiap siswa.
d. Penilaian Sebaya penilaian antar teman (peer assessment) sebaya merupakan teknik
penilaian dengan cara meminta peserta didik untuk saling menilai terkait dengan
pencapaian kompetensi. Pelaksaaan penilaian ini dapat dilakukan secara berkala
setelah proses pembelajaran selesai.
e. Penilaian Diri Penilaian diri adalah suatu teknik penilaian di mana peserta didik
diminta untuk menilai dirinya sendiri berkaitan dengan status, proses dan tingkat
pencapaian kompetensi yang dipelajarinya. Teknik penilaian diri dapat digunakan untuk
mengukur kompetensi kognitif, afektif dan psikomotor.
f. Penilaian portofolio merupakan metode penilaian berkesinambungan dengan berbagai
kumpulan informasi atau dokumentasi hasil pekerjaan seseorangyang diambil selama
proses pembelajaran dalam kurun waktu tertentu dan disimpan pada suatu bendel
secara sistematis dan terorganisir.
Sumber : Maruti, Endang Sri. 2018. Asasmen Alternatif Di Sekolah Dasar. Madiun :
UNIPMA Press.
4. 7 Jenis Tagihan agar dapat memperoleh data dalam penentuan tingkat keberhasilan siswa
diantaranya :
1. Kuis
2. Pertanyaan Lisan
3. Ulangan Harian
4. Tugas Individu
5. Tugas Kelompok
6. Ulangan Semester
7. Ulangan Kenaikan Kelas
Sumber : Widiansyah, Apriyanti. 2022. Manajemen Sekolah Dasar. Bandung : Mizan
Publishing House.

Anda mungkin juga menyukai