Anda di halaman 1dari 13

Proposal Usaha

“Dara Ceriwis”

Disusun oleh:

Nama : 1. Desi Indri Yanti (11665)


2. Desvita Widyaningsih (11666)
3. Fatika Rahmawati (11669)
4. Fina Nailatul Izzah (11670)
MaPel: Produk Kreatif dan Kewirausahaan

K.D : Hakikat Sumber Daya Manusia

Bisnis Daring & Pemasaran

SMK Negeri 23 Jakarta 2022

1
Daftar Isi

BAB I Pendahuluan

About Us.............................................................................................................. 3

Visi dan Misi........................................................................................................ 3

Tujuan Usaha....................................................................................................... 4

BAB II Pembahasan

Profil Perusahaan................................................................................................ 5

Target Pelanggan……………………………………….……………………… 5
Analisa SWOT…………………….…………………………………………… 5

BAB III Strategi Pemasaran

1. Product……………………………………………………….………. 6
2. Price......................................................................................................... 6
3. Place........................................................................................................ 6
4. Promotion................................................................................................ 6

BAB IV Unsur Manajemen

1. Man.......................................................................................................... 7
2. Money...................................................................................................... 7
3. Materials.................................................................................................. 7
4. Machine................................................................................................... 7
5. Methods................................................................................................... 7
6. Market..................................................................................................... 7

BAB V Penutup

1. Kesimpulan……….…………………………………………………… 8
2. Saran………………………………………………………...………… 8

2
BAB I

PENDAHULUAN

About Us

Saya mengangkat usaha makanan ini karena beberapa faktor salah satunya saya
gemar kulineran, Di suatu tempat kami mencoba salah satu menu seafood cumi
dan kami berfikir untuk menginovasikan menu tersebut dan membuka usaha.
Kami mengganti seafood cumi tersebut menjadi kerang dara yang berbumbu saus
tiram pedas manis.

Visi dan Misi

a. Visi
Menjadikan makanan yang digemari oleh masyarakat
b. Misi
 Menggunakan bahan bahan yang berkualitas dan higienis
 Mengutamakan kualitas makanan
 Berorientasi kepada kepuasan konsumen.

Tujuan Usaha

 Mengenalkan produk ke masyarakat luas.


 Mengembangkan usaha seafood agar semakin bisa manjangkau konsumen.
 Menarik minat konsumen untuk merasakan produk yang dibuat,

3
BAB II

PEMBAHASAN

Profil Perusahaan

 Nama Perusahaan: Our Bowl


 Nama Usaha: Dara Ceriwis
 Alamat Kantor Pusat: Jl. Pantai Indah Kapuk 2
 Bidang Usaha: Kuliner
 Pemilik Usaha: Usaha ini dikelola oleh 4 orang yaitu Desvita, Desi, Fatika,
Fina
 Email: ourbowlshell@gmail.com
 No.Tlp: 089509832475

Target Pelanggan

Target pelanggan untuk penjualan DARA CERIWIS adalah kalangan remaja


maupun dewasa.

Analisa SWOT

1. Strength
 Menggunakan kerang dara yang segar sebagai bahan baku utama
 Proses pembuatan mengutamakan higienitas
 Harga ekonomis
 Pelayanan cepat dan ramah
 Tidak memakai pengawet/boraks
2. Weakness
 Banyaknya pesaing di bidang kuliner

4
 Harga bahan baku yang makin meningkat
 Produk tidak tahan lama
3. Opportunity
 Gaya hidup masyarakat yang konsumtif
 Adanya model penjualan online
 Kemasan yang praktis sehingga memudahkan konsumen untuk
mengonsumsi di mana saja.
4. Threats
 Hasil produksi tidak cocok untuk konsumen yang alergi seafood
 Mulai banyaknya produk serupa
 Stok bahan baku yang kurang stabil

5
BAB III

STRATERGI PEMASARAN

1. Product
Kami memproduksi dara ceriwis dan menggunakan kerang dara sebagai
bahan utama.

2. Price
Harga jual yang kami tawarkan sebesar Rp. 18.000 untuk 1 porsi.
3. Place
Tempat kami berpusat di Jl. Pantai Indah Kapuk 2
4. Promotion
Produk ini kami tawarkan melalui media social seperti Instagram dan
WhatsApp, serta menawarkan secara langsung kepada konsumen.

6
BAB IV

Unsur Manajemen (6M)

1. Man (Manusia)
Untuk tenaga usaha kami masih mengelolanya sendiri sesuai dengan job
desk masing-masing, yaitu
 Fina Nailatul Izzah (masak)
 Desi Indri Yanti (proposal)
 Desvita Widyaningsih (belanja)
 Fatika Rahmawati (masak)
2. Money (Uang)

Bahan-bahan Jumlah Harga


Kerang Dara 1 Kg Rp. 40.000
Bawang Bombai 1 buah Rp. 2.000
Jeruk Nipis 3 buah Rp. 2.000
Saus Tiram 1 sachet Rp. 3.000
Cabai rawit 15 biji Rp. 2.000
Cabai keriting 5 biji Rp. 1.000
Bawang Putih 5 siung Rp. 1.000
Bawang merah 15 siung Rp. 2.000
Minyak Sayur ½ Liter Rp. 4.000
Merica Bubuk 1 pcs Rp. 500
Saus Tomat 1 botol Rp. 5.250
Saus cabe 1 botol Rp. 6.000
Kecap manis 1 pcs Rp. 1.500
Jagung 2 buah Rp. 8.000
Bumbu dapur 1 paket Rp. 10.000
Penyedap rasa ayam 1 pcs Rp. 500
Gula,garam 1 sdt Rp. 1.000

7
Packing 9 cup Rp. 10.800
Sendok 9 buah Rp. 1.800
Gas Rp. 5.000
Total Rp. 107.350,00,-

Presentase Laba

50% x Rp 107.350= Rp 53.675,00,-

Harga Jual /porsi

Rp. 107.350

Rp. 53.675

___________ +

Rp. 161.025,00,-

= Rp. 161.025,00,-/ 9cup

= Rp. 17.891,00,-

= Rp. 18.000,00,-

3. Materials (Bahan Baku)


 Kerang dara1kg
 Jagung
 Saos cabai dan tomat
 Bawang bombai
 Bawang putih
 Bawang merah
 Cabai rawit dan keriting
 Lada bubuk
 Saus tiram
 Bumbu dapur

8
 Garam
 Micin
 Royco ayam
 Tomat
 Gula pasir
 Kecap
 Beras
 Minyak
4. Machine (Mesin)
 Kompor
 Gas
 Wajan
 Blender
5. Methods (Metode)
 Potong jagung menjadi beberapa bagian
 Cuci kerang dan jagung secara terpisah hingga bersih, diamkan
kerang ± 30 menit dengan jeruk nipis
 Rebus ± 20 menit bersamaan dengan daun jeruk, daun salam,
sereh, garam
 Matikan api kompor, lalu tiriskan/rendam menggunakan air biasa
 Blender bawang merah, bawang putih, cabai, dan jahe
 Siapkan wajan, masukkan bumbu halus
 Gunakan api sedang dan aduk hingga merata
 Masukkan irisan bawang bombai, daun jeruk, daun salam,
lengkuas geprek, sereh lalu aduk hingga harum dan tambahkan air
secukupnya
 Masukkan potongan jagung, aduk dan diamkan hingga jagung
empuk
 Masukkan garam, gula pasir, penyedap rasa, merica bubuk, micin
lalu tuang 1 bungkus saori saus tiram aduk merata

9
 Masukkan 1kg kerang dara yang sudah bersih dan aduk sampai
tercampur rata
 Dara ceriwis siap dihidangkan
6. Market (Pasar)
Produk kami dipasarkan melalui media social seperti WhatsApp dan
Instagram serta melalui offline.

10
BAB V

PENUTUP

Kesimpulan

Kerang dara saus padang merupakan makanan yang berbahan dasar kerang kami
membuat produk ini atas survey yang kami lakukan untuk mencari peluang bisnis
yang baik dan bermanfaat bagi masyarakat, kami sangat mengharapkan produk
yang kami buat dapat diterima dan digemari oleh para konsumen dan dikenal oleh
masyarakat luas.

Saran

Saran untuk pengembangan usaha ini adalah lebih memperkuat citarasa produk,
dan mempertahankan loyalitas konsumen. Untuk itu kami akan memperluas
pangsa pasar dengan menambahkan beberapa produk baru.

11
Laporan Hasil Akhir Penjualan

 Penjualan ( 8 porsi ) =Rp 161.025


Biaya Produksi =Rp 107.350 -

=Rp 53.675

12
 Biaya Promosi =Rp 0

 Laba Kotor =Rp 53.675

13

Anda mungkin juga menyukai