Anda di halaman 1dari 122

ANTOLOGI

KIR_Z MTs. Zainul


Hasan Balung

“Jika Jendela Dunia dengan Membaca, Maka


Menulis adalah Pintunya”
Oleh: Siswa Siswi dan Guru Pendamping KIR_Z MTs
Zainul Hasan Balung
Kata Pengantar

Assalamualaikum. Wr. Wb.


Bismillahirahmanirrahim
Puji Syukur kehadirat Allah SWT, atas limpahan Rahmat
dan karuniannya kami dapat menyelesaikan Buku Antologi
Karya Siswa Siswi dan Guru Pendamping KIR_Z MTs.
Zainul Hasan Balung, Shalawat dan salam tercurahkan kepada
Nabi Revolusioner, Nabi Muhammad SAW.
Buku Antologi Karya Siswa Siswi dan Guru Pendamping
KIR_Z MTs. Zainul Hasan Balung ini adalah realisasi karya
siswa dan guru dalam menyikapi program literasi, di dalamnya
terkandung sebuah keinginan, perubahan, pencapaian, dan
semangat mengapai sebuah cita.
Buku ini tersusun bermula dari ide Ibu Heny Leksiana, S.Si
yang menginginkan karya dalam bentuk buku, lalu direalisasikan
oleh Ibu Nuriyatul Laili, S.Pd dalam penyusunannya. Harapan
kami para penulis selain buku ini bermanfaat untuk para
pembaca, juga dari terbitnya buku ini nantinya akan lahir buku-
buku baru dari karya siswa-siswi dan guru pendamping MTs.
Zainul Hasan Balung yang lebih baru lagi setiap karyanya.

Balung, 31 Mei 2023


Penulis
DAFTAR ISI

COVER
KATA PENGANTAR
DAFTAR ISI

Belajar Tentang Angka

Bagian 1 KTI
Shalat Dhuha Berpengaruh Terhadap Kedisiplinan Siswa

Bagian 2 Esai Pencemaran Sungai


1. Strategi Mengolah dan Mengurangi Pencemaran Lingkungan di
Sungai Bedadung Balung Lor
2. Penguatan Elemen Masyarakat Dalam Menanggulangi Sampah
di Sungai Bedadung
3. Penyaringan Air Sungai Bedadung yang Tercemar Guna
Menggantikan Konsumsi Air Tanah yang Berlebihan
Pergi Namun Abadi

Bagian 3 Esai Cita-Cita


1. Terbang Bebas Mencapai Mimpi Menjelajahi Dunia Antariksa
2. Ilmuwan Pengubah Dunia “physicist”
3. Mimpiku Menjadi Sejarawan, Milenial Perlu Belajar Pendiri
Bangsa
4. Satu Langkah Meraih Mimpi dan Mengobati Saat Aku Menjadi
Dokter Spesialis
5. Sebuah Misi dan Harapan dalam Menggapai Impian
6. “PROSECUTOR” Mewujudkan Mimpi Besar, Mengadili
dengan Tegas
7. Citaku Sederhana, Impianku Melangit Untuk Bangsa (Sang
Panglima Negara)
8. Meraih Citaku Menjadi Hacker Pelindung Negara: “Mengubah
Pandangan Negatif Hacker”
9. Abdi Negara: Mimpiku Untuk Masa Depan Bangsaku
10. Profesi Psikologi : Mendengar & Memahami, Itulah Mimpiku

Evanescent

PROFIL PENULIS
DAFTAR PUSTAKA
Belajar Tentang Angka

Oleh: Aprilia Anggun Diva Saputri

Tentang Pendidikan
Untukku yang memiliki kekurangan
Yang terus melangkah mencari mimpi
Di waktu yang tak bertepi

Di kala angka yang kudapatkan


Tak sesuai dengan yang aku harapkan
Dan perihal masa depan
Yang mungkin akan mematahkan impian

Namun selalu kuingat


Jika gagal di hari ini, masih ada esok hari
Akankah aku bisa meraih keberhasilan
Di antara jutaan orang yang ingin mencapai keinginan

Ketika usaha menghianati hasil


Namun diri memaksa untuk sempurna
Dan terus menerus mencoba
Hingga jiwa raga tak lagi dapat berkata

Mereka bilang, nilai hanyalah angka


Masa depan tidak selalu bergantung padanya
Karena garis akhir bukan tentang nilai yang sempurna
Tetapi ketika dirimu berhasil melewati segala hal yang kau
takuti

SHALAT DHUHA BERPENGARUH


TERHADAP KEDISIPLINAN SISWA
Oleh : Nia Maya Angela, Zurriyatu Nafisah
Heny Leksiana, S.Si dan Nuriyatul Laili, S.Pd

Karya tulis ini disusun untuk mengikuti lomba


Karya Tulis Ilmiah MOSAIC 2022 yang diadakan di
MAN 1 Jember dan menjadi Juara Harapan. Adapun
karya tulis ini berjudul Efektivitas Pembiasaan
Shalat Dhuha dalam Melatih Kedisiplinan Siswa
MTs. Zainul Hasan Balung.
Karya ini dilatar belakangi oleh perkembangan
zaman maka pendidikan agama perlu ditekankan
dalam pembentukan jiwa, budi pekerti dan perilaku
beragama. pembentukan tersebut tidaklah semudah
membalikkan tangan.
Shalat merupakan salah satu cara atau sarana
dalam membentuk kepribadian seseorang.
Pembiasaan seperti Shalat Dhuha yang telah
diterapkan memberikan dampak positif dibuktikan
indikasinya yaitu ketertiban siswa-siswi yang
biasanya terlambat berangkat ke sekolah menjadi
lebih awal untuk segera menuju ke sekolah.
Penelitian ini laksanakan selama dua bulan
(Desember 2021 – Januari 2022) Hasil dan
pembahasan penelitian ini adalah dari 403 siswa dan
sampel 100 siswa serta 30 sampel guru menyatakan
respons positif terhadap pembiasaan Shalat Dhuha
serta data pengamatan siswa terlambat dibulan
Januari pada data 6 (0,248%) mengalami penurunan
siswa yang terlambat yang awalnya 0,496%, maka
dapat disimpulkan bahwa pembiasaan Shalat Dhuha
dapat melatih kedisiplinan siswa MTs. Zainul Hasan
Balung.

Bacalah (Nabi Muhammad) Kitab (Al-Qur’an) yang telah


diwahyukan kepadamu dan tegakkanlah salat. Sesungguhnya
salat itu mencegah dari (perbuatan) keji dan mungkar. Sungguh,
mengingat Allah (salat) itu lebih besar (keutamaannya daripada
ibadah yang lain). Allah mengetahui apa yang kamu kerjakan. -
Al –‘Ankabut :45-

“Demi waktu matahari sepenggalahan naik,


dan demi malam apabila telah sunyi
(gelap),Tuhanmu tiada meninggalkan kamu
dan tiada (pula) benci kepadamu.”
(QS. Adh-Dhuha: 1-3)
STATEGI MENGOLAH DAN MENGURANGI
PENCEMARAN LINGKUNGAN DI SUNGAI
BEDADUNG BALUNG LOR
Oleh : Achmad. Alfiyan Azizy, Muhammad Kafka
Ata Arofah, dan Nuriyatul Laili, S.Pd

Daerah Aliran Sungai (DAS) adalah suatu


wilayah daratan yang secara topografis dibatasi oleh
punggung gunung yang menampung dan menyimpan
air hujan kemudian menyalurkannya melalui sungai
induk ke laut. (Asdak, 2007).

Secara geografis DAS Bedadung terletak pada


07°57'11.96" - 08°25'3.14" Lintang Selatan dan
113°26'1.93" - 114°1'13.44" Bujur Timur dengan luas
125.306,83 Ha, yang secara administratif meliputi .
Kabupaten Jember (94,89%), Kabupaten Bondowoso
(4,22%) dan Kabupaten Probolinggo (0,89%). Di
bagian utara dibatasi oleh DAS Deluwangi dan
Sampea; di sebelah timur berbatasan dengan DAS
Mayang; di sebelah barat dibatasi oleh perairan
Jatiroto, Pekalen dan Rondoringu; dan di selatan,
yang titik awalnya berada di Laut Jawa. (Wibison,
2021)
Sungai Bedadung memiliki peran strategis
sebagai sumber air irigasi dan sumber air baku bagi
masyarakat yang dikelola oleh PERUMDAM
Kabupaten Jember (Solichin, Munandar & Eurika,
2015). Serta fungsi lain dari Sungai Bedadung, baik
langsung maupun tidak langsung untuk
pemanfaatan langsung, seperti pengairan lahan
pertanian, mandi, mencuci, menangkap ikan dan
buang air besar. Sungai Bedadung dimanfaatkan
secara tidak langsung, misalnya sebagai tempat
pembuangan limbah rumah tangga dan pertanian.

Membuang Sampah di Sungai Menjadi Budaya:


Mencemari Lingkungan Aliran Sungai Bedadung
H. Steward (1930) menyatakan: “Lingkungan
dan budaya tidak dapat dianggap terpisah,
melainkan merupakan perpaduan yang diolah
melalui dialektika.” Dengan kata lain: proses ekologi
berada dalam hubungan timbal balik. Lingkungan
dan budaya bukanlah entitas yang terpisah atau
barang statis. Keduanya berperan penting dan saling
mempengaruhi. Tidak dapat dipungkiri bahwa
lingkungan memiliki pengaruh terhadap budaya dan
perilaku manusia (seperti teori dominasi lingkungan),
tetapi pada saat yang sama manusia juga
mempengaruhi perubahan lingkungan” (Susilo,
2008).
Pencemaran air di Sungai Bedadung yang
berasal dari limbah padat perkotaan merupakan
salah satu sumber dan penyebab utama pencemaran
yang berdampak paling buruk bagi kehidupan
penduduk di kawasan Daerah Aliran Sungai (DAS)
Kabupaten Jember. Sampah Pemukiman (Rumah
Tangga), salah satu pencemaran air yang diakibatkan
oleh kegiatan warga Kali Bedadung yang membuang
sampah langsung ke sungai. Quote
(anataranews.com, 2022)
Hingga 80% sampah mengapung di Sungai
Bedadung. Menurut data tahun 2019, 20 buah
sampah menumpuk di bantaran Kali Bedadung.
Sebaliknya, pada tahun 2022 ditemukan 253 pohon
terbungkus plastik dan 102 pohon baru tumbuh
yang didominasi oleh pohon berukuran sedang
berukuran 2-5 meter. Beberapa di antaranya bahkan
memiliki panjang 10-15 meter. (Today.Com, 2022)

Masyarakat secara umum berpandangan tidak


peduli tentang artinya kelestarian dan keseimbangan
alam. Jika banjir datang masyarakat akan selalu
menyalahkan pemerintah padahal jika dilihat dalam
hal ini tentu saja kesalahan diri kita sendiri yang
tidak peduli terhadap lingkungan alam.
Strategi Mengelola dan Mengurangi Pencemaran
Lingkungan di Sungai Bedadung Balung Lor
Permasalahan lingkungan bukanlah
permasalahan yang baru di Indonesia, permasalahan
yang timbul di lingkungan merupakan akibat dari
ulah manusia. Manusia tidak lagi memedulikan
keseimbangan dan keserasian lingkungan, manusia
hanya berusaha untuk memenuhi kebutuhan dan
keinginannya saja tanpa memedulikan lingkungan di
sekitarnya. Manusia tidak memikirkan bahwa
aktivitas yang berlebihan dalam mengeksploitasi
lingkungan untuk memenuhi keinginannya dapat
mengakibatkan kerusakan di dalam lingkungan.
Berikut merupakan bagan pemikiran dalam
pengolahan sampah di Sungai Bedadung Balung Lor;

Mulai Identifikasi Jenis Penyusunan Flow


Pengolahan di Sungai Chart Pengolahan
Bedadung Balung Lor Sampah di Sungai
Bedadung Balung
Lor

Evaluasi Strategi
Pengolahan dan Penerapan

Selesai Mengurangi Sampah di Pengolahan Sampah


Sungai Bedadung di Sungai Bedadung
Balung Lor Balung Lor
Sumber: Kuncoro, 2018
Prinsip dalam Pengurangan dan Pengolahan
Sampah di Sungai Bedadung Balung Lor, yakni; 1)
Pembersihan sampah sepanjang Sungai Bedadung
Balung Lor, 2) Pemilahan Sampah yang dapat
dibersihkan dan tidak dapat dibersihkan, 3)
Memberikan Sosialisasi kepada Masyarakat sekitar
Daerah Aliran Sungai (DAS) Bedadung Balung Lor,
untuk tidak lagi membuang sampah disungai, 4)
Mengubah budaya membuang sampah ke sungai
kepada Masyarakat sekitar Daerah Aliran Sungai
(DAS) Bedadung Balung Lor, dan memberikan
pemahaman bahwa sampah dapat menjadi nilai
ekonomis tinggi, 5) Barang hasil pengolahan sampah
dicarikan jalur pemasarannya, sehingga di sini
diperlukan political will dari pemerintah desa.

Sampah di Sampah dari Masyarakat


DAS Bedadung Balung Lor Input
Sungai

Bisa Proses

Dibersihkan?
Ya Tidak

Organik Anorganik Tungku


Pemusnahan

Kompos Kerajinan Untuk


mengurangi
volume sampah
Output

Rancangan Tungku Pemusnah Sampah

Pembuangan
Asap

Penampungan
Sampah

Pintu
Keluar
Sampah
yang
sudah
dibakar Pintu
Masuk
Bahan
Bakar
Tempat
Bahan
Bakar
Pemanasan

Alat Pemusnahan Sampah berupa tungku yang


tingginya 2 meter dengan lebar 1 ½ meter dengan
bahan pembuatan pembuangan asap dan pintu
masuk sampah terbuat dari aluminium, tempat
pembakaran pintu masuk bahan bakar terbuat dari
semen, batu bata serta pasir. Alat pemusnah sampah
yang penulis rancang dipergunakan dalam
memusnahkan sampah yang tidak dapat dibersihkan
untuk mengurangi volume sampah di Sungai
Bedadung Balung Lor.
Sampah-sampah yang dapat dibersihkan
nantinya akan dipilah kembali dalam sampah
organik atau anorganik, jika sampah organik akan
diolah Kembali menjadi kompos sedangkan untuk
sampah anorganik akan dibuat sebagai kerajinan.
Berikut salah satu produk kerajinan yang dibuat oleh
peserta didik MTs. Zainul Hasan Balung.

Kerajinan dari Sampah


Sumber: Penulis
Strategi mengolah dan mengurangi pencemaran
lingkungan di Sungai Bedadung Balung Lor, dengan
mengurangi jumlah limbah sampah dengan
mengubahnya menjadi nilai guna. Kegiatan-kegiatan
pengolahan sampah meliputi memilah sampah sesuai
dengan karakteristiknya, mendaur ulang sampah
menjadi kerajinan, mendaur ulang sampah menjadi
pupuk, dan meminimalisir penggunaan barang yang
menghasilkan sampah. Dampak yang ditimbulkan
dari adanya pengolahan sampah di Sungai Bedadung
Balung Lor yaitu; 1) Meningkatkan kualitas
lingkungan, 2) Meningkatkan kualitas kesehatan, 3)
Mengembangkan pengetahuan lingkungan.
Dari strategi mengolah dan mengurangi
pencemaran lingkungan di Sungai Bedadung Balung
Lor, maka peneliti mengetahui sumber pencemaran
di Sungai Bedadung Balung Lor dan mengetahui
dampak dari pengolahan dan pengurangan
pencemaran lingkungan di Sungai Bedadung Balung
Lor.

Air adalah Sumber Kehidupan


Jagalah Sumber Airmu (Sungai), di sekitarmu
dengan tidak membuang sampah disungai
Mulailah dari dirimu sendiri
Jadilah setitik kebaikan dari beribu kerusakan
PENGUATAN ELEMEN MASYAKAT DALAM
MENANGGULANGI SAMPAH DI SUNGAI
BEDADUNG
Oleh: Annisa Ghayda Nurmalika, Tasya Ayu
Putri Winasta, Heny Leksiana, S.Si dan Imron
Fauzi, A.Md. Bns

Keberadaan sungai Indonesia sudah sangat


mengancam, salah satunya yaitu Sungai Bedadung di
Desa Balung Lor, Kecamatan Balung Kabupaten
Jember. Sepanjang aliran sungai Bedadung terlihat
banyak titik-titik pembuangan sampah ilegal. Jika
dilihat dari sosial masyarakat yang ada di sekitar
sungai Bedadung, masih banyak masyarakat yang
kurang peduli akan pentingnya menjaga kebersihan
sungai dan kurang aktifnya pemerintah daerah
dalam penanggulangan sampah di sungai Bedadung
di Desa Balung Lor

Sampah sampai saat ini masih menjadi


permasalahan di dalam pengelolaannya terutama di
Kabupaten Jember. Begitu juga dengan perilaku
masyarakat di Desa Balung Lor, pada umumnya
masyarakat membuang sampah dengan cara di bakar
atau di buang ke sungai.
Timbulan sampah dari hari ke hari cenderung
meningkat dan bervariasi, sehingga sering kali
sampah menjadi masalah. Cara berpikir, sikap dan
tindakan yang masih keliru terhadap sampah akan
menimbulkan berbagai permasalahan yaitu masalah
sosial, lingkungan, dan kesehatan.
Faktor penyebab pencemaran sungai Bedadung
di Desa Balung Lor antara lain adalah masyarakat
dari kalangan penduduk yang tinggal di bantaran
sungai, anak-anak usia sekolah, pedagang, pejalan,
pekerja pabrik dan bahkan masyarakat yang
mengendarai mobil pun terkadang dengan sengaja
melemparkan sampah rumah tangga dan membuang
sampah di Sungai Bedadung. Sampah yang dibuang
bukan hanya sampah ukuran kecil tetapi, ada juga
yang membuang dengan ukuran besar. Faktor ini
dipicu karena kurangnya kesadaran masyarakat
akan pentingnya menjaga kebersihan sungai.
Ketika musim hujan datang, tidak jarang
sampah-sampah selalu tersangkut dan tampak dari
atas jembatan di Sungai Bedadung Balung Lor.
Sampah tersebut didominasi oleh sampah plastik dan
sampah rumah tangga yang tersangkut kemudian
menyebabkan aliran sungai tidak sempurna bahkan
terhenti.
Mengingat kebiasaan masyarakat yang tidak
memiliki kepedulian terhadap kebersihan sungai
terutama di Sungai Bedadung maka diperlukan
sosialisasi dan langkah nyata yang berkelanjutan
untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang
pentingnya keberadaan sungai yang bersih.
Permasalahan seringnya masyarakat membuang
sampah di sungai karena kurangnya kesadaran akan
pentingnya mencegah pencemaran. Masyarakat juga
kurang peduli tentang pentingnya menjaga
kebersihan sungai dan kepedulian akan pentingnya
sungai sebagai sumber kehidupan.
Bagaimana cara kita dapat menyadarkan
masyarakat akan pentingnya menjaga kebersihan
sungai dari sampah menjadi tugas bersama baik dari
kalangan masyarakat, pelajar dan pemerintah daerah
setempat. Langkah kreatif antara lain adalah lebih
mengaktifkan sinergi antar masyarakat dan
pemerintah desa untuk mencegah masalah sampah
yang ada di Sungai Bedadung, mengurangi kebiasaan
masyarakat yang sering membuang sampah di
Sungai Bedadung, serta menyadarkan masyarakat
bahwa sampah juga bisa memiliki nilai ekonomis
yang tinggi.

Sampah Sungai Bedadung

Sampah adalah sisa kegiatan sehari-hari


manusia dan/atau dari proses alam yang berbentuk
padat (Suyoto, 2008). Laju produksi sampah terus
meningkat, tidak saja sejajar dengan laju
pertumbuhan penduduk tetapi juga sejalan dengan
meningkatnya pola konsumsi masyarakat. Disisi lain
kapasitas penanganan sampah yang dilakukan
masyarakat maupun pemerintah daerah belum
optimal.
Desa Balung Lor yang sebagian besar
wilayahnya adalah dilalui oleh Sungai Bedadung,
sebagian besar masyarakatnya terbiasa membuang
sampah secara sembarang di rumah ataupun di
sungai. (Astina dkk, 2019) menyatakan bahwa
dampak negatif pencemaran sungai antara lain
adalah (1) Dari tumpukkan sampah yang ada dapat
menimbulkan bau yang tidak sedap terutama ketika
hujan. (2) Ketika volume air naik yang tersangkut di
pohon tepian sungai. (3) Sampah otomatis akan
terbawa arus hingga hanyut ke laut. (4) Merusak
keseimbangan ekosistem sungai. (5) Berkurangnya
kandungan oksigen pada air sungai yang dapat
membahayakan kehidupan ikan-ikan di dalamnya.
(6) Tidak menutup kemungkinan akan terjadi banjir
akibat penumpukan sampah di dasar sungai. (7)
Timbulnya berbagai penyakit dari mikroba patogen
yang berkembang di air sungai tercemar.
Beberapa faktor-faktor yang mempengaruhi
sikap masyarakat dalam aktivitas membuang
sampah antara lain: pengalaman pribadi, pengaruh
orang lain yang dianggap penting, pengaruh
kebudayaan, media masa, Lembaga Pendidikan, dan
Lembaga agama. Di mana masyarakat sering kali
salah dengan membuang sampah di sungai (Azwar,
2007).

Langkah Kreatif dalam Menanggulangi Sampah di


Sungai Bedadung
Pada tahap awal cara yang digunakan untuk
mencegah membuang sampah di Sungai Bedadung
adalah menggunakan metode sosialisasi, pelatihan
dan wawancara kepada masyarakat di sekitar Sungai
Bedadung. Bentuk sosialisasi dan pelatihannya
mengambil tema tentang menumbuhkan kesadaran
masyarakat agar tidak membuah sampah di sungai,
dan pentingnya menjaga kebersihan sungai dari
pencemaran.
Penemuan dari hasil observasi dan wawancara
kepada masyarakat di sekitar bantaran Sungai
Bedadung mengapa masyarakat masih membuang
sampah di sungai karena belum ada pemahaman
tentang pentingnya sungai sumber kehidupan dan
belum tersedianya sarana tempat untuk membuang
sampah. Untuk mengatasi masalah sampah
diperlukan sinergi berkelanjutan antara masyarakat
dan pemerintah desa.
Beberapa langkah yang telah dilakukan oleh
pemerintah Desa Balung Lor antara lain
menyediakan TPS (Tempat Pembuangan Sementara),
lebih gencar mensosialisasikan tentang pentingnya
menjaga kelestarian sungai terutama sungai
Bedadung, yaitu memberi contoh dengan melakukan
usaha melestarikan lingkungan secara perorangan,
melakukan kegiatan atau menyebarluaskan rasa
cinta terhadap lingkungan melalui media sosial
(medsos), menyadarkan keluarga, saudara, dan
teman dekat akan pentingnya pelestarian lingkungan
dan air, dengan memberitahu bahwa dampak
membuang sampah di sungai itu sangat buruk serta
memberikan sanksi atau hukuman yang setimpal
kepada yang membuang sampah di sungai.
Dari hasil wawancara dengan Bapak Imam
Mustofa selaku Kepala Desa Balung Lor, Kecamatan
Balung. bahwa, kita dapat menanggulangi sampah
dengan cara menyediakan gerobak sampah di setiap
dusun, membentuk suatu komunitas untuk
mengatasi masalah sampah di sungai Bedadung
Balung Lor kecamatan Balung, menyediakan Tempat
Pembuangan Sampah (TPS) yang bertempat di
Kuwung, memanfaatkan sampah basah sebagai
pupuk organik, menjadikan sampah sebagai sesuatu
yang bernilai ekonomi bagi warga sekitar.
Adapun upaya atau cara kreatif yang sudah
dilakukan oleh pemerintah Desa kepada masyarakat
untuk menanggulangi sampah di Sungai Bedadung
antara lain adalah (1) Membentuk relawan sungai
Bedadung yang bertugas untuk mencegah orang yang
akan membuang sampah di sungai. (2) Mengadakan
kegiatan kerja bakti di setiap RT untuk
membersihkan sampah tiap minggunya. (3)
Mengadakan kegiatan patroli sungai. (4) Membentuk
komunitas untuk mengatasi masalah sampah di
sungai. (5) Mengaktifkan truk sampah sebagai solusi
masyarakat yang membuang sampah di sungai, atau
bisa juga menyediakan gerobak sampah tiap RT. (6)
Mendirikan bank sampah sebagai solusi agar
masyarakat tidak membuang sampah di sungai dan
menyetorkan sampah tersebut ke bank sampah. (7)
Mendirikan pembuangan sampah kolektif untuk
mengatasi masyarakat yang mempunyai tempat
sampah di rumah tetapi kebingungan harus ke mana
membuang sampah terebut. (8) Mendaur ulang
sampah sehingga menjadi karya yang unik dan
bernilai jual tinggi. (9) Memilah sampah basah dan
sampah kering, mengurangi penggunaan barang satu
kali pakai. (10) Memasang spanduk peringatan
supaya masyarakat sadar bahwa sungai bukanlah
tempat sampah. (11) Menyediakan beberapa tempat
sampah di pinggiran jalan. (12) Mengajarkan
pentingnya menjaga kebersihan terutama kebersihan
sungai, karena sungai merupakan sumber
kehidupan, kepada anak-anak agar terbiasa tidak
membuang sampah sembarangan. (13)
Memanfaatkan sampah basah sebagai pupuk organik
(14) Menggunakan produk yang ramah lingkungan.
Pengelolaan sampah dengan baik contohnya
dengan membuat kanal pembuangan limbah yang
aman atau dengan cara membuat penyaringan daur
ulang limbah. Cara menyadarkan masyarakat agar
membuang sampah di Sungai Bedadung antara lain
(1) Memberi sangsi atau pidana kepada masyarakat
yang membuang sampah di Sungai Bedadung. (2)
Memberikan arahan kepada masyarakat akan
pentingnya menjaga kebersihan Sungai Bedadung. (3)
Memberitahukan kepada masyarakat penyebab jika
membuang sampah sembarangan terutama di sungai
itu tidak baik. (4) Mengenalkan kepada masyarakat
benda-benda yang ramah lingkungan. (5) Menegur
dan mengingatkan masyarakat yang masih
membuang sampah di Sungai Bedadung. (6)
Mengadakan pelatihan cara unik untuk mengolah
sampah. (7) Memberikan contoh serta teladan bagi
masyarakat untuk menjaga sungai agar bisa bersih.
Upaya Pemberdayaan masyarakat merupakan
salah satu cara melaksanakan pendidikan
lingkungan hidup, diharapkan dapat meningkatkan
persepsi dan perilaku peduli lingkungan kepada
masyarakat. Upaya pengelolaan untuk mengatasi
permasalahan sampah sudah dilakukan, namun
belum secara berkelanjutan. Peran serta masyarakat
dibutuhkan dalam mengatasi permasalahan sampah.
Pemerintah, masyarakat dan perubahan pola pikir
masyarakat terhadap sampah merupakan komponen
penting bagi pengelolaan sampah yang memadai.

Relawan oleh MTs. Zainul Hasan

Wawancara Kepala Desa Balung Lor

Ayo selamatkan sungai! dengan melakukan hal-hal kecil saja kita


sudah bisa menyelamatkan sungai. Contohnya, dengan tidak
membuang sampah sembarangan terutama di sungai, bisa juga
dengan memanfaatkan Kembali barang bekas yang masih layak pakai,
atau saat ada teman yang membuang sampah sembarangan kita bisa
menegurnya lalu memberi peringatan agar tidak lagi membuang
PENYARINGAN AIR SUNGAI BEDADUNG YANG
TERCEMAR GUNA MENGGANTIKAN
KONSUMSI AIR TANAH
YANG BERLEBIHAN
Ditulis Oleh; Zurriyatu Nafisah dan Davina
Chelsea Aulia, dan Muhammad Victor Firdaus

Perilaku berlebihan umat manusia beberapa


tahun ke belakang ini telah berdampak pada alam
dengan timbulnya beraneka bencana. Membuang
sampah disungai menyebabkan banjir, serta
pengambilan air tanah yang dilakukan secara besar-
besaran adalah contoh perilaku berlebihan. Tuhan
telah memperingatkan dalam surat An Nazi’at ayat
37-38 : fa ammaa man thaghaa, wa aasssaral
hayaatad dun-yaa, fa’innal jahiima hiyal ma’waa.
Artinya: maka adapun orang yang melampaui batas,
dan ia lebih mengutamakan kehidupan dunia, maka
sesungguhnya nerakalah tempat tinggalnya.
Situs berita Kompas.com melaporkan bahwa
penduduk Jakarta tidak diperbolehkan
menggunakan air tanah, yang meningkatkan
penurunan muka tanah. Ini mengikuti upaya untuk
mencegah penggunaan air tanah lebih lanjut untuk
mencegah karton Ja sinker di masa mendatang.
Karena diduga penggunaan air tanah oleh banyak
orang menjadi penyebab terus turunnya muka air di
ibu kota. Selain konsumsi air yang berlebihan, hal ini
disebabkan semakin sedikitnya daerah resapan air di
mana sebagian besar daerah resapan air kini telah
menjadi pemukiman.
Dalam konteks ini dikhawatirkan hal serupa
tidak hanya terjadi di ibu kota tetapi juga di tempat
lain, termasuk di lingkungan sekolah kita di
Kabupaten Jember. Oleh karena itu, penggunaan
bawah tanah yang berlebihan harus diharapkan,
termasuk penggunaan air sungai untuk kebutuhan
sehari-hari. Namun, sungai-sungai yang pernah
menjadi sumber kehidupan masyarakat kini tercemar
berat. Oleh karena itu, perlu dilakukan pengolahan
air sungai agar air sungai dapat digunakan kembali
untuk kebutuhan sehari-hari. Salah satu cara
pengolahannya adalah dengan menyaring dan
menyaring air sungai yang tercemar agar lebih jernih
dan bersih. Hal ini dapat menggantikan penggunaan
air tanah yang ketersediaannya akan semakin
berkurang di masa mendatang dan diantisipasi
berlakunya peraturan pelarangan penggunaan air
tanah.
Air bersih merupakan kebutuhan pokok untuk
kebutuhan sehari-hari, baik untuk kebutuhan
individu maupun untuk kebutuhan kelompok rumah
tangga. Kualitas air yang kita butuhkan setiap hari
adalah tidak berwarna, tidak berbau dan kotor. Di
sini air disaring dan disuling untuk mengolah air
sungai yang tercemar menjadi air yang memenuhi
kebutuhan sistem air minum. , sehingga tidak terjadi
efek samping saat diminum (ketentuan umum
Keputusan Menteri Kesehatan No.
146/Menkes/PER/IX/1990).
Air untuk konsumsi manusia harus berasal dari
sumber yang bersih dan aman. Keterbatasan sumber
air bersih dan aman antara lain: 1) Tidak mencemari
bakteri atau patogen, 2) tidak mengandung bahan
kimia berbahaya dan beracun, 3) tidak berasa dan
tidak berbau, 4) dapat digunakan untuk kebutuhan
domestik dan rumah tangga, 5) memenuhi
persyaratan minimum yang ditetapkan oleh WHO
atau WHO. Kementerian Kesehatan Republik
Indonesia.
Sungai yang kami gunakan dalam penelitian ini
adalah Sungai Bedadung yang berada di dekat
sekolah kami di Desa Balung Lor, Kabupaten Balung,
Kabupaten Jember. Air sungai direncanakan akan
dimanfaatkan melalui penyaringan dan/atau
penyulingan sehingga air dari Kali Bedadung dapat
digunakan untuk kebutuhan sehari-hari dan air
minum bagi masyarakat sekitar.
Keruhnya Air Sungai
Daerah Aliran Sungai (DAS) Bedadung memiliki
beberapa sungai penting. Salah satu sungai tersebut
adalah Sungai Bedadung yang melintasi pusat
fungsional wilayah Kabupaten Jember atau kawasan
metropolitan yang meliputi Kecamatan Patrang,
Sumbersar dan Kaliwates (Perda Kabupaten Jember
No. 1 Tahun 2015). Perumdam Tirta Pandalungan,
Kabupaten Jember menggunakan Sungai Bedadung
sebagai sumber air bakunya. Titik pengambilan air
Perumdam Tirta Pandalungan Kabupaten Jember
terletak di Kecamatan Patrang dan Kaliwates.
Dinamika DAS Bedadung mempengaruhi kualitas air
Sungai Bedadung
Daerah Aliran Sungai (DAS) Bedadung memiliki
beberapa sungai penting. Salah satu sungai tersebut
adalah Sungai Bedadung yang melintasi pusat
fungsional wilayah Kabupaten Jember atau kawasan
metropolitan yang meliputi Kecamatan Patrang,
Sumbersari dan Kaliwates (Perda Kabupaten Jember
No. 1 Tahun 2015). Perumdam Tirta Pandalungan,
Kabupaten Jember menggunakan Sungai Bedadung
sebagai sumber air bakunya. Titik pengambilan air
Perumdam Tirta Pandalungan Kabupaten Jember
terletak di Kecamatan Patrang dan Kaliwates.
Dinamika DAS Bedadung mempengaruhi kualitas air
Sungai Bedadung.
Pengambilan Sampel Air Keruh Aliran Sungai dan Air
Tanah Bedadung Balung Lor
Hasil pengamatan penulis menunjukkan bahwa
sampel yang diambil dari air sungai yang keruh
memiliki nilai TD 1,10 dan nilai pH 7,8, sedangkan
sampel air tanah dari sungai Bedadung Balung Lor
memiliki nilai TD 2,10 dan memiliki pH 7,6. Hasil
observasi penulis menunjukkan bahwa air di sungai
Bedadung Balung Lor masih dapat diminum, namun
proses penyaringan tetap perlu dilakukan.

Pengecekan Sampel Air Sungai dan Air Tanah


Sungai Bedadung Balung Lor

Pengolaan Air Tanah


Kabupaten Jember merupakan salah satu kabupaten
yang memiliki PDAM dengan 4 Instalasi Pengolahan
Air (IPA). Kebutuhan air bersih khusus Kota Jember
dipenuhi oleh dua instalasi pengolahan air, yakni
PLTA Tegal Gede dan Tegal Besar. PLTA Tegal Gede
terletak di Desa Tegal Gede yang kondisi
lingkungannya mendominasi lahan pertanian dan
pemukiman. 5 WTP Tegal Besar terletak di Desa
Tegal Besar yang kondisi lingkungannya
mendominasi kehidupan warga. (Aziza, 2018).
Pencemaran air sungai harus dikelola dan
dipantau, meskipun fungsi alaminya dalam kondisi
baik. Sungai Bedadung yang melintasi Kecamatan
Sumbersari dan Kaliwates berpotensi menghadapi
tekanan pencemaran yang tinggi mengingat Rencana
Pembangunan Daerah (RTRW) 2015 untuk kedua
kecamatan tersebut merupakan bagian dari wilayah
metropolitan Kabupaten Jember. Penelitian Evans
pada tahun 2012 menunjukkan bahwa lemahnya
penerapan manajemen kualitas lingkungan di
beberapa negara berkembang di benua Asia berisiko
meningkatkan pencemaran sumber daya air. (Evans,
2012)
Oleh karena itu, perlu adanya pencegahan
pencemaran yang disebabkan oleh aktivitas manusia
atau proses alam. Ada berbagai strategi untuk
mengendalikan pencemaran sungai, seperti
pembangunan Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL)
Kota, perbaikan sanitasi lingkungan, pemberdayaan
masyarakat dan pemangku kepentingan, dan
penguatan kelembagaan.

Tujuan Penjernihan
Tujuan dari proses pemurnian air adalah untuk
menghilangkan kontaminan atau memperoleh air
yang kualitasnya memenuhi baku mutu air, seperti:
a) Menghilangkan gas cair, b) Menghilangkan rasa
tidak enak, c) Pemusnahan bakteri patogen yang
sangat berbahaya, d) Pengelolaan air untuk
keperluan rumah tangga dan industri, e) Penurunan
kualitas air yang menyebabkan terbentuknya
sedimen di badan air lainnya.
Berikut beberapa cara mengatasi pencemaran
sungai: 1) Mengedukasi masyarakat tentang
pentingnya sungai dan menjaga kebersihan sungai,
2) Meningkatkan kesadaran masyarakat akan
pemeliharaan sungai di pemukiman warga, 3)
Meninggalkan sampah dan sampah di sungai, 4)
Pengolahan yang tepat . limbah tidak berbahaya bila
dibuang di sungai, 5) Menjaga kelestarian hutan di
sekitar sungai, 6) Tidak membangun bangunan tepi
sungai, 7) Penanaman pohon di daerah tepi sungai
yang tenang untuk mencegah agar tidak ditumbuhi
erosi sungai. berlangsung, 8) mengatasi sungai yang
tercemar dengan membersihkan sampah sungai
secara berkelanjutan, 9) menggunakan teknik
bioremediasi untuk menetralkan limbah sungai, 10)
pentingnya air bersih bagi kesehatan tubuh.
Pentingnya air bersih bagi kesehatan tubuh
sangat erat kaitannya dengan fungsi air itu sendiri di
dalam tubuh kita, yaitu: mengatur suhu tubuh,
melancarkan peredaran darah dalam tubuh,
menghaluskan kulit tubuh, memperlancar
pencernaan, menunjang pernapasan . tubuh,
melumasi sendi dan otot, memulihkan kondisi tubuh,
membuang racun dan sisa makanan serta menjaga
tekanan osmotik dalam sel.

Penyaringan Air
Langkah-langkah membuat penjernih air
dengan bahan alami adalah sebagai berikut: 1)
Susun atau buat pipa penyaring, buat tempat
sampah, 2) Buat penyaring air dengan lapisan bahan
penyaring dengan urutan yang benar. Bahan filter
dapat disesuaikan dengan bahan di lingkungan.
Bahan yang biasa digunakan antara lain batu, pasir,
kerikil, batok kelapa, sekam padi, tanah liat, ijuk, biji
kelor dan lain-lain. Alat yang akan digunakan juga
dapat dipilih sesuai dengan alat yang ada di sekolah
atau rumah masing-masing. Siapkan tangki air
bersih yang tidak terlalu sulit disiapkan asalkan
tidak bocor dan cukup besar.

Rancangan Penyaringan Air


Sumber: Dokumentasi Kemendikbud

Marilah, manfaat kan air sungai dengan


baik dengan cara penyulingan air agar
dapat kita manfaat kan sebagai keperluan
sehari-hari. Janganlah mengotori sungai
demi kepentingan diri sendiri dan Mahluk
Hidup lain.
Pergi Namun Abadi

Oleh: Aprilia Anggun Diva Saputri

Tentang dia
Yang masih ingin ku abadikan
Yang masih menjadi tokoh utama
Meski di cerita yang berbeda

Jika mengingat kisah kita


Bisakah dikatakan selesai?
Bahkan tak pernah ada kata memulai
Namun kenangannya masih membekas

Kau mengajarkanku apa itu bahagia


Tetapi dirimu lupa mengajarkanku cara bahagia tanpa
kehadiranmu
Dan bagaimana bisa
Seseorang yang pernah berkata takut ditinggalkan pada
akhirnya malah meninggalkan

Lelucon apa yang semesta berikan


Memaksaku melepasnya
Padahal menggenggamnya saja aku belum pernah
Hanya dipertemukan tapi tidak disatukan

Bisakah aku menentang hukum alam?


Ketika yang datang akan pergi
Dan yang pergi akan terganti
Tentang kita dan semua kenangan
Yang dulu saling membahagiakan
Tetapi kini saling melupakan
TERBANG BEBAS MENCAPAI MIMPI
MENJELAJAHI DUNIA ANTARIKSA
Oleh Ainina Mafaza Humaira dan Heny
Leksiana, S.Si

Karya tulis ini disusun untuk mengikuti lomba


ESAI 2022 bagi siswa SMP/MTs/SMK/MA Sederajat
se-Jawa Timur yang diadakan oleh IIK BHAKTI
WIYATA Kediri dan menjadi Finalis 10 Besar. Adapun
karya tulis ini bertema Dream High, Grow High :
Tantangan dan Harapanmu demi Meraih Cita-cita
Setinggi Mungkin.
Saat ditanya cita-cita, sebagian besar anak
Indonesia bercita-cita menjadi guru, dokter atau
polisi, jarang sekali yang bermimpi menjadi astronot.
Bagi anak-anak yang bercita-cita menjadi astronot,
impian ini biasanya sirna seiring bertambahnya usia,
namun bagi sebagian orang karier yang sulit ini
selalu menjadi cita-cita.
Astronot memang profesi yang sangat kompetitif
dan selektif. Setiap tahun, kandidat yang memenuhi
syarat bersaing melalui proses aplikasi yang ketat
untuk mengisi posisi yang sangat terbatas. Istilah
astronot berarti seorang pelaut di antara bintang-
bintang. Seorang astronot adalah orang yang terlatih
dan diperlengkapi secara khusus yang melakukan
perjalanan ke luar angkasa sebagai bagian dari misi
luar angkasa.
Astronot telah menjadi bagian dari program luar
angkasa Badan Penerbangan dan Antariksa Nasional
AS, lebih dikenal sebagai NASA, sejak 1959. Astronot
AS pertama adalah tentara dengan pengalaman
penerbangan jet dan latar belakang teknis. Pada
tahun 1964, peneliti astronot ditambahkan,
membutuhkan gelar PhD di bidang kedokteran, fisika
teknik, kimia atau biologi. Astronot biasanya dilatih
oleh cabang militer, seperti Angkatan Udara atau
Angkatan Luar Angkasa, atau oleh badan antariksa
sipil.

Dr. Pratiwi Sudarmono


Sumber: Wikipedia
Indonesia memiliki astronot bernama Dr. Pratiwi
Sudarmono, ahli mikrobiologi yang dilatih menjadi
astronot pertama Indonesia pada tahun 1986. Dia
adalah Pratiwipuji Lestari Sudarmono atau dikenal
dengan Pratiwi Sudarmono. Pada tahun 1985 ia
terpilih sebagai calon astronot pertama Indonesia,
sebagaimana dikutip harian Kompas pada 27 Januari
1991. Namun, ia membatalkan penerbangannya
karena sebulan sebelum keberangkatannya, tepatnya
pada 28 Januari 1986, pesawat ulang-alik Challenger
membawa misi lain, yaitu STS-51-L, meledak di
udara (Kompas.com, 16 Maret 2022). Tidak ada yang
berubah dari status Pratiwi Sudarmono sebagai
astronot, meski tidak bisa terbang ke luar angkasa,
magang sebagai astronot juga menjadi pengalaman
berharga bagi hidupnya.
Impian saya adalah menjadi seperti Neil
Armstrong. Neil Alden Armstrong adalah seorang
astronot, pilot penguji, insinyur penerbangan,
profesor universitas, dan penerbang Angkatan Laut
AS. Dia berasal dari Amerika Serikat. Ia lahir pada
tanggal 5 Agustus 1930. Dia meninggal pada 25
Agustus 2012 (umur 82). Sebelum menjadi astronot,
pekerjaannya adalah sebagai pilot penguji. Waktunya
di luar angkasa adalah 8 hari, 14 jam, 12 menit, dan
31 detik.

Neil Armstrong
Sumber: Liputan6.com
Saya mengidolakan Neil Armstrong karena dia
adalah orang pertama yang berjalan di bulan.
Sebelum menjadi astronot, Armstrong adalah perwira
Angkatan Laut AS dan bertugas di Perang Korea. Dan
saya sangat menyukai kata-kata yang diucapkan Neil
Armstrong saat dia berhasil berjalan di bulan: "That's
one small step for a man, one giant leap for mankind" .
Artinya, "Itu satu langkah kecil." bagi manusia,
lompatan besar bagi umat manusia." Neil Armstrong
mengatakannya tepat pada 20 Juli 1969. (20 Juli
2021, Kompas.com).
Orang yang ingin menjadi astronot harus
memenuhi beberapa persyaratan, termasuk gelar
sarjana di bidang teknik, biologi atau fisika, ilmu
komputer atau matematika, serta tiga tahun
pengalaman kerja yang setara atau 1.000 jam
pengujian, kata badan antariksa AS NASA, Jumat. .
(19 Februari 2016). 18.300 aplikasi diterima untuk
astronot kelas pertama tahun ini, lebih dari dua kali
lipat rekor sebelumnya. (Suara.com)
Dibutuhkan sekitar 10 tahun untuk menjadi
astronot. Tahun-tahun dibagi menjadi 4 tahun
kuliah, 2 tahun master, 2 tahun pengalaman dan
kemudian 2 tahun di Korps Astronot NASA. (23
Februari 2022, merdeka.com)
Momen-momen yang akan Anda alami sebagai
astronot adalah: Untuk menjadi astronot NASA, Anda
harus melalui proses rekrutmen selama 18 bulan
yang diawali dengan mengajukan lamaran ke
USAJOBS. Anda harus memenuhi tiga persyaratan
utama, yaitu menjadi warga negara AS. USA dengan
gelar sarjana seperti yang ditentukan oleh NASA dan
setidaknya 3 tahun pengalaman profesional atau
1000 jam terbang sebagai pilot jet.
Setelah diterima, Anda menyelesaikan magang
umum selama dua setengah tahun. Pelatihan umum
berlangsung di Johnson Space Center di Houston,
Texas, AS. Waktu pelatihan saya hampir sama
dengan jam kerja normal, yaitu. H. dari pukul 08:00
hingga 05:00 5 hari seminggu. Mereka dilatih untuk
berjalan di ruang hampa, menggunakan lengan
robot, bereaksi terhadap situasi darurat, dan
melakukan eksperimen di luar angkasa. Anda
kemudian akan ditugaskan untuk pelatihan khusus
selama dua tahun. Inilah rutinitas di luar angkasa
pada pukul 06.00: Bangun, bersihkan, makan
sarapan dan periksa jadwal harian. 6 pagi sampai
jam 7 malam:
Pemeliharaan preventif atau korektif untuk
sistem stasiun ruang angkasa. Satu jam latihan
aerobik mengikuti. Kemudian setengah jam latihan
kekuatan. Kemudian makan siang dan terakhir
mereka melakukan penelitian dan percobaan ilmiah.
19:00: Konferensi malam untuk membahas
pencapaian hari ini dan rencana untuk hari
berikutnya. 20-22: Makan malam dan aktivitas
pribadi seperti mengirim email, mengambil foto, dan
menelepon. 10 malam: pergi tidur.
Saat-saat sulit di luar angkasa misalnya saat
ingin tidur. Untuk tertidur, Anda harus meluncur ke
kantong tidur dan mengikatnya ke dinding. Ini
menahan tekanan saat Anda tidur. Meski begitu, ada
juga beberapa momen paling tak terlupakan saat
Anda berada di luar angkasa dan memiliki
kesempatan untuk melihat pemandangan
menakjubkan seperti Cahaya Utara atau Aurora
Borealis yang lebih terkenal. Saat Anda kembali ke
Bumi dari misi khusus di luar angkasa, Anda akan
langsung menghadapi tahapan yang berbeda.
Misalnya pengujian medis, pemulihan dan
pengumpulan data penelitian.
(18/04/2016.brilio.net)Pilot jet.
Untuk menjadi astronot, kita harus berani
mengambil risiko. Tanpa perlindungan maksimal,
astronot sangat rentan terhadap radiasi mematikan
penyebab kanker, kerusakan organ dalam, dan
mutasi genetik penyebab cacat. Setiap seragam
astronot bisa memiliki berat hingga 127 kilogram,
angka tersebut merupakan berat yang dihitung di
permukaan bumi. Namun, dalam ruang hampa,
astronot tidak lagi merasakan berat seragamnya.
(mediaindonesia.com)
Pakaian yang dikenakan astronot NASA terbuat
dari berbagai bahan, termasuk
polytetrafluoroethylene (ePTFE) yang diperluas.
EPTFE adalah polimer yang dikembangkan dari
senyawa PTFE, juga dikenal sebagai Teflon (26 Mei
2022, Kompas.com), untuk keselamatan astronot. Di
luar angkasa terdapat perbedaan waktu dengan
Bumi, perbedaan waktu tersebut disebabkan oleh
besarnya orbit pesawat ruang angkasa. Pelebaran
waktu adalah istilah yang tepat dalam hal ini, orang
yang kembali dari luar angkasa lebih muda dari
sebelumnya. (harapanrakyat.com)
Astronot sipil dianggap sebagai pegawai
pemerintah dan gaji federal di kelas GS-13-GS-13,
GS-13 dapat memperoleh hingga $103.309 per tahun
atau setara dengan Rs.100.000. 1,48 miliar rupiah
sedangkan GS-14 bisa dilego $122.077 atau setara
dengan 1,48 miliar rupiah. 1,75 miliar, menurut
(FederalPay.org), gaji GS-15 level tertinggi adalah
$143.598 per tahun, atau setara dengan 100.000
rupiah. 2 miliar rupiah.
Astronot memiliki berbagai tugas dan tanggung
jawab, seperti: Bagaimana mempersiapkan
penerbangan luar angkasa untuk memasang
peralatan baru atau melakukan tugas perawatan di
luar angkasa, melakukan percobaan ilmiah di
berbagai bidang seperti biologi, kimia, fisika, ilmu
material, meteorologi dan geologi, dan memantau
status pesawat ruang angkasa. sistem dan
mengidentifikasi malfungsi atau anomali, melakukan
tes untuk menentukan kemampuan anggota kru
melakukan perjalanan di bawah kapsul,
berkomunikasi dengan kontrol misi untuk
melaporkan temuan atau masalah yang dihadapi
selama misi, dan banyak tugas astronot lainnya.
(Rabu, 10.05.2022. next.grid.id).
Implikasi dari penjelasan di atas adalah ketika
kita memiliki mimpi atau cita-cita, kita harus
berusaha keras untuk mencapai sesuatu yang kita
impikan. Sekalipun impian kita tidak dapat dicapai,
kita harus tetap bekerja keras karena kita tidak tahu
apa yang kita lakukan. Datanglah ke masa depan,
jangan menyerah, jangan khawatir dengan kata-kata
negatif di sekitar Anda. Dengarkan saja kata-kata,
saran, dukungan dari kerabat dekat atau orang tua,
kejar mimpi, belajar setinggi mungkin, lawan
kemalasan.

Cara agar kita dapat meraih cita cita


yaitu kita harus memiliki tujuan dan
rencana, kita juga harus percaya dengan
kemampuan diri kita sendiri, selalu
haus akan ilmu , pengalaman dan
wawasan, tidak malas, tidak menunda
pekerjaan, bersabar dalam usaha yang
dilakukan, serta selalu berpikir positif
di sertai dengan usaha dan kerja keras.
-Ainina-

"That's one small step for a man, one


giant leap for mankind".
Artinya,
"Itu satu langkah kecil." bagi manusia,
lompatan besar bagi umat manusia."
Neil Armstrong mengatakannya tepat
pada 20 Juli 1969.
ILMUWAN PENGUBAH DUNIA “physicist”
Oleh: Muhammad Raihan Maulana Al Ghazali
Syah dan Nuriyatul Laili, S.Pd

Cita-cita adalah impian dan harapan seseorang


yang menentukan akan menjadi apa kita nantinya.
Beberapa orang dapat memotivasi diri mereka sendiri
untuk melakukan apa pun untuk mewujudkan
impian itu. Cita-cita setiap orang bisa berubah saat
SD, SMP, dan SMA, termasuk saya. Waktu SD saya
ingin menjadi dokter kemudian ketika saya masuki
MTs, saya ingin menjadi peneliti/ilmuwan karna saya
suka membaca cerita tentang asal usul dari suatu
penemuan, memiliki cita-cita dalam hidup amatlah
penting.
Cita-cita ini menyampaikan gambaran seperti
apa masa depan kita nantinya. Itu sebabnya
mendorong ke depan dengan untuk
mewujudkannya . Cita-cita juga memotivasi kita
untuk melakukan sesuatu yang ingin kita capai.
Dengan kata lain, cita-cita menjadi motivasi untuk
terus maju. Memiliki cita-cita, yang berarti memiliki
keinginan dan motivasi dalam hidup. Tujuan juga
memberikan semangat dan fokus, jika
mengharapkan dan sangat menginginkan sesuatu,
maka kita pasti akan berusaha untuk mencapainya.
(Chakiki, 2021)
Melalui harapan dapat membuat keadaan
seseorang menjadi lebih baik dari sebelumnya.
Berharap akan membuat seseorang bangkit dalam
perjalanan hidup. Karena harapan bisa menjadi
kekuatan yang besar dan bisa mengantarkan
seseorang untuk mencapai cita-citanya. Namun, ini
harus diimbangi dengan kemampuan dan keadaan
seseorang, dan seseorang harus rajin belajar.
Di sisi lain perkembangan ilmu pengetahuan
saat ini sangat pesat, kajian ilmu pengetahuan
sangatlah penting, dan salah satunya adalah ilmu
fisika. Fisika telah berkembang sejak orang Mesir
mulai menggunakan berbagai metode budaya,
pengetahuan, pengetahuan, dan pengetahuan praktis
yang digunakan orang Mesir kuno dalam
membangun piramida. Setelah itu bangsa Yunani
juga menjadi sangat tertarik dengan fisika, oleh
karena itu bangsa Yunani dikenal sebagai orang yang
tertarik dengan fisika.
Pada awal abad ke-17, Galileo Galilei
melakukan percobaan untuk mempelajari lebih
lanjut tentang fisika, menjadikan penelitiannya
sebagai kunci metode ilmiah hingga sekarang. Pada
tahun 1687, Isaac Newton menerbitkan Philosophiae
Naturalis Principia Mathematica, yang berarti
"Prinsip Matematika dan Filsafat Alam", membuatnya
menjadi fisikawan sukses yang menerbitkan berbagai
teori dan ilmu dasar yang memudahkan studi fisika.

Konferensi Solvay (Fisikane.web)

Pada tahun 1927 diadakan Konferensi Solvay


yang sangat terkenal dalam sejarah fisika. Konferensi
tersebut dihadiri oleh para ilmuwan yang terlibat
dalam dunia kuantum, yang diselesaikan secara
resmi pada tahun 1926 oleh persamaan Heisenberg
dan persamaan Schrodinger. Persamaan waktu
lainnya seperti persamaan Klein Gordon, persamaan
Pauli dan persamaan Dirac yang merupakan turunan
dari Heisenberg dan Schrodinger.
Salah satu penemu mekanika kuantum tahap
pertama, yaitu Einstein, menolak keras untuk
melakukan ekspedisi tersebut karena masih terdapat
kesalahan dalam mekanika kuantum dan perlu
diketahui letak kesalahannya. Einstein berdebat
dengan Bohr, yang merupakan satu-satunya pendiri
Fase 1.5, Bohr mengatakan bahwa mekanika
kuantum sudah lengkap dan tidak memiliki
kesalahan yang harus diterima sebagai fisika
fundamental modern. (Fisikane.web, 2022)
Tingkat keberhasilan peneliti Indonesia tidak
kalah dengan peneliti asing. Indonesia memiliki 12
ilmuwan yang karyanya telah diakui dunia. Hasil
penemuan tersebut ternyata bermanfaat bagi
kehidupan manusia dan perkembangan teknologi.
Orang-orang hidup lebih sejahtera dengan
penemuan-penemuan ini. Para peneliti berhasil
menemukan fakta tentang jumlah kromosom
manusia, teknologi pengobatan DBD dan teknologi
jaringan 4G. Tidak akan berhasil jika ilmuwan
Indonesia disejajarkan dengan Sarah Gilbert, penemu
vaksin AstraZeneca. Berikut peneliti dan hasilnya
dikutip dari arsip berita (detik.com, 2021)
Berdasarkan penjelasan di atas, saya pernah
bertanya pada diri sendiri: "Apakah Anda tidak
pernah menjadi ilmuwan seumur hidup saya?"
"Kamu bisa mengatakan tidak mungkin. Tapi aku
juga bisa mengatakan itu tidak mungkin." Anak kecil
berusia 2 tahun, orang yang belum bersekolah,
pengusaha yang bekerja di pasar, dan lulusan
sekolah dasar dan menengah juga bisa disebut
ilmuwan. Biasanya diangkat ketika ada materi di
suatu tempat tentang minat pada bakat ilmiah.
Jadi saya lebih banyak menjawab pertanyaan
ini untuk orang-orang yang dunianya bukan
ilmuwan, tapi masih bisa bersama ilmuwan. Sadar
atau tidak sadar, orang biasa melakukan penelitian
dalam kehidupan sehari-hari dan menjadi ilmuwan.
Secara tidak sadar, Anda semua menerapkan
metodologi penelitian Anda.
Jadi mengapa saya tidak disebut ilmuwan
atau peneliti?. Perbedaan yang paling mendasar
adalah metodologi. Mengapa metodologi tidak
dijelaskan sebelumnya? Metodologi orang awam
ditentukan oleh ilmuwan itu sendiri. Apa dasarnya
jam 11 pasti tukang tahu lewat? dasar
penelitiannya siapa yang dipakai bahwa ciri-ciri tadi
pasti ciri orang naksir? Meskipun ternyata
jawabannya benar.
Pada saat yang sama, para peneliti berusaha
membuat karya mereka dapat diterima oleh sebanyak
mungkin orang. Caranya adalah dengan
menggunakan metode yang disepakati, diketahui,
digunakan secara luas, diuji berkali-kali dengan
tingkat kesalahan yang paling rendah. Jadi untuk
menjadi seorang ilmuwan, yang terpenting adalah
menggunakan metode ilmiah atau yang disepakati
atau digunakan oleh ilmuwan lain. Digunakan berkali-
kali, diuji berkali-kali dengan tingkat kesalahan paling
rendah. Maka untuk jadi ilmuwan, yang
utama, Gunakan metode yang ilmiah atau sudah
disepakati atau digunakan peneliti lain. Kedua
yang juga penting, Jujur. Data yang dikumpulkan
bisa salah, analisis data bisa salah, buku yang
dijadikan pegangan salah, hasil penelitianmu bisa
membuatmu diancam dibunuh atau dikafirkan. Tapi
sekali Anda tidak jujur, Anda gagal jadi ilmuwan.
Bahkan jika Anda adalah pendukung satu sisi
di hati Anda, sebagai ilmuwan Anda tidak berdiri di
sisi lain hanya karena Anda mendukung sisi itu sejak
awal. Apalagi mengeluh, padahal informasi yang
dimilikinya mengklaim sebaliknya. Apa? Keuangan?
Publikasi? Itu urusan untuk nanti. Setidaknya ada
tiga syarat yang bisa Anda lakukan tadi. Lagi pula,
menerbitkan itu sulit. Pilih sumber daya yang sesuai,
kirimkan untuk persetujuan, peninjauan, dll. Jika
passion Anda bukan dan pekerjaan Anda jauh dari
ilmuwan, maka persyaratan selanjutnya, seperti
publikasi ilmiah, cukup sulit. (hanparasetya hadi,
2020).
Bagaimana cara menjadi seorang ilmuwan?
Triknya adalah membuat orang lain mengidentifikasi
diri sebagai ilmuwan. Cara paling pasti adalah
menjadi dokter atau menyelesaikan gelar Ph.D. PhD
ini adalah gelar akademik tertinggi. Tidak semua
ilmuwan adalah dokter, tetapi semua dokter adalah
ilmuwan karena terbukti mampu melakukan
penelitian independen. Seorang dokter yang bonafid
harus menjadi ilmuwan yang diakui di akademi. (Revi
Soekatno, 2016)
Dilain sisi fakta fisika kuantum yang misterius
dan membingungkan, yang membuat saya tergugah
ingin menjadi ilmuwan, fakta fisika kuantum yang
masih belu terpecahkan yaitu:
Dunia Fisika Kuantum Tidaklah Mulus!
Ilustrasi fisika kuantum (phys.org)

Misalnya, Anda pergi ke toko sepatu. Anda pasti


harus memilih sepasang dalam ukuran tertentu,
bukan? Nah, dunia atom kuantum juga mirip, dan
hal ini dibuktikan oleh Albert Einstein ketika
menerima Penghargaan Nobel pada tahun 1921.
Dalam artikelnya tahun 1905, “On a Heuristic
View of the Production and Transformation of Light”,
Einstein menunjukkan konsep kuantisasi energi,
yaitu bahwa energi ada dalam kelipatan "kuantum".
Oleh karena itu, bidang ini disebut fisika kuantum.
Kuanta adalah "Konstanta Planck" dari Max
Planck. Pada tahun 1900, Planck berusaha
memecahkan teka-teki radiasi benda hitam
menggunakan matahari sebagai benda langit dan
mengembangkan hukum Planck dalam prosesnya.
Dengan demikian, teori ini sejalan dengan
eksperimen Einstein.
Gelombang Dan Partikel? Lumrah Saja Di Dunia
Fisika Kuantum!
layar matahari (nasa.gov)
Pada tahun 1906, fisikawan Inggris Sir J.J.
Thomson menerima Penghargaan Nobel karena
menemukan elektron sebagai partikel. Namun,
putranya Sir George P. Thomson menerima
Penghargaan Nobel pada tahun 1937 karena
mendemonstrasikan sifat gelombang elektron! Dan
kamu tahu Siapa yang benar? Jawabannya adalah
"keduanya"!
Dualitas gelombang-partikel adalah landasan
fisika kuantum, seperti yang berlaku untuk cahaya
dan elektron. Terkadang kita perlu melihat cahaya
sebagai gelombang elektromagnetik. Namun, cahaya
juga dapat dijelaskan oleh partikel yang disebut
"foton".
Misalnya, teleskop dapat memfokuskan
gelombang cahaya dari bintang yang jauh dan
bertindak sebagai kapal cahaya untuk
mengumpulkan foton. Ini berarti bahwa cahaya pun
dapat menciptakan tekanan ketika partikel foton
mengenai suatu objek!
Apakah penemuan ini baru? Tidak terlalu.
Prinsip ini digunakan untuk menggerakkan pesawat
ruang angkasa dengan layar matahari dan
membelokkan asteroid berbahaya agar tidak
menabrak bumi.
Satu Objek Di Dua Tempat Di Waktu Yang Sama?
Tidak Mustahil!

ilustrasi eksperimen imajiner "Kucing Schrödinger"


(wikimedia.org)
Di luar dasar-dasar fisika kuantum, dualitas
gelombang-partikel adalah contoh konsep
"superposisi" ketika objek kuantum ada di banyak
keadaan secara bersamaan. Misalnya, sebuah
elektron dapat muncul di beberapa tempat pada
waktu yang bersamaan. Dengan kata lain, fisika
kuantum berbicara tentang "probabilitas".
Cara terbaik untuk menafsirkan keadaan suatu
objek adalah setelah kita melihatnya. Maka
probabilitas ini dirumuskan sebagai "fungsi
gelombang"! Namun, pengamatan dapat
"mengecilkan" fungsi gelombang dan menghancurkan
superposisi, memaksa objek ke salah satu dari
banyak keadaan probabilistik.
Inilah yang ingin dibuktikan oleh fisikawan
Australia-Irlandia Erwin Schrodinger, yang dikenal
sebagai "kucing Schrodinger", pada tahun 1935.
Eksperimen imajiner yang didiskusikan dengan
Albert Einstein menawarkan paradoks berlapis dalam
fisika kuantum.
Misalkan seekor kucing ditempatkan di sebuah
ruangan dengan bahan radioaktif dan pencacah
Geiger. Karena perangkat berada dalam dua status
hingga pengukuran, kucing ini hidup dan mati
hingga kami mengintervensi. Namun, jika kita ingin
mengamati, superposisi itu kolap!.
Fisika Kuantum Membuka Kemungkinan Adanya
"Multiverse”

ilustrasi multiverse (smithsonianmag.com)


Gagasan bahwa pengamatan membatalkan
fungsi gelombang dan memaksakan "seleksi"
kuantum diketahui dari interpretasi Niels Bohr dan
Werner Heisenberg tentang fisika kuantum di
Kopenhagen. Ide ini menciptakan konsep multiverse
atau alam semesta yang berbeda.
Namun, para pendukung gagasan multiverse
mengatakan tidak ada "pilihan" sama sekali. Jika
diukur, realitas terbagi menjadi dua salinan dari
dirinya sendiri: satu salinan memberikan "A", yang
lain "B".
Di sisi lain, teori partikel kuantum sejauh ini
hanya memiliki satu realitas, yang sangat aneh dan
terdiri dari banyak lapisan yang "terbalik".
Mengecilkan realitas ini, lapisan-lapisan itu terurai
menjadi "multiverse". Fisikawan menyebut proses ini
"dekoherensi".
Fisika Kuantum Menyebabkan Lubang Hitam
Menguap!

Ilustrasi blackhole(pinterest.com)
Prinsip kuantum yang disebut "Prinsip
Ketidakpastian Heisenberg" menyatakan bahwa tidak
mungkin mengetahui sifat-sifat dua sistem secara
bersamaan. Semakin tepat identifikasi satu sistem,
semakin sedikit sistem lain yang teridentifikasi.
Prinsip ini berlaku untuk momentum dan posisi serta
energi dan waktu. Bayangkan kita mengambil
pinjaman besar untuk waktu yang singkat dan
sejumlah uang untuk waktu yang lebih lama. Jika
energi yang cukup diperoleh dari alam, sepasang
partikel dapat terbentuk sesaat sebelum menghilang
dengan cepat. Fisikawan Inggris terkemuka Stephen
Hawking menerapkan prinsip tersebut pada batas
lubang hitam, di mana satu partikel - seperti radiasi
Hawking - lolos tetapi partikel lain diserap. Seiring
waktu, lubang hitam perlahan menguap karena tidak
dapat mengembalikan jumlah energi yang
diterimanya!
Sampai Sekarang, Fisika Kuantum Tetaplah
Sesuatu Yang Tak Dimengerti!
Hari ini kita tahu bahwa hukum "belitan
kuantum" itu nyata. Namun, orang masih belum
sepenuhnya memahami apa yang telah terjadi!
Faktanya, bahkan Einstein mengatakan itu adalah
"peristiwa yang mengerikan". Misalnya, jika kita
menggabungkan dua partikel sedemikian rupa
sehingga keterikatan kuantum tidak dapat dihindari:
satu partikel dalam keadaan "A" dan yang lainnya
dalam keadaan "B", maka prinsip eksklusi Pauli
berlaku. Kedua partikel tidak dapat berada dalam
keadaan yang sama. Jika kita mengubah satu,
partikel lain akan berubah. Prinsip ini berlaku
bahkan jika kita memisahkan dua partikel satu sama
lain di sisi berlawanan dari alam semesta! Seolah-
olah informasi berubah di antara partikel yang
bergerak lebih cepat dari kecepatan cahaya. Bahkan
Einstein mengatakan itu tidak mungkin!.
Membingungkan, bukan? Namun, fisika
kuantum adalah tentang hal-hal di sekitar kita, baik
yang terlihat maupun yang tidak terlihat. Ini adalah 6
fakta tentang fisika kuantum yang akan membuat
kita menggaruk-garuk kepala. (Membusuk, 2022)
Keinginan saya adalah melanjutkan penelitian
mekanika kuantum Albert Einstein, yang biasa
disebut fisika kuantum, yang menjelaskan mekanika
kuantum secara ilmiah, bukan filosofis, dan
menerapkan fisika kuantum di Indonesia, yang
jarang dilakukan karena ilmu ini berfokus pada
konsep. Oleh karena itu, masih belum ada jurusan
fisika kuantum khusus di Indonesia. Namun di
beberapa negara maju, bidang fisika kuantum
sangat diminati karena negara tersebut telah
mengembangkan teknologi yang menggunakan
berbagai konsep fisika kuantum di dalamnya. Salah
satu teknologinya adalah komputer kuantum, yang
menggunakan prinsip fisika kuantum dalam
perhitungan pemrosesannya, dan reaktor fusi, yang
menciptakan cangkang buatan kecil, yang digunakan
sebagai sumber energi. Selain komputer kuantum,
ada juga hasil pertama lubang hitam, atau lubang
hitam, yang kemudian menyebar seperti virus.
Lubang hitam, atau lubang hitam itu sendiri, adalah
singularitas yang tidak dapat dijelaskan dengan
fisika klasik. Fenomena dapat dijelaskan lebih tepat
dengan bantuan fisika kuantum.

Perkembangan fisika di dunia sudah mencapai puncaknya


dan tepatnya di bidang fisika kuantum, sedangkan
perkembangan fisika kuantum di Indonesia sangat rendah.
Itu sebabnya saya ingin mengembangkan ilmu pengetahuan
dan mempromosikannya ke dunia agar dunia semakin dekat
dengan era baru. Meskipun saya tahu bahwa jalan untuk
terus mengevaluasi para ilmuwan sangatlah sulit. Saya akan
terus mengembangkan fisika kuantum di Indonesia. -
Raihan-

MIMPIKU MENJADI SEJARAWAN, MILENIAL


PERLU BELAJAR PENDIRI BANGSA
Vina Avivatu Nuril Ma’rifa
dan Indah Hikmasari, S.Pd

Setiap Manusia yang diciptakan Tuhan pasti


mempunyai mimpi. Tidak ada manusia yang tidak
mempunyai tujuan hidup. Perjalanan untuk
menggapai cita-cita tidak semudah membalikkan
telapak tangan. Cita-cita dan mimpi adalah kunci di
mana kita menjalani kehidupan. Terkadang apa yang
kita impikan dan kita khayalkan teradang tidak
berjalan dengan apa yang kita harapan. Tapi
janganlah menyerah dengan keadaan. sebuah kata
motivasi;
“TA ADA USAHA YANG PASTI BERHASIL,
TAPI ORANG YANG MAU BERUSAHA PASTI
BERHASIL’’
Dari kata-kata tersebut kita mendapatkan
sebuah motivasi, Teruslah berusaha maka kita pasti
akan berhasil, Janganlah menyerah, Capailah Cita
Cita dan mimpi yang kamu inginkan, Capailah
sampai benar – benar terwujud.
Sedari kecil kita pernah mengucapkan harapan
– harapan kita dimasa depan. Pernah juga kita
memiliki pemikiran, apakah harapan tersebut bisa
terwujud? kita akan menjadi apa sih dimasa
depan??!! Jia harapan kita terwujud. Banyak sekali
harapan dan keinginan yang kita inginkan. Tapi,
apakah harapan itu akan terus digantungkan?? ,
Tidak ingin diraihkah harapan itu. atau akan terus
digantung tanpa sebuah harapan ?? apakah seperti
itu?? Janganlah terus – terusan menggantungkannya
saja. kita juga harus ada niat untuk menggapainya.
Jika kita terus terusan menggantungkannya maka
harapan itu akan kandas ditelan waktu.
Untuk mencapai suatu harapan kita perlu
belajar, pada masa pandemi COVID-19 pembelajaran
secara milenial sangat dibutuhkan. Generasi milenial
biasanya memiliki ciri-ciri khas gaya belajar masing-
masing untuk mengatur cara berpikir tentang
informasi dalam proses pembelajaran. Cara belajar
yang menyenangkan seperti belajar dalam kelompok,
belajar yang bersumber dari pengalaman dan
menggunakan teknologi saat belajar. Dengan begitu,
belajar akan semakin mudah kita untuk mencapai
mimpi kita. Dengan Era yang semakin maju, tidak
ada kata tidak mungkin, sebelum kita berusaha.
Mimpi saya menjadi sejarawan milenial,
Sejarawan Milenial, di mana milenial itu memiliki arti
yang berarti sebuah era / generasi yaitu semuanya
sudah benar-benar canggih. Milenial merupakan
istilah yang digunakan untuk menyebutkan suatu
era generasi yang isinya merupakan orang-orang
yang lahir pada rentan tahun tertentu. Ada tujuh
karakter yang dimiliki oleh milenial di antaranya
ialah, spesial, terlindungi, percaya diri, memiliki
wawasan kelompok, konvensional, tahan terhadap
tekanan, serta selalu mengejar pencapaian.
sedangkan kata Sejarawan tidak begitu asing
bukan?? Sejarawan memiliki arti orang yang
mempelajari dan mengenai masa lalu, kini ,dan
mendatang. Sejarawan sering dianggap sebagai
narasumber terpercaya dibidang tersebut. Sejarawan
memperhatikan narasi dan penelitian yang
berkelanjutan dan metodis mengenai masa lalu yang
berkaitan dengan umat manusia, serta kajian semua
sejarah pada masanya. Jika seorang sejarawan
tertarik dengan peristiwa sebelum sejarah tertulis,
dia adalah sejarawan prasejarah.
Iustrasi Header Mozaik Sartono Kartodirdjo.
(tirto.id/Nauval)
Prof.Dr.Aloysius Sartono Kartodirdjo [15.
Februari 1921 - 7 Desember 2007] adalah seorang
sejarawan Indonesia. Ia adalah pelopor penulisan
sejarah dari sudut pandang Indonesia. Sebelum
menjadi guru, pria yang akrab disapa Sarton ini
mengenyam pendidikan di HIS, MULO dan HIK. Pria
kelahiran Wonogiri ini mempelajari kepekaan batin
dan intuisi yang tajam di HIK (Sekolah Kakak-kakak
Masa Depan), menjadikannya sosok pertapa. Di usia
44 tahun, sela-sela mengajar di sebuah sekolah di
Jakarta, Sartono menyelesaikan studi sarjananya di
Fakultas Sastra Universitas Indonesia. Ia kemudian
menyelesaikan masternya di Universitas Yale, AS,
sebelumnya mengajar di Universitas Gajah Mada di
Jogyakarta dan IKIP Bandung. Ia lulus pada tahun
1964 dan melanjutkan studi doktoralnya dua tahun
kemudian. Pada tahun 1968 Sartono dikukuhkan
sebagai guru besar di Universitas Gajah Mada
Yogyakarta. Terlampir (Pemberontakan petani di
Banten tahun 1888, syarat-syaratnya, Corsica dan
dilanjutkan:
Studi Kasus Gerakan Sosial di Indonesia yang ia
tulis sebagai bagian dari disertasi doktoralnya
dipandang banyak pihak sebagai jembatan
perkembangan sejarah Indonesia. Ia memandang
disertasinya sebagai semacam protes terhadap
historiografi Indonesia yang tradisional dan berpusat
pada Belanda.
Dalam disertasinya, ia mencoba mengubah
sikap melalui keberanian gerakan sosial tani untuk
melawan ketidakadilan. Ia juga berusaha
menghilangkan virus berkualitas rendah di luar
negeri yang banyak menjangkiti masyarakat
Indonesia di sana. Sebagai sejarawan generasi
pertama, Sartono telah melahirkan banyak
mahasiswa yang menjadi benang merah yang
menghubungkan pemikiran-pemikiran yang kerap
dilontarkannya.
Selain Indonesia, masyarakat internasional juga
mengakui kehebatan Sarton dalam sejarah.
Kehebatan itulah yang membawanya bertemu dengan
sejarawan H.J. Selesai Hal pada tahun 1977. Sartono
sepanjang hidupnya dikenal sebagai seorang pertapa
intelektual yang berkali-kali mengingatkan
pentingnya asketisme dalam kehidupan profesional.
Menurutnya, orang yang mempraktikkan sikap
asketis melakukan latihan mental untuk menekan
nafsu fisik. Sehingga aspek kognitif yang dihasilkan
berupa sikap logis, kritis, analitis dan diskursif.
Kecuali itu semasa hidupnya ia menerbitkan karya-
karyanya dalam puluhan buku dan ratusan artikel.
Salah satu bukunya yang terkenal adalah
Pengantar Sejarah Indonesia Baru (Pengantar Sejarah
Indonesia Baru), Jilid I Zaman Kerajaan dan Jilid II
Gerakan Sejarah Nasional. Pada 7 Desember 2007,
Sartono meninggal dunia dalam usia 87 tahun di
Rumah Sakit Panti Rapih Yogyakarta. Semasa
hidupnya ia tidak hanya menjadi panutan dan
panutan sebagai sejarawan Indonesia tetapi juga
menginspirasi dan menginspirasi kehidupan bangsa.
Dalam kutipan tersebut, Sartono mengungkapkan
bahwa sejarah bukan sekedar cerita. Bukan hanya
cerita lucu. Oleh karena itu, pendekatannya tidak
boleh hanya didasarkan pada ilmu sejarah, tetapi
juga menggunakan bantuan antropologi, sosiologi,
dan disiplin ilmu lainnya. Selain itu, setelah menulis
sejarah Indonesia, pendekatannya harus berorientasi
pada Indonesia dan tidak boleh terpesona dengan
cerita raja atau orang-orang hebat. Karena rakyat,
petani dan rakyat kecil/sederhana juga berperan
sangat penting yang turut membentuk cerita. Dari
pernyataan/kutipan di atas kita belajar bahwa kita
bisa membantu masyarakat dengan cara kita sendiri
dan dengan pikiran kita sendiri, dan dengan pikiran
kita sendiri kita juga bisa membantu negara.
Di kehidupan ini kita pasti memiliki harapan,
tantangan ,dan tujuan. Untuk mencapai sebuah
tujuan yang ingin digapai, tentu perlu dibuatnya
berbagai macam rencana. Jika ,semua rencanamu
tidak berhasil, maka gantilah rencana itu menjadi
lebih baik.
”JIKA RENCANAMU TIDAK BERJALAN, MAKA
GANTI RENCANA TERSEBUT,JANGAN
TUJUANNYA’’
-Anonim-
Dari kalimat tersebut kita bisa mengambil
pelajaran, banyak sekali rencana-rencana yang
sudah kita buat untuk menjadi sejarawan, Jika
rencana-rencana itu gagal , maka janganlah rubah
tujuanmu untuk menjadi sejarawan, tapi ubahlah
rencana-rencana itu menjadi lebih baik dari
sebelumnya. Karna jika kita membuat rencana lain
pasti butuh pertimbangan yang sangat baik dan
tepat, agar apa yang kita impikan bisa terwujud,
sama dengan hal nya rencana yang sudah kita buat ,
agar rencana itu bisa berjalan dengan baik, maka
diperlukannya pertimbangan yang sangat baik dan
tepat.
Banyak sekali cara untuk menjadi sejarawan
dan menggapai mimpi kita mulai dari belajar dengan
giat, percaya pada diri sendiri, selalu berpikir positif,
fokus, jangan malas, berani mengambil risiko,
tanamkan sifat mandiri, perkaya wawasan dll.
dengan berbagai cara di atas, maka mudahlah bagi
kita untuk mewujudkan apa yang kita inginkan,
hanya kita harus selalu berdoa dan berusaha agar
apa yang kita impikan bisa terwujud, dan berjalan
dengan baik.
Banyak sekali tantangan yang dapat
memudarkan cita-cita dan mimpimu seperti
kurangnya mobilitas, kekurangan dana / biaya,
kurangnya dukungan orang tua, terlalu memikirkan
ucapan orang lain, tidak percaya diri, takut
menghadapi kegagalan, tidak punya tekad atau
ambisi, komitmen dan konsistensi yang tidak kuat,
tidak fokus pada kekuatan diri sendiri, dll. Dari
berbagai tantangan di atas kita bisa belajar bahwa
jangan terlalu memikirkan ucapan orang lain,
percaya dengan diri sendiri, punya tekad yang kuat,
dan selalu fokus pada kekuatan diri sendiri dan
jangan fokus pada kekuatan orang lain.

Jika kita mempunyai impian maka


wujudkanlah impian itu sampai berhasil
dan jangan mudah menyerah dengan
tantangan yang ada di luar sana, teruslah
optimis dengan berbagai hal, percaya pada
diri sendiri, dan carilah solusi dari
tantangan yang kita alami , jangan
menyerah di tengah jalan hanya karna
sebuah tantangan saja , dan jadilah orang
yang berguna untuk bangsa dan negara. -
Vina-

SATU LANGKAH MERAIH MIMPI DAN


MENGOBATI SAAT AKU MENJADI
DOKTER SPESIALIS
Shafa Aulia Wijaya dan
Muhammad Victor Firdaus

Mimpi adalah keinginan yang digantungkan


untuk menjadi kenyataan. Setiap orang pasti
memiliki impian untuk menjadi kenyataan, lebih
tepatnya cita-cita. Sejak kita masih kecil, kita semua
pernah ditanyai pertanyaan: Apa yang Anda inginkan
saat besar nanti? Apa yang ingin kamu lakukan saat
dewasa? Dan ketika Anda bertanya apa impian Anda
ketika Anda dewasa? Lalu saya bilang mau jadi guru
mengaji, karena saya tidak mengerti apa-apa di
taman kanak-kanak. Akhirnya kita tumbuh dewasa
dan mengerti arti cita-cita dan arti hidup di masa
depan, sehingga kita harus berpikir realistis tentang
cita-cita masa depan.
Definisi cita-cita yang sebenarnya adalah mimpi
yang dapat memotivasi pikiran untuk melangkah
maju dalam hidup ini dengan langkah yang jelas dan
mantap, menjadikannya sebagai akselerator
perbaikan diri, namun bagi mereka yang melihat cita-
cita sebagai mimpi, itu hanyalah angan-angan.
Berpikir tanpa api yang bisa membakar motivasi
untuk terus maju, dan selalu berpikir pesimis.
Namun, kami sepenuhnya setuju bahwa
mencapai tujuan masa depan yang didambakan itu
tidak semudah telapak tangan. Banyak rintangan
yang harus diatasi, banyak pengorbanan waktu,
materi, jasmani dan rohani kita. Pada dasarnya, jika
kita ingin mewujudkan impian kita, pertama-tama
kita harus mau berusaha.
Jika orang tidak dapat mencapai tujuan masa
kecilnya, itu tidak berarti bahwa mereka akan gagal
di masa depan. Ada cara lain dan tentunya
kemungkinan lain untuk membentuk masa depan
kita seperti yang kita inginkan. Jadi jangan mudah
menyerah. Seiring waktu, tujuan masa lalu kita
sering berubah seiring bertambahnya usia, meskipun
kita sering sangat jelas tentang akan menjadi apa
kita di masa depan.
Semakin tinggi pendidikan yang kita dapatkan
maka semakin matang cara berpikir kita, makna cita-
cita dan masa depan berbeda dengan dulu, misalnya
cita-cita sekarang berarti masa depan yang akan kita
capai. Tujuan kita hari ini tidak diragukan lagi
adalah tujuan hidup kita di masa depan, apa jadinya
kita setelah apa yang kita lakukan sekarang,
meskipun terdengar berbeda, tetapi untuk mencapai
masa depan kita tetap membutuhkan usaha,
motivasi dan dukungan faktor material dan
finansial.
Saya berharap melalui profesi saya di masa
depan, saya ingin mengubah bangsa Indonesia
menjadi Indonesia yang hebat. Menjadi spesialis yang
dapat membimbing seluruh masyarakat Indonesia
untuk mengubah pola pikir dan kebiasaan buruk
melalui tindakan positif untuk mewujudkan bangsa
yang sehat, bahagia, dan sejahtera. Dokter adalah
profesi yang mulia dan dibutuhkan untuk membantu
orang lain yang sakit dan membantu menjaga
kesehatan masyarakat Indonesia. Seperti halnya
pandemi COVID-19 yang baru saja berakhir, dokter
sangat dibutuhkan untuk merawat dan
menyembuhkan orang yang terinfeksi virus tersebut.
“Profesi dokter itu prestasi, butuh pengabdian,
kesucian jiwa dan kesucian pikiran”, ujar A.P.
Chekhov. Peran paling bertanggung jawab dalam
memecahkan masalah kedokteran diberikan kepada
banyak perwakilan dari profesi ini, mempelajari
tubuh manusia, melawan penyakit, meningkatkan
kesehatan masyarakat, dan memperpanjang usia.
Pendidikan kedokteran saat ini dikembangkan
dengan menggunakan berbagai prinsip pendidikan
orang dewasa. Model pendidikan ini menuntut
kemampuan belajar mandiri, belajar dari
pengalaman, mengutamakan pembelajaran berbasis
kehidupan, lebih tertarik untuk memecahkan
masalah, dan memiliki motivasi belajar internal yang
lebih kuat daripada motivasi eksternal. Motivasi juga
mengacu pada persepsi seseorang terhadap sesuatu.
Ketika dirasakan secara positif, dapat meningkatkan
motivasi untuk mencapai sesuatu atau
menyelesaikan suatu tugas. Motivasi dikenal sebagai
sesuatu yang memotivasi seseorang untuk
melakukan sesuatu. Dengan motivasi yang kuat,
mereka dapat melanjutkan pendidikan kedokteran
dan siap diterjunkan di mana saja untuk bekerja
sesuai kebutuhan masyarakat.
Namun pendidikan kedokteran merupakan
proses pendidikan yang tidak mudah dan
membutuhkan konsentrasi serta kemauan yang kuat
untuk menyelesaikan semua jenjang pendidikan.
Dokter harus memelihara dan meningkatkan
keterampilannya dalam memberikan informasi
diagnostik tentang penyakit, perawatan/pengobatan
kepada pasien. Dokter membutuhkan kemampuan
berkomunikasi dengan baik untuk membantu pasien
menyelesaikan masalah medis dengan sebaik-
baiknya. Komunikasi merupakan aspek penting dari
diagnosis pasien, terapi, dan pendidikan pasien
(Dewi, 2009). Komunikasi antara tenaga kesehatan
dengan pasien dengan tujuan membantu pasien
disebut komunikasi terapeutik (Siti, Zulpahiyana &
Indrayana, 2016). Pasien sebagai individu berbeda
dalam keyakinan mereka, tingkat pendidikan,
budaya dan pemahaman tentang kesehatan. Oleh
karena itu, jenis pasien tertentu memerlukan
perlakuan yang berbeda dalam berkomunikasi
(Liansyah & Kurniawan, 2015).
Selain itu, dokter harus lebih memperhatikan
setiap keluhan pasien dan keluarganya. Selain itu,
dokter spesialis harus meningkatkan kemampuannya
dalam merawat pasien dan mempertahankan
keterampilannya dalam memeriksa dan merawat
pasien dengan benar. Anda harus mengutamakan
kemampuan dokter untuk membuat diagnosis yang
tepat dan meresepkan obat yang tepat dengan efek
samping yang seminimal mungkin.
Saya terinspirasi dari kesulitan menjadi dokter
yaitu Prof. Dr. H. Abdul Aziz Rani, Sp.PD-KGEH. dr.
H. Abdul Aziz Rani adalah dokter spesialis
gastroenterologi dan penyakit dalam di Eka Hospital
Cibubur sebagai spesialis pengobatan berbagai
penyakit saluran cerna. Prof. Abdul Aziz Rani juga
berprofesi sebagai dokter spesialis gastroenterologi
dengan keahlian dalam pengobatan GERD, polip
usus, dan gangguan empedu. Beliau menempuh
pendidikan gastroenterologi sebagai spesialis
penyakit dalam dan spesialis hepatologi di
Universitas Indonesia. Ia juga pernah menjadi
anggota Tim Medis Presiden RI (TDK) sejak 1988
hingga 2014. Ia juga pernah menjabat sebagai Ketua
Tim Medis Presiden RI yang dipimpin Jokowi-Jusuf
Kalla periode 2014-2019.
“Seseorang yang begitu menginginkan sesuatu hingga
bersedia mempertaruhkan seluruh masa depannya hanya
dengan satu lemparan dadu demi memperoleh segala
keinginannya, pasti akan berhasil”
(Napoleon Hill)
Arti dari kutipan di atas adalah bahwa kita
memiliki potensi dan kita harus memiliki impian dan
harapan. Kami benar-benar tidak ingin ini menjadi
angan-angan. Yang bisa kami lakukan adalah selalu
yakin dan percaya suatu saat pasti akan terwujud,
kami selalu berusaha, kami tidak pernah menyerah,
semangat kami tidak pernah putus ketika ada yang
meremehkan kami karena kami selalu percaya bahwa
kami bisa, dan kami selalu berdoa memohon
kekuatan, untuk Tentu. semuanya indah pada
waktunya. Jangan lupa saat kita meraih cita-cita kita
terima kasih kepada orang tua kita, sahabat yang
selalu mendukung kita, saudara dan semua orang
karena tanpa mereka kita bukanlah apa-apa. Ingat,
jika kita berhasil, berikan apa yang kita bisa untuk
negara, karena kita lahir di tanah ibu pertiwi, karena
masa depanmu adalah masa depan bangsa
Indonesia.

Cita-cita dan masa depan harus kita raih.


Tidak peduli betapa besarnya cita – cita
itu atau betapa besarnya perjuangan yang
harus kita lewati, semua tergantung dari
kita. Jika kita mudah menyerah dan takut
melangkah maka semuanya akan sia – sia.
Tetapi jika kita senantiasa berusaha dan
berdoa yakin semua akan membuahkan
hasil. Percayalah bahwa hasil tidak akan
menghianati perjuangan.
-Shafa-
SEBUAH MISI DAN HARAPAN DALAM
MENGGAPAI IMPIAN
“CITAKU SERIBU CERITA”
Nabila Sekar Katiningrum
dan Nuriyatul Laili, S.Pd.

Terkadang mimpi tidak selalu menjadi


kenyataan selama perjalanan hidup kita, tapi kita
berhak untuk mewujudkan mimpi kita. Salah
satunya adalah cita-cita. Apa itu cita-cita? Apa yang
dimaksud dengan cita-cita? apa itu mimpi besar
Menurut orang lain cita-cita itu artinya mimpi yang
sulit untuk dicapai, mimpi yang tidak mungkin
tercapai, tapi menurut saya cita-cita itu adalah
mimpi yang saya impikan sejak kecil, sungguh
berusaha mewujudkannya dengan kerja keras atau
melalui kerja keras. berdoa atau bahkan berperang.
Padahal, reaksi orang lain terhadap konsep cita-
cita itu tidak sepenuhnya benar, karena kita bisa
meraih cita-cita atau cita-cita yang kita impikan
sejak kecil dengan berusaha sungguh-sungguh,
berdoa dan berserah diri sepenuhnya kepada Tuhan
Yang Maha Esa dan akhirnya kembali kepada Tuhan
Yang Maha Esa. . juga, seperti pahlawan bernama
R.A. KARTINI berkata: "Tubuh fisik bisa terpenjara,
tetapi pikiran dan jiwa bisa tetap bebas." Pendapat
saya tentang kata-kata ini adalah bahwa apa pun
keadaan atau kondisi pikiran, ia masih dapat
memperluas pengetahuan kita. Misalnya, jika Anda
berada di luar angkasa, Anda dapat meningkatkan
keterampilan Anda dengan belajar online atau daring,
Anda juga dapat mengakses informasi secara digital,
teknologi yang jika digunakan dengan benar di
semua bidang menjadi lebih mudah.
Menurut Study Finds, sebuah studi baru yang
dipimpin oleh Kevin Hoff, asisten profesor psikologi di
University of Houston, menunjukkan bahwa jarang
anak-anak tumbuh untuk memenuhi impian masa
kecil mereka. Hoff juga menemukan bahwa hampir
setengah dari seluruh remaja di Amerika Serikat (AS)
memilih karir di dunia sains atau seni, namun hanya
8% dari angkatan kerja yang mampu mencapai karir
tersebut di masa dewasa. Konon, tidak semua anak
bisa tumbuh dewasa untuk mencapai cita-citanya.
Untuk menyelesaikan studi ini, ia juga mengikuti
lebih dari 3.000 anak muda berusia antara 13 hingga
18 tahun. (Kompas.com, 27 Juli 2021)
Menurut survei yang diterbitkan pada Juli 2017
oleh LinkedIn, salah satu jaringan profesional
terbesar di dunia, hanya 13 persen profesional muda
yang memiliki pekerjaan yang mereka impikan sejak
kecil. Selain itu, 29% mengatakan pekerjaan mereka
saat ini masih berhubungan dengan impian masa
kecil mereka, sementara 60% mengatakan pekerjaan
mereka saat ini sama sekali berbeda dari impian
masa kecil mereka. (Kompas.com, 24 Juli 2017)
Impian masa kecil para profesional muda ini
kebanyakan adalah menjadi dokter/perawat,
pengusaha, guru/dosen, karir TNI/Polri/TNI dan
ilmuwan. Survei dilakukan oleh 1.000 responden
dengan kategori pelajar berusia 16-23 tahun dan
profesional muda berusia 25-36 tahun dengan
pengalaman kerja selama dua tahun. Ada 500
responden di setiap kategori. Survei yang diterima
Kompas Lifestyle, Sabtu (22/7/2017) juga
mengungkapkan, mereka bekerja di tempat mereka
sekarang karena latar belakang pendidikan dan
keterampilan tidak memberi mereka kesempatan
untuk meraih impian. Alasan lainnya adalah
perubahan minat dan ketertarikan. Dan alasan
ketiga adalah komitmen keluarga dan alasan lain
mengapa Anda tidak bisa mendapatkan pekerjaan
impian Anda. (Kompas.com, 24 Juli 2017)
Untuk mencapai cita-cita, orang harus belajar.
Belajar tidak harus terikat dengan sekolah, belajar
bisa terjadi di mana saja. Belajar menjadi sarana kita
untuk mencapai impian dan cita-cita kita. Setiap
orang memiliki cita-cita yang berbeda, apakah ingin
menjadi guru, dokter, polisi, tentara, dll. Misalnya di
TK saya ingin jadi juru masak, waktu di MI/SD saya
ingin jadi pemanah, waktu di MTs/SMP saya ingin
jadi pengrajin/pengrajin. Setiap orang pasti pernah
mengalami hal ini. Ada sebuah buku, Seseorang
Tidak Harus Sempurna, yang ditulis oleh Anastasia
Satriyo, M.Psi.Psi, yang menyatakan, "Wajar bagi
seseorang untuk menetapkan tujuan pribadi sejak
remaja hingga dewasa dan menetapkan tujuan dalam
hidup." , seperti sekolah, karir dan pengembangan
identitas diri. Tantangan dalam mencapai tujuan
impian kita adalah kita harus belajar lebih banyak
tentang apa yang kita tuju.
Saya berharap di masa depan karir saya bahwa
pilihan yang saya buat berguna dan bermanfaat bagi
dunia dan masa depan dan keluarga saya dan pilihan
yang saya buat adalah pilihan yang tepat dan baik
untuk masa depan. Lebih fokus pada masa depan
untuk memiliki masa depan yang indah seperti yang
diharapkan. Jika Anda terlalu sering melihat ke
belakang, itu bukanlah masa depan. Namun, Anda
dapat melihat masa lalu Anda. Diam karena terlalu
puas dengan masa lalu tidak penting untuk bertahan
hidup. Karena peristiwa tidak dapat diubah. Anda
dapat memperbaiki masalah dan memiliki
kesempatan untuk berbuat lebih baik di masa depan.
Ini adalah cara terbaik untuk membayar kesalahan
masa lalu. (pertamakali.com, 13/10/2022).
Dari hasil wawancara dengan ketiga temen
sekelasku saat menanyakan “Apakah kamu sudah
mempunyai cita-cita?” temanku menjawab “Sudah”,
“Apakah cita-citamu selalu sama? , jika sama
sebutkan cita-cita apa” temanku menjawab “tidak,
iya (dokter)” , “Apakah cita-cita berpengaruh
terhadap belajar?” temanku menjawab “iya, tidak”.
Data cita-cita anak zaman sekarang dan dulu:
Cita-cita anak zaman Cita-cita anak
sekarang zaman dulu
1. Youtuber 1. Polisi
2. Selebgram 2. Dokter
3. Vlogger 3. Pilot
4. Chef 4. Astronot
5. Atlet professional 5. Superhero
6. Pengusaha
7. Aktor/artis
Tabel Cita-cita Zaman Sekarang dan Dulu
(Data Hasil Observasi Penulis)
Berikut beberapa contoh cita-cita untuk anak zaman
sekarang, di antaranya:
 YOUTUBE
Contoh pertama dari cita-cita masa kecil
saat ini tentu saja para YouTuber. Youtube telah
menjadi platform yang dapat digunakan siapa saja
untuk berbagi video. Saat ini, banyak orang
menggunakan YouTube sebagai alat untuk
sukses. Seiring pertumbuhan YouTube dari waktu
ke waktu, tidak menutup kemungkinan profesi ini
akan tetap eksis hingga 10 tahun ke depan. Bagi
sebagian orang, menjadi YouTuber adalah
jaminan masa depan yang menjanjikan. Bisa juga
dikatakan YouTuber sama dengan profesional
lainnya. Dalam seminggu, seorang pengguna
YouTube yang sudah memiliki banyak followers
bisa mendapatkan penghasilan hingga ratusan
juta rupiah. (https://www.gramedia.com).
 SELEBGRAM
Contoh lain dari cita-cita anak jaman
sekarang adalah Selebgram. Bersamaan dengan
YouTube, Instagram menjadi salah satu media
sosial yang melahirkan jenis profesi baru.
Instagram sendiri merupakan salah satu aplikasi
yang paling banyak digunakan oleh anak-anak
saat ini. Jika generasi sebelumnya mengenal
Facebook, Instagram adalah bagian dari raksasa
teknologi global. Profesi ini sering disebut
selebgram atau selebgram. Salah satu cara
menjadi selebgram adalah dengan membuat
konten menarik yang menarik perhatian banyak
orang. Saat ini, banyak anak muda berpartisipasi
dalam selebriti karena memungkinkan mereka
untuk mempromosikan diri kepada orang lain.
 VLOGGER
Contoh paling umum dari cita-cita masa
kecil saat ini adalah vlogger atau blogger video.
Tentu kita sudah sangat familiar dengan profesi
video blogger. Profesi blogger atau penulis blog
dulu sangat sibuk di Internet. Saat ini, profesi ini
telah berkembang menjadi seorang pembuat
konten video tentang berbagai topik yang dapat
menarik perhatian banyak orang. Contoh video
vlog yaitu daily vlog, travel vlog, beauty vlog, dll.
Namun,
Vlogger pada dasarnya berprofesi hampir
sama dengan YouTuber. Satu-satunya perbedaan
antara kedua profesi tersebut adalah media yang
digunakan untuk publikasi. Seorang YouTuber
tentu saja mengunggah karya videonya melalui
platform YouTube. Sementara itu, vlogger
memiliki kebebasan untuk mengunggah video,
baik di website pribadinya maupun di media
sosial seperti Facebook, Instagram, Tiktok, dll.
 CHEF
Contoh cita-cita anak keempat saat ini telah
mendapatkan popularitas baru-baru ini, dan itu
adalah koki. Pecinta dunia kuliner bisa dipastikan
mengenal betul karakter Gordon Ramsay. Gordon
sendiri memulai karirnya sebagai manajer hotel
dan bekerja dengan banyak koki terkenal. Koki
bertemu dengan Gordon, Joël Robuchon, Guy
Savoy, dan Pierre Koffmann.
Berkat kerja kerasnya, ia memperoleh
banyak pengalaman profesional yang sangat
matang. Perlu dicatat bahwa selama bekerja di
hotel, ia tidak hanya ingin belajar seni kuliner,
tetapi juga mempelajari strategi bisnis kuliner
untuk sukses. Di era milenium ini, profesi juru
masak atau tukang roti semakin diminati di
kalangan anak-anak, baik perempuan maupun
laki-laki. Ini pada dasarnya sebanding dengan
menjamurnya kafe, restoran, dan toko roti di
sekitar kita.
 ATLET PROFESIONAL
Contoh kelima cita-cita anak zaman
sekarang adalah atlet profesional. Apakah
olahraga hanya dipandang sebagai hobi atau
bakat alam pada zaman dulu? Saat ini sudah
banyak atlet-atlet yang keluar dari Indonesia
yang telah meraih berbagai prestasi nasional
maupun internasional. Hal ini menjadi inspirasi
bagi anak-anak masa kini untuk menjadi atlet
profesional yang dapat mengharumkan nama
negara.
Dunia teknologi sangat mempengaruhi
kehidupan masyarakat, termasuk olahraga.
Selain itu, olahraga dipandang tidak hanya
sebagai kompetisi, tetapi sebagai hiburan yang
cocok untuk berbagai kalangan, baik tua
maupun muda, laki-laki atau perempuan, dll.
Selain itu, penghasilan seorang atlet profesional
juga tidak sedikit. Jika anak berhasil menguasai
olahraga tersebut, ada jaminan hidup bagi anak
itu sendiri.
 PENGUSAHA
Keenam contoh cita-cita anak zaman
sekarang adalah berwirausaha. Kewirausahaan
merupakan profesi yang digandrungi banyak orang
saat ini. Profesi ini membutuhkan berbagai
keterampilan yang kompleks mulai dari
keterampilan manajemen yang baik hingga
perencanaan, pembangunan, dan pengembangan
bisnis jangka panjang. Sebagai pengusaha, Anda
memiliki lebih banyak kebebasan desain. Anak
dapat yakin bahwa itu akan berhasil sesuai
dengan keinginannya. Kecuali bahwa pengusaha
juga tidak memiliki batasan atau aturan dari orang
lain.
 AKTOR/AKTRIS
Contoh ideal ketujuh untuk anak-anak saat
ini adalah aktor atau aktris. Jika Anda melihat
aktor atau artis di layar TV favorit Anda, Anda
pasti tertarik untuk menjadikan anak Anda aktor
atau artis. Oleh karena itu, keinginan menjadi
aktor atau artis bisa dilatih sejak dini. Seorang
aktor atau artis memiliki karir yang cukup luas.
Mulai dari acara TV, film, drama hingga
penampilan di berbagai iklan. Selain itu, dunia
hiburan berkembang pesat. Menjadi aktor atau
artis adalah profesi dengan peluang yang sangat
bagus.

Setelah membahas beberapa karier paling


populer untuk anak-anak di atas, berikut adalah
beberapa contoh cita-cita masa kecil yang mungkin
masih dinikmati anak-anak masa kini:
 POLISI
Contoh pertama cita-cita paling populer
untuk anak-anak adalah polisi. Polisi adalah
profesi yang didominasi oleh banyak anak. Yang
menarik banyak anak menyukai profesi ini adalah
pekerjaan polisi itu sendiri. Peran polisi adalah
menjadi seseorang yang dapat menegakkan
hukum, memberikan perlindungan, mengayomi
masyarakat dan memberikan rasa aman.
Dalam kehidupan sehari-hari, anak-anak tentu
dengan mudah bertemu dengan polisi, baik dalam
pengaturan lalu lintas di jalan atau di televisi atau
di jejaring sosial dalam acara penangkapan
penjahat. Polisi dipandang serius, setia dalam
menjalankan tugasnya, sangat bertanggung jawab
dan tentunya memiliki jiwa patriotisme yang
tinggi.
 DOKTER
Contoh populer lainnya dari cita-cita masa
kecil adalah dokter. Dokter dianggap sebagai
individu yang melakukan pelayanan yang besar
untuk memberi makan banyak orang, termasuk
anak-anak. Tentunya saat anak sakit, dokter
merupakan salah satu karakter yang sangat
dibutuhkan. Tak heran bila banyak anak yang
ingin menjadi dokter suatu saat nanti. Pada
dasarnya tugas seorang dokter antara lain
membantu seseorang yang mengalami gangguan
kesehatan, merawat pasien bahkan mencari
solusi agar pasien cepat sembuh. Dokter juga
memiliki pengaruh besar dalam dunia kesehatan.
Dokter bersumpah untuk tidak memeriksa
kondisi atau posisi pasien. Saat pasien sedang
tidak enak badan, dokter turun tangan.
 PILOT
Contoh populer ketiga dari mimpi masa
kecil adalah seorang pilot. Pesawat terbang
merupakan hal yang sangat spesial bagi sebagian
orang, termasuk anak-anak. Anak biasanya
sangat penasaran dengan dunianya. Tak heran
jika banyak anak ingin menjadi pilot. Pilot adalah
cara bagi seorang anak untuk berkeliling dunia
dan mengamati dunia dari ketinggian. Banyak
manfaat menjadi pilot, termasuk kesempatan
untuk bepergian ke banyak tempat di dunia,
mengangkut penumpang dengan aman di
pesawat, dan bertanggung jawab atas semua
orang di dalamnya. Beberapa kali anak-anak
mengatakan senang melihat ada yang bisa
menerbangkan pesawat. Tentu saja, pesawat
terbang berbeda dengan mobil, sobat.
 ASTRONOT
Contoh populer keempat dari cita-cita masa
kecil adalah astronot. Sama halnya dengan pilot,
banyak anak yang ingin menjadi astronot karena
sangat penasaran ingin melihat planet bumi dari
luar angkasa. Meski menjadi astronot bukanlah
profesi yang mudah, anak bebas menentukan
cita-citanya. Tentunya salah satu cita-cita seorang
anak yang ingin menjadi astronot adalah pergi ke
luar angkasa. Mimpi pergi ke luar angkasa adalah
mimpi yang sangat luar biasa dan sangat mahal.
Namun, semakin banyak orang yang ingin terbang
ke luar angkasa. Profesi ini bisa menjadi idaman
bagi anak-anak di masa depan.
 SUPERHERO
Contoh populer terakhir dari cita-cita
seorang anak adalah pahlawan super. Meski tidak
ada profesi untuk superhero, banyak anak yang
ingin menjadi superhero. Bagi anak-anak,
pahlawan super adalah karakter yang sangat
menginspirasi. Contohnya Superman, Batman,
Spiderman dan masih banyak lainnya.
Keberadaan superhero untuk memberantas
kejahatan, melindungi masyarakat dari ancaman
kriminal dan menegakkan keadilan sungguh luar
biasa. Saat anak-anak menonton film superhero,
mereka memiliki banyak kesempatan untuk
memperkuat jiwa kepahlawanan seorang anak.
Oleh karena itu, tidak heran jika banyak anak
yang ingin menjadi pahlawan super.

Jika kita mempunyai sebuah impian


atau cita-cita berusahalah dengan
sekuat tenaga dan dengan sungguh-
sungguh jangan hiraukan berbagai
masalah, ucapan atau omongan orang
lain. Cita-cita setiap orang pasti
berbeda-beda. Sebagian besar orang
memiliki cita-cita yang berbeda mulai
dari kecil sampai remaja. Karena
seiring berjalannya waktu orang-orang
akan mengenal hal-hal baru yang
awalnya hanya sekedar hobi menjadi
sebuah cita -cita yang sangat
diimpikan. Keputusan yang tepat dan
baik ada pada diri kalian sendiri. Jika
kita jatuh, kita harus bangun. Jika kita
malas, kita harus melawan rasa malas
itu dengan rajin. Jika kita menyerah
“PROSECUTOR” MEWUJUDKAN MIMPI
BESAR, MENGADILI DENGAN TEGAS
Aprilia Anggun Diva Saputri dan
Heny Leksiana, S.Si.

Harapan dan impian adalah dua hal yang


berperan penting dalam pembentukan manusia.
Orang harus dan harus memiliki harapan. Semoga
itu akan membuatnya mengubah dunianya dan
dunia orang lain. Saya berharap untuk mengubah
dunia. Sebuah harapan yang memampukan dirinya
dan kehidupannya untuk berbalik pada kebaikan
dan keutuhan hidup. Proses pengharapan harus
merupakan proses yang tidak pernah berhenti
mewujudkan tujuan dari pengharapan itu. Dengan
kata lain, harapan harus berwujud dan diusahakan
untuk diwujudkan dalam kehidupan. Tanpa proses
menggunakan harapan, harapan menjadi mimpi
kosong. Tidak ada perubahan tanpa memulai mimpi
dan tidak ada mimpi tanpa harapan.
Ada kutipan menarik dan positif dari seorang
tokoh bernama Charles Hummel yang mengatakan,
“Masa lalu tidak dapat diraih kembali, kendati kita
dapat belajar darinya, masa depan belum kita miliki tapi
kita harus merencanakannya, saatnya adalah sekarang,
yang kita miliki hanya hari ini”
Dari kutipan ini saya mendapatkan motivasi bahwa
melalui kegagalan di masa lalu kita belajar
menggapai masa depan. Itu sebabnya kita harus
bermimpi setinggi mungkin, meskipun saat ini kita
masih gagal.
Setiap orang pasti memiliki impian dan
melakukan perjalanan untuk mencapai impian yang
berbeda-beda. Biasanya, jalan mewujudkan mimpi
tidak semudah dan semulus kelihatannya. Tak
seindah yang digambarkan di media sosial saat
mimpi itu menjadi kenyataan. Ada banyak hal di
balik mewujudkan mimpi. Itu juga disebut sebagai
perjalanan untuk mencapai mimpi, untuk mencapai
hal-hal indah yang kita inginkan dan yang akan
membuat masa depan kita menjadi lebih baik. Pasti
akan banyak cobaan dan tantangan.
Setiap orang pasti melewati titik tersulit untuk
mencapai impian yang diharapkan sejak awal. Kita
harus mengorbankan waktu, materi, tubuh bahkan
pikiran. Belum lagi ketika kita menemui kegagalan
dalam perjalanan menuju kesuksesan, kita percaya
bahwa kekecewaan atas usaha kita dan bahkan rasa
putus asa dan pengabaian pasti ada akibatnya.
Namun, tantangan dan kemunduran memotivasi kita
untuk berlari menuju impian kita lebih cepat.

Definisi Hukum (maxmanroe.com)


Impian besarku ingin menjadi seorang jaksa,
Jaksa adalah salah satu pejabat yang diberi
wewenang oleh Undang-Undang untuk bertindak
sebagai penuntut umum serta melaksanakan
putusan pengadilan yang telah memperoleh kekuatan
hukum tetap. Citra jaksa cenderung negatif di mata
warga. Baik di media mainstream maupun media
sosial. Mimpiku untuk menjadi jaksa berawal ketika
aku melihat sebuah drama Korea yang berjudul “law
school” bercerita mengenai sebuah insiden
mengerikan dan mengejutkan yang terjadi di sebuah
universitas bergengsi, seorang profesor hukum yang
berwatak keras dan para mahasiswanya pun belajar
banyak mengenai keadilan dan hukum saat mereka
berjuang mencari kebenaran. Minatku terhadap
hukum semakin bertambah saat aku melihat kondisi
hukum yang ada di negaraku. Yang awalnya hanya
ada harapan dan angan-angan belaka untuk
mengubah hukum yang ada di Indonesia berubah
menjadi mimpi yang benar-benar harus diusahakan
untuk tercapai.
Penilaian kejaksaan oleh warga setempat pada
umumnya negatif atau lebih negatif dari pada positif
dalam banyak hal. Warga menilai Kejaksaan Agung
tidak serius menangani kasus di daerah secara serius
dan profesional. Penilaian paling negatif terkait
dengan praktik suap, dengan sekitar 59% warga
percaya bahwa kejaksaan negara kita tidak bersih
dari suap. Hanya 26% sisanya yang menganggap
jaksa bebas dari suap, sekitar 15% tidak bisa
memberikan perkiraan. Menurut warga setempat,
pengaduan masyarakat tentang pelanggaran yang
dilakukan oleh kejaksaan dan jajaran kejaksaan
tidak ditanggapi dengan baik di kejaksaan. (Bari
Baihaqi, 2021).
Mengingat penilaian-penilaian di atas sangat
berpengaruh terhadap tingkat kepercayaan warga
terhadap kejaksaan, maka saya sangat berharap jika
nanti impian saya menjadi jaksa tercapai, saya
mampu menyikapinya dengan bijak dan
menjadikannya masukan demi memperbaiki kinerja
lembaganya di masa mendatang. “ Hukum di
Indonesia itu masih tajam ke bawah, tumpul ke atas
” jadi saya ingin menjadi salah satu orang yang bisa
mengubah semua itu.
Menurut UU 11 Tahun 2021 tentang Kejaksaan,
Penuntut Umum adalah pejabat dalam kedudukan
khusus yang menjalankan tugas, fungsi, dan
wewenangnya berdasarkan undang-undang.
Pengertian ini sedikit berubah dari undang-undang
sebelumnya yaitu UU 16 Tahun 2004, di mana
pengertian kejaksaan adalah pejabat fungsional yang
berwenang secara hukum untuk bertindak sebagai
penuntut dan pelaksana putusan pengadilan yang
berkekuatan hukum tetap. (Rheny, Sylvia 2022)

Foto Kejaksaan Anggung RI (reqnews.com)


Kejaksaan berkedudukan di lingkungan
kejaksaan yaitu. H. di cabang Kejaksaan dan di
lembaga negara yang terkait dengan yurisdiksi yang
menjalankan kekuasaan lain menurut undang-
undang. Oleh karena itu, kejaksaan memiliki
kewenangan untuk bertindak sebagai penuntut.
Penuntutan adalah kasus di mana kasusnya dirujuk
ke pengadilan negeri yang sesuai dalam hal yang
diatur dalam KUHAP dan permohonannya ditinjau
dan diputus oleh hakim distrik.
Pihak yang dapat mengangkat dan
memberhentikan jaksa adalah jaksa. Dalam hal ini
kejaksaan dalam menjalankan tugas dan
wewenangnya bertindak untuk dan atas nama negara
serta bertanggung jawab menurut jalur hierarki.
Pemanggilan, penyidikan, penggeledahan,
penangkapan, dan penahanan oleh Jaksa Penuntut
Umum hanya dapat dilakukan atas izin Jaksa Agung.
Untuk menjadi surat kuasa, Anda harus memenuhi
persyaratan Undang-Undang Surat Kuasa. Adapun
syarat-syarat pengangkatan sebagai advokat adalah
sebagai berikut;
1. Warga Negara Indonesia
2. Bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa
3. Setia kepada Pancasila dan Undang-Undang
Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945
4. Berijazah paling rendah sarjana hukum pada
saat masuk kejaksaan
5. Berumur paling rendah 23 tahun dan paling
tinggi 30 tahun
6. Sehat jasmani dan rohani
7. Berintegritas, berwibawa, jujur, adil, dan
berkelakuan baik
8. Pegawai Negeri Sipil (PNS)

Dikutip dari TRIBUNMANADO.CO.ID - Menurut


Jaksa Agung HM Prasetyo, jumlah jaksa di seluruh
Indonesia idealnya 20.000 orang, namun saat ini
baru sekitar 10.000 orang. Kejaksaan lebih banyak
karena banyak kasus di beberapa daerah, seperti
Pulau Jawa. Oleh karena itu, penempatan kejaksaan
harus sesuai dengan peraturan dan kebutuhan
masing-masing daerah. Kalaupun jumlah jaksa
bertambah, seperti dijelaskan Prasetyo, Kejaksaan
juga akan menyeleksi kembali kualitas jaksa dan
kemudian menentukan bidang yang cocok. Ia
melanjutkan, keahlian dan pengalaman menjadi
dasar kejaksaan untuk menentukan kedudukan dan
tanggung jawab kejaksaan.
Cita cita ku ingin menjadi jaksa di bidang
pidana. Alasan memilih jaksa bidang pidana adalah
karena hukum di Indonesia sudah buta dan cacat.
Contohnya, kenapa di Indonesia koruptor masih
banyak? Karena hukum di Indonesia masih lemah,
lain dengan hukum di negara lain, di arab, pencuri
sandal di potong tangannya, tapi di Indonesia pencuri
uang negara di potong masa tahanannya, di China,
koruptor di gantung kepalanya, tapi di Indonesia
koruptor di gantung kasusnya. Indonesia disebut
dengan negara hukum, tapi fun fact nya bahwa
orientasi hukum di Indonesia hanya menegakkan
hukum, bukan menegakkan keadilan. Banyak kasus
yang kita lihat bersama, sabotase, diskriminasi,
pengistimewaan bagi yang di atas dalam menangani
kasus. Bisa dikatakan hukum tajam ke bawah
tumpul ke atas, istilah ini tepat untuk
mendeskripsikan kondisi penegak hukum Indonesia.
Akan tetapi, menurut aturan hukum ini adalah
benar.
Masyarakat mengungkapkan, hukum bisa
dibeli oleh yang punya jabatan, kekuasaan dan yang
memiliki uang berlimpah pasti akan aman dari
aturan maupun belenggu sanksi. Sebaliknya,
hukum berbeda pada orang yang di bawah seakan
hukum dapat untuk dipermainkan. Berbagai kritik
pedas diarahkan pada penegak hukum untuk
menyadarkan akan ketidakadilan proses
berlangsungnya hukum dan juga lemahnya
penerapan berbagai peraturan yang diterapkan.
Praktik penyelewengan dalam proses penegakan
hukum seperti peradilan yang diskriminatif atau
rekayasa proses peradilan merupakan realitas yang
mudah ditemukan.
Dalam bidang pidana, tugas dan wewenang
jaksa adalah seperti di bawah ini:
1. Melakukan penuntutan
2. Melaksanakan penetapan hakim dan putusan
pengadilan yang telah memperoleh kekuatan
hukum tetap
3. Melakukan pengawasan terhadap pelaksanaan
putusan pidana bersyarat, putusan pidana
pengawasan, dan keputusan bersyarat
4. Melaksanakan penyidikan terhadap tindak
pidana tertentu berdasarkan undang-undang
5. Melengkapi berkas perkara tertentu dan untuk
itu dapat melakukan pemeriksaan tambahan
sebelum dilimpahkan ke pengadilan yang dalam
pelaksanaan dikoordinasikan dengan penyidik.

Dewi keadilan Yunani Kuno sebagai representasi dari


ide keadilan. (idntimes.com)
Menteri Kehakiman Republik Indonesia
mengatakan: Saya tidak ingin siapa pun yang
menjadi jaksa penuntut dengan malas mengadili
tanpa memperhatikan keadilan masyarakat, karena
“penuntutan tidak sebatas hukuman”. Tantangannya
adalah memberikan hak dan manfaat kepada
seseorang berdasarkan hati nurani. Mengapa hati
nurani? Bertolak dari sistem penuntutan pidana
empiris, terdapat kecenderungan untuk
mengutamakan legalitas di atas keadilan dan
kepentingan hukum secara sosial lebih penting dari
sudut pandang kepastian hukum. Kita tidak bisa
menutup mata terhadap sejarah kelam penegakan
hukum di Indonesia. Ada beberapa kasus penegakan
hukum yang sering kali menyinggung keadilan
rakyat, misalnya kasus nenek Minah yang dituduh
mencuri tiga buah kakao kemudian divonis 1 bulan
15 hari penjara dengan masa percobaan tiga bulan.
Tentu saja, kasus nenek Minah itu mengecewakan
keadilan banyak pihak, karena seorang nenek tua
yang tertindas dengan hanya tiga buah kakao
menjalani persidangan yang panjang. Kasus serupa
lainnya tentu saja melibatkan kakek Samirin, yang
divonis dua bulan empat hari penjara karena
mencuri getah karet yang nilainya hanya sekitar Rp
100 juta. 17.000 Toh banyak yang melihat kalau
hukum itu seperti pisau yang memotong ke atas dan
ke bawah, kejaksaan harus bisa secara manusiawi
mengarahkan polisi ke atas ke bawah.
Kegagalan menegakkan keadilan melalui hukum
merupakan salah satu hal yang harus segera
dibenahi oleh pemerintah agar kata “adil” tidak jatuh
pada rakyat di bawahnya dan mereka dapat
melaksanakan hukum dengan baik, sekalipun itu
politik. tindakan elit (Pramudia, 2019). Jika situasi
dan keadaan tersebut tidak dapat diselesaikan, maka
kata adil hanyalah topeng dan dapat
menjungkirbalikkan kewibawaan hukum di hadapan
masyarakat.
Ketidakadilan juga tampak begitu berat sebelah
ketika harus menghukum orang, salah satunya
adalah kritik. Saat ini, netizen dihadapkan pada
jawaban Presiden Joko Widodo yang mendorong
masyarakat untuk lebih aktif mengkritisi
kontribusinya kepada pemerintah. Pramono
kemudian mengulangi klaimnya bahwa pemerintah
membutuhkan kritik terbuka, kritik yang jelas, kritik
yang keras, karena melalui kritik pemerintah lebih
tepat meningkatkan operasinya, ujarnya. Bagaimana
dengan UU ITE yang pasal-pasalnya melarang
seseorang mengeluarkan pendapat atau mengkritik
sesuatu? Dalam banyak kasus yang kita jumpai, ada
orang yang punya pendapat tapi langsung dibawa ke
pengadilan. Sikap ini menunjukkan bahwa anti kritik
represif penguasa adalah bukti ketidakadilan, yaitu
mencegah seseorang berbicara, membelenggu
kebebasan berekspresi dan menekan kritik. Tidak
heran barang ini adalah barang karet. Tentunya jika
situasi dan keadaan tersebut tidak dapat
diselesaikan, maka kata “adil” hanyalah topeng dan
ini dapat mempengaruhi kewibawaan hukum di
hadapan masyarakat. Jika bukan kita yang berhasil,
siapa lagi?.
Saya berharap di masa depan saya ingin
berkontribusi untuk kebaikan negara dalam profesi
saya. Banyak dari kita meminta terlalu banyak dari
bumi melupakan apa yang pernah kita berikan
kepada bumi kita sendiri. Cara berpikir seperti ini
harus kita ubah karena cita-cita yang kita harapkan
dan karya kita ke depan harus bisa membangun
Indonesia menjadi Indonesia yang hebat di tahun
2045. Tentu saja, sebagai generasi emas, kita
memikul banyak tanggung jawab di pundak kita.
saya dan kita semua Di tangan kita seperti apa
bangsa ini di masa depan. Berjuta keinginan, segala
cita-cita yang kita dambakan, berbagai profesi yang
kita dambakan, tak pernah lupa untuk memberikan
diri dan mengabdi pada bangsa ini. Kita tahu pasti
bahwa banyak isu ekonomi, politik dan sosial yang
semakin menjadi konsumsi publik. Tentu sebagai
generasi emas kita tidak ingin masalah ini semakin
parah, tapi tugas kita adalah menjadikan bangsa ini
bangsa yang adil, makmur dan sejahtera. (Rini
Aprilia, 2016)

Berawal dari harapan dan impian dapat


mengubah kondisi hukum di Indonesia
yang krisis akan keadilan, dan dapat
diwujudkan oleh generasi penerus
bangsa yaitu kita. Kita harus bisa
menjadi salah satu orang yang bisa
mengubah itu. Kita harus yakin dapat
melewati segala tantangan dari
perjalanan meraih impian. Tidak
hanya berhenti sebagai impian dan
harapan, tapi kita juga harus bertekad
untuk menjadikan semua mimpi
menjadi kenyataan. Harus terus
berusaha hingga hukum di Indonesia
benar-benar menampakkan keadilan
yang setimpal bagi masyarakat tanpa
memandang jabatan dan kekuasaan.
Hukum yang selaras dengan norma di
masyarakat yang berlaku tanpa
memandang pangkat, kedudukan dan
derajat, menciptakan hukum yang
CITAKU SEDERHANA IMPIANKU MELANGIT
UNTUK BANGSA
Yusril Azfa Ustriansyah dan Muhammad
Bahrul Ula, S.Pd.

Sejak kecil, kita sering ditanya ingin jadi apa


saat besar nanti, apa yang ingin kita lakukan saat
besar nanti, dan apa tujuan kita saat besar nanti.
Ungkapan ini sering kita dengar ketika kita masih
duduk di bangku taman kanak-kanak (TK) atau
sekolah dasar (SD). Ketika mereka masih kecil,
kebanyakan anak yang ditanyai pertanyaan ini
menjawab dokter, guru, astronot, polisi, pilot, dll. Hal
ini sebenarnya karena anak-anak tersebut belum
memahami apa yang dimaksud dengan cita-cita.
Ketika ditanya tentang tujuan saya, tidak seperti
yang lain, saya tidak menjawab apa yang dilakukan
kebanyakan anak. Sebelum saya menjawab ingin
menjadi TNI, tentu saya menjawab seperti itu karena
saya tidak mengerti apa cita-cita saya dan akhirnya -
mengetahui arti cita-cita, saya pun memikirkan cita-
cita saya ke depan secara realistis.
Ilustrasi sniper Tatang Koswara (Pixabay/Gerhard)
Setiap orang memiliki kepercayaan diri dan
kemampuan untuk mewujudkan cita-citanya yang
telah lama direncanakan. Cita-cita dan asal-usul
yang mengilhami cita-citanya. Di tahun 1900-an
muncul seorang sniper handal yang sangat
menginspirasi saya untuk belajar menggunakan
sniper dengan baik dan benar, hingga saya menjadi
seorang yang handal bernama Tatang Koswara. dan
tahun 2000-an. Dia menggunakan penembak jitu
dan kini tinggal kenangan karena meninggal karena
serangan jantung pada 3 Maret 2015.
Tanggal 5 Oktober adalah momen yang terukir
di hati masyarakat Indonesia. Pada hari ini, Tentara
Nasional Indonesia (TNI) merayakan hari jadinya
sebagai pengawal bangsa. Saat itu, saya mengilhami
tiga dari 45 kata TNI ke-1 (“mari, marilah, seluruh
barisan, badan-badan berjuang sungguh-sungguh dan
jangan membiarkan rakyat menjadi korban”). Ke-2
(“Duhai patrio, tanpa kehadiran sosok darimu,
mungkin kehidupan yang aku rasakan tak akan
pernah terasa begitu nyaman seperti yang aku
rasakan saat ini. Akan ada banyak sekali guncangan
dan juga ancaman yang selalu menghantui kami”), ke-
3 (“TNI adalah tiang negara. Ditangannya ada jutaan
harapan yang harus terus dipelihara dengan
semangat Nasionalisme"). Kata-kata tersebut
menginspirasi saya untuk menjadi seorang TNI,
terutama kata ketiga. (Merdeka.com, 2021)
Selain itu, ada cara untuk mencapai tujuan TNI:
tidak hanya berbicara, tetapi juga harus mencoba
bagaimana masuk ke TNI; 1. Jangan menyerah, 2.
Jangan malas, 3. Buat tuntutan, 4. Berdiri teguh, 5.
Yang terpenting, berpikir positif bahwa sesuatu harus
dilakukan untuk mencapai hasil yang maksimal.
Berdasarkan laporan International Institute for
Strategic Studies (IISS), jumlah prajurit aktif
Indonesia diperkirakan mencapai 395.500 pada
tahun 2021. Jumlah tersebut merupakan yang
terbesar kedelapan di Asia. Lebih spesifik lagi,
menurut perkiraan IISS, prajurit Indonesia aktif
terbanyak berasal dari Angkatan Darat (AD), yakni
300.400 orang. Jumlah itu mewakili lebih dari 70
persen dari total militer aktif Indonesia. Sebanyak
65.000 prajurit aktif bertugas berasal dari Angkatan
Laut (AL). Kemudian angkatan udara (AU) akan
memiliki 30.100 tentara aktif. Selain itu, ada sekitar
280.000 milisi di Indonesia. Pasukan paramiliter ini
berasal dari organisasi non-militer yang dilatih dan
dipersenjatai untuk dikerahkan setiap saat untuk
mendukung atau mengganti pasukan aktif. IISS juga
memperkirakan Indonesia memiliki 400.000
cadangan. Personil militer cadangan adalah formasi
dan unit yang tidak beroperasi penuh di masa damai
tetapi dapat ditempatkan kembali dalam krisis.
(dataindonesia.id, 2022)
Sebagai informasi, IISS adalah lembaga
penelitian internasional yang menyediakan informasi
tentang perkembangan militer, geopolitik, dan
geoekonomi. Laporan IISS Military Balance 2021
mengambil informasi dari beberapa sumber yang
tersedia. Selain itu, IISS mengakui bahwa pihaknya
berupaya mengumpulkan informasi bekerja sama
dengan pemerintah terkait. Namun, laporan tersebut
berisi beberapa perkiraan informasi.
Tugas TNI termaktub dalam Pembukaan
Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia
Tahun 1945 yang berbunyi memajukan
kesejahteraan umum, mencerdaskan kehidupan
bangsa dan ikut serta dalam mewujudkan
melindungi segenap bangsa dan menjaga dari
pertumpahan darah. Indonesia dengan berpartisipasi
Untuk mencapai tujuan sosial, diperlukan sistem
pertahanan dan keamanan negara. Pasal 30 (1) UUD
1945 menetapkan hak dan kewajiban setiap warga
negara untuk ikut serta dalam upaya pertahanan
dan keamanan negara. Selain itu, Pasal 30(2)
Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia
Tahun 1945 menyatakan bahwa “Upaya pertahanan
dan keamanan negara harus dilaksanakan melalui
sistem pertahanan dan keamanan nasional yang
dilaksanakan oleh Tentara Nasional Indonesia
melalui pertahanan negara semesta. " dan Sistem
Keamanan.” (TNI) dan Kepolisian Negara Republik
Indonesia (POLRI) sebagai kekuatan utama dan
rakyat sebagai kekuatan pendukung.
Tugas pokok Bela Negara Tentara Nasional
Indonesia (TNI) adalah mempertahankan kedaulatan
negara, keutuhan wilayah negara kesatuan Republik
Indonesia berdasarkan Pancasila dan Undang-
Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun
1945. dan melindungi segenap bangsa dan seluruh
tumpah darah Indonesia melalui ancaman dan
gangguan terhadap keutuhan bangsa dan negara.
Indonesia tidak hanya berusaha menjaga
pertahanan dan keamanan internal. Indonesia juga
berpartisipasi dalam misi penjaga perdamaian dunia
melalui Tentara Nasional Indonesia (TNI). Di bawah
bendera Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB),
Indonesia mengirimkan pasukan perdamaian ke
negara konflik tersebut.
Menurut siaran pers Kementerian Pertahanan
RI, semua itu terkait dengan PBB sebagai lembaga
yang dibentuk untuk mendorong kerja sama antar
bangsa dan negara guna menjaga perdamaian dan
keamanan serta mengembangkan persahabatan
antar bangsa. Kami membantu negara mengurangi
ketegangan, mencegah konflik dan mengakhiri
perang. Keikutsertaan Indonesia dalam penggunaan
kekuatan TNI dalam operasi pemeliharaan
perdamaian tertuang dalam pembukaan UUD 1945,
dalam rangka mewujudkan perdamaian dunia yang
berdasarkan kemerdekaan, perdamaian abadi, dan
keadilan sosial.
Kerangka pengaturan pelibatan TNI lainnya
adalah UU No. 3 Tahun 2002, di mana salah satu
tugas TNI adalah penyelenggaraan kebijakan
pertahanan negara. Dalam hal ini, TNI diharapkan
berperan aktif dalam misi pemeliharaan perdamaian
regional dan internasional.
Indonesia tidak hanya berusaha menjaga
pertahanan dan keamanan internal. Indonesia juga
berpartisipasi dalam misi penjaga perdamaian dunia
melalui Tentara Nasional Indonesia (TNI). Di bawah
bendera Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB),
Indonesia mengirimkan pasukan perdamaian ke
negara konflik tersebut. Menurut siaran pers
Kementerian Pertahanan RI, semua ini terkait dengan
Perserikatan Bangsa-Bangsa sebagai lembaga yang
didirikan untuk mendorong kerja sama antar bangsa
dan negara untuk menjaga perdamaian dan
keamanan, mengembangkan persahabatan antar
bangsa di dunia dan bangsa untuk membantu
mengurangi ketegangan. , mencegah konflik dan
menghentikan perang. (Indonesiabaik.id)
Keikutsertaan Indonesia dalam penggunaan
kekuatan TNI dalam operasi pemeliharaan
perdamaian tertuang dalam pembukaan UUD 1945,
dalam rangka mewujudkan perdamaian dunia yang
berdasarkan kemerdekaan, perdamaian abadi, dan
keadilan sosial. Kerangka pengaturan pelibatan TNI
lainnya adalah UU No. 3 Tahun 2002 yang
menyebutkan bahwa salah satu tugas TNI adalah
penyelenggaraan kebijakan pertahanan negara.
Dalam hal ini, TNI diharapkan berperan aktif dalam
misi pemeliharaan perdamaian regional dan
internasional. (Indonesiabaik.id)
Selain itu, UU TNI No. 34 Tahun 2004 lebih
menegaskan bahwa salah satu tugas pokok TNI
dalam operasi militer nonmiliter adalah menjaga
perdamaian dunia. Partisipasi Indonesia
meningkatkan pentingnya hubungan eksternal dan
pelaksanaan politik luar negeri yang bebas dan aktif.
Jika Indonesia termasuk dalam sepuluh negara yang
paling banyak mengirimkan pasukan penjaga
perdamaian Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB). Pada
tahun 2019, Indonesia merupakan negara terbesar
keempat di dunia yang mengirimkan pasukan
penjaga perdamaian PBB. (Indonesiabaik.id)
Selain itu, Indonesia juga termasuk negara yang
paling banyak mengirimkan pasukan wanita untuk
misi perdamaian ini. Peran Indonesia dalam menjaga
perdamaian dunia diakui oleh Wakil Sekretaris
Jenderal PBB untuk Operasi Perdamaian Jean-Pierre
Lacroix. Hingga akhir tahun 2019, Indonesia telah
berpartisipasi dalam 25 operasi penjaga perdamaian
PBB dan termasuk dalam delapan negara teratas
yang berpartisipasi dalam operasi penjaga
perdamaian PBB. Hingga akhir tahun 2019, personel
TNI masih terlibat dalam delapan misi, antara lain
misi UNIFIL di Lebanon; Misi Monusco di Kongo; Misi
Unamid di Darfur, Sudan; Operasi Minusca di
Republik Afrika Tengah; misi MINURSO di Maroko;
Misi UNMISS di Sudan Selatan; Misi UNISFA di
Abyei, Sudan; dan operasi UNISMA di Mali dengan
total 2.592 orang. (Indonesiabaik.id) Kehadiran TNI
dalam pemenuhan tugas OMSP pada prinsipnya
bukan merupakan cara untuk memenuhi tugas
lembaga sipil lainnya, oleh karena itu pengerahan
prajurit di OMSP disesuaikan dengan kebutuhan dan
keinginan. . dari OMSP. Pemerintah. Pelaksanaan
tugas OMSP di lapangan di berbagai acara, misalnya
anti terorisme, penanggulangan konflik,
penanggulangan bencana alam, harus selalu
dikoordinasikan dengan instansi terkait seperti
kepolisian, pemerintah daerah, BPBD dan otoritas
lainnya. Koordinasi antar lembaga juga diperlukan
untuk menghindari tumpang tindih pelaksanaan
tugas atau pengambilalihan tugas oleh TNI. Untuk
memenuhi tuntutan reformasi nasional yang
dicanangkan sejak tahun 1998, TNI sebagai bagian
dari komponen bangsa menggagas paradigma baru
dan reformasi internalnya. Paradigma baru dan
pembenahan internal TNI merupakan keinginan
introspeksi TNI untuk mengorganisir diri agar
menempatkan dirinya pada posisi yang sesuai dan
lebih fungsional dengan fungsi-fungsi lain tatanan
kehidupan bangsa.

Apabila kita memiliki impian atau cita-cita,


kita harus berusaha dan bekerja keras untuk
menggapai sesuatu yang kita impikan,
meskipun mimpi kita mustahil untuk
digapai, tetaplah bekerja keras, karena kita
tidak tahu, akan menjadi apa dimasa depan,
jangan menyerah begitu saja, jangan
memedulikan kata-kata negatif dari orang
sekitar, dengarkan saja kata-kata, masukan,
dukungan. Pengelolaan komunikasi dan
informasi yang baik dapat mendukung
MERAIH CITAKU MENJADI HACKER
PELINDUNG NEGARA: “MENGUBAH
PANDANGAN NEGATIF HACKER”
Kori Rizqon Nur Haqiqi dan Imron Fauzi,
A.Md.Bns.
Jika ada pertanyaan : Apa arti cita-cita menurut
Kamus Besar Bahasa Indonesia? Jadi jawabannya
cukup jelas. Dari Kamus Besar Bahasa Indonesia
muncul arti kata “cita-cita” sebagai keinginan yang
selalu ada dalam pikiran. Cita-cita juga dapat
diartikan sebagai suatu tujuan yang masih ada
dalam pikiran sehingga dapat diwujudkan dalam
kehidupan. Ada yang mengatakan bahwa mimpi lahir
dari mimpi yang kita miliki sebagai anak-anak.
Banyak yang akhirnya mencapai tujuan mereka
karena mereka memimpikan sesuatu yang besar
ketika mereka masih kecil. Meski beberapa dari
mereka tidak bisa mewujudkan impian masa kecilnya
karena berbagai kendala.
Di sisi lain, mengutip buku Mewujudkan Cita-
Cita Anak karya Ayu Agus Riant (2015), cita-cita
selalu merupakan keinginan dalam pikiran atau
tujuan yang ditetapkan dan ingin dicapai seseorang.
Adanya cita-cita tidak hanya dipengaruhi oleh
dukungan mimpi, tetapi juga oleh lingkungan
terutama orang tua.
Tujuan dan impian saya saat ini adalah peretas.
Peretas adalah orang yang pemrogramannya mampu
menembus sistem keamanan atau jaringan komputer
untuk tujuan tertentu. Peretas memiliki pemahaman
lanjutan tentang komputer, jaringan, pemrograman,
atau perangkat keras. Mengetahui apa itu hacker,
dapat dipahami bahwa hacker tidak selalu identik
dengan penjahat dunia maya atau disebut juga
hacker yang baik, seperti:
1. Onno W. Purbo a.k.a Kang Onno
2. Dani Firmansyah a.k.a Xnuxer
3. Jim Geovedi
4. Yogi Nugraha a.k.a Bio666x
Di dunia maya, peretas adalah orang yang dapat
meretas perangkat seperti komputer, ponsel,
webcam, dan router. Tindakan hacker yang
merugikan pihak tertentu merupakan tindakan
kriminal. Namun dalam kasus tertentu, hacker juga
merupakan angka yang bisa menguntungkan, namun
akhir-akhir ini telah terjadi beberapa kasus virus
hacker Bjorka di data pemerintah yang mengejutkan
warga negara Indonesia dengan mencuri data
pemerintah dan informasi publik. Peretasan data
pemerintah Indonesia menunjukkan kurangnya
keamanan dunia maya di Indonesia. Oleh karena itu,
pemerintah Indonesia harus mempekerjakan hacker
handal yang dapat menjaga data pemerintah lebih
aman, dan anak Indonesia harus dapat memahami
sistem perangkat lunak agar menjadi anak yang
canggih dan maju. tidak kedaluwarsa.

Gaji seorang penebang kayu


Gaji hacker tertinggi bisa mencapai $166.500
(2,4 miliar rupee) per tahun. Peretas dapat
menghasilkan mulai dari $50.000 (Rs 749 juta)
hingga $166.500, dengan maksimum $144.500 (Rs
2,1 miliar).

Sebelum komputer canggih, keempat orang ini


menjadi peretas senior;
Peretasan pertama dalam sejarah
Nevil Maskleyne ditemukan sebagai peretas
pertama. Namanya memasuki sejarah pada
tahun 1903 sebagai peretas telegraf. Ini terjadi
selama demonstrasi telegraf pertama oleh
penemu Guglielmo Marconi. Marconi ingin
menunjukkan dalam presentasinya bahwa
telegraf nirkabel aman dan, dalam hal privasi,
alat komunikasi pertama antara pengirim dan
penerima. Namun di tengah pertunjukan, telegraf
Marconi justru menerima pesan dengan teks
"Tikus" atau hewan pengerat, disertai sajak
jenaka tentang ras dan kebangsaan Marconi,
yaitu Italia.
Peretas yang menyelamatkan ribuan nyawa
Rene Carmille mungkin adalah hacker baik
pertama dalam sejarah. Bayangkan jika dia
adalah bagian dari perlawanan terhadap Nazi di
Prancis ketika masih di bawah Nazi. Dia sendiri
adalah seorang ahli komputer, yang sangat tinggi
pada saat itu, dan pemrogramannya
menggunakan papan IBM. Ketika pemerintah
ingin melacak orang Yahudi di Prancis, Rene
menawarkan untuk bertindak sebagai operator,
meretas data dan menghapus tag Yahudi dari
basis data masyarakat Prancis, tetapi
kebaikannya harus dibayar mahal. Nazi
mengetahui tentang gerakannya, menangkap
Rene dan mengirimnya ke kamp konsentrasi.
Meretas jaringan telepon
Joe Engressia, panggilan akrab Joybubbles,
dikenal sebagai orang yang bisa meretas jaringan
telepon. Pada 1950-an, dia melakukan hal itu,
menyiulkan nada yang cocok dengan suara sinyal
pemrograman telepon.
Peretasan komputer pertama dalam sejarah
Komputer yang dilindungi kata sandi
pertama di dunia juga yang pertama diretas. Pada
tahun 1962, Institut Teknologi Massachusetts
mengembangkan komputer yang dilindungi kata
sandi dengan privasi untuk siswa. Kata sandi
dibuat untuk setiap siswa yang hanya berlaku
selama 4 jam per hari per akun.
Namun bagi seorang siswa bernama Allan
Scherr, batasan itu terasa terlalu cepat. Dia
kemudian membuat kartu IBM yang mengelabui
komputer agar mencetak kata sandi dan
menggunakannya untuk masuk dengan akun lain
setelah waktu berlalu.

Keuntungan dan kerugian menjadi seorang hacker


Pro dan kontra dari seorang hacker Apakah
Anda tahu apa keuntungan dari seorang hacker?
Mereka memiliki sisi buruk dan baik dalam tindakan
mereka, sisi negatif bajak laut, ada hal positif tentang
bajak laut. Ini adalah sisi terang dari hacker. Pelajari
cara menganalisis sistem.
 Ketika Anda menjadi seorang hacker, Anda
memiliki kesempatan untuk belajar sesuatu.
Salah satunya adalah menganalisis keamanan
sistem karena untuk memasuki sistem harus
memeriksa kerentanan keamanan. Ini akan
terus meningkatkan keterampilan Anda.
 Membantu meningkatkan keamanan sistem.
Peretas juga meningkatkan keamanan sistem
komputer, situs web, atau aplikasi. Anda
meretas sistem, tetapi tidak untuk hal-hal
negatif yang merugikan.
 Memiliki komunitas hacker yang bekerja sama.
Sebagai seorang peretas, Anda juga memiliki
kesempatan untuk memiliki komunitas yang
mendukung, berbagi, dan berkolaborasi dalam
kasus tertentu untuk menyelesaikannya.
 Anda memiliki kualifikasi profesional. Banyak
hacker bersertifikat atau CEH (Certified Ethical
Hacker). Meski begitu, menjadi seorang hacker
bukanlah hal yang main-main, tetapi bisa
menjadi seorang profesional yang dibutuhkan
oleh bisnis tertentu seperti korporasi atau
instansi pemerintah.
Meskipun banyak jenis hacker yang melakukan
aktivitas dengan maksud dan tujuan yang berbeda,
menjadi seorang hacker juga memiliki sisi negatif.
Kerugian dari hacker adalah:
o Membuat virus berbahaya. Karena
kemampuannya, mereka sering melakukan
kejahatan untuk keuntungan pribadi. Salah
satunya adalah membuat virus atau malware
dan menyebarkannya ke perangkat lain.
o Kalah beberapa pihak. Ini sering dilakukan
oleh peretas jahat menggunakan keterampilan
mereka. Cara menanam virus dan membawa
informasi penting untuk keuntungan Anda
sendiri.
o Kemungkinan konflik dengan hukum. Jika dia
menggunakan kemampuannya untuk
melakukan kejahatan, dia pasti akan
menghadapi hukum jika tertangkap basah.
Tidak jarang para hacker tertangkap polisi dan
berakhir di penjara karena perbuatannya telah
merugikan banyak orang.

Hacker Bjorka (https://assets.pikiran-rakyat.com/)


Motivasi untuk menjadi seorang hacker
Motivasi saya menjadi hacker adalah adanya
hacker jahat yang meretas website rahasia
pemerintah Indonesia, yang sangat mendorong saya
menjadi hacker yang tujuannya adalah untuk
melindungi negara Indonesia dari kejahatan hacker
jahat yang meretas website atau informasi penting
dalam bahasa Indonesia . negara Misalnya: Peretas
Bjorka,

Rancangan Menjadi Hacker Pelindung Negara


Pandang negatif masyarakat saat ini kepada
hacker memotivasi untuk menjadi hacker pelindung
negara, berikut sebuah rancangan menjadi seorang
hacker;

Paham
Database Paham
Kemampuan
Jaringan
Dasar
Komputer
Rancangan Menjadi Hacker (Data Pribadi)

Cita-cita itu keinginan yang selalu ada


di dalam pikiran atau tujuan yang
ditetapkan oleh seseorang untuk diri
sendiri dan hendak dicapai. Cita cita
bukan hanya tentang keinginan tetapi
harus bisa mewujudkannya dengan
usaha dan di sertai doa. Memang
pantangan menjadi hacker sangatlah
sulit karena harus menghafalkan
password dan harus bisa: Kemampuan
Dasar Komputer, Paham Jaringan,
ABDI NEGARA: MIMPIKU UNTUK MASA
DEPAN BANGSAKU
Wildan Alifurrohmat dan
Indah Hikmasari, S.Pd

Harapan, sedikit impian dan cita-cita tidak


mengenal batas. Setiap orang berhak bermimpi sama
tingginya, tanpa memandang selera, agama, jenis
kelamin, usia, status sosial atau fisik. Itu berisi
kutipan yang menarik dan positif dari seorang tokoh
bernama Charles Hummel, yang mengatakan: “Masa
lalu tidak dapat diraih kembali, kendati kita dapat
belajar darinya; masa depan belum kita miliki tapi
kita harus merencanakannya. Saatnya adalah
sekarang. Yang kita miliki hanya hari ini”. Dengan
kutipan ini, tidak mungkin seseorang tidak memiliki
cita-cita. Jangan remehkan peran mimpi dan cita-cita
dalam menentukan masa depan kita.
Cita-cita adalah keinginan yang sempurna
untuk mencapai atau menyelesaikan sesuatu.
Menetapkan tujuan dalam hidup penting bagi anak
karena ketika mereka menetapkan tujuan, anak
memiliki gambaran tentang kehidupan masa depan
yang akan terwujud.
Cita-cita saya ingin menjadi TNI. Profesi TNI
merupakan profesi yang tidak mudah dicapai. Karena
untuk memiliki pekerjaan di angkatan bersenjata,
kita perlu mengetahui sejarah tentara Indonesia
untuk menghargai pekerjaan yang kita impikan.
Sejak awal, TNI telah mengemban beberapa misi
terkait menjaga kedaulatan negara dan
mempertahankan keutuhan wilayah NKRI
berdasarkan Pancasila dan Undang-Undang Dasar
Negara Kesatuan Republik Indonesia (1945) pada
segenap bangsa dan seluruh tumpah darah.
pertumpahan darah Indonesia dari ancaman dan
gangguan terhadap keutuhan bangsa dan negara.

Syarat Menjadi TNI (Abdi Negara)


Berikut ini adalah beberapa persyaratan yang
harus dipenuhi untuk mendaftar sebagai Tentara,
kutipan: Selesai SMA. Apakah Anda ingin menjadi
seorang prajurit? Daftar PK Bintara TNI AD TA 2022
(republica.co.id). termasuk:
1. Pa PK TNI Sekolah Perwira Karir TNI adalah
lembaga pendidikan yang mempunyai misi
mendidik PNS dari perguruan tinggi negeri dan
swasta,
2. Pa PSDP TNI,
3. Taruna Akademi TNI,
4. Pajak Pertambahan Nilai,
5. Terdaftar TNI.
Prajurit TNI harus berani mengambil risiko yang
akan menentukan seseorang mau melawan,
memerintah atau berani. Anda harus mengambil
semua risiko. Seorang pejuang tidak boleh menyerah
untuk alasan apa pun. Saat Anda kehabisan
amunisi, gunakan bayonet Anda! Jika bayonetnya
patah, pukul dengan tanganmu! Jika tanganmu
patah, gigit gigimu! Dan ketika gigimu patah,
gunakan matamu untuk mematahkan semangat
musuh. Di atas segalanya, tentara berdoa untuk
perdamaian, karena tentaralah yang menanggung
luka dan luka perang yang paling dalam. Jangan
pernah lelah untuk orang-orang Anda. Lakukan yang
terbaik dengan keterampilan dan kerja keras Anda.
Tolong jaga kami dan negara tercinta ini. Indonesia
milik kita, jangan sampai menjadi milik orang lain.
Masalah yang mungkin muncul saat memilih karir di
Bundeswehr adalah:
1. Faktor pendukung dari lingkungan keluarga,
2. Proses belajar atau malas belajar,
3. Malas berolahraga,
4. Kurangnya pemahaman bahasa Inggris,
5. Kesulitan menjadwalkan waktu belajar karena
lebih sering bermain.

Citra TNI di Mata Publik


Kekuatan yang membangun citra militer kelas
dunia bukan hanya bagian dari masa lalu kita. Anda
dapat melihat ke sudut-sudut sempit Indonesia
kapan saja. Di antara desa-desa di Pulau Seram,
Bintara Bina Desa memiliki reputasi buruk. Mereka
menegakkan hukum melalui tindakan yang tidak
dapat dibedakan dari tampilan otoritas absolut.
Bagaimana cara Babinsa menghukum pencuri paku
di sebuah desa? Memaksa pencuri untuk melompat
dari pohon bingkai. Dan pada kesempatan lain,
seorang pemuda yang nekat mengendarai sepeda
motor dibawa ke rumah Babinsa untuk dihukum. Di
sana, Babinsa menghajar pemuda itu hingga
telinganya berdarah. (dw.com)
Dengan dukungan rakyat, TNI jauh lebih
efektif. Berdasarkan kepercayaan masyarakat, TNI
semakin profesional. Dengan segala yang diberikan
rakyat, mereka berhasil membuat TNI siap
mewujudkan negara Indonesia yang berdaulat,
merdeka dan baik yang percaya dan percaya akan
kemerdekaan dari negara yang berdasarkan
panggung. Reruntuhan ribuan orang, milik rakyat
dan bangsa tidak akan dihancurkan oleh orang, oleh
orang lain.
Banyak juga anggapan bahwa menjadi prajurit
seumur hidup itu pasti terjamin. Ini karena militer
juga memiliki gaji yang layak dan banyak tunjangan.
Selain itu, profesi prajurit juga sangat terkenal di
kalangan masyarakat, biasanya dihormati, sehat
jasmani dan kuat jasmani. Pejuang sejati tidak
berjuang karena dia membenci apa yang ada di
depan, tetapi karena dia mencintai apa yang ada di
belakang. “Selama bertahun-tahun Anda akan
belajar strategi untuk mendapatkan semangat juang.
Hari ini adalah kemenanganmu atas diri kemarin,
besok adalah kemenanganmu atas orang yang lebih
lemah.”

Integritas Seorang TNI


Tubuh mereka yang tegap juga tampil lebih
maskulin saat mengenakan seragam andalannya.
Organ kompeten Anda pasti memiliki tujuan. Mereka
juga harus siap kapan pun negara
membutuhkannya. Peran militer dalam menjamin
kedaulatan dan menjaga keamanan nasional
bukanlah hal yang sepele. Prajurit juga harus setia
kepada pasangannya. Jika seorang prajurit
ditangkap oleh rekan lain tanpa sepengetahuan
mereka, persiapkan diri Anda:
tas Pasti bagus untuk berlatih olahraga ini dan
membiasakannya. Selain manajemen waktu yang
lebih baik dan konsentrasi yang lebih baik, Anda juga
dapat menetapkan prioritas.
Proses rekrutmen untuk menjadi calon anggota
TNI membutuhkan waktu yang cukup lama dan
sangat rumit, oleh karena itu banyak orang
mengambil jalan pintas dan membayar sejumlah
uang kepada orang-orang yang dipekerjakan atau
diberi kuasa dalam proses ini untuk memasuki dunia
kerja mereka. ingin.

Meraih mimpi dan cita cita tidaklah mudah. apalagi cita-


citaku ingin menjadi abdi negara yang bertugas
menegakkan kedaulatan negara, mempertaruhkan
keutuhan wilayah NKRI serta melindungi segenap bangsa
Indonesia demi segala ancaman dan gangguan, tugas
seorang TNI memang sangat berat, seorang TNI harus
berani menerima risiko, seorang TNI tidak boleh mudah
menyerah. Impianku menjadi TNI yang milenial yang
PROFESI
mampu PSIKOLOGI
mengemban : MENDENGAR
tugas degan & dan
segala komisi
teknologi, Bangsaku menjadi bangsa yang disegani dan di
MEMAHAMI, ITULAH MIMPIKU
Annisa Ghayda Nurmalika dan
Ranik Kurniawati, S.Pd

Cita-cita adalah suatu keinginan atau harapan


akan kehidupan yang akan datang yang akan dicapai
atau diwujudkan. Cita-cita tidak hanya berlaku
untuk pekerjaan, tetapi cita-cita dapat diartikan
sebagai tujuan hidup. Setiap orang pasti punya cita-
cita, saya salah satunya, impian saya adalah menjadi
seorang psikolog. Seseorang harus memiliki cita-cita
dalam hidupnya karena ketika seseorang tidak
memiliki cita-cita maka hidupnya terasa sia-sia
karena tidak memiliki cita-cita dalam hidupnya.
Wajar jika memiliki cita-cita yang tinggi, namun
banyak orang yang beranggapan bahwa harapan
yang tinggi tidak dapat mencapai cita-citanya karena
dianggap terlalu tinggi, padahal kita tidak pernah
tahu hasilnya seperti apa. itu dulu. Cita-cita yang
tinggi justru dapat membuat seseorang belajar lebih
giat karena merasa membutuhkan ilmu yang lebih
untuk mencapai cita-cita yang tinggi tersebut. Cita-
cita dapat mendidik dan Anda dapat menembus lebih
dalam potensi yang ada dalam diri Anda. Namun,
banyak faktor yang dapat meredam semangat
seseorang untuk mencapai cita-citanya. Inilah
mengapa banyak orang takut untuk bermimpi besar.
Salah satu faktor eksternal yang melatarbelakangi
hal tersebut adalah tidak sedikit orang yang
meremehkan impian atau keinginan orang lain. Hal
tersebut juga mempengaruhi semangat seseorang
untuk mencapai impiannya.
Dorongan atau dukungan dari orang-orang di
sekitar Anda juga memberikan efek positif pada
pikiran. Faktor lain yang mengurangi motivasi untuk
mencapai tujuan bersifat internal atau pribadi.
Menurut saya, faktor ini tidak bisa membagi waktu.
Misalnya, ketika kita memiliki jadwal yang padat, kita
merasa lelah sehingga malas untuk belajar. Belajar
yang menjadi kebiasaan sehari-hari terasa berat saat
kita lelah.
Seseorang pasti membutuhkan motivasi untuk
tetap termotivasi dan mencapai tujuannya. Dorongan
atau dukungan orang lain juga penting bagi
seseorang. Menurut saya, kamu bisa memotivasi
orang lain dengan cara selalu menyemangati mereka
saat sedang melalui fase sulit, atau kamu juga bisa
berusaha untuk selalu ada dan siap membantu
mereka.
Ketika seseorang menghadapi kesulitan, tidak
hanya dari orang lain, motivasi dari diri sendiri juga
diperlukan dan bahkan bisa sangat mempengaruhi
semangat untuk mencapai tujuan yang diinginkan.
Menurut saya, motivasi diri selalu dimungkinkan
dengan pikiran positif dan sikap optimis, sehingga
seseorang tidak mudah menyerah pada suatu tugas.
Rasa malas dalam diri kita juga perlu kita hilangkan
agar kita tetap semangat belajar, sama seperti saya
yang ingin mewujudkan impian saya yaitu psikologi.
Istilah psikologi tidak asing lagi. Namun, masih ada
yang belum mengetahui apa sebenarnya yang
diajarkan psikologi, dan masih banyak yang
beranggapan bahwa psikologi hanya untuk mereka
yang berjuang. Ini tidak aneh, karena masih banyak
orang yang berpikir demikian. Asumsi ini membuat
mereka menemui psikolog ketika mereka memiliki
masalah, takut menjadi tidak normal atau mengalami
gangguan jiwa.
Kata psikologi muncul sekitar abad ke-16 dan
berasal dari bahasa Yunani "psycho" untuk jiwa dan
"logos" untuk sains. Dalam arti literal, psikologi
adalah ilmu psikologi, atau studi tentang gejala
kejiwaan. Psikologi pada mulanya adalah
pengetahuan tentang jiwa manusia. Para ahli sepakat
bahwa psikologi adalah ilmu yang mempelajari
tentang perilaku. Dengan memeriksa perilaku, kita
dapat mengidentifikasi keadaan psikologis seseorang.
Psikolog telah memberikan sejumlah definisi
yang menunjukkan bahwa psikologi adalah ilmu
yang mempelajari perilaku, antara lain:
1. Charles G. Morris dan Albert A. Maisto
berpendapat sebagai berikut:
"Psikologi adalah studi ilmiah tentang perilaku
dan proses mental" (psikologi adalah ilmu yang
mempelajari perilaku dan proses mental).
2. Clifford T Morgan dkk.:
“Psikologi adalah ilmu tentang perilaku
manusia dan hewan; itu melibatkan
penerapan ilmu itu untuk masalah manusia."
3. Sarlito W Sarwono:
"Psikologi adalah ilmu yang mempelajari
perilaku manusia dalam hubungannya dengan
lingkungan."
4. Kartini Kartini:
“Psikologi adalah ilmu tentang tingkah laku
dan kehidupan mental (dari jiwa manusia)”.
Dari definisi tersebut dapat kita simpulkan
bahwa ada dua hal penting dalam psikologi. Pertama,
psikologi adalah ilmu. Kedua, psikologi mempelajari
perilaku. Seperti sains, psikolog harus mengikuti
aturan sains untuk menerima jawaban atas
pertanyaan yang muncul. Informasi harus diperoleh
secara sistematis melalui observasi, eksperimen atau
metode ilmiah lainnya.
Beberapa orang berpendapat bahwa psikologi
hanya tertarik mempelajari perilaku bermasalah atau
abnormal. Padahal, psikologi mempelajari semua
aspek perilaku manusia. Perilaku yang dipelajari
dalam psikologi tidak hanya perilaku yang dapat
diamati secara langsung, tetapi juga mencakup
perasaan, sikap, pikiran, dan proses mental lainnya
yang tidak dapat diamati secara langsung. Perilaku
ini masih dapat diukur dari apa yang mereka
katakan atau bagaimana mereka bereaksi terhadap
masalah yang mereka hadapi. Perilaku yang dapat
diamati atau diamati langsung oleh orang lain
disebut perilaku terbuka atau “overt behavior”.
Contoh perilaku terbuka adalah makan, minum,
tertawa, berjalan, mencari buku di rak, membuka
buku. Perilaku yang hanya dapat dideteksi secara
tidak langsung melalui metode khusus disebut
perilaku tertutup atau “perilaku rahasia”. Contoh
perilaku tertutup adalah berpikir, bermimpi,
mengingat, berfantasi, persepsi (misalnya persepsi
pengguna layanan perpustakaan), motivasi (misalnya
mengapa dia pergi ke perpustakaan), sikap (misalnya
sikap pustakawan terhadap profesinya) .
Di sini kita fokus pada psikologi sebagai ilmu
yang mempelajari perilaku manusia. Mempelajari
psikologi berarti berusaha mengenal orang, yaitu
mampu memahami dan mendeskripsikan perilaku
dan kepribadian manusia serta aspek-aspeknya.
Setiap orang memiliki ciri-ciri kepribadian yang khas
dan unik, berbeda dengan orang lain dan yang
membedakan satu individu dengan individu lainnya.
Artinya kita mengenal perbedaan antar individu
(individual difference).
Psikologi juga merupakan ilmu terapan.
Psikologi dapat diterapkan pada semua bidang
kehidupan manusia. Faktanya, kita semua sering
menerapkan prinsip-prinsip psikologis dalam
kehidupan sehari-hari tanpa kita sadari. Orang tua
menerapkan ilmu psikologi dalam membesarkan
anaknya. Misalnya, orang tua menghukum ketika
anaknya melakukan hal yang tidak senonoh.
Tujuannya agar anak tidak nakal di kemudian hari.
Guru membutuhkan pengetahuan psikologi untuk
mengajar siswa mereka. Manajer membutuhkannya
untuk menjaga karyawannya. Pemasar
membutuhkan informasi psikologis untuk
mempromosikan produk mereka. Pengetahuan
tentang psikologi dapat membantu seorang dokter
mendekati pasiennya. Seorang politisi dapat
menggunakan prinsip-prinsip psikologis untuk
melancarkan kampanye politiknya.
Psikologi terbagi menjadi beberapa cabang yang
memfokuskan pada salah satu aspek perilaku, yaitu
sebagai berikut.
1) Psikologi Perkembangan:
Studi tentang perkembangan mental dan
fisik dari kehamilan sampai masa kanak-
kanak, remaja, dewasa dan usia tua.
2) Psikologi Pendidikan:
Pelajari cara meningkatkan efektivitas
kegiatan belajar mengajar di sekolah.
3) Psikologi Sosial:
Untuk mempelajari interaksi individu
dengan orang lain, mis. B. bagaimana suatu
kelompok mempengaruhi individu, bagaimana
persepsi kita tentang orang lain
mempengaruhi perilaku kita terhadap mereka
dan sebaliknya.
4) Psikologi Eksperimental:
Menyelidiki penyebab yang mendasari
perilaku manusia.
5) Klinik Psikologi:
Meneliti dan mendiagnosis gangguan
perilaku, mengidentifikasi penyebab dan
memberikan terapi untuk memperbaiki
gangguan perilaku tersebut.
6) Psikologi industri dan organisasi:
Pelajari cara memilih karyawan potensial,
mengatur pelatihan karyawan, meningkatkan
produktivitas dan kondisi kerja, serta
meningkatkan komunikasi dalam organisasi.
Untuk mempelajari perilaku manusia, psikologi
menggunakan beberapa metode sebagai berikut.
1. Metode pengujian:
Ciri utama dari metode ini adalah peneliti
dapat mengubah situasi sesuai dengan tujuan
penelitian. Situasi eksperimental dengan
demikian dibuat dengan sengaja. Metode ini
biasanya hanya mencari hukum yang
mengatur pola perilaku yang berbeda dan
kurang memperhatikan perbedaan individu.
2. Persepsi:
Pengamatan adalah cara mengumpulkan
informasi secara langsung tentang perilaku
manusia. Hasilnya hanya terfokus pada
sebagian perilaku, tidak semua perilaku.
Menerapkan metode ini, kita harus bertujuan
untuk mengurangi unsur subjektivitas dengan
membedakan antara kepentingan dan
kepentingan pribadi.
3. Wawancara:
Wawancara adalah sesi tanya jawab
antara peneliti dengan subjek, yang tujuannya
adalah agar orang tersebut mau
mengungkapkan pandangan, pendapat, dan
perasaannya.
4. Kuesioner:
Kuesioner sebenarnya sama dengan
wawancara, tetapi pertanyaan dan jawabannya
dicatat secara tertulis. Ada jenis kuesioner,
yaitu kuesioner terbuka, yang diperbolehkan
untuk dijawab oleh responden, dan kuesioner
tertutup, di mana hanya dibuat pilihan dari
opsi yang tersedia.
5. Pemeriksaan Psikologis (Psikotes):
Penggunaan yang disebut alat psikodiagnostik
yang hanya dapat digunakan oleh orang terlatih
tertentu. Digunakan untuk mengukur hal-hal yang
tidak dapat diukur oleh metode lain atau yang tidak
dapat diselesaikan oleh metode lain, seperti: B.
Tingkat kecerdasan, kepribadian, tingkat kecemasan.
Metode eksperimen, observasi, wawancara,
angket dan kajian psikologi (psikotes) merupakan
metode yang dapat digunakan untuk mengukur
perilaku. Mimpi adalah hak semua orang dan tidak
ada yang bisa mengendalikan mimpi kita. Tidak ada
yang namanya "target terlalu tinggi". Karena impian
apa pun bisa diwujudkan dengan tekad yang kuat,
teruslah berusaha dan berani mencoba. Jangan lupa
berdoa kepada Tuhan Yang Maha Esa.

Setiap manusia pasti memiliki batasan masing-


masing. Maka dari itu, jangan jadikan batasanmu
sebagai penghambat bagi dirimu untuk meraih
cita cita. Tapi, jadikanlah batasanmu sebagai
motivasi atau penyemangat agar kamu terus
belajar dan menjadi yang lebih baik. Tetap
semangat dan berani mencoba, karena tidak ada
yang tidak mungkin jika kamu belum
mencobanya. Jangan mudah menyerah untuk
menggapai cita-citamu. Karena cita-cita bukanlah
hanya sekedar angan-angan atau sebuah impian
belaka tetapi, suatu impian yang harus diraih
dimasa yang akan datang.

EVANESCENT
Oleh: Aprilia Anggun Diva Saputri

Ceritanya singkat
Namun melekat
Dia bukan takdir
Namun hanya sekadar hadir
Mungkin aku bisa melupakan sosoknya
Tapi tidak dengan kisahnya
Karena di ingatanku
Engkau bagai daun yang tak pernah mampu digugurkan
oleh musim

Engkau yang ku kira obat


Ternyata sumber luka terhebat
Namun terlalu istimewa
Untuk diceritakan secara sederhana

Kini halaman terakhir telah usai


Aku akan menulis buku kedua
Dan kamu tetap menjadi tokoh utama

Terima kasih sudah menjadi bagian dari pendewasaan


Terima kasih untuk segala luka dan kebahagiaan
Terima kasih telah membuat buku kita penuh warna

PROFIL PENULIS
Karya Tulis Ilmiah (KIR) ZAHA di MTs. Zainul Hasan
Balung adalah suatu kegiatan ektrakurikuler dibidang
Bina Prestasi. KIR ZAHA mulai aktif dalam pembinaan
dimulai pada tahun pelajaran 2021/2022 dalam masa
pandemi Covid-19. Dalam mengembangkan program
literasi di MTs. Zainul Hasan Balung, maka diharapkan
ektrakurikuler karya ilmiah menjadi wadah untuk
mengembangkan minat dan bakat menulis peserta didik
dan pendidik serta tenaga kependidikan di MTs. Zainul
Hasan Balung.
Prestasi
1. Juara 1 Science Product oleh HMPS Vektor UIN
KHAS Jember tahun 2021
2. Juara Harapan KTI bidang keagamaan oleh
MOSAIC MAN 1
3. Nominasi 10 menulis ESSAY oleh IIK Bhakta Kediri.
4. Best kumpulan menulis Puisi UKM Belistra Unitra
Kota Serang Banten
5. Finalis 10 besar lomba ESSAY IKK Bhakta Kediri
6. Juara 1 Science Product Galaksi V oleh HMPS
Vektor UIN KHAS Jember tahun 2022

Para Penulis

Aprilia Anggun Annisa Ghayda Shafa Aulia Tasya Ayu Putri


Diva Saputri Nurmalika Wijaya Winasta

Ainina Mafaza Vina Avivatu Nuril Nabila Sekar Davina Chelsea


Humaira Ma’rifa Katiningrum Aulia

Muhammad Kafka Achmad. Alfiyan


Nia Maya Angela Zurriyatu Nafisah
Ata Arofah Azizy
Muhammad Raihan
Kori Rizqon Nur Wildan Yusril Azfa
Maulana Al
Haqiqi Alifurrohmat Ustriansyah
Ghazali Syah

Heny Leksiana, Ranik Kurniawati, Nuriyatul Laili, Indah Hikmasari,


S.Si. S.Pd S.Pd S.Pd

Imron Fauzi, Muhammad Bahrul Ula, Muhammad Victor


A.Md. Bns S.Pd. Firdaus

Buku ini jauh dari kata sempurna, oleh karena


itu kami membutuhkan saran dan kritik yang
membangun, serta melahirkan karya-karya dalam
buku selanjutnya, pembaca dapat menghubungi
kami akun pribadi madrasah kami; web
(mtszahabalung.sch.id), Ig (mtszahabalung), FB
(MTs. ZAHA Balung), Youtube (Mts ZAHA Balung),
dan Tiktok (mts.zahabalung).
DAFTAR PUSTKA

Adjar.grid.id. (2022). Mengenal Profesi Astronout: Tugas dan


Risiko. Diakses pada tanggal 16 Oktober 2022.
https://adjar.grid.id/read/543364954/mengenal-profesi-
astronot-tugas-dan-risiko?page=all
Alfonus, Adi Putra, (2022), 10 Fakta Fisika Kuantum yang
Misterius dan Membingungkan
https://www.idntimes.com/science/discovery/alfonsus-adi-
putra-2/fakta-unik-quantum-physics?page=all, diakses
pada tanggal 21 September
Ardya, Gilang (2016) Aku Dan Mimpiku Adalah Masa Depan
Bangsaku, [LOMBA ESAI] - Aku dan Mimpiku adalah
Masa Depan Bangsaku (Rini Aprilia) | Facebook
Anas, Anwar (2015), Ini Dia, Tampang Para Hacker Terbaik
Asal Indonesia,
https://www.liputan6.com/citizen6/read/2365148/ini
-dia-tampang-para-hack er-terbaik-asal-indonesia,
Diakses pada tanggal 17 Oktober 2022
Asdak, Chay. 2007. Hidrologi dan Pengelolaan Daerah Aliran
Sungai. Yogyakarta. Gajah Mada Universitas Press.
Astina, N., dkk. (2020). Faktor-faktor yang Berhubungan dengan
Perilaku Masyarakat dalam Membuang Sampah Rumah
Tangga ke Sungai di Desa Pamarangan Kanan Kabupaten
Tabalong Tahun 2019. Medical Technology and Public
Health Journal, 4(2), 181-190.
Aziza SN, Wahyuningsih S, Novita E. Beban pencemaran Kali
Jompo di Kecamatan Patrang – Kaliwates Kabupaten
Jember. Jurnal Agroteknologi Volume 12(1): 100–106.
2018.
Bari Baihaqi (2021) Hasil Survei SMRC : Kinerja Kejaksaan
Buruk Di Mata Publik,| Neraca.co.id, , diakses tanggal 11
Oktober 2022
Bestari, Novianti Putri (2022). “Mengintip Ganjil Hacker Baik
Hati, Ternyata Bisa Capai Miliaran”,
https://www.cnbcindonesia.com/tech/20220919
060923-37-373066/mengintip-gaji-hacker-baik-
hati-ternyata-bisa-capaimiliaran#: ~:tex t=Gaji
%20hacker%20tertinggi%20bisa
%20mencapai,Rp%202%2C1%20miliar). Diakses
pada tanggal 17 Oktober 2022.
Brilio.net. (2016). “Astronot Memang Menjadi Salah Satu Cita-
Cita Masa Kecil Bagi Banyak Anak”. Diaskes pada tanggal
16 Oktober 2022. https://www.brilio.net/wow/8-momen-
ini-akan-kamu-rasakan-jika-menjadi-astronot-nasa-
160418h.html.
Dataindonesia.id. (2022). “Berapa Jumlah Tentara Indonesia?”.
Diakses pada tanggal 20 Oktober 2022.
https://dataindonesia.id/Ragam/detail/berapa-jumlah-
tentara-indonesia
Dw.com. (2017). Cita-citaku … Ingin jadi Tentara. Diakses
tanggal 21 Oktober 2022. https://www.dw.com/id/cita-
citaku-ingin-jadi-tentara/a-41600275
Evans AEV, Hanjra MA, Jiang Y, Qadir M, Drechsel P. Water
quality: assesment of the current situation in Asia. Water
Resources Development, 2012, 28(2): 195–265.
Emda, Amna (2017) Kedudukan Motivasi Belajar Siswa
Dalam Pembelajaran, 2, 4-5,
https://www.researchgate.net/publication/334368864k
edudukan Motivasibelajarsiswadalam_Pembelajaran,
diakses pada tanggal 10 Oktober 2022
Farhania, Roisya Nur. “ Pendekatan Komunikasi Terapeutik
Dokter Spesialis Penyakit Dalam pada Pasien Diabetes
Mellitus di Kota Kediri “ : Universitas Sebelas Maret,
Surakarta, Indonesia: https://osf.io/preprints/inarxiv/jfe27/
Fisikane.web.id. (2022). “Konferensi Solvay : Konfeksi
Fisikawan Kuantum”. Diakses tanggal 21 September 2022.
https://www.fisikane.web.id/2022/05/konferensi-solvay-
konferensi-fisikawan.html
Firdausi, Fandrik Aziz, (2019), Sartono Kartodirjo, Guru
Utama Sejarawan Indonesia, https://tirto.id/sartono-
kartodirjo-guru-utama-sejarawan-indonesia-em1q.
diakses tanggal 24 Oktober 2022
Gramedia.com. (2019) “9 Contoh Cita-cita Anak Zaman
Sekarang”. diakses tanggal 16 Oktober 2022.
https://www.gramedia.com
Harapanrakyat.com. (2022). “Perbedaan Waktu Bumi dan Luar
Angkasa di Planet Tata Surya, Ini Dia!”, diakses pada
tanggal 17 Oktober 2022.
https://www.harapanrakyat.com/2022/02/perbedaan-waktu-
bumi-dan-luar-angkasa/
Kampus.republia.co.id. (2022). “Lulus SMA Mau Jadi Tentara?
Daftar PK Bintara TNI AD TA 2022”, diakses tanggal 20
Oktober 2022.
https://kampus.republika.co.id/posts/125854/lulus-sma-
mau-jadi-tentara-daftar-pk-bintara-tni-ad-ta-2022
Kompas.com. (2021). Perhatian, Warga Jakarta Bakal Dilarang
Gunakan Air Tanah. Di akses pada 07 Maret 2022, dari
https://www.kompas.com/properti/ read/2021/10/05
/123000621/perhatian-warga-jakarta-bakal-dilarang-
gunakan-air-tanah
Kompas.com. (2022). Cegah Jakarta Tenggelam, Anies Mulai
Larang Pemakaian Air Tanah per 1 Agustus 2023. Di akses
pada 07 Maret 2022, dari
https://megapolitan.kompas.com/read/2022/01/06/1318122
1/cegahjakartatenggelam-anies-mulai-larang-pemakaian-
air-tanah-per-1
Kompas.com. (2022). “Profil Pratiwi, Astronot Pertama
Indonesia”. diakses pada tanggal 16 Oktober 2022.
https://www.kompas.com/tren/read/2022/03/16/21000
0665/profil-pratiwi-sudarmono-astronot-pertama-
indonesia?page=all
Kompas.com. (2021). “One Step For a Man”, Kalimat Paling
Terkenal Neil Amstrong yang Ternyata Sempat di
Salahpahami” diakses pada tanggal 16 Oktober 2022.
https://www.kompas.com/global/read/2021/07/20/141
524470/one-small-step-for-a-man-kalimat-paling-
terkenal-neil-armstrong-yang?page=all
Kompas.com. (2017) “Berapa Banyak Orang yang Bekerja Sesuai
Cita-cita?-Lifestyle” diakses pada tanggal 12 Oktober
2022.
https://lifestyle.kompas.com/read/2017/07/24/080247820/b
erapa-banyak-orang-yang-bekerja-sesuai-cita-cita-
Kuncoro , Dwi Agus. 2018. Strategi Pengolahan Sampah Sungai
Dalam Mendukung Restorasi Sungai di Wilayah Sungai
Cimanuk-Cisanggarung, Cirebon: Prosiding Seminar
Nasional Geografi UMS IX 2018.
Lahitan, Sulung (2018).Sebelum Ada Komputer Canggih,
4 Orang Ini Telah Menjadi Hacker Senior,
https://www.liputan6.com /citizen6/read /3675191/
sebelum-ada-komputer-canggih-4-orang-ini-telah-
menjadi-hacker-senior, diakses pada tanggal 18
Oktober 2022
Lumiu, H. 2016. Cara Penjernihan Air Secara Fisika.
http://haastitanickylumiu.blogspot .co.id/2016/11/a.html.
[Diakses tanggal 15 Februari 2017].
Marjan, M. (2020). Kajian Kerusakan Lingkungan Perairan
Sungai Akibat Aktivitas Pembuangan Sampah Domestik di
Sungai Palu Sulawesi Tengah. (Universitas Gadjah Mada).
Diakses dari
http://etd.repository.ugm.ac.id/penelitian/detail/191617
Martini, Nina Ariyani.2012.Modul Psikologi : Definisi,
Sejarah, Dan Metode,
https://elibrary.unikom.ac.id/id/eprint/601/7/UNIKO
M_Novi%20Nuriani_11.BAB%20I
%20Pendahuluan.pdf, diakses pada tanggal 10
Oktober 2022
Master, Web, (2020). Tiga Cara Mencegah Pembuangan
Sampah Di Sungai Yang Efektif. Diakses dari DLH
Semarangkota.co.id.
Merdeka.com. (2022). “Cara Menjadi Astronot, Tugas, Syarat,
dan Gambaran Gajinya”. Diakses pada tanggal 16 Oktober
2022. https://www.merdeka.com/sumut/cara-menjadi-
astronot-tugas-persyaratan-dan-gambaran-gajinya-kln.html
Mediaindonesia.com. (2021). “Punya Fitur Canggih, Baju
Astronout Dihargai Fantastis. Diakses pada tanggal 16
Oktober 2022.
https://mediaindonesia.com/weekend/420992/punya-fitur-
canggih-baju-astronot-dihargai-fantastis.
Mediapakuanpikiran-rayat.com. (2021). “Inilah Tatang Koswara
Sosok Sniper Legendaris Indonesia Sepanjang Masa”.
Diakses pada tanggal 20 Oktober 2022.
https://mediapakuan.pikiran-rakyat.com/bentang/pr-
632892050/inilah-tatang-koswara-sosok-sniper-legendaris-
indonesia-sepanjang-masa
Merdeka.com. (2021). “Persitiwa 5 Oktober, Sejarah Lahirnya
Tentara Nasional Indonesia”. Diakses pada tanggal 20
Oktober 2022. https://www.merdeka.com/jabar/peristiwa-
5-oktober-lahirnya-tentara-nasional-indonesia-begini-
sejarahnya-kln.html
Munandar, Kukuh dan Evrika, Navi (2016). Keanekaragaman
Ikan Yang Bernilai Ekonomi Dan Kandungan Logam Berat
Pb dan Cd Pada Ikan Sapu-Sapu Di Sungai Bedadung
Jember (Universitas Sebelas Maret) Diakses dari
https://jurnal.uns.ac.id/prosbi/article/view/5888
Notoatmodjo, Soekidjo. 2007. Kesehatan Masyarakat: Ilmu dan
Seni. Jakarta: Rineka Cipta.
[PEMDA JEMBER] Pemerintah Daerah Kabupaten Jember.
2015. Peraturan Daerah Kabupaten Jember Nomor 1 Tahun
2015 tantang Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW)
Kabupaten Jember Tahun 2015- 2035. Jember (ID):
PEMDA JEMBER.
Pradana HA, Novita E, Wahyuningsih S, Pamungkas R. 2019a.
Analysis of deoxygenation and reoxygenation rate in the
Indonesia River (a case study: Bedadung River East Java).
IOP Conf Ser Earth Environ Sci. 243: 1-9. doi:
10.1088/1755-1315/243/1/012006.
Purwantara, S. (2015). Dampak Pengembangan Permukiman
Terhadap Air Tanah di Wilayah Yogyakarta dan
Sekitarnya. Geoedukasi, IV(1), 31-40.
Pristi, Gysma, (2014). Rasionalistas Tindakan Masyarakat
Lingkungan Krajan Barat Dalam Membuang Sampah Di
Sungai Bedadung (Universitas Jember) Diakses dari
https://repository.unej.ac.id/handle/123456789/59748
Rheny, Sylvia (2022), Expert's Corner Jaksa Adalah: Definisi,
Tugas dan Wewenang, Jenjang Karier, Beserta
Tunjangannya
Sanjaya, Wina. 2010. Strategi Pembelajaran Berorientasi Standar
Proses Pendidikan. jakarta: kencana,
https://opac.perpusnas.go.id/Detail Opac. aspx?id=
1146639, diakses pada tanggal 15 Oktober 2022
Suara.com. (2016). “ NASA Terkejut, Lebih dari 18.000 Orang
Melamar Jadi Astronot”. Diakses pada tanggal 16 Oktober
2022.https://www.suara.com/tekno/2016/02/20/160525/nas
a-terkejut-lebih-dari-18000-orang-melamar-jadi-astronot
Sukri, dkk. (2019). Penyulingan Air Bersih untuk Meningkatkan
Kualitas Air Bersih di Muara Fajar Barat. Jurnal
Pengabdian Masyarakat Multidisiplin, 3(1), 22-28.
Susilo, Rachma K. Dwi. 2008. Sosiologi Lingkungan. Jakarta:
Rajawali Press. Wibisono, Kuntadi. 2021. Monitoring
Kinerja DAS Bedadung Kabupaten Jember, Jawa Timur:
Jurnal Geografi.
Tadatodays.com. (12 Januari 2022). Gabungan Mapala Gelar
Susur Sungai Bedadung, Temukan Puluhan Timbulan
Sampah. Diakses 01 Mei 2022, dari
https://tadatodays.com/detail/gabungan-mapala-gelar-
susur-sungai-bedadung-temukan-puluhan-timbulan-sampah
Tribunnews.com. (2019), “Jumlah Jaksa di Indonesia hanya
10.000, Jaksa Agung Minta Tambahan 10.000, diakses
tanggal 11 Oktober
2022.https://manado.tribunnews.com/2019/06/17/jumlah-
jaksa-di-indonesia-hanya-10000-jaksa-agung-minta-
tambahan-10000
Wibisono, Kuntadi. 2021. Monitoring Kinerja DAS Bedadung
Kabupaten Jember, Jawa Timur: Jurnal Geografi.
Wijayanti, A., dkk. (2021). Upaya Meminimalisir Pencemaran
Sampah di Sungai Jenes Kelurahan Laweyan Kota
Surakarta. Jurnal Pengabdian Barelang, 3(1), 14-19.
Welianto, Ari, (2020). Langkah Kreatif menyadarkan
Masyarakat Tentang Pentingnya Kelestarian Air.
Kompas.com
Public Health. (2022). Siklus Hidrologi dan Persyaratan Sumber
Air Bersih. Diakses pada 07 Maret 2022, dari
http://www.indonesianpublichealth.com/
siklushidrologi/#:~:text=Batasanbatasan%20sumber%20air
%20yang,Tidak%20berasa%20dan%20tidak%20berbau.
Yohana, Antin. 2009. “ ANALISIS HARAPAN DAN
KEPUASAN PASIEN RAWAT INAP PENYAKIT
DALAM TERHADAP MUTU PELAYANAN
DOKTER SPESIALIS “,
http://eprints.undip.ac.id/16495/1/ANTIN__YOHANA.pdf.
Semarang
Zefri, Ricky (2011) Arti sebuah kehidupan,
allaboutjefri.blogspot.com), diakses pada tanggal 11
Oktober 2022
Buku ini adalah sebuah Kumpulan Karya Siswa/I dan Guru
Pedamping yang dikemas secara sistematis dan mudah dipahami,
kami menghadirkan sebuah karya bagaimana Istimewanya Shalat
Dhuha yang sudah kami teliti dapat mendisiplinkan siswa/i
dimadrasah kami. Buku ini juga membahas Pelestarian Sungai
yang terdapat di Kabupaten Jember, dan setiap manusia hidup
memiliki harapan dan sebuah cita yang ingin dicapai buku ini
menghadirkan seoengggal cita-cita dan bagaiman cara meraihnya.
Untuk para kaum Melinal dan Kolonial Buku ini rekomended
Banget lohh.

Anda mungkin juga menyukai