Anda di halaman 1dari 19

BIOLOGI

Pemanfaatan Ekstrak Daun Binahong (Anredera cordifolia) Dalam Pembuatan


“Perbiomag” (Permen Jelly Binahong Makanan Ringan Penderita Maag)

Diajukan untuk Mengikuti

Kompetisi MITI Paper Challenge

(MPC) 2014

Diusulkan oleh :

Ananda 4103220005 2010

Dwi Putri Novitasari 4122220004 2012

Yuli Hardiyanti 4122220013 2012

UNIVERSITAS NEGERI MEDAN


MEDAN
2014
ii
iii
Kata Pengantar

Puji syukur kepada Allah SWT yang telah memberikan berkah dan hidayah-
Nya kepada kami sehingga kami dapat menyelesaikn karya ilmiah ini yang berjudul,
“Pemanfaatan Ekstrak Daun Binahong (Anredera cordifolia) dalam pembuatan
Perbiomag (Pemen Jelly Binahong Makanan Ringan Penderita Maag)” dalam kajian
Biologi sebagai bentuk pengajuan dalam kompetisi Miti Paper Challenge (MPC)
2014. Dengan diselesaikannya karya tulis ini maka perkenankan kami untuk
mengucapkan terimakasih atas bantuan dan bimbingan terutama untuk: kedua orang
tua yang memberikan bimbingan moral maupun materiil dan kepada Ibu Dra. Meida
Nugrahalia, M.Sc. selaku dosen pembimbing
Kami sangat mengharapkan kritik dan saran yang membangun untuk karya
tulis ini. Akhir kata, semoga segala informasi yang terdapat di dalam karya tulis ini
dapat bermanfaat bagi pembaca.

Medan, 9 Januari 2014

Penulis

iv
DAFTAR ISI

Halaman
LEMBAR PENGESAHAN....................................................................................i
PERNYATAAN ORIGINALITAS KARYA......................................................iii
KATA PENGANTAR........................................................................................... iv
DAFTAR ISI........................................................................................................... v
DAFTAR GAMBAR............................................................................................. vi
ABSTRAK............................................................................................................ vii

BAB I. PENDAHULUAN...................................................................................... 1
1.1. Latar Belakang..............................................................................................1
1.2. Perumusan Masalah......................................................................................1
1.3. Tujuan...........................................................................................................2
1.4. Manfaat Penulisan........................................................................................2

BAB II. TINJAUAN PUSTAKA...........................................................................3


2.1. Maag.............................................................................................................3
2.2. Permen Jelly.................................................................................................3
2.3. Binahong.......................................................................................................3

BAB III. METODE PENULISAN........................................................................5


3.1. Jenis Penulisan..............................................................................................5
3.2. Objek Penulisan............................................................................................5
3.3. Teknik Pengambilan Data............................................................................5
3.4. Prosedur Penulisan.......................................................................................5
3.5. Kerangka Berpikir........................................................................................6

BAB IV. PEMBAHASAN...................................................................................... 8


4.1. Deskripsi Karya............................................................................................8

BAB V. PENUTUP............................................................................................9
5.1 Kesimpulan....................................................................................................9
5.2 Saran..............................................................................................................9

DAFTAR PUSTAKA 10
DAFTAR RIWAYAT HIDUP PESERTA

v
Daftar Gambar

Halaman

Gambar 2.3.1 Bunga dan daun binahong (Anredera cornifolia) 4

Gambar 3.1 Kerangka Berfikir 7

vi
ABSTRAK

Binahong merupakan tanaman yang berasal dari Cina yang manfaatnya belum banyak
diketahui oleh masyarakat. Tanaman ini memiliki kandungan utama yakni flavonoid
yang berfungsi sebagai antioksidan dan pemeliharaan membran mukosa,yang sangat
berpotensi terhadap pengobatan penyakit maag. Dalam pemanfaatannya, tanaman ini
dibuat dalam bentuk permen (perbiomag), agar dapat lebih mudah dan nyaman untuk
dikonsumsi. Pada proses pembuatan perbiomag terbilang cukup mudah untuk
diterapkan, yakni dengan melakukan proses ekstraksi kemudian mencampurkan
bahan berupa gula, agar-agar, gelatin, kemudian mendidihkannya. Setelah itu
campuran bahan tersebut didinginkan dan menambahkan ekstrak daun binahong.
Proses selanjutnya melakukan pencetakan sesuai selera, dan siap dikonsumsi. Untuk
kedepannya perlu dilakukan perealisasian gagasan ini dengan didukung oleh
penelitian-penelitian lebih lanjut sehingga dapat menjadi salah satu obat maag
alternatif yang digemari diberbagai kalangan masyarakat.
Kata kunci: Maag, Binahong, dan Permen Jelly.

vii
ABSTRACT
Binahong is a plant originating from China that benefits not widely known by the
public . The plant has the main content of flavonoids that act as antioxidants and
maintenance of mucous membranes , which are potentially the treatment of ulcer
disease . In use, the plant is made in the form of candy ( perbiomag ) , so that it can
be easier and convenient for consumption . In perbiomag making process is quite
easy to apply , ie the extraction process and then mixing the materials in the form of
sugar , gelatin , gelatin , then boil . After the mixture was cooled and added binahong
leaf extract . Then do the printing process according to taste , and ready to be
consumed . For the future realization of these ideas need to be supported by further
studies that may be one of the favored alternative ulcer drugs in various societies .

Keywords : Maag , Binahong , and Jelly Candy .

viii
BAB I

PENDAHULUAN

1.1 LATAR BELAKANG

Indonesia memiliki kekayaan sumber daya alam yang melimpah, namun ada
beberapa sumber daya alam yang belum dimanfaatkan secara optimal, salah satunya
adalah tanaman binahong, tanaman ini hanya dimanfaatkan sebagai tanaman hiasan
taman oleh masyarakat Indonesia. Tanaman ini berasal dari Cina dengan nama lain
Dheng Shan Chi. Menurut Warta Penelitian dan Pengembangan Tanaman Industri, di
Vietnam tanaman ini digunakan sebagai makanan wajib untuk masyarakat Vietnam .
Berdasarkan penelitian oleh menyatakan bahwa kandungan utama pada tanaman
binahong adalah flavonoid berupa senyawa fenol, yang berfungsi sebagai antioksidan
dan melindungi mukus pada bagian organ manusia, misalnya pada lambung. Maag
merupakan penyakit lambung yang disebabkan karena terjadi peradangan pada mukus
(selaput lendir) pada lambung. Karena adanya keterkaitan masalah tersebut, maka
kami akan menyajikan sebuah inovasi pemanfaatan daun binahong dalam bentuk
ekstrak dan disajikan dalam bentuk permen herbal, sebagai makanan alternatif. Cara
ini efektif karena permen dapat dikonsumsi kapan saja, dimana saja. Permen ini
dinamakan “Perbiomag (Pemen Jelly Binahong Makanan Ringan Penderita Maag)”

1.2 RUMUSAN MASALAH

1. Apa faktor-faktor yang menjadikan daun binahong sebagai salah satu obat
maag?
2. Bagaimana cara membuat ekstrak daun binahong?
3. Bagaimana karakteristik ekstrak binahong yang dapat dijadikan bahan dalam
pembuatan Perbiomag?
4. Bagaimana cara pembuatan Perbiomag?

1
1.3 TUJUAN

1. Mengetahui faktor-faktor yang menjadikan daun binahong sebagai salah satu


obat maag.
2. Mengetahui cara pembuatan ekstrak daun binahong.
3. Mengetahui karakteristik ekstrak yang dapat digunakan dalam pembuatan
Perbiomag.
4. Mengetahui cara pembuatan Perbiomag.

1.4 MANFAAT

Memberikan informasi mengenai pemanfaatan esktrak daun binahong dalam


bentuk permen herbal yang akan menambah nilai ekonomis dari daun binahong, dan
memberikan alternatif kepada masyarakat dalam pengobatan maag.

2
BAB II

TINJAUAN PUSTAKA

2.1 MAAG

Penyakit lambung, sering disebut juga sakit maag adalah yang diakibatkan
oleh kelebihan asam lambung, sehingga dinding lambung lama-lama tidak kuat
menahan asam lambung tadi sehingga timbul rasa sakit yang sangat mengganggu
sipenderita. Gejala khas sakit pada lambung adalah rasa panas di dada, rasa tidak
nyaman waktu menelan, dan rasa sakit waktu menelan. Maag dapat terjadi karena
adanya peradangan selaput lendir (mukosa) pada lambung (Anonim.2011).

2.2 PERMEN JELLY

Permen jelly termasuk permen lunak yang memiliki tekstur kenyal atau
elastik. Permen jelly memiliki karakteristik umum chewy yang bervariasi, dari agak
lembut hingga agak keras. Kealotan dan tekstur permen jelli banyak tergantung pada
bahan gel yang digunakan. Jadi jelli gelatin mempunyai konsistensi yang lunak dan
bersifat seperti karet ; jelli gar-agar lunak dengan tekstur rapuh (Hasniati.2012).

2.3 BINAHONG

Binahong (Anredera cordifolia) adalah tanaman obat potensial yang dapat


mengatasi berbagai jenis penyakit. Tanaman ini berasal dari Cina dengan nama
asalnya adalah Dheng Shan Chi. Di Indonesia tanaman ini belum banyak dikenal.
Tanaman ini sebenarnya berasal dari Cina dan menyebar ke Asia Tenggara. Di
Indonesia tanaman ini sering digunakan sebagai hiasan gapura yang melingkar di atas
jalan taman. Namun tanaman ini belum banyak dikenal dalam masyarakat Indonesia.

3
Bentuk dan ciri-ciri tanaman binahong, tanaman yang berupa tumbuhan
menjalar, panjangnya bisa mencapai lebih dari 10 m. Akar berbentuk rimpang,
berdaging lunak. Batang lunak, silindris, saling membelit, berwarna kemerahan,
bagian dalam solid, permukaan halus. Daun keluar dari setiap buku pada batang,
berdaun tunggal, bertangkai sangat pendek, tersusun berseling, berwarna hijau,
bentuk jantung.
Perbanyakan Generatif (biji), namun lebih sering berkembang atau
dikembangbiakan secara vegetatif melalui akar rimpangnya (Juniaty. 2011).

Gambar 2.3.1 Daun dan Bunga Binahong (Anredera cordifolia)

Adapun kandungan senyawa dalam daun binahong berupa senyawa flavonoid,


alkaloid dan saponin, serta dalam rimpangnya terkandung senyawa ancordin. Elin
Sukandar Yulinah dkk (2011), Zat aktif utama yang terdapat pada tanaman ini adalah
flavanoid yang merupakan senyawa polifenol yang bermanfaat untuk melancarkan
peredaran darah ke seluruh tubuh dan mencegah terjadinya penyumbatan pada
pembuluh darah, mengandung antiinflamasi (anti-radang), berfungsi sebagai anti-
oksidan, serta pemeliharaan membran mukosa.

4
BAB III

METODE PENULISAN

3.1 JENIS PENULISAN

Karya tulis ini bersifat kajian pustaka atau library research. Data disertai dengan
analisis dan disajikan secara deksriptif sehingga menunjukkan sebuah kajian ilmiah
yang dapat dikembangkan lebih lanjut.

3.2 OBJEK PENULISAN

Objek penulisan karya tulis ini adalah Pemanfaatan Ekstrak Daun Binahong
(Anredera cordifolia) dalam pembuatan “Perbiomag” (Permen Jelly Binahong
Makanan Ringan Penderita Maag)

3.3 TEKNIK PENGAMBILAN DATA

Sumber informasi atau referensi yang digunakan berasal dari jurnal ilmiah, artikel
website dan buku yang relevan dengan objek yang akan diteliti. Informasi yang
dikumpulkan berkaitan dengan penyakit maag, permen, binahong (Anredera
cordifolia) baik dari deskripsi maupun kandungannya, dan proses pembuatan permen
yang berkualitas.

3.4 PROSEDUR PENULISAN

Selanjutnya semua sumber informasi yang diperoleh akan diseleksi untuk memilih
dan memilah informasi yang sesuai dengan tujuan penulisan karya.

Setelah semua sumber informasi diseleksi sesuai dengan objek yang dikaji,
selanjutnya dilakukan pengambilan data dan informasi yang relevan. Adapun pokok
bahasan masalah yang akan dikaji adalah :

 Proses pembuatan Ekstrak Daun Binahong.

5
 Proses pembuatan Perbiomag (Permen Jelly Binahong Obat Maag).
 Pengujian kandungan Perbiomag (Permen Jelly Binahong Obat Maag).
 Analisa keefektifan Perbiomag (Permen Jelly Binahong Obat Maag) dalam
pengobatan penyakit maag.

3.5 KERANGKA BERFIKIR

LATAR
BELAKANG
RUMUSAN MASALAH
 Binahong merupakan jenis tumbuhan yang belum dimanfaatkan
 Faktor apa yang menjadikan daun binahong sebagai obat maag?
oleh masyarakat
 Bagamana
Kandungancaradaun
pembuatan
binahongekstrak daun flavonoid,
seperti binahong? alkaloid dan
 Bagaimana karakteristik
saponin sangat ekstrakobatyang
bermanfaat sebagai dalamdigunakan dalam
berbagai penyakit
pembuatan Perbiomag?
terkhusus penyakit maag.
Bagaimana cara
 Permen Jelly pembuatan Perbiomag?
merupakan salah satu bentuk variasi dari
pemanfaatan ekstrak daun binahong sebagai Obat Maag yang
disebut Perbiomag (Permen Jelly Obat Maag).

STUDI
LITERATUR

 Tinjauan tentang Maag


 Tinjauan tentang Permen Jelly
 Tinjauan tentang Binahong (Anredera cordifolia)

6
PEMBAHASA
N
 Proses pengolahan daun binahong menjadi permen jelly
 Pengaruh pemanfaatan ekstrak daun binahong sebagai
permen jelly makanan ringan penderita maag dalam
memperkenalkan manfaat tanaman binahong.

3.1 Kerangka
LUARAN Berfikir
YANG DIHARAPKAN

Mengimplementasikan permen jelly ekstrak daun binahong (Anredera


cordifolia) sebagai makanan ringan untuk penderita maag yang dapat
memberikan nilai efisiensi keselamatan bagi pengguna dan nilai
ekonomis bagi penjual

7
BAB IV

PEMBAHASAN

4.1 Deskripsi Karya


Penlitian Ani (2012) menyatakan bahwa kandungan utama pada daun
binahong berupa flavonoid berupa senyawa Polifenol yang berfungsi sebagai
antioksidan dan pemeliharaan membran mukosa (selaput lendir). Dan penyebab dari
penyakit maag tersebut adalah peradangan mukosa pada lambung.
Berdasarkan kesesuaian analisa diatas, maka kami memanfaatkan daun
binahong dalam pengobatan maag dalam bentuk permen jelly yang dapat dilakukan
dengan cara berikut :
1. Melakukan ekstraksi daun binahong.
2. Mendidihkan beberapa campuran bahan berupa gula, air, gelatin, agar-agar.
3. Mendinginkan campuran dan memasukkan ekstrak daun binahong..
4. Mencetak perbiomag sesuai dengan selera.
5. Melakukan uji laboratorium dari Perbiomag untuk senyawa flavonoid.

Senyawa flavonoid dalam ekstrak daun binahong tidak tahan terhadap pemanasan,
oleh karena itu, ekstrak daun binahong dimasukkan terakhir dalam proses pembuatan
dan tanpa melalui proses pemanasan

Perbiomag merupakan pemanfaatan ekstrak daun binahong merupakan salah satu


solusi dalam pengenalan manfaat daun binahong kepada masyarakat sebagai
makanan ringan bagi penderita maag. Perbiomag akan lebih ramah terhadap
lingkungan karena tidak mengandung zat kimia berbahaya.

8
BAB V

PENUTUP

5.1 KESIMPULAN

1. Daun binahong dapat digunakan dalam mengobati penyakit maag karena


kandungan flavonoid berupa polifenol.
2. Bentuk pemanfaatan yang digunakan adalah permen jelly.
3. Permen jelly ekstrak daun binahong dapat mengobati maupun mencegah
penyakit maag.
4. Perbiomag disajikan dalam bentuk praktis dan sederhana sehingga
mempermudah masyarakat dalam penggunaannya.

5.2 SARAN
Untuk kedepannya perlu dilakukan perealisasian gagasan ini dengan didukung
oleh penelitian-penelitian lebih lanjut sehingga dapat menjadi salah satu obat maag

alternatif yang digemari diberbagai kalangan masyarakat.

9
DAFTAR PUSTAKA

Anonim.2011.https://www.google.com/repository.usu.ac.id/bitstream/123456789/274
75/3/Chapter%20II.pdf Diakses pada tanggal 27 Desember 2013

Hasniati. 2012. Studi Pembuatan Permen Buah Dengen (Dillenia serrata Thumb.).
Skripsi tidak diterbitkan. Makassar : Universitas Hasanuddin

Manoi, Fery, dkk. 2009. Warta Penelitian dan Pengembangan Tanaman Industri,
”Binahong (Anredera cordifolia) sebagai Obat. Vol 15 No : 1
Nirmala, Winda, dkk. http://www.slideshare.net/adhiseftiady/eko-budiyanto-artikel-
winda-nirmaladkkpemanfaatan-ekstrak-daun-kemangi diakses pada tanggal 27
Desember 2013

Sukandar, Elin Yulinah dkk. 2011. Efek ekstrak methanol daun binahong (Anredera
cordifolia (Ten.) Steenis) terhadap gula darah pada mencit model diabetes mellitus,
Vol 1 No : 4

Towaha, Juniaty. 2011. Majalah Semi Populer, ”Zat Aktif pada tanaman Binahong”.
Pusat Penelitian dan Pengembangan Tanaman Perkebunan. Vol 2 No: 2

Umar, Ani, dkk. 2012. Pengaruh pemberian ekstrak daun binahong (Anredera
cordifolia (Ten.) Steenis) terhadap kesembuhan luka infeksi Staphylococcus aureus
pada mencit, Vol 1 No : 2

1
DAFTAR RIWAYAT HIDUP

I. BIODATA KETUA
a. Nama Lengkap : Ananda
b. NIM 4103220005
c. Jurusan/Prodi/Fakultas : Biologi / Non-Kependidikan/MIPA
d. Universitas : Universitas Negeri Medan
e. Prestasi :
- Finalis Konferensi Ilmuwan Muda dalam rangkaian acara MIPA Untuk Negeri
Universitas Indonesia (2012)
- Finalis Lomba Inovasi Teknil Lingkungan Institut Teknologi Sepuluh
Nopember, Surabaya (2013)
- Juara I Lomba Karya Tulis Ilmiah FMIPA UNIMED (2013)
II. BIODATA ANGGOTA 1

a. Nama : Dwi Putri Novitasari


b. NIM 4122220004
c. Jurusan/Prodi/Fakultas : Biologi / Non-Kependidikan/MIPA
d. Universitas : Universitas Negeri Medan
e. Prestasi :-

III. BIODATA ANGGOTA II

a. Nama : Yuli Hardiyanti


b. NIM 4122220013
c. Jurusan/Prodi/Fakultas : Biologi / Non-Kependidikan/MIPA
d. Universitas : Universitas Negeri Medan
e. Prestasi :-

Anda mungkin juga menyukai