Anda di halaman 1dari 1

Nama : Sutrianingsih

NIM : 2312778
Prodi : Seni Budaya
Mata Kuliah : Pemahaman Peserta Didik dan Pembelajarannya
Dosen Pengampu : Sandie Gunara, M.Pd

1. Pemahaman baru apa yang Anda dapatkan setelah mempelajari konsep RPP khususnya
penyusunan, evaluasi dan refleksi?
 RPP merupakan dokumen yang penting dalam pembelajaran. RPP berfungsi sebagai pedoman bagi
guru dalam melaksanakan pembelajaran. Dengan adanya RPP, guru dapat memastikan bahwa
pembelajaran yang dilaksanakan sesuai dengan tujuan yang telah ditetapkan.
 Mengenai penyusunan RPP, saya memahami bahwa hal tersebut merupakan langkah penting yang
memerlukan perencanaan yang sistematis. Proses ini tidak hanya terkait dengan menyusun materi
pelajaran, tetapi juga berhubungan dengan tujuan pembelajaran, strategi pengajaran, penilaian, dan
menyesuaikan dengan kebutuhan siswa.
 Evaluasi pembelajaran bertujuan untuk menilai ketercapaian tujuan pembelajaran. Evaluasi
pembelajaran harus dilakukan secara objektif dan berkelanjutan agar dapat memberikan gambaran
yang akurat tentang proses dan hasil pembelajaran.
 Refleksi pembelajaran dilakukan untuk mengkaji kembali proses dan hasil pembelajaran. Refleksi
pembelajaran dapat membantu guru untuk memperbaiki pembelajaran yang telah dilaksanakan dan
meningkatkan kualitas pembelajaran di masa depan.

2. Bagian manakah dari konsep RPP khususnya penyusunan, evaluasi dan refleksi yang paling
menantang untuk dilakukan saat PPL I di sekolah?
Bagian yang paling menantang dalah bagian penyusunan dan evaluasi. Pada bagian penyusunan
RPP, karena latar belakang, kebutuhan dan karakteristik peserta didik yang berbeda membuat saya agak
khawatir apakah RPP yang saya buat sudah sesuai dengan gaya belajar mereka. Maka dari itu perlunya
asesmen awal dan juga ketelitian dalam menyusun RPP. Selain itu kesulitan dalam menentukan jenis
evaluasi yang tepat. Guru dihadapkan dengan berbagai jenis evaluasi, karena guru harus dapat
menentukan jenis evaluasi yang tepat untuk mengukur ketercapaian tujuan pembelajaran. Kesulitan
dalam menyusun instrumen evaluasi yang valid dan reliable yang dapat mengukur hasil belajar murid
secara akurat. Kesulitan dalam melaksanakan evaluasi secara objektif agar hasil evaluasi dapat
mencerminkan kemampuan murid.

3. Hal-hal lain apakah yang ingin Anda pelajari lagi terkait dengan RPP khususnya penyusunan,
evaluasi dan refleksi?
Berikut adalah hal lain yang ingin saya pelajari lagi terkait dengan RPP khususnya penyusunan,
evaluasi, dan refleksi:
a. Dalam Penyusunan RPP, meliputi :
 Pengembangan RPP yang inovatif untuk meningkatkan kualitas pembelajaran.
 Penerapan kurikulum baru dalam penyusunan RPP. Guru harus memahami kurikulum baru agar
dapat menyusun RPP yang sesuai dengan kurikulum tersebut.
b. Evaluasi Pembelajaran, meliputi :
 Pengembangan instrumen evaluasi yang lebih valid dan reliabel agar dapat mengukur hasil
belajar murid secara akurat.
 Penerapan teknologi dalam evaluasi pembelajaran membantu dalam melaksanakan evaluasi
pembelajaran dengan lebih efektif.
c. Refleksi Pembelajaran
 Memahami prinsip-prinsip refleksi pembelajaran agar dapat melakukan refleksi yang efektif.
 Metode refleksi pembelajaran yang dapat digunakan sesuai dengan kebutuhannya.

Anda mungkin juga menyukai