Anda di halaman 1dari 9

PENYALAHGUNAAN HANDPHONE DI SEKOLAH

OLEH
DEFFAN ARIFIYANTO
X-11/21

SMA NEGERI 1 KEBOMAS GRESIK


Jalan Dr. Wahidin S. H. PERUMAHAN ALAM BUKIT RAYA
BLOK A6/8 KEBOMAS GRESIK
TAPEL 2023-2024
KATA PENGANTAR
Dengan menyebut nama Allah SWT yang Maha Pengasih lagi
Maha
Penyayang, Kami panjatkan puja dan puji syukur atas
kehadirat-Nya, yang telah melimpahkan rahmat, hidayah,
dan inayah-Nya kepada kami, sehingga kami dapat
menyelesaikan makalah tentang kebiasaan mengonsumsi
makanan pedas
Makalah ini telah kami susun dengan maksimal dan
mendapatkan bantuan dari berbagai pihak sehingga dapat
memperlancar pembuatan makalah ini. Untuk itu kami
menyampaikan banyak terima kasih kepada semua pihak
yang telah berkontribusi dalam pembuatan makalah ini.
Terlepas dari semua itu, Kami menyadari sepenuhnya
bahwa masih ada kekurangan baik dari segi susunan kalimat
maupun tata bahasanya. Oleh karena itu dengan tangan
terbuka kami menerima segala saran dan kritik dari
pembaca agar kami dapat memperbaiki makalah ilmiah ini.
Akhir kata saya berharap makalah tentang kebiasaan
mengonsumsi makanan pedas ini dapat memberikan
manfaat maupun inpirasi terhadap pembaca.
DAFTAR ISI
Halaman judul....................................................................................... 1
Kata Pengantar....................................................................................... 2
Daftar isi....................................................................................... 3
Bab I Pendahuluan
1. Latar Belakang.....................................................................................4
2. Rumusan
Masalah....................................................................................... 4
3. Tujuan
Penelitian....................................................................................... 4
4. Manfaat
Penelitian ....................................................................................... 4
Bab II Kajian Pustaka
1. Definisi
HandPhone....................................................................................... 5
2. Penggunaan Handphone Terkait Dengan Kemajuan
IT....................................................................................... 5
3. Kerangka
Berpikir....................................................................................... 5
Bab III Metode Penelitian
1. Tempat dan waktu
penelitian....................................................................................... 6
2. Jenis
Penelitian ....................................................................................... 6
3. Sumber Data....................................................................................... 6
4. Teknik Pengumpulan
data....................................................................................... 6
5. Teknik Analisis
Data....................................................................................... 6
Bab IV Hasil penelitian
1. Deskripsi lokasi
penelitian....................................................................................... 7
2. Hasil Analisis
Data....................................................................................... 7
Bab V Penutup
1. Kesimpulan....................................................................................... 8
2. Saran...................................................................................... 8

BAB I
PENDAHULUAN
A. Latar Belakang
Para siswa di SMAN 1 KEBOMAS memang diperbolehkan untuk
membawa HandPhone, maka dari itu tidak heran jika banyak siswa yg di
sekeliling sekolah menggunakan HandPhone. Namun lama-kelamaan para
siswa SMAN 1 KEBOMAS tidak bisa mengontrol penggunaan HandPhone
tersebut. Seperti saat guru menjelaskan ada siswa yang sedang hpnya
sendiri dan dia tidak memperhatikan penjelasan guru tersebut, sehingga
ia tidak dapat memahami penjelasan yang diberikan oleh guru.
B. Rumusan Masalah
Dalam permasalahan ini ada beberapa hal yang dapat ditanyakan sebagai
eberikut:
1. Apa dampak yang timbul dari siswa tidak mendengarkan guru?

C. Tujuan Penelitian
Tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian ini adalah untuk
menyadarkan siswa yang menyalahgunakan HandPhone di lingkungan
sekolah.

D. Manfaat Penelitian
1. Bagi Peneliti
a. Hasil dari penelitian ini, diharapkan dapat menjawab
apa saja faktor-faktor yang melatarbelakangi para siswa
yang menyalahgunakan HandPhone
2. Bagi Pihak Lain
a. Hasil dari penelitian ini diharapkan bermanfaat bagi
orang tua agar para orang tua dapat mengawasi anaknya
dalam penggunaan HandPhone.

BAB II
KAJIAN PUSTAKA
A. Kajian Teori
a. Definisi HandPhone
Handphone adalah perangkat telekomunikasi elektronik
yang mempunyai kemampuan dasar yang sama dengan telepon
konvensional saluran tetap, namun dapat dibawa kemana-
mana(portabel, mobile) dan tidak perlu disambungkan dengan
jaringan telepon menggunakan kabel.

b. Penggunaan HandPhone Terkait Dengan


Kemajuan IT
Gaya hidup saat ini yang bisa dikategorikan sangat modern
sangat menentukan kehidupan para manusia. Diera sekarang
segala hal dapat dikerjakan dengan mudah dan praktis. Hal ini
merupakan dampak yang di timbulkan oleh munculnya berbagai
variasi teknologi informasi dan komunikasi yang sangat
bermanfaat dalam mempermudah seluruh aspek kehidupan
manusia.
B. Kerangka Berpikir
Siswa/siswi adalah generasi penerus bangsa atau aset terpenting
untuk melanjutkan pembangunan negara, namun semakin lama
generasi penerus bangsa itu semakin bergejolak terjerumus kepada hal
yang kurang baik.
Perkembangan zaman ke arah globalisasi dan perkembangan
teknologi di berbagai media yg terkadang dapat memberikan
informasi yang bermanfaat bagi kehidupan manusia. Namun
disisi lain juga dapat memberikan dampak negatif terhadap
siswa/siswi bangsa Indonesia.

BAB III
METODE PENELITIAN

C. Tempat Dan Waktu Penelitian


Penelitian ini dilakukan di SMAN 1 KEBOMAS TEPATNYA DI
KELAS X-11. Tepatnya dilakukan pada tanggal 21-22 November
2023.
D. Jenis Penelitian
Jenis penelitian ini dengan menggunakan metode kualitatif
karena dalam penelitian ini cenderung mementingkan
deskripsi/penjelasan dalam membangun realitas sosial.
E. Sumber Data
Sumber data yang diperoleh dengan cara mengumpulkan data
dengan mewawancarai murid X-11 secara langsung.

F. Teknik Pengumpulan Data


Dengan menggunakan teknik:
-Wawancara:
Wawancara merupakan kegiatan tanya jawab secara lisan untuk
memperoleh informasi yang dinyatakan dalam tulisan, atau
direkam secara audio, visual, atau audio visual.
G. Teknik Analisis Data
Untuk menjawab rumusan masalah tentang aktivitas
penggunaan HandPhone pada siswa kelas X-11 . Teknik analisis
data yang digunakan adalah metode kualitatif. Data kualitatif
didefinisikan atau juga bisa disebut sebagai data yang mendekati
dan mencirikan sesuatu. Data ini dapat diamati dan dicatat. Tipe
data ini bersifat non-numerik. Jenis data ini dapat dikumpulkan
melalui wawancara atau surveynik Analisis Data.

BAB IV
HASIL PENELITIAN
H. Deskripsi Lokasi penelitian
Penelitian ini dilakukan di SMAN 1 KEBOMAS GRESIK jalan Dr.
WAHIDIH S. H. Perumahan Alam Bukit Raya, tepatnya dikelas X-11.

I. Hasil Analisis Data


Peneliti memperoleh hasil data informasi dari responden dengan
melakukan wawancara secara langsung ke teman terdekat peneliti.
Responden memberikan jawaban yang jelas dan rinci menurut
pendapat masing-masing responden memberikan informasi yang jelas
pada peneliti .

Hasil wawancara dari responden :


- Saudara S mengatakan bahwa dia sering tidak menghiraukan guru
saat menjelaskan dengan bermain game online, menurut S jenuh
dengan pembelajaran teori hal itu membuatnya mengantuk saat
ada guru yang menjelaskan.
- Saudara D mengatakan jika dia sering menyalahkan HandPhone nya
mencontek saat ada ujian di sekolah. Saudara D berpendapat jika
ulangan sekolah dalam bentuk online/mengerjakan di HandPhone
sangat mudah untuk Saudara D mencari jawaban di aplikasi online
yang tersedia di HandPhone.
- Saudara J mengatakan ia sering menggunakan kamera HandPhone
nya untuk mencari aib/foto jelek orang. Saudara S sangat senang
jika mendapatkan aib/foto jelek orang, karena ia bisa memberitahu
kepada temannya sebagai bahan candaan tawa.

BAB V
PENUTUP
J. Kesimpulan:
Penggunaan HandPhone memang sudah umum di zaman globalisasi ini,
seakan akan Handphone adalah benda wajib yang harus kita punya, agar
mendapatkan informasi dengan mudah dan bisa berkomunikasi dengan jauh.
Namun penggunaan HandPhone ini bisa berdampak buruk terhadap
pengguna HandPhone itu sendiri, Semisal pelajar yang selalu fokus dengan
HandPhone nya saat ada guru yang menjelaskan, hal tersebut membuat
siswa tidak bisa memahami penjelasan gurunya, dan menumbuhkan sifat
malas belajar karena sudah kecanduan dengan Handphone nya.
Boleh saja menggunakan HandPhone namun kita sebagai pengguna
HandPhone tersebut harus tau kapan kita menggunakannya agara tidak
menggangu aktivitas yang lain. Karena jika kita terlalu sering menggunakan
HandPhone, dapat memberikan dampak buruk terhadap tubuh, misal radiasi
dari Handphone jika digunakan secara terus menerus akan memberikan
dampak buruk terhadap mata, dapat membuat mata sakit.

K. Saran
- Sekolah memberikan arahan terhadap para muridnya tentang
“bagaimana cara menggunakan HandPhone dengan benar”
- Orang tua harus mengawasi anaknya dalam penggunaan
HandPhone agar tidak terjadi hal yang tidak di inginkan.

Anda mungkin juga menyukai