Anda di halaman 1dari 74

TEKNIK PEMBESARAN UDANG VANNAMEI (Litopenaeus

vannamei) DENGAN BAK BETON DI INSTALASI BUDIDAYA


LAUT PRIGI KECAMATAN WATULIMO KABUPATEN
TRENGGALEK JAWA TIMUR

LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANG (PKL)


PROGRAM STUDI USAHA BUDIDAYA IKAN

Oleh :

DYAH LINTANG KAWUYANG

NIT. 19.3.12.099

PROGRAM STUDI USAHA BUDIDAYA IKAN


POLITEKNIK KELAUTAN DAN PERIKANAN PARIAMAN
KEMENTRIAN KELAUTAN DAN PERIKANAN
2021
TEKNIK PEMBESARAN UDANG VANNAMEI (Litopenaeus
vannamei) DENGAN BAK BETON DI INSTALASI BUDIDAYA
LAUT PRIGI KECAMATAN WATULIMO KABUPATEN
TRENGGALEK JAWA TIMUR

Oleh :

DYAH LINTANG KAWUYANG


NIT. 19.3.12.099

Sebagai Salah Satu Syarat Untuk Melanjutkan Ke Semester Berikutnya

PROGRAM STUDI USAHA BUDIDAYA IKAN


POLITEKNIK KELAUTAN DAN PERIKANAN PARIAMAN
KEMENTRIAN KELAUTAN DAN PERIKANAN
2021

i
PERNYATAAN MENGENAI PKL DAN SUMBER INFORMASI

Dengan ini saya menyatakan bahwa Laporan Praktik Kerja Lapang dengan
judul “TEKNIK PEMBESARAN UDANG VANNAMEI (Litopenaeus vannamei)
DENGAN BAK BETON DI INSTALASI BUDIDAYA LAUT PRIGI KEC.
WATULIMO KAB. TRENGGALEK JAWA TIMUR” adalah benar karya saya
dengan arahan dari komisi pembimbing dan belum diajukan dalam bentuk apapun
kepada perguruan tinggi manapun. Sumber informasi yang berasal atau dikutip
dari karya yang diterbitkan maupun tidak diterbitkan dari penulis lain tela
disebutkan dalam teks dan dicantumkan dalam Daftar Pustaka di bagian akhir
laporan ini.

Trenggalek, 26 Juni 2021

Dyah Lintang Kawuyang

19.3.12.099

ii
LEMBAR PENGESAHAN

Kami yang bertanda tangan dibawah ini menyetujui permohonan :

Nama : Dyah Lintang Kawuyang

NIT : 19.3.12.099

Untuk melaksanakan praktik kerja lapang (PKL) di Instalasi Budidaya Laut Prigi
pada 2 Juni 2021 sampai dengan 30 Juni 2021.

Mengetahui,

Koordinator
Instalasi Budidaya Laut Prigi Pembimbing Lapangan
Trenggalek, 2 Juni 2021 Trenggalek, 2 Juni 2021

Sublandri, S.Pi Bagus Pebrianto


NIP. 19731227 199903 1 007

iii
LEMBAR PENGESAHAN

Judul : Teknik Pembesaran Udang Vannamei (Litopenaeus Vannamei)


Dengan Bak Beton Di Instalasi Budidaya Laut Prigi Kec.
Watulimo Kab. Trenggalek Jawa Timur
Nama Taruna : Dyah Lintang Kawuyang
NIT : 19.3.12.099
Prodi : Usaha Budidaya Ikan
Lokasi PKL : Instalasi Budidaya Air Laut Prigi
Waktu : 2 Juni – 30 Juni 2021

Disetujui oleh,

Komisi Pembimbing
Pembimbing I Pembimbing II

Ir. Nazran, MM Ainul Mardiah, S.Pi., M.Sc


NIP. 19630112 199003 1 006 NIDN. 1003128201

Diketahui oleh,
Ketua Program Studi Direktur
Usaha Budidaya Ikan Politeknik KP Pariaman

Hamdani, S.St.Pi., M.Tr.Pi Dra. Ani Leilani, M.Si


NIP. 19791003 200801 1 010 NIP. 19641217 199003 2 0032

iv
KATA PENGANTAR

Segala puji dan syukur penulis panjatkan kepada Tuhan Yang Maha esa,
akhirnya Laporan Praktik Kerja Lapang (PKL) yang berjudul “TEKNIK
PEMBESARAN UDANG VANNAMEI (Litopenaeus vannamei) DENGAN BAK
BETON DI INSTALASI BUDIDAYA LAUT PRIGI KEC. WATULIMO KAB.
TRENGGALEK JAWA TIMUR” ini dapat diselesaikan sesuai dengan target dan
waktu yang direncanakan.
Proses persiapan pelaksanaan, dan penyusunan proposal ini telah
melibatkan kontribusi pemikiran dan saran konstruktif banyak pihak. Pada
kesempatan ini penulis menyampaikan penghargaan dan terima kasih kepada :
1. Ir. Nazran, MM selaku komisi pembimbing I yang telah memberikan
arahan mengenai “TEKNIK PEMBESARAN UDANG VANNAMEI
(Litopenaeus vannamei) DENGAN BAK BETON DI INSTALASI
BUDIDAYA LAUT PRIGI KEC. WATULIMO KAB. TRENGGALEK
JAWA TIMUR”
2. Ainul Mardiah, S.Pi., M.Sc selaku komisi pembimbing II atas kesediaan
waktu yang telah diberikan untuk mengoreksi dan merevisi terhadap
sejumlah data dan informasi.
3. Hamdani, S.St.Pi., M.Tr.Pi selaku ketua Program Studi Usaha Budidaya
Ikan
4. Sublandri,S.Pi yang telah memberikan izin untuk melaksanakan Praktik
Kerja Lapang.
5. Rekan Politeknik KP Kupang dan Siswa SMK N 1 Watulimo yang telah
banyak membantu dalam melaksanakan kegiatan Praktik Kerja Lapang.
Penulis menyadari bahwa laporan Praktik Kerja Lapang (PKL) ini masih
jauh dari kesempurnaan, sehingga kritik dn saran yang membangun sangat
penulis harapkan demi perbaikan dan kesempurnaan laporan ini. Akhirnya
penulis berharap semoha laporan ini memberikan informasi dan manfaat bagi
semua pihak.

Trenggalek, 26 Juni 2021

Penulis

v
DAFTAR ISI

HALAMAN SAMPUL ............................................................................................ i


PERNYATAAN MENGENAI PKL DAN SUMBER INFORMASI ................................. ii
LEMBAR PENGESAHAN ............................................................................................... iii
LEMBAR PENGESAHAN ................................................................................................iv
KATA PENGANTAR ........................................................................................................ v
DAFTAR ISI.......................................................................................................................vi
DAFTAR GAMBAR ..........................................................................................................ix
DAFTAR TABEL............................................................................................................... x
DAFTAR LAMPIRAN .......................................................................................................xi
I. PENDAHULUAN ...................................................................................................... 1
1.1 Latar Belakang .................................................................................................... 1
1.2 Tujuan ................................................................................................................. 2
1.3 Manfaat ............................................................................................................... 2
II. TINJAUAN PUSTAKA ......................................................................................... 3
2.1 Profil Perusahaan ................................................................................................ 3
2.1.1 Lokasi Praktik ............................................................................................. 3
2.1.2 Sejarah Singkat IBL Prigi ........................................................................... 3
2.1.3 Sarana dan Prasarana .................................................................................. 4
2.1.4 Struktur Organisasi ..................................................................................... 9
2.1.5 Jenis Usaha................................................................................................ 10
2.1.6 Visi dan Misi ............................................................................................. 10
2.1.7 Sumber Daya Manusia IBL Prigi Trenggalek ........................................... 11
2.2 Ruang Lingkup Praktik Kerja Lapang .............................................................. 11
2.3.1 Klasifikasi Udang Vannamei .................................................................... 11
2.3.2 Morfologi Udang Vanname ...................................................................... 12
2.3.3 Habitat dan Siklus Hidup Udang Vanname .............................................. 13
2.3.4 SNI Benur Udang Vanname ..................................................................... 14
2.3.5 Tingkah Laku dan Kebiasaan Makan ........................................................ 16
2.3 Pra Produksi ...................................................................................................... 17
2.3.1 Pembersihan Tambak ................................................................................ 17

vi
2.3.2 Pengapuran ................................................................................................ 17
2.3.3 Pemasangan Sarana dan Fasilitas Tambak ................................................ 18
2.4 Produksi ............................................................................................................ 18
2.4.1 Penebaran Benur ....................................................................................... 18
2.4.2 Manajemen Pakan ..................................................................................... 18
2.4.3 Manajemen Kualitas Air ........................................................................... 21
2.4.4 Monitoring Pertumbuhan Udang .............................................................. 24
2.5 Pasca Produksi .................................................................................................. 24
2.5.1 Panen ......................................................................................................... 24
2.5.2 Pasca Panen ............................................................................................... 25
III. METODE PRAKTIK ............................................................................................ 27
3.1 Waktu dan Tempat ............................................................................................ 27
3.2 Alat dan Bahan .................................................................................................. 27
3.3 Prosedur Kerja .................................................................................................. 27
2.3.1 Metoda Praktik .......................................................................................... 27
2.3.2 Metoda Kerja ............................................................................................ 27
2.3.3 Metoda Pengumpulan Data ....................................................................... 30
3.4 Analisa Data ...................................................................................................... 30
3.5 Rencana Kegiatan ............................................................................................. 31
IV. HASIL DAN PEMBAHASAN ............................................................................. 32
4.1 Pra Produksi ...................................................................................................... 32
4.1.1 Persiapan Wadah ....................................................................................... 32
2.3.1 Persiapan Media ........................................................................................ 35
4.2 Produksi ............................................................................................................ 37
4.2.1 Penebaran benur ........................................................................................ 37
4.2.2 Manajemen Pakan ..................................................................................... 38
2.2.3. Monitoring pertumbuhan udang................................................................ 41
4.2.3 Pengelolaan Kualitas Air .......................................................................... 42
4.3 Pasca Produksi .................................................................................................. 43
4.3.1 Panen ......................................................................................................... 43
4.3.2 Pasca Panen ............................................................................................... 44
4.4 Analisa Produksi ............................................................................................... 46
V. PENUTUP................................................................................................................. 48

vii
5.1 Kesimpulan ....................................................................................................... 48
5.2 Saran ................................................................................................................. 48
DAFTAR PUSTAKA ....................................................................................................... 49
LAMPIRAN...................................................................................................................... 54

viii
DAFTAR GAMBAR

Gambar 2.1 Lokasi IBL Prigi ...................................................................................... 3


Gambar 2.2 Kolam Beton Outdoor .............................................................................. 4
Gambar 2.3 Handling Fish ........................................................................................... 5
Gambar 2.4 IPAL ......................................................................................................... 5
Gambar 2.5 Tandon Air ............................................................................................... 6
Gambar 2.6 Kincir Air ................................................................................................. 6
Gambar 2.7 Generator Set ............................................................................................ 7
Gambar 2.8 Struktur Organisasi IBL Prigi .................................................................. 10
Gambar 2.9 Diagram Kepegawaian IBL Prigi ............................................................. 11
Gambar 2.10 Morfologi Udang Vanname ................................................................... 13
Gambar 2.11 Siklus Hidup Udang Vanname ............................................................... 13
Gambar 4.1 Pembersihan Kolam ................................................................................. 32
Gambar 4.2 Pengapuran ............................................................................................... 33
Gambar 4.3 Perbanyakan POC .................................................................................... 36
Gambar 4.4 Penebaran Benur ...................................................................................... 38
Gambar 4.5 (a) Pencampuran Pakan ............................................................................ 40
Gambar 4.5 (b) Memasukkan Pakan kedalam Karung ................................................ 40
Gambar 4.6 Pemberian Pakan ...................................................................................... 41
Gambar 4.7 Penambahan Kapur .................................................................................. 42
Gambar 4.8 Penyekatan Jaring ..................................................................................... 44
Gambar 4.9 Pengangkutan Ikan ................................................................................... 44
Gambar 4.10 (a) Penimbangan Udang ......................................................................... 44
Gambar 4.10 (b) Penyortiran Udang ............................................................................ 44
Gambar 4.11 Penyimpanan Udang .............................................................................. 45
Gambar 4.12 Penyemprotan Alat ................................................................................. 46

ix
DAFTAR TABEL

Tabel 2.1 Peralatan Pendukung di IBL Prigi ............................................................... 7


Tabel 2.2 Bangunan di IBL Prigi ................................................................................. 8
Tabel 2.3 Persyaratan Kuantitatif Udang Vanname ..................................................... 15
Tabel 2.4 Bentuk dan Ukuran Pakan............................................................................ 20
Tabel 2.5 Parameter Kualitas Air dalam Pembesaran Udang Vanname ...................... 22
Tabel 3.1 Jadwal Praktik .............................................................................................. 31
Tabel 4.1 Bahan POC Air Volume 30 Liter ................................................................. 34
Tabel 4.2 Bahan POC Pakan Volume 30 Liter ............................................................ 34
Tabel 4.3 Bahan Pupuk Organik Tebar Dosis 150 Liter .............................................. 35
Tabel 4.4 Formula Untuk 5 Kilogram Pakan Kering ................................................... 39
Tabel 4.5 Jumlah Tebar Awal dalam Kolam ............................................................... 46

x
DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1. Bahan POC Air, POC Pakan, POT dan Fermentasi Pakan .................... 54
Lampiran 2. Kontrol Pakan Kolam K3 ........................................................................ 56
Lampiran 3. Kontrol Kualitas Air Kolam K3 .............................................................. 56
Lampiran 4. Monitoring Udang ................................................................................... 57
Lampiran 5. Data Karyawan IBL Prigi ........................................................................ 58
Lampiran 6. Kegiatan Selama Praktik ......................................................................... 59

xi
I. PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Udang merupakan salah satu komoditas ekspor dari sub sektor


perikanan yang memiliki nilai ekonomi tinggi. Salah satu jenis udang yang
permintaannya cukup tinggi baik di dalam maupun luar negeri yaitu udang
vaname (Litopenaeus vannamei). Udang vaname secara resmi
diperkenalkan pada masyarakat pembudidaya pada tahun 2001 setelah
menurunnya produksi udang windu karena berbagai masalah yang
dihadapi dalam proses produksi, baik masalah teknis maupun non teknis
(Ghufron et al., 2018). Udang vaname tergolong mudah untuk
dibudidayakan. Hal itu pula yang membuat para petambak udang di tanah
air beberapa tahun terakhir banyak yang mengusahakannya (Purnamasari
et al., 2017).
Udang vaname juga disebut sebagai varietas unggul (Amri dan
Kanna, 2008) karena memiliki beberapa kelebihan seperti mudah
dibudidayakan, derajat kehidupannya atau Survival Rate (SR) dan
produktivitas yang tinggi. Udang vaname mampu beradaptasi terhadap
kepadatan tinggi, tahan terhadap serangan penyakit, dapat hidup pada
kisaran salinitas 5 hingga 30 ppt, serta mempunyai tingkat survival rate
(SR) atau kelulushidupan dan konversi pakan yang tinggi (Ghufron et al.,
2018). Menurut Boyd dan Jason (2002), produktivitas udang vaname dapat
mencapai lebih dari 13.600 kg/ha. Supono (2011) mengatakan tingkat
kelulusanhidupnya udang vannamei berkisar 80-100%. Udang vaname
juga memiliki nafsu makan yang tinggi serta mampu memanfaatkan pakan
dengan kadar protein rendah.
Budidaya udang dengan sistem intensif ternyata banyak
menimbulkan permasalahan. Adanya masalah penyakit di udang yang
disebabkan oleh bakteri, virus, ataupun koinfeksi merupakan masalah yang
harus ditangani (Azhar, 2018). Pencegahan dan pengendalian perlu
dilakukan dengan jalan penerapan sistem budidaya yang baik. Oleh karena
itu untuk menunjang keberlanjutan produksi ada banyak hal yang perlu

1
diperhatikan dalam pembesaran udang vaname, mulai dari tahap persiapan
lokasi dan media, penebaran benur, pemeliharaan kualitas air, pengelolaan
pakan, pengelolaan hama dan penyakit hingga tahap panen dan pasca
panen.
1.2 Tujuan
Adapun tujuan dari pelaksanaan Praktik Lapang 1 ini adalah :
a. Mengetahui alur proses budidaya udang vanname di IBAP Prigi
b. Mengetahui cara memanajemen pakan dan kualitas air di IBAP Prigi
c. Mengetahui tingkal kelulushidupan udang dan food convertion ratio.
1.3 Manfaat
Adapun manfaat dari pelaksanaan Praktik Lapang I sebagai berikut :
a. Melatih keterampilan Taruna/i dalam bidang pembesaran udang
vanname.
b. Belajar mengenal dinamika dan kondisi nyata dunia kerja pada unit-
unit kerja.
c. Mengembangkan ilmu yang diperoleh dibangku kuliah dan mencoba
menemukan sesuatu yang baru yang belum diperoleh di pendidikan
formal.

2
II. TINJAUAN PUSTAKA

2.1 Profil Perusahaan

2.1.1 Lokasi Praktik


Secara umum, Instalasi Budidaya Air Laut Prigi (IBL Prigi)
Trenggalek berada pada 8° 17” LS-8° 24’ 25’ 2° LS dan 111° 43’ 08’ 2
BT – 111° 45. 1 08” BT. IBL Prigi Trenggalek berada disebelah
Tenggara dari pusat kota Trenggalek. Luas area tanah IBL Prigi ± 4,8 Ha.

Gambar 2.1 Lokasi IBL Prigi


Gambar 1. Lokasi IBL Prigi (Google Satelit)
2.1.2 Sejarah Singkat IBL Prigi

Balai Benih Udang Galah (BBUG) Prigi berdiri pada awal tahun
1980. Program ini diresmikan oleh Bapak Imam Sardjono tepatnya
pada tanggal 1 Juli 1980 sebagai sub center Udang Galah Jawa Timur.
Berdasarkan Surat Keputusan Gubernur Jawa Timur nomor
06/16614/116.01/2010 tertanggal 30 April 2010 tentang nomenakaltur
Unit Pengelola Perikanan Budidaya, Unit Pengelola Perikanan
Tangkap, dan Unit Laboratorium. Balai Benih Udang Galah Prigi
berganti nama menjadi Unit Pengelola Perikanan Budidaya Prigi yang
merupakan Unit Pelaksana Teknis (UPT) Dinas Perikanan dan
Kelautan Provinsi Jawa Timur.

3
Surat Keputusan Gubernur Jawa Timur No. 821.2/1172/212/2014
dan No. 821.2/1173/212/2014 tahun 2014 mengatur bahwa UPPB
Prigi berganti nama menjadi Instalasi Budidaya Air Payau (IBAP)
Prigi yang berada di bawah koordinasi UPT Pengembangan Budidaya
Air Payau (PBAP) Bangil.
2.1.3 Sarana dan Prasarana

a. Sarana

Sarana adalah segala sesuatu yang digunakan sebagai alat dan bahan
untuk mencapai tujuan produksi dalam sistem budidaya udang.
Sarana yang digunakan pada kegiatan pembesaran udang vanname di
IBL Prigi antara lain tambak pembesaran, sistem penyedia air, sistem
penyedia listrik, sistem aerasi dan peralatan pendukung.
1. Kolam Pembesaran
Kolam budidaya di IBL Prigi berupa bak beton dengan luas kolam
yang berbeda-beda. K1 hingga K4 memiliki ukuran 500 m², K5
ukuran 675 m², K6-K7 540 m², K8-K9 351 m², dan K10 556 m².

Gambar 2.2 Kolam Beton Outdoor


2. Handling Fish
Handling fish digunakan untuk tempat sortir udang serta mencatat
kegiatan yang ada di tambak IBL Prigi.

4
Gambar 2.3 Handling Fish
3. Instalasi Pengolah Air Limbah (IPAL)
IPAL di IBL Prigi menggunakan bentuk zig zag dimana pada sisi
pertama sebagai petak pengendapan, kedua petak oksigenasi, ketiga
petak biokonversi, dan terakhir merupakan petak penampungan.

Gambar 2.4 IPAL


4. Sumber Penyedia Air
Sumber air di IBL Prigi diperoleh dari sumur bor dan sumur laut.
Pengambilan air laut yang berasal dari sumur laut terletak di surut
terjauh dari bibir pantai dan memiliki salinitas tinggi. Selanjutnya
dipasang pipa berukuran 4 dim dan dipasang klep untuk menyedot
air laut. Air yang disedot dimasukkan ke dalam tandon untuk
dilakukan pengendapan. Sedangkan air tawar diperoleh dari sumur
bor yang dialirkan menggunakan pipa ukuran 2 dim.

5
Gambar 2.5 Tandon Air
5. Sistem Aerasi
Suplai oksigen merupakan salah satu faktor utama yang harus
diperhatikan dalam kegiatan pembesaran udang vanname (L.
vannamei) secara super intensif. Untuk mencukupi oksigen yang
diperlukan di kolam IBL Prigi yaitu dengan menambah kincir
dengan daya 1 HP yang dilengkapi dua buah kincir model Paddle
Wheel Aerator (PWA). Mesin kincir di IBL Prigi memiliki dua
macam yaitu dengan tegangan 220 volt dan 280 volt. Satu unit kincir
dapat mensuplai oksigen untuk 27.405 udang. Penggantian oli
dilakukan saat setelah panen dan saat proses pembersihan tambak.
Kincir yang digunakan pada kolam di IBL Prigi sebanyak 3-4 unit
karena di IBL Prigi menerapkan sistem super intensif.

Gambar 2.6 Kincir Air

6
6. Penyedia Listrik
Sumber energi listrik untuk pembesaran udang vanname
menggunakan saluran dari Perusahaan Listrik Negara (PLN) degan
kekuatan daya 57 KVA. Selain dari PLN, IBL Prigi juga
menggunakan generator set sebagai alternatif penyediaan listrik
dengan kekuatan daya sebesar 45 KVA.

Gambar 2.7 Generator Set


7. Peralatan Pendukung
Peralatan pendukung yang digunakan pada saat pembesaran udang
vanname (L. vannamei) adalah sebagaimana dijelaskan pada Tabel
4.1 berikut :
Tabel 2.1 Peralatan Pendukung di IBL Prigi
No Alat Fungsi

1 Timbangan Elektrik Menimbang udang saat panen

2 Jaring Tarik Mengambil udang saat panen raya

3 Jala Panen Mengambil udang pada saat panen


parsial

4 Timbangan Digital Menimbang udang pada saat sampling

5 Sterofoam Wadah udang pada saat sampling

6 Ember Wadah pakan dan POC

7
7 Jala Samping Mengambil udang pada saat sampling

8 Timbangan Menimbang pakan


Kilogram
9 Gayung Menebar kapur dan mengambil pakan

10 Anco Kontrol pakan

11 Centong Pakan Membantu pada saat pemberian pakan

Sumber : IBL Prigi, 2021


b. Prasarana

Prasarana merupakan komponen pendukung keberhasilan kegiatan


pembesaran udang vanname agar proses produksi berjalan dengan
lancar. Adapun sarana yang ada di IBL Prigi antara lain komunikasi,
akses jalan, transportasi dan fasilitas.
1. Bangunan
Prasarana yang ada di IBL Prigi berupa bangunan yang terdiri dari
rumah dinas, asrama magang, gudang pakan, gudang peralatan,
rumah operator, pos jaga, garasi, MES, dan tempat generator set.
Rincian bangunan yang ada di IBL Prigi seperti halnya tercantum
dalam Tabel 4.2
Tabel 2.2 Bangunan di IBL Prigi
No Jenis Bangunan Jumlah (unit)

1 Rumah Dinas 4

2 Asrama 9

3 Gudang Pakan 2

4 MES 1

5 Pos Jaga 1

6 Rumah Operator 1

Sumber : IBL Prigi, 2021

8
2. Komunikasi
Jaringan komunikasi di IBL Prigi sangat penting digunakan karena
untuk memperlancar proses budidaya. Jaringan yang digunakan di
IBL Prigi berupa signal wifi yang berada di rumah jaga dan kantor.
Selain itu, karyawan juga memiliki handphone untuk memudahkan
proses komunikasi internal dan eksternal.
3. Akses Jalan dan Transportasi
Akses jalan di dalam IBL Prigi terbuat dari paving, sedangkan jalan
diluar IBL Prigi tebuat dari pasir pantai yang sudah mengeras.
Sedangkan transportasi yang digunakan di IBL Prigi adalah 1 unit
bentor dan 1 unit mobil strada. Alat transportasi sangat penting
karena dapat berperan dalam pengangkutan baha-bahan yang
dibutuhkan pada saat proses produksi.
4. Fasilitas Pendukung
Fasilitas pendukung yang dimiliki IBL Prigi cukup banyak,
diantaranya yaitu 2 unit rumah genset, 3 unit kamar mandi luar, 2
unit gudang pakan, 2 unit rumah jaga, ruang monitoring dan pos
jaga. Fasilitas pendukung ini dijaga dengan baik karena menunjang
jalannya kegiatan produksi udang vanname (L. vannamei).
2.1.4 Struktur Organisasi

Struktur organisasi IBL Prigi (Gambar 2.8) sebagai berikut :

a. Pengelola IBL Prigi mempunyai tugas mengkoordinasi,


merumuskan dan mengarahkan tugas penerapan teknik pembenihan
dan budidaya ikan/udang serta pelestarian sumber daya sesuai
dengan prosedur dan peraturan yang berlaku.
b. Staf benih bertanggung jawab mulai dari pengadaan benih dan
pemeliharaan yang melibatkan tugas pelayanan teknis, penerapan
teknik dan pengadaan benih, distribusi, transportasi benih serta
pengeloaan pemeliharaan ikan/udang budidaya.
c. Bagian tata usaha mempunyai tugas melakukan administrasi
keuangan, kepegawaian, kelengkapan, persuratan dan ruma tangga
serta pelaporan.

9
d. Staf budidaya bertanggung jawab atas segala kegiatan yang
menyangkut tata kelola kawasan usaha, analisis jenis, dan tata guna
faktor-faktor produksi perikanan budidaya, pelayanan sarana
produksi hasil produksi satuan kerja, serta melaksanakan rancang
bangun konstruksi, peralatan dan mesin sarana budidaya.

Gambar 2.8 Struktur Organisasi IBL Prigi


Gambar 8 Struktur Organisasi IBL Prigi (IBL Prigi, 2021)
2.1.5 Jenis Usaha

Usaha yang dilakukan di Instalasi Budidaya Laut Prigi adalah


pembesaran udang vanname (Litopenaeus vannamei) dengan sistem
super intensif. Selain itu, ada juga pembesaran ikan kerapu, dan ikan
gabus, namun masih didominasi dengan pembesaran udang vanname.
2.1.6 Visi dan Misi

Visi IBL Prigi Trenggalek yaitu mewujudkan kegiatan pembenihan


dan budidaya ikan / udang yang bertanggung jawab dengan
berorientasi serta berwawasan agribisnis kemasyarakatan yang aman
pangan (safety food), higinis dan ramah lingkungan.
Misi IBL Prigi Trenggalek yaitu sebagai berikut :

10
a. Memanfaatkan secara optmal dengan meningkatkan SDM untuk
lebih profesional dalam pelaksanaan tugas.
b. Meningkatkan produk yang dihasilkan, baik kuantitas maupun
kualitas berdasarkan pedoman CPIB/CBIB sehingga produk yang
dihasilkan mampu bersaing.
c. Meningkatkan ketrampilan serta wawasan pembudidaya melalui
pembinaan, monitoring serta penyampaian informasi teknologi.
2.1.7 Sumber Daya Manusia IBL Prigi Trenggalek

Jumlah pegawai di IBL Prigi Trenggalek terdiri dari 20 orang yang


terdiri dari Pengelola, Staf Benih, Staf Tata Usaha, dan Staf Budidaya.
Jumlah pegawai menurut status kepegawaiannya sebanyak 8 Aparatur
Sipil Negara (ASN), 4 Pegawai Tidak Tetap dengan Perjanjian Kerja
(PTT-PK), 5 outsouring, dan 3 sukwan. Pegawai di IBL Prigi
memiliki tugas yang rutin dan bergilr. Ada 3 kegiatan yang saat ini
sedang berjalan yaitu pembesaran udang vanname, ikan kerapu, dan
ikan gabus. Piket dibagi secara merata menjadi 2 yaitu shift hatchery
dan kolam pembesaran budidaya dan dilaksanakan dengan baik sesuai
tugasnya. Diagram kepegawaian IBL Prigi dapat dilihat pada Gambar
2.9.

Pegawai IBL Prigi


7%
PNS
23% 47%
PTT-PK
23% Outsouring
Sukwan

Gambar 2.9. Diagram Kepegawaian IBL Prigi

2.2 Ruang Lingkup Praktik Kerja Lapang

2.3.1 Klasifikasi Udang Vannamei

11
Klasifikasi udang vanname (Litopanaeus vannamei) menurut Weyban dan
Sweeney (1991) adalah sebagai berikut :
Filum : Arthropoda
Kelas : Crustacea
Sub kelas : Malacostraca
Ordo : Decapoda
Sub ordo : Dendrobrachiata
Famili : Penaeidae
Genus : Penaeus
Sub genus : Litopenaeus
Spesies : Litopenaeus vannamei
2.3.2 Morfologi Udang Vanname
Bagian tubuh udang vaname berwarna putih dengan titik-titik
warna hitam yang menyebar di sepanjang tubuhnya. Udang vaname terdiri
dari kepala yang bergabung dengan dada (cephalothorax) dan perut
(abdomen). Kepala udang vaname terdiri dari antenula, antena, mandibula,
dan sepasang maxillae. Kepala udang vaname juga dilengkapi dengan 5
pasang kaki jalan (periopod) yang terdiri dari 2 pasang maxillae dan 3
pasang maxiliped. Bagian abdomen terdiri dari 6 ruas dan terdapat 6
pasang kaki renang (pleopod) serta sepasang uropod (mirip ekor) yang
membentuk kipas bersama-sama telson yang berfungsi sebagai kemudi.
Tubuh udang vaname dibentuk oleh dua cabang (biramous), yaitu
exopodite dan endopodite. Seluruh tubuhnya tertutup oleh eksoskeleton
yang terbuat dari bahan kitin. Tubuhnya beruas-ruas dan mempunyai
aktivitas berganti kulit luar (eksoskeleton) secara periodik (molting).
Bagian tubuh udang vaname sudah mengalami modifikasi, sehingga dapat
digunakan untuk beberapa keperluan antara lain : makan, bergerak dan
membenamkan diri ke dalam lumpur, menopang insang, karena struktur
insang udang mirip bulu unggas serta organ sensor seperti antenna dan
antennulae. Alat kelamin jantan (petasma) terletak pada ruas kaki jalan ke
lima sedangkan alat kelamin betina (thelycum) terletak diantara kaki jalan

12
ke tiga dan ke empat), disebut juga “fertilization chamber”. Morfologi
udang vaname terletak pada Gambar 2.10

Gambar 2.10. Morfologi udang vanname


Gambar 10. Morfologi udang vaname (Supono, 2011)

2.3.3 Habitat dan Siklus Hidup Udang Vanname


Udang vaname adalah udang asli dari perairan Amerika Latin yang
kondisi iklimnya subtropics. Di habitat alaminya suka hidup pada
kedalaman kurang lebih 70 meter. Udang vaname bersifat nocturnal, yaitu
aktif mencari makan pada malam hari. Proses perkawinan pada udang
vaname ditandai dengan loncatan betina secara tiba-tiba. Pada saat
meloncat tersebut, betina mengeluarkan sel-sel telur. Pada saat yang
bersamaan, udang jantan mengeluarkan sperma, sehingga sel telur dan
sperma bertemu. Proses perkawinan berlangsung kira-kira satu menit.
Sepasang udang vaname berukuran 30-40 gram dapat menghasilkan telur
sebanyak 100.000-250.000 butir. Siklus hidup udang vaname dapat dilihat
pada gambar 2.10.

Gambar 2.11 Siklus Hidup Udang Vanname


Gambar 11. Siklus Hidup Udang Vanname (Ermawati dan Rochmady,
2017)

13
Stadia nauplius adalah stadia yang pertama setelah telur menetas.
Stadia ini memiliki lima sub stadia. Larva berukuran antara 0,32-0,58 mm,
sistem pencernaannya belum sempurna dan masih memiliki cadangan
makanan berupa kuning telur. Stadia zoea memiliki tiga sub stadia, yang
ditandai dengan tiga kali molting. Tiga tahap molting atau tiga sub stadia
itu disebut dengan zoea 1, zoea 2 dan zoea 3. Stadia ini, larva sudah dapat
makan plankton yang mengapung dalam kolom air. Tubuh akan semakin
memanjang dan mempunyai karapas. Dua mata majemuk dan uropods
juga akan muncul. Lama waktu dari stadia ini menuju stadia berikutnya
berkisar antara 4-5 hari.
Stadia mysis memiliki durasi waktu yang sama dengan stadia
sebelumnya dan memiliki tiga sub stadia, yaitu mysis 1, mysis 2 dan mysis
3. Perkembangan tubuhnya dicirikan dengan semakin menyerupai udang
dewasa serta terbentuk telson dan pleopods. Benih pada stadia ini sudah
mampu berenang dan mencari makanan, baik fitoplankton maupun
zooplankton.
Saat stadia post larva (PL), benih udang sudah tampak seperti
udang dewasa. Umumnya, perkembangan dari telur menjadi stadia post
larva dibutuhkan waktu berkisar antara 12-15 hari, namun semua itu
tergantung dari ketersediaan makanan dan suhu. Hitungan stadia yang
digunakan sudah berdasarkan hari. PL I berarti post larva berumur satu
hari. Saat stadia ini, udang sudah mulai aktif bergerak lurus ke depan dan
sifatnya cenderung karnivora. Umumnya, petambak akan melakukan tebar
dengan menggunakan udang yang sudah masuk dalam stadia antara PL10-
PL15 yang sudah berukuran rata-rata sepuluh millimeter.

2.3.4 SNI Benur Udang Vanname


Keberhasilan budidaya udang vanname dipengaruhi oleh beberapa faktor,
antara lain benur, kualitas air, pakan, tenaga kerja tambak, luas tambak,
obat-obatan, dan kepadatan tebar. Variabel pakan dan variabel bibit
berpengaruh positif dan signifikan terhadap tingkap pendapatan usaha
tambak udang. Untuk itu benur yang digunakan pada saat akan memulai
budidaya harus sesuai dengan Standar Nasional Indonesia yang telah ada.

14
Berikut merupakan ciri-ciri benur yang baik sesuai SNI 01-7252-2006.
 Persyaratan Kualitatif
a. Persyaratan nauplius
- Warna coklat oranye
- Gerakan berenang aktif, periode bergerak lebih lama
dibandingkan dari periode diam
- Kondisi organ tubu lengkap, ukuran dan bentuk normal
serta bebas patogen
- Respon terhadap rangsangan bersifat fototaksis positif
b. Persyaratan Benur
- Tubuh transparan, isi usus tidak terputus
- Gerakan berenang aktif, melawan arus dan kepala
cenderung mengarah ke dasar
- Kondisi tubuh setelah mencapai organ tubuh sudah
sempurna dan ekor mengembang, bebas virus
- Respon terhadap rangsanan sangat responsif, benur akan
melentik dengan adanya kejutan
 Persyaratan Kuantitatif
Persyaratan kualitatif benur dapat diliat pada tabel 2.3.
Tabel 2.3. Persyaratan kuantitatif benih vanname
No Kriteria Satuan Nauplius Benur

1 Umur Jam 16-18 min.

2 Panjang, min. mm 0,5 8,5

3 Prevalensi parasit (terhadap % 0 20


populasi), maks.
4 Infeksi virus (TSV, IHHNV % 0 0
dan WSSV)
5 Keseragaman ukuran, min. % - 80

15
6 Daya tahan terhadap
- Penurunan salinitas dari % - 80
30% ke 0% selama 5
menit, min.
- Perendaman formalin
% - 80
200 ( ) selama 30
menit, min.
7 Prevalensi nekrosis (terhadap % - 5
populasi)
CATATAN* ditentukan berdasarkan adanya infeksi bakteri yang
menyebabkan terjadinya pembusukan organ tubuh

Sumber : SNI 01-7252-2006


2.3.5 Tingkah Laku dan Kebiasaan Makan
Udang putih atau biasa disebut dengan udang vaname (Litopenaeus
vannamei) semula digolongkan ke dalam hewan pemakan segala macam
bangkai (omnivorus scavenger) atau kanibal, nocturnal maupun diurnal.
Usus udang menunjukkan bahwa udang ini adalah merupakan omnivora,
namun cenderung karnivora yang memakan crustacea kecil dan
Polychaeta. Menurut Hendrajat (2007), udang putih (Litopenaeus
vannamei) semula digolongkan ke dalam hewan pemakan segala macam
bangkai (omnivorus scavenger) atau pemakan detritus. Usus udang
menunjukkan bahwa udang ini adalah merupakan omnivora, namun
cenderung karnivora yang memakan crustacea kecil dan polychaeta.
Udang memiliki pergerakan yang terbatas dalam mencari makanan dan
mempunyai sifat dapat menyesuaikan diri terhadap makanan yang tersedia
di lingkungannya.
Udang vaname termasuk golongan udang penaeid. Maka sifat udang
antara lain memiliki sifat nocturnal, artinya udang lebih aktif melakukan
aktivitas kehidupannya pada malam hari atau apabila intensitas cahaya
berkurang, seperti mencari makan dan bereproduksi. Umumnya hewan
yang memiliki sifat nocturnal memiliki kemampuan pengelihatan dan
pendengaran yang tajam. Pada siang hari yang cerah lebih banyak pasif,
diam pada rumpon yang terdapat dalam air tambak atau membenamkan
diri dalam lumpur.

16
Pakan yang mengandung senyawa organik, seperti protein, asam
amino, dan asam lemak, maka udang akan merespon dengan cara
mendekati sumber pakan tersebut. Saat mendekati sumber pakan, udang
akan berenang menggunakan kaki jalan yang memiliki capit. Pakan
langsung dijepit menggunakan capit kaki jalan, kemudian dimasukkan ke
dalam mulut. Selanjutnya, pakan yang berukuran kecil masuk ke dalam
kerongkongan (esophagus). Bila pakan yang dikonsumsi berukuran lebih
besar, akan dicerna secara kimiawi terlebih dahulu oleh maxilliped di
dalam mulut.
Suka berenang di badan air, menentang arus dan makan di pinggir
dasar kolam dekat pematang (Arsad et al., 2017) dan dapat hidup dengan
mentoleransi rentang salinitas yang luas dari air payau 1-2 ppt hingga air
hipersalin 50 ppt.
2.3 Pra Produksi

2.3.1 Pembersihan Tambak

Pembersihan dasar tambak bertujuan untuk membunuh hama dan


penyakit. Kegiatan ini dilakukan dengan cara mengeringkan dasar tambak
terlebih dahulu (Andriyanto et al., 2014). Amri dan Kanna (2008)
menambahkan pengeringan dilakukan dengan cara pengurangan air
menggunakan pompa hingga kering dan pembersihan lumpur. Durasi
pengeringan tergantung dengan kondisi cuaca yang cerah cukup
memerlukan waktu lebih dari 1 minggu (Farchan, 2006). Lumpur yang
belum kering dapat di buang dengan cara di semprot air melalui selang
yang diarahkan ke pompa pembuangan sampai lumpur keluar terbawa air.
2.3.2 Pengapuran

Pengapuran bertujuan untuk menaikkan nilai pH dan


mempertahankan nilai pH agar tetap stabil (Andriyanto et al., 2014).
Selain itu pengapuran juga dapat menurunkan unsur toksik (Mustafa et
al., 2010). Pengapuran biasanya dilakukan setelah tambak dikeringkan.
Dosis kapur yang diperlukan berkisar 1.000-1.875 kg/ha (Ratnawati,
2008)

17
2.3.3 Pemasangan Sarana dan Fasilitas Tambak

Pemasangan sarana dan fasilitas tambak dilakukan sebelum


penebaran benih, kegiatan tersebut terdiri atas pemasangan kincir,
pemasangan jembatan anco dan persiapan anco. Pemasangan kincir
bertujuan untuk menyuplai oksigen ke dalam tambak. Kincir yang biasa
digunakan adalah kincir berspesifikasi 1 PK untuk 1000 kg udang
(Hendrajat et al., 2015). Penggunaan kincir di tambak akan menimbulkan
pergerakan air di tambak dan menimbulkan arus pada petakan tambak.
Menurut Budiardi et al. (2005) dalam Tampangallo et al. (2014),
penambahan kincir pada masa pemeliharaan 60 hari hingga panen dapat
mencapai 3-4 buah per petak.
Feeding tray atau anco merupakan salah satu alat bantu yang
digunakan dalam mengestimasi tingkat konsumsi pakan harian untuk
penyesuaian kebutuhan pakan udang. Secara tidak langsung anhco mampu
meningkatkan efisiensi pakan dalam budidaya udang vaname (Syafaat et
al., 2016). Zeigler & Horton (2015) dalam Syafaat et al. (2016)
mengatakan bahwa anco biasanya digunakan untuk mencegah terjadinya
over feeding atau pakan berlebih. Tiap petak dipasangi anco sebanyak 4
buah (Syah et al., 2017).

2.4 Produksi
2.4.1 Penebaran Benur
Sebelum melakukan penebaran benur dilakukan aklimatisasi yang
bertujuan agar benur udang dapat beradaptasi dengan lingkungan yang
baru dan tidak mengakibatkan benur menjadi stress dan mati. Menurut
(Ghufron et al., 2018), waktu penebaran yang ideal dilakukan pada pagi
hari ketika suhu air tambak rendah sekitar 27-30 0C . Karena pada saat
waktu tersebut kondisi fluktuasi suhu tidak menyolok, parameter air yang
lain seperti pH, salinitas tidak banyak berubah. Kondisi lingkungan
demikian mengurang tingkat stress pada benih yang akan ditebar.
2.4.2 Manajemen Pakan
Dalam membudidaya udang manajemen pengelolaan pakan sangat
penting, karena selain biaya pengeluaran yang besar, mutu air tambak dan

18
lingkungan sekitar juga akan mempengaruhi pertumbuhan terhadap udang.
Efisiensi penggunaan pakan ditentukan oleh kemampuan udang untuk
mencerna dan sisa pakannya berjumlah sedikit, untuk itu strategi
pemberian pakan selain penggunaan pakan yang memiliki kualitas tinggi,
terjangkau harganya juga harus sesuai dengan kebutuhan kultivan.
Formulasi pakan yang lengkap menyangkut susunan nutrisi yang lengkap,
bahan baku berkualitas baik dan mengandung profil nutrien sesuai
kebutuhan kultivan yang juga diperhatikan.
a. Waktu Pemberian Pakan
Pakan yang diberikan pada udang berperan dalam peningkatan
kualitas dan pertumbuhan udang. Penambahan bobot pada udang dan laju
pertumbuhan dipengaruhi oleh penyerapan nutrisi yang terkandung pada
pakan (Suwoyo dan Mangampa, 2010). Dalam pemberian pakan, faktor
yang sangat penting diperhatikan adalah takaran, waktu dan respon udang.
Untuk waktu pemberian pakan dilakukan pada pukul 06.30, 11.30, 16.00,
21.00 dan 02.00. Untuk penambahan pemberian pakan pukul 02.00
dilakuakan saat udang mulai memasuki DOC >30.
b. Frekuensi Pemberian Pakan
Pada kegiatan budidaya, frekuensi pemberian pakan sangat penting
diperhatikan karena akan berpengaruh terhadap jumlah pakan yang
dikonsumsi, efisiensi pakan dan kemungkinan terjadi pengotoran
lingkungan. Pengotoran lingkungan akan mempengaruhi kesehatan dan
kelangsungan hidup. Menurut Kordi (2007), frekuensi pemberian pakan
adalah kekerapan waktu pemberian pakan dalam sehari, yaitu dapat
dilakukan 3 kali, 4 kali, 5 kali, dan 6 kali atau lebih sering lagi. Menurut
Nur (2006) bahwa frekuensi pemberian pakan ditentukan berdasarkan
tingkat kestabilan pakan dalam air dan laju konsumsi pakan oleh udang.
Umumnya frekuensi pemberian pakan udang dalam budidaya sistem
semi intensif dan intensif mencapai 4–6 kali sehari. Pemberian pakan
dengan jumlah dan frekuensi yang tepat akan mendukung pertumbuhan
dan dapat mencegah terjadinya saling memangsa diantara Udang. Pada
udang DOC kurang dari satu bulan diberi pakan dengan frekuensi 4 kali

19
sehari, sedangkan pada saat DOC udang >1 bulan diberi frekuensi pakan
dengan 5 kali sehari.
c. Jenis Pemberian Pakan
Dalam proses budidaya, jenis dan ukuran pakan sangat penting untuk
diperhatikan. Hal ini untuk menentukan banyaknya pakan yang akan
diberikan pada udang sesuai dengan umur udang tersebut. Untuk kadar
nutrisi pakan yang digunakan sama pada setiap jenis pakan. Bentuk dan
ukuran pakan dapat dilihat pada Tabel 2.4
Tabel 2. 4 Bentuk dan Ukuran Pakan
Umur Berat Udang
Bentuk Pakan
(DOC) (gram/ekor)
1-15 Fine crumble 0,05-1,0
16-30 Crumble 1,1-2,5
31-45 Crumble 2,6-5,0
45-60 Pelet Kecil 5,1-8,0
61-75 Pelet Sedang 8,1-11,0
76-90 Pelet Besar 11,1-14,5
91-105 Pelet Besar 14,6-18,0
106-120 Pelet Besar 18,1-22,0
Sumber: SNI 8118:2015
Disamping pemberi pakan, pemberian vitamin juga diperlukan dalam
proses budidaya. Pemberian vitamin bertujuan untuk menambah daya
tahan tubuh pada udang. Sedangkan penambahan rekato bertujuan sebagai
perekat dan menambah atraktan pada pakan udang.
d. Dosis Pakan
Jumlah pakan meningkat sesuai dengan peningkatan biomassa.
Pemberian pakan dari DOC 1 hingga 30 digunakan metode prosentase atau
blind feeding. Untuk populasi udang sebanyak 100.000 ekor PL, pada hari
pertama diberikan sebanyak 1 kg, selanjutnya jumlah pakan ditambah 20%
per hari sampai umur 30 hari. Pemberian pakan untuk DOC <45
menggunakan demand feeding (WWF-Indonesia).
e. Penyimpanan Pakan

20
Untuk menjaga kualitas pakan agar mampu bertahan lama juga
harus disimpan ditempat yang baik. Jika pakan disimpan dengan tidak baik
akan menyebabkan kemunduran mutu pakan yang mengakibatkan
menurunnya kandungan nutrisi dalam pakan, perubahan warna serta bau
mempengaruhi daya tarik udang.
Cara yang tepat dalam penyimpanan pakan yang baik adalah sebagai
berikut:

1. Gudang pakan yang tertutup dan berventilasi.


2. Gudang harus kering, tidak lembab atau banjir.
3. Pakan diletakkan diatas lapisan balok/kayu agar tidak
menyentuh lantai.
4. Tumpukan pakan tidak terlalu tinggi untuk menghindarkan
dari kerusakan packing atau kemasan.
5. Menjaga dan mengontrol tempat penyimpanan agara tetap
bersih dan bebas dari hama penyakit.
6. Memberikan jarak antar tumpukan pakan dan tidak sejajar agar
sirkulasi udara berjalan baik

2.4.3 Manajemen Kualitas Air


Udang vanname (Litopenaeus vannamei) merupakan jenis udang yang
mempunyai toleransi cukup tinggi terhadap fluktuasi kualitas air.
Pengelolaan kualitas air mendukung keberhasilan budidaya jika dilakukan
dengan baik dan benar. Untuk meningkatkan hasil panen yang melimpah,
maka pembudidaya melakukan manipulasi padat tebar mulai dari sistem
ekstensif hingga sistem intensif. Semakin tinggi padat tebar maka akan
menghasilkan peningkatan limbah metabolik yang disebabkan oleh jumlah
pakan yang berlebih. Sisa pakan akan mengendap menjadi kotoran di dasar
tambak dan berubah menjadi senyawa toksik bagi dang karena penurunan
kualitas air.
Peningkatan jumlah pakan akan semakin meningkat seiring
bertambahnya umur dan ukuran udang. Peningkatan jumlah pakan ini
memicu peningkatan bahan organik dan senyawa toksik yang dihasilkan

21
yaitu nitrit (NO2) dan amonia (NH3), karena sebagian pakan yang
diberikan tidak dikonsumsi oleh udang (Wulandari et al., 2015).
Pengelolaan kualitas air merupakan suatu cara untuk menjaga parameter
kualitas air sesuai dengan baku mutu bagi kultivan (Tabel 2.5). Parameter-
parameter itu merupakan suatu indikator untuk melihat kulitas air, seperti
oksigen terlarut (DO), karbondioksida (CO2) bebas, pH, suhu, kecerahan,
salinitas, amonia, dan nitrit (Fuady et al., 2013)
Tabel 2.5 Parameter Kualitas Air dalam Pembesaran Udang Vaname

Parameter Optimal Toleransi


DO (mg/L) >4 >3
Temperature (oC) 28-32 26-35
Salinitas (g/L) 15-25 10-35

pH 7,5-8 7,5-8

Ammonia (mg/L) 0 0,1-0,5

Nitrit (mg/L) 0 0,1-1

Sumber: (Tim Perikanan WWF-Indonesia, 1998)

Berikut adalah cara pengelolaan kualiatas air dalam tambak udang


vaname:
1. Pemasangan kincir
Pemasangan kincir harus dilakukan dengan tepat karena akan
mempengaruhi arus air pada proses produksi. Menurut (Wulandari et al.,
2015) Pemasangan kincir tambak berfungsi untuk menambah oksigen
dalam air dan membuang gas (CO2, N2, CH4, dan lainnya), mengaduk air
agar tidak terjadi stratifikasi parameter kualitas air; menciptakan arus dan
mengumpulkan kotoran kepembuangan, dan mencegah terjadinya endapan
bahan organik agar selalu dalam kondisi aerob.
2. Pemberian probiotik

22
Aplikasi probiotik mempunyai kemampuan dalam
mempertahankan kualitas air dan menghambat pertumbuhan
mikroorganisme patogen guna terciptanya sistem budidaya perikanan yang
berkelanjutan (sustainable aquaculture) (Khasani, 2007) dalam (Suwoyo
and Mangampa, 2010). Probiotik dapat mengantisipasi dampak negatif
dari pembusukan bahan organik sisa pakan dan feses yang sangat
berbahaya bagi udang. Pengaruh penggunaan probiotik yaitu
meningkatkan mutu dan kesehatan lingkungan (Wulandari et al., 2015).
Dosis probiotik yang diberikan adalah sebanyak 1-2 ppm setiap dua hari
sekali, namun apabila kondisi lingkungan menurun maka dosis pemberian
probiotik boleh ditingkatkan hingga 3-4 ppm.

3. Pengapuran

Pengapuran bertujuan untuk menaikkan pH tanah dan


mempertahankannya dalam kondisi yang stabil (Andriyanto et al., 2013).
Sedangkan menurut (Tim Perikanan WWF-Indonesia, 1998) tujuan
pengampuran adalah untuk meningkatkan pH tanah, mempercepat proses
penguraian bahan organik, mengikat gas asam arang (CO2) yang
dihasilkan oleh pembusukan bahan organik dan pernafasan biota air,
Mematikan bakteri dan parasite, dan mengikat partikel-partikel.
4. Penambahan dan pergantian air

Pergantian air dilakukan setiap 3 hari sekali setelah udang ditebar


hingga dewasa dengan cara membuang air tambak sebagian hingga
beberapa sentimeter kemudian mengisinya kembali. Air dibuang melalui
outlet, secara bersama tambak diisi dengan air melalui sumur bor.
Penambahan air sesuai salinitas, jika salinitas tinggi maka ditambah air
tawar. Sebaliknya, jika salinitas rendah maka air yang ditambahkan berupa
air laut. Pergantian air berguna untuk mengencerkan bahan organik sisa
metabolisme dan sisa pakan (Budiardi, dkk, 2007). Melakukan pergantian
air secara teratur juga mampu membantu mensuplai oksigen terlarut
(Fuady, 2013) dalam (Wulandari et al., 2015).
5. Penyiponan dasar tambak

23
Penumpukan bahan organik di dasar tambak akibat kurang
optimalnya pemanfaatan pakan yang berlebihan jika dibiarkan secara terus
menerus akan berakibat pada penurunan kualitas air. Peningkatan jumlah
pakan juga memicu peningkatan bahan organik dan senyawa toksik yang
dihasilkan yaitu nitrit (NO2) dan amonia (NH3), karena sebagian pakan
yang diberikan tidak dikonsumsi oleh udang .Tujuan dari penyiponan
adalah menyedot endapan sisa pakan dan feses udang sehingga tidak
terurai menjadi zat toksik (Wulandari et al., 2015).
2.4.4 Monitoring Pertumbuhan Udang

Pada budidaya, pertumbuhan merupakan salah satu faktor penting


untuk menentukan produktivitas. Pertumbuhan udang dipengaruhi oleh 2
faktor yaitu faktor dari dalam maupun dari luar, untuk faktor dari dalam
antara lain keturunan, jenis kelamin, serta umur. Untuk faktor dari luar
yaitu pakan, padat tebar dan kualitas air seperti oksigen terlarut, pH,
karbon dioksida, dan alkalinitas. sedangkan udang vaname mampu tumbuh
dengan baik dengan kepadatan 100-125 ekor/m2. Monitoring pertumbuhan
merupakan suatu kegiatan pengamatan terhadap udang untuk mengetahui
pertumbuhannya yang terdapat di dalam petakan tambak secara individu,
populasi, dan biomassa yang dilakukan secara berkala. Pengamatan
pertumbuhan dilakukan dengan 2 metode yaitu metode anco dan metode
tebar jala (Pratama et al., 2017). Pengamatan pada metode anco dilakukan
untuk mengetahui respon udang terhadap pakan dan pengamatan
pertumbuhan dari DOC 1-40 hari. Sedangkan pada DOC 40 pengamatan
pertumbuhan udang dilakukan dengan metode jala.
2.5 Pasca Produksi
2.5.1 Panen
Udang dapat dipanen setelah memasuki ukuran pasar (100-30 individu/
kg). Untuk mendapatkan kualitas udang yang baik, sebelum panen dapat
dilakukan penambahan dolomit untuk mengeraskan kulit udang dengan
dosis 6-7 mg/l. Selain dolomit juga dapat menggunakan kapur Ca(OH)2
dengan dosis 5–20 mg/l sehari sebelum panen untuk menaikkan pH air

24
hingga 9 agar udang tidak molting (Malik, 2014) dalam (Ghufron et al.,
2018).
Pemanenan udang vaname bisa dilakukan kapan saja, tetapi umumnya
petambak memanen udang pada malam hari. Selain untuk menghindari
terik matahari, pemanenan malam hari juga bertujuan untuk mengurangi
resiko udang ganti kulit selama panen akibat stress. Udang berganti kulit
saat panen akan menyebabkan penurunan harga jual. Memurut Farchan
(2007) panen terbagi dua yaitu, panen selektif dan panen total. Panen
selektif dilakukan apabila hanya sebagian saja yang dipanen. Sedangkan,
panen total adalah panen secara keseluruhan biomas di dalam tambak.
Pemanenan dilakukan pada pagi hari, dengan waktu pemanenan adalah
±3-4 jam. Tambak dikeringkan dan dijemur. Hal ini sesuai dengan
Keputusan Menteri Kelautan dan Perikanan Nomor 28 (2004), yaitu
berkaitan dengan peralatan panen yang digunakan yaitu dengan bahan
yang tidak merusak fisik, tidak mencemari produk, dan mudah
dibersihkan, serta waktu pemanenan yang dilakukan pada waktu malam
atau pagi hari (Choeronawati et al., 2019).
2.5.2 Pasca Panen
Pasca panen bertujuan untuk menjamin mutu udang tetap tinggi dengan
pertimbangan beberapa faktor seperti udang tidak membahayakan
kesehatan konsumen karena udang termasuk produk makanan yang mudah
sekali rusak. Oleh karena itu sejak dari panen hingga pasca panen harus
dalam kondisi dingin. Tindakan yang perlu dilakukan pada pasca panen
udang vaname sebagai berikut:

1. Udang dicuci di tempat penampungan udang untuk


menghilangkan kotoran atau lumpur yang menempel pada udang.
2. Udang disortir dan kelompokkan berdasarkan ukuran dan
kualitasnya.
3. Udang dilakukan penimbangan untuk mengetahui jumlah udang
tersebut.
4. Udang yang telah ditimbang secepat mungkin dimasukkan ke
dalam wadah.

25
Penataan udang dan es batu ditata selang-seling sehingga kualitas
udang tetap terjaga. Ditambahkan oleh pendapat Erlangga (2012),
beberapa langkah yang dilakukan setelah proses panen yaitu:
1. Pada proses pasca panen udang yang telah dipanen akan disortir
berdasarkan ukuran. Sebelum penyortiran dilakukan, udang
terlebih dahulu di sampling dan ditimbang.
2. Pengepakan udang dilakukan dengan penyusunan udang pada
wadah berupa Styrofoam atau fiber yang kedap udara, udang
disusun berselang-seling dengan pemberian es. Pemberian es
dapat dilakukan dengan ketebalan 10 cm.
3. Setelah pengepakan selesai udang langsung dapat dipasarkan.

26
III. METODE PRAKTIK

3.1 Waktu dan Tempat


Praktik Lapang 1 dilaksanakan mulai tanggal 2 Juni sampai dengan 30 Juni
2021 di Instalasi Budidaya Air Laut Prigi Kecamatan Watulimo Kabupaten
Trenggalek, Jawa Timur 66382
3.2 Alat dan Bahan
Alat dan bahan yang digunakan sebagai sarana dalam melaksanakan praktik
lapangan adalah sebagai berikut :
a. Alat
Alat yang digunakan dalam praktik lapang kali ini adalah anco, kincir air,
ember, centong pakan, jala sampling, jala panen jaring tarik, timbangan
elektrik, timbangan digital, sterofoam, gayung.
b. Bahan
Bahan yang digunakan pada praktik lapang kali ini adalah pakan, molase,
susu skim, ZA, SP 36, BioLacto, ragi tape, serbuk herbal, bionutrien,
biolizer, hormonik, amino +, mineral, vitamin c / b kompleks.
3.3 Prosedur Kerja
2.3.1 Metoda Praktik
Praktik dilakukan dengan cara mengikuti seluruh kegiatan yang ada di
Instalasi Budidaya Laut Prigi dan melakukan pengambilan data sesuai
arahan dari pembimbing lapangan.
2.3.2 Metoda Kerja
c. Persiapan Pemeliharaan
Kegiatan pada tahap persiapan tambak adalah sebagai berikut :
 Pembersihan dan pengeringan kolam dilakukan 2 hari sebelum
pengisian air pada kolam.
 Pemberian kapur tohor atau kapur gamping aktif. Untuk kolam
dengan luas 500 , kapur tohor diberikan dengan dosis 15kg
(30 ppm).
 Pengisian air kolam melalui dua kucuran air. Kucuran pertama
mengalirkan air laut dan kedua mengalrkan air tawar.

27
 Pemberian POC dengan 2 fase, yang pertama diberikan sejak
hari kedua hingga hari ke-14 setelah pengisian air kolam dan
ditebar setiap hari selama 13 hari berturut-turut dengan dosis 30
ppm.
d. Penebaran Benur
Kegiatan yang dilakukan pada tahap penebaran benur adalah :
 Lakukan aklimatisasi terlebih dahulu selama 20-30 menit hingga
kantong plastik terlihat berembun.
 Buka kantong plastik terlebih dahulu dan beri tetesan bionutrien
dengan dosis 5 tetes atau satu ujung sendok (1 ml) pada setiap
kantung benur. Bionutrien berfungsi sebagai desinfektan
sekaligus pencegah stress pada benur. Kepadatan benur pada
kolam dengan ketinggian air 1 – 1,2 meter bisa 150 ekor/
hingga 260 ekor/
 Masukkan air kolam ke dalam kantong plastik lalu tebar ke
kolam dengan perlahan.
e. Pemeliharaan
1. Pengelolaan Pakan
 Menentukan ukuran dan jenis pakan berdasarkan bukaan mulut
biota dan kebutuhan nutrisi serta kebiasaan makan biota.
 Melakukan fermentasi pakan 3 hari sebelum pakan diberikan.
 Melakukan pemberian pakan sesuai dengan SOP yang telah
tertulis.
 Melakukan pengamatan anco setelah blind feeding dengan
memberikan 1% dari total pakan yang diberikan dan diamati
setiap jam untuk mengetahui respon udang terhadap pakan.
2. Pengelolaan Kualitas Air
 Monitoring kualitas air.
- Melakukan pencatatan nama alat yang digunakan dalam
pengukuran parameter kualitas air serta spesifikasinya.
- Pengukuran kualitas air dilakukan 2 kali sehari pada pukul
06.00 WIB dan pukul 20.00 WIB.

28
- Setelah melakukan pengukuran kualitas air, alat harus
dikalibrasi supaya pada saat pengukuran kembali nilai
parameter air tetap akurat.
 Pengelolaan kecerahan air
- Apabila kecerahan air kurang dari 40cm diberi POC setiap
hari.
- Apabila kecerahan air sudah 30-40cm diberi POC 2-3 hari
sekali.
 Pengelolaan air hijau dengan kondisi air tidak terlalu pekat
- Pemberian POC pada siang hari dengan dosis 10 ppm.
- Dilakukan setiap hari untuk mempertahankan kualitas air
hingga air berwarna coklat.
3. Monitoring Pertumbuhan
 Menyiapkan alat dan bahan untuk sampling jala yaitu sterofoam,
jala, ember, timbangan digital dan alat tulis.
 Sampling dilakukan saat udang berumur 30 hari.
 Dilakukan di pagi dan sore hari pada titik yang berbeda dengan
frekuensi 5 hari sekali
4. Pengendalian Hama dan Penyakit
 Mengidentifikasi jenis hama dan penyakit yang berada di
lingkungan tambak
 Pemasangan pagar pembatas berupa jaring setinggi 50 cm
disekeliling kolam
 Penanganan udang yang terinfeksi penyakit sesuai intruksi
teknisi di lapangan
f. Panen dan Pasca Panen
1. Panen
Kegiatan yang dilakukan pada saat panen adalah sebagai
berikut :
 Pemindahan kincir yang ada didalam kolam yang akan
dipanen ke atas pematang agar tidak mengganggu saat
panen.

29
 Pemasangan pipa berlubang untuk mengeluarkan air ke arah
IPAL.
 Penangkapan udang menggunakan jaring trawl dengan cara
menarik jaring dari ujung sisi satu ke ujung lainnya secara
bersamaan. Lalu udang diangkat menggunakan basket dan
disortir.
2. Pasca Panen
 Penyortiran untuk memisahkan udang berdasarkan ukuran
dan dimasukkan ke dalam basket.
 Penimbangan udang menggunakan timbangan digital dan
pencatatan hasil timbangan.
 Pengiriman udang dengan sistem tertutup menggnakan truk.
2.3.3 Metoda Pengumpulan Data
Proses pengumpulan data yang lakukan pada praktik lapang 1 ini
yaitu dengan cara magang atau dengan kata lain penulis mengikuti
seluruh kegiatan yang ada. Selain itu, penulis juga mengumpulkan
data primer dengan cara melakukan wawancara kepada pengelola
serta teknisi yang ada di Instalasi Budidaya Laut Prigi.
3.4 Analisa Data
Kegiatan analisa data meliputi tabulasi dan sortasi data. Hasil pengolahan
data disajikan secara kuantitatif dalam bentuk tabel maupun dalam bentuk
gambar grafik. Data yang diperoleh diolah dengan menggunakan rumus
sebagai berikut :
a. Food Convertion Ratio (FCR)
Food Convertion Ratio (FCR) diartikan sebagai perbandingan antara
berat pakan yang dimakan dengan pertambahan berat ikan. Nilai FCR
dihitung berdasarkan rumus sebagai berikut (Purbosari et., al. 2018) :

b. Survival Rate (SR)

30
SR adalah jumlah tingkat kelulushidupan ikan dari awal penebaran
hingga akhir pemeliharaan. Menurut Haliman dan Adiwijaya (2005)
dalam Fuady dkk. 2013, survival rate dapat dihitung dengan
menggunakan rumus berikut :

3.5 Rencana Kegiatan


Praktik Lapang 1 ini dimulai pada tanggal 2 Juni dan berakhir pada tanggal
30 Juni 2021. Kegiatan yang dilakukan meliputi tiba di lokasi praktik,
melakukan uji parameter kualitas air, melakukan fermentasi pakan,
melakukan monitoring udang, pengolahan dan analisa data, dan terakhir
kembali ke kampus. Jadwal praktik terdapat dalam Tabel 3.1.
Tabel 3.1 Jadwal Praktik

Nama Kegiatan Juni 2021 (Minggu Ke)


1 2 3 4
Tiba di lokasi praktik
Uji parameter kualitas air
Fermentasi pakan
Monitoring udang
Pengolahan dan analisa data
Kembali ke kampus

31
IV. HASIL DAN PEMBAHASAN

4.1 Pra Produksi


4.1.1 Persiapan Wadah
Pada tahap persiapan wadah, kegiatan yang dilakukan antara lain
sebagai berikut :
1) Pembersihan kolam
Pembersihan kolam adalah tahap awal dalam persiapan lahan
budidaya yang bertujuan untuk membuang kotoran seperti lumpur,
lumut yang tesisa dari siklus sebelumnya. Pembersihan wadah
budidaya di IBAP Prigi Trenggalek dilakukan dengan cara menyikat
dinding tambak menggunakan sikat besi (Gambar 5.1). Pembersihan
sisa lumut dan kotoran yang menempel di dinding disemprot dengan
air menggunakan selang spiral.

Gambar 4.1. Pembersihan Kolam


2) Pengeringan kolam
Pengeringan kolam merupakan proses penjemuran tambak di
bawah sinar matahari yang dilakukan setelah kegiatan panen total.
Pengeringan dilakukan dengan cara kolam dibiarkan sementara tanpa
ada kegiatan apapun didalamnya. Tujuan dari pengeringan adalah
untuk mempercepat oksidasi bahan-bahan beracun seperti dan
serta untuk membunuh bakteri yang bersifat merugikan. Proses
pengeringan tidak membutuhkan alat karena dilakukan dengan cara
menjemur tambak secara langsung dibawah terik matahari. Pengerikan
ini dilakukan setelah tambak benar-benar dalam kondisi bersih dan

32
siap dikeringkan. Jika tambak masih ada kotoran maka dilakukan
pembersihan ulang sampai terlihat bersih. Pengeringan dilakukan
selama ± 2 hari atau tergantung cuaca.
Pengeringan tambak bertujuan untuk membunuh bakteri
patogen melalui sinar UV yang dihasilkan oleh sinar matahari,
mempercepat proses pembongkaraan limbah budidaya menjadi
mineral, memberikan oksigen pada tanah yang dimanfaatkan langsung
bakteri aerob untuk melakukan proses pembongkaran limbah
budidaya dan menghilangkan senyawa beracun.
3) Pengapuran
Pengapuran merupakan proses pemberian larutan kapur
kedalam wadah budidaya yang bertujuan untuk meningkatkan
alkalinitas dan menjaga kualitas air agar nilai pH air tidak asam
sehingga mencapai pH 8. Pemberian kapur di IBAP Prigi dilakukan
dengan cara mencampur kapur dengan air lalu diratakan keseluruh
dinding serta lantai tambak (Gambar 4.2).

Gambar 4.2 Pengapuran


Pengaplikasian kapur dilakukan sebelum kegiatan pengisian
air tambak. Untuk kolam dengan luas 500 diberikan kapur tohor
dengan dosis 15 kilogram (30 ppm). Pemberian kapur ini bersifat
wajib karena dapat meningkatkan kualitas air serta dapat membasmi
hama dan bibit penyakit yang mungkin ada didalam tambak.
4) Pembuatan Pupuk Organik Cair Untuk Air (POC)
Pembuatan POC difermentasikan minimal 10 hari atau lebih.
Pupuk Organik Cair ini nantinya akan menjadi salah satu aspek

33
penting dalam budidaya udang vanname (L. vannamei) jika
menggunakan SOP Prigi. Pupuk organik cair akan digunakan untuk
bahan pembuatan Pupuk Organik Tebar (POT) dan salah satu unsur
dalam pengelolaan air selama masa budidaya. Dosis yang diperlukan
kolam beton pada saat sekali tebar adalah 60 ppm. Bahan yang
diperlukan dalam pembuatan POC dapat dilihat pada tabel 4.1
Tabel 4.1 Bahan POC Air Volume 30 Liter
No Uraian Volume Satuan

1 Molase 1 Liter
2 Susu Skim 200 Gram
3 ZA 0.5 Kilogram
4 SP 36 150 Gram
5 BioLacto (Takeshu) 5 Gram
6 Ragi Tape 2 Butir
7 Serbuk Herbal 3 Sendok makan
8 Bionutrien 65 Mili liter
9 Biolizer 65 Mili liter
10 Hormonik 65 Mili liter
11 Air Tawar Sampai penuh -

Sumber : SOP Prigi


5) Pembuatan Pupuk Organik Cair Untuk Pakan (POC Pakan)
Bahan pupuk organik cair untuk pakan dengan volume 30 Liter
berbeda dengan POC untuk air. Pembuatan POC untuk pakan harus
melalui masa peraman minimal 10 hari atau lebih. Selama peraman
wadah harus ditutup rapat, tetapi setiap pagi tutup dibuka sebentar
kemudian ditutup kembali. Bahan-bahannya dapat dilihat pada Tabel
4.2 berikut :
Tabel 4.2 Bahan POC Pakan Volume 30 Liter
No Uraian Volume Satuan

1 Molase 3 Liter

34
2 Susu Skim 15 Kilogram
3 ZA 0.25 Kilogram
4 SP 36 0.1 Kilogram
5 BioLacto (Takeshu) 5 Gram
6 Ragi Tape 2 Butir
7 Serbuk Herbal 0.2 Kilogram
8 Bionutrien 70 Mili liter
9 Biolizer 70 Mili liter
10 Hormonik 70 Mili liter
11 Air Tawar Sampai penuh -

Sumber : SOP Prigi


6) Pembuatan Pupuk Organik Tebar (POT)
Pembuatan Pupuk Organik Tebar (POT) dilakukan selambatnya 10
hari sebelum digunakan. Pupuk organik tebar digunakan pada saat
awal pengisian air kolam. Dosis yang diperlukan untuk kolam beton
adalah 300 ppm saat persiapan air. Formula untuk dosis 150 Liter
(POT) dapat dilihat pada Tabel 4.3.
Tabel 4.3 Bahan Pupuk Organik Tebar Dosis 150 Liter
No Uraian Volume Satuan

1 POC 90 Liter
2 Pakan 12.5 Kilogram
3 Molase 10 Liter
4 ZA 4 Kilogram
5 SP 36 1 Kilogram
6 Air Tawar Isi sampai penuh -

Sumber : SOP Prigi


2.3.1 Persiapan Media
1) Pengisian air
Pengisian air dilakukan ketika seluruh persiapan kolam sudah
selesai. Pengisian diawali dengan memasukkan air ke dalam kolam

35
melalui dua kucuran air. Kucuran pertama mengalirkan air laut dan
yang kedua mengalirkan air tawar. Kemudian, saat pengisian air
dilakukan pengecekan salinitas. Nilai batas optimal salinitas air adalah
20-25 promil. Apabila melebihi batas optimal maka aliran air tawar
diperbesar, begitu pun sebaliknya. Proses lainnya yaitu pemberan
peraman yang telah dibuat sebelumnya. Saat penebaran peraman bisa
dilakukan dengan menyalakan salah satu kincir dan dibeberapa titik
untuk membantu agar cepat merata.
2) Perbanyakan pupuk organik cair (POC)
Pemberian pupuk organik cair pada air kolam dilakukan dalam
dua fase, fase pertama yaitu diberikan sejak hari kedua hingga hari ke-
14 setelah pengisian air kolam dan ditebar setiap hari selama 13 hari
berturut-turut (sebelum benih ditebar dengan dosis 30 ppm). Fase
kedua diberikan setelah tebar benih hingga panen, biasa dilakukan
setiap hari dan 2-3 hari sekali menyesuaikan kondisi kolam dengan
dosis 30 ppm.

Gambar 4.3. Perbanyakan POC


3) Pemasangan kincir
Sebelum kincir dipasang, maka perlu adanya pengecekan
komponen kincir. Pengecekan ini bertujuan untuk mengetahui baik
tidaknya kondisi kincir, pengecekan yang dilakukan meliputi
pemeriksaan impeller (baling-baling), gearbox, motor listrik dan lain
sebagainya. Setelah semua dikatakan layak pakai, maka dilanjutkan
kegiatan pemasangan kincir. Pemasangan memerlukan alat berupa
kincir dan kayu penyangga. Tiap kolam dipasang 3-4 unit kincir.

36
Namun biasanya yang beroperasi dan digunakan maksimal 3 unit
karena oksigen yang dibutuhkan sudah terpenuhi. Kincir yang
dinyalakan sesuai kebutuhan, misal udang masih kecil maka kincir
yang dinyalakan 1-2 unit. Ketika udang sudah mulai memasuki DOC
40 bisa ditambah 1 unit kincir untuk menyuplai oksigen dalam air.
Pemasangan kincir harus diperhatikan pola arus yang akan
dihasilkan akibat perputaran baling kincir tersebut. Pemasangan kincir
dengan arah arus yang searah akan mengakibatkan kotoran udang
akan mengumpul di tengah sehingga mempermudah dalam
penyiponan. Selain itu, kincir juga perlu diberi kayu penyangga agar
ketika baling-baling bergerak, kincir tidak lari kemana mana.
4) Pemasangan Pagar Pembatas Pada Area Kolam
Pada setiap kolam diberi pembatas berupa jaring setinggi 50
cm yang mengelilingi seluruh kolam. Jaring tersebut disangga oleh
potongn besi sepanjang 60 cm yang dipasang dengan jarak 1,5 meter.
Jaring bagian bawah diikat dengan tali pada besi penyangga supaya
hama tidak masuk ke dalam kolam pada saat proses produksi.
4.2 Produksi
4.2.1 Penebaran benur
Benur yang digunakan di IBL Prigi berasal dari PT. SUMMA
BENUR Situbondo. Benur yang ditebar memiliki ukuran PL 7 – PL
10. Padat tebar yang diberikan pada setiap kolam sebanyak 219 ekor/
m². Penebaran untuk kolam K1 sejumlah 109.620 ekor benur dengan
luas kolam 500 m².
Proses penebaran benur diawali dengan aklimatisasi, yaitu
kegiatan yang dilakukan agar benur beradaptasi dengan lingkungan
barunya dan tidak mengalami stress yang dapat menimbulkan
munculnya penyakit serta kematian. Aklimatisasi dilakukan dengan
cara kantong benur dimasukkan ke dalam air disisi pojok tambak
tanpa membuka tali. Kantong tersebut dihadang dengan bambu agar
tidak bergerak.

37
Setelah itu, siram air tambak ke kantong benur agar suhu air
pada kantong mendekati suhu air tambak. Proses ini berjalan selama
20-30 menit sampai kantong terlihat berembun. Selanjutnya buka
kantong plastik dan masukkan tetesan bionutrien dengan dosis 5 tetes
atau satu ujung sendok pada setiap kantung benur. Pemberian
bionutrien berfungsi sebagai desinfektan sekaligus pencegah stress
pada benur.
Penebaran benur dilakukan pada pagi hari jam 04.00 WIB. Hal
ini dikarenakan pada pagi hari suhu air tidak terlalu panas, apabila
suhu air panas maka benur akan stress dan juga berpengaruh pada
tingkat mortalitas benur.

Gambar 4.4 Penebaran Benur


4.2.2 Manajemen Pakan
Pakan merupakan biaya produksi tertinggi dalam budidaya
udang vanname di tambak, sehingga diperlukan informasi strategi
manajemen pakan dalam budidaya (Abdul Masyur et. al., 2011).
Pengelolaan pakan yang meliputi ukuran, jumlah dan frekuensi
pemberian pakan disesuaikan dengan kondisi udang di tambak.
Prinsip dasar pemberian pakan adalah pakan diberikan dengan jumlah
maksimum pada saar laju konsumsi meningkat. Pakan yang digunakan
adalah pakan mengandung nutrisi yang dibutuhkan udang dan dalam
kondisi baik. Manajemen pakan ini melibatkan berbagai kegiatan yang
meliputi proses fermentasi sampai ke pengaplikasian pakan di setiap

38
harinya. Manajemen pakan terdiri dari 2 kegiatan yaitu fermentasi
pakan dan pemberian pakan harian.
 Fermentasi Pakan
Proses fermentasi pakan dilakukan selambat-lambatnya 3 hari
sebelum pakan diberikan. Pakan yang telah difermentasi harus habis
diberikan dalam waktu paling lama 96 jam terhitung sejak awal proses
fermentasi. Jika lebih dari 96 jam maka nutrisi pakan akan menurun.
Bahan untuk fermentasi pakan sebagaimana tercantum dalam Tabel
4.4.
Tabel 4.4 Formula Untuk 5 Kilogram Pakan Kering
No Uraian Volume Satuan

1 Pakan 5 Kilogram

2 Bionutrien 10 Mili liter

3 Biolizer 10 Mili liter

4 Hormonik 10 Mili liter

5 Amino + 10 Mili liter

6 Vitamin C / B 2 Gram
Kompleks
7 Serbuk Herbal 0.5 Sendok Makan

8 Molase 44 Mili liter

9 POC Pakan 0.2 Liter

10 Mineral 1 Sendok Teh

11 Air Tawar 0.6 Liter

Sumber : SOP Prigi


Proses fermentasi diawali dengan pencampuran seluruh bahan yang
telah dituliskan pada Tabel 4.4, kemudian aduk hingga rata. Lalu
siapkan pakan kering dan masukkan kedalam mesin pengaduk.

39
Setelah itu masukkan formula untuk fermentasi tadi ke dalam mesin
pengaduk yang telah diisi dengan pakan kering. Biarkan hingga
formula tercampur merata dengan pakan. Setelah itu masukkan
kembali ke dalam karung pakan yang sebelumnya menjadi wadah
pakan kering. Terakhir ikat atas karung dengan karet sampai rapat dan
beri tanggal diluar karung agar memudahkan saat pemberian pakan.
Peletakan pakan yang telah difermentasi disusun sesuai tanggal
fermentasi.

a b

Gambar 4.5 (a) Pencampuran Pakan (b) Memasukkan


Pakan kedalam Karung
 Pemberian Pakan Harian
Benur DOC 0-2 belum diberi pakan karena masih tersedia
pakan alami di dalam kolam. Empat hari pertama diberikan 1 kg
dengan frekuensi 1 kali pemberian/hari. Empat hari berikutnya
diberikan pakan perhari dengan frekuensi 2 kali pemberian dengan
dosis 1 kg sekali pemberian, dan seterusnya. Pada saat memasuki hari
ke 17 setelah tebar anco diturunkan dengan frekuensi pemberian 4 kali
dengan sekali pemberian 1 kg. Hari ke-21 sudah sepenuhnya
menggunakan anco dengan jeda kontrol 2-3 jam. Dosis pertama mulai
4 kg atau kondisi disesuaikan dengan sistem adlibitum (secukupnya).
Dosis pada anco sebagai kontrol adalah sebagai berikut :
 Hari ke-17 sampai dengan hari ke-30 masing-masing anco
diberi sebanyak 1% dari pakan
 Hari ke-31 sampai dengan hari ke-40 sebanyak 2% dari pakan.
 Hari ke-41 sampai dengan panen sebanyak 3% dari pakan.

40
Misal diberi pakan 1 kg maka yang diberi kedalam anco
sebanyak 10 gr. Proses pemberian pakan dilakukan dengan
mengelilingi kolam dengan arah melawan arus kincir agar pakan yang
diberikan merata dan udang disetiap sisi mendapatkan makan yang
sama. Waktu pemberian pakan dilakukan 4 kali sehari, yaitu pada
pukul 06.00, 11.00, 16.00, dan pukul 21.00. Ukuran ideal anco adalah
60 cm x 60 cm x 12 cm dan diberi kaki minimal 8 sampai dengan 10
cm

Gambar 4.6. Pemberian Pakan


 Penyimpanan Pakan
Untuk penyimpanan pakan agar mampu bertahan lama juga
harus disimpan ditempat yang baik. Jika pakan disimpan dengan tidak
baik akan menyebabkan kemunduran mutu pakan yang
mengakibatkan menurunnya kandungan nutrisi dalam pakan,
perubahan warna serta bau sehingga mempengaruhi daya tarik udang.
Gudang pakan memiliki ventilasi yang baik dan terlindung dari hujan.
Pakan disusun dengan jumlah maksimal 10 karung/tumpukan di atas
balok kayu agar tidak bersentuhan langsung dengan lantai.
Penyimpanan pakan yang demikian bertujuan agar pakan tetap berada
dalam kondisi baik dan tidak mengalami penurunan mutu. Sedangkan
pakan yang sedang digunakan disimpan di rumah jaga dalam kondisi
tertutup.
2.2.3. Monitoring pertumbuhan udang
Monitoring pertumbuhan udang dilakukan melalui sampling.
Sampling udang vanname dilakukan dengan dua cara yakni sampling

41
anco dan sampling jala. Sampling dilakukansaat udang berumur 30
hari atau lebih dengan frekuensi 5 hari sekali. Dilakukan pada pagi
atau sore hari di dua titik yang berbeda. Sampel udang diambil
menggunakan jala yang ditebar di dua titik yang berbeda. Sampel
yang terambil kemudian ditimbang sebanyak 1 kg untuk dihitung
jumlahnya. Hal ini bertujuan untuk menentukan berat rata-rata udang.
4.2.3 Pengelolaan Kualitas Air
Pertumbuhan biota dipengaruhi oleh kualitas air selama masa
pemeliharaan. Semakin baik kualitas air, semakin tinggi nilai produksi
yang dihasilkan. Hal ini berhubungan dengan faktor stress udang
akibat perubahan kualitas air di tambak. Perbaikan kualitas air yang
dilakukan di tambak IBL Prigi dilakukan dengan berbagai cara
diantaranya penyiponan, pengelolaan kecerahan air, penambahan dan
pengurangan air, penambahan kapur (Gambar 4.7). Kegiatan
pengecekan kualitas air meliputi salinitas, suhu, pH, an DO.

Gambar 4.7. Penambahan Kapur


a. Penyiphonan
Penyiphonan dilakukan setiap hari ketika udang sudah memasuki
DOC 30. Proses penyiphonan menggunakan pipa spiral dan
dibantu dengan mesin untuk menyedot kotoran yang ada di dalam
tambak. Limbah hasil penyiphonan dialirkan ke saluran outlet
yang nantinya akan menuju ke IPAL.
b. Pengelolaan Kecerahan air
Pengelolaan kecerahan air dilakukan apabila kecerahan air kurang
dari 40 cm dengan cara diberi POC setiap hari. Namun jika
kecerahan air sudah mencapai 30-40 cm maka diberi POC 2
sampai 3 hari sekali.

42
c. Penambahan dan Pengurangan Air
Penambahan dan pengurangan air sering dilakukan pada sore hari
dengan membuka kucuran yang berada di pinggir kolam.
Penambahan dan pengurangan air tentunya juga memperhatikan
parameter air agar tidak menyebabkan hal yang tidak diinginkan
terjadi.
d. Penambahan Kapur
Penambahan kapur dilakukan ketika air berwarna coklat dengan
kepekatan tinggi karena dosis pakan yang diberikan sudah sangat
tinggi (>25 kg/hari/100.000 ekor). Penebaran kapur pada malam
hari dengan dosis 5 ppm diantaranya 3 ppm kapur dolmit atau
kapur pertanian (Kaptan), 2 ppm kapur tohor atau gamping, 1
ppm serbuk zeolite (apabila nilai amonia, nitrit, atau TAN terlalu
tinggi) diberikan 3 hari berturut-turut lalu dihentikan, 1 ppm soda
kue apabila nilai alkalinitas dibawah ambang batas yaitu 90-120.
4.3 Pasca Produksi
4.3.1 Panen
Pemanenan udang dilakukan ketika udang sudah mencapai DOC
90 atau tergantung pada laju pertumbuhan udang dengan berat rata-rata
mencapai ukuran konsumsi 15-20 gram. Pemanenan diawali dengan
persiapan alat serta perencanaan panen, seperti antisipasi banyaknya
udang yang mengalami moulting, melakukan sampling untuk mengetahui
ukuran udang yang dipanen sesuai dengan permintaan pasar, menentukan
metode panen yang digunakan dan menurunkan tinggi air untuk
memudahkan penanganan pemanenan. Selain itu, siapkan tempat
penyortiran udang, es batu, basket, jaring, serta timbangan.
Panen di IBL Prigi menggunakan sistem panen parsial dan panen
total. Panen parsial dilakukan untuk mengurangi kepadatan pada kolam,
hal ini dilakukan agar udang dapat tumbuh lebih besar. Panen total
dilakukan ketika nafsu makan udang mulai menurun dan pertumbuhan
udang sudah melambat. Panen total dilakukan dengan mengganti pipa
penutup dengan pipa paralon berlubang agar air dapat berkurang. Ketika

43
proses pengurangan air, kincir mulai diangkat ke atas permukaan agar
tidak mengganggu saat proses menjarin udang. Proses panen dilakukan
dengan menggiring jaring dari ujung kolam hingga ke ujung yang lain.

Gambar 4.8. Penyekatan Jaring


Ketika sampai diujung, jaring disekat menjadi beberapa titik untuk
memudahkan pengambilan udang. Udang diambil menggunakan basket
kemudian diangkat menuju tempat sortir.

Gambar 4.9. Pengangkutan Ikan


4.3.2 Pasca Panen
 Proses Penyortiran
Udang yang telah dibawa ke tempat sortir kemudian dipindahkan
menuju meja sortir. Kegiatan penyortiran dilakukan untuk memisahkan
udang yang segar, molting, dan under size. Udang yang telah disortir
kemudian ditimbang.

a b

Gambar 4.10 (a) Penimbangan Udang (b) Penyortiran Udang

44
Ketika dilakukan proses penyortiran, truk yang berfungsi sebagai
cold storage dipersiapkan dengan memindahkan sebagian es ke truk
lainnya agar nanti dapat digunakan untuk menumpuk udang dengan
susunan es-udang-es.

Gambar 4.11. Penyimpanan Udang


Setelah proses persiapan cold storage selesai, kemudian memasukkan
udang yang telah ditimbang ke dalam truk. Udang dimasukkan dengan zig
zag antara sisi kanan dan kiri. Jika sisi kanan sudah mencapai 6 basket
maka diberi es diatasnya, kemudian udang dimasukkan pada sisi kiri dari
truk begitu pula seterusnya.
 Sterilisasi Peralatan dan Kolam

Steriliasi peralatan dilakukan dengan penyemprotan alat dengan


semprotan bertekanan tinggi. Untuk kolam di bersihkan ulang seperti
pada awal persiapan wadah.

Gambar 4.12. Penyemprotan Alat

45
4.4 Analisa Produksi
a. Food Convertion Ratio (FCR)
Pakan yang dihabiskan pada satu siklus di IBL Prigi kali ini sebanyak
28.000 kg dan memiliki hasil udang sebanyak 19.000 kg. Nilai FCR
dihitung berdasarkan rumus sebagai berikut (Purbosari et., al. 2018) :

Jadi, dengan jumlah pakan yang dihabiskan dalam satu siklus sebanyak
28.000 kg dan menghasilkan udang sebanyak 19.000 kg dapat
menghasilkan FCR sebesar 1.5.

b. Survival Rate (SR)


Data yang didapatkan terkait jumlah benur saat tebar awal terdapat pada
Tabel 5.5.
Tabel 4.5 Jumlah Tebar Awal Dalam Kolam.
Luas Kolam Jumlah Kolam Jumlah Benur

500 8 109.620

325 2 50.000

800 2 200.720

Total 1.378.400

Hasil panen mencapai 19.000 kg dengan size 60, maka dapat


disimpulkan bahwa total udang setelah panen sebanyak :
19.000 kg x 60 = 1.140.000
Menurut Haliman dan Adiwijaya (2005) dalam Fuady dkk. 2013,
survival rate dapat dihitung dengan menggunakan rumus berikut :

46
47
V. PENUTUP

5.1 Kesimpulan
Berdasarkan hasil dan pembahasan performansi terdapat beberapa
kesimpulan yang diperoleh, yakni :
1. Proses produksi sudah berjalan sesuai SOP, namun dalam
pengukuran kualitas air alat banyak yang rusak dan dalam
monitoring pertumbuhan diperlukan adanya sampling populasi
secara berkala untuk mengefisienkan pakan yang digunakan.
2. Dalam proses produksi, IBL Prigi menerapkan sistem bioteknologi
berbasis herbal yang artinya seluruh bahan yang digunakan dalam
budidaya semua berbahan herbal.
3. Food Convertion Ratio pada satu siklus di IBL Prigi sebesar 1.5.
4. Survival rate yang dihasilkan dalam satu siklus sebesar 83%.
5.2 Saran
Berdasarkan kegiatan praktik lapangan 1 yang penulis lakukan di IBL
Prigi Trenggalek, penulis memberikan beberapa saran berupa :
1. Pelengkapan alat untuk mengukur kualitas air seperti DO meter,
dan lainnya.
2. Peningkatan laboratorium untuk monitoring udang.
3. Pembenahan paflon tempat sortir karena roboh waktu terkena
hujan angin.

48
DAFTAR PUSTAKA

Abdul Masyur, Hidayat Suryanto, & Suwoyo, R. (2011). Pengaruh Pengurangan


Ransum Pakan Secara Periodik Terhadap Pertumbuhan dan Sintasan. J
Ris. Akuakultur Vol. 6 No.1: 71–80.

Amri, K. dan I. Kanna. (2008). Budidaya Udang Vannamei Secara Itensif, Semi
intensif, dan Tradisional. PT. Gramedia Pustaka Utama. Jakarta

Andriyanto, F., A., Efani, A., & Riniwati, H. (2013). Analisis Faktor-faktor
Produksi Usaha Kecamatan Paciran, Kabupaten Lamongan Jawa Timur,
Pendekatan Fungsi Cobb- Dauglass Analysis of Production Factors of
Vannamei Shrimp (Litopenaeus vannamei) Aquaculture Paciran
Subdistrict Lamongan District, East Java. Jurnal ECSOFiiM Vol. 1, No. 1,
2013, 1(1), 82-96

Andriyanto, F., Efani, A., & Riniwati, H. (2014). Analisis Faktor-Faktor Produksi
Usaha Pembesaran Udang Vanname (Litopenaeus Vannamei) di
Kecamatan Paciran Kabupaten Lamongan Jawa Timur; Pendekatan Fungsi
Cobb-Douglass. ECSOFiM (Economic and Social of Fisheries and
Marine), 1(1). Amri, K., & Kanna, I. (2008). Budi Daya Udang Vanamei
Secara Intensif, Semi Intensif, dan Tradisional.

Arsyad, S., N. R. Buwono, A. Afandy, A. P. Purwadhi, B. V. Maya dan D. K.


Saputra, 2017. Studi Kegiatan Pembesaran Udang Vanname (Litopenaeus
Vannamei) Dengan Penerapan Sistem Pemeliharaan Berbeda. Jurnal
Ilmiah Perikanan Dan Kelautan. 9(1) :1-14

Azhar, F, (2018). Aplikasi Bioflok yang Dikombinasikan dengan Probiotik untuk


Pencegahan Infeksi Vibrio parahamolyticus pada Pemeliharaan Udang
Vaname (Litopenaeus vannamei). Journal of Aquaculture Science, 3
(April), pp. 128-137.

49
Budiardi, T., Batara, T., & Wahjuningrum, D. (2005). Tingkat Konsumsi Oksigen
Udang Vaname (Litopenaeus vannamei) dan Model Pengelolaan Oksigen
Pada Tambak Intensif. Jurnal Akuakultur Indonesia, 4(1), 89–96.

Budiardi, T., Batara, T., & Wahjuningrum, D. (2007). Oxygen Consumption of


White Shrimp (Litopenaeus vannamei) and Model of Oxygen Management
in Intensive Culture Pond. Jurnal Akuakultur Indonesia, 4(1), 86.
http://doi.org/10.19027/jai.4.86-96

BAPPL STP Serang (2020). BUSMETIK. BAPPL STP Serang

Boyd. 2017. Teknik Pembesaran Udang Vannamei Pada Tambak Pendamping PT.
Central Proteina Prima Tbk Di Desa Randutlah, Kecamatan Paiton,
Probolinggo, Jawa Timur. Journal Of Aquaculture And Fish Health 7(2) :
1-7

Choeronawati, A. I., Prayitno, S. B. and Haeruddi. (2019). Studi Kelayakan


Budidaya Tambak di Lahan Pesisir Kabupaten Purworejo. Jurnal Ilmu dan
Teknologi Kelautan Tropis, 11(1), p. 191. doi: 10.29244/jitkt.v11i1.22522.

Farchan, M. (2006). Teknik Budidaya Udang Vaname (Litopenaeus vannamei).


BAPPL. Sekolah Tinggi Perikanan (STP) Serang.

Fnc, C. et al. (2018). Budidaya Udang Vaname (Litopenaeus vannamei) di


Keramba Jaring Apung Laut Culture of White Shrimp (Litopenaeus
vannamei) at Sea Floating Net. pp. 410–418.

Fratama, A., Wardiyanto, W., & Supono, S. (2017). Studi Performa Udang
Vaname (Litopenaeus vannamei) yang Dipelihara dengan Sistem Semi
Intensif pada Kondisi Air Tambak dengan Kelimpahan Plankton yang
Berbeda pada Saat Penebaran. E-Jurnal Rekayasa dan Teknologi Budidaya
Perairan, 6(1), 643-652. http.//doi.org/10.23960/jrtbp.vgil.1618p643-652

Fuady, M. F., Supardjo, M. N., & Haeruddin. (2013). Pengaruh Pengelolaan


Kualitas Air terhadap Tingkat Kelulusanhidupan dan Laju Pertumbuhan
Udang Vaname (Litopenaeus vannamei) di PT. Indokor Bangun Desa,

50
Yogyakarta. Diponegoro Journal of Maquares Management of Aquatic
Resources, 2(4), 155-162.

Ghufron, M. et al. (2018). Teknik Pembesaran Udang Vaname (Litopenaeus


vannamei) pada tambak Pendamping PT. Central Proteina Prima Tbk di
Desa Randutatah, Kemacatan Paiton, Probolinggo, Jawa Timur. Journal of
Aquaculture and Fis Health, 7(2), P. 70

Gunarto., Mansyur, Abdul., dan Muliani. (2009). Aplikasi dosis fermentasi


probiotik berbeda pada budidaya udang vaname (Litopenaeus vannamei)
pola intensif. Jurnal riset akuakultur, 4(2) : 241-255.

Hendrajat, Erfan Andi, Mangampa, M., & Burhanuddin. (2015). Tambak Plastik
Mulsa untuk Budidaya Udang Vaname (Litopenaeus vannamei) Semi
Intensif. Prosiding Forum Inovasi Teknologi Akuakultur, 1107–1115.

Kordi, M.G.H dan A.B. Tancung. (2007). Pengelolaan Kualitas Air dalam
Budidaya Perairan. Rineka Cipta. Jakarta. 208 hal.

Mangampa, Markus dan Suwoyo, Hidayat Suryanto. (2010) budidaya udang


vaname (Litopenaeus vannamei) tekonologi intensif dengan benih
tongkolan. Jurnal Riset Akuakultur, 5(3) :351-361

Mustafa, A., Ratnawati, E., & Sapo, I. (2010). Penentuan Faktor Pengelolaan
Tambak yang Mempengaruhi Produktivitas Tambak Kabupaten Mamuju,
Provinsi Sulawesi Barat. Jurnal Ilmiah Perikanan dan Kelautan, 2(2),
199–207.

Nuryani, AG. B. (2006). Pengendalian Mutu Penanganan Udang Beku dengan


Konsep Hazard Analysis Critical Control Point. Universitas Diponegoro,
Semarang.

Pratama, A., Wardianto and Supono (2017). Studi Performa Budidaya Udang
Vaname (Litopenaeus vannamei) yang Dipelihara dengan Sistem Semi
Intensif pada Kondisi Air Tambak dengan Kelimpahan Plankton yang

51
Berbeda pada Saat Penebaran. e-Jurnal Rekayasa dan Teknologi Budidaya
Perairan, VI (1), pp. 643–652.

Purnamasari, I., Purnama, D. and Utami, m. A. F. (2017). Pertumbuhan Udang


Vaname (Litopenaeus vannamei) di Tambak Intensif. Jurnal Enggano, 2
(1), Pp. 558-67

Standar Nasional Indonesia (SNI). 2014. Udang Vanamei (Litopenaeus


vannamei). Jurnal Akuakultur Indonesia, SNI 8037.1 (Januari), 1-11.

Standar Nasional Indonesia (SNI). 2015. Produksi Udang Vaname (Litopenaeus


vannamei, Boone 1931) Super Intensif di Tambak Lining. Badan
Standarisasi Nasional: SNI 8118:2015, Jakarta.

Standar Nasional Indonesia (SNI). 2004. Benih Udang Vanname (Litopenaeus


vannamei) Kelas Benih Sebar. Badan Standarisasi Nasional : SNI 01-
7252-2006. Bogor.

Supono. (2011). Studi perbandingan keragaan udang windu (Penaeus monodon)


dan udang putih (Litopenaeus vannamei) pada tambak semi plastik. Pena
Akuatika. 3 (1): 1-8.

Suwoyo, H. S., & Mangampa, M. (2010). Aplikasi probiotik dengan konsentrasi


berbeda pada pemeliharaan udang vaname (Litopenaeus vannamei).
Prosiding Forum Inovasi Teknologi Akuakultur, 239-247.

Syafaat, M. N., Mansyur, A., Tonnek, S., & Undu, M. C. (2016). Persentase Sisa
Pakan Protein Tinggi dan Rendah di Anco (Feeding Tray) pada Budidaya
Udang Vaname (Litopenaeus vannamei) Intensif dengan Teknik Pergiliran
Pakan. Prosiding Forum Inovasi Teknologi Akuakultur, 667–676.

Syah, R., Makmur, & Fahrur, M. (2017). Budidaya Udang Vaname dengan Padat
Penebaran Tinggi. Media Akuakultur, 12(1), 19–26.

Tampangallo, B. R., Suwoyo, H. S., & Septiningsih, E. (2014). Pengaruh Kincir


sebagai Sumber Arus Terhadap Performansi Udang Vaname (Litopenaeus

52
vannamei) pada Budidaya Sistem Super Intensif. Prosiding Forum Inovasi
Teknologi Akuakultur, 353–360.

Tim Peikanan WWF-Indonesia. (1998). Better Management Practices Budidaya


Udang Vanammei Tambak Semi Intensif dengan Instalasi Pengolahan Air
Limbah (IPAL), Seri Panduan Perikanan Skala Kecil. Jurnal Akuakultur
Indonesia. 22.

Witoko, Pindo, Purbosari, N., Noor, N. M., dkk. (2018). Budidaya Udang Vaname
(Litopenaeus vannamei) di Keramba Jaring Apung Laut. Prosiding
Seminar Nasional Pengembangan Teknologi Pertanian. 410-418

Wulandari, T., Widyorini, N. and P, P. W. (2015). Hubungan Pengelolaan


Kualitas Air dengan Kandungan Bahan Organik, NO2 dan NH3 pada
Budidaya Udang Vannamei (Litopenaeus vannamei) di Desa Keburuhan
Purworejo. Religion and Society Hubungan Pengelolaan Kualitas Air
dengan Kandungan Bahan Organik, NO2 dan NH3 pada Budidaya Udang
Vannamei (Litopenaeus vannamei) di Desa Keburuhan Purworejo, 4, pp.
42–48. doi: 10.20594/religionandsociety.21.0_16

53
LAMPIRAN

Lampiran 1. Bahan POC Air, POC Pakan, POT, dan Fermentasi Pakan

Mineral Pakan 25 Kg Amino +

Vitamin Bionutrien Biolizer

Bubuk Herbal Hormonik Biolacto

54
ZA Susu Skim

Molase Ragi Tape

SP 36 Air Tawar

55
Lampiran 2. Kontrol Pakan Kolam K3

Tanggal Umur Frekuensi Pemberian Pakan Total Pakan Kumulatif


(Hari) 6:00 11:00 15:00 19:00 Harian (kg) Pakan (kg)
2/6/21 78 11 11 11 10 43 43
3/6/21 79 11 11 10 10 42 85
4/6/21 80 11 10 - 10 31 116
5/6/21 81 10 10 10 10 40 156
7/6/21 82 10 10 10 10 40 196
8/6/21 83 10 10 10 10 40 236
9/6/21 84 10 - 10 10 30 266
10/6/21 85 10 10 10 10 40 306
11/6/21 86 10 10 10 10 40 346
12/6/21 87 10 10 10 10 40 386
13/6/21 88 10 10 10 10 40 426
14/6/21 89 10 - 10 10 30 456
15/6/21 90 10 10 10 10 40 496

Lampiran 3. Kontrol Kualitas Air K3

Tanggal Pengukuran Kualitas Air Harian Perlakuan Harian


pH Suhu Salinitas
5:30 20:00 5:30 20:00 5:30 20:00
2/6/21 8 8.4 27.1 28.7 22 20 Kapur 4 kg
3/6/21 8.1 8.1 26.9 27.3 21 25 Kapur 4 kg
4/6/21 8 7.8 26.1 27.8 22 23 Kapur 4 kg
5/6/21 7.8 7.8 26.7 27.4 22 22 Kapur 4 kg
7/6/21 - 7.6 - 27.5 - 22 Kapur 4 kg
8/6/21 7.7 7.6 26.3 27.5 24 22 Kapur 4 kg
9/6/21 7.7 7.7 26.3 28.3 22 27 Kapur 4 kg

56
10/6/21 7.6 7.8 26.4 28.7 26 25 Kapur 4 kg
11/6/21 7.7 7.6 27.2 28.1 21 20 Kapur 4 kg
12/6/21 7.9 7.7 26.8 28.5 20 21 Kapur 4 kg
13/6/21 7.5 7.8 26.5 29.0 21 22 Kapur 4 kg
POC 1 Jirigen
14/6/21 7.6 8.0 27.2 28.8 20 20 Kapur 4 kg
15/6/21 7.5 7.8 27.1 28.2 20 20 Kapur 4 kg

Lampiran 4. Monitoring Udang

No. Tanggal DO Padat Size AB Total Kondisi Kesehatan


Petak C Teba W Pakan Udang
r
K1 3/06/2021 78 225 65 15.19 Anggota tubuh
ekor/ udang lengkap, dan
m2 udang dalam
kondisi sehat.

K2 4/06/2021 79 225 79 12.57 Anggota tubuh


ekor/ udang lengkap , dan
m2 udang dalam
kondisi sehat.

K3 5/06/2021 80 225 70 14.25 Anggota tubuh


ekor/ udang lengkap dan
2
m udang dalam
kondisi sehat.

K4 6/06/2021 81 225 107 9.3 Anggota tubuh


ekor/ udang lengkap, dan
m2 udang dalam
kondisi sehat

K5 7/06/2021 82 225 82 12.08 Anggota tubuh

57
ekor/ udang lengkap, dan
2
m udang dalam
kondisi sehat

Lampiran 5. Data Karyawan IBL Prigi

NO. NAMA / NIP PANGKAT / JABATAN


GOLONGAN
1. SUBLANDRI, S.Pi Penata ( III/C ) Koordinator Instalasi
NIP . 19731227 199903
1 007
2. AGUS RIYONO, S.Pi Penata Muda Pengelola Pengawasan
NIP . 19730815 200801 (III/a ) Pembudidayaan Ikan
1 012
3. JIONO Pengatur Tingkat Teknisi Instalasi Budidaya
NIP . 19660621 I ( II/d )
4. AGUS SUMARDI Pengatur Tingkat Teknisi Instalasi Budidaya
NIP . 19650406 200701 I ( II/d )
1 015
5. SRI WAJUNINGSIH Pengatur Tingkat Pengadministrasi Umum
NIP . 19700918 200701 I ( II/d )
2 016
6. SULAMI Pengatur Tingkat Teknisi Instalasi Budidaya
NIP . 19640902 200701 I ( II/d )
2 005
7. NURROHMAN Pengatur Tingkat Pengelola Pemanfaatan
NIP . 19721204 200701 I ( II/d ) Barang Milik Daerah
1 014
8. RUDI HARYANTO Pengatur ( II/c ) Pengelolaan Keuangan
NIP . 19780401 201001
1 007

58
9. ANDIKA AGUS PTT-PK Pengelola Pengawasan
SETIAWAN, S.Pi Pembudidayaan Ikan
NIPTT-PK 120-
20041987-122011-2432
10. DIMAS AGUNG PTT-PK Pengelola Pengawasan
ARIWIBOWO, S.Pi Pembudidayaan Ikan
NIPTT-PK 120-
12091992-122011-2432
11. BAGUS PEBRIANTO PTT-PK Teknisi Instalasi Budidaya
NIPTT-PK 120-
24021985-092017-9048
12. CANDRA EKA HARI PTT-PK Teknisi Instalasi Budidaya
PURNAMA
NIPTT-PK 120-
10071992-3834
13. SLAMET WIDODO Outsourcing Tenaga Keamanan

14. ADE ERMA Outsouring Tenaga Teknis Administrasi


HANDAYANI, S.Pi

15. RUFAIDA INTAN Outsouring Tenaga Teknis Administrasi


PUSPITA DEWI

16. MAHENDRA DWI Outsouring Tenaga Keamanan


LAKSONO

17. RICO DWI AGUNG Outsouring Cleaning Service


ATMAYAN

18. WIDODO EKO P ., S.Pi Sukwan Tenaga Teknis

19. SYAHRUDDIN JAMIL Sukwan Tenaga Teknis

59
20. ZAHRA ANNISA Sukwan Tenaga Administrasi

Lampiran 6. Kegiatan Selama Praktik

Senam Jumat Pagi Senam Jumat Pagi

Bersama Karyawan Bersama Rekan PKP

60

Anda mungkin juga menyukai