Anda di halaman 1dari 5

Persentasi Kelompok 1

Anggota : Muspa Putriani (Moderator)


: Desi Noviyanti (Pemateri)
: Putri Sari (Pemateri)
Notulen : Kelompok 3
Hari/Tanggal : 21 Desember 2023

Komentar: Kelompok 2
Ayu mustika
“Menurut kelompok 2, media yang digunakan cukup menarik untuk tulisan bisa diperbesar
ukurannya”
Tri Utami
“Media lain yang bisa digunakan hendaknya disebutkan juga jangan hanya media audio
visual saja”

Diskusi:
1. Kelompok 8 : Pujianti
Pertanyaan: Bagaimana upaya pemerintah atau guru dalam menghadapi tantangan pola
pembelajaran abad 21?
Jawab:
Cara yang dilakukan pemerintah:
Mengembangkan kurikulum sesuai dengan karakteristik peserta didik abad 21
Menyediakan infrastruktur teknologi yang memadai. (koneksi internet)
Memberikan pelatihan terhadap guru untuk meningatkan keterampilan digital.
Pemerintah melakukan Pengembangan atau penelitian yang menghasilkan inovasi.
Cara yang dilakukan guru:
Menggunakan teknologi yang menarik untuk diajarkan kepada siswa.
Kolaborasi antara guru dengan orang tua untuk membimbing peserta didik.
Komentator:
Memprogramkan pertukaran guru dari terpencil ke kota.
Guru tidak bisa menolak perkembangan zaman.

2. Kelompok 4 : Aldi Tri Suandi


Pertanyaan: Bagaimana kepentingan teknologi dan media apakah telah mempengaruhi
pembelajaran dan dibelajarkan?
Jawab:
Pendidikan kolonial dengan sekarang sangat berbeda. Dengan adanya teknologi bisa
meningkatkan minat belajar pada siswa.
Komentator:
Teknologi bisa digunakan untuk mencari referensi-referensi untuk bahan ajar. Media
pembelajaran bisa digunakan anak untuk memahami sesuatu yang abstrak.

3. Kelompok 5: Yuyun Wahyuni


Pertanyaan: Peran apa yang bisa dilakukan untuk menghadapi peserta didik yang
kecanduan teknologi.
Jawab:
a. Berilah contoh yang baik bagi peserta didik.
b. Batasi penggunaan gadget bagi peserta didik.
c. Berikan mainan sesuai dengan umurnya.
Komentator:
Butuh peran orang tua untuk mengingatkan penggunaan teknologi untuk menunjang
proses pembelajaran peserta didik.

Sesi 2
1. Hasmawati (Kelompok 10)
Pertanyaan: Bagaimana cara kalian menguprgrade metode pembelajaran konvensional
menjadi berbasis teknologi?
Jawab:
Harus ada pelatihan terhadap guru tersebut. sehingga guru akan terbiasa menggunakan
aplikasi-aplikasi pembelajaran yang. Seperti yang awalnya dilakukan pembelajaran
konvensional beralih ke teknologi dengan menggunakab cllas room
Komentator: Membuat video pembelajaran dan dibawa ke dalam proses pembelajaran
media audio visual atau guru membuat video digantikan dengan game.

2. Kelompok 7: Putri Andani


Bagaimana cara guru untuk melakukan pembelajaran di daerah pelosok yang teknologinya
belum terlalu berkembang.
Jawab:
Bisa menggunakan sumber belajar yang ada membuat proyek, atau melalukan proses
pembelajaran di luar kelas.
Komentator:
Guru dapat melakukan pembelajaran dengan mengamati lingkungan sekitar atau
menggunakan media yang ada disekitar.

3. Kelompok 3: Ramadini Eka Fitri


Apa keefektifan teknologi dalam pembelajaran covid-19?
Jawab:
Teknologi sangat efektif di lakukan dalam pembelajaran covid 19 bisa memanfaatkan
google meet, zoom, e-learning.
Komentaror:
Berdasarkan hasil riset jurnal menurutnya sudah terbantu dengan teknologi sekarang
seperti ruang guru.
Dokumentasi:

Anda mungkin juga menyukai