Anda di halaman 1dari 3

Setelah melakukan evaluasi diri, jawablah setiap pertanyaan berikut ini:

1. Sejauh mana pemahaman Anda tentang konsep-konsep inti yang telah Anda pelajari
di modul ini, yaitu: disiplin positif, posisi kontrol guru, kebutuhan dasar manusia,
keyakinan kelas, dan segitiga restitusi. Adakah hal-hal yang menarik untuk Anda dan
di luar dugaan?

 Pemahaman saya tentang pelajaran dalam modul ini bisa dikatakan belum
sempurna masih ada beberapa hal yang harus dipahami lebih dalam lagi dan
mungkin bisa berdiskusi lagi dengan dengan teman yang memiliki
kemampuan dan pengalaman lebih baik dari saya jika diprosentase mungkin
baru sekitar 50% pemahaman saya terhadap materi pada modul ini. Saya
sangat menanaikan sesi elaborasi dengan instruktur dengan begitu saya
berharap akan ada pencerahan buat saya
 Hal yang menarik dan diluar pengalaman buat saya adalah tentang segitiga
restitusi karena hal ini dalah baru buat saya. Materi ini baru saya jad saya
harus membaca modul berkali – kali. Bisa dikatakan mungkin selama sudah
pernah melakukan praktik baik tersebut tapi tidak mengetahui artinya

2. Tuliskan pengalaman Anda dalam menggunakan konsep-konsep inti tersebut dalam


menciptakan budaya positif baik di lingkup kelas maupun sekolah Anda.

Saya memiliki pengalaman dan yang sudah selalu saya lakukan adalah membuat
keyakinan kelas (peraturan kelas) Diawal pertemuan saya dan murid – murid saya
selalau menyusun peraturan kelas yang disepakati bersama dan ditegakkan hal ini
memudahkan saya dalam mengelola kelas untuk kegiatan belajar mengajar saya.

3. Sebelum mempelajari modul ini, pernahkah Anda menerapkan segitiga restitusi


ketika menghadapi permasalahan murid Anda? Jika iya, ada di posisi manakah
Anda? Anda boleh menceritakan situasinya dan posisi Anda saat itu.

Dengan mempelajari modul ini terutama tentang segitiga restitusi dan setelah saya
cocokkan saya pernah melakuan menerapkan segitiga restitusi ini, ketika saya
menjadi wali kelas dan salah murid saya tidak masuk kelas selama beberapa hari
dan ternyata dia pergi dari rumah ikut komunitas anak “punk” dan hidup dengan
menggeladang dan menjadi penegmis sambil berpindah – pindah tempat. Sampai
kami melaporkan ke pihak yang berwajib untuk menemukan anak ini. Setelah dai
kembali saya mengajaknya berdiskusi bertanya mengapa dia pergi dari rumah?
Bagaimana perasaan dia setelah kembali kerumah? Dan apa yang dia peroleh
setelah pergi dari rumah? Dia menceritakan semua akhirnya saya berikan beberapa
contoh nasib kurang beruntung anak yang tinggal dijalanan dan saya yakinkan
padanya bahwa dia masih memiliki keluarga dan masa depan. Saya berusaha
melakukan validasi tindakan dari anak ini dan berharap dia bisa belajar dari
kesalahan yang pernah dilakukan untuk perbaikan masa depanya.

4. Perubahan apa yang terjadi pada cara berpikir Anda dalam menciptakan budaya
positif di kelas maupun sekolah Anda setelah mempelajari modul ini?

Saya berharap ada perubahan yang positif di sekolah maupun dikelas saya
dinatranya :

 Baik guru maupun siswa sellau mendapat pelajaran dari setipa kesalahan
ynag dilakukan baik oleh orang lain dan didi sendiri sehingga tidak
mengulangi kesalahan yang sama
 Tidak ada penghakiman yang berlebih terhadap orang yang melakukan
kesalahan sehingga selalu ada kesempatan untuk memperbaiki diri dan
berbuat lebih baik dimasa depan
 Adanya keseimbangan reward dan punnishment, jika selama ini jarang akan
menghargai akan tetapi lebih mudah menghukum maka saya berharap ada
keseimbangan

5. Seberapa penting mempelajari topik modul ini bagi Anda sebagai seorang individu
dan Anda sebagai seorang pemimpin pembelajaran?
Bagi saya sangat penting untuk mempelajari modul ini dan menerapkanya supaya
sebagai pemimpin pendidikan tidak salah dlama mengambil tindakan bagi anak
yang melakukan kesalahan sehingga dapat tercipta sistem pendidikan yang baik dan
tidak menimbulkan kerugian bagi guru maupun murid

6. Apa yang Anda bisa lakukan untuk membuat dampak/perbedaan di lingkungan Anda
setelah Anda mempelajari modul ini?

Jika kita menginginkan hasil maka yang harus kita lakukan adalah mencoba
menerapkan konsep dalam modul ini dalam kegiatan belajar mengajar kita sehari –
hari setelah itu lakukan analisis hasilnya baru kita akan mengetahui dampak atau
hasilnya

7. Selain konsep-konsep tersebut, adakah hal-hal lain yang menurut Anda penting
untuk dipelajari dalam proses menciptakan budaya positif baik di lingkungan kelas
maupun sekolah?

Menurut saya konsep – konsep tersebut sudah cukup jika kita bisa menerapkan
semua dalam kegiatan belajar mengajar kita sehari – hari. Konsep pemenuhan
kebutuahan dasar, segitiga restitusi, keyakinan kelas dan lima posisi kontrol sangat
membantu peran guru dan kepala sekolah dalam melakukan tindakan apabila ada
yang melakukan kesalahan atau perbuatan yang kurang tepat sehingga bisa
mengatasi permasalahan dengan tpat dan tidaka da pihak yang dirugikan.

8. Langkah-langkah awal apa yang akan Anda lakukan jika kembali ke sekolah/kelas
Anda setelah mengikuti sesi ini?

Saya akan memahami benar modul pada sesi ini dan saya akan merancang
tindakan yang sesuai dengan konsep pada modul ini, kemudian saya akan
membagikan inofrmasi yang saya peroleh ini dengan teman sejawat saya (guru satu
rumpun). Dengan demikian ketika saya menerapkan konsep pada modul ini teman
sejawat saya bisa memberikan penilaian dan evaluasi.

Anda mungkin juga menyukai