Anda di halaman 1dari 2

Nama : Syarfiati Burhan

NIM : 23345644

Topik 2 : Aksi Nyata

DESIGN THINKING

1. Bagaimana intensitas dan dinamika proses yang Anda rasakan pada fase empati?
Jawab:
Pada fase empati sering kali melibatkan intensitas emosi, baik pada pihak yang
memberikan empati maupun yang menerima empati. Melalui ini saya mencoba untuk
berempati dengan orang lain mungkin merasakan emosi yang serupa dengan apa yang
dirasakan oleh teman maupun rekan saya. Melalui fase empati membuat kita bisa
lebih memahami bagaimana bersosialisasi dilingkungan tempat kita berada.

2. Apa hal baru yang Anda dapatkan setelah menggunakan teknik empati pada Design
Thinking?
Jawab:
Dengan menggunakan teknik empati dalam Design Thinking, saya dapat
mendapatkan wawasan yang lebih dalam, menciptakan produk yang lebih baik, dan
lebih baik beradaptasi dengan perubahan dalam kebutuhan yang ada. Hal ini memicu
untuk membangun solusi yang lebih manusiawi dan relevan dalam berbagai konteks

3. Adakah hal yang membuat Anda bersemangat selama proses perkuliahan?


Jawab:
Ada, setelah mengenal design thinking saya lebih bisa memahami apa-apa saja
yang harus dilakukan sebelum melakukan sesuatu hal, sehingga apa yang akan
dilakukan menjadi lebih terencana.

4. Adakah suasana yang membuat Anda malas ketika berproses?


Jawab:
Tidak ada. Menurut saya hal yang saya hadapi sekarang adalah jalan untuk
menuju cita-cita saya sehingga ketika menjalankan proses pembelajaran saya akan
terus membenahi diri untuk menjadi guru yang paham akan kebutuhan siswa-siswi
saya.

5. Apakah materi pada topik ini mengubah pandangan Anda terhadap diri sendiri, teman,
dan lingkungan khususnya lingkungan pendidikan?
Jawab:
Iya. Melalui materi ini saya memahami bahwa segala sesuatu tindakan itu
harus dipikirkan terlebih dahulu sehingga apa yang akan kita tuju bisa terwujud
walaupun dalam pelaksanaannya memilki kendala-kendala kecil, tapi kita bisa
melaluinya dengan menerapkan design thinking dalam kehidupan.
6. Adakah pembelajaran pada topik ini yang dapat membantu Anda ketika mengajar di
sekolah nanti?
Jawab:
Ada. Memahami materi empati pada design thinking akan membuat kita lebih
memahami karakter dari pesrta didik sehingga kebutuhannya dalam pembelajaran
dapat terpenuhi.

7. Apa harapan yang muncul setelah menjalani proses perkuliahan ini?


Jawab:
Harapan saya setelah menjalani proses perkuliahan ini hal-hal yang telah
diajarkan dalm perkuliahan dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.

Anda mungkin juga menyukai