Anda di halaman 1dari 3

FIRMAN KURNIA H.D.

/ 23597081
PPG PRAJABATAN 2023 PENJASKES

TOPIK 4 / ELABORASI PEMAHAMAN

PERSPEKTIF SOSIOKULUTURAL

Elaborasi Pemahaman Topik 4

1. Apa pandangan Anda mengenai topik bahasan tersebut ?

Pembelajaran terpenting yang saya dapatkan dari topik bahasan ini saya dapat memahami
dan mampu memilki pandangan tentang bagaimana membuat konsep pembelajaran yang
melibatkan perspektif sosiokultural dengan penerapan ZPD “Zone of Proximal
Development” dalam proses pembelajaran. Tentunya tidak segampang yang dibayangkan,
perlu adanya identifikasi dan observasi kondisi dan latar belakang pada setiap peserta didik
yang nantinya akan mempermudah dalam perencanaan konsep pembelajaran dengan ZPD
ini. Dalam topik 4 ini juga memahamkan saya tentang pentingnya model strategi
pembelajaran ZPD yang diterapkan kepada peserta didik akan memancing dan
mengaktifkan kondisi kognitif peserta didik dan dalam model literasi ini seorang guru
dapat mengenalkan mapun membantu sebuah budaya membaca kepada peserta didik yang
nantinya akan ditanamkan pada peserta didik sehingga akan siap dalam menyongsong
Indonesia emas pada masa yang akan datang.

2. Bagaimana Anda menyikapi tantangan yang ada terkait topik bahasan tersebut ?

Saya menyikapi tantangan yang ada terkait bahasan tersebut dengan memberikan lingkungan
yang mendukung bagi implementasi ZPD. Ini dapat termasuk sumber daya yang memadai,
dukungan administratif, serta program pengembangan profesional yang terus-menerus bagi
guru untuk meningkatkan pemahaman mereka tentang konsep ZPD dan penerapannya dalam
pembelajaran.

3. Apa saja hal baik yang Anda dapatkan mengenai topik bahasan tersebut ?
Hal baik yang saya dapatkan pada topik 4 ini adalah penerapan pembelajaran
bersosiokultural dengan penerapan strategi pembelajaran ZPD meliputi bagaimana
seorang guru mengidentifikasi latar belakang dan kemampuan peserta didik
mulai dari kondisi ekonomi, sosial, budaya, dan politik yang nantinya menjadi sebuah
lembar pengamatan yang akan dijadikan sebuah pedoman dalam pembelajaran. Dengan
menggunakan pedoman tersebut seorang guru dapat menerapkan model pembelajaran
perpektif sosial dan kemampuan peserta didik dengan tidak memandang sebagian faktor latar
belakang peserta didik dan berusaha untuk menyamaratakan dengan pertimbangan
kemampuan setiap peserta didik dalam proses pembelajaran yang berbasis pada perspektif
sosiokultural sehingga akan mempengaruhi kondisi suasana pembelajaran secara ZPD yang
nantinya akan berdampak pada psikologi peserta didik. Selanjutnya apabila diterapkan
akan menjadikan sebuah ruang pembelajaran yang menyenangka

4. BagaimanaAnda menerapkan ilmu yang Anda dapatkan terkait topik bahasan dalam
profesi Anda sebagai guru ?

saya berkesempatan mencoba menerapkan ilmu tersebut pada saat PPL. Menyadari bahwa
setiap individu memiliki prespektif sosiokultural yang berbeda, maka dari itu sebagai seorang
pendidik harus menerapkan pembelajaran berdiferensiasi dalam proses pembelajaran dan
memberikan bantuan (scaffolding) dalam mengembangkan potensi yang dimiliki peserta
didik. Kegiatan PPL membantu saya untuk menerapkan sekaligus bahan evalausi saya pada
saat menjadi pendidik nanti

5. Pertanyaan apa yang ingin Anda laporkan lebih lanjut tentang topik bahasan tersebut ?

Pertanyaan yang ingin saya ajukan terkait pembahasan topik ini adalah :

1. Bagaimana seorang guru menghadapi seorang peserta didik yang mengalami


kesenjangan sosial yang berpengaruh pada proses pembelajaran ZPD dengan
menerapkan perspektif sosial dalam proses pembelajaran ?
2. Apakahdampak negatif jika seorang guru melakukan penerapan pembelajaran
perspektif sosial dengan strategi ZPD dengan menggabungkan scaffolding dalam
pembelajaran secara guru tersebut belum menguasai dan memiliki konsep untuk
menerapkan perspektif sosiokultural dalam pembelajaran ?

Anda mungkin juga menyukai