Anda di halaman 1dari 30

Misi Menurunkan Hujan Buatan Diperpanjang demi KTT ASEAN

Selama 11 hari terakhir, tim sudah menyemai 9.600 kilogram garam dan 800 kg kapur
tohor (CaO) ke langit Jabodetabek. Operasi akan terus dilanjutkan demi mengurangi polusi
udara selama KTT ASEAN. Tim gabungan terus melanjutkan operasi teknologi modi�ikasi cuaca
atau TMC di Jabodetabek hingga 9 September 2023. Operasi ini dilakukan untuk menurunkan
hujan buatan dan mengurangi polusi udara selama Konferensi Tingkat Tinggi atau KTT Ke-43
ASEAN di Jakarta, 5-7 September 2023.

Koordinator Laboratorium Pengelolaan Teknologi Modi�ikasi Cuaca Badan Riset dan


Inovasi Nasional (BRIN) Budi Harsoyo mengatakan, berdasarkan prakiraan cuaca dari Badan
Meteorologi, Klimatologi, dan Geo�isika (BMKG), ada potensi pertumbuhan awan hujan pada 7
sampai 10 September. Tim bersiaga menyemai garam (NaCl) jika awan tersebut muncul.

”Operasi TMC diperpanjang hingga 9 September. TMC untuk polusi udara ini sejak awal
salah satu fokusnya untuk KTT ASEAN. Mulai tanggal 7 (September) akan membaik lagi
potensinya (awan hujan),” kata Budi, Senin (4/9/2023).

Operasi TMC ini dilakukan tim gabungan dari BRIN, BMKG, Badan Nasional
Penanggulangan Bencana (BNPB); dan TNI AU. Posko operasi TMC dipusatkan di Lanud Halim
Perdanakusuma, Jakarta. Pada Minggu kemarin, aktivitas gelombang atmosfer tidak terpantau
aktif di sekitar wilayah Banten, DKI, dan Jawa Barat sehingga tidak memberikan kontribusi
terhadap pembentukan awan hujan. Indeks surge berada pada nilai 7,2. Artinya, aktivitas
seruakan dingin dari Asia dan angin lintas ekuator tidak signi�ikan.
Arah dan kecepatan angin antara angin permukaan hingga lapisan 18.000 kaki
umumnya dari utara ke tenggara. Kecepatan anginnya bervariasi, berkisar 2 sampai 34 knot.
Sementara kelembaban di lapisan 850 sampai 500 milibar berkisar 30 sampai 98 persen.
Adapun kondisi labilitas dalam posisi stabil hingga labil lemah sedang sehingga potensi hujan
dalam kategori lemah dan prediksi air mampu curah berkisar 1 sampai 3 milimeter per tiga
jam.

Berdasarkan data tersebut, tim tidak terbang untuk menyemai garam karena tidak
terpantau adanya pertumbuhan awan hujan. Oleh karena itu, belum terjadi lagi hujan yang
signi�ikan seperti pada 27 Agustus 2023 lalu. ”Pemantauan awan-awan rendah, awan
menengah, maupun awan tinggi juga teramati sangat rendah sehingga tidak memungkinkan
untuk disemai garam,” ucapnya.

Total garam yang sudah disemai hingga operasi TMC hari ke-11 adalah 9.600 kilogram
dan 800 kg kapur tohor (CaO). Masih ada stok 7.400 kg garam dan 3.400 kg kapur tohor yang
akan disemai hingga 9 September. Ribuan kilogram bahan semai tersebut disemai dengan 13
kali penerbangan atau total jam terbang 20 jam 10 menit. Penyemaian dilakukan
menggunakan CASA 212 registrasi CASA 212 TNI AU dari Skuadron Udara 4 Lanud Abdul
Rachman Saleh, Malang, di Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta, pada ketinggian 8.000-
10.000 kaki.

Upaya lain

www.alterna�fa.com
Selain operasi TMC, pemerintah juga melakukan uji emisi kendaraan, memberlakukan
kebijakan bekerja dari rumah, menyemprot air dari mobil dan gedung tinggi, menghentikan
operasi pembangkit listrik tenaga uap (PLTU) batubara di tempat industri, termasuk juga
mempercepat penggunaan kendaraan listrik. Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan
Investasi Luhut Binsar Pandjaitan ditunjuk Presiden Joko Widodo untuk memimpin
penanganan polusi udara Jakarta.

Ketua Kampanye Wahana Lingkungan Hidup Indonesia (Walhi) DKI Jakarta


Muhammad Aminullah menilai upaya ini tidak menyelesaikan persoalan pencemaran udara
secara jangka panjang. Solusi kendaraan listrik, misalnya, hanya akan memindahkan sumber
pencemar dari kendaraan bermotor dan menambah beban polusi udara dari fasilitas PLTU
batubara.
”Jangan sampai membersihkan udara di Jakarta dengan cara merusak lingkungan di
wilayah lain. Jangan ambil solusi yang mengorbankan pihak lain. Apalagi yang tidak ada
kaitannya dengan Jakarta,” kata Aminullah.
Pemerintah juga melakukan rekayasa lalu lintas di 29 ruas jalan Jakarta agar tidak
macet dan mengurangi polusi udara selama KTT ASEAN. Ada pula empat ruas jalan tol yang
akan diberlakukan pembatasan operasionalisasi angkutan barang. Keempat ruas tol itu
meliputi Jalan Tol Cawang-Tomang-Pluit, Jalan Tol Tomang-Pluit, Jalan Tol Kembangan-Tomang,
dan Jalan Tol Prof Dr Ir Sedyatmo (Pluit-Kamal Muara).
Sementara itu, polusi udara di sekitar Jabodetabek masih buruk pada Senin
(4/9/2023) pukul 09.00. Berdasarkan Air Quality Index (AQI), Tangerang Selatan masuk
kategori tidak sehat dengan angka 174. Konsentrasi parameter PM 2,5-nya sebesar 87,5
mikrogram per meter kubik atau 17,5 kali lebih tinggi dari batas normal yang ditetapkan WHO.

www.alterna�fa.com
Sering Merasa Lapar? Coba Konsumsi 3 Jenis Makanan Berikut

Jika Anda selalu merasa lapar, bahkan di antara waktu makan, itu mungkin pertanda
pola makan yang buruk, stres, kurang tidur, atau ketidakseimbangan hormon. Memilih
makanan yang membantu Anda merasa kenyang lebih lama mungkin bisa membantu
mengatasinya. Untuk mencegah sering lapar, carilah makanan yang mengandung protein dan
serat. Keduanya mengurangi rasa lapar dan membuat kenyang lebih lama. Selain mengonsumsi
cukup protein, menjaga tubuh tetap terhidrasi dan tidur cukup juga dapat membantu
mengurangi rasa lapar.
Dikutip dari laman Healthline, rasa lapar adalah isyarat alami tubuh Anda bahwa ia
membutuhkan lebih banyak makanan. Dan itu biasanya membutuhkan waktu beberapa jam di
antara waktu makan sebelum merasa lapar lagi. Namun beberapa orang bisa merasa lapar
bahkan di antara waktu makan. Ada beberapa kemungkinan yang menyebabkan hal ini,
misalnya pola makan atau dehidrasi.
Dilansir dari laman Verywell Fit, berikut adalah 3 jenis makanan yang bisa Anda
konsumsi jika sering merasa lapar:
1. Makan protein tanpa lemak

Ketika Anda merasa lapar di antara waktu makan, hal ini sering kali disebabkan karena Anda
tidak mendapatkan cukup protein. Mengonsumsi makanan yang lebih tinggi protein dan lebih
sedikit kalori dibanding makanan tinggi lemak akan membuat Anda merasa kenyang lebih
lama. Penelitian menemukan bahwa protein membuat orang merasa kenyang dibandingkan
nutrisi lainnya.

Beberapa sumber protein tanpa lemak yang bisa Anda konsumsi adalah:

• Ikan, sumber protein (dan lemak sehat) yang sangat baik


• Dada ayam, kalkun giling tanpa lemak, dan daging giling tanpa lemak
• Dendeng Yoghurt Yunani, camilan berprotein tinggi yang sangat baik
• Telur Kacang-kacangan, seperti kacang hitam, buncis, dan edamame, merupakan
sumber protein nabati yang merupakan sumber energi padat nutrisi.
2. Makan dengan karbohidrat kompleks

Makanan yang mengandung karbohidrat kompleks, seperti biji-bijian, kacang-


kacangan, dan sayuran hijau, bersifat lambat sehingga memberi tubuh Anda energi pendukung
yang dibutuhkannya. Banyak makanan yang telah disebutkan, seperti buah, sayur, kacang-
kacangan, dan biji-bijian, menawarkan karbohidrat kompleks bersama dengan protein dan
serat.

Makanan dengan karbohidrat kompleks yang bisa Anda coba adalah:

• Oat kuno Spaghetti squash dan zucchini


• Ubi jalar adalah sumber karbohidrat kompleks yang manis secara alami
• Kerupuk gandum utuh, pasta, dan roti adalah sumber karbohidrat kompleks yang
menawarkan lebih banyak nutrisi dibandingkan makanan putih olahan.

www.alterna�fa.com
3. Makanan tinggi serat

Serat adalah komponen makanan nabati yang tidak dapat dicerna. Ia memperlambat
pencernaan untuk perasaan kenyang yang bertahan lama. Serat bisa mengenyangkan dan
dapat membantu seseorang menurunkan berat badan.
Beberapa sumber makanan tinggi serat yang bisa Anda konsumsi adalah:

Buah beri, sumber serat alami yang baik Buah markisa, rendah kalori, tinggi vitamin C, dan
merupakan berserat tertinggi

• Buah pir Alpukat, sumber lemak tak jenuh ganda yang sehat dan tinggi serat
• Buncis atau kacang garbanzo
• Brokoli Popcorn.

Salah satu kemungkinan penyebab rasa lapar yang mengganggu sebenarnya adalah
rasa haus. Kadang, rasa haus dan lapar mudah disalahartikan, jadi pastikan Anda tetap
terhidrasi sepanjang hari.

www.alterna�fa.com
Pesan Kemendikbud Ristek Usai Skripsi Tak Lagi Wajib: Jangan
Gampangkan dan Kampus Tak Jadi Pabrik Ijazah

Pemerintah melalui Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi


(Kemendikbud Ristek) menerbitkan aturan baru terkait syarat kelulusan bagi mahasiswa
strata satu (S-1) atau diploma 4 (D-4), strata dua (S-2), dan strata tiga (S-3). Aturan baru
tersebut tertuang dalam Peraturan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi
(Permendikbudristek) Nomor 53 Tahun 2023 tentang Penjaminan Mutu Pendidikan Tinggi.

Melalui aturan baru, skripsi, tesis, maupun disertasi tidak lagi wajib. Mahasiswa
melalui kebijakan perguruan tinggi masing-masing, bisa mengambil syarat kelulusan yang lain
selain skripsi, dalam bentuk project base, prototype, dan sebagainya. "Jangan nanti ada
headline di media, 'Mas Menteri menghilangkan skripsi', 'Mas Menteri menghilangkan, tidak
boleh mencetak di jurnal'. Tidak," kata Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi,
Nadiem Makarim di Kompleks Parlemen, pekan lalu.
Pemerintah memiliki alasan aturan itu dibuat. Selain agar lebih kreatif, Pelaksana
Tugas (Plt) Direktur Jenderal Perguruan Tinggi, Riset, dan Teknologi Kemendikbud Ristek
Nizam mengatakan, tugas akhir yang lebih bervariasi bertujuan agar kendala yang dialami
selama ini bisa diminimalisasi.
Diketahui, ada beragam kendala yang kerap ditemui mahasiswa ketika hendak
menerbitkan tugas akhir yang hanya berupa skripsi, tesis, dan disertasi karena skemanya one
�it for all. Salah satu kendalanya adalah penerbitan jurnal untuk mahasiswa strata dua (S-2).
Agar jurnal terbit di penerbit (publisher) tepercaya, berkualitas, dan ternama, memakan waktu
lama, sedangkan mahasiswa diberi waktu secepatnya agar jurnal tersebut terbit. Akibatnya,
banyak mahasiswa mencari jalan pintas dan menerbitkannya di penerbit jurnal "predator".

Jurnal predator adalah jurnal yang tidak melalui proses reviu maupun proses
penyuntingan dengan baik dan benar. Jurnal ini langsung memangsa para penulis dengan cara
membebankan biaya publikasi dengan janji manuskrip akan diterbitkan segera. "Publikasi
yang benar itu butuh waktu yang panjang, riset yang panjang, sampai publish.
Beberapa perguruan mensyaratkan harus sampai publish," kata Nizam dalam
konferensi pers di Kemendikbud Ristek, Jakarta Pusat, Jumat (1/9/2023). "Kemudian yang
terjadi, ya sudah jalan pintas. Cari jurnal-jurnal predator. Itu (mahasiswa) jadi mangsa yang
empuk. Jadi banyak yang terjerat oleh jurnal predator tadi," ujarnya lagi.

Nizam menyampaikan, lewat aturan baru, pemerintah memberikan keleluasaan


kepada masing-masing perguruan tinggi menentukan syarat lulus. Termasuk, menentukan
kompetensinya mahasiswa lulusannya dan ukuran ketercapaian pembelajaran lulusan. Hal ini
mengacu pada praktik baik perguruan tinggi di berbagai negara.

Namun, ia menampik aturan itu melanggengkan plagiarisme. Bentuk tugas akhir yang
beragam justru diklaim membuat kreativitas mahasiswa terasah sehingga plagiarisme bisa
dihindari. Tugas akhir yang bersifat individu atau kelompok membuat hasilnya tidak akan
sama persis, meski diberikan tugas yang sama. Meski judul tugas akhir sama, metode yang
diambil tiap individu atau kelompok berbeda. Kalaupun metodenya sama, belum tentu setiap

www.alterna�fa.com
individu maupun kelompok tersebut bisa melakukan hal yang sama. "Memberikan ruang yang
lebih beragam ini, otentisitas karya itu harusnya lebih tinggi," kata Nizam
Namun, Nizam meminta mahasiswa tidak menggampangkan. Tugas akhir yang
beragam justru membutuhkan lebih banyak kreativitas. Bentuk tugas akhir pun tidak bisa
ditentukan sendiri oleh mahasiswa, melainkan ditentukan oleh kampus. "Jadi ini yang jangan
sampai dianggap bahwa, ini menggampangkan," ujarnya. Di sisi lain, ia mengingatkan kampus
agar tidak nakal menjadi pabrik ijazah usai diberi keleluasaan menentukan tugas akhir lulusan
selain skripsi.

Adanya kebijakan tersebut bukan berarti kampus bisa menjadi lebih sembarangan.
Sebab, akan ada pengawasan melalui Inspektorat Jenderal (Itjen) Kemendikbud Ristek, tim
direktorat kelembagaan, hingga laporan kegiatan pembelajaran pada Pangkalan Data
Pendidikan Tinggi (PDDIKTI). Di sisi lain, pengawasan juga dilakukan oleh pihak eksternal,
termasuk lembaga akreditasi dan warga. "Jadi kami titip kepada masyarakat untuk ngawal
kampus-kampus agar tidak nakal dan sembarangan. Memanfaatkan kemerdekaan untuk
menjadikan pabrik ijazah tanpa ada proses yang dilalui dan dijaga bersama," kata Nizam.

www.alterna�fa.com
Ini Alasan Mengapa Minum Teh Setelah Makan Berbahaya bagi
Kesehatan

Minum teh, baik itu es teh atau pun teh hangat setelah makan menjadi salah satu
kebiasaan yang sering dilakukan oleh sebagian orang. Meskipun terdengar biasa saja, ternyata
meminum teh setelah makan bukan hal yang baik bagi tubuh. Oleh karena itu, penting untuk
memilih waktu yang tepat meminum teh agar bisa mendapatkan khasiat maksimalnya.

Dikutip dari thehealthsite, beberapa penelitian menunjukkan alasan mengapa minum


teh setelah makan tidak baik bagi kesehatan. Hal tersebut karena teh memiliki senyawa fenolik
yang dapat mengganggu penyerapan zat besi dengan membentuk zat besi kompleks di lapisan
usus perut. "Zat besi adalah mineral penting yang membantu mengangkut oksigen ke seluruh
darah kita.

Terlalu sedikit dapat menyebabkan kekurangan zat besi, yang berakibat pada kelelahan
dan penurunan kekebalan tubuh," kata Nicole Dynan, ahli gizi dari University of Sydney dikutip
dari Huffpost. Ia juga mengungkapkan bahwa zat besi sangat penting bagi remaja putri dan
wanita, karena dua kelompok tersebut kehilangan zat besi melalui menstruasi.
Menurutnya perempuan membutuhkan lebih banyak zat besi daripada pria, yaitu
sekitar 18 miligram per hari dibandingkan dengan pria yang membutuhkan sekitar delapan
miligram per hari. Oleh karena itu, minum teh saat makan tidak baik bagi seseorang yang
mengalami kekurangan zat besi karena tanin yang ada dalam teh menghambat proses
penyerapan zat besi dalam tubuh.
Selain itu, dalam penelitian juga menemukan bahwa mengonsumsi teh saat makan
dapat mengurangi ketersediaan katekin bagi tubuh. Katekin adalah senyawa yang ada dalam
teh dan memainkan peran penting dalam berbagai pro�il �isiologis. Selain itu, orang yang
menderita kekurangan zat besi harus membatasi asupan teh saat makan atau berkonsultasi
dengan ahli kesehatan mereka untuk mencegah komplikasi kesehatan.
Sementara itu dikutip dari dari Kompas.com, (21/7/2021) berikut sejumlah alasan
mengapa minum teh setelah makan berbahaya bagi kesehatan.
1. Meningkatkan produksi asam lambung

Teh yang diminum setelah makan akan menjadi katalis yang memicu produksi asam
lambung berlebih. Pada sebagian orang, kondisi asam lambung berlebih akan memicu berbagai
masalah saluran cerna seperti gastritis dan GERD.

2. Memicu kekurangan zat besi dan anemia


Bahaya minum teh setelah makan adalah membuat zat besi yang dikonsumsi dari
makanan menjadi terhambat. Tanin adalah senyawa aktif golongan polifenol yang terkandung
di dalam teh. Tanin memiliki khasiat sebagai antidiare, antibakteri, dan antioksidan. Tanin
bekerja dengan cara menggumpalkan protein yang ada di sekitarnya.

Namun, salah satu efeknya adalah tanin menghalangi absorpsi zat besi. Jika sering
minum teh setelah makan, bisa jadi Anda akan mengalami kekurangan zat besi walaupun telah

www.alterna�fa.com
mengonsumsi makanan yang kaya akan zat besi. Kekurangan zat besi tentu berbahaya karena
bisa menyebabkan anemia. Anemia bisa menyebabkan seseorang merasa lemas bahkan dalam
kondisi parah, bisa memicu kegagalan organ. Oleh karena itu sebagiknya cukup meminum air
putih setelah makan agar mengoptimalkan penyerapan zat besi dari makanan yang Anda
makan.

3. Menyebabkan konstipasi

Minum teh setelah makan bisa memicu konstipasi. Hal ini disebabkan karena teh
memiliki manfaat sebagai antidiare. Kondisi ini terjadi karena mekanisme kerja tanin yang
menggumpalkan protein di sekitarnya. am.

www.alterna�fa.com
India Luncurkan Satelit Aditya-L1 untuk Pelajari Matahari

India pada Sabtu (2/9/2023) meluncurkan misi observasi pertama ke Matahari


dengan satelit Aditya-L1 Satelit diluncurkan beberapa hari setelah India membuat sejarah
menjadi negara pertama yang mendarat di dekat kutub selatan Bulan. Dikutip dari BBC, Aditya-
L1 lepas landas dari landasan peluncuran di Sriharikota pada Sabtu pukul 11.50 waktu
setempat.

Aditya-L1 akan menempuh jarak 1,5 juta km dari Bumi, atau satu persen jarak Bumi-
Matahari. Badan antariksa India mengatakan, dibutuhkan waktu empat bulan untuk
melakukan perjalanan sejauh itu. Misi luar angkasa pertama India yang mempelajari obyek
terbesar di tata surya ini diberi nama Surya, dewa Matahari dalam agama Hindu yang juga
dikenal sebagai Aditya. Adapun L1 adalah singkatan dari Lagrange 1, tempat antara Matahari
dan Bumi yang dituju satelit ini.
Menurut Badan Antariksa Eropa, Lagrange adalah lokasi gaya gravitasi dua benda
besar--seperti Matahari dan Bumi--saling meniadakan, sehingga memungkinkan pesawat luar
angkasa untuk melayang. Setelah Aditya-L1 mencapai “tempat parkir” ini ia dapat mengorbit
Matahari dengan kecepatan yang sama dengan Bumi, sehingga hanya memerlukan sedikit
bahan bakar untuk beroperasi. Pada Sabtu pagi, ribuan orang berkumpul di galeri pengamatan
yang didirikan oleh Badan Penelitian Luar Angkasa India (Isro) di dekat lokasi peluncuran. "Ini
adalah perjalanan sangat panjang selama 135 hari, mari kita doakan yang terbaik,” kata ketua
Isro, Sreedhara Panicker Somanath.
Aditya-L1 kini akan melakukan perjalanan beberapa kali mengelilingi Bumi sebelum
diluncurkan menuju Lagrange 1. Dari posisi ini, Aditya-L1 dapat mengamati Matahari secara
terus-menerus--bahkan ketika tersembunyi saat gerhana--dan melakukan penelitian ilmiah.
Isro belum mengungkapkan biaya misi tersebut, tetapi laporan di media-media India
menyebutkan sebesar 3,78 miliar rupee (Rp 695,53 miliar).
Menurut Isro, Aditya-L1 membawa tujuh instrumen ilmiah yang akan mengamati dan
mempelajari korona matahari (lapisan terluar); fotosfer (permukaan Matahari atau bagian
yang kita lihat dari Bumi), dan kromosfer (lapisan plasma tipis yang terletak di antara fotosfer
dan mahkota). Studi ini akan membantu para ilmuwan memahami aktivitas matahari, seperti
angin matahari dan jilatan api matahari, serta pengaruhnya terhadap Bumi dan cuaca dekat
luar angkasa secara real time.

India memiliki lebih dari 50 satelit di luar angkasa yang menyediakan banyak layanan
penting bagi negara tersebut, termasuk jaringan komunikasi, data cuaca, dan membantu
memprediksi serangan hama, kekeringan, serta bencana yang akan datang. Menurut Badan
Urusan Luar Angkasa (UNOOSA) milik PBB, sekitar 10.290 satelit masih berada di orbit Bumi
dan hampir 7.800 di antaranya saat ini beroperasi.m.

www.alterna�fa.com
Tren Suntik Barbie Botox untuk Bikin Leher Ramping

Memiliki tubuh yang langsing dan pipi tirus ternyata belum cukup untuk sebagian
orang. Bagian leher pun kalau bisa dibuat lebih ramping dan jenjang dengan cara melakukan
suntik botox. Seiring dengan kepopuleran �ilm Barbie, terjadi kenaikan permintaan kosmetik
prosedur agar menyerupai dengan boneka Barbie. Video dengan tanda pagar #BarbieBotox
misalnya, telah dilihat 11.2 juta kali di TikTok.

Tren ini diminati perempuan berusia 20-an yang melakukan prosedur penyuntikan
botulinum toxin seperti Botox, supaya memiliki �isik seperti bintang �ilm Barbie, Margot
Robbie. "Prosedurnya ditujukan untuk memiliki leher yang ramping dan dianggap mirip
dengan aktris yang memerankan Barbie," kata CEO Revance Therapeutics, Dustin Sjuts kepada
Reuters. Prosedur yang disebut juga dengan Trap Tox itu dipakai dokter untuk menyuntikkan
botulinum toxin ke otot trapexius di punggung atas untuk mengatasi migrain dan nyeri bahu.
Kini prosedur itu sudah disetujui oleh lembaga berwenang untuk tujuan kosmetik dan
terbatas pada bagian wajah, dalam kategori off-label. Dokter bedah plastik Scot Glaberg
mengatakan, saat ini makin banyak orang yang ingin lehernya tidak terlalu tebal. "Mereka ingin
leher yang ramping dan lebih berkontur," katanya.

Suntikan botox sendiri merupakan perawatan antipenuaan yang banyak dilakukan


orang berusia di atas 40 tahun. Namun, penggunaannya pada perempuan muda menimbulkan
kekhawatiran. Para ahli juga menyebut suntikan yang dilakukan secara tidak kompeten,
misalnya di salon atau bukan dokter, bisa menimbulkan komplikasi. Dokter kulit Shilpi
Kheterpal mengatakan, jika dilakukan sejak muda maka lama kelamaan prosedur ini akan
menjadi kurang efektif.
"Jika mereka mendapatkan botox dosis tinggi secara rutin, lama-lama efeknya
berkurang, bukan hanya dengan botox tapi juga produk lain di pasaran, karena molekulnya
sama," kata Kheterpal. Botulinum toxin sendiri pada dasarnya aman, tetapi risiko bisa muncul
jika penyuntikan tidak tepat karena bisa membuat otot di sekitar tempat penyuntikan akan
menjadi lemah.

www.alterna�fa.com
Megawati, Sengkarut Koalisi, dan Politik Tikung Menikung

KOALISI Perubahan untuk Persatuan (KPP) yang digalang oleh Partai Nasdem, Partai
Demokrat dan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dengan mengusung Anies Baswedan sebagai
bakal capres pada 25 Maret 2023 lalu, akhirnya menemui persimpangan jalan. Alasannya
mendekati waktu deadline penetapan capres dan cawapres, Partai Nasdem memilih jalur
berbeda dengan Partai Demokrat. Titik sengkarutnya adalah posisi bakal cawapres. Pada satu
sisi Partai Demokrat sangat terobsesi dengan posisi cawapres untuk ketua umumnya Agus
Harimurti Yudhoyono (AHY).
Sementara di sisi lain, Partai Nasdem merasa tidak nyaman dengan sikap Partai
Demokrat yang seolah membuat kotak plot pembahasan ide-ide perubahan hanya
mengarusutamakan bongkar-pasang posisi cawapres. Selama lima bulan Koalisi Perubahan
berjalan, di antara Partai Nasdem, Partai Demokrat, dan PKS saling menyandera kepentingan
elektoral masing-masing. Satu partai saja keluar dari koalisi, berarti membubarkan Koalisi
Perubahan. Alasannya adalah aturan presidential threshold menghendaki syarat utama
pencalonan presiden dan wakil presiden di Pilpres 2024 harus memiliki minimal 20 persen
kursi di DPR atau 25 persen suara nasional dari partai/gabungan partai politik. Hal ini pula
menjadi alasan di antara partai-partai pada

Koalisi Perubahan hampir tidak pernah menyampaikan ide dan gagasan perubahan
yang hendak dilakukan sebagai proposal kampanye Pilpres 2024. Selain itu, sudah menjadi
rahasia umum di antara Surya Paloh dan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) terdapat persoalan
masa lalu yang belum selesai secara pribadi. Mulai dari urusan pemeriksaan Kejaksaan Agung
terhadap Surya Paloh ketika SBY masih menjadi presiden pada 2005 dan dukungan eksplisit
SBY terhadap Aburizal Bakrie ketika mengalahkan Surya Paloh saat Munas Partai Golkar 2009.

Selain urusan pribadi di antara Surya Paloh dan SBY, secara hitung-hitungan politik
memberikan AHY kursi Cawapres sama artinya Surya Paloh dan Partai Nasdem ikut
membesarkan Partai Demokrat. Alasannya, usia AHY masih sangat muda, yaitu 45 tahun, yang
diprediksi masih akan memimpin Partai Demokrat satu sampai dua dekade mendatang. Pun
bagi Partai Nasdem kebutuhan utama saat ini adalah kembali berada dalam jalur kekuasaan
sembari fokus mempersiapkan kader penerus untuk Surya Paloh yang tahun depan genap
berusia 73 tahun.
Sementara bagi PKS yang baru saja melakukan rebranding terhadap lambang dari yang
sebelumnya berwarna hitam dan putih berganti menjadi warna orange, sedang fokus pada
pengemasan ulang citra, reputasi dan posisi kompetitif agar mampu memperkuat koneksi
emosional dengan pemilih. PKS pada pemilu-pemilu sebelumnya menggunakan strategi
kolektif yang tidak terlalu fokus pada patronase terhadap tokoh. Namun kini mulai menjadikan
Anies Baswedan sebagai patron yang dijadikan pijakan untuk melompat demi peningkatan
suara Pileg 2024.
Artinya di antara masing-masing partai politik di Koalisi Perubahan seolah hanya
bertumpu pada agenda politik pragmatis jangka pendek. Ini pula yang menjadi alasan utama,
ketika terjadi dinamika di antara Partai Gerindra dan Partai Kebangkitan Bangsa pada Koalisi
Kebangkitan Indonesia Raya (KKIR) dengan bergabungnya Partai Amanat Nasional dan Partai

www.alterna�fa.com
Golkar menghadirkan celah perpecahan. Baik di Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya (KKIR)
maupun perpecahan di Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP). Trigger awalnya adalah
ketika nama Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya (KKIR) diganti menjadi Koalisi Indonesia
Maju pada acara perayaan Hari Ulang Tahun ke-25 PAN pada 29 Agustus 2023. Prospek utama
pergantian nama koalisi yang digalang Prabowo itu adalah untuk mengakomodasi kepentingan
politik Partai Golkar dan PAN.

Sialnya pergantian nama koalisi itu membuat ketidaknyamanan bagi Muhaimin


Iskandar (Cak Imin) yang secara otomatis akan mengganggu posisinya sebagai bakal cawapres.
Pada pidato politiknya, Ketua Umum PAN Zulki�li Hasan menyebutkan nama Erick Thohir
sebagai kandidat cawapres yang akan diserahkan ke Prabowo. Meskipun pada momentum
serupa, Zulki�li Hasan menyebut dari internal PAN terdapat juga nama Muhadjir Effendy,
Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Indonesia. Namun, Cak
Imin merasa hal tersebut hanya gimmick politik dari Zulki�li Hasan mengingat status Muhadjir
Effendy adalah Aparatur Sipil negara (ASN) yang secara otomatis tidak boleh terdaftar menjadi
anggota partai politik.

Dinamika yang terjadi di antara Partai Gerindra, PKB, PAN dan Partai Golkar pada
Koalisi Indonesia Maju langsung ditangkap oleh Surya Paloh. Utamanya terkait
ketidaknyamanan Cak Imin terhadap sikap Prabowo dan partai koalisi. Surya Paloh kemudian
menghubungi Cak Imin untuk agenda PKB meninggalkan koalisi yang digalang Prabowo,
dengan potensi kedepan terbangunnya kerja sama antara Partai Nasdem dan PKB untuk
pasangan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (Anies-Cak Imin).
Apalagi Partai Nasdem memiliki 59 kursi di DPR RI, sementara PKB memiliki 58 kursi,
yang jika dijumlahkan adalah 117 kursi. Jumlah kursi tersebut cukup untuk mendaftarkan
capres-cawapres ke KPU. Syarat pencalonan presiden dan wakil presiden di Pilpres 2024
adalah 116 kursi atau setara dengan 20 persen dari total 580 kursi di DPR RI. Tanpa tedeng
aling aling, Cak Imin dan PKB menyetujui ajakan Surya Paloh untuk duet pasangan Anies-Cak
Imin. Kesepakatan ini kemudian dibawa Partai Nasdem ke meja runding Koalisi Perubahan
yang dibangun bersama Partai Demokrat dan PKS.
Posisi Partai Demokrat jelas menolak karena agenda pencawapresan AHY di Pilpres
2024, jelas mengalami kegagalan total dengan kehadiran Cak Imin di posisi Cawapres.
Sementara, PKS tidak terlalu bersikap reaksioner mengingat sasara utama mereka adalah
mendapatkan coattail effect (efek ekor jas) dari Anies Baswedan yang tidak terlalu
memedulikan siapa nama yang mengisi posisi cawapres. Lebih lanjut, pada 31 Agustus 2023,
Partai Demokrat melalui Sekretaris Jenderal-nya Teuku Rie�ky Harsya mengeluarkan
pernyataan sikap terhadap kerja sama Partai Nasdem dan PKB.
Secara verbatim, Partai Demokrat menyatakan merasa merasa dikhianati oleh Surya
Paloh dan Anies Baswedan atas komitmen yang telah dibangun berbulan-bulan lamanya oleh
kesepakatan satu dua hari untuk pasangan Anies-Cak Imin yang akhirnya dideklarasikan di
Surabaya, Jawa Timur pada 2 September 2023. Politik tikung menikung di politik Indonesia
adalah praktik biasa sejak keran sistem multi-partai dibuka di Indonesia.
Hal ini berkaitan dengan koalisi kepartaian yang terbangun tidak dilandaskan pada
ideologi dan visi partai-partai yang melakukan kerja sama, melainkan atas agenda kekuasaan
pragmatis semata. Terdapat beberapa peristiwa penting tikung menikung khususnya

www.alterna�fa.com
menyangkut kerja sama politik pencalonan presiden dan wakil presiden, baik ketika masih
dilakukan di Majelis Permusyarakatan Rakyat (MPR) maupun pilpres langsung. Peristiwa
pertama adalah Deklarasi Ciganjur tanggal 10 November 1998, di mana para tokoh reformasi
melakukan pertemuan, yaitu Abdurrahman Wahid (Gus Dur), Amien Rais, Megawati, Sri Sultan
Hamengkubuwono X serta tokoh-tokoh reformasi lainnya. Salah satu pembahasan adalah
menyangkut siapa yang akan menjadi presiden Republik Indonesia pascaotoritarianisme Orde
Baru. Terjadi kesepakatan verbal bahwa siapa pun (partai politik) yang menjadi pemenang
Pileg 1999, maka yang dia-lah yang akan menjadi presiden berikutnya.

Hasilnya PDI Perjuangan berhasil meraih suara terbanyak dengan perolehan suara
33,74 persen (153 kursi). Namun, pada praktiknya, Amien Rais (PAN) melakukan manuver
membentuk Poros Tengah bersama PKB, PPP, PK dan PBB mendorong Gus Dur maju menjadi
presiden. Hasilnya pada 20 Oktober 1999, Gus Dur mendapatkan 373 suara, sementara
Megawati hanya mendapatkan 313 suara. Peristiwa ini menjadi catatan penting bagaimana
Megawati ditikung ketika selangkah lagi hendak menjadi Presiden RI. Untungnya pada
pemilihan Wakil Presiden pada 21 Oktober 1999 di MPR, Megawati berhasil meraih 396 suara
dan berhasil mengalahkan Hamzah Haz dengan 284 suara.
Peristiwa kedua, terkait pencalonan SBY sebagai penantang Megawati di Pilpres
langsung tahun 2004. Pada rapat kabinet terbatas yang dihadiri oleh Presiden Megawati, Wakil
Presiden Hamzah Haz dan jajaran menterinya, Megawati bertanya siapa kira-kira di antara
anggota kabinet baik presiden, wakil presiden dan jajaran menteri yang akan running di
Pilpres 2004. Jawaban pada saat itu adalah Presiden Megawati mengaku akan maju, Wakil
Presiden Hamzah Haz mengaku akan maju, Menteri Koordinator Bidang Kesejahteraan Rakyat
Jusuf Kalla mengaku akan maju, Menteri Perhubungan Agum Gumelar mengaku akan maju.
Sementara Menteri Koordinator Bidang Politik dan Keamanan SBY ketika ditanya
mengatakan dirinya tidak akan maju di Pilpres 2004. Nyatanya menjelang Pileg 2004, SBY
mengundurkan diri dari kabinet demi fokus menjadi Capres dari Partai Demokrat yang
sebenarnya telah dirintis sejak tahun 2001 bersama sabahatnya Vence Rumangkang untuk
menjadi kendaraan SBY sebagai Presiden 2004-2009. Hasilnya tentu saja SBY yang kala itu
menjadi Capres dengan Cawapresnya Jusuf Kalla berhasil mengalahkan pasangan Megawati
dan KH. Ahmad Hasyim Muzadi lewat Pilpres dua putaran pada 2004.

Pada konteks gagalnya AHY menjadi cawapres dari Koalisi Perubahan untuk Pilpres
2024 adalah peristiwa biasa. Justru sikap reaksioner SBY yang tampil di media dalam
merespons Anies Baswedan dan Partai Nasdem melemahkan seorang AHY yang
menjadikannya tercitra sebagai politisi “cengeng” yang tidak bisa tampil mandiri dan tidak bisa
lepas dari bayang-bayang SBY.
Pun sejatinya SBY harus belajar dari seorang Megawati yang tidak memaksakan
putrinya Puan Maharani menjadi Capres. Padahal, PDI Perjuangan memiliki kemampuan
mencalonkan Presiden dan Wakil Presiden di Pilpres 2024 sendiri tanpa perlu berkoalisi
dengan partai politik lain. Ini pula yang mungkin menjadi alasan utama, jelang Pilpres 2024
hanya PDI Perjuangan partai politik parlemen yang menggunakan diksi “Kerja sama Politik”
dalam setiap pertemuan serta komunikasi politiknya. Bukan istilah “Koalisi” karena dinamika
politik masih sangat cair dan pendaftaran capres/cawapres masih menyisakan waktu dua tiga
bulan kedepan.ah.

www.alterna�fa.com
AS Akan Kirim Amunisi Uranium ke Ukraina, Bisa Tembus Tank
Lapis Baja

Pemerintahan Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden untuk pertama kalinya akan
mengirim amunisi penembus lapis baja kontroversial yang mengandung uranium terdeplesi
(depleted uranium) ke Ukraina, menurut dokumen yang dilihat oleh Reuters dan dikon�irmasi
secara terpisah oleh dua pejabat AS. Uranium terdeplesi adalah produk sampingan pengayaan
nuklir untuk pembangkit listrik atau senjata nuklir. Peluru-peluru tersebut, yang dapat
membantu menghancurkan tank-tank Rusia, merupakan bagian dari paket bantuan militer
baru untuk Ukraina yang akan diumumkan AS dalam satu minggu mendatang.

Amunisi tersebut dapat ditembakkan dari tank-tank Abrams AS, yang menurut
seseorang yang akrab dengan masalah tersebut, diperkirakan akan dikirimkan ke Ukraina
dalam beberapa minggu mendatang. Salah satu pejabat mengatakan bahwa paket bantuan
yang akan datang diperkirakan bernilai antara 240 juta dollar AS (sekitar Rp 3,65 triliun pada
kurs saat ini) dan 375 juta dollar AS (Rp 5,7 triliun) tergantung pada apa yang disertakan. Nilai
dan isi paket tersebut masih dalam tahap penyelesaian, kata para pejabat.
Gedung Putih tidak segera menanggapi permintaan komentar. Meskipun Inggris
mengirim amunisi uranium ke Ukraina pada awal tahun ini, rencana Washington tersebut akan
menjadi pengiriman amunisi pertama AS. Pengiriman bantuan itu juga kemungkinan besar
akan menimbulkan kontroversi menyusul keputusan pemerintahan Biden sebelumnya untuk
memasok munisi tandan atau bom klaster ke Ukraina. Pasalnya amunisi tersebut
dikhawatirkan akan berdampak terhadap warga sipil.

Penggunaan amunisi uranium terdeplesi mengundang perdebatan sengit. Pihak-pihak


yang kontra dengan penggunaannya, seperti Koalisi Internasional Pelarangan Senjata
Uranium, mengatakan ada risiko kesehatan yang berbahaya dari menelan atau menghirup
debu uranium itu, termasuk di antaranya kanker dan cacat lahir. Sebagai produk sampingan
dari pengayaan uranium, uranium terdeplesi digunakan untuk amunisi karena kepadatannya
yang ekstrem dapat membuat peluru dengan mudah menembus lapisan baja dan terbakar
sendiri dalam awan debu dan logam yang membakar.

Meskipun uranium terdeplesi bersifat radioaktif, tetapi kandungannya jauh lebih


sedikit dibandingkan uranium yang dihasilkan secara alami. Namun, partikel-partikelnya
dapat bertahan dalam jangka waktu yang cukup lama. AS menggunakan amunisi tersebut
dalam volume besar pada Perang Teluk 1990 dan 2003 serta pemboman Pakta Pertahanan
Atlantik Utara atau NATO di bekas Yugoslavia pada 1999.

Pengawas nuklir PBB, Badan Energi Atom Internasional (International Atomic Energy
Agency/IAEA), mengatakan bahwa penelitian di bekas Yugoslavia, Kuwait, Irak dan Lebanon
"menunjukkan bahwa keberadaan residu uranium yang tersebar di lingkungan tidak
menimbulkan bahaya radiologis bagi penduduk di wilayah yang terkena dampak. "

www.alterna�fa.com
Namun, bahan radioaktif dapat menambah tantangan pembersihan besar-besaran
pasca-perang di Ukraina. Beberapa bagian negara tersebut sudah dipenuhi dengan
persenjataan yang belum meledak yang berasal dari bom curah dan amunisi lainnya serta
ratusan ribu ranjau anti-personel. Bantuan keamanan untuk Ukraina sejak invasi besar-
besaran Rusia pada Februari 2022 berjumlah lebih dari 43 miliar dollar AS atau sekitar Rp 655
triliun.

www.alterna�fa.com
Eks Presiden Rusia Medvedev: Moskwa Rekrut 280.000 Tentara
sejak Awal 2023

Mantan Presiden Rusia Dmitry Medvedev pada Minggu (3/9/2023) mengatakan,


Moskwa telah merekrut sekitar 280.000 tentara sejak awal tahun ini. Belum ada mobilisasi
parsial seperti tahun lalu, tetapi Rusia terus aktif menarik banyak orang ke militer ketika
perang di Ukraina memasuki bulan ke-19.

“Menurut data dari Kementerian Pertahanan, 280.000 orang bergabung dengan


tentara Rusia berdasarkan kontrak mulai 1 Januari,” kata Medvedev, menurut kantor berita
TASS. “Sebagian dari mereka berada di cadangan, sebagian lagi sukarelawan dan kategori
lainnya,” tambahnya, saat berkunjung ke Pulau Sakhalin di Rusia Timur Jauh.
Pada awal Agustus, Medvedev menuturkan bahwa Rusia sudah merekrut sekitar
230.000 orang sejak awal 2023. Namun, kantor berita AFP tidak dapat memveri�ikasi angka-
angka tersebut secara independen. Sejak musim semi 2023, militer Rusia membuat publisitas
besar-besaran untuk merekrut relawan. Iklan massal dipasang secara online dan di jalan-jalan
Rusia. Militer Rusia juga berupaya menarik tentara generasi selanjutnya dengan menjanjikan
gaji tinggi.

Pada September 2022, Kremlin mengumumkan mobilisasi parsial untuk menambal


kekurangan di garis depan perang dengan merekrut 300.000 orang. Akan tetapi, pengumuman
tersebut juga memicu gelombang emigrasi warga Rusia. Ratusan ribu orang diyakini melarikan
diri ke luar negeri. Medvedev, yang memimpin Rusia mulai 2008 hingga 2012, merupakan
salah satu tokoh paling vokal di Moskwa yang mendukung serangan ke Ukraina.

www.alterna�fa.com
Jenderal Pemimpin Serangan Balik Ukraina Klaim Pasukannya
Terobos Garis Pertahanan Rusia

Jenderal Oleksandr Tarnavskiy yang memimpin serangan balik Ukraina pada Minggu
(3/9/2023) mengeklaim, pasukannya menerobos garis pertahanan Rusia di Ukraina selatan.
Tarnavskiy mengungkapkannya dalam wawancara dengan media Inggris The Guardian,
beberapa hari setelah Ukraina mengumumkan kemenangan strategis dengan merebut kembali
desa Robotyne. “Kami sekarang berada di antara garis pertahanan pertama dan kedua,” kata
Tarnavskiy, dikutip dari kantor berita AFP. Baca juga: Ukraina Masuk ke Garis Pertahanan Rusia
di Dekat Desa Robotyne “

Di tengah serangan, kami sekarang menyelesaikan penghancuran unit musuh yang


melindungi mundurnya pasukan Rusia di belakang garis pertahanan kedua mereka.” Wilayah
yang dipenuhi ranjau memperlambat laju pasukan Ukraina, tetapi Tarnavskiy menyebutkan
bahwa para pencari ranjau sudah menyingkirkannya dengan berjalan kaki pada malam hari.
Tarnavskiy melanjutkan, pasukan Rusia “hanya berdiri dan menunggu tentara Ukraina.”

Kemudian The Guardian menuliskan, pasukan Ukraina sudah menaiki kendaraan lagi
dan Rusia mengerahkan kembali pasukan ke wilayah tersebut. “Musuh menarik pasukan
cadangan, tidak hanya dari Ukraina tapi juga dari Rusia. Namun cepat atau lambat, Rusia akan
kehabisan tentara terbaiknya. Ini akan memberi kita dorongan menyerang lebih banyak dan
lebih cepat,” kata Tarnavskiy. “Semuanya ada di depan kita.” Di bawah komando Tarnavskiy,
pasukan Ukraina membebaskan Kota Kherson di selatan pada 2022.
Dia juga mengungkapkan bahwa ketika Ukraina melancarkan serangan balik pada Juni,
mereka membutuhkan lebih banyak waktu daripada yang diperkirakan untuk menyingkirkan
ranjau. "Sayangnya, evakuasi korban luka menyulitkan kami. Dan ini juga mempersulit
kemajuan kami," imbuhnya. "Semakin dekat kemenangan, semakin sulit. Kenapa? Karena
sayangnya kita kehilangan yang terkuat dan terbaik.” "Jadi sekarang kami harus berkonsentrasi
pada area tertentu dan menyelesaikan pekerjaan.

Tidak peduli betapa sulitnya bagi kami semua." Sebelumnya pada Sabtu (2/9/2023),
Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky menepis kritik terhadap serangan balasan pasukannya.
“Terlepas dari segalanya dan apa pun yang dikatakan orang, kami terus maju, dan itu hal yang
paling penting,” ujarnya melalui Telegram. "Kami sedang bergerak."

www.alterna�fa.com
Bosan dalam Bekerja: Kenali Penyebab, Dampak, dan Solusinya

Dalam bekerja, ada masanya kita mengalami kebosanan. Baik merasa bosan secara
rutin pada waktu tertentu atau dengan karier secara umum, kebosanan adalah pengalaman
umum di tempat kerja. Dikutip dari Lifehacker Australia, Senin (4/9/2023), kebosanan bisa
jadi tidak menyenangkan. Akan tetapi, kebosanan dalam bekerja bisa menimbulkan berbagai
dampak. Berikut penjelasan mengenai kebosanan dalam pekerjaan, penyebab, dampak, dan
solusinya.

Apa itu kebosanan? Kebosanan bukan berarti tidak mempunyai cukup pekerjaan untuk
dilakukan. Anda mungkin memiliki banyak tugas dan aktivitas namun tetap merasa bosan. Ini
tentang seberapa terlibatnya kita dalam apa yang kita lakukan. Itulah kesalahpahaman besar
mengenai kebosanan dan hal ini memengaruhi cara menyikapinya. Misalnya, dengan mencoba
menghindari atau menghilangkannya dengan mengisi hari-hari kita dengan aktivitas dan
tenggat waktu yang membuat kita “sibuk." Kebosanan memaksa kita untuk terus memikirkan
sesuatu. Faktanya, sebuah penelitian menemukan bahwa partisipan lebih memilih melakukan
sesuatu yang mungkin nantinya berdampak negatif daripada sendirian dengan pikiran mereka.
“Kebanyakan orang tampaknya lebih memilih melakukan sesuatu daripada tidak
melakukan apa pun, walaupun hal tersebut berdampak negatif," demikian penjelasan dalam
studi tersebut. Namun, kebosanan dapat mengarah pada kreativitas dan inovasi. Kemalasan
memungkinkan otak kita beristirahat dan bereksplorasi, bebas menghasilkan ide dan inspirasi
baru.
Kita terhubung kembali dengan apa yang penting bagi kita, dan diingatkan akan nilai-
nilai kita. Kebosanan bisa menjadi emosi fungsional yang memandu kita melakukan perilaku
yang bermanfaat, sehingga memberikan hasil yang lebih baik bagi diri kita sendiri atau
pekerjaan kita. Periksa kebosanan Anda Cari tahu apa sebenarnya yang membuat Anda bosan.
Apakah Anda mengalami kurangnya interaksi di saat bekerja?
Bagi banyak orang yang bekerja dari rumah alias work from home (WFH), rasa bosan
datang dengan cepat karena kurangnya interaksi sosial. Beberapa orang berkembang dan
mendapatkan energi dari kehadiran orang-orang di sekitar mereka. Kurangnya rangsangan
sosial sering kali berakhir dengan kebosanan. Atau mungkin tentang pekerjaan yang Anda
lakukan. Setelah bekerja selama beberapa tahun, Anda merasa bosan karena pekerjaan tidak
lagi membuat Anda senang. Anda dapat mengerjakan sebagian besar tugas tanpa banyak
usaha, dan tidak mendapatkan pengalaman baru.
Bisa saja Anda mendambakan hal-hal baru, seperti orang-orang baru, masalah-
masalah baru, sistem dan proses baru. Baca juga: Mulai Bosan dan Jenuh di Tempat Kerja?
Lakukan ini Pengalaman umum lainnya adalah kebutuhan akan istirahat yang berkualitas.
Kebosanan muncul sebagai akibat dari kelelahan atau kerja berlebihan. Bahkan mungkin
terlihat dan terasa seperti sikap apatis. Mungkin perhatian Anda tidak lagi terpikat pada
pekerjaan karena terlalu lelah untuk mempedulikannya. Putuskan apakah Anda perlu
mengambil tindakan

www.alterna�fa.com
Setelah Anda memahami kebosanan Anda, Anda dapat melakukan sesuatu untuk
mengatasinya. Jika Anda merasa bosan karena kurangnya orang di sekitar, Anda dapat
menemukan aktivitas yang meningkatkan interaksi sosial. Mungkin Anda berbincang langsung
dengan atasan tentang tugas yang lebih menantang atau Anda akhirnya mendaftar di program
yang selama ini Anda incar.

Mungkin juga karena istirahat dan Anda membutuhkan lebih dari sekedar libur akhir
pekan yang panjang. Intinya di sini adalah dengan sengaja menangani kebosanan Anda. Anda
juga bisa tidak melakukan apa pun dan hanya menjalaninya, duduk dengan rasa bosan, biarkan
otak Anda berkelana, dan tantang diri Anda untuk tidak mengisinya dengan “kebisingan”
seperti berselancar di internet atau menelusuri media sosial. Hadapi saja kebosanan Anda dan
lihat ke mana pikiran membawa Anda. Jika itu terlalu tidak nyaman, berjalan-jalanlah ke luar.
Ini adalah kebiasaan sehari-hari yang bermanfaat bagi semua orang, dan ini juga merupakan
cara yang pasti untuk menerima dan bahkan memaksimalkan kebosanan Anda.

www.alterna�fa.com
Luhut Sebut Afrika Selatan Minta Bantuan RI untuk Tingkatkan
Daya Listrik

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves), Luhut Binsar
Pandjaitan mengatakan, pemerintah Afrika Selatan meminta Indonesia agar membantu dalam
hal peningkatan daya listrik. Pasalnya, Kota Johannesburg di sana kerap mengalami
pemadaman listrik sehingga PT Pertamina (Persero) mengambil peluang tersebut. "Saya baru
di-update Direktur Utama Pertamina untuk segera membuat deal-nya dengan mereka. Karena
mereka sangat kekurangan listrik sehingga lampu di Kota Johannesburg itu mati-hidup," kata
Luhut dikutip dari akun Facebooknya, Senin (4/9/2023).

"Ya tentu Pertamina make a good money juga, tapi dilakukan dengan baik," lanjut dia.
Padahal di Afrika Selatan, bisa berpotensi menghasilkan listrik hingga 100 megawatt karena
memiliki gas alam yang belum dikelola. "Tapi, kita baru tahu juga kemarin, waktu kunjungan
di situ, mereka (Afrika Selatan) punya stranded gas juga yang berpotensi menghasilkan 20
megawatt, 50 megawatt, 100 megawatt dan seterusnya. Nah itu oleh Pertamina langsung
(deal). Sampai sekarang, tim Pertamina masih tinggal di sana," jelas Luhut. Sebenarnya, kata
Luhut, dari potensi gas alam tersebut Afrika Selatan bisa membuat listrik. Sayangnya, penataan
ekonomi mereka kurang bagus sehingga Indonesia mau membantu.
"Presidennya waktu saya ketemu minta betul-betul supaya kita membantu. Kenapa kok
bisa sampai enggak mereka sendiri yang buat (listrik)? Jadi memang penataaan ekonomi
mereka kurang bagus. Nah sekarang kita bantu dan mereka senang karena kita membantu
dengan jujur," ucapnya. Sebelumnya, Luhut mendampingi Presiden Joko Widodo (Jokowi)
menyambangi negara di Afrika. Jokowi pun ke sana dalam rangka menghadiri Konferensi
Tingkat Tinggi (KTT) BRICS di Johannesburg, Afrika Selatan pada Kamis (24/8/2023) lalu.

Jokowi mengatakan, kehadirannya dalam KTT BRICS bukan hanya sebagai pemimpin
Indonesia, tetapi juga sebagai sesama pemimpin negara-negara berkembang di belahan dunia
bagian selatan atau The Global South. "Kehadiran saya hari ini bukan hanya sebagai pemimpin
Indonesia, tapi sebagai sesama pemimpin The Global South yang mewakili 85 persen populasi
dunia yang menginginkan win-win formula," kata Jokowi, dikutip dari YouTube The Presidency
of the Republik of South Africa.

www.alterna�fa.com
Luhut Sebut Afrika Selatan Minta Bantuan RI untuk Tingkatkan
Daya Listrik

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves), Luhut Binsar
Pandjaitan mengatakan, pemerintah Afrika Selatan meminta Indonesia agar membantu dalam
hal peningkatan daya listrik. Pasalnya, Kota Johannesburg di sana kerap mengalami
pemadaman listrik sehingga PT Pertamina (Persero) mengambil peluang tersebut. "Saya baru
di-update Direktur Utama Pertamina untuk segera membuat deal-nya dengan mereka. Karena
mereka sangat kekurangan listrik sehingga lampu di Kota Johannesburg itu mati-hidup," kata
Luhut dikutip dari akun Facebooknya, Senin (4/9/2023).

"Ya tentu Pertamina make a good money juga, tapi dilakukan dengan baik," lanjut dia.
Padahal di Afrika Selatan, bisa berpotensi menghasilkan listrik hingga 100 megawatt karena
memiliki gas alam yang belum dikelola. "Tapi, kita baru tahu juga kemarin, waktu kunjungan
di situ, mereka (Afrika Selatan) punya stranded gas juga yang berpotensi menghasilkan 20
megawatt, 50 megawatt, 100 megawatt dan seterusnya. Nah itu oleh Pertamina langsung
(deal). Sampai sekarang, tim Pertamina masih tinggal di sana," jelas Luhut. Sebenarnya, kata
Luhut, dari potensi gas alam tersebut Afrika Selatan bisa membuat listrik. Sayangnya, penataan
ekonomi mereka kurang bagus sehingga Indonesia mau membantu.
"Presidennya waktu saya ketemu minta betul-betul supaya kita membantu. Kenapa kok
bisa sampai enggak mereka sendiri yang buat (listrik)? Jadi memang penataaan ekonomi
mereka kurang bagus. Nah sekarang kita bantu dan mereka senang karena kita membantu
dengan jujur," ucapnya. Sebelumnya, Luhut mendampingi Presiden Joko Widodo (Jokowi)
menyambangi negara di Afrika. Jokowi pun ke sana dalam rangka menghadiri Konferensi
Tingkat Tinggi (KTT) BRICS di Johannesburg, Afrika Selatan pada Kamis (24/8/2023) lalu.

Jokowi mengatakan, kehadirannya dalam KTT BRICS bukan hanya sebagai pemimpin
Indonesia, tetapi juga sebagai sesama pemimpin negara-negara berkembang di belahan dunia
bagian selatan atau The Global South. "Kehadiran saya hari ini bukan hanya sebagai pemimpin
Indonesia, tapi sebagai sesama pemimpin The Global South yang mewakili 85 persen populasi
dunia yang menginginkan win-win formula," kata Jokowi, dikutip dari YouTube The Presidency
of the Republik of South Africa.

www.alterna�fa.com
Orang Asing Bisa Dapatkan Golden Visa Indonesia, Syaratnya
Tempatkan Dana Minimal Rp 5,3 Miliar

Peraturan Menteri Hukum dan HAM (Permenkumham) Nomor 22 tahun 2023


mengenai Visa dan Izin Tinggal serta Peraturan Menteri Keuangan Nomor 82 tahun 2023 resmi
diundangkan pada 30 Agustus 2023. Peraturan ini menjadi landasan pemberlakuan kebijakan
Golden Visa. Adapun klasi�ikasi visa Golden visa ini diperuntukkan orang asing berkualitas
yang akan bermanfaat kepada perkembangan ekonomi negara, salah satunya adalah penanam
modal baik korporasi maupun perorangan.
“Golden visa adalah visa yang diberikan sebagai dasar pemberian izin tinggal dalam
jangka waktu 5 (lima) s.d. 10 (sepuluh) tahun dalam rangka mendukung perekonomian
nasional,” ujar Direktur Jenderal Imigrasi Silmy Karim dalam pernyataan resminya dikutip dari
laman resmi Ditjen Imigrasi, Senin (4/9/2023). Sebelumnya peraturan keimigrasian Indonesia
tidak mengatur visa dengan izin tinggal berjangka waktu 10 tahun.
Pemegang golden visa diharapkan dapat menikmati sejumlah manfaat eksklusif dari
jenis visa ini. Di antaranya adalah jangka waktu tinggal lebih lama, kemudahan keluar dan
masuk Indonesia, serta e�isiensi karena tidak perlu lagi mengurus ITAS ke kantor imigrasi.
“Begitu sampai di Indonesia, mereka (pemegang golden visa) tidak perlu lagi mengurus izin
tinggal terbatas (ITAS) di kantor imigrasi,” tutur Silmy. Berdasarkan aturan tersebut, untuk
dapat tinggal di Indonesia selama 5 tahun, orang asing investor perorangan yang akan
mendirikan perusahaan di Indonesia diharuskan berinvestasi 2,5 juta dollar AS atau sekitar Rp
38 miliar.

Sedangkan untuk masa tinggal 10 tahun, nilai investasi yang disyaratkan adalah 5 juta
dollar AS (sekitar Rp 76 miliar). Sementara itu bagi investor korporasi yang membentuk
perusahaan di Indonesia dan menanamkan investasi sebesar 25 juta dollar ASatau sekitar Rp
380 miliar akan memperoleh golden visa dengan masa tinggal 5 tahun bagi direksi dan
komisarisnya. Kemudian untuk nilai investasi sebesar 50 juta dollar AS akan diberikan masa
tinggal 10 tahun.
Ketentuan berbeda diberlakukan untuk investor asing perorangan yang tidak
bermaksud mendirikan perusahaan di Indonesia. Untuk golden visa 5 tahun, pemohon
diwajibkan menempatkan dana senilai 350.000 dollar AS (sekitar Rp 5,3 miliar) yang dapat
digunakan untuk membeli obligasi pemerintah RI, saham perusahaan publik atau penempatan
tabungan/deposito. Sedangkan untuk golden visa 10 tahun dana yang harus ditempatkan
adalah sejumlah 700.000 dollar AS (sekitar Rp 10,6 miliar).

www.alterna�fa.com
Mengapa Kertas Lebih Mudah Sobek Saat Basah?

Saat tidak sengaja menumpahkan air di atas kertas dokumen, Anda bisa mengamati
kertas tersebut menjadi lebih rapuh dan rentan sobek jika dibandingkan saat dalam kondisi
kering. Lantas, mengapa kertas lebih mudah sobek saat basah? “Pada dasarnya, kertas
hanyalah serat selulosa-molekul polimer alami dari kayu, yang dijalin satu sama lain untuk
membentuk lembaran,” kata Charlotte Scott-Parker, spesialis penelitian dan pengembangan di
James Cropper Paper Mill di Inggris. “Dalam selembar kertas biasa, serat-serat ini saling
bertautan satu sama lain melalui ketidakteraturan kecil seperti kait pada masing-masing helai
selulosa.

Namun, mereka juga terikat satu sama lain melalui ikatan hidrogen,” tambahnya,
seperti dikutip Live Science, Sabtu (2/9/2023). Ikatan hidrogen adalah salah satu interaksi
terpenting dalam kimia. Ikatan kimia tersebut dapat berperilaku seperti magnet, dengan satu
ujung sedikit positif dan ujung lainnya sedikit negatif. Seperti halnya magnet sejati, gaya tarik-
menarik yang berlawanan, sehingga ujung positif dari satu molekul tertarik ke arah ujung
negatif dari molekul lain di dekatnya, dan gaya tarik-menarik ini menyatukan keduanya.
Lantas apa hubungannya dengan kertas? Molekul yang mengandung oksigen yang
terikat pada hidrogen, termasuk air, sangat rentan terhadap jenis interaksi yang dikenal
sebagai ikatan hidrogen ini. Dan kebetulan polimer selulosa yang membentuk kertas ditutupi
dengan oksigen-hidrogen di sepanjang serat. Pada tingkat kimia, air menganggu ikatan
hidrogen penting yang menyatukan serat selulosa.
Karena air juga mengandung ikatan oksigen-hidrogen yang sangat penting, air mulai
membentuk ikatan hidrogennya sendiri dengan selulosa, menghalangi pengikatan serat
lainnya. Dengan lebih sedikit interaksi antara masing-masing polimer selulosa, pemisahan
serat menjadi lebih mudah, sehingga lebih sedikit tenaga yang diperlukan untuk merobek
kertas. "Sehingga jika membuat kertas basah, matriks serat akan membengkak, serat mulai
terlepas, dan mulai kehilangan kekuatan dan lebih mudah sobek," terang Marko Kolari, peneliti
dan pengembangan di Kemira, sebuah perusahaan kimia pulp dan kertas di Finlandia.
Namun, tidak semua kertas diciptakan sama karena ada beragam macam kertas. "Serat
selulosa hampir sama di semua produk ini, tetapi sifat-sifatnya sangat berbeda dan beragam,"
kata Kolari. Cara berbagai kertas itu merespon air disebabkan oleh bahan tambahan yang
disertakan selama proses pembuatan kertas. Industri kertas memiliki segudang trik kimia
untuk meningkatkan sifat produk kertas, dan salah satu �itur terpenting yang menjadi fokus
produsen adalah kekuatan. "Jika Anda menginginkan bahan yang kuat seperti kotak kemasan,
kami perlu memperkuat matriks seratnya.
Kami melakukannya dengan menggunakan bahan tambahan seperti tepung kentang,"
papar Kolari. Lapisan senyawa alami ini diaplikasikan pada permukaan kertas sebagai gel dan
membentuk penghalang yang kuat di sekitar jalinan serat selulosa saat dikeringkan.
Permukaan pati yang kokoh ini berfungsi sebagai perancah dan memberikan peningkatan
kekuatan yang besar pada kertas. Namun, karton yang dikeraskan pun juga tidak kebal
terhadap efek kelembapan yang merusak. Jika basah, bahan tersebut juga akan kehilangan
kekuatannya dengan sangat cepat.ar).

www.alterna�fa.com
Mengapa Kertas Lebih Mudah Sobek Saat Basah?

Saat tidak sengaja menumpahkan air di atas kertas dokumen, Anda bisa mengamati
kertas tersebut menjadi lebih rapuh dan rentan sobek jika dibandingkan saat dalam kondisi
kering. Lantas, mengapa kertas lebih mudah sobek saat basah? “Pada dasarnya, kertas
hanyalah serat selulosa-molekul polimer alami dari kayu, yang dijalin satu sama lain untuk
membentuk lembaran,” kata Charlotte Scott-Parker, spesialis penelitian dan pengembangan di
James Cropper Paper Mill di Inggris. “Dalam selembar kertas biasa, serat-serat ini saling
bertautan satu sama lain melalui ketidakteraturan kecil seperti kait pada masing-masing helai
selulosa.

Namun, mereka juga terikat satu sama lain melalui ikatan hidrogen,” tambahnya,
seperti dikutip Live Science, Sabtu (2/9/2023). Ikatan hidrogen adalah salah satu interaksi
terpenting dalam kimia. Ikatan kimia tersebut dapat berperilaku seperti magnet, dengan satu
ujung sedikit positif dan ujung lainnya sedikit negatif. Seperti halnya magnet sejati, gaya tarik-
menarik yang berlawanan, sehingga ujung positif dari satu molekul tertarik ke arah ujung
negatif dari molekul lain di dekatnya, dan gaya tarik-menarik ini menyatukan keduanya.
Lantas apa hubungannya dengan kertas? Molekul yang mengandung oksigen yang
terikat pada hidrogen, termasuk air, sangat rentan terhadap jenis interaksi yang dikenal
sebagai ikatan hidrogen ini. Dan kebetulan polimer selulosa yang membentuk kertas ditutupi
dengan oksigen-hidrogen di sepanjang serat. Pada tingkat kimia, air menganggu ikatan
hidrogen penting yang menyatukan serat selulosa.
Karena air juga mengandung ikatan oksigen-hidrogen yang sangat penting, air mulai
membentuk ikatan hidrogennya sendiri dengan selulosa, menghalangi pengikatan serat
lainnya. Dengan lebih sedikit interaksi antara masing-masing polimer selulosa, pemisahan
serat menjadi lebih mudah, sehingga lebih sedikit tenaga yang diperlukan untuk merobek
kertas. "Sehingga jika membuat kertas basah, matriks serat akan membengkak, serat mulai
terlepas, dan mulai kehilangan kekuatan dan lebih mudah sobek," terang Marko Kolari, peneliti
dan pengembangan di Kemira, sebuah perusahaan kimia pulp dan kertas di Finlandia.
Namun, tidak semua kertas diciptakan sama karena ada beragam macam kertas. "Serat
selulosa hampir sama di semua produk ini, tetapi sifat-sifatnya sangat berbeda dan beragam,"
kata Kolari. Cara berbagai kertas itu merespon air disebabkan oleh bahan tambahan yang
disertakan selama proses pembuatan kertas. Industri kertas memiliki segudang trik kimia
untuk meningkatkan sifat produk kertas, dan salah satu �itur terpenting yang menjadi fokus
produsen adalah kekuatan. "Jika Anda menginginkan bahan yang kuat seperti kotak kemasan,
kami perlu memperkuat matriks seratnya.
Kami melakukannya dengan menggunakan bahan tambahan seperti tepung kentang,"
papar Kolari. Lapisan senyawa alami ini diaplikasikan pada permukaan kertas sebagai gel dan
membentuk penghalang yang kuat di sekitar jalinan serat selulosa saat dikeringkan.
Permukaan pati yang kokoh ini berfungsi sebagai perancah dan memberikan peningkatan
kekuatan yang besar pada kertas. Namun, karton yang dikeraskan pun juga tidak kebal
terhadap efek kelembapan yang merusak. Jika basah, bahan tersebut juga akan kehilangan
kekuatannya dengan sangat cepat.ar).

www.alterna�fa.com
Parker Solar Probe, Pesawat Luar Angkasa Pertama yang Berhasil
"Sentuh" Matahari

Parker Solar Probe milik National Aeronautics and Space Administration (NASA)
merupakan pesawat luar angkasa pertama yang berhasil "menyentuh" matahari. Parker Solar
Probe diluncurkan pada 12 Agustus 2018 dengan menggunakan roket United Launch Alliance
Delta IV Heavy. Misi wahana ini adalah untuk mempelajari matahari dengan detail yang belum
pernah terjadi sebelumnya.

NASA menyatakan, Parker Solar Probe berhasil "menyentuh" matahari ketika pesawat
itu menukik ke dalam atmosfer luar matahari atau corona selama terbang lintas kedelapan
pada 28 April 2021. Pesawat luar angkasa ini akan menyelesaikan 24 orbit matahari selama
tujuh tahun masa pakainya dan akan terbang tujuh kali lebih dekat ke matahari dibandingkan
pesawat ruang angkasa lainnya. Ilmuwan Proyek Parker Solar Probe, Nicola Fox, dari The Johns
Hopkins University Applied Physics Laboratory (APL), mengatakan bahwa Parker Solar Probe
akan menjawab pertanyaan tentang �isika matahari yang telah membingungkan para ilmuwan
selama lebih dari enam dekade.
Fakta-fakta Parker Solar Probe

Melansir Space, berikut adalah beberapa fakta menarik tentang Parker Solar Probe.
1. Kecepatan Parker Solar Probe

Pada penerbangan jarak dekat matahari yang ke-10 pada tanggal 21 November 2021,
gravitasi matahari yang kuat mempercepat Parker Solar Probe hingga kecepatan tertinggi,
yakni 163 kilometer per detik. Ini lebih cepat daripada wahana apa pun yang pernah
diluncurkan sebelumnya. Menurut NASA, selama jarak terdekatnya dengan matahari, Parker
Solar Probe akan mencapai kecepatan sangat tinggi, yakni sekitar 700.000 km per jam. Baca
juga: Berapa Suhu di Planet Terdekat dari Matahari?

2. Lintasan Parker Solar Probe


Parker Solar Probe telah terbang lebih dekat ke matahari dibandingkan pesawat ruang
angkasa lainnya dan akan terus menyusutkan orbitnya di sekitar matahari selama kurang lebih
tujuh tahun umurnya. Lintasan menukik wahana antariksa mengelilingi matahari tidak akan
mungkin terjadi tanpa serangkaian penerbangan bantuan gravitasi Venus. Selama masa
pakainya, Parker Solar Probe akan menggunakan tujuh kali terbang melintasi Venus untuk
secara bertahap mempersempit orbitnya mengelilingi matahari, hingga mencapai jarak 6,16
juta km.
3. Suhu Parker Solar Probe

Saat wahana ini mendekati Matahari, perisai suryanya akan menghadapi suhu
mendekati 1.400 derajat Celcius. Yang mengherankan, instrumen sains pesawat ruang angkasa
ini akan terlindungi dari suhu terik ini dan tetap mendekati suhu ruangan, yakni sekitar 30
derajat Celcius.

www.alterna�fa.com
4. Tujuan misi Parker Solar Probe

Parker Solar Probe sedang mempelajari matahari dari dekat dalam upaya untuk
memahami bagaimana energi dan panas bergerak melalui atmosfer matahari dan
mempengaruhi proses seperti angin matahari.
Menurut APL, tiga tujuan ilmiah utama dari Parker Solar Probe adalah:

• Menelusuri aliran energi yang memanaskan dan mempercepat korona matahari dan
angin matahari.
• Menentukan struktur dan dinamika plasma dan medan magnet pada sumber angin
matahari.
• Menjelajahi mekanisme yang mempercepat dan mengangkut partikel energik.

Matahari adalah sumber utama cahaya dan panas bumi, tapi itu bukan satu-satunya
pengaruh matahari terhadap planet ini. Angin matahari adalah kumpulan partikel bermuatan
yang mengalir dari bintang dan melewati Bumi dengan kecepatan lebih dari 400 kilometer per
detik.
Gangguan pada angin matahari dapat mengguncang medan magnet planet kita dan
memompa energi ke sabuk radiasi sehingga memicu serangkaian perubahan yang dikenal
sebagai cuaca luar angkasa. Parker Solar Probe ini yang akan membantu para ilmuwan
memahami lebih banyak tentang mekanisme yang mendasari matahari sehingga mereka dapat
meningkatkan upaya prakiraan ruang angkasa dan lebih siap menghadapi perubahan aktivitas
matahari.

www.alterna�fa.com
Seperti Apa Wewangian untuk Pembalsaman Mumi?

Para ilmuwan telah mengidenti�ikasi resep kuno wewangian aromatik yang digunakan
dalam pembalsaman mumi di Mesir kuno. Wewangian yang kemudian disebut 'aroma
keabadian' itu berhasil diidenti�ikasi dari makam seorang bangsawan wanita Mesir yang
dimumikan sekitar tahun 1450 SM. Kemajuan dalam teknologi analisis kimia kemudian
memungkinkan deteksi zat individu dalam residu balsam yang diperoleh dari toples untuk
menyimpan organ mumi.

Dikutip dari Science Alert, Jumat (1/9/2023), mumi�ikasi adalah bentuk seni terbaik
untuk mengawetkan orang yang telah meninggal di Mesir kuno. Praktik tersebut sudah
dilakukan selama hampir 4.000 tahun. Sayangnya, hanya ada sumber tertulis yang membahas
proses sakral tersebut, yang membuat para ahli salah satunya terbatas untuk mengetahui
secara spesi�ik resep wewangian yang dipakai untuk pembalsaman mumi. "Aroma keabadian
mewakili lebih dari sekedar aroma proses mumi�ikasi. Ini menunjukkan kekayaan budaya,
sejarah, dan spiritual yang penting dari praktik di Mesir kuno," kata Barbara Huber, arkeolog
dari Institut Geoantropologi Max Planck Jerman.
Lebih lanjut sosok mumi wanita yang diawetkan ini bernama Senetnay. Ia disebut
sebagai pengasuh Firaun Amenhotep II. Status elite wanita bangsawan terlihat dari gelarnya
'Hiasan Raja' dan makamnya yang berada di Lembah Para Raja. Status bangsawan juga terlihat
dari kerumitan balsam yang mengawetkan organ tubuhnya dalam empat toples terpisah.
Huber dan rekannya menggunakan kombinasi kromatogra�i gas dan spektrometri massa untuk
memeriksa enam sampel balsam dari dua toples, yang pernah menyimpan paru-paru dan hati
Senetnay. Hasilnya menunjukkan balsam memiliki komposisi yang lebih rumit dibandingkan
balsam yang digunakan pada mumi lain pada periode waktu yang sama. Peneliti kemudian
menemukan kandungan lilin lebah, minyak nabati, lemak hewani, aspal alami, dan resin yang
bersumber dari pohon jenis konifera.
Dalam aroma aromatik mereka juga menemukan kumarin, senyawa yang bersumber
dari tumbuhan yang memberikan aroma seperti vanila. “Analisis sebelumnya menunjukkan
bahwa balsam mumi�ikasi Mesir kuno mengandung bahan-bahan yang terbatas sebelum
Periode Menengah Ketiga (c. 1000 SM), kemudian menjadi lebih kompleks seiring berjalannya
waktu,” tulis para penulis.
Bahan wewangian Tim juga menemukan keragaman rasio zat di setiap toples yang
menampung organ Senetnay. Sesuai dengan ciri-ciri wanita berpangkat tinggi, tampaknya
banyak bahan dalam balsam Senetnay berasal dari lokasi eksotik di luar Mesir. Salah satu zat
unik yang dapat melembapkan paru-paru adalah larixol, dari resin tumbuhan runjung larch.
Damar wangi lain yang terdeteksi kemungkinan adalah damar dari pohon dipterokarpa yang
ditemukan di India dan Asia Tenggara, atau damar dari pohon Pistacia, yang berasal dari pantai
Mediterania.
“Bahan-bahan yang kompleks dan beragam serta unik pada periode awal ini,
menawarkan pemahaman baru tentang praktik mumi�ikasi yang canggih dan jalur
perdagangan Mesir yang luas,” kata Christian Loeben, Egyptologist dari Museum August
Kestner di Jerman. Sebagai tambahan informasi, karena sampel berusia 3.500 tahun, para

www.alterna�fa.com
peneliti tidak dapat mengesampingkan kemungkinan adanya proses degradasi, atau balsam
yang tercampur atau terdistribusi secara tidak merata menyebabkan perbedaan bahan antar
toples. Kendati demikian, analisis kimia mempu memberikan informasi yang signi�ikan
terhadap bahan-banhan yang terkandung dalam balsam kuno. Ini menambah secara
substansial informasi yang dapat diperoleh dari sumber tekstual kuno. Studi dipublikasikan di
Scienti�ic Reports.ri.

www.alterna�fa.com
Mengapa Otak Manusia Berkerut-kerut?

Otak manusia digambarkan berkerut. Akan tetapi, pernahkah bertanya-tanya mengapa


otak kita memiliki bentuk seperti itu? Alasan bagaimanaMenurut Lisa Ronan, peneliti di
Departemen Psikiatri di Universitas Cambridge di Inggris, korteks atau permukaan luar otak
mengembang dan melipat seiring perkembangan otak saat berada di dalam rahim.
Pengembangan itu menyebabkan peningkatan tekanan di permukaan luar tersebut
yang kemudian dikurangi dengan melipat. Ini bisa dianalogikan seperti mendorong kedua
ujung karet. Pada titik tertentu permukaannya akan bengkok sebagai respon terhadap
peningkatan tekanan. Atau bisa juga dibayangkan seperti dua lempeng tektonik yang saling
bertabrakan. Tekanan selama tumbukan pada akhirnya menjadi begitu besar sehingga
lempeng-lempeng mengalami lipatan geologis.

Otak yang berkerut Dikutip dari Live Science, Kamis (31/8/2023) lipatan atau kerutan
yang tidak terhitung jumlahnya ini memungkinkan manusia untuk memiliki lebih banyak
neoron yang artinya otak lebih maju dengan kemampuan kognitif yang meningkat. Otak yang
berkerut ini jarang ditemukan karena sebagian besar otak hewan tidak terlipat. Misalnya
korteks tikus tidak cukup berkembang selama perkembangan yang berarti permukaan otak
mereka sepenuhnya halus.

Otak yang berkerut cenderung terjadi pada hewan dengan otak yang lebih besar.
"Tetapi hal ini juga tidak selalu terjadi. Beberapa mamalia besar seperti manatee justru
mimiliki lipatan yang jauh lebih sedikit dibandingkan yang diperkirakan para peneliti
berdasarkan ukuran otak mereka," kata Ronan. Pola kerutan otak manusia Terbentuknya
lipatan pada otak manusia tidak hanya bergantung pada pertumbuhan korteks secara
keseluruhan, tetapi juga sifat �isik bagian korteks tersebut.

Misalnya daerah yang lebih tipis cenderung lebih mudah terlipat dibandingkan daerah
lain. "Seseorang terlahir dengan otak berkerut. Tetapi poin penting dan menarik adalah otak
terlipat dalam pola tertentu," terang Ronan. Meskipun kerutan yang terdapat pada punggung
(gyri) dan lembah otak (sulci) terlihat acak, keduanya sebenarnya konsisten pada setiap
individu dan bahkan beberapa spesies.

Pada akhirnya, sifat �isik dan pola lipatan unik setiap wilayah korteks terkait dengan
fungsinya. “Gajah memiliki otak yang jauh lebih besar dan lebih terlipat dibandingkan manusia.
Namun yang jelas, kita berada di puncak pohon evolusi, dan mereka tidak berada di puncak
pohon evolusi,” papar Ronan. Dengan kata lain, fungsi korteks otak manusia lebih maju,
setidaknya dalam beberapa hal, dibandingkan fungsi korteks gajah, meskipun otak gajah
memiliki lebih banyak kerutan.ri.

www.alterna�fa.com
Apakah Cula Badak Bisa Tumbuh Lagi?

Cula memberikan penampilan yang ikonik pada badak. Banyak pemburu yang
mengincar badak untuk diambil culanya, yang diyakini (secara keliru) memiliki kekuatan
penyembuhan. Perburuan liar ini menyebabkan banyak badak kehilangan culanya sehingga
mereka lebih rentan di alam liar.
Dilansir dari Live Science, tidak seperti gading gajah yang tidak tumbuh kembali, cula
badak masih tumbuh kembali. Cula badak terbuat dari keratin, zat yang sama yang menyusun
kuku dan rambut. Namun, alih-alih terbuat dari serat berongga, cula badak tumbuh berlapis-
lapis dari sel-sel kulit khusus yang berlapis, yang mengalami keratinisasi, menjadi keras dan
lembam, serta seluruh fungsi seluler terhenti. B
Rata-rata, cula badak tumbuh sekitar 2 cm setiap tahunnya, terbentuk dari banyak
lapisan keratin yang berbeda. Setiap lapisan berbeda bentuk dan warna, bergantung pada
faktor-faktor seperti makanan yang dimakan badak, suhu lingkungan, dan kerusakan
eksternal. Di bagian tengah cula, terdapat lapisan kalsium dan melanin, dua bahan yang
membantu membuatnya lebih kuat. Sama seperti kuku kuda atau paruh kura-kura, cula badak
adalah bagian yang padat.

Menurut Save The Rhino, diketahui bahwa badak menggunakan culanya untuk
beberapa fungsi perilaku, termasuk mempertahankan wilayah, melindungi anak badak dari
predator dan badak lain, perawatan ibu (termasuk membimbing anak badak) dan perilaku
mencari makan, seperti menggali air dan mematahkan dahan. Sementara itu, badak jantan
menggunakan culanya saat terjadi perselisihan mengenai wilayah atau dominasi, sehingga
perburuan cula dapat melemahkan kemampuan badak jantan untuk mempertahankan wilayah
atau status.

Badak jantan juga terkadang menggunakan culanya untuk memindahkan kotorannya


ke tumpukan yang menjadi batas wilayahnya. Mengingat fungsi-fungsi tersebut, dapat
dikatakan bahwa cula merupakan bagian tubuh yang penting bagi badak untuk bertahan hidup
di alam liar.ri.

www.alterna�fa.com

Anda mungkin juga menyukai