Anda di halaman 1dari 1

Semester 7.

Diskusi 1

Keterampilan menulis

Terdapat 4 unsur yang terlibat dalam menulis yaitu:

a. Menulis sebagai penyampai pesan


b. Pesan atau sesuatu yang disampaikan penulis
c. Media berupa lambang rangkaian huruf, atau kalimat dan tanda baca.
d. Penerima Pesan atau Pembaca

Adapun langkah-langkah untuk menulis yang baik ialah sebagai berikut:


1. Tahap Pra penulisan
a. Menentukan Topik, Topik atau pembahasan menjadi lebih spesifik dengan adanya penentuan
topik yang akan ditulis.
b. Menentukan tujuan menulis, Tujuan menulis adalah alasan mengapa kita melakukan
penulisan, sehingga dengan menentukan tujuan, tulisan kita akan lebih tertarget dan memiliki
fokus manfaat dari adanya tulisan yang menjadi karya kita.
c. memperhatikan sasaran karangan, Merupakan target pembaca yang ingin ditagetkan untuk
membaca tulisan kita
d. Mengumpulkan informasi pendukung. Sebelum melakukan penulisan terlebih dahulu kita
perlu mencari berbagai referensi yang nantinya akan memperkaya isi dari tulisan dengan
informasi pendukung tersebut.
e. Mengorganisasikan ide dan informasi, Memiliki struktur karangan yang akan membantu
menuangkan isi fikiran secara terperinci sehingga nantinya para pembaca akan mendapatkan
kerangka tulisan yang terarah dan mudah dipahami.
2. Tahap Penulisan
a. mengambil keputusan tentang seberapa dalam dan luas isi tulisan kita, jenis informasi yang
disuguhkan, serta penyajiannya. keputusan itu harus diselaraskan dengan topik, tujuan, corak,
dan pembaca karangan
b. menulis adalah sebuah proses.

3. Tahap Pasca Penulisan. melakukan kegiatan penyuntingan dan perbaikan, langkah-langkah


yang perlu dilakukan adalah:
a. membaca keseluruhan karangan
b. menandai hal hal yang perlu diperbaiki.
c. memberikan catatan bila ada hal-hal yang diubah, diganti, ditambahkan, atau disempurnakan
d. melakukan perbaikan sesuai dengan temuan ketika penyuntingan dilakukan.

sumber: modul 10 hakikat menulis. PDGK4305 terimakasih. mohon maaf masih banyak
kekurangan

Anda mungkin juga menyukai