Anda di halaman 1dari 1

Nama: Ite Viani

Nim: F4341231031

AKSI NYATA
Topik 1 Pengantar Pendidikan di Daerah Khusus
Berikutnya, refleksikan pembelajaran ini dengan menjawab pertanyaan-pertanyaan berikut ini:

1. Apa manfaat pembelajaran ini untuk kesiapan Anda sebagai guru?


Setelah mempelajari topik ini, saya berfikir bahwa sangat penting untuk mengubah pola pikir
(mindset) selama ini, karena sebagai pendidik perlu menerapkan pola pikir yang bertumbuh
(grow mindset). Dengan hal ini maka saya akan berfikir maju dan inovatif dalam menerapkan
pembelajaran. Pola pikir bertumbuh berguna untuk guru yang ditugaskan di daerah khusus
karena menjadi guru di daerah khusus memerlukan sikap dan sifat yang pantang menyerah, bisa
bertahan disegala kesulitan, kreatif dan inovatif menghadapi segala tantangan yang muncul dan
keterbatasan yang ada.

2. Bagaimana anda menilai kesiapan anda saat ini, dalam skala 1-10? Apa alasannya?
Saya menilai untuk saat ini saya berada di level 7, karena masih perlu beberapa bekal yang harus
saya pelajari untuk mengajar di daerah khusus walaupun pada dasarnya saya berasal dari daerah
yang terpencil namun mengajar di daerah khusus harus menerapkan strategi dan metode yang
tepat agar tujuan pembelajaran dapat tercapai. Selain itu, pengalaman saya dalam mengajar juga
belum banyak.

3. Apa yang perlu anda ubah lebih lanjut untuk dapat menerapkannya dengan optimal?
Banyak hal yang perlu saya ubah mulai dari pola pikir hingga kesiapan materi maupun mental
sehingga beberapa cara yang akan saya lakukan yaitu belajar dengan giat melalui pendidikan
profesi maupun mencari referensi di berbagai sumber baik di internet atau bertanya langsung
kepada orang yang pernah mengajar di daerah khusus. Belajar praktikan merefleksikan
kekurangan saya dalam mengajar serta melatih lebih banyak skill kepemimpinan dan komunikasi
karena menurut saya ini sangat berguna bagi saya bila mengajar di daerah khusus.

Anda mungkin juga menyukai