Anda di halaman 1dari 4

Lembar kerja 4.

3 lembar kerja diskusi kelompok

Kondisi Diskusi
Dalam suatu kelas, setiap Dalam menyikap hal tersebut maka sebagai pendidik akan
siswa memiliki gaya belajar menghargai dan menerima perbedaan setiap perbedaan peserta
tertentu. Bagaimana anda didik. Perbedaan gaya belajar setiap peserta didik menunjukan
menyikapi hal tersebut dan keunikan mereka, hal tersebut justru akan membuat Pendidik
bagaimana mengakomodasi menjadi kreatifitas dengan berupa memfasilitasi setiap
kebutuhan mereka perbedaan gaya belajar tersebut. Sebagai pendidik, hal yang
dapat dilakukan adalah berusaha dan memahami gaya belajar
peserta didik dan menyesuaikan metode pengajaran dan media
pembelajaran yang sesuai dengan kebutuhan peserta didik.
Cara mengakomodasi peserta didik dengan gaya belajar yang
beragam dapat berupa memvariasikan gaya belajar di kelas
dan memberikannya kepada peserta didik sesuai dengan gaya
belajar yang ada di kelas. Misalkan, pada materi ekositem,
peserta didik dengan gaya belajar audio visual difasilitasikan
dengan video pembelajaran, peserta didik dengan gaya belajar
kinestetik difasilitasikan dengan mengamati ekosistem yang
ada di lingkungan sekolah. peserta didik dengan gaya belajar
visual dapat difasilitasi dengan kartu gambar yang
menunjukkan suatu ekosistem.
Apa fungsi lingkungan sekolah Lingkungan sekolah memiliki fungsi penting untuk
dalam mendukung perkembangan siswa yaitu :
perkembang siswa ? berikan 1. Sebagai tempat belajar, peserta didik dapat belajar di
contoh ! sekolah untuk meningkatkan kemampuan kognitif,
afektif, dan psikomotor peserta didik.
Sebagai contoh : kegiatan belajar di kelas, peserta didik
belajar ilmu pengetahuan di kelas dan diajarkan untuk
meningkatkan kognitifnya, peserta didik juga diajarkan
bagaimana bersosialisasi, berperilaku, untuk meningkatkan
afektifnya. Peningkatan psikomotorik peserta didik juga dapat
terjadi salah satunya pada kegiatan praktikum.
2. Menyediakan fasilitas dan sarana yang mendukung
proses belajar mengajar.
Contoh : Dengan bersekolah, peserta didik difasilitasi berbagai
fasilitas dan saranan untuk meningkatkan perkembangannya.
Sebagai contoh dengan memfasilitasi lab kompoter, lap ipa,
perpustakaan, ruang olahraga, dll peserta didik dapat
meningkatkan pengetahuannya.
3. Menyediakan ruang bagi peserta didik untuk
mengembangkan potensi dan bakatnya.
Contohnya : ektrakurikuler.
4. Membantu peserta didik dalam mengembangkan
keterampilan sosial emosional yang dapat membentuk
karakter dan perilaku peserta didik melalui interaksi
sosial.

Anda diminta untuk menonton film ini, lalu menjawab pertanyaan terkait film:
1. Berdasarkan film tersebut, bagaimana lingkungan dapat mempengaruhi individu?
2. Bagaimana guru dengan keterbatasannya dapat merangkul peserta didik?

3. Hal apa yang dimiliki guru tersebut sehingga bisa merubah suasana kelas menjadi
menyenangkan?

4. Apakah Anda bisa menjadi guru yang demikian?

Jawab :

Film tersebut berjudul Hicki menceritakan tentang seorang guru baru yang mengajar di kelas
9F yang terkenal nakal dan sulit diatur, tidak ada satupun guru yang dapat bertahan mengajar
mereka. Sampai datanglah guru baru tersebut Bernama Neina.

1. Berdasarkan film tersebut, bahwa lingkungan dapat mempengaruhi individu. Peserta


didik tersebut berada pada lingkungan yang tidak tepat dimana peserta didik tidak
diperlakukan secara adil, peserta didik tidak mendapatkan sesuatu yang mereka
butuhkan seperti kasih sayang gurunya, mereka juga tidak mendapatkan fasilitas yang
sama dengan kelas lainnya seperti ruang laboratorium. Sebagai siswa mereka tidak
diharagai dan diremehkan kemampuan. Guru tidak memahmi apa yang mereka
butuhkan. Sehingga hal tersebut dapat mempengaruhi kebiasaan maupun karakter
idividu menjadi buruk. Namun, berbeda bila individu berada pada lingkungan yang
tepat. seperti Ketika mereka kedatangan Guru Neina, guru Neina secara perlahan
mengubah kebiasaan dan karakter peserta didik yang dinilai kurang tersebut ke arah
yang lebih baik dengan cara memberikan pengajaran yang sesuai dengan karakteristik
peserta didik, bakat, dan minatnya sehingga peserta didik tersebut merasa nyaman dan
dihargai. Pada akhinya setiap individu menjadi lebih baik. Dapat disimpulkan bahwa
lingkungan dapat memepngaruhi individu. Lingkungan yang baik dapat membantu
individu mengatasi masalah dan tantangan, karakteristik dan kebiasaan yang lebih
baik. Sementara lignkungan yang kurang tepat dapat mempengaruhi kesejahteraan
mental, emosional, karakteristik, dan kebiasaan individu tidak baik.

2. Guru dengan keterbatasan tentu dapat merangkul peserta didik. dengan cara : mulai
dari diri guru tersebut harus menanamkan karakter kuat , menjadi diri sendiri walapun
dengan keterbatasannya, namun keterbatasan justru harus dijadikan sebagai kekuatan,
mengembangkan sosial emosional yang baik serta tidak putus asa dalam mengajar
dengan berbagai karakteristik peserta didik. selanjutnya guru perlu memahami
kebutuhan dan kemampuan setiap peserta didik. memberikan pendekatan
pembelajaran yang sesuai, pembejaran kontekstual serta memberikan dukungan sosial
emosional kepada peserta didik.

3. hal yang dmiliki guru tersebut sehngga dapat mengubah suasana kelas menjadi
menyenangkan adlaah sosial emosional yang baik dan kreatifitas. Guru Neina
memiliki kepribadian yang baik. walau diperlakukan buruk oleh siswanya, Neina
sabar dan tidak putus asa. Guru Neina memiliki keinginan yang kuat agar sikap
siswanya dapat berubah dan dapat membuktikan kepada semua warga sekolah bahwa
siswanya dapat juga berprestasi. Guru Neina menggali karakteristik dan latar
belakang peserta didiknya, lalu ia melakukan pembelajaran di luar kelas dan bersifat
kontekstual dengan harapan peserta didik lebih antusias belajar. Guru Neina
menggunakan media pembelajaran yang disukai peserta didik, dan ia tidak
merendahkan peserta didiknya. Guru neina menciptakan pembelajaran yang tidak
kaku dan guru neina selalu menasihati dan memotivasi peserta didiknya, serta ia
senantiasa menunjukkan kasih sayangnya kepada peserta didik. sehingga hal
tersebutlah dapat dirasakan peserta didiknya bahwa Neina adalah guru yang tulus,
baik, dan berbeda dari guru lain yang tidak menghargai mereka. Sehingga peserta
didik merasa senang belajar Bersama gruu Neina. Bagi mereka guru Neina adalah
bintang utara, pemandu mereka.

4. Iya, setelah menonton film guru Neina membuat kami menyadari bahwa perlakuan
siswa kepada kami bukanlah apa-apa dibandingkan siswa neina. Dengan melihat
keterabatasan namun semangat Neina yang luar biasa , kami yakin kami pun bisa
menjadi guru seperti Neina. neina laksana obor bagi kami, menebarkan semangat
perjuangan guru untuk keberhasilan peserta didiknya. Sebagai guru, kami harus
mampu memilih hal yang baik dan buruk serta mampu memilahnya untuk diterapkan
hal baiknya dalam pembelajaran karena guru adalah contoh, kemudian tidak mudah
putus asa. Guru harus memiliki prinsip dan pendirian serta dapat diandalkan.
Memiliki gaya mengajar tersendiri sesuai karakter masing-masing. Guru juga mampu
menjadi teladan bagi peserta didik dan menjadi fasilitator yang memfasilitasi. Dan
yang paling utama adalah kami haru memiliki jiwa yang tulus.

Anda mungkin juga menyukai