Anda di halaman 1dari 17

SPIIRIT ISLAM DAN RUJUKAN

UTAMA DOKTRIN ISLAM


NAMA KELLOMPOK:
SALSABILA MUTIARA A 1804015130
BEKTI NURAENI 1804015138
VEGGA KHARISMA K 1804015170
YULIA ELVIRA ELY 1804015292
TAUHID
Tauhid secara ilmiah adalah menjadikan Allalh sebagai
satu – satunya sesembahan yang benar dengan segala
kekhusuannya.
Hamad bin Atiq menerangkan bahwa agama Islam
disebut sebagai agama tauhid disebabkan agama ini
dibangun di atas pondasi pengakuan bahwa Allah
adalah Esa dan tiada sekutu baginya
MACAM – MACAM TAUUHID
1. Tauhid Rububiyyah, artinya mengesahkan
Allah SWT dalam hal perbuatannya
2. Tauhid Uluhiyah, disebut juga sebagai tauhid
ibadah
3. Tauhid Asma’wa Shifat, yaitu pengesahan
terhadap Allah ‘Azza wa jalla dengan nama –
nama dan sifat – sifat yang dimilikinya
PASRAH
Pasrah bisa dimaknai menyerahkan segala
urusan kita kepada Tuhan setelah kita berusaha
semampu kita.
Dalam kehidupan para Nabi, kepasrahan total
kepada Allah menjadi metode paling efektif
untuk menghadapi setiap masalah. Manusia
yang senantiasa pasrah kepada Allah akan
memiliki energi positif yang memotivasinya
untuk mencapai tujuan hidup
HIJRAH
Kata hijrah berasal dari kata Arab yang berarti
berpisah, pindah dari satu negeri ke negeri lain,
berjalan di waktu tengah hari, igauan, mimpi.
Istilah hijrah biasa dipakai dalam Islam dengan
pengertian meninggalkan suatu negeri yang
tidak begitu aman menuju negeri lain yang lebih
aman, demi keselamatan dalam menjalan
agama
Hijrah maknawiyah dibedakan menjadi
empat
1. Hijrah i'tiqadiyah (hijrah keyakinan)
2. Hijrah fikriyah (hijrah pemikiran)
3. Hijrah syu'uriyyah
4. Hijrah sulukiyyah (hijrah tingkah laku atau
kepribadian)
BIOGRAFI NABI MUHAMMAD
Nabi Muhammad SAW berasal dari kabilah Quraisy, tepatnya
keturunan Hasyim. Ayah beliau adalah Abdullah bin Abdul
Muthalib, cucu Hasyim. Ibunda beliau adalah Aminah binti
Wahb yang berasal dari keturunan Bani Zuhrah, salah satu
kabilah Quraisy. Setelah menikah, Abdullah melakukan
pepergian ke Syam. Ketika pulang dari pepergian itu, ia wafat
di Madinah dan dikuburkan di kota itu juga. Dalam biografi
Nabi Muhammad SAW diketahui bahwa setelah beberapa
bulan dari wafatnya sang ayah berlalu. Nabi pamungkas para
nabi lahir di bulan Rabi’ul Awal, tahun 570 Masehi di Mekkah
menurut Caussin de Perceval dalam bukunya yang berjudul
Essai sur l’Histoire des Arabes. Dan dengan kelahirannya itu,
dunia menjadi terang-benderang.
Sesuai dengan kebiasaan para bangsawan Makkah, ibundanya
menyerahkan Muhammad kecil kepada Halimah Sa’diyah dari
kabilah Bani Sa’d untuk disusui. Beliau tinggal di rumah
Halimah selama empat tahun. Setelah itu, sang ibu
mengambilnya kembali. Dengan tujuan untuk berkunjung ke
kerabat ayahnya di Madinah, sang ibunda membawanya pergi
ke Madinah. Dalam perjalanan pulang ke Makkah, ibundanya
wafat dan dikebumikan di Abwa, sebuah daerah yang terletak
antara Makkah dan Madinah. Setelah ibunda beliau wafat,
secara bergantian, kakek dan paman beliau, Abdul Muthalib
dan Abu Thalib memelihara beliau. Dari banyak sumber yang
dihimpun mengenai biografi Nabi Muhammad SAW, Pada usia
dua puluh lima tahun, beliau menikah dengan Khadijah yang
waktu itu sudah berusia empat puluh tahun. Khadijah
merupakan wanita yang kaya yang terhormat serta
terpandang dikalangan suku Quraisy ketika itu. Beliau
menjalani hidup bersamanya selama dua puluh lima tahun
hingga ia wafat pada usia enam puluh lima tahun.
Sejarah mencatat bahwa pada usia empat puluh
tahun, beliau diutus menjadi nabi oleh Allah. Ia
mewahyukan kepada beliau al-Quran yang
seluruh manusia dan jin tidak mampu untuk
menandinginya. Ia menamakan beliau sebagai
pamungkas para nabi dan memujinya karena
kemuliaan akhlaknya. Dalam biografi Nabi
Muhammad SAW diketahui beliau hidup di
dunia ini selama enam puluh tiga tahun.
Menurut pendapat masyhur, beliau wafat pada
hari Senin bulan Shafar 11 Hijriah di Madinah.
Mukjizat dapat disimpulkan dalam
lima hal:
1. Mukjizat akhlak.
2. Mukjizat ilmiah.
3. Mukjizat amaliah.
4. Mukjizat maknawiyah.
5. Mukjizat keturunan.
Sejarah Hidup Nabi Muhammad SAW
Nabi Muhammad saw dilahirkan pada tanggal 12 Rabiul
Awal atau 20 April 571M. Sebelum beliau dilahirkan
ayahnya telah wafat oleh karena itu kakeknyalah yang
mengasuh beliau kemudian di susui oleh Halimatus
Sa'diyah. Setelah kakeknya wafat beliau diasuh oleh
pamannya yaitu Abu Thalib.salah satu dari usaha
Muhammad yang terpenting sebelum di utus menjadi
rosul ialah berniaga ke syam membawa barang-barang
Khadijah. Perniagaan ini menghasilkan laba yang banyak
dan menyebabkan adanya pertalian antara Muhammad
dengan Khadijah dan mereka kemudian mereka menikah.
Waktu itu beliau berumur 25 tahun dan khadijah sudah
janda yang berumur 40 tahun.
ARGUMENTASI ILMIAH DAN
KEOTENTIKAN ALQURAN DAN SUNAH
1. Sungai di Bawah Laut
“Akan Kami perlihatkan secepatnya kepada mereka kelak,
bukti-bukti kebenaran Kami di segenap penjuru dunia ini
dan pada diri mereka sendiri, sampai terang kepada
mereka, bahwa al-Quran ini suatu kebenaran. Belumkah
cukup bahwa Tuhan engkau itu menyaksikan segala
sesuatu. ” (QS Fushshilat : 53)

“Dan Dialah yang membiarkan dua laut mengalir


(berdampingan) ; yang ini tawar lagi segar dan yang lain
masin lagi pahit; dan Dia jadikan antara keduanya dinding
dan batas yang menghalangi.” (Q.S Al Furqan:53)
2. Lautan yang Tidak Bercampur Satu Sama Lain
“Dia membiarkan dua lautan mengalir yang
keduanya kemudian bertemu, antara keduanya ada
batas yang tak dapat dilampaui oleh masing-
masing.” (QS. Ar Rahman:19-20)
Sifat lautan yang saling bertemu, akan tetapi tidak
bercampur satu sama lain ini telah ditemukan oleh
para ahli kelautan baru-baru ini. Dikarenakan gaya
fisika yang dinamakan “tegangan permukaan”, air
dari laut-laut yang saling bersebelahan tidak
menyatu. Akibat adanya perbedaan masa jenis,
tegangan permukaan mencegah lautan dari
bercampur satu sama lain, seolah terdapat dinding
tipis yang memisahkan mereka
Tidur Menghadap ke Sebelah Kanan
Nabi Muhammad SAW mengajarkan kita untuk tidur dengan
posisi miring atau menghadap ke kanan. Dalam sebuah hadis
riwayat Bukhari dan Muslim, Nabi mengajarkan agar kita
berbaring atau tidur di atas rusuk sebelah kanan, yang berarti
posisi miring ke kanan. Rupanya, kini ilmuwan berhasil
mengungkap rahasia di balik anjuran tidur dalam posisi
berbaring miring ke kanan, dengan tidur dalam posisi
menghadap ke kanan, menurut ilmuwan akan memberikan
manfaat untuk tubuh, salah satunya kesehatan jantung dan
pencernaan. Dr. Zafir al-Attar, seorang peneliti dari Australia,
menjelaskan, pada saat manusia tidur dalam posisi miring ke
kanan ini, jantung hanya akan terbebani oleh paru-paru kiri
yang berukuran kecil. Posisi ini juga menempatkan hati pada
posisi yang stabil.
TERIMA KASIH

Anda mungkin juga menyukai