Anda di halaman 1dari 12

INTERVENSI DAN IMPLEMENTASI

KEPERAWATAN KOMUNITAS
DISUSUN OLEH KELOMPOK IV
KELAS B1
Ayu Agustiana 21142019011.P
Vevi Nurhasanah 21142019012.P
Yulia Handayani 21142019013.P
Pengertian Keperawatan Komunitas

Keperawatan komunitas merupakan suatu sintesis dari praktik keperawatan dan praktik
kesehatan masyarakat yang diterapkan untuk meningkatkan serta memelihara kesehatan
penduduk
Sasaran dari keperawatan kesehatan komunitas adalah individu yaitu balita gizi buruk, ibu
hamil resiko tinggi, usia lanjut, penderita penyakit menular.
Sasaran keluarga yaitu keluarga yang termasuk rentan terhadap masalah kesehatan dan
prioritas.
Sasaran kelompok khusus, komunitas baik yang sehat maupun sakit yang mempunyai
masalah kesehatan atau perawatan (Ariani, Nuraeni, & Supriyono, 2015).
Perencanaan Keperawatan Komunitas

Perencanaan merupakan tahapan dalam proses keperawatan antara tahapan


diagnosis keperawatan dan intervensi keperawatan.
Perencanaan keperawatan bertujuan untuk menetapkan kebutuhan populasi
komunitas secara efektif dengan menggunakan proses pengambilan keputusan
secara logika yang dituangkan dalam perencanaan secara terinci.
Tahapan Dalam Proses Keperawatan

Perencanaan terdiri atas beberapa tahapan, yaitu:

(1) memprioritaskan diagnosis komunitas;


(2) menetapkan sasaran intervensi yang diharapkan;
(3) menetapkan tujuan yang diharapkan; dan
(4) menetapkan intervensi keperawatan.
1. Memprioritaskan Diagnosis Komunitas

Dalam menetapkan prioritas diagnosis keperawatan komunitas perlu melibatkan


masyarakat atau komunitas dalam suatu pertemuan musyawarah masyarakat.

Masyarakat atau komunitas akan memprioritaskan masalah yang ada dengan


bimbingan atau arahan perawat kesehatan komunitas. Masyarakat atau komunitas
dalam musyawarah tersebut dapat memprioritaskan masalah tersebut dengan
menggunakan scoring.
2. Menetapkan Sasaran

Sasaran merupakan hasil yang diharapkan. Dalam pelayanan kesehatan


sasaran adalah pernyataan situasi ke depan, kondisi, atau status jangka panjang,
dan belum bisa diukur.
3. Menetapkan Tujuan

Tujuan adalah suatu pernyataan hasil yang diharapkan dapat diukur, dibatasi waktu, dan berorientasi pada
kegiatan.
Berikut ini merupakan karakteristik dalam penulisan tujuan.
a. Menggunakan kata kerja.
b. Menggambarkan tingkah laku akhir.
c. Menggambarkan kualitas penampilan.
d. Menggambarkan kuantitas penampilan.
e. Menggambarkan bagaimana penampilan diukur.
f. Berhubungan dengan sasaran (goal).
g. Adanya batasan waktu.
4 Menetapkan Rencana Intervensi keperawatan Komunitas

• Menetapkan Rencana intervensi dalam keperawatan komunitas


berorientasi pada :
• promosi kesehatan,
• pencegahan penyakit,
• pemeliharaan kesehatan,
• manajemen krisis.
Dalam menetapkan rencana intervensi keperawatan kesehatan komunitas maka
harus mencakup:

Apa yang akan dilakukan?


Kapan melakukannya?
Berapa banyak?
Siapa yang menjadi sasaran?
Lokasinya di mana?
Implementasi Keperawatan Komunitas

Implementasi merupakan tahap kegiatan setelah perencanaan kegiatan


keperawatan komunitas dalam proses keperawatan komunitas.
Fokus pada tahap implementasi adalah bagaimana mencapai sasaran dan tujuan
yang telah ditetapkan sebelumnya, tetapi yang sangat penting dalam implementasi
keperawatan kesehatan komunitas adalah melakukan tindakan-tindakan berupa
promosi kesehatan, memelihara kesehatan atau mengatasi kondisi tidak sehat,
mencegah penyakit, dan dampak pemulihan.
Pada tahap implementasi ini, perawat tetap fokus pada program kesehatan
komuniti yang telah ditetapkan pada tahap perencanaan.
Strategi yang digunakan dalam tahap implementasi adalah dengan
menggunakan komuniti organisasi yang ada dan kerja sama atau kemitraan
dengan komunitas.
TERIMA KASIH

Anda mungkin juga menyukai