Anda di halaman 1dari 20

METABOLISME KARBOHIDRAT I

Rini Arianti, M. Sc

POLITEKNIK KESEHATAN KEMENTERIAN KESEHATAN


PANGKALPINANG
2015
Pencernaan dan Penyerapan Karbohidrat

Karbohidrat yang masuk ke tubuh, baik berupa oligosakarida atau disakarida


akan mengalami hidrolisis agar dapat diserap sebagai gula yang lebih
sederhana (monosakarida).

Indeks glikemik: peningkatan glukosa darah setelah pemberian sejumlah


dosis uji karbohidrat dibandingkan dengan peningkatan kadar glukosa darah
setelah pemberian glukosa dalam jumlah setara.

Uji toleransi glukosa: Pasien berpuasa selama satu malam, kemudian harus
minum dosis uji 100 gram glukosa yang dilarutkan ke air. Kadar glukosa darah
diukur dalam 30 menit dan beberapa jam setelah itu. Individu sehat akan
segera menormalkan kadar glukosa darah dan kadarnya tidak akan lebih dari
9 atau 10 mM serta hanya sedikit glukosa yang terdeteksi di urin.

Berapa indeks glikemik untuk glukosa?


Enzim-enzim Pencernaan Karbohidrat

Amilase
Berperan dalam hidrolisis pati. Amilase diproduksi di air liur dan
pankreas.
Peran: mengatalisis proses hidrolisis ikatan glikosida α(1→4).

Disakaridase
Disakaridase, maltase, sukrase-isomaltase, dan laktase merupakan enzim yang
terletak di brush border mukosa usus.

Brush border merupakan tempat penyerapan monosakarida dan zat lain yang
berasal dari diet.

Apa itu intoleransi laktosa?


Mekanisme Penyerapan Karbohidrat

Glukosa dan galaktosa diserap oleh proses yang bergantung dengan


keberadaan natrium. Keduanya diangkut oleh protein pengangkut yang sama
(SGLT1) dan bersaing untuk dapat diserap oleh usus.

Monosakarida lain diserap melalui proses difusi yang diperantarai oleh


pembawa

Fruktosa dan gula alkohol tidak diangkut secara aktif, kedua zat tersebut
hanya diserap sesuai dengan gradien konsentrasi, dan setelah asupan yang
agak tinggi, sebagian gula dapat tertinggal di lumen usus dan menjadi
substrat bagi fermentasi bakteri.
Glukosa
Merupakan sumber energi yang potensial

Bahan bakar yang baik: oksidasi sempurna glukosa menjadi karbondioksida


dan air dengan perubahan energi bebas standar -2,840 kJ/mol

Penyimpanan glukosa dalam bentuk polimer glikogen (bentuk simpanan


yang efektif)

iko lisis Piruvat


Gl

Glikogen Glukosa

Ribosa 5-fosfat
Glikolisis

Jalur metabolisme yang pertama kali ditemukan dan dimengerti dengan baik.

Proses pemecahan glukosa (senyawa 6 karbon) menjadi asam piruvat


(senyawa 3 karbon).
Glikolisis terjadi di sitosol.
Glikolisis akan menghasilkan energi dalam bentuk ATP dan NADH.

Glikolisis terdiri atas 10 tahap.


Tahap-tahap ini dibagi menjadi dua fase. Fase pertama merupakan fase
persiapan dan fase kedua merupakan fase pemanenan energi.
1
ATP ADP

Mg2+
D-Glukosa Glukosa 6-fosfat
heksokinase

Glukosa 6-fosfat Fruktosa 6-fosfat


Fosfoheksosa isomerase

3 ATP ADP

Mg2+
Fruktosa 6-fosfat Fruktosa 1,6-bifosfat
Fosfofrukto kinase
4&5
Dihidroksiaseton fosfat

Fruktosa 1,6-bifosfat
Triosa fosfat isomerase
Aldo
lase
Gliseraldehid 3-fosfat

Dua molekul gliseraldehid 3-fosfat yang dihasilkan di fase


persiapan akan masuk ke fase pay off atau fase panen energi.

Harus diingat bahwa pada fase persiapan, dua molekul ATP


digunakan terlebih dahulu (hutang 2 ATP).
6
2 Pi
2 NADH + H+
2 NAD+

Gliseraldehid 3-fosfat (2) 1,3-Bisfosfogliserat (2)


Gliseraldehid 3-fosfat
dehidrogenase

7 2 ADP 2 ATP

1,3-Bisfosfogliserat (2) 3-fosfogliserat (2)


Fosfogliserat kinase

8
Fosfogliserat mutase
3-fosfogliserat (2) 2-fosfogliserat (2)
9 H2O

2-fosfogliserat (2) Fosfoenolpiruvat (2)


Enolase

10
2 ADP 2 ATP

Fosfoenolpiruvat (2) Piruvat (2)


Piruvat Kinase
Hasil Akhir Glikolisis

2 NADH 6 ATP

4 ATP

Hutang di fase persiapan 2 ATP

Netto 8 ATP
Regulasi Glikolisis

1. Pada tahap yang dikatalisis heksokinase. Dihambat oleh produk.

2. Pada tahap yang dikatalisis fosfofruktokinase (dihambat oleh ATP


secara alosterik)

3. Pada tahap yang dikatalisis piruvat kinase (dihambat oleh ATP, asetil-
KoA, dan asam lemak rantai panjang)

Mengapa asupan fruktosa yang tinggi dapat menyebabkan obesitas?


Asam Piruvat Kondisi aerobik
Kondisi hipoksia
(anaerobik)
Piruvat dehidrogenase

a k tat ase
L gen
i dro
h
De

Asam Laktat Asetil-KoA

Masuk ke
siklus Crebs
Kekurangan tiamin (Vit B1) dapat menyebabkan atau siklus
gangguan pada metabolisme glukosa. Pembentukan asam sitrat
asetil-KoA memerlukan asetil lipoamida. Asetil lipoamida
dapat disintesis jika terdapat B1 yang cukup.
Siklus Crebs

Terjadi di mitokondria

Oksidasi gugus asetil pada setil-KoA dan mereduksi koenzim yang


teroksidasi melalui rantai transpor elektron yang berhubungan
dengan pembentukan ATP

Jalur bersama terakhir untuk oksidasi karbohidrat, lipid, dan protein


karena glukosa, asam lemak, dan sebagian besar asam amino
dimetabolisme menjadi asetil-KoA atau zat-zat antara di siklus ini

Terjadi di sebagian bersar organ, namun paling banyak terjadi di hati


Fe2+

KoA Akonitase
Sitrat H2O

Asetil-KoA Cis-akonitat
Sitrat Sintase
H2O
Oksaloasetat Fe2+
Akonitase
NADH + H+ Isositrat
Malat CO2
Dehidrogenase NAD+
NAD+
Isositrat Dehidrogenase
L-malat NADH + H +

α-ketoglutarat
H2O
Fumarase NAD+
Kompleks α-ketoglutarat
dehidrogenase
Fumarat FADH2 NADH + H+
Suksi
nat T
iokin
Suksinil-KoA
FAD ase
CO2
Suksinat Dehidrogenase
ADP+Pi
Suksinat
ATP Mg2+
Hasil Akhir Siklus Crebs

3 NADH 9 ATP

1 FADH 2 ATP

1 ATP

12 ATP

2 molekul Asetil-KoA untuk sekali


24 ATP
oksidasi glukosa
Vitamin yang Berperan Penting dalam Siklus Crebs

Riboflavin (Vit B2) penting untuk pembentukan flavin adenin dinukleotida


(FAD) yang merupakan kofaktor untuk suksinat dehidrogenase

Niasin dalam bentuk nikotinamid adenin dinukleotida (NAD), akseptor


elektron untuk isositrat dehidrogenase, alfa-ketoglutarat dehidrogenase,
dan malat dehidrogenase

Tiamin (B1) sebagai tiamin difosfat, koenzim untuk dekarboksilasi dalam


reaksi alfa-ketoglutarat dehidrogenase

Asam pantotenat sebagai bagian dari koenzim-A, kofaktor yang melekat


pada residu karboksilat aktif, misalnya asetil-KoA dan suksinil-KoA.
Zat Antara di Siklus Crebs dapat menjadi prekursor
pembentukan senyawa lain

Sitrat Asam lemak dan steroid

Alfa-ketoglutarat Glutamat Glutamin, prolin, Arginin

Pirimidin

Suksinil-KoA Porfirin dan heme

Oksaloasetat Aspartat

Asparagin Purin
TERIMA KASIH
Post-Lecturing Quiz
Apakah produk awal dan produk akhir glikolisis?

Berapa jumlah ATP yang terbentuk dari glikolisis?

Tuliskan tahapan pertama glikolisis dan enzim yang mengatalisis.

Berapa indeks glikemik glukosa?

Apa itu intoleransi laktosa?

Jelaskan secara singkat 2 fase utama yang terjadi di glikolisis

Dimana siklus Crebs terjadi?

Untuk 1 molekul glukosa, berapa ATP yang dihasilkan dari siklus Crebs?

Mineral apa saja yang dibutuhkan pada siklus Crebs?

Tuliskan salah satu vitamin yang penting di siklus Crebs

Agara dapat memasuki siklus Crebs, asam piruvat harus dirubah menjadi
senyawa apa?

Anda mungkin juga menyukai