Anda di halaman 1dari 14

BAB I

PENDAHULUAN
A. Latar Belakang
Sebagai calon lulusan sarjana, seorang mahasiswa diharapkan mampu
menciptakan sebuah lapangan pekerjaan apabila telah menyelesaikan
pendidikan S1-nya nanti. Mengingat begitu banyak calon tenaga kerja pada
saat ini, sedangkan lapangan pekerjaan yang tersedia sangatlah terbatas. Salah
satu alternatif yang dapat dijadikan pilihan adalah menjadi seorang
wirausahawan.
Dalam menghadapi tantangan bisnis termasuk menghadapi customer maka
sebagai mahasiswa kita juga harus belajar dalam memasarkan suatu produk.
Dalam tugas akhir mata kuliah kewirausahaan ini kami mencoba melakukan
sebuah praktek kewiruasahaan guna mendapatkan pembelajaran untuk menjadi
seorang wirausahawan. Kegiatan ini didasari oleh tugas kelompok mata kuliah
kewirausahaan dimana tugas ini dikerjakan secara berkelompok dan
pelaksanaanya bertepatan dengan acara Management Expo 2016 yang
diadakan oleh Himpunan Mahasiswa Manajemen Fakultas Ekonomi
Universitas Riau.
Kegiatan yang kami lakukan ini dalam bentuk sebuah usaha singkat yang
bisa menjadi peluang bagi setiap individu di masa yang akan datang.
B. Tujuan Kegiatan
Tujuan kegiatan ini selain memenuhi salah satu tugas praktik mata kuliah
kewirausahaan juga bertujuan sebagai penambah pengetahuan sekaligus
pengalaman dalam berwirausaha. Selain itu juga diharapkan bisa mendapatkan
live skill dan mengaplikasikan ilmu kewirausahaan yang telah didapatkan.
C. Pelaksanaan Kegiatan
Kegiatan Praktik Kewirausahaan ini dilaksanakan pada satu tempat dan
dalam kurun waktu enam hari, yaitu:
Hari/Tanggal : Senin s/d Sabtu, 09 s/d 14 Mei 2016
Waktu : 08.00 – 16.00 WIB
Tempat : Depan Gedung Dosen Fakultas Ekonomi Universitas Riau
BAB II
PEMBAHASAN
A. Laporan Deskriptif
Dalam rangka Manajemen Expo 2016 Himpunan Mahasiswa Jurusan
Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Riau mengadakan beberapa
rangkaian acara, salah satunya yaitu Praktek Kewirausahaan.
Peserta kegiatan praktek kewirausahaan itu sendiri yaitu mahasiswa dari
jurusan akuntansi semester 4 dan mahasiswa manajemen semester 2. Dalam
kegiatan ini, mahasiswa dibagi menjadi beberapa kelompok dimana setiap
kelompok terdiri dari 6-7 orang. Adapun kegiatan ini diadakan selama dua
minggu, yakni dari tanggal 9 – 21 Mei 2016 dan dilaksanakan dalam dua sesi
yaitu, kelompok 1- 37 pada minggu pertama, dan kelompok 38 – 70 pada
minggu kedua.
Panitia akan menyediakan satu stand untuk satu kelompok, dimana
penentuan stand masing – masing kelompok dilakukan melalui pencabutan
undian oleh perwakilan tiap – tiap kelompok. Kelompok kami, nomor stand 23,
turut berpartisipasi dalam memeriahkan acara Management Expo 2016
ini.Selama kegiatan tersebut kami menjual beberapa produk makanan seperti
pizza mini, tahu crispy, dan risoles sozis. Sedangkan minuman yang kami
tawarkan yaitu milo shake,cappucino, cappucino + oreo,dan teh poci. Semua
produk yang kami jual tentunya dengan harga yang murah meriah dan kualitas
yang tidak murahan pastinya.
Banyak hal – hal positif yang kami dapatkan selama mengikuti kegiatan
Management Expo 2016 ini, diantaranya yaitu:
1. Melatih kerja sama dan kekompakan dalam tim.
2. Mendapatkan pengalaman dalam mempromosikan produk dan melatih
diri dalam berinteraksi dengan orang banyak.
3. Melatih kesabaran.
Selama menjalani kegiatan praktek kewirausahaan tersebut, tentu saja tidak
semuanya berjalan lancar seperti yang kami harapkan. Terdapat beberapa
kendala yang kami alami dalam melaksanakan praktek kewirausahaan ini,
seperti kondisi pesaing yang pada umumnya menjual produk dibidang kuliner
dan berada di satu tempat, maka untuk mengatasi kendala ini, kami mencoba
mengutamakan kepuasan konsumen dan melayani konsumen dengan ramah
dan santun. Kendala berikutnya yaitu, waktu pelaksanaan kegiatan yang
bersamaan dengan jadwal kuliah mata kuliah yang lain. Dan kendala yang
lainnya yaitu adanya konsumen yang menawar harga yang telah kami
tetapkan, tapi kami mencoba menghadapi itu dengan candaan. Alhamdulillah
semua kendala tersebut dapat kami hadapi sehingga kegiatan praktek
kewirausahaan yang kami lakukan berjalan dengan lancar.
PROSES PRODUKSI
Dalam proses pembuatan produk – produk makanan yang kami jual, kami
membuatnya pada pagi hari sebelum dijual .Sedangkan untuk minuman kami
membuatnya langsung ketika ada pelanggan yang membeli. Bahan – bahan
dibeli sehari sebelum kami membuatnya. Adapun alat dan bahan yang
dibutuhkan untuk membuat produk makanan yang kami jual yaitu:
I. PIZZA MINI
• Alat :
1. Teflon
2. Kompor
3. Mangkok
4. Pisau
5. Garpu
6. Plastik mika
7. Kain
• Bahan :
1. Tepung terigu
2. Ragi instan
3. Gula
4. Mentega
5. Sosis
6. Air
7. Keju
8. Bawang bombay
9. Saos
• Cara membuat :
1. Pertama masukkan tepung ke dalam mangkok lalu masukkan satu sendok
makan ragi instan dan aduk hingga rata.
2. Masukkan 4 sendok gula kedalam adonan lalu aduk hingga rata
3. Masukkan mentega secukupnya lalu aduk hingga rata
4. Kemudian masukkan air kedalam adonan aduk hingga rata
5. Kemudian tutup rapat adonan dengan kain basah, Masukkan adonan yang
telah jadi kedalam kulkas selama 30 menit lalu keluarkan hingga adonan
mengembang
6. Untuk topping pizza, tumis sosis dan bawang bombay hingga harum.
7. Bentok adonan pizza di dalam teflon sambil ditekan dan tusuk-ditusuk
adonan dengan menggunakan garpu agar adonan matang merata.
8. Oleskan saos secukupnya di atas adonan pizza yang telah di bentuk.
9. Masukkan irisan sosis dan bawang bombay yang telah ditumis tadi lalu
parutkan keju di atasnya
10. panggang pizza yang telah dibentuk menggunakan api kecil, lalu
biarkan pizza selama 5 menit hingga matang. Usahakan teflon dialasi
mentega, supaya tidak gosong.
11. Masukkan pizza yang telah matang ke dalam plastik mika lalu pizza
siap untuk dijual.
II. Risoles Sosis
• Alat :
1. Teflon
2. Sendok
3. Piring
4. Mangkok (wadah)
• Bahan :
1. Tepung Terigu
2. Telur
3. Sosis
4. Garam
5. Air
6. Saos sambal
7. Tepung panir
8. Margarin
9. Minyak goreng untuk menggoreng
• Cara membuat :
1. Campurkan semua bahan untuk membuat kulit kewadah, aduk merata,
jangan sampai menggumpal (lebih baik di saring). Lalu diamkan
beberapa menit sebelum di olah
2. Tuangkan tiap adonan ke teflon yang sudah dipanaskan dengan api
kecil, ulangi sampai adonan habis.
3. Setelah kulit risol jadi, diamkan beberapa menit agar uap panas hilang
4. Sambil menunggu uap kulit hilang, potong bahan isian. Satu sosis
potong panjang jadi 4 bagian.
5. Isitiap lembaran kulit dengan sosis yang telah di potong tadi lalu gulung
dan sisihkan.
6. Setelah semua tergulung, celupkan kedalam kocokan telur lalu balur ke
tepung roti
7. Panaskan minyak, goreng dengan api sedang hingga kecoklatan.
Angkat, tiriskan dan siap di jual dengan saos sambal
III. TAHU CRISPY
• Alat :
1. Wajan
2. Wadah
3. Sendok
4. Kain
5. Mangkuk
• Bahan :
1. 8 buah tahu
2. 1 siung baang putih (haluskan)
3. 3 siung baang merah (haluskan)
4. 1 sdt merica bubuk
5. Garam secukupnya
6. Gula pasir secukupnya
7. Minyak goreng
8. Telur 2 buah
9. Tepung panir
10. 1 sendok tepung terigu
• Cara membuat :
1. Rebus tahu dengan air garam selama 15 menit
2. Dinginkan tahu tiriskan kemudian peras tahu dengan menggunakan
kain hingga airnya habis.
3. Campurkan tahu yang telah di hancurkan dengan bawang putih dan
bawang merah yang telah dihaluskan, merica bubuk, tepung terigu dan
sedikit gula pasir, aduk hingga rata.
4. Bentuk tahu sesuai selera celupkan kedalam kocokan telur balur
dengan tepung panir
5. Panaskan minyak, goreng hingga kecoklatan, angkat san sajikan
dengan saos sambal.

Sedangkan alat dan bahan yang dibutuhkan untuk membuat minuman


yaitu:
I. Cappucino / Cappucino Oreo
• Alat:
1. Blender
2. Sendok teh
3. Gelas Plastik
• Bahan:
1. Cappucino Sachet
2. Gula Pasir
3. Susu kental putih
4. Susu kental coklat
5. Es batu
6. Air putih
7. Oreo (Jika pelanggan ingin menambahkan oreo sebagai topping)
• Cara membuat:
1. Masukkan satu gelas plastik es batu + air putih secukupnya ke
dalam blender
2. Masukkan satu sachet cappucino ke dalam blender
3. Tambahkan gula pasir dan susu kental manis putih secukupnya
(sesuai selera)
4. Setelah itu di blender sampai semuanya tercampur rata
5. Siapkan gelas plastik dan beri tetesan susu kental manis coklat
6. Masukkan cappucino yang telah diblender tadi ke dalam gelas.
II. Milo Shake
• Alat:
1. Gelas Tupperware beserta tutup
2. Sendok teh
3. Gelas Plastik

• Bahan:
1. Milo Sachet
2. Susu kental manis coklat
3. Gula Pasir
4. Air Panas
5. Air Putih Biasa
• Cara Membuat:
1. Masukkan satu sachet milo kedalam gelas tupperware
2. Tambahkan susu coklat kental manis dan gula pasir secukupnya
3. Tambahkan air panas secukupnya ke dalam bahan – bahan yang telah
tercampur tadi, dan aduk sampai milo, susu dan gula pasir larut
menjadi satu
4. Tambahkan air putih secukupnya
5. Masukkan es batu secukupnya (jangan sampai gelas terisi penuh)
6. Tutup gelas tupperware dan kocok
7. Masukkan milo yng sudah dikocok tadi kedalam gelas
III. Teh Poci
• Alat:
1. Gelas plastik
2. Sendok
• Bahan:
1. Teh poci
2. Gula pasir
3. Air panas
4. Air biasa
• Cara Membuat:
1. Ambil teh poci dan tambahkan air panas secukupnya
2. Tambahkan gula pasir secukupnya, lalu aduk sampai gula larut
3. Tambahkan air putih biasa
4. Tambahkan es batu secukupnya kedalam gelas.
PEMASARAN
Proses pemasaran yang kami lakukan yaitu dengan cara promosi langsung
kepada customer. Setiap ada mahasiswa, dosen, pegawai, maupun pengunjung
lainnya yang datang berkunjung ke acara Management Expo 2016, kami selalu
mempromosikan produk – produk yang kami jual. Tidak hanya itu, kami juga
menghampiri mahasiswa – mahasiswa yang sedang duduk – duduk santai
menunggu kelas atau yang sedang bergurau ria di bawah pepohonan dan
mempromosikan produk kami kepada mereka sehingga beberapa diatara mereka
melakukan transaksi pembelian .Selain itu, kami juga melakukan pemasaran
melalui mobile. Kami menawarkan produk kepada teman – teman kami, sehingga
mereka tertarik untuk membeli produk yang kami tawarkan tersebut.
Dengan terus menerus melakukan tahap – tahap promosi seperti di atas,
kami berhasil menarik perhatian para customer. Bahkan setelah kami melakukan
sosialisasi produk, ada beberapa customer yang langsung membeli. Kebanyakan
dari customer kami adalah mahasiswa – mahasiswa di lingkungan Fakultas
Ekonomi Universitas Riau itu sendiri. Hal ini disebabkan oleh masih minimnya
supplier makanan di lingkungan tersebut, mengingat kantin di Fakultas Ekonomi
belum beroperasi pada saat itu. Sehingga para mahasiswa akan sangat tertarik
untuk berkunjung ke stand – stand makanan Management Expo 2016 tersebut.
PENJUALAN
Kegiatan penjualan merupakan serangkaian kegiatan yang meliputi
menemukan pembeli, pengenalan produk, negosiasi harga, dan melakukan
pembayaran. Penjualan yang kami lakukan merupakan sebuah rangkaian
penjualan produk dimana produk – produk tersebut merupakan produk pangan.
Dalam kegiatan ini kami mencoba menawarkan beberapa jenis makanan
seperti pizza mini, tahu crispy, dan risoles sozis.Sedangkan untuk minumannya
kami menawarkan milo shake, cappucino, cappucino oreo, dan teh poci. Proses
penjualan yang kami lakukan yaitu berdasarkan face to face, yakni bertemu
langsung dengan customer. Selain customer yang langsung datang ke stand untuk
membeli makanan dan minuman, beberapa anggota dari kelompok kami juga
akan berkeliling di sekitar lingkungan Fakultas Ekonomi untuk menawarkan
langsung produk – produk kepada para mahasiswa. Selain itu, kami juga
menerima pesanan apabila ada customer yang memesan terlebih dahulu
dikarenakan khawatir produk yang kami tawarkan akan habis sebelum dia sampai
di tempat. Sedangkan untuk layanan pesan antar hanya kami berikan kepada
customer yang berada di lingkungan Universitas Riau saja.
HASIL DAN PEMBAHASAN
Kegiatan praktik kewirausahaan merupakan sebuah kegiatan yang patut
diapresiasi, karena banyak sekali hal – hal positif yang kami dapatkan dari
kegiatan ini. Dengan melakukan praktik kewirausahaan kami mendapatkan
sebuah pengalaman dan pembelajaran untuk menjadi seorang Wirausaha yang
handal dan kompetitif, disamping mendapatkan profit. Dari keseluruhan kegiatan
yang kami lakukan, maka kami dapat menganalisa usaha yang kami jalankan
sebenarnya cocok untuk dilaksanakan secara kontinu di dalam lingkungan
kampus karena pasar yang potensial dan sangat menerima. Tidak hanya itu,
dengan melakukan kegiatan praktek kewirausahaan ini pikiran kami semakin
terbuka untuk terus melakukan inovasi terbaru tkait dengan produk - produk yang
akan dipasarkan pada masa yang akan datang.
B. LAPORAN KEUANGAN
Laporan Modal dan Laba Rugi
Rincian:
Alat dan Bahan – bahan makanan:
- Tepung terigu Rp 9.700
- Minyak goreng Rp 21.450
- Margarin Rp 4.150
- Sambal indofood Rp 8.150
- Mayumi Mayoneis Rp 7.000
- Keju Kraft Cheddar Rp 19.650
- Indofood sambal sachet Rp 8.300
- Bawang Bombay Rp 4.000
- Sozis Rp 9.000
- Tahu Rp 5.000
- Telur Rp 5.000
- Tepung panir Rp 5.000
- Plastik mika Rp 3.650
- Kertas Minyak RP 2.000
Bahan – bahan minuman:
- Susu kental manis cap enak coklat Rp 8.250
- Teh Celup Poci Rp 4.700
- Gula pasir Rp 13.500
- Oreo Rp 5.000
- Milo Sachet Rp 13.500
- Indocafe Cappucino Rp 16.000
- Coklat Rp 16.000
- Gelas Plastik Rp 10.000
- Sedotan Rp 2.000
Lain – lain:
Banner Rp 65.000
Laminating Rp 3.000
Modal
Iuran Rp 900.000
Pengeluaran:
Alat dan Bahan Makanan Rp 112.050
Alat dan Bahan Minuman Rp 88.950
Sewa Stand Rp 200.000
Lain – lain Rp 68.000
Total Pengeluaran (Rp 469.000)
Total sisa modal Rp 431.000

LAPORAN LABA RUGI (hari ke-1)


Penjualan:
Makanan
- Pizza mini 23 x @Rp 3.000 Rp 69.000
- Risoles Sozis 18 x @Rp 1.000 Rp 18.000
- Tahu Crispy 20 x @Rp 1.000 Rp 20.000
Minuman
- Teh Poci 7 x @Rp 3.000 Rp 21.000
- Milo Shake 7 x @Rp 5.000 Rp 35.000
- Capuucio Oreo 4 x @ Rp 6.000 Rp 24.000
Total Penjualan Rp 187.000
Biaya – Biaya :
- Es batu crystal Rp 10.000
- Susu Indomilk Coklat Rp 10.000
- Milo Sachet Rp 15.000
- Gelas Plastik Rp 5.000
- Tepung terigu Rp 9.700
- Sozis Rp 8.000
- Gula Pasir Rp 13.500
- Margarin Rp 5.800
Total Biaya (Rp 77.000)
Laba Usaha Rp 110.000

LAPORAN LABA RUGI (hari ke-2)


Penjualan:
Makanan
- Pizza mini 14 x @Rp 3.000 Rp 42.000
- Risoles Sozis 13 x @Rp 1.000 Rp 13.000
- Tahu Crispy 16 x @Rp 1.000 Rp 16.000
Minuman
- Teh Poci 4 x @Rp 3.000 Rp 12.000
- Milo Shake 8 x @Rp 5.000 Rp 40.000
- Cappucino 7 x @Rp 5.000 Rp 35.000
- Capuucio Oreo 6 x @ Rp 6.000 Rp 36.000
Total Penjualan Rp 194.000
Biaya – Biaya :
- Es batu 2 x @Rp 1.000 Rp 2.000
- Saus Sambal Rp 13.000
- Milo Sachet Rp 14.000
- Sozis dan bawang Rp21.000
- Air Galon Rp 4.000
Total Biaya (Rp 54.000)
Laba Usaha Rp 140.000

LAPORAN LABA RUGI (hari ke-3)


Penjualan:
Makanan
- Pizza mini 8 x @Rp 3.000 Rp 24.000
- Risoles Sozis 18x @Rp 1.000 Rp 18.000
- Tahu Crispy 22 x @Rp 1.000 Rp 22.000
Minuman
- Teh Poci 3 x @Rp 3.000 Rp 9.000
- Milo Shake 14 x @Rp 5.000 Rp 70.000
- Cappucino 4 x @Rp 5.000 Rp 20.000
- Capuucio Oreo 4 x @ Rp 6.000 Rp 24.000
Total Penjualan Rp 187.000
Biaya – Biaya :
- Es batu 5 x @Rp 1.000 Rp 5.000
- Saus Sambal Sachet Rp 16.000
- Milo Sachet Rp 14.000
- Tepung panir Rp5.000
- Tissue Rp 8.000
- Cappucino Rp 16.000
- Tahu Rp 10.000
- Telur Rp 17.000
- Ragi Rp 3.000
- Merica Rp 3.000
- Minyak Tanah Rp 7.000
Total Biaya (Rp 104.000)
Laba Usaha Rp 83.000

LAPORAN LABA RUGI (hari ke-4)


Penjualan:
Makanan
- Pizza mini 20x @Rp 3.000 Rp 60.000
- Risoles Sozis 17 x @Rp 1.000 Rp 17.000
- Tahu Crispy 18 x @Rp 1.000 Rp 18.000
Minuman
- Teh Poci 2x @Rp 3.000 Rp 6.000
- Milo Shake 12 x @Rp 5.000 Rp 60.000
- Cappucino 1 x @Rp 5.000 Rp 5.000
- Capuucio Oreo 4 x @ Rp 6.000 Rp 24.000
Total Penjualan Rp 190.000
Biaya – Biaya :
- Es batu 7 x @Rp 1.000 Rp 7.000
- Cappucino Rp 8.000
- Milo Sachet Rp 12.000
- Gelas Plastik Rp 7.000
- Susu Sachet Rp 3.000
- Bawang Bombay Rp 4.000
- Margarin Rp 5.000
- Plastik Mika Rp 3.300
- Telur Rp 1.500
- Tepung Terigu Rp 9.700
- Tahu Rp 10.000
- Plastik Rp 4.500
- Iuran untuk lomba rakyat Rp 15.000
Total Biaya (Rp 90.000)
Laba Usaha Rp 100.000

LAPORAN LABA RUGI (hari ke-5)


Penjualan:
Makanan
- Pizza mini 25 x @Rp 3.000 Rp 75.000
- Risoles Sozis 11 x @Rp 1.000 Rp 11.000
- Tahu Crispy 23 x @Rp 1.000 Rp 23.000
Minuman
- Teh Poci 2 x @Rp 3.000 Rp 6.000
- Milo Shake 21 x @Rp 5.000 Rp 105.000
- Cappucino 5 x @Rp 5.000 Rp 25.000
- Capuucio Oreo 4 x @ Rp 6.000 Rp 24.000
Total Penjualan Rp 269.000
Biaya – Biaya :
- Es batu 3 x @Rp 1.000 Rp 3.000
- Milo Sachet Rp 14.000
- Susu Rp 5.000
- Saus Sambal Rp 11.000
- Sozis Rp8.000
- Tepung Terigu Rp 3.000
- Plastik Rp 15.000
Total Biaya (Rp 59.000)
Laba Usaha Rp 210.000

LAPORAN LABA RUGI (hari ke-6)


Penjualan:
Makanan
- Pizza mini 29 x @Rp 3.000 Rp 87.000
Minuman
- Milo Shake 11 x @Rp 5.000 Rp 55.000
- Cappucino 1 x @Rp 5.000 Rp 5.000
Total Penjualan Rp 147.000
Biaya – biaya : - -
Laba Usaha Rp 147.000

Laporan Perubahan Ekuitas


Sisa modal awal 9 Mei 2016 Rp 431.000
Keuntungan:
Hari ke-1 Rp 110.000
Hari ke-2 Rp 140.000
Hari ke-3 Rp 83.000
Hari ke-4 Rp 100.000
Hari ke-5 Rp 210.000
Hari ke-6 Rp 147.000
Total Keuntungan Rp 790.000
Total Modal 14 Mei 2016 Rp 1.221.000

C. DOKUMENTASI
BAB III
PENUTUP
A. Kesimpulan
Kegiatan praktik kewirausahaan merupakan proses pembelajaran yang
sangat dibutuhkan oleh mahasiswa. Karena pengalaman yang kita dapatkan
seperti menjual dan menawarkan produk kepada customer, melatih diri untuk
berbicara dengan orang banyak akan sangat membantu kita untuk
kedepannya, terutama bagi mahasiswa yang ingin terjun kedalam dunia
wirausaha. Bahkan dapat kami simpulkan bahwa modal bukanlah segalanya
dalam membuka sebuah usaha. Dengan memiliki keyakinan dan ketekunan
untuk menjalankan sebuah usaha kita pasti bisa melakukannya. Disamping
kita juga harus jeli melihat pasar dan terus mengembangkan ide-ide kreatif
tentunya.
B. Saran
Saran yang ingin kami sampaikan adalah semoga dalam perkuliahan
Kewirausahaan, kegiatan paraktik kewirausahaan tetap ada dan ditingkatkan
lagi dalam pelaksanaanya. Karena banyak sekali pengalaman – pengalaman
yang berharga yang didapatkan terkait dengan bagaimana menjadi seorang
wirausahawan. Hal ini tentu saja dapat menjadi modal utama bagi mahasiswa
yang ingin menjadi seorang wirausahawan.

Anda mungkin juga menyukai