Anda di halaman 1dari 2

MATERI SOLUTION FOKUS BRIEF THERAPY

NAMA PENDEKATAN

Nama pendekatan konseling yang dibahas dalam makalah ini adalah Solution Focus Brief Counseling
(SFBC) atauSolution Focus Brief Therapy (SFBT).

SEJARAH PERKEMBANGAN

Seperti namanya, ini adalah tentang terapi yang singkat dan berfokus pada solusi, bukan pada masalah.
Ketika ada masalah, banyak profesional menghabiskan banyak waktu berpikir, berbicara, dan
menganalisis permasalahan, sementara penderitaan yang dialami konseli sedang berlangsung. Terpikir
tim profesional kesehatan mental di pusat terapi singkat keluarga yang begitu banyak waktu dan energi,
serta sumber daya banyak, dihabiskan untuk berbicara tentang masalah, daripada berpikir tentang apa
yang mungkin membantu konseli untuk mendapatkan solusi yang akan membawa pada realistis, bantuan
wajar secepat mungkin. Oleh karena itulah muncul terapi singkat berfokus solusi.

Terapi singkat berfokus solusi adalah salah satu pendekatan keluarga, yang dikenal sebagai terapi sistem,
yang telah dikembangkan selama 50 tahun terakhir ini, pertama di Amerika Serikat, dan akhirnya
berkembang di seluruh dunia, termasuk Eropa. Terapi singkat berfokus solusi disebut hanya sebagai
“terapi berfokus solusi (TBS)” atau “terapi singkat”.

Pelopor terapi singkat berfokus solusi adalah Insoo Kim Berg dan Steve de Shazer, serta praktisi konseling
singkat berfokus solusi berbasis sekolah dan ahli lainnya. Kita terfokus kepada segi-segi pokok dari teori
konseling singkat berfokus solusi, khususnya cara dimana para praktisi berfokus solusi berpikir tentang
perubahan, kapasitas konseli, dan sifat resistensi konseli.

Sejak diciptakan pada tahun 1980-an, terapi singkat berfokus solusi (konseling singkat berfokus solusi)
perlahan-lahan telah menjadi sebuah pilihan perlakuan yang umum dan diterima bagi beberapa ahli
kesehatan jiwa. Dengan penekanannya terhadap kekuatan konseli dan pengobatan jangka pendek,
konseling singkat berfokus solusi akan tampak sangat sesuai dengan konteks kesehatan mental (jiwa),
dengan berbagai masalah yang timbul di lingkungan sekolah dan muatan kasus yang besar untuk
sebagian besar pekerja sosial sekolah (guru BK di sekolah).

Salah satu gagasan yang lebih bebas tentang konseling singkat berfokus solusi adalah bahwa perubahan
selalu terjadi, dan menuntut agar perhatian konselor terfokus kepada perubahan-perubahan kecil yang
membuat perbedaan-perbedaan besar dalam kehidupan konseli. Apa yang konselor lakukan dengan
perubahan-perubahan kecil yang kadang-kadang sulit untuk dilihat adalah apa yang membuat konselor
menjadi konselor konseling singkat berfokus solusi. Hal ini membuat konselor bergerak menuju konseling
yang lebih berfokus kepada solusi dalam pendekatan-pendekatan mereka terhadap masalah-masalah
yang mereka hadapi.
HAKIKAT MANUSIA

Terapi singkat berfokus solusi didasarkan pada asumsi yang optimistik bahwa manusia itu sehat dan
kompeten serta memiliki kemampuan untuk membangun solusi yang dapat meningkatkan hidupnya.
Lepas dari berbentuk seperti apapun konseli yang terlibat dalam terapi adalah mampu. Konseli adalah
kompeten dan peran konselor adalah membantu konseli agar menyadari bahwa ia mempunyai
kemampuan itu. Proses terapi menyediakan suatu keadaan yang menjadikan individu memfokuskan diri
pada pemulihan dan penciptaan solusi ketimbang membicarakan problem mereka.

Sering konseli datang ke terapis/konselor, orientasinya ia dalam keadaan bermasalah kendatipun dia
memiliki beberapa solusi, tetapi pandangan mereka telah berbalut dalam kekuatan orientasi masalah.
Konseli sering memiliki satu riwayat yang berakar dalam pandangan mereka. Konseling singkat berfokus
solusi membalas kehadiran konseli dengan percakapan yang optimistik yang memberikan garis-garis
besar keyakinan mereka ke dalam tujuan yang dapat digunakan dan dicapai yang ada di sekitar ruangan.
Konselor menjadi alat di dalam membantu orang dalam melakukan perpindahan dari suatu keadaan
bermasalah ke suatu dunia yang memiliki berbagai kemungkinan. Konselor me

Anda mungkin juga menyukai