Anda di halaman 1dari 6

SATUAN ACARA PENYULUHAN (SAP)

DIET JANTUNG

Pokok Bahasan : Penyakit Jantung

Sub Pokok Bahasan : Diet untuk Penyakit Jantung

Sasaran : Keluarga dan atau pasien

Penyuluh : Intan Nila dan Aisyah Nur Pratiwi

Tempat : Ruang PKRS RSUD R. Syamsudin, SH Kota


Sukabumi

Hari, Tanggal : Oktober 2019

Waktu : 20 menit

I. Tujuan
a. Tujuan Umum
Setelah dilakukan penyuluhan tentang Diet Jantung diharapkan
pasien dan atau keluarga dapat mengetahui dan memahami pola
hidup sehat untuk kesehatan jantung.

b. Tujuan Khusus
a. Mengerti dan memahami diet penyakit jantung
b. Mengerti dan memahami tujuan dan syarat diet penyakit
jantung
c. Mengerti dan memahami Jenis diet dan indikasi pemberian
d. Mengetahui makanan-makanan yang dianjurkan, dihindari,
serta dibatasi.
e. Mengerti dan memahami cara mengatur makanan pada diet
jantung
II. Materi
1. Pengertian Diet Penyakit Jantung
2. Tujuan dan Syarat Diet Jantung
3. Jenis diet dan indikasi pemberian
4. Makanan-makanan yang dianjurkan, dihindari, serta dibatasi
bagi penderita penyakit jantung
5. Cara mengatur menu makan pada diet jantung

III.. Metode
Ceramah

IV.Media
Leaflet

V.Kegiatan Penyuluhan

No Tahap Penyuluh

1 Pembukaan a. Memberikan salam


b. Perkenalkan diri
(3 menit)
c. Menjelaskan tujuan

2 Kegiatan Inti a. Penyampaian Materi


b. Menjawab pertanyaan yang diajukan
(15 menit)

3 Penutup a. Menyimpulkan materi yang telah disampaikan


b. Menyampaikan terima kasih atas waktu dan
(2 menit)
perhatian yang telah diberikan oleh klien
c. Mengucapkan salam
MATERI PENYULUHAN

1. Tujuan Diet pada Penderita Jantung

a. Memberikan makanan secukupnya tanpa memberatkan kerja jantung.


b. Menurunkan berat badan bila penderita terlalu gemuk.
c. Mencegah/menghilangkan penimbunan garam/air.

2. Syarat – Syarat Diet untuk Penderita Jantung

a. Kalori rendah, terutama bagi penderita yang terlalu gemuk.


b. Protein dan lemak sedang
c. Cukup vitamin dan mineral
d. Kolesterol rendah
e. Rendah garam bila ada tekanan darah tinggi atau pembengkakan
(oedema)
f. Mudah cerna, tidak merangsang dan tidak menimbulkan gas
g. Serat cukup untuk menghindari konstipasi
h. Cairan cukup
i. Porsi kecil dan diberikan sering

3. Macam-Macam Diet dan Indikasinya

a. Diet jantung I

Diberikan pada penderita akut miokard infark. Diberikan berupa


1-1 ½ L cairan sehari selama penderita dpatmenerimanya. Makanan
ini sangat rendah kalori dan zat-zat gizi lainnya.

b. Diit jantung II

Diberikan secara berangsur dalam bentuk lunak, setelah fase


akut dapat diatasi. Menurut berat pembengkakannya diit ini rendah
garam. Makanan ini rendah kalori dan protein.
c. Diit jantung III

Diberikan sebagai makanan perpindahan dari diit jantung II atau


kepada penderita penyakit jantung yang tidak terlalu berat. Makanan
diberikan dalam bentuk mudah cerna berbentuk lunak atau biasa.
Makanan ini rendah kalori, tetapi cukup zat-zat gizi lainnya dan rendah
garam.

d. Diit jantung IV

Diberikan sebagai perpindahan dari diit jantung III atau penyakit


jantung ringan. Diberikan dalam bentuk biasa. Makanan ini cukup
kalori dan zat-zat gizi lainnya dan erndah garam.

4. Makanan yang dianjurkan dan tidak dianjurkan untuk penderita


jantung

Bahan Makanan Dianjurkan Tidak Dianjurkan


Sumber Karbohidrat Beras ditim atau Makanan yang
disaring, roti, mie, mengandung gas atau
kentang, makroni, alcohol seperti ubi,
biscuit, dan tepung- singkong, tape singkong
tepung. dan tape ketan.
Sumber Protein Hewani Daging sapi, ayam Daging sapi dan ayam
dengan lemak rendah, yang berlemak, gajih,
ikan, telur, susu rendah sosis, hati, jeroan, keju,
lemak. dan susu penuh
Sumbe protein nabati Kacang kedelai dan Kacang kering yang
olahannya, seperti tahu mengandung lemak
dan tempe tinggi, seperti kacang
tanah, kacang mete,
dan kacang bogor
Sayuran Bayam, kangkung, Sayuran yang
buncis, kacang panjang, mengandung gas,
wortel, tomat, labu siam, seperti kol, kembang
tauge kol, lobak, sawi, dan
nangka muda
Buah-buahan Pisang, papaya, jeruk, Buah-buahan segar
apel, melon, semangka, yang mengandung gas
sawo atau alcohol, seperti
durian dan nangka
Lemak Minyak jagung, minyak Minyak kelapa, minyak
kedelai, margarin, kelapa sawit, santan
mentega, santan encer kental
(tetap dibatasi)
Minuman Teh encer, coklat, sirup Teh/kopi kental,
minuman bersoda
Bumbu Semua bumbu Lombok, cabe rawit,
dan bumbu tajam

5. Pembagian Bahan Makanan Sehari

Waktu Bahan Makanan Berat (gr) URT


Nasi 100 2 ctg
Telur ayam 50 1 butir
Tempe 25 1 ptg sdg
08.00
Sayur 100 1 mangkuk kecil
Minyak 5 1 sdt
Gula 13 1 sdm
Pepaya 110 1 ptg sedang
10.00
Gula pasir 13 1 sdm
Nasi 100 2 ctg
Daging 50 1 ptg sdg
Tempe 50 2 ptg sdg
12.00/ 18.00
Sayur 100 1 mangkuk kecil
Minyak 10 2 sdt
Pepaya 110 1 ptg sdg
Pepaya 110 1 ptg sdg
16.00
Gula pasir 13 1 sdm

6. Contoh Menu Sehari

Pagi Snack Siang Snack Malam


Nasi Nasi Nasi
Daging bumbu Pepes Ikan
Telur dadar
tomat Mas
Salad buah Buah potong
Sup wortel Tempe bacem Tahu Tim
Teh manis Sayur bening Cah sayur
Pepaya Pisang

Anda mungkin juga menyukai