Anda di halaman 1dari 11

LAPORAN PENDAHULUAN

INTERVENSI KEPERAWATAN KOMUNITAS


PENYULUHAN MENGENAI MENCUCI TANGAN
DI PAUD ARROHMAH

1. Latar belakang
Tangan merupakan salah satu yang paling sering bersentuhan dengan
lingkungan luar.Tentu saja banyak mikroorganisme seperti virus, bakteri, dan
jamur yang menempel pada kulit di telapak tangan kita. Cara pencegahan yang
efektif dan murah adalah dengan mencuci tangan.Fakta membuktikan bahwa
mencuci tangan bisa mengurangi 50 % lebih mikroorganisme yang menempel
di tangan. Namun, banyak orang yang menyelepelekan dan melupakn
aktifitas mencuci tangan setelah melakukan pekerjaan dan sebelum makan
sehingga mereka beresiko terserang penyakit yang berasal dari kuman di
tangan. Ketidakpedulian masyarakat terhadap kegiatan mencuci tangan
dibuktikan dalam sebuah penelitian di inggris yang mengungkapkan bahwa
hanya separuh orang yang benar-benar mencuci tangannya setelah membuang
air kecil/ besar. Bukti- bukti telah ditemukan bahwa praktek-praktek menjaga
kesehatan dan kebersihan seperti mencuci tangan sebelum dan sesudah makan
atau buang air besar/ kecil, dapat mengurangi tingkat infeksi 25 %.
Penelitian lain di Pakistan menemukan bahwa mencuci tangan dengan
sabun dapat mengurangi infeksi saluran pernapasan yang berkaitan dengan
pneumonia pada anak-anak balita hingga lebih dari 50 %. Berdasarkan data
departemen kesehatan, cuci tangan pakai sabun telah mengurangi angka
kematian sampai satu juta per tahun. Sebelumnya hamper 2,2 juta anak
meninggal akibat pola hidup tidak sehat. Kurangnya kesadaran mencuci
tangan menyebabkan mudahnya kuman masuk kedalam tubuh melalui mulut
ketika makan. Berdasarkan survey depertemen kesehatan, ternyata tidak
sampai 15 % kegiatan masyarakat yang didahului dan disudahi dengan
mencuci tangan. Sebanyak 12 % masyarakat mencuci tangannya setelah buang
air, 14 % mencuci tangannya sebelumnya makan dan hanya 6% yang mencuci
tangannya sebelum menyiapkan makan.
2. Rencana Keperawatan
a. Diagnosa Keperawatan
Belum optimalnya penanganan mencuci tangan pada siswa di Paud
Arrohmah mengenai mencuci tangan.
b. Tujuan Umum
Meningkatkan pengetahuan siswa / siswi tentang mencuci tangan di Paud
Arrohmah
c. Tujuan Khusus
Setelah mendapatkan penyuluhan diharapkan peserta penyuluhan dapat :
1) Menyebutkan kembali pengertian mencuci tangan
2) Menyebutkan kembali tujuan mencuci tangan
3) Menyebutkan kembali 4 waktu penting mencuci tangan
4) Menyebutkan kembali cara mencuci tangan
3. Rencana Kegiatan
a. Topik : Mencuci Tangan
b. Metode : Diskusikan dan Tanya Jawab
c. Media : Power Point, Video
d. Waktu : 25 menit
e. Tempat : Paud Arrohmah
4. Strategi
Strategi pelaksanaan penyuluhan adalah sebagai berikut :
a. Moderator membuka acara penyuluhan
b. Penyaji menyampaikan topic mengenai mencuci tangan
c. Penyaji mengajukan pertanyaan mengenai topic yang telah disampaikan
d. Moderator membuka sesi Tanya jawab
e. Moderator menutup acara penyuluhan

5. Evaluasi
a. Evaluasi Struktur
1) alat dan media untuk penyuluhan telah disediakan
2) permohonan ijin kepada kepala sekolah dan guru-guru
b. Evaluasi Proses
1) Persiapan sarana dan prasarana pelaksanaan penyuluhan
2) persiapan pelaksanaan penyuluhan setengah jam sebelum penyajian
3) Peserta penyuluhan hadir sesuai dengan waktu yang ditetapkan
4) Mahasiswa berperan aktif sesuai dengan peran dan fungsinya masing-
masing
6. Indikator Hasil
a. Peserta penyuluhan dapat menyebutkan kembali pengertian dari mencuci
tangan
b. Peserta penyuluhan dapat menyebutkan kembali tujuan mencuci tangan
c. Peserta penyuluhan dapat menyebutkan kembali 4 waktu penting mencuci
tangan
d. Peserta penyuluhan dapat menjelaskan kembali, cara – cara mencuci
tangan
LAPORAN PENDAHULUAN
MENCUCI TANGAN

DI SUSUN OLEH :
KELOMPOK IV

Efrin Rambu Leki, S.Kep(PPN14172)


Elyachim M E Lekatompessy, S.Kep (PPN15029)
Linda Yatmasari Lamuanta, S.Kep (PPN15063)
Maya Anggreany Seubelan, S.Kep (PPN15139)
Veranica H Mpapa, S.Kep (PPN15127)

PROGRAM PROFESI NERS ANGKATAN XIV


SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN IMMANUEL
BANDUNG
2016
SATUAN ACARA PENYULUHAN

Pokok bahasan : Perilaku Hidup Bersih dan Sehat


Sub pokok bahasan : Mencuci Tangan
Sasaran : Siswa/Siswi Paud Arrohmah
Tempat : Ruang Aula TK
Waktu :25 menit
Hari/ Tanggal : 12 April 2016

1. Tujuan instruksional umum (TIU)


Setelah diberikan penyuluhan selama 25 menit di harapkan anak-anak Paud
Arrohmah dapat memahami tentang mencuci tangan

2. Tujuan Intruksional Khusus (TIK)


Setelah diberikan penyuluhan selama 25 menit, anak-anak Paud Arrohmah
dapat menjelaskan :
a. Menyebutkan pengertian mencuci tangan
b. Menyebutkan tujuan dari mencuci tangan
c. Menyebutkan waktu dari mencuci tangan
d. Menyebutkan cara mencuci tangan

3. Materi penyuluhan
a. Pengertian cuci tangan
b. Tujuan mencuci tangan
c. Empat waktu penting mencuci tangan
d. Cara cuci Tangan

4. Proses Pelaksanaan Penyuluhan


No Komunikator Komunikan Waktu
Apersepsi
1 Memberi salam dan Menjawab salam 2 menit
memperkenalkan diri

2 Menjelaskan tujuan penyuluhan Mendengarkan 3 menit


dan tema penyuluhan
Isi
3 Menjelaskan materi penyuluhan Mendegarkan 10 menit
mengenai pengertian mencuci
tangan,manfaat dari mencuci
tangan, 4 waktu penting mencuci
tangan, cara mencuci tangan
Memberikan kesempatan kepada
komunikan untuk bertanya
4 tentang materi yang disampaikan Mengajukan 3 menit
pertanyaan
Penutup
5 Memberikan pertanyaan akhir Menjawab 3 menit
sebagai evaluasi
6 Menyimpulkan bersama-sama Mendengarkan 2 menit
hasil kegiatan penyuluhan
7 Menutup penyuluhan dan Menjawab salam 2 menit
mengucapkan salam

5. Metode
Ceramah dan Tanya jawab
6. Media
a. Leaflet
b. infokus
7. Evaluasi
Prosedur : post Test
Jenis : Lisan
Bentuk : menjawab pertanyaan
Butir-butir pertanyaan
a. Sebutkan kembali pengertian mencuci tangan
b. Sebutkan minimal 3 dari 4 tujuan dari mencuci tangan
c. Sebutkan kembali 3 dari 4 waktu penting mencuci tangan
d. Sebutkan kembali cara mencuci tangan

8. Lampiran Materi
a. Pengertian cuci tangan
Mencuci tangan adalah proses yang secara mekanis melepaskan
kotoran dan debris dari kulit tangan dengan menggunakan sabun biasa dan
air mengalir. (DEPKES, 2007 :15)
Mencuci tangan adalah menggosok air dengan sabun secara
bersama-sama pada seluruh kulit permukaan tangan dengan kuat dan
ringkas kemudian dibilas dibawah aliran air. (DEPKES,2007)
b. Tujuan mencuci tangan
Dimana tindakan mencuci tnagan dilakukan dengan tujuan :
1) Supaya tangan bersih
2) Membebaskan tangan dari kuman dan mikroorganisme
3) Menghindari masuknya kuman kedalam tubuh
4) Salah satu upaya untuk mencegah penyakit seperti : Diare, infeksi
saluran pernafasan, infeksi mata, kulit, dan infeksi cacing.
c. Empat waktu penting mencuci tangan
Bagi setiap orang mencuci tangan adalah satu tindakan yang takkan lepas
kapanpun.Karena merupakan proteksi diri terhadap lingkungan luar.
Empat waktu penting mencuci tangan adalah :
1) Sebelum dan sesudah makan untuk menghindari masuknya kuman
kedalam tubuh saat kita makan
2) Setelah buang air besar, kemungkinan tinja masih tertempel di tangan
sehingga diharuskan untuk mencuci tangan
3) Setelah bermain, kebiasaan anak kecil adalah bermain di tempat yang
kotor seperti tanah, supaya kuman dari tanah hilang dan tidak
menempel di tangan
4) Sebelum dan sesudah melakukan kegiatan contohnya sebelum dan
sesudah belajar,sebelum dan sesudah bangun tidur

d. Cara cuci Tangan


1) Basahi tangan dengan air yang mengalir
2) Ambil sabun secukupnya untuk seluruh tangan
3) Gosokan telapak tangan yang satu dengan telapak tangan satunya
bergantian
4) Gosok puggung tangan yang satu dengan telapak tangan satunya
bergantian
gosok sela-sela jari dengan tangan saling menyilang
5) Gosok punggung jari dengan tangan saling mengunci
6) Putar jempol jari dengan telapak tangan yang berlawanan mengatup
bergantian
7) Putar ujung-ujung jari pada telapak tangan yang berlawanan secara
bergantian
8) Bersihkan sabun dari kedua tangan dengan air mengalir
9) Keringkan tangan dengan menggunakan tissue/handuk dan bila
menggunakan kran tutup kran dengan tissue
DAFTAR PUSTAKA

Hidayat A.A.A& Uliyah M. (2004). Buku Saku Praktikum Kebutuhan Dasar


Manusia ,EGC : Jakarta

Depdiknas.(2007). Pedoman Pembelajaran Bidang Pengembangan Fisik/Motorik


Di Taman Kanak- Kanak.Jakarta :Depdiknas
LAPORAN KEGIATAN TAHAP IMPLEMENTASI
PENYULUHAN MENGENAI MENCUCI TANGAN

Kelompok : RW 04
Hari/Tanggal : Selasa, 12 April 2016
Pukul : 13.00 WIB
Tempat : Ruang Kelas Paud Arrohmah

A. Persiapan
1. Menyepakati hari dan tempat penyuluhan dengan kepala sekolah dan
siswa/siswi untuk pelaksanaan penyuluhan mengenai mencuci tangan.
2. Mempersiapkan media yang akan di guanakan untuk penyuluhan dalam
bentuk lefleat, video dan power poin.
3. Mempersiapkan pengadaan untuk materi yang untuk di sampaikan untuk
penyuluhan mencuci tangan.

B. Pelaksanaan
1. Berdasarakan kesepakatan dengan kepala sekolah Paud Arrohmah, acara
di mulai pukul 13.30 WIB. Acara dimulai sesuai waktu yang di sepakati
pukul 13.30 WIB. Di Paud Arrohmah. Peserta yang menghadiri dalam
penyuluhan adalah 34 orang.
2. Acara di mulai pukul 13.30 WIB, acara di mulai oleh moderator dan
dimulai dengan apresepsi siswa/i TK tentang mencuci tangan setelah itu di
lanjutkan dengan penyajian materi oleh penyaji.
3. Setelah pemaparan materi selesai dilakukan, dilanjutkan dengan menonton
video sambil berlatih mencuci tangan 6 langkah.
4. Selanjutnya dilanjutkan dengan sesi Tanya jawab sekaligus evaluasi
tentang mencuci tangan
5. Evaluasi di lakukan dengan cara menanyakan kembali seputar materi yang
telah disampaikan oleh penyaji untuk menilai sejauh mana peserta tahu
mencuci tangan.

Anda mungkin juga menyukai