Anda di halaman 1dari 5

1.

Penyakit dalam Bahasa Jepang

Bila seseorang ditanya bagaimana kabarnya dalam bahasa Jepang, umumnya ia akan menjawab genki desu 元気
です. Akibatnya banyak yang beranggapan bahwa genki 元気 sama dengan kenkou 健康 yang juga berarti
sehat. Namun sebenarnya terdapat perbedaan yang jelas. Kenkou 健康 makna intinya adalah “kesehatan” dan
mengacu pada kondisi fisik seseorang. Sedangkan genki 元気 berarti bersemangat sehingga lebih merujuk pada
kondisi mental dan fisik seseorang. Misalnya genki da 元気だ berarti bahwa ia bersemangat tinggi, jadi orang
sakit yang sedang senang bisa mengatakan ia “genki” 元気. Sebaliknya kalimat genki jyanai 元気じゃない
berarti bahwa orang tersebut tidak memiliki energi. Dia mungkin lelah secara fisik atau tidak bahagia. Selain itu
genki ga nai 元気 がな い berarti bahwa ia berada dalam kondisi semangat yang rendah atau sedang merasa
sedih.

2. Masalah pada tubuh dan Gejala Penyakit dalam Bahasa Jepang

karada no mondai to shoujyou 体の問題と症状

arerugii アレルギー = alergi


itai 痛い = sakit
kayui 痒い = gatal
hidoi 酷い = serius, parah

kibun ga warui 気分が悪い = gak enak badan


kimochi ga warui 気持ちが悪い = merasa mual
kaoiro ga warui 顔色が悪い = muka pucat
tsukareru 疲れる = capek
seki ga deru 咳が出る = batuk

netsu ga aru / deru 熱がある・出る = demam


kaze wo hiku 風邪をひく = sakit flu
kega wo suru 怪我をする = cedera, luka
yubi wo kiru 指を切る = jari terluka
haku 吐く = muntah
hana ga tsumaru 鼻が詰まる = hidung tersumbat
kata ga koru 肩がこる = pundak pegal-pegal

3. Cedera dan Gejala Penyakit Lainnya

kega to shoujyou 怪我と症状 = Cedera dan Gejala Penyakit

atama ga gangan suru 頭ががんがんする = sakit kepala


kirikiri suru きりきりする = terasa sakit yang tajam
zukizuki suru ずきずきする = memiliki rasa sakit yang berdenyut
hakike ga suru 吐き気がする = merasa mual
hareru 腫れる = membengkak
hirihiri suru ひりひりする = terasa sakit yang menyengat
furueru 震える = gemetar
hone wo oru 骨を折る = patah tulang
memai ga suru 眩暈がする = merasa pusing

4. Hal yang harus dilakukan atau tidak boleh dilakukan ketika sakit

byouki no toki ni suru koto shinai koto 病気の時にする事しない事 = Hal yang harus dilakukan atau tidak
boleh dilakukan ketika sakit

kusuri wo nomu 薬を飲む = meminum obat


kusuri wo tsukeru 薬をつける = mengoleskan obat
isha ni iku 医者に行く = pergi ke dokter
nyuuin suru 入院する = di rawat di rumah sakit

yoko ni naru = 横になる = berbaring


kuchi wo akeru 口をあける = membuka mulut
netsu wo hakaru 熱を計る = mengukur suhu badan
karada wo ugokasu 体を動かす = menggerakkan anggota tubuh (olahraga)

iki wo suu 息を吸う = menarik nafas


iki wo haku 息を吐く = membuang nafas
iki wo tomeru 息を止める = menahan nafas
ashi wo ageru 足を上げる = mengangkat kaki
ashi wo sageru 足を下げる = menurunkan kaki
gakkou wo yasumu 学校を休む = absen masuk sekolah
hashiru 走る = berlari

5. Hal-hal yang baik untuk kesehatan dan yang buruk bagi kesehatan seseorang.

体にいいこと悪いこと、体にいいもの悪いもの 
karada ni ii koto warui koto, karada ni ii mono warui mono

kenkou ni ki o tsukeru 健康に気をつける = memperhatikan kesehatan Anda, mengurus diri sendiri


daietto o suru ダイエットをする = melakukan diet
massaaji o suru マッサージをする = dipijat
yasumu 休む = beristirahat
yoko ni naru 横になる = berbaring
hataraku 働く = bekerja
tabako o suu タバコをすう = merokok
yoru osoku made okiteiru 夜遅くまで起きている = begadang
muri o suru 無理をする = bekerja berlebihan
sutoresu ga aru ストレスがある = stress
sugu iroiro na koto o wasureru すぐ色々なことを忘れる = cepat lupa berbagai hal

6. Ungkapan yang biasanya diucapkan dokter ketika sedang memeriksa penyakit

koko wa dou desu ka ここはどうですか。 = Bagaimana rasanya di bagian ini?


ookiku kuchi wo akete kudasai 大きく口を開けてください。 = Silahkan buka mulut Anda lebar-lebar
ue dake nuide kudasai 上だけ脱いでください。 = Silahkan buka pakaian bagian atas saja
ushiro wo muite kudasai 後ろを向いてください。 = Tolong menghadap belakang
aomuke ni natte kudasai 仰向けになってください。 = Silakan berbaring telentang.
utsubuse ni natte kudasai うつ伏せになって下さい。= Silakan berbaring telungkup.
ookiku iki wo sutte kudasai 大きく息を吸って下さい。 = Silakan ambil napas yang dalam.

7. Contoh Percakapan Tentang Penyakit dalam Bahasa Jepang

熱があるんです。 
netsu ga aru ndesu
Saya Demam

上田さんは石田さんに大学で会いました。
Ueda-san wa Ishida-san ni daigaku de aimashita
Ueda-san bertemu Ishida-san di kampus.

上田: あ、石田さん、おはよう。
a, ishida-san, ohayou.
ah, ishida-san, selamat pagi.
石田: おはよう。
ohayou.
Pagi.

上田: どうしたの、石田さん、ちょっと顔色が悪いけど。
dou shita no. Ishida-san, chotto kaoiro ga warui kedo.
Ishida-san kenapa? mukanya agak pucat

石田: ああ、昨日から気分がわるくて、何も食べられないんだ。
aa, kinou kara kibun ga warukute, nani mo taberarenai nda
aa, dari kemari badan terasa gak enak, ga bisa makan sama sekali.

上田: 大変。病院行ったの?
taihen. byouin itta no
gawat. Sudah kerumah sakit?

石田: ううん、まだ。
uun, mada
Belum.

上田: じゃあ、早く行った方がいいよ。
jyaa, hayaku itta hou ga ii yo.
Kalau begitu, lebih cepat (pergi ke dokter) lebih baik loh

石田: でも、今日はテストがあるから。
demo, kyou wa tesuto ga aru kara
Tapi hari ini ada ujian

上田: だけど、無理し過ぎて悪くならないように、早く行った方がいいよ。
dakedo, murishi sugite waruku naranai you ni, hayaku itta hou ga ii yo.
Tapi, jangan dipaksakan agar tidak jadi lebih parah, lebih baik cepat diperiksakan.

石田: そうかな。じゃあ、後で行くよ。
souka na. jyaa, ato de iku yo.
Begitu ya? kalo begitu, nanti setelahnya saya pergi.

石田さんは病院に来ました。
ishida-san wa byouin ni kimashita.
Ishida-san datang ke rumah sakit.

医者: どうしましたか。
Isha: dou shimashita ka
Dokter: ada apa?

石田: 朝から、気分がわるいんです。
asa kara, kibun ga warui ndesu.
Dari pagi saya gak enak badan.

医者: そうですか。じゃあ、ちょっと熱を計りましょう。
sou desu ka. jya, chotto netsu wo hakarimashou.
Begitu ya. Kalau begitu ayo kita ukur panas anda.

お医者さんは石田さんの熱を計りました。
o-isha-san wa ishida-san no netsu wo hakarimashita.
Dokter telah memeriksa demam Ishida-san.

医者: 八度五分ありますね。じゃあ、口を大き句開けて下さい。
hachi do gobu arimasu ne. jyaa, kuchi wo ookiku akete kudasai.
388,5 derajat ya. Selanjutnya, tolong buka mulut anda lebar-lebar
石田: はい。
hai.
baik.

石田さんは口をあけます。
ishida-san wa kuchi wo akemasu.
Ishida-san membuka mulutnya.

医者: だいぶ赤いですね。咳は出ますか。
daibu akai desu ne. seki wa demasu ka.
lumayan merah ya. Apakah anda juga batuk?

石田: いいえ、咳はないんですが、喉が痛くて、食べられないんです。
iie, seki wa nai ndesu ga, nodo ga itakute, taberarenai ndesu.
Tidak, gak ada batuk, tapi tenggorokan terasa sakit, dan gak bisa makan.

医者: そうですか。じゃあ、薬を出しますから、それを飲んで二、三日家で休んで下さい。
sou desu ka. jyaa, kusuri wo dashimasu kara, sore wo nonde ni,san nichi ie de yasunde kudasai.
Begitu ya. Nah, karena saya akan memberikan Anda obat, tolong beristirahat dirumah dua, tiga hari.

石田: あのう、先生、お風呂に入ってもいいですか。
anou, sensei, ofuro ni haitte mo ii desu ka.
hmm. dokter, saya boleh mandi (berendam) gak ya?

医者: お風呂ですか、入らない方がいいですね。シャワーはいいですよ。
ofuro desu ka. hairanai hou ga ii desu ne. shawaa wa ii desu yo
Mandi (berendam) ya. Lebih baik tidak usah. Tapi mandi dengan shower boleh loh

石田: はい、わかりました。どうも有り難う御座いました。
hai, wakarimashita. doumo arigatou gozaimashita.
Baik, saya mengerti. Terima kasih banyak.

医者: いいえ、それじゃあ、お大事に。
iie, sore jyaa, o-daiji ni.
Tidak apa-apa. Kalau begitu, semoga lekas sembuh.

8. Panjang Umur Orang Jepang 長生き

Menurut data dari PBB tahun 2007 menyatakan bahwa Jepang memiliki umur terpanjang di dunia. Menurut
statistik tahun 2006 dari Departemen Kesehatan dan Tenaga Kerja, umur rata-rata pria Jepang adalah 79,0 tahun
dan wanita Jepang adalah 86,81 tahun. Ini jauh lebih tinggi dari rata-rata umur orang Amerika (pria 76,2 dan
wanita 80,4 tahun). Selain itu, Jepang juga termasuk yang memiliki tingkat terendah kematian bayi yaitu sebesar
2,8 bayi per 1.000 bayi di dunia. Hal ini sedikit lebih tinggi dari Singapura (2,3/1.000) dan Swedia (2,76/1000)
tetapi jauh lebih rendah dari negara-negara seperti Amerika Serikat (6,3/1000), Kanada dan Inggris (4,8/1.000),
Perancis dan Spanyol (4.2/1000). Mari kita lihat mengapa ini bisa terjadi.

Badan Kesehatan Dunia WHO tahun 2000 melaporkan bahwa Jepang memiliki salah satu sistem perawatan
kesehatan terbaik di dunia di antara 191 negara anggota. Hampir semua warga Jepang memiliki asuransi. Premi
asuransi di Jepang terjangkau karena nilainya didasarkan pada pendapatan dan kemampuan membayar
customer. Orang miskin dibantu oleh program asuransi kesehatan nasional pemerintah yang memungkinkan
mereka untuk pergi ke dokter tanpa khawatir tentang biaya. Asuransi kesehatan nasional yang mencakup sekitar
80 persen biaya pengobatan, tersedia untuk orang Jepang dan orang asing yang berencana tinggal di Jepang
selama lebih dari satu tahun. Formulir pendaftaran dapat diperoleh di kantor pemerintahan setempat. Mereka
yang berencana untuk tinggal di Jepang selama kurang dari satu tahun dapat di-cover oleh salah satu asuransi
swasta. Pperusahaan Jepang biasanya menyediakan karyawan mereka dengan asuransi kesehatan.

Alasan lain orang Jepang memiliki umur panjang adalah pola makan masyarakat Jepang. Di Jepang orang
umumnya sangat sadar pentingnya kesehatan. Kebiasaan makan mereka seringkali didasarkan pada pertanyaan
“Apakah makanan ini baik bagi saya?” dan bukannya “Saya ingin makan apa?”. Akibatnya orang Jepang
memiliki tingkat konsumsi lemak jenuh terendah diantara negara-negara yang lebih maju.

Orang Jepang lebih banyak makan ikan daripada daging merah sehingga menurunkan risiko serangan jantung.
Mereka juga mengkonsumsi berbagai produk kedelai yang merupakan sumber protein untuk mengurangi
penyakit jantung dan tekanan darah tinggi. Selain itu teh hijau Jepang memiliki banyak manfaat karena
mengandung antioksidan kuat dan menghambat pertumbuhan sel kanker. Selain itu, Orang Jepang umumnya
makan dengan porsi kecil yang kira-kira setengah porsi dari negara lain. Akibatnya kebanyakan pria dan wanita
Jepang bertubuh kurus dan jarang terlihat orang jepang yang gemuk.

父の病気
chichi no byouki
9. Penyakit Bapak

私の父はたばこが大好きで一日に二十本ぐらい吸っています。ちょっと吸いすぎだと思います。そし
て、仕事でよくお酒を飲みに行って、毎晩十二時ごろまで家に帰れません。ですから、このごろとて
も顔色が悪くて、ご飯もあまり食べられないそうです。それはとてもよくないことだと思います。父
は仕事が大好きで、家にいるのはあまり好きじゃないので、病気で会社を休んだことはありません。
でも、私も母もとても心配です。一週間ぐらい前に、父と話しましたが、父は仕事は休みたくないそ
うです。話を聞かない父が元気になるように、私と母は、どうしたらいいんでしょうか。

watashi no chichi wa tabako ga daisuki de ichinichi ni nijyuuppon gurai sutte imasu. chotto suisugi da to
omoimasu. soshite, shigoto de yoku osake wo nomi ni itte, maiban jyuuni-ji goro made uchi ni kaeremasen.
desukara, kono goro totemo kaoiro ga warukute, gohan mo amari taberarenai sou desu. sore wa totemo
yokunai koto da to omoimasu. chichi wa shigoto ga daisuki de, uchi ni iru no wa amari suki jyanai no de,
byouki de kaisha wo yasunda koto wa arimasen. demo, watashi mo haha mo totemo shinpai desu. isshuukan
gurai mae ni, chichi to hanashimashita ga, chichi wa shigoto wa yasumi takunai sou desu. hanashi wo kikanai
chichi ga genki ni naru you ni, watashi to haha wa, doushitara ii ndeshouka.

Ayah saya sangat suka merokok, sehari ia menghabiskan sekitar dua puluh batang rokok. Jumlah rokok yang
sedikit berlebihan menurut saya. Kemudian setelah bekerja ia sering pergi minum, setiap malam ia tidak pulang
sampai jam dua belas. Akhirnya, belakangan ini mukanya terlihat pucat, makannya juga tidak banyak. Saya
pikir hal itu sangat tidak baik. Karena Ayah saya suka bekerja, ia tidak terlalu betah di rumah, walaupun sakit ia
tidak pernah absen bekerja. Tapi ibu dan saya sangat khawatir. Sekitar satu minggu kemarin saya sudah coba
berbicara dengan ayah, tapi ia tidak ingin istirahat bekerja. Agar ayah yang tidak mau mendengarkan kami
kembali sehat, apa yang haru saya dan ibu lakukan?

http://belajarbahasajepang.org/kosa-kata-vocabulary/kesehatan/

Anda mungkin juga menyukai