Anda di halaman 1dari 6

KONSEP-KONSEP MULTIKULTURALISME

Multikulturalisme dalam penerapan dan bagaimana kita cara melaksanakannya. Konsep dan
kerangka dalam multikulturalisme dipaparkan oleh B. Hari Juliawan dengan membagi
multikulturalisme dengan menggunakan empat kerangkanya.

1. Pertama kerangka multikulturalisme berkenaan dengan istilah multikulturalisme itu sendiri.


Multikulturalisme menunjukan sikap normatif tentang fakta keragaman. Multikulturalisme
memilih keragaman kultur yang diwadahi oleh negara, dengan kelompok etnik yang diterima
oleh masyarakat luas dan diakui keunikan etniknya. Kelompok etnik tidak membentuk
okomodasi politik, tetapi modifikasi lembaga publik dan hak dalam masyarakat agar
mengakomodasi keunikannya.

2. Kerangka multikulturalisme kedua, merupakan turunan kerangka yang pertama nyaitu


akomodasi kepentingan, dikarenakan jika kita ambil saripati dari multikulturalisme adalah
manajemen kepentingan. Kepentingan di sini merupakan yang relevan dari konsep
multikulturalisme yang terbagi menjadi dua macam kepentingan yang bersifat umum dan khusus.
Kepentingan yang bersifat umum pemenuhan yang sama pada setiap orang tanpa membedakan
identitas kultur. Sedangkan kepentingan khusus pemenuhan yang terkait dengan aspek khusus
kehidupan (survival) kelompok yang bersangkutan. Misalkan kelompok masyarakat adat dapat
melaksanakan adatnya masing-masing tanpa intimidasi dari pemerintah dan kekuatan kelompok
yanga lain.

3. Kerangka multikulturalisme yang ketiga merupakan ideologi politik dengan menjadikan setiap
orang atau kelompok minor dapat menyampaikan aspirasi politiknya tanpa terjadinya penindasan
dan ancaman.

4. Kerangka keempat berkaitan dengan puncak dan tujuan dari multikulturalisme yang pantas
diperjuangkan dikarenakan dibalik itu ada tujuan hidup bersama, dengan pemenuhan hak-hak
hidup. Hal tersebut dikarenakan dalam multikulturalisme merupakan penghargaan terhadap
perbedaan.
DEFINISI ; EVOLUSI, DIFUSI, AKULTURASI, ASIMILASI, DAN AMALGAMASI.

EVOLUSI

Jika dilihat dari pengertiannya evolusi adalah proses perubahan mahluk hidup secara bertahap
dalam jangka waktu yang lama dari bentuk sederhana menjadi bentuk yang kompleks, sedangkan
budaya adalah suatu cara hidup yang berkembang dan dimiliki bersama oleh sebuah kelompok
orang dan diwariskan dari generasi ke generasi. Jadi evolusi budaya adalah, suatu cara hidup
yang telah diwariskan dari generasi ke generasi dan berubah secara bertahap dalam jangka waktu
yang lama dari bentuk yang sederhana menjadi bentuk yang lebih kompleks dan masih terjadi
hingga saat ini.

DIFUSI

suatu proses menyebarnya unsur-unsur ke budayaan dari satu kelompok ke kelompok lainnya
atau dari satu masyarakat ke masyarakat lainnya.

Menurut Koentjaraningrat,

proses pembiakan dan gerak penyebaran atau migrasi yang disertai dengan proses penyesuaian
atau adaptasi fisik dan sosial budaya dari makhluk manusia dalam jangka waktu beratus-ratus
ribu tahun lamanya sejak zaman purba.

AKULTURASI

Proses sosial yang timbul ketika suatu kelompok manusia dengan suatu kebudayaan tertentu
dihadapkan dengan unsur-unsur dari suatu kebudayaan asing dengan sedemikian rupa, sehingga
unsur dari kebudayaan asing tersebut lambat laun diterima dan diolah kedalam kebudayaan
sendiri tanpa menyebabkan hilangnya kepribadian budaya itu sendiri.

ASIMILASI

Proses sosial yang terjadi pada berbagai golongan manusia dengan latar belakang kebudayaan
yang berbeda setelah mereka bergaul secara intensif, sehingga sifat khas dari unsur-unsur
kebudayaan golongan-golongan itu masing-masing berubah menjadi unsur-unsur kebudayaan
campuran.

AMALGAMASI

Suatu proses sosial yang meleburkan berbagai kelompok budaya yang ada di suatu wilayah yang
sama menjadi satu kesatuan yang pada akhirnya akan memunculkan sesuatu yang baru namun
tidak meninggalkan budaya dasarnya atau budaya awal yang dianut masing-masing kelompok
yang berbeda tersebut. Amalgamasi juga merupakan salah satu solusi untuk menghilangkan
berbagai pertentangan dan perselisihan yang terjadi dalam suatu kelompok masyarakat.
DAFTAR PUSTAKA ;

http://fajaryogaanugrah.blogspot.com/2013/05/evolusi-budaya.html

http://velapunyablog.blogspot.com/2013/01/konsep-multikulturalisme.html

https://pengertianmenurutparaahli.org/pengertian-amalgamasi-dalam-sosiologi/

http://www.guruips.com/2016/12/difusi-kebudayaan-pengertian-contoh.html
KONSEP MULTIKULTURALISME DAN DEFINISI ; EVOLUSI, DIFUSI,
AKULTURSI,ASIMILASI, DAN AMALGAMASI.

Oleh :

Komang Putra Jaya.

1801511042.

FAKULTAS ILMU BUDAYA

UNIVERSITAS UDAYANA

2019

Anda mungkin juga menyukai