Anda di halaman 1dari 11

SOAL KMB

Vignette
Seorang laki – laki usia 54 tahun telah dilakukan pemeriksaan sistoskopi. Pasien mengeluh sering
berkemih dan rasanya nyeri seperti terbakar pada saat buang air kecil. Dari pemeriksaan fisik
didapatkan ekspresi wajah menahan rasa nyeri, dan urin berwarna kemerahan.
Pertanyaan soal
Apakah tindakan yang tepat untuk mengurangi nyeri pada pasien tersebut?

Pilihan Jawaban
a. Memberikan analgetik
b. Menjelaskan penyebab nyeri
c. Menganjurkan minum banyak
d. Merendam bagian bokong dalam air hangat
e. Memberikan kompres dingin pada abdomen
Vignette
Seorang perempuan usia 50 tahun dirawat di ruang penyakit dalam karena CKD. Pasien
mendapatkan penjelasan harus dilakukan hemodialisis dua kali seminggu. Mendengar penjelasan
tersebut pasien menjadi marah dan mengatakan bahwa dokter salah dalam menegakkan diagnosa.

Pertanyaan soal
Apakah tindakan yang tepat untuk pasien tersebut?

Pilihan Jawaban
a. Memberikan pendidikan kesehatan tentang penyakit ginjal kronik
b. Memberikan kesempatan untuk mengungkapkan kemarahannya
c. Melibatkan keluarga untuk mengatasi kemarahan pasien
d. Mengajak pasien untuk berdiskusi tentang penyakitnya
e. Merujuk kepada psikiatri

Vignette
Seorang laki – laki usia 56 tahun dirawat di ruang penyakit dalam karena CKD. Klien mengeluh
lemah, mual, nafsu makan menurun. Klien minum dalam 24 jam 800 cc. Dari pemeriksaan fisik yang
dilakukan klien pucat, terdapat oedem periorbita dan ekstremitas. Jumlah urin dalam 24 jam 200 cc.
T: 160/80 mmHg, nadi : 88 x/mnt, S : 36 C, RR : 25x/mnt. Klien mendapat infus NaCl 500cc/24 jam.

Pertanyaan soal
Apakah diagnosa keperawatan yang tepat untuk pasien tersebut?

Pilihan Jawaban
a. Intoleransi aktivitas
b. Pola nafas tidak efektif
c. Kelebihan volume cairan
d. Gangguan perfusi jaringan
e. Perubahan nutrisi kurang dari kebutuhan
Vignette
Seorang laki – laki usia 56 tahun dirawat di ruang penyakit dalam karena CKD. Klien mengeluh
lemah, mual, nafsu makan menurun. Klien minum dalam 24 jam 800 cc. Dari pemeriksaan fisik yang
dilakukan klien pucat, terdapat oedem periorbita dan ekstremitas. Jumlah urin dalam 24 jam 200 cc.
T: 160/80 mmHg, nadi : 88 x/mnt, S : 36 C, RR : 25x/mnt. Klien mendapat infus NaCl 500cc/24 jam.

Pertanyaan soal
Apakah diagnosa keperawatan yang tepat untuk pasien tersebut?

Pilihan Jawaban
a. Intoleransi aktivitas
b. Pola nafas tidak efektif
c. Kelebihan volume cairan
d. Gangguan perfusi jaringan
e. Perubahan nutrisi kurang dari kebutuhan

Vignette
Seorang laki – laki usia 60 tahun mengeluh tidak bisa buang air kecil sejak 5 jam lalu, perut bagian
bawah pusat terasa nyeri. Pada saat dilakukan pemeriksaan fisik teraba adanya bendungan pada
daerah supra simpisis.

Apakah tindakan yang tepat dilakukan pada pasien tersebut ?

Pilihan Jawaban
a. Ajarkan tehnik relaksasi
b. Kolaborasi pemasangan kateter
c. Kolaborasi dalam pemberian diuretik
d. Anjurkan minum dalam jumlah banyak
e. Berikan kompres hangat pada daerah suprasimpisis

Vignette
Seorang laki –laki usia 56 tahun dirawat di rumah sakit kerena BPH dan telah dilakukan operasi
Transuretal Resection Prostatectomy (TURP). Klien dilakukan irigasi kandung kemih dengan
menggunakan NaCl. Dari observasi yang dilakukan urin berwarna sangat merah gelap.

Apakah tindakan yang tepat dilakukan pada pasien tersebut ?

Pilihan Jawaban :
a. Memanggil dokter
b. Melepaskan kateter
c. Mengukur vital sign
d. Mengukur intake dan output
e. Meningkatkan kecepata aliran
Vignette
Seorang laki – laki usia 38 tahun dibawa ke rumah sakit karena mengalami straddle injury. Pasien
mengeluh nyeri, tidak dapat BAK, urin berwarna merah. Dari pemeriksaan fisik yang dilakukan
teraba penuh pada daerah supra simpisis. Tensi : 110/70 mmHg, Nadi 88 x/mnt, pernapasan : 18
x/mnt, Suhu 37 C.

Apakah diagnosa keperawatan yang tepat pada pasien tersebut ?

Pilihan Jawaban :
a. Cemas
b. Nyeri akut
c. Retensi urin
d. Resiko infeksi
e. Kekurangan volume cairan

Vignette
Seorang laki – laki umur 58 tahun dirawat di rumah sakit karena Ca Buli dan diprogramkan untuk
operasi Pasien mengatakan kadang BAK sulit, kecing berwarna merah. Pasien gelisah, sering
menanyakan bagaimana dengan penyakitnya, apakah setelah dioperasi dapat sembuh kembali. TTV :
T; 110/70 mmHg, N : 100 x/mnt, S : 36 C, RR; 20 x/mnt. Pemeriksaan Hb 9 gr/dl

Apakah diagnosa keperawatan yang tepat pada pasien tersebut ?

Pilihan Jawaban :
a. Cemas
b. Resiko infeksi
c. Kurang pengetahuan
d. Gangguan perfusi jaringan
e. Perubahan pola eliminasi urin
Vignette
Seorang perempuan usia 18 tahun datang ke Poli Penyakit Kulit untuk memeriksakan kulitnya. Pada
kulit wajah tampak bercak – bercak berwarna putih. Klien tampak menutupi wajahnya dan menyesali
penampakan kulitnya yang tidak bagus. Terkadang klien juga mengeluh gatal tanpa diketahui
penyebabnya.

Apakah diagnosa keperawatan yang tepat pada pasien tersebut ?

Pilihan Jawaban :
a. Gatal
b. Cemas
c. Harga diri rendah
d. Gangguan body image
e. Kerusakan integritas kulit
Vignette
Seorang wanita dirawat di rumah sakit karena CKD mengeluh badannya lemah, nafsu makan
menurun. Klien mengalami penurunan berat badan 5 kg dalam 2 minggu. TTV : T : 110/70 mmHg,
N : 80 x/mnt, RR : 20 x/mnt, S : 36 C..

Apakah data subyektif yang melengkapi keluhan pada sistem pencernaan pasien tersebut ?
Pilihan Jawaban :
a. Fruit taste
b. Metal taste
c. Bites taste
d. Burning taste
e. Burning feet syndrome
Vignette
Seorang perempuan umur 54 tahun berat badan 50 kg dengan CKD dan dilakukan hemodialisis 2 kali.
seminggu. Hasil pemeriksaan lab : ureum 230 gr/dl. Perawat sedang melakukan edukasi tentang
nutrisi pada pasien tersebut.

Berapakah jumlah intake protein yang direkomendasikan pada pasien tersebut?

Pilihan Jawaban :
a. 30 gr/hr
b. 60 gr/hr
c. 90 gr/hr
d. 200 gr/hr
e. 230 gr/hr
Vignette
Seorang laki – laki umur 45 tahun dirawat di ruang penyakit dalam karena CKD. Pasien mengeluh
nafsu makannya menurun, makan rasanya tidak enak, mulut pahit. Dari pemeriksaan fisik didapatkan
TB : 165 cm, BB : 50 kg, mukosa bibir kering . Dari pemeriksaan lab didapatkan : Hb :10gr/dl,
albumin 3,5. Perawat menegakkan diagnosa keperawatan perubahan nutrisi kurang dari kebutuhan

Apakah data yang perlu dilengkapi pada pasien tersebut?

Pilihan Jawaban :
a. Diit
b. Biokimia
c. Vital sign
d. Clinical sign
e. Antropometri
Vignette
Seorang perempuan dengan CKD menjalani hemodialisis dua kali seminggu. Pasien mengatakan
kadang susah buang air besar. Pasien menanyakan apakah ia boleh makan buah – buahan, karena
sebenarnya ia senang makan buah tetapi takut akan mengganggu kesehatannya.

Apakah buah yang sebaiknya disarankan oleh perawat untuk dikonsumsi pasien?

Pilihan Jawaban :
a. Jambu
b. Jeruk
c. Pepaya
d. Pisang
e. Semangka
Vignette
Seorang laki – laki usia 56 tahun datang ke poli mata untuk memeriksakan penglihatannya. Pasien
mengatakan penglihatannya menurun. Perawat melakukan pemeriksaan pada mata klien dan
mendapatkan hasil bahwa pasien mampu melihat gerakan tangan pemeriksa dari jarak 1 meter.

Berapakan visus pasien tersebut?

Pilihan Jawaban :
a. 1 / 50
b. 1 / 60
c. 1 / 100
d. 1 / 250
e. 1 / 300
Vignette
Seorang perempuan usia 54 tahun datang ke poli THT untuk memeriksakan telinganya. Pasien
mengeluh mengalami penurunan pendengaran. Perawat melakukan pemeriksaan pendengaran dengan
menggunakan test Rinne. Perawat melakukan vibrasi pada garputala dan meletakkan garputala pada
tulang mastoid.

Apakah langkah perawat selanjutnya?

Pilihan Jawaban :
a. Menganjurkan pasien memberitahu apakah masih mendengar getaran atau tidak
b. Menganjurkan pasien memberitahu sewaktu tidak merasakan getaran lagi
c. Menanyakan telinga sebelah mana yang masih mendengar
d. Mengangkat garputala dan memegang di depan telinga
e. Mencatat hasil pemerksaan
Kasus (vignete)
Seorang laki – laki usia 48 tahun mengalami luka bakar akibat tersiram air panas. Luka bakar terjadi di
daerah perut dan kedua kaki. Berapakah luas luka bakar klien tersebut?

Pertanyaan soal
Berapakah luas luka bakar klien tersebut?

Pilihan jawaban
A. 54%
B. 45%
C. 36%
D. 27%
E. 18%
Kasus (vignete)
Seorang perempuan usia 50 tahun berat badan 60 kg mengalami luka bakar pada daerah tangan kanan,
dada dan perut.

Pertanyaan soal
Berapakah jumlah cairan yang dibutuhkan untuk resusitasi cairan?
Pilihan jawaban
A. 8640 ml
B. 8460 ml
C. 6480 ml
D. 6840 ml
E. 4860 ml
Kasus (vignete)
Seorang laki – laki usia 45 tahun dirawat karena luka bakar. Klien mengeluh sesak nafas, pusing.
Klien mengatakan terjebak dalam ruang tertutup saat terjadi kebakaran di tempat kerjanya.
Pemeriksaan fisik : rambut hidung gosong, terdapat ronchi, luas luka bakar 35%. TTV : T : 110/70
mmHg, N : 88 x/mnt, RR : 28 x/mnt.

Pertanyaan soal
Apakah diagnosa keperawatan prioritas pada klien tersebut?
Pilihan jawaban
A. Nyeri akut
B. Gangguan pertukaran gas
C. Gangguan perfusi jaringan
D. Kekurangan volume cairan
E. Bersihan jalan nafas tidak efektif
Kasus (vignete)
Seorang laki – laki usia 50 tahun dirawat di rumah sakit karena luka bakar. Klien mengeluh nyeri dan
panas pada lukanya. Hasil pemeriksan fisik luka bakar 60%, terdapat bula yang sebagian besar sudah
pecah dan mengeluarkan cairan. Urin output ; 300 cc/24 jam. TTV : T : 90/60 mmHg, N : 100x/mnt.

Pertanyaan soal
Apakah diagnosa keperawatan prioritas pada klien tersebut?

Pilihan jawaban
A. Nyeri akut
B. Hipertermi
C. Resiko infeksi
D. Kerusakan integritas kulit
E. Kekurangan volume cairan
Kasus (vignete)
Seorang perempuan usia 35 tahun datang ke Poli penyakit kulit karena gatal. Klien mengatakan gatal
sering dirasakan tanpa diketahui penyebabnya. Klien mempunyai riwayat alergi akan tetapi tidak
mengetahui apa yang menyebabkan alergi.

Pertanyaan soal
Apakah pemeriksaan penunjang yang perlu dilakukan pada pada klien tersebut?
Pilihan jawaban
A. Biopsi
B. Foto klinis
C. Wood’s light
D. Patch testing
E. Apusan tzank
Kasus (vignete)
Seorang perempuan usia 35 tahun datang ke poli kulit. Klien mengatakan malu dan tertekan akibat
gangguan pada kulitnya. Pemeriksaan fisik : tampilan kulit tidak bagus, terdapat lapisan putih
mengelupas seperti sisik putih. Klien melakukan konseling dengan perawat. Setelah melakukan
konsultasi ia sudah mulai bisa menerima keadaan dirinya.

Pertanyaan soal
Apakah salah satu kriteria pada klien tersebut?

Pilihan jawaban
A. Sedikit mencela diri
B. Tidur lebih nyenyak
C. Tidak ada keretakan kulit
D. Peningkatan perasaan sehat
E. Melindungi kulit terhadap kontak dengan bahan iritan

Kasus (vignete)
Seorang perempuan usia 40 tahun di rawat di rumah sakit karena terdapat lesi pada kulit yang tampak
seperti sisik berwarna putih. Klien mengatakan malu dengan tampilan kulitnya yang terlihat kotor dan
seperti sisik. Klien berusaha untuk selalu menutupi wajahnya dan berusaha menghindar dari orang
lain. TTV : T : 110/70 mmHg, N : 88x/mnt, S : 36 C.

Pertanyaan soal
Apakah intervensi yang tepat untuk klien tersebut?

Pilihan jawaban
A. Konsul pada psikiater
B. Senantiasa menjaga kelembaban kulit
C. Menjelaskan dengan perasaan peka tentang pengobatan
D. Mengidentifikasi strategi koping yang pernah digunakan
E. Menghindari menggaruk atau mencubit daerah yang sakit
Kasus (vignete)
Seorang perempuan usia 45 tahun dirawat karena Sindroma steven jhonson. Klien mengeluh kulitnya
terasa nyeri dan panas. Nyeri meningkat saat ada yang mengenai lukanya, skala nyeri 8, nyeri
dirasakan di seluruh tubuh dan terus – menerus. Dari pemeriksaan fisik terdapat lesi di mulut, bula
yang masih utuh dan ada juga yang telah pecah. Dari lesi keluar cairan. TTV : T : 110/70 mmHg, N :
90 x/mnt, S : 36 C, RR : 20x/mnt

Pertanyaan soal
Apakah diagnosa keperawatan yang tepat untuk klien tersebut?
Pilihan jawaban
A. Nyeri
B. Resiko infeksi
C. Kerusakan integritas kulit
D. Kekurangan volume cairan
E. Perubahan nutrisi kurang dari kebutuhan
Kasus (vignete)
Seorang perempuan usia 63 tahun dirawat di raung penyakit dalam karena CKD. Klien
mengeluh nafsu makan menurun, badan lemah dan mudah lelah, sesak setelah aktivitas.
Pemeriksaan fisik : klien pucat, konjunctiva anemis, Sebelum aktivitas T : 110/70 mmHg,
N: 80 mmHg, RR : 20 x/mnt setelah aktivitas T : 110/70 mmHg, N : 100 x/mnt, RR :
27x/mnt. Pemeriksaan lab : Hb 7 gr/dl, Ureum 230 gr/dl.

Pertanyaan soal
Apakah diagnosa keperawatan yang tepat untuk klien tersebut?
Pilihan jawaban
A. Intoleransi aktivitas
B. Pola nafas tidak efektif
C. Gangguan mobilitas fisik
D. Gangguan pertukaran gas
E. Perubahan nutrisi kurang dari kebutuhan
Kasus (vignete)
Seorang pria usia 60 tahun dirawat di ruang penyakit dalam karena CKD. Klien mengeluh
badannya bengkak, nafsu makan menurun dan mual. Klien minum dalam 24 jam 800 cc.
Pemeriksaan fisik : klien pucat, oedem periorbita dan ekstremitas. Jumlah urin dalam 24 jam
300 cc. Tanda – tanda vital T: 160/80 mmHg, nadi : 88 x/mnt, S : 36 C, RR : 20x/mnt. Klien
mendapat cairan infus NaCl 500cc/24 jam.

Pertanyaan soal
Apakah tindakan keperawatan yang tepat untuk klien tersebut?

Pilihan jawaban
A. Kolaborasi pemberian diuretik
B. Ukur tanda – tanda vital
C. Batasi pemberian cairan
D. Lakukan oral hygiene
E. Atur tetesan infus
Kasus (vignete)
Seorang perempuan usia 40 tahun datang ke rumah sakit karena tidak bisa BAK sejak sehari
yang lalu. Klien mengeluh nyeri pada perut bagian bawah dan terasa penuh. Dari
pemeriksaan fisik didapatkan terdapat bendungan pada vesika urinari, S : 37,6 C, N : 80
x/mnt, RR : 20x/mnt

Pertanyaan soal
Apakah diagnosa keperawatan yang tepat untuk klien tersebut?

Pilihan jawaban
A. Nyeri akut
B. Hipertermi
C. Retensi urin
D. Resiko infeksi
E. Perubahan eliminasi urin
Kasus (vignete)
Seorang perempuan usia 40 tahun datang ke rumah sakit karena tidak bisa BAK sejak sehari
yang lalu. Klien mengeluh nyeri pada perut bagian bawah dan terasa penuh. Dari
pemeriksaan fisik didapatkan terdapat bendungan pada vesika urinari, S : 38 C, N : 80 x/mnt,
RR : 20x/mnt

Pertanyaan soal
Apakah tindakan keperawatan yang tepat untuk klien tersebut?

Pilihan jawaban
A. Kolaborasi pemasangan kateter
B. Anjurkan klien minum banyak
C. Ajarkan tehnik relaksasi
D. Ukur intake dan output
E. Kolaborasi analgetik
Kasus (vignete)
Seorang laki - laki dirawat di rumah sakit karena BPH dan telah dilakukan operasi TURP.
Setelah menjalani perawatan selama lima hari klien diperbolehkan pulang.

Pertanyaan soal
Apakah informasi yang tidak tepat disampaikan pada klien tersebut?

Pilihan jawaban
A. Menghindari terjadinya dehidrasi
B. Menghindari makan yang pedas, alkohol, kopi
C. Menganjurkan untuk melakukan tindakan perineal
D. Melakukan tindakan yang dapat menyebabkan efek valsafa
E. Menghindari perjalanan dengan motor untuk jarak jauh dan latihan berat

Kasus (vignete)
Seorang perawat dari Indonesia diterima bekerja di sebuah Rumah Sakit di Kerajaan Arab
Saudi. Perawat tersebut menyadari adanya perbedaan budaya antara di Indonesia dengan di
Kerajaan Arab dan berusaha untuk melakukan adaptasi dan adopsi budaya baru.

Pertanyaan soal
Proses apakah yang dilakukan perawat tersebut?
Pilihan jawaban
A. Transisi
B. Asimilasi
C. Sosialisasi
D. Kulturisasi
E. Akulturisasi
Kasus (vignete)
Seorang perempuan usia 35 tahun dirawat di ruang penyakit dalam karena TBC dengan
riwayat putus obat. Klien dan perawat kemudian terlibat dalam suatu komunikasi tentang
obat. Setelah beberapa lama perawat menyampaikan “ Kita telah membahas banyak tentang
obat tetapi mari kita lihat masalah yang anda hadapi untuk mengkonsumsi obat tepat waktu”

Pertanyaan soal
Apakah tehnik komunikasi yang digunakan perawat tersebut?
Pilihan jawaban
A. Fokus
B. Assertive
C. Proyeksi
D. Klarifikasi
E. Kontroversi
Kasus (vignete)
Seorang laki – laki usia 40 tahun dirawat karena terdapat batu vesika urinaria. Klien telah
dilakukan vesikolithotomy hari peratama. Klien mengatakan kepada perawat lebih nyeri dari
biasanya. Perawat berkata “ Saya kurang mengerti maksud lebih nyeri dari biasanya, apa
yang terasa berbeda?

Pertanyaan soal
Apakah tehnik komunikasi yang digunakan perawat tersebut?
Pilihan jawaban
A. Fokus
B. Assertive
C. Proyeksi
D. Klarifikasi
E. Kontroversi
Kasus (vignete)
Seorang perempuan usia 54 tahun datang ke poli THT karena penurunan pendengaran.
Perawat melakukan pemeriksaan pendengaran dengan menggunakan test Rinne. Perawat
melakukan vibrasi pada garputala dan meletakkan garputala pada tulang mastoid dan
meminta pasien untuk memberitahukan apakah masih mendengar getaran atau tidak. Pasien
memberitahu bahwa ia sudah tidak mendengar getaran

Pertanyaan soal
Apakah langkah selanjutnya yang dilakukan perawat tersebut?
Pilihan jawaban
A. Menanyakan telinga sebelah mana yang masih mendengar
B. Mengangkat garputala dan meletakkan di depan telinga
C. Menganjurkan pasien untuk mengangkat tangan
D. Meletakkan garputala di dahi
A. Mencatat hasil pemerksaan
Kasus (vignete)
Seorang laki - laki usia 45 tahun dirawat di rumah sakit karena mengalami nyeri seperti
terbakar pada daerah kostovertebral (CVA). Skala nyeri 9, nyeri dirasakan terus – menerus.

Pertanyaan soal
Apakah komponen pengkajian nyeri yang belum terkaji?
Pilihan jawaban
A. P
B. Q
C. R
D. S
E. T
Kasus (vignete)
Seorang perempuan berusia 40 tahun post vesikolithotomy. Klien mengeluh nyeri dan perih
pada luka. Hasil pemeriksaan fisik :tekanan darah: 120/70 mmHg, nadi: 98 kali permenit,
suhu: 37.5oC, pernapasan: 18 kali permenit, terdapat luka operasi pada abdomen bagian
bawah , ekspresi wajah menahan sakit dan pucat.

Pertanyaan soal
Apakah tindakan keperawatan pada kasus diatas?
Pilihan jawaban
A. Massase
B. Kompres hangat
C. Ajarkan teknik distraksi
D. Ajarkan teknik relaksasi
E. Kolaborasi pemberian analgesic
Kasus (vignete)
Seorang laki – laki usia 61 tahun dirawat dengan nefrotik syndrom. Klien mengeluh
badannya bengkak dan sakit kepala. Dari pemeriksaan fisk didapatkan edema periorbita dan
daerah ekstremitas. Hasil pemeriksaan penunjang didapatkan : Albumin 2,5 gr/dl

Pertanyaan soal
Apakah diit yang tepat untuk klien di atas?
Pilihan jawaban
A. Tinggi kalori
B. Rendah kalori
C. Tinggi protein
D. Rendah protein
E. Tinggi natrium

Anda mungkin juga menyukai