Anda di halaman 1dari 1

Nama: Widya Yusni Asriyanti

NIM: 023002004511

MK: SPK(Strategi Pengendalian Kerja)

SOAL: Peranan penting Strategik ABC

Pada saat ini, dapat kita ketahui ada metode yang baru dalam perhitungan biaya produksi  yang
mana metode ini lahir untuk menjadi solusi yang baik atas metode tradisional yang masih banyak sekali
kekurangannya. Cara termudah untuk bisa menentukan harga pokok produk secara akurat adalah
dengan menggunakan Metode   "Activity Based   Costing System" (ABC System) dimana suatu sistem
informasi akuntansi  dapat mengidentifikasi suatu aktivitas yang dikerjakan di dalam Perusahaan dengan
alokasi yang berbeda-beda, dan dapat di kelompokan dengan dasar dan sifat dari perluasan aktivitas
suatu perusahaan tersebut.  ABC System lebih terfokus pada biaya produk  yang bersumber dari proses
selama produksi berlangsung untuk dapat memberikaan keakuratan perhitungan harga pokok produk.
Dan informasi akuntansi dengan metode ABC System ini, mampu mencerminkan konsumsi sumber daya
alam di berbagai aktivitas untuk menghasilkan produk secara akurat karena hal ini di dorong oleh
persaingan global yang tajam  dan memaksa perusahaan untuk Cost Effective. Dalam  Metode ABC
System ini tujuan nya adalah untuk Product Costing, fokusnya terhadap Biaya Overhead,  dan teknologi
yang di gunakan adalah Komputer Telekomunikasi. Dengan menggunakan ABC System ini suatu
perusahaan bisa mengurangi Distori harga yang di sebabkan oleh penentuan harga pokok  yang di
lakukan secara tradisional, sehingga harga poduk yang di keluarkan bisa akurat bukan asal-asalan.
Perusahaan yang memiliki tingkat diversitas tinggi ,tingkat persaingan yang tinggi dengan biaya
pengukuran rendah dapat menerapkan ABC System ini, agar perusahaan mendapatkan laba yang tinggi
pula. Meskipun begitu ABC System  juga memiliki kekurangan yakni implementasi dan
pengembangannya agak terbilang mahal, waktu yang di butuhkan biasanya lebih dari setahun sampai
bisa berhasil dan  belum termasuk biaya iklan, promosi dan riset serta laporannya tidak sesuai dengan
prinsip akuntansi yang berlaku pada saat ini. Walaupun begitu tetap ada manfaat yang besar yang akan
di dapat oleh perusahaan dengan metode ABC system ini, karena metode  ini sangat membatu dalam
pengambilan keputusan di dalam perusahaan dan menghasilkan harga yang lebih baik sehingga dapat
bersaing dengan produk sejenis lainnya. Analisis biaya manajemen bisa di perbaiki sehingga pihak
manajeman bisa melakukan peningkatan kapasitas atas produk yang memiliki nilai jual rendah  sehinga
penawaran lebih kompetetif secara wajar.

Anda mungkin juga menyukai