Anda di halaman 1dari 5

PEMERINTAH KOTA MATARAM

RUMAH SAKIT UMUM DAERAH KOTA MATARAM


Jalan Bung Karno No. 3 Pagesangan Timur Mataram, Telepon (0370) 640774, Fax (0370) 646928
Website : rsud.mataramkota.go.id Email : rsudmataram@yahoo.com

KERANGKA ACUAN KERJA


PENGADAAN INSTALASI TATA UDARA/EXHAUSE FAN &
PENGADAAN HEPAFILTER PORTABLE RUANG ISOLASI OK
COVID & DEKONTAMINASI GRAHA MENTARAM LANTAI 1
PADA RSUD KOTA MATARAM
TAHUN ANGGARAN 2020

Kegiatan : Pengadaan Belanja Modal & Belanja Barang/Jasa


Covid - 19 Rumah Sakit
Sasaran kegiatan : Kesehatan Masyarakat
Indikator kinerja kegiatan : Tersedianya instalasi tata udara/exhause fan dan
hepafilter portable ruang ok covid & dekontaminasi
graha mentaram lantai 1
Jenis keluaran (output) : Exhause fan dan hepafilter portable ruang ok covid &
dekontaminasi graha mentaram lantai 1
Indikator keluaran : Terpenuhinya instalasi tata udara/exhause fan dan
Hepafilter portable ruang ok covid & dekontaminasi
graha mentaram lantai 1

A. LATARBELAKANG
Bangunan rumah sakit adalah “fasilitas” kesehatan yang membutuhkan perhatian sangat
khusus dalam perencanaan, pembangunan, pengoperasian dan pemeliharaannya terutama pada
prasarana instalasi tata udara. Bangunan rumah sakit mempunyai kekhususan yang sangat berbeda dan
tidak ditemui di bangunan gedung lain pada umumnya. Rumah sakit adalah tempat dimana orang
yang sakit (dengan bermacam-macam penyakit) didiagnosa, diterapi, dirawat, dan dilakukan tindakan
medik. Tindakan medik ini dimulai dari pemeriksaan biasa, pemeriksaan laboratorium, pemeriksaan
dengan sinar radioaktif, pemeriksaan dengan ultrasonic, tindakan pembedahan ringan, tindakan
pembedahan berat dan sebagainya.
PEMERINTAH KOTA MATARAM
RUMAH SAKIT UMUM DAERAH KOTA MATARAM
Jalan Bung Karno No. 3 Pagesangan Timur Mataram, Telepon (0370) 640774, Fax (0370) 646928
Website : rsud.mataramkota.go.id Email : rsudmataram@yahoo.com

Pasien datang dengan bermacam-macam penyakit dan masalah kesehatan seperti: sakit biasa,
sakit khusus yang membutuhkan dokter dan tindakan khusus antara lain seperti sakit jantung, penyakit
dalam, pasien luka bakar, pasien luka terbuka atau tertutup, pasien menular dan sebagainya. Dengan
kondisi tersebut, maka faktor-faktor yang membedakan rumah sakit dengan bangunan gedung biasa
terletak pada peralatan dan instalasi tata udaranya. Jam kerja yang 24 jam sehari, 7 hari seminggu,
berarti terus menerus membutuhkan pengkondisian yang dilakukan oleh sistem tata udara.

Mengingat rumah sakit bisa dikatakan sebagai pusat sumber dari berbagai jenis
mikroorganisme yang bisa menimbulkan banyak masalah kesehatan baik kepada petugas, perawat,
dokter serta pasiennya yang berada di rumah sakit tersebut, maka pengaturan temperatur dan
kelembaban udara dalam ruangan secara keseluruhan perlu mendapatkan perhatikan khusus. Hal ini
untuk mencegah berkembang biak dan tumbuh suburnya mikroorganisme tersebut, terutama untuk
ruangan-ruangan khusus seperti di ruang operasi, ruang Isolasi, dan lain-lain, dimana diperlukan
pengaturan:

(1). temperatur;

(2) kelembaban udara relatif;

(3). kebersihan dengan cara filtrasi dan udara ventilasinya;

(4) tekanan ruangan yang positif dan Negatif;

(5) distribusi udara didalam ruangan.

Sistem redudansi menjadi masalah pokok pada sistem tata udara yang diperlukan pada ruang-ruang
tertentu, hal ini mengingat bahwa ada tindakan-tindakan medik yang menginginkan tidak boleh
berhentinya sistem tata udara untuk melindungi pasien dan peralatan medik yang harus selalu
dikondisikan oleh sistem tata udara. Sistem tata udara harus mempunyai cadangan yang cukup untuk
mengantisipasi kerusakan (breakdown) ataupun pada saat dilakukan tindakan pemeliharaan yang
diperlukan pada sistem tata udara.

Dalam konteks penanganan Covid-19, keberadaan sarana dan prasarana tata udara seperti
Hepa Filter sangat diperlukan. Hepa Filter merupakan sebuah alat yang digunakan untuk menyaring
udara kotor yang masuk dan mengeluarkan udara bersih. Filter Hepa dirancang untuk menangkap
polutan dan partikel yang sangat halus dan jauh lebih kecil. Filter HEPA (High Efficiency Particulate
Air) merupakan salah satu filter udara yang terdiri dari lapisan serat fiber yang diatur secara acak.
Serat ini biasanya terdiri dari fiberglass dan memiliki diameter antara 0,5 dan 2,0 mikrometer. Filter
HEPA sangat diperlukan dalam penanganan covid-19 untuk menghilangkan penyebaran kontaminan
menular dan pathogen ke lingkungan sekitarnya melalui jalur udara.
PEMERINTAH KOTA MATARAM
RUMAH SAKIT UMUM DAERAH KOTA MATARAM
Jalan Bung Karno No. 3 Pagesangan Timur Mataram, Telepon (0370) 640774, Fax (0370) 646928
Website : rsud.mataramkota.go.id Email : rsudmataram@yahoo.com

B. DASAR HUKUM
1. Peraturan Presiden Nomor 16 Tahun 2018 tentang Pengadaan Barang/ Jasa
Pemerintah
2. Keputusan Presiden (KEPPRES) Nomor 7 Tahun 2020 tanggal 13 Maret 2020 tentang
Gugus Tugas Percepatan Penanganan Corona Virus Disease 2019 (COVID-19) dan
Keputusan Presiden (KEPPRES) Nomor 9 Tahun 2020 tanggal 20 Maret 2020 tentang
Gugus Tugas Percepatan Penanganan Corona Virus Disease 2019 (COVID-19)
3. Instruksi Presiden RI nomor 4 tahun 2020 tanggal 20 Maret 2020 tentang Refocusing
Kegiatan, Realokasi Anggaran serta Pengadaan Barang dan jasa dalam rangka
percepatan penanganan Corona Virus Disease 2019 (COVID-19)
4. Surat Keputusan Kepala BNPB nomor 13 tahun 2020 tanggal 29 Februari 2020
5. Surat Edaran Menteri Keuangan Nomor SE6/MK.02/2020 tanggal 15 maret 2020
tentang Refocusing Kegiatan dan Realokasi Anggaran Kementerian/Lembaga dalam
Rangka Percepatan penanganan Corona Virus Disease 2019 (COVID-19)
6. Peraturan Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/ Jasa Pemerintah Nomor 13 Tahun
2018 tentang Pengadaan Barang/Jasa dalam Penanganan Keadaan Darurat
7. Surat Edaran Kepala Lembaga Kebijakan Pengadaan barang dan Jasa Nomor 3 tahun
2020 tanggal 23 Maret 2020 tentang Penjelasan Atas Pelaksanaan Pengadaan
barang/Jasa Dalam Rangka Penanganan Corona Virus Disease 2019 (COVID-19)

C. DASAR PERTIMBANGAN KEBUTUHAN

a. RSUD Kota Mataram merupakan rujukan second line pasien covid-19;


b. Covid-19 merupakan penyakit menular sehingga dibutuhkan ruang isolasi dengan
standart tertentu;
c. Salah satu standart yang dibutuhkan yaitu adanya instalasi tata udara (exhause fan dan
hepa filter)

D. RUANG LINGKUP PEKERJAAN

1. RSUD Kota Mataram.


2. Lintas Sektor Terkait.
PEMERINTAH KOTA MATARAM
RUMAH SAKIT UMUM DAERAH KOTA MATARAM
Jalan Bung Karno No. 3 Pagesangan Timur Mataram, Telepon (0370) 640774, Fax (0370) 646928
Website : rsud.mataramkota.go.id Email : rsudmataram@yahoo.com

3. Masyarakat.

E. STRATEGI PENCAPAIAN KELUARAN

Untuk mencapai output kegiatan, dilakukan beberapa strategi:


a. Membuat kajian terkait urgensi atau pentingnya pengadaan instalasi tata udara/exhause
fan dan hepafilter portable;
b. Membuat perencanaan pengadaan secara matang dengan melibatkan stakeholder
terkait;
c. Memilih penyedia yang sangat kompeten untuk menjamin output yang dihasilkan;
d. Menyamakan persepsi dengan penyedia melalui peninjauan kondisi existing di
lapangan serta membuat time schedule atau jadwal pelaksanaan pekerjaan;
e. Melaksanakan rapat koordinasi secara rutin;
f. Melakukan pengawasan berkala terhadap capaian atau progress kegiatan;
g. Memberikan masukan terkait pelaksanaan kegiatan.

F. TAHAPAN PELAKSANAAN KEGIATAN

Tahapan pelaksanaan kegiatan adalah sebagai berikut:

1. Perencanaan, dan Penyusunan Dokumen Spesifikasi Teknis/Kerangka Acuan Kerja


(KAK).
2. Pemilihan Penyedia Barang/jasa dan Penyusunan Rancangan SPPBJ/Surat Pesanan
3. Pelaksanaan Pengadaan
4. Penyusunan Kontrak
5. Perhitungan Bersama, Serah Terima Hasil Pekerjaan dan Pembayaran Hasil Pekerjaan
6. Reviu Kegiatan Pengadaan Barang/Jasa

G. WAKTU PENCAPAIAN KELUARAN (OUTPUT)

Kurun waktu yang diperlukan untuk melaksanakan seluruh kegiatan tersebut adalah
dari tanggal 30 April 2020 s.d 06 Mei 2020.
PEMERINTAH KOTA MATARAM
RUMAH SAKIT UMUM DAERAH KOTA MATARAM
Jalan Bung Karno No. 3 Pagesangan Timur Mataram, Telepon (0370) 640774, Fax (0370) 646928
Website : rsud.mataramkota.go.id Email : rsudmataram@yahoo.com

H. BIAYA
Kegiatan Pengadaan Belanja Modal dan Belanja Barang/Jasa Covid – 19 yang
diusulkan melalui Anggaran Tahap 1 Belanja Tidak Terduga (BTT) Tahun 2020 sebesar
Rp. 7.775.822.460,-(Tujuh Milyar Tujuh Ratus Tujuh Puluh Lima Juta Delapan
Ratus Dua Puluh Dua Ribu Empat Ratus Enam Puluh Rupiah). Sebagaimana
terlampir dalam Rencana Kebutuhan Belanja (RKB).

I. PENUTUP
Demikian kerangka acuan kegiatan (Term of Reference) ini dibuat, atas perhatian dan
kerjasama saudara, kami ucapkan terima kasih.

Mataram, 29 April 2020


Pengguna Anggaran,
Rumah Sakit Umum Daerah Kota
Mataram

dr. H.L. Herman Mahaputra, M.Kes. MH


NIP. 19681110 200112 1 003

Tembusan :
1. Kepala Badan Keuangan Daerah Kota Mataram.
2. Inspektur Inspektorat Kota Mataram.

Anda mungkin juga menyukai