Anda di halaman 1dari 7

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)

No. ....................................
Satuan Pendidikan : SMA Negeri 2 Cianjur : Menggambar Grafik
Mata Pelajaran : Matematika Peminatan Fungsi Eksponensial
Kelas/Semester : X IPA/Ganjil : 3.2 dan 4.1
Tahun Pelajaran : 2019-2020 Alokasi Waktu : 2 x 45 menit
Pertemuan ke :2

1. Tujuan Pembelajaran
Melalui proses mencoba, mengasosiasi, dan mengomunikasikan, peserta didik dapat
menggambar grafik fungsi eksponensial.
2. Media, Alat dan Sumber Belajar
Media : Lembar kerja, power point, lembar penilaian, buku modul
Alat/Bahan : Proyektor, laptop, spidol, papan tulis, penggaris, pulpen, buku catatan.
Sumber Belajar : Buku Panduan Guru Matematika Kls X Kementrian Pendidikan
dan Kebudayaan Republik Indonesia, 2013 & Internet.
3. Pendekatan/ Model/ Metode Pembelajaran
Pendekatan Pembelajaran : Scientific
Model Pembelajaran : Problem-Based Learning (PBL)
Metode Pembelajaran : Diskusi/tanya jawab
4. Langkah-Langkah Kegiatan Pembelajaran
Kegiatan Pendahuluan (10 Menit)
Orientasi : Melakukan pembukaan dengan salam pembuka, memanjatkan syukur dan berdoa untuk
memulai pembelajaran, memeriksa kehadiran peserta didik sebagai sikap disiplin.
Motivasi : Guru memberikan dorongan rasa ingin tahu siswa
Apersepsi : Mengaitkan materi pembelajaran yang akan dilakukan dengan pengalaman peserta
didik serta mengingatkan kembali materi prasyarat dengan bertanya yang ada keterkaitannya
dengan pelajaran yang akan dilakukan.
Guru menyampaikan tujuan pembelajaran yang ingin dicapai
Kegiatan Inti ( 70 Menit )
 Guru mengajukan masalah yang tertera pada Lembar Kerja Siswa (LKS) yang
disediakan.
Fase 1 :  Guru meminta siswa mengamati dan memahami masalah secara individu dan
Orientasi mengajukan hal-hal yang belum dipahami terkait masalah yang disajikan.
siswa pada (observing)
masalah:  Jika ada siswa yang mengalami masalah guru mempersilahkan siswa lain untuk
memberikan tanggapan bila diperlukan, guru memberikan bantuan secara
klasikal melalui pemberian scaffolding. (questioning)
 Guru membentuk kelompok heterogen (4-5 siswa)
 Guru membagikan LKS yang berisikan masalah dan langkah-langkah
pemecahan serta meminta siswa berkolaborasi untuk menyelesaikan masalah.
 Guru berkeliling mencermati siswa bekerja, mencermati dan menemukan
Fase 2 : berbagai kesulitan yang dialami siswa, serta memberikan kesempatan kepada
Mengorganis siswa untuk bertanya hal-hal yang belum dipahami. (questioning)
asikan siswa  Guru memberi bantuan (scaffolding) berkaitan kesulitan yang dialami siswa
belajar secara individu, kelompok, atau klasikal.
 Meminta siswa untuk menggunakan konsep dan aturan matematika yang sudah
dipelajari serta memikirkan strategi pemecahan yang berguna untuk pemecahan
masalah. (experimenting)
 Mendorong siswa agar bekerja sama dalam kelompok.
Fase 3 :  Menfasilitasi dan membimbing siswa dalam mengunakan konsep yang dipelajari
Membimbing untuk pemecahan masalah serta saling bertukar informasi/data dan
penyelidikan menanggapinya. (experimenting & associating)
individu dan
kelompok
Fase 4 :  Guru meminta perwakilan kelompok untuk mempresentasikan hasil kerja
Mengembang kelompok di depan kelas. (communicating)
kan dan  Guru meminta kelompok lain untuk menanggapi, mengajukan pertanyaan, saran
menyajikan dan sebagainya dalam rangka penyempurnaan.(communicating & questioning)
hasil karya  Guru mendorong siswa untuk menghargai pendapat teman/kelompok lain

 Guru meminta perwakilan kelompok yang mempunyai cara atau hasil yang
Fase 5 : berbeda dengan kelompok sebelumnya untuk mempresentasikan hasil kerja
Menganalisa kelompoknya. (communicating)
dan  Guru mengarahkan siswa dalam kelompok untuk melakukan penyelidikan
mengevaluasi langkah-langkah penyelesaian untuk mengecek kesalahan dan atau mencari
proses langkah alternatif lain yang mungkin. (associating)
pemecahan  Guru mendorong siswa untuk menyampaikan (mengkomunikasikan) kepada
masalah teman dalam kelompok maupun teman antar kelompok tentang temuan-temuan
dalam penyelidikan langkah-langkah penyelesaian masalah. (communicating)
Kegiatan Penutup (10 Menit)
 Peserta didik membuat resume dengan bimbingan guru tentang poin-poin penting yang muncul
dalam kegiatan pembelajaran yang telah dilakukan.
 Guru memberikan evaluasi untuk mengukur pemahaman siswa terhadap materi yang telah
diberikan.
 Guru melakukan refleksi terhadap kegiatan yang sudah dilaksanakan
 Guru menginformasikan kegiatan pembelajaran yang akan dilakukan di pertemuan berikutnya.
 Guru mengakhiri kegiatan belajar dengan berdoa bersama dan memberikan pesan agar siswa tetap
semangat dalam belajar serta mengucapkan salam.

5. PENILAIAN
Penilaian Sikap : Lembar pengamatan,
Penilaian Pengetahuan : Lembar Kerja Siswa (LKS)
Penilaian Keterampilan : Kinerja & observasi dalam diskusi

Cianjur, ……………. 2021


Mengetahui,
Kepala Sekolah SMA Negeri 2 Cianjur Guru Mata Pelajaran

................................................ M Lutfi Fahrisyal


NIP/NRK. NIP/NRK.
LEMBAR KERJA SISWA

Satuan Pendidikan : SMA Negeri 2 Cianjur


Mata Pelajaran : Matematika Peminatan
Kelas/Semester : X IPA /Ganjil
: 3.2 dan 4.1
: Menggambar Grafik Fungsi Eksponensial

A. Identitas kelompok
Kelompok : ..........................................................
Kelas : ..........................................................
Anggota Kelompok : ..........................................................
: ..........................................................
: ..........................................................
B. Tujuan Pembelajaran
Melalui proses mencoba, mengasosiasi, dan mengomunikasikan, peserta didik dapat
menggambar grafik fungsi eksponensial.

C. Petunjuk
1) Isilah identitas pada bagian yang disediakan!
2) Bacalah dan pahami petunjuk belajar dengan teliti!
3) Bacalah lembar kerja siswa dengan teliti dan cermat!
4) Waktu pengerjaan adalah 1×20 menit.
5) Jawablah pertanyaan pada tempat yang disediakan dengan lengkap dan sistematis!
6) Tanyakan pada bapak/ibu guru jika terdapat hal yang kurang jelas!

D. Uraian Materi
Pahamilah permasalahan berikut!

Setiap tahunnya pertumbuhan penduduk di dunia semakin tak


terkendali. Pertumbuhan ini menyebabkan kepadatan di wilayah
perumahan, bahkan lalu lintas. Lantas, apa hubungannya dengan bahasan
kali ini ya? Nah,  pertumbuhan ini merupakan salah satu aplikasi dari
penggunaan fungsi eksponen. Jika kalian cermati biasanya pertumbuhan
penduduk digambarkan pada sebuah grafik. Seperti pada gambar grafik di
bawah ini.
1. Grafik bentuk y=a x , untuk 0< a<1
1 x
Gambarlah grafik y= ()2
 Langkah 1 : Pilih sebarang nilai x, kemudian tentukan nilai y fungsi tersebut!
x
y
(x,y)
 Langkah 2 : Masukan titik-titik tersebut kedalam tabel. Kemudian hubungkan titik-titik
tersebut!
2. Grafik bentuk y=a x , untuk a> 0
Gambarlah grafik y=2x
 Langkah 1 : Pilih sebarang nilai x, kemudian tentukan nilai y fungsi tersebut!
x
y
(x,y)
 Langkah 2 : Masukan titik-titik tersebut kedalam tabel. Kemudian hubungkan titik-titik
tersebut!
3. Apa saja perbedaan kedua grafik tersebut ?

4. Sifat apa saja yang ada dalam grafik fungsi eksponen tersebut?

Anda mungkin juga menyukai