Anda di halaman 1dari 2

PERANCANGAN SISTEM DRAINASE

Disusun Oleh :

Ghea Givari
Nim : 2411191157

JURUSAN TEKNIK SIPIL


FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS JENDERAL ACHMAD YANI
CIMAHI
2021
ANALISIS DRAINASE KOTA YOGYAKARTA

I. Permasalahan Sistem Drainase Kota Yogyakarta


Peningkatan jumlah penduduk berbanding lurus dengan peningkatan kebutuhan
pemukiman yang mengakibatkan berkurangnya lahan terbuka yang dapat dimanfaatkan
sebagai tempat meresapnya air ke dalam tanah. Berkurangnya area resapan air sangat
berpengaruh terhadap efektifitas drainase yang di mana fungsi drainase adalah untuk
mengalirkan, menguras, membuang atau mengalihkan air sehingga dapat menangani
kelebihan air sebelum masuk ke alur –alur besar atau sungai (Suripin, 2004). Sebagai
indikator dari permasalahan efektifitas drainase antara lain adalah terjadinya
banjir/genangan yang bersifat setempat atau bersifat lebih luas saat musim penghujan
terutama di daerah perkotaan.

"Tahun ini genangan air lebih banyak di Kota. Selain karena intensitas hujan lebih tinggi,
semua drainase yang ada tidak bekerja dengan baik," ujar pakar tata kota dari Universitas
Gadjah Mada Wita Hadi Rahmi di Yogyakarta, Jumat (3/2/2017).

Penurunan efektifitas drainase ini disebabkan juga oleh banyaknya sampah atau
limbah masyarakat yang dibuang langsung ke saluran drainase yang mengakibatkan
terjadinya penyumbatan pada saluran.

II. Tipe Drainase


Tipe drainase yang terdapat di kota Yogyakarta sangatlah beragam, berdasarkan
sejarah pembetukannya terdapat drainase alami seperti sungai code dan sungai opak. Serta
drainase buatan seperti selokan dan gorong – gorong yang terdapat pada kawasan
perkotaan.

III. Solusi
Solusi alternatif yang dapat diaplikasikan guna mengoptimalkan kembali efektifitas
fungsi drainase adalah diterapkannya sistem polder dan peremajaan saluran air secara
berkala pada kawasan tersebut. Pembangunan juga dibuat pada pinggiran sungai dengan
ukuran yang lebar, besar dan tinggi sehingga selain difungsikan sebagai pencegah banjir,
tanggul tersebut juga dapat digunakan sebagai jalan bahkan kawasan ruang publik untuk
aktivitas masyarakat.

Anda mungkin juga menyukai