Anda di halaman 1dari 8

DINAS KEBUDAYAAN, PARIWISATA PEMUDA DAN OLAHRAGA

KABUPATEN CIREBON

BIDANG PEMUDA

A. MISI BIDANG PEMUDA


1. Pengembangan sarana dan prasarana kebudayaan pariwisata, pemuda dan
olahraga untuk membentuk pemuda yang memiliki jiwa kewirausahaan untuk
mengembangkan industri seni budaya, pariwisata dan olah raga serta
meningkatkan kemitraan antara pemerintah, masyarakat dan dunia usaha.
2. Mengembangkan budaya atau pengetahuan dan teknologi untuk meningkatkan
partisipasi pemuda di bidang olahraga, seni budaya dan pariwisata yang
berdaya saing global yang dilandasi Iman dan Taqwa.
3. Mempersiapkan kader pemimpin bangsa yang berahlak maka didasarkan pada
pendidikan berkualitas yang memiliki wawasan kebangsaan serta peduli
terhadap lingkungan.

B. POTENSI DAN STRATEGI PENYELESAIANNYA


Pembangunan dan pengembangan kepemudaan berfungsi memberdayakan dan
mengembangkan potensi pemuda dalam segala aspek kehidupan bermasyarakat.
Pembangunan dan pengembangan kepemudaan bertujuan untuk membentuk
pemuda yang berahlak mulia, sehat, cerdas, kreatif, inofatif, mandiri, demokratis,
bertanggungjawab, berdaya saing, kepemimpinan, kewirausahaan, kepeloporan
dan berjiwa kebangsaan yang dilandasi iman dan takwa kepada Tuhan Yang
Maha Esa.
Sejalan dengan hal tersebut, Kabupaten Cirebon dengan jumlah penduduknya
2.107.945 jiwa, 60% atau 1.263.767 jiwa adalah pemuda dengan sebaran sebagai
berikut :
 Pemuda / pelajar dan mahasiswa : 502.463 orang
 Pemuda petani / nelayan dll. : 762.304 orang
Semua ini perlu adanya pembinaan dan pemberdayaan agar produksi ini dapat
bermanfaat baik bagi dirinya maupun berbangsa dan bernegara.
Strategi Penyelesaiannya :
Pembangunan dan pengembangan kepemudaan perlu adanya suatu program dan
kegiatan yang dilaksanakan secara kontinue dan konsisten. Maka perlu adanya
dukungan dari semua pihak, khususnya pemerintah daerah agar dapat
mengalokasikan anggaran pembangunan di bidang kepemudaan Kabupaten
Cirebon.

1. Pemuda dalam perspektif Demografis


Pemuda adalah orang yang berfikir dewasa berusia 18-35 tahun
2. Pemuda dalam perspektif Sosiologis
Pemuda adalah anggota masyarakat berusia produktif yang secara sadar
mengambil perannya dalam konteks memajukan kehidupan dirinya dan
masyarakat.
3. Pemuda dalam perspektif Politik
Pemuda adalah individu atau komunitas warga negara yang terus menerus
menempa diri tanpa mengenal batas waktu dan mengaktualisasikan segenap
potensinya untuk menjadi pemimpin di masa depan.

C. PROGRAM KEGIATAN BIDANG KEPEMUDAAN


Untuk mencapai sasaran di bidang kepemudaan ada beberapa kegiatan yang akan
dilaksanakan antara lain:
I. Bidang Peningkatan SDM melalui Pendidikan dan Latihan bagi Generasi
Muda
1. Diklat Buidaya Jamur Merang
2. Diklat Budidaya Ikan Lele (Perikanan)
3. Diklat Ayam Arab (Petelur)
4. Diklat Otomotif
5. Diklat Percetakan / Sablon
6. Diklat Pengelasan
7. Diklat MUK – Pemuda Produktif
8. Diklat Koperasi Pemuda
9. Diklat Alih Profesi bagi pemuda nelayan
10. Diklat Paskibra
11. Diklat Organisasi Kepemudaan
II. Program Sosialisasi dan Penyuluhan
1. Sosialisasi bahaya Narkoba, HIV AIDS bagi generasi muda.
2. Sosialisasi UU Kepemudaan
3. Temu wicara / lokakarya pemuda
4. Pemberian penghargaan bagi pemuda berpotensi pada Hari Sumpah
Pemuda.

III.Lomba Kreativitas / Seksi-seksi Pemuda


1. Seleksi Calon Paskibra
2. Seleksi Pemuda Pelopor
3. Seleksi Wirausaha Muda Berpotensi
4. Lomba Bisnis Plan
5. Seleksi Pertukaran Pemuda antar Propinsi, Negara
6. Lomba Pemuda Kreatif
7. Lomba Cerdas Cermat Pemuda
8. Seleksi Sarjana Penggerak Pembangunan (SP3)

IV. Program Partisipasi / Bakti Sosial Pemuda


1. Kemah Bakti Pemuda
2. Pembentukan kelompok-kelompok usaha produktif pemuda
3. Pembinaan dan pembentukan Organisasi Kemasyarakatan Pemuda (OKP)

D. PERMASALAHAN UMUM PEMUDA


1. Kecenderungan meningkatnya tindak kekerasan (anarkis) di kalangan remaja/
pemuda.
2. Adanya kecenderungan sikap ketidakjujuran yang semakin membudaya
3. Adanya kecenderungan berkembangnya rasa tidak hormat pada orang tua,
guru dan pemimpin.
4. Kecenderungan penggunaan bahasa yang semakin buruk.
5. Berkembangnya penyimpangan perilaku di kalangan pemuda (Narkoba,
Pornoaksi/Pornografi, dll).
6. Kecenderungan mengadopsi nilai-nilai budaya asing.
7. Meningkatnya sikap pragmatisme dan hedonisme
8. Semakin kaburnya moral yang berlaku di masyarakat
9. Adanya sikap acuh tak acuh terhadap ajaran agama
Keadan Kepemudaan Sekarang
Keadaan Sekarang Hasil Yang Diharapkan
1. Masih adanya inkonsistensi peraturan - Sinkronisasi penyusunan kebijakan
perundang-undangan di bidang dan konstitusi implementasi peraturan
kepemudaan. perundangan.
2. Masyarakat tidak peduli terhadap - Masyarakat mau berpartisipasi dalam
pembangunan kepemudaan pembangunan kepemudaan.
3. Masih banyaknya pemuda yang - Pemuda yang berperan serta dalam
cenderung bersifat pasif kegiatan pembangunan secara lintas
bidang dan sektoral
4. Rendahnya wawasan dan sikap - Pemuda yang memiliki wawasan
mental pemuda yang luas serta sikap mental yang
tinggi dalam pembangunan
5. Lemahnya pemberdayaan, pengem- - Kuatnya pemberdayaan, pengem-
bangan dan perlindungan bagi potensi bangan dan perlindungan bagi potensi
pemuda. pemuda.
6. Rendahnya pengetahuan, keteram- - Pemuda yang cerdas, terampil dan
pilan dan kewirausahaan pemda berkemampuan wirausaha.
7. Kurangnya kreativitas dan inovasi - Pemuda yang kreatif dan inovatif
pemuda. sebagai wadah penyaluran minat dan
bakat.
8. Kurangnya advokasi dan - Tingginya perhatian dan perlindungan
penyelamatan pemuda dari Napza dan terhadap pemuda dari NAPZA dan
HIV/AIDS HIV/AIDS
9. Kurangnya dukungan sarana dan - Terpenuhinya dukungan sarana dan
prasarana dalam pembangunan prasarana yang memadai.
kepemudaan.
10. Lemahnya dukungan sumber daya - Tingginya dukungan sumber daya
operator yang profesional dan aparatur yang profesional dan
akuntabel. akuntabel

MISI 4 M

1. Meningkatkan
2. Mewujudkan
3. Mengembangkan
4. Melestarikan

VISI
Terwujudnya masyarakat yang beriman, cerdas, sehat dan sejahtera melalui sektor
kebudayaan, pariwisata, pemuda dan olahraga
Tewujudnya pemuda yang berprestasi, mandiri yang dilandasi jiwa kepeloporan.

PROGRAM BIDANG PEMUDA

1. Meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) Pemuda melalui


Pendidikan dan Latihan.
2. Mengembangkan kreativitas dan kepeloporan Pemuda di Bidang Kewirausahaan
Pemuda
3. Meningkatkan partisipasi dan peran aktif pemuda dalam kegiatan Bhakti Sosial.
4. Pengembangan sarana dan prasarana organisasi OKP dan Usaha Produktif
Pemuda.
5. Menyelenggarakan sosialisasi dan penyuluhan UU Pemuda, Narkotika,
Psikotropika.
6. Mengikutsertakan pertukaran pemuda antar propinsi dan negara.
7. Menyelenggarakan seleksi Sarjana Penggerak Pembangunan Pedesaan (SP3)
8. Menyelenggarakan pelatihan Paskibraka
9. Melaksanakan temu wicara / loka karya Organisasi Kemasyarakatan Pemuda
(OKP)
10. Pemberian penghargaan bagi pemuda berprestasi pada hari Sumpah Pemuda.
11. Menyelenggarakan Lomba Desain Batik di kalangan generasi muda
12. Optimalisasi peran dan pemberdayaan kelompok-kelompok Pemuda Lintas Sektor
melalui keserasian kebijakan Pemuda.
MATRIK RENCANA PROGRAM BIDANG KEPEMUDAAN
2009 s.d 2014
TARGET
NO PROGRAM KEGIATAN SASARAN LOKASI
2010 2011 2012 2013 2014
1 2 3 4 5 6 7 8 9
I Peningkatan SDM Pemuda
1. Diklat Buidaya Jamur Merang 10 kelompok 2 2 2 2 2
2. Diklat Budidaya Ikan Lele (Perikanan) 10 kelompok 2 2 2 2 2
3. Diklat Ayam Arab (Petelur) 10 kelompok 2 2 2 2 2
4. Diklat Otomotif 10 kelompok 2 2 2 2 2
5. Diklat Percetakan / Sablon 10 kelompok 2 2 2 2 2
6. Diklat Pengelasan 10 kelompok 2 2 2 2 2
7. Diklat MUK – Pemuda Produktif 10 kelompok 2 2 2 2 2
8. Diklat Koperasi Pemuda 10 kelompok 2 2 2 2 2
9. Diklat Alih Profesi bagi pemuda nelayan 10 kelompok 2 2 2 2 2
10. Diklat Paskibra 5 Angkatan 1 1 1 1 1
11. Diklat Organisasi Pemuda 5 Angkatan 1 1 1 1 1
II Program Sosialisasi / Penyuluhan
1. Sosialisasi bahaya Narkoba, HIV AIDS bagi generasi 25 Angkatan 1 1 1 1 1
muda.
2. Sosialisasi UU Kepemudaan 25 Angkatan 1 1 1 1 1

III Program Lomba Kreatifitas Pemuda


1. Seleksi Calon Paskibra 1.500 orang 300 300 300 300 300 Tingkat SLTA 40 Kecamatan
2. Seleksi Pemuda Pelopor 100 orang 20 20 20 20 20
3. Seleksi Wirausaha Muda Berpotensi 100 orang 20 20 20 20 20
4. Lomba Bisnis Plan 100 orang 20 20 20 20 20
5. Seleksi Pertukaran Pemuda antar Propinsi, Negara 100 orang 20 20 20 20 20
6. Lomba Pemuda Kreatif 100 orang 20 20 20 20 20
7. Lomba Cerdas Cermat Pemuda 5 kegiatan 1 1 1 1 1
8. Seleksi Sarjana Penggerak Pembangunan (SP3) 100 orang 20 20 20 20 20
TARGET
NO PROGRAM KEGIATAN SASARAN LOKASI
2010 2011 2012 2013 2014
1 2 3 4 5 6 7 8 9
IV Program Partisipasi/Bakti Sosial Pemuda
1. Perkemahan Bakti Pemuda 500 orang 100 100 100 100 100
2. Pembentukan kelompok-kelompok usaha produktif 50 klp 10 10 10 10 10
pemuda
3. Pembinaan dan pembentukan Organisasi 40 Kec 10 10 10 5 5
Kemasyarakatan Pemuda (OKP)
4. Temu wicara / lokakarya pemuda 5 kali 1 1 1 1 1 1 Kecamatan (Sumber)
5. Pemberian penghargaan bagi pemuda berprestasi 5 kali 1 1 1 1 1 1 Kecamatan (Sumber)
pada kegiatan Hari Sumpah Pemuda
V Program Bantuan Alat-alat Usaha Pemuda Produktif 10 Klp 2 2 2 2 2 5 Kecamatan
VI Lomba Disain Batik

Anda mungkin juga menyukai