Anda di halaman 1dari 33

LESSON PLAN 9 OKTOBER 2021

KELAS REMAJA

Bahan Alkitab : 1 Korintus 6:19-20

Judul perikop : Nasihat terhadap percabulan

Kata kunci : Muliakanlah ALLAH dengan tubuhmu

Kebenaran Pelajaran : Tubuh kita harus dipakai untuk kemuliaan Allah, karena:

1. Tubuh adalah Bait Roh Kudus

2. Tubuh kita telah dibeli oleh Allah dengan darah Kristus yang

mahal.

Tujuan Pengajaran

 Umum : Murid-murid dapat hidup memuliakan Allah dengan tubuh.

 Khusus

 Kognitif : Murid-murid dapat menemukan alasan untuk memuliakan

Allah dengan tubuh dengan mendengar penjelasan dari bagian book.


 Afektif : Murid-murid dapat mengidentifikasi kegiatan yang sering

dilakukan oleh tubuh tanpa memuliakan Allah dengan menjawab

pertanyaan.

 Psikomotor : Murid-murid dapat berkomitmen menggunakan tubuh untuk

kemuliaan Allah dengan berdoa dan mengerjakan projek ketaatan.

 Latar belakang :

Kota Korintus itu adalah kota yang besar sekali dan terletak di sebelah timur

kekaisaran Romawi. Kota ini pernah di hancurkan oleh romawi hingga tinggal

reruntuhan dan selama hampir 100 tahun kota itu kosong. Lalu kemudian kota itu

dibangun lagi dengan perencanaan Romawi. Romawi benar-benar jenius dalam hal

pembangunan jalan dan saluran air. Kehidupan di Korintus ini sangat romawi bukan

hanya karena orang-orangnya tetapi juga segala sesuatu dibuat secara Romawi.

Kota Korintus bisa dikatakan merupakan miniature kerajaan Romawi. Salah satu

daya tarik kota Korintus adalah kemakmurannya karena lokasinya sangat

strategis (terletak diantara dua pelabuhan besar). Waktu Paulus tiba di


Korintus, kota ini jadi pusat perdagangan, menarik pedagang dari seluruh daerah,

dan kota ini makmur. Beberapa penulis kuno mengambarkan orang-orang Korintus

itu kaya, sombong, terkenal suka pamer kekayaan. Budaya pengejaran status

sosial, menunjukan pencapaian pribadi. Orang Kristen yang ada di Korintus

banyak yang terpengaruh oleh budaya di sekitar mereka. Sehingga bisa

terbayang bagaimana itu menghancurkan kehidupan kekristenan. Salah satu

masalah bagi mereka adalah bahwa bagi mereka Gereja hanyalah arena lain dalam

masyarakat untuk mengejar semua ambisi mereka dan mereka hidup sebetulnya

sama dengan orang-orang non Kristen.

KEGIATAN WAKTU DETAIL ALAT/BAHAN

B Menyapa AA Fleksibel

U (sebelum

I ibadah

L
dimulai)

D
I

I Puji-pujian 10 Menit

Penyembahan
B

H 5 Menit Pengantar untuk masuk dalam perikop hari ini.

“KRISTEN KTP”

TT, pernah mendengar istilah ini? (tunggu respon AA)


Kalau pernah, apa sih “KRISTEN KTP” itu?

Tipe orang Kristen yang bagaimana, yang dijuluki “KRISTEN

KTP” ? (tunggu respon AA)

Mari kita tanya om Google, apa sih KRISTEN KTP itu?

(Putar sound Google)

Ada orang yang kemudian mempelesetkan kepanjangan KTP

menjadi Kristen Tanpa Pertobatan, Kristen Tanpa Pertumbuhan, Kristen

Tanpa Pelayanan.

Menurut On Google juga ada tiga ciri-ciri orang Kristen KTP nih

TT. Mari simak apa saja sih ciri-cirinya.

1. (Putar sound google)

Nah, biasanya ada kan orang-orang Kristen yang story WA dan

IGnya sih ayat alkitab, tetapi dia sendiri tidak melakukan apa
yang tertulis dalam Alkitab itu.

Lalu, ada ciri yang dua lagi nih TT, yaitu

2. (Putar sound google)

Nah, in nih kadang ada orang-orang Kristen tapi hanya datang

kepada Tuhan tiap disakitin, atau lagi ada pergumulan, baru ke

gereja. Ikut Yesus hanya kalau ada maunya aja.

Ciri yang terakhir nih dari orang Kristen KTP adalah,

3. (Putar sound google)

Nah, biasanya ada juga yang mikir seperti ini. Kan kita

diselamatkan itu karena anugerah, berarti udah pasti masuk

surga, jadiii, bebas dong mau ngapain aja, ga perlu taat, kan

nanti juga masuk surga.

Peralihan:
Nah TT, cap KRISTEN KTP mungkin adalah satu cap yang tepat

untuk diberikan kepada jemaat di Korintus.

Bdw, TT kitab Korintus, ini merupakan kitab

Surat yang ditulis oleh rasul Paulus kepada jemaat di Korintus. Makanya

kalau TT buka di Alkitab TT, judul kitab ini adalah “Surat Paulus yang

pertama kepada jemaat di Korintus”

Nah seperti yang KK bilang tadi, jemaat di Korintus ini cocok

sekali untuk disebut sebaga jemaat Kristen KTP.

(animasi). Kenapa? Apa alasannya? TT, kita cari tahu apa alasannya, KK

ingin memberikan fakta tentang kota Korintus. Seperti apa sih kota

Korintus tempat jemaat Korintus itu berada. Nah kali ini kita tidak

akan tanya om Google lagi seperti tadi, tetapi kita akan tanya langsung
sama Kang Fakta. Kang Fakta ini hobinya adalah mencari Fakta-Fakta

teraktual. Dia telah menyelidiki fakta-fakta tentang kota Korintus nih

TT. Kita undang aja langsung yaa.

K
KK: “Halo Kang Fakta.. Wah terima kasih ya sudah mau jauh-jauh datang
kesini dan bersedia membagikan fakta-fakta kepada kita disini.”
KF: “Oh, pasti dong, tentu saja saya mau datang kesini. Hobi saya bukan
hanya mencari fakta, tetapi juga mengupas fakta-fakta setajam silet dan
membagikan fakta-fakta kepada yang membutuhkan.”
KK: “Bagi-bagi Fakta aja nih Kang? Bagi uang ada ngga?.”
KF” “Waduh-waduh, kalau uang sih tidak yaa. Fakta saja”
KK: “ Hhahahha, okedeh Kang. Moon Maap wkwkwk”
KF:” Okey, jadi mau tahu fakta tentang apa nih Kak Esther dan TT?.”
KK: “Oh, itu Kang Fakta. Kita hari ini kan mau sama-sama belajar dari
Surat Paulus kepada Jemaat di Korintus. Jadi, kita mau cari tahu dulu nih,
emangnya kota Korintus itu seperti apa sih, kita pengen cari tahu nih fakta-fakta
tentang kota Korintus”
KF: “Baiklah, saya akan berikan fakta-fakta tentang kota Korintus. Korintus
merupakan sebuah kota besar dan terletak di sebelah timur kekaisaran Romawi.
Karena letaknya yang strategis, jadi kota ini merupakan kota yang makmur”
KK: “Wow, artinya yang tinggal disana orang-orang kaya ya Kang?”
KF: “Yap, benar sekali!!! Orang-orang yang tinggal disana semua kaya
raya.”
KK: Wih, jadi pengen menyenangkan dong, pasti udah ada Iphone 15 XYZ
sih di sana. Keknya lebih menyenangkan disana deh dari pada disini. Lagian,
disana pasti ga ada Covid yak an Kang?”
KF: “Eh, tunggu dulu. Kalau mau mendengar fakta yang satu ini, pasti Kak
Esther ga bakalan mau sih disana.”
KK: “hah? Fakta apa emangnya Kang?”
KF: “disana memang ga ada Covid, ga ada Iphone 15 XYZ juga kak Esther,
orang masih pake surat. Tetapi masalahnya ada hal yang membagongkan di kota
Korintus dan pasti bisa bikin kak Esther gamau pergi kesana.
KK: “Wih, apa tuh Kang?”
KF: “Di kota Korintus ada banyak penyembahan berhala dan penyembahan
kepada Kaisar. Selain itu, di kota Korintus itu marak sekali dengan percabulan,
seks bebas, perbuatan asusila, banyak pelacur-pelacur.
KK: “Woww,, seriusann?”
KF: “Iya serius! Bahkan parahnya, ada satu bentuk penyembahan di kota
Korintus yang melibatkan pelacuran dan percabulan-percabulan. Hal-hal yang
seperti ini sangat-sangat marak di kota Korintus ini.
KK: (menunjukkan ekspresi tercengang).
KF: “Gimana, gimana? Sangat membagongkan bukan? Yah, itulah fakta
tentang kota Korintus yang bisa saya berikan. Baiklah, kalau gitu saya pamit dulu,
sampai jumpa di fakta-fakta selanjutnya.”

Okay, thankyou Kang Fakta untuk informasinya Nah TT, itulah


tadi fakta-fakta tentang kota Korintus.

TT, itulah kondisi dan keadaan kota Korintus. Ditengah-tengah

kota yang seperti itu, eh ada seorang pemuda yang bernama Marco

(tokoh imajinatif yang mewakili jemaat Korintus).

Hidupnya sama berantakannya dengan orang-orang Korintus TT. Dia

menyembah dewa sama seperti orang-orang Korintus. Lalu yang Marco

kejar dalam hidupnya juga sama seperti orang-orang Koritus.

(PPT bentuk animasi. klik satu per satu). Yaitu,

hanya mengejar harta, tahta, wanita. Siang kerja keras bagai kuda,

malamnya dia mencari wanita-wanita atau pelacur-pelacur untuk dia

tiduri. Berantakan sekali hidupnya TT, bener-bener Korintus people

gitu ya. Tapi satu kali, dia mendengar ada seorang yang datang ke kota
itu dan memberitakan serta mengajarkan suatu hal yang tidak pernah ia

dengar. Orang itu adalah Paulus. Rupanya, rasul

Paulus datang ke kota itu dan mulai mengabarkan injil Kristus di sana.

Setiap hari sabat, Paulus berbicara dalam rumah

ibadat dan berusaha meyakinkan orang-orang Yahudi dan orang-orang

Yunani untuk percaya pada Injil Kristus. Woah, waktu Marco denger

pemberitaan tentang salib Kristus, dia tercengang. Kok bisa ya, ada

pribadi seperti Yesus ini yang adalah Allah itu sendiri, tetapi mau mati

bagi orang yang berdosa seperti saya. Dia lalu terima Kristus sebagai

Tuhan dan Juruselamatnya. Dan singkat cerita,


Marco dan beberapa orang-orang Korintus lainnya

memberi diri di baptis dan kemudian mereka menjadi jemaat di kota itu

dan akhirnya terbentuklah jemaat gereja Korintus.

Setelah memberitakan Injil di kota itu,

Paulus kemudian pergi dari kota itu, Paulus

meninggalkan Marco dan Jemaat-jemaat di Korintus. Lalu apa terjadi

selanjutnya?

“Satu setengah tahun kemudian”

Eh, si Marco ini dan hampir semua jemaat Korintus,


hidup mereka tidak mencerminkan hidup sebagai

anak-anak Allah. Merekalah orang-orang Kristen KTP itu. Kristen

Tanpa Petobatan. Hidup mereka sama seperti hidup orang-orang

Korintus lainnya yang tidak mengenal Allah.

Ikut persekutuan sih ikut, denger Firman? Denger! Tapi dalam

keseharian mereka bukannya hidup memuliakan Allah, mereka malah

menggunakan tubuh mereka untuk terjerumus dalam percabulan, dan

hidup mengikuti hawa nafsu mereka. Kristen Tanpa

Pertobatan. Bahkan kalau TT lihat dalam, 1 Korintus 5:1 disana

dikatakan ada orang yang berselingkuh dengan istri ayahnya. Berarti

selingkuh dengan ibu tirinya sendiri, didalam jemaat terjadi hal yang
seperti itu. Bayangkan betapa hancurnya gereja itu karena perbuatan

mereka.

TT, tapi kenapa? Apa yang membuat mereka seperti ini? Menurut

TT, kenapa kira-kira?

Ternyata ada satu pemikiran yang salah dari jemaat di Korintus.

Apa itu? Mereka berpikir seperti ini, “okey, aku udah

terima Kristus, udah selamat kan. Dari gambar yang rusak, kemudian

dipulihkan oleh Allah sendiri, diadopsi menjadi anak-anak Allah dan

mengambil bagian dalam anggota keluarga. Dan semuanya ini, anugerah

kan. Enak dong, dapet tiket gratis nih coy masuk surga. Udah fix masuk

surga kan? Iya ngga? Udah fix kan? Kalau ditanya berapa persen masuk

kerajaan surga? 100%! Kenapa karena itu anugerah, Kita udah punya

jaminan bahwa kita pasti selamat. Yaudah kalau udah terjamin masuk
surga, aku bebas dong. Bebas mau ngapain aja mah

bebas. Bebas mau lakuin apa terhadap tubuhku ini, mau percabulan kek,

apa kek, bebas dong.” (Masuk lagu, nada lagu Bebas Iwa K)

Bebas, lepas, kita bebas untuk melakukan apa aja

Toh sudah pasti masuk surga, toh sudah pasti dis’lamatkan

Bebas lepas, lakukanlah semuanya semaumu

Kan sudah mendapat anugerah

So, kita bebas ngapain aja.

TT, pemikiran inilah yang menjadi alasan kenapa mereka hidup

sebagai orang-orang Kristen KTP. Kristen Tanpa Pertobatan.

TT, berita tentang kehidupan jemaat Korintus yang tidak karuan

seperti ini kemudian terdengar oleh Paulus. Oleh

karena itulah, Paulus menuliskan surat ini kepada mereka. Untuk apa?
Untuk menegur dan mengingatkan mereka bahwa

anugerah keselamatan yang Allah berikan itu harusnya mengundang

respon oleh mereka. Dan salah satu respon itu memuliakan Allah dengan

tubuh.

Kenapa? Kenapa harus memuliakan Allah dengan tubuh kita? Ada

dua alasan yang Paulus berikan? Mari kita bahas

kedua hal ini satu persatu dan mencari tahu apa maksud Paulus.

Pertama, tubuh ini harus digunakan untuk

mempermuliakan Allah karena tubuh ini adalah Bait Roh Kudus atau Bait

Allah. Apa artinya ini? TT untuk mengerti apa maksud Paulus, kita

harus memahami dulu, apa dan seperti apa Bait Allah itu. Untuk itu, KK
mau undang lagi nih Kang Fakta kita, untuk memberikan penjelasan

sedikit akan Bait Allah. Silahkan masuk Kang Fakta, kami butuh faktamu

lagi nih..

KF: ”Halowhay, butuh fakta apa lagi nih kak Esther dan TT?”

KK: “Kita butuh fakta tentang Bait Allah kak, biar kita bisa ngerti

apa sih yang Paulus maksudkan bahwa tubuh kita itu adalah Bait Allah

atau Bait Roh Kudus.”

KF: “Okey, inilah fakta-fakta Bait Allah. Ayo nyimak-nyimak yang

bener. Jadi, Bait Allah adalah sebutan untuk

pusat peribadahan bangsa Israel dan orang Yahudi di Yerusalem yang

didalamnya terdapat tempat Kudus tidak boleh dimasuki oleh

sembarangan orang. Hanya imam besar bangsa Israel yang boleh masuk

kesana.
KK: “Lho, emangnya kenapa ga bisa masuk kesana kang?”

KF: “Karena itu adalah tempat Allah yang maha kudus dan

kekudusan Allah tidak boleh dijumpai oleh siapapun selain imam besar,

dan itupun hanya sekali setahun. Mata Allah "terlalu suci untuk melihat

kejahatan" (Habakuk 1:13), dan Ia tidak dapat mentolerir dosa.

KK: “Wah, bener tuh Kang, Allah kita memang adalah Allah yang

Mah Kudus. Sekudus itu ya Kang?”

KF: “Iya benar! Bahkan, ketika para imam masuk kesana, ada

berbagai macam ritual yang harus mereka lakukan. Mereka harus

membasuh dirinya, mengenakan pakaian khusus, membawa ukupan

sehingga pandangannya akan Allah secara langsung ditutupi oleh asap,

dan mereka wajib membawa darah kurban untuk mendamaikan dosa

(Keluaran 28; Imamat 16; Ibrani 9:7).

KK: “Hmm, I see. Bait Allah itu kudus. Keknya aku udah ngerti deh

sekarang apa artinya ketika Paulus bilang bahwa tubuh ini adalah Bait
Allah.

KF:”Baguslah kalau sudah ngerti bisa dibagikan kepada TT. Kalau

gitu, saya pamit undur diri dulu yaa.. Bye!

KK: “Thankyou Kang Fakta!”

Nah, itu dia TT, kita sudah melihat seperti apa Bait Allah itu,

betapa kudus dan sucinya Bait Allah itu. Sekarang,

tubuh ini adalah Bait Allah atau Bait Roh Kudus. Artinya apa?

Sekarang Allah melalui perantaraan Roh-Nya yang Kudus itu diam dan

bersemayam di dalam kita. Sehingga kita harus menjaga kekudusan

tubuh ini. Tidak bisa dinajiskan dengan segala macam dosa seperti

percabulan yang dilakukan oleh jemaat Korintus. Dan inilah yang Paulus

ingatkan kembali kepada jemaat di Korintus bahwa, tubuh mereka itu

adalah Bait Roh Kudus dan karena itu tubuh haruslah digunakan untuk
kemuliaan Allah.

Kedua, tubuh ini harus digunakan untuk

memuliakan Allah karena tubuh ini telah dibeli oleh Allah dengan darah

Kristus sendiri. TT, mari kita baca (ini

animasi jadi langsung klik saja) dalam 1 petrus 1:18 “Sebab kamu

tahu, bahwa kamu telah ditebus dari cara hidupmu yang sia-sia yang

kamu warisi dari nenek moyangmu itu bukan dengan barang yang fana,

bukan pula dengan perak atau emas.

Allah tidak membeli tubuh kita ini dengan

barang fana, bukan dengan emas dan perak, tetapi dengan darah Anak-

Nya yang tunggal, yaitu Yesus Kristus. Ketika Allah membeli kita, itu
artinya tubuh ini sudah bukan milik kita lagi, tetapi milik Allah. Yang

namanya dibeli, maka seseorang yang membeli itu berhak atas sesuatu

yang dibelinya. Demikian juga Allah, Allah telah membeli tubuh kita ini,

yang tadinya diperbudak oleh dosa, dibeli oleh Allah dengan harga yang

mahal yang tidak akan pernah sanggup dibayarkan oleh siapapun dan

apapun juga. Karena kita telah dibeli oleh Allah dan menjadi milik-Nya,

diadopsi menjadi anak-Nya, masuk dan menjadi bagian dari anggot

keluarga Allah, maka,,, ngga bisa seperti kata mereka tubuh itu

digunakan seenaknya aja, melainkan harus dipakai untuk memuliakan

Allah. (STOP SHARE SCREEN)

TT, kita tidak tahu seperti apa respon Marco dan jemaat-jemaat

di Korintus setelah membaca surat Paulus ini, tetapi yang pasti itulah

yang Paulus ingatkan kepada mereka, dan hari ini diingatkan kepada kita

juga.

L
O

TT, bukankah dunia tempat dimana kita hidup saat ini, kondisi

disekitar kita, itu sama seperti kota Korintus saat itu(?)

Kita juga hidup ditengah-tengah dunia yang makin rusak. Dunia

yang terus menerus memikat kita untuk terjerumus dalam dosa

menajiskan tubuh kita yang seharusnya kita pakai untuk memuliakan

Allah. Ada banyak hal juga yang bisa kita lakukan

terhadap tubuh kita dan itu tidak memuliakan Allah.

Pornografi. Mungkin diantara kita

berpikir bahwa ketika kita menonton video-video yang kurang pantas,


kita berpikir itu hal yang biasa saja. Menurut TT,

kalau kita menonton video yang kurang pantas, itu dosa ngga? (tunggu

respon AA). Ya, itu dosa. Kita tahu itu dosa, tapi mungkin kemudian kita

berpikir bahwa itu tidak ada kaitannya dengan tubuh kita. Hari ini, KK

mau mengajak TT, mari melihat bagaimana pornografi itu menjerumuskan

kita, tidak hanya kita menjadi tidak memuliakan Allah dengan tubuh,

tetapi juga pornografi itu merusak tubuh kita. (Ini

adalah PPT animasi, jadi tinggal diNEXT) Waktu pertama kali,

mungkin secara tidak sengaja ketika kita sedang mencari tugas, lalu

muncul artikel yang bermuatan pornografi. Atau mungkin kita melihat

Music Video dari sebuah lagu, dan didalamnya terdapat hal-hal yang

menjurus ke porno. Pertama kali melihat itu, respon kita bisa saja kaget,
atau jijik. Itu pertama kali. Tapi, akan muncul rasa penasaran.

Ketika kita ikut nih, rasa penasaran ini, maka kita

akan cari, dan cari lagi, lebih dalam lagi, dari yang

tidak terlalu terbuka, sampai terbuka semuanya, dan akhirnya

kecanduan. Ketika kita kecanduan pornografi, maka

dampaknya fatal sekali TT. Pornografi itu merusak bagian otak kita yang

paling penting. Bagian otak itu mengatur bagaimana

kepribadian kita, bagaimana kita berkonsentrasi, mengambil keputusan.

Sehingga, ini adalah bagian otak yang sangat penting. Kecanduan


pornografi dapat membuat bagian otak yang sangat penting ini menjadi

rusak TT. Lihatlah, bagaimana pornografi itu tidak hanya membuat kita

tidak memuliakan Allah tetapi juga merusak tubuh kita yang adalah

ciptaan Allah.

Tetapi, bukan hanya itu saja TT. Pornografi itu dapat membuat

kita juga terjerumus dalam seks bebas atau

percabulan. CNN Indonesia pernah melaporkan bahwa 90% remaja

pelaku pemerkosaan itu di akibatkan oleh kecanduan pornografi. Ada

banyak remaja yang memaksa pacarnya untuk melakukan hal-hal yang

tidak diinginkan, gara-gara mereka terus menerus menonton video porno.

Dan ketika kita masuk dalam seks bebas ini, dampaknya akan lebih lagi

TT. Kerusakan pada tubuh kita akibat seks bebas itu sangat fatal. Itu

bahkan merusak masa depan kita. Sekali lagi, satu kali kita coba, kita
akan terjerumus lebih dalam dan lebih dalam lagi. Bahkan, kita juga bisa

terjerumus dalam seks bebas dengan sesame jenis TT,

yaitu LGBT. Mungkin TT mengenal dua orang ini.

Mereka adalah pasangan gay, dimana pria ini adalah

pria Indonesia yang menikah dengan pria Amerika. LGBT itu sudah makin

dibenarkan TT, padahal dalam Alkitab, Allah sendiri melarang akan hal

ini. LGBT tidak hanya membuat kita tidak memuliakan Allah dengan

tubuh, tetapi sama seperti seks bebas dan pornografi, LGBT juga bisa

merusak tubuh kita. Misalnya kita bisa terserang HIV-AIDS.

TT, kita sama-sama menyadari bahwa


perjalanan memuliakan Allah dengan tubuh adalah perjalanan yang sangat

sulit, karena kita hidup ditengah-tengah dunia yang makin

menjerumuskan kita untuk jatuh lebih dalam ke dalam lumpur dosa.

Tetapi kabar baiknya adalah, kita ga jalan sendiri TT.

Allah adalah Allah yang tidak hanya menuntut kita

untuk memuliakan Dia dengan tubuh kita. Tetapi Dia adalah Allah yang

begitu mengasihi kita dan Ia berjalan bersama-sama dengan kita untuk

bergumul melawan dan menolak dosa yang menghancurkan itu. TT, Allah

juga adalah yang serius untuk membereskan masalah dosa kita. Allah

yang ingin kita hidup memuliakan Dia dengan tubuh kita adalah Allah yang

sama yang membiarkan tubuh-Nya sendiri hancur untuk membereskan

masalah dosa ini.

TT, di Amerika Serikat… ada seorang Ibu namanya Joy Veron.


Suatu hari dia berlibur bersama dengan keluarga

kecilnya, ada suaminya dan juga ketiga anaknya yang masih kecil-kecil.

Mereka bersama-sama liburan ke puncak. Sesampainya disana, Joy dan

suaminya turun duluan, mereka keluarkan barang-barang dari mobil, bawa

masuk kedalam Villa dan meninggalkan ketiga anaknya yang masih kecil di

dalam mobil. Tanpa mereka sadari, rem mobil ternyata ada gangguan

gitu, dan akhirnya mobil itu perlahan-lahan mundur kebelakang dan

meluncur kea rah tebing. Namanya seorang

ibu ya, tanpa mikir panjang Joy langsung lari dia tahan mobil itu sekuat

tenaga, tapi entaha bagaimana dia kepeleset dan akhirnya tubuhnya

terseret dibawah roda mobil. Tetapi, karena badanya terlindas mobil,

akhirnya perlahan-lahan mobil itu mulai berhenti. Anak-anak Joy pun


selamat. Tetapi Joy harus terjebak di kursi roda seumur hidupnya.

Untuk menyelamatkan anak-anaknya supaya

selamat, tidak kenapa-napa, tidak luka-luka, Joy mengorbankan tubuhnya

sendiri.

TT, sekarang KK ingin mengajak TT untuk membayangkan seperti

ini. Jika suatu saat nanti, anak-anak Joy Veron yang telah diselamatkan

oleh ibunya, mereka kemudian menyia-nyiakan hidup mereka, mereka

hidup hancur-hancuran, TT akan marah ngga? (tunggu respon AA). Kita

mungkin bisa marah. Kita mungkin bisa berkata mereka anak-anak yang

tidak punya hati. Kaki Ibu mereka sampai lumpuh hanya untuk

menyelamatkan mereka. Seharusnya mereka hidup dengan merespon

pengorbanan ibu mereka waktu mereka masih kecil. Kita bisa marah

kepada anak-anak Joy, tetapi TT sadarkah kita bahwa


Allah juga melakukan hal yang sama seperti yang

dilakukan oleh Joy bahkan Dia melakukan lebih daripada itu. Allah yang

menginkan kita untuk memuliakan Dia dengan tubuh kita, adalah Allah

yang sama yang tubuh-Nya hancur di atas kayu salib, dicabik-cabik,

ditusuk lambung-Nya, di cambuk, hanya untuk kita. Darah Kristus yang

tercurah, tubuh yang hancur itulah yang membeli kita dan membayar

lunas kita. Dan sekarang, Allah ingin mengundang kita untuk merespon

dengan memuliakan Dia dengan tubuh kita.

TT, marilah kita merespon pengorbanan Allah dengan menggunakan


tubuh kita untuk memuliakan Dia.

Mungkin ada diantara teman-teman yang bergumul dengan pornografi

atau apapun itu, TT ingin melepaskan diri dari sana. TT Tuhan dengan

tangan terbuka ingin merangkul TT. Mari secara pribadi, kita datang

kepada Tuhan, kita sama-sama berdoa, memohon pengampunannya.

Tuhan mengasihimu, bahkan Ia rela mati untuk dosamu itu. Dia mau

mengampunimu, bahkan Dia mau berjalan bersama-sama denganmu untuk

meninggalkan dosa itu. Mari kita berdoa secara pribadi.

TT, percayalah, Tuhan mengampuni dosamu. Dan Dia ingin engkau

meninggalkan dosa itu. TT, sekarang KK mau ajak TT

untuk melakukan projek ketaatan. TT bisa memilih satu hari dalam

minggu ini untuk berdoa dan berpuasa.


Untuk berpuasa TT bisa memilih daridaftar dibawah ini:

- Puasa Gadget

- Puasa Instagram

- TikTok

- Youtube

- Media sosial lainnya

Ini adalah langkah bagaimana kita mendisiplinkan diri kita. Disiplin

rohani ini menolong kita untuk meninggalkan dosa-dosa kita dan sungguh-

sungguh berkomitmen untuk memuliakan Allah dengan tubuh kita. Selain

TT, KK2 pos juga akan ikut berpuasa bersama-sama. Kita akan berjuang

dan bergumul sama-sama.

Ingat, kita memuliakan Allah dengan tubuh kita karena Allah telah

terlebih dahulu menyerahkan diri-Nya, tubuh-Nya untuk mati dikayu

salib untuk dosa-dosa kita. Amin.

E 3 menit

N
D

Anda mungkin juga menyukai