Anda di halaman 1dari 9

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

Nama Sekolah : SMA Negeri 14 Medan


Mata Pelajaran : Bahasa Indonesia
Kelas/Semester : XII/Ganjil
Materi Pokok : Memahami Isu Terkini Lewat Editorial
Alokasi Waktu : 4 x 45 menit

A. Kompetensi Inti
KI 1 Menghargai dan menghayati ajaran agama yang dianutnya
KI 2 Menghayati dan mengamalkan perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab,
peduli (gotong royong, kerja sama, toleran, damai), bertanggung-jawab,
responsif, dan proaktif melalui keteladanan, pemberian nasihat,
penguatan, pembiasaan, dan pengkondisian dengan berkesinambungan
serta menunjukkan sikap sebagai bagian dari solusi atas berbagai
permasalahan dalam berinteraksi dengan efektif dengan lingkungan
sosial dan alam serta dalam menempatkan diri sebagai cerminan bangsa
dalam pergaulan dunia.
KI 3 Memahami, menerapkan, menganalisis, dan mengevaluasi tentang
pengetahuan faktual, konseptual, prosedural, dan metakognitif sesuai
dengan bidang dan lingkup kajian bahasa Indonesia pada tingkat teknis,
spesifik, detil, dan kompleks, berkenaan dengan ilmu pengetahuan,
teknologi, seni, budaya, dan humaniora dalam konteks pengembangan
potensi diri sebagai bagian dari keluarga, sekolah, dunia kerja, warga
masyarakat nasional, regional, dan internasional.
KI 4 Melaksanakan tugas spesifik dengan menggunakan alat, informasi, dan
prosedur kerja yang lazim dilakukan serta memecahkan masalah sesuai
dengan bidang kajian Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan
Menampilkan kinerja di bawah bimbingan dengan mutu dan kuantitas
yang terukur sesuai dengan standar kompetensi kerja.
Menunjukkan keterampilan menalar, mengolah, dan menyaji dengan
efektif, kreatif, produktif, kritis, mandiri, kolaboratif, komunikatif, dan
solutif dalam ranah abstrak terkait dengan pengembangan dari yang
dipelajarinya di sekolah, serta mampu melaksanakan tugas spesifik di
bawah pengawasan langsung.
Menunjukkan keterampilan mempersepsi, kesiapan, meniru,
membiasakan, gerak mahir, menjadikan gerak alami dalam ranah konkret
terkait dengan pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah, serta
mampu melaksanakan tugas spesifik di bawah pengawasan langsung.
B. Kompetensi Dasar
KD INDIKATOR

3.6. Menganalisis struktur 3.6.1 Menentukan struktur teks editorial


dan kebahasaan teks 3.6.2 Menelaah struktur teks editorial
editorial 3.6.3 Menentukan kebahasaan teks editorial
3.6.4 Menelaah kebahasaan teks editorial

4.6. Merancang teks 4.6.1 Merumuskan pokok-pokok


editorial dengan permasalahan teks editorial dengan
memerhatikan struktur memerhatikan struktur dan kebahasaan
dan kebahasaan baik 4.6.2 Menyusun argumen atau pendapat
secara lisan maupun terhadap isu aktual secara tepat
tulis. 4.6.3 Menyusun kerangka rancangan teks
editorial dengan memperhatikan
struktur dan kaidah kebahasaan dengan
tepat
4.6.4 Mendesain teks editorial dengan
memerhatikan struktur dan kaidah
kebahasaan secara tepat

C. Tujuan Pembelajaran
Pertemuan Pertama
1. Setelah membaca teks editorial, mencermati media dan penjelasan guru,
menganalisis nilai, dan berdiskusi, peserta didik mampu menentukan struktur
teks editorial secara tepat
2. Setelah menentukan struktur teks editorial, peserta didik mampu menelaah
struktur teks editorial secara tepat
3. Setelah menelaah struktur teks editorial, mencermati media dan penjelasan
guru, menganalisis nilai, dan berdiskusi, peserta didik mampu menentukan
kebahasaan teks editorial secara tepat
4. Setelah menentukan struktur teks editorial, peserta didik mampu menelaah
kebahasaan teks editorial secara tepat
Pertemuan Kedua
1. Setelah menelaah kebahasaan teks editorial, mencermati media dan
penjelasan guru, menganalisis nilai, dan berdiskusi, peserta didik mampu
memilih pokok-pokok permasalahan teks editorial
2. Setelah memilih pokok-pokok permasalahan teks editorial, peserta didik
mampu menyusun argumen atau pendapat terhadap isu aktual secara lisan
maupun tulis
3. Setelah menyusun argumen atau pendapat terhadap isu aktual, peserta didik
mampu menyusun kerangka rancangan teks editorial dengan memerhatikan
struktur dan kebahasaan
4. Setelah menyusun kerangka rancangan teks editorial, peserta didik mampu
menyusun teks editorial dengan memerhatikan struktur dan kebahasaan
secara lisan maupun tulis

D. Materi Pembelajaran
Struktur kebahasaan teks editorial

E. Pendekatan , Model, dan TeknikPembelajaran


1. Pendekatan : saintifik
2. Model : Discovery Learning dan pedagogik genre
F. Teknik : Diskusi, tanya jawab
G. Media dan Alat Pembelajaran
1. Media : Teks editorial, powerpoint bagan/skema menganalisis teks editorial,
powerpoint, bagan alir merancang teks editorial.
2. Alat : Laptop, proyektor, sound system, papan tulis, spidol

H. Sumber Belajar
1. Buku Bahasa Indonesia SMA/MA/SMK/MAK Kelas XII Kurikulum 2013
Edisi Revisi (Yustinah. 2017. Produktif Berbahasa Indonesia untuk
SMK/MAK Kelas XII. Jakarta: Erlangga.)
I. Langkah-langkah Pembelajaran
Pertemuan Pertama
Kegiatan Pembelajaran Teknik Alokasi Waktu

Pendahuluan 15 menit

Orientasi

1. Peserta didik membaca buku sesuai pilihan


selama 10 menit. (program pengembangan
literasi, bila jam awal kegiatan belajar). Tanya
2. Guru mengulas materi pembelajaran jawab
sebelumnya.
3. Peserta didik dan guru bertanya jawab tentang
materi mendeskripsikan informasi teks editorial Inkuiri
pada pertemuan sebelumnya terkait dengan
kompetensi yang akan dipelajari.

Apersepsi

4. Siswa dan guru bertanya jawab mengenai bahasa Tanya


teks editorial. jawab
Motivasi

5. Peserta didik menyimak tujuan dan manfaat


pemakaian bahasa yang baik bagi kehidupan dan
kegiatan yang akan dilakukan.
Pemberian acuan

6. Peserta didik menyimak acuan pembelajaran dan


penilaian yang akan dilakukan.

Kegiatan Inti 60 menit

Stimulation (Stimulasi/Pemberian Rangsangan)


1. Peserta didik membentuk kelompok 4 orang.
2. Peserta didik membaca teks editorial dengan Inkuiri
sikap tanggung jawab. (mengamati)
3. Peserta didik mencermati uraian yang berkaitan
dengan struktur teks editorial dengan sikap
tanggung jawab. (mengamati)
Problem Statement (Pernyataan/Identifikasi
Masalah)
Tanya
4. Peserta didik bertanya jawab mengenai struktur
jawab
teks editorial dengan sikap proaktif. (menanya)
5. Peserta didik menanya mengenai tugas yang
diberikan oleh guru dengan sikap proaktif.
Data Collection (Pengumpulan Data) Diskusi
6. Peserta didik berdiskusi menganalisis struktur
teks editorial dengan sikap disiplin.
(mengumpulkan informasi)
7. Peserta didik menguraikan struktur teks editorial
dengan sikap disiplin. (LK 1)
8. Peserta didik menganalisis kebahasaan teks
editorial dengan sikap disiplin. (mengumpulkan
informasi)
9. Peserta didik menguraikan kebahasaan teks
editorial dengan sikap disiplin. (LK 1)
Diskusi
Data Processing (Pengolahan Data)
10. Peserta didik mendiskusikan hasil temuan terkait
dengan menganalisis struktur dan kebahasaan
dalam teks editorial dengan sikap tanggung
jawab. (menalar)
Verification (Pembuktian)
11. Perwakilan kelompok menyampaikan hasil
simpulan kelompoknya mengenai menganalisis Presentasi
struktur teks editorial dengan sikap proaktif.
(mengomunikasikan)
12. Peserta didik menanggapi presentasi
Curah
teman/kelompok lain dengan sikap proaktif.
Generalization (Generalisasi/Penarikan pendapat
Simpulan)
13. Peserta didik bersama guru menyimpulkan
menganalisis struktur teks editorial dengan sikap
proaktif.
14. Peserta didik melihat contoh hasil analisis
struktur teks editorial dengan sikap tanggung
jawab.

Kegiatan Penutup 15 menit

15. Peserta didik bersama guru menyimpulkan Ceramah


pembelajaran dengan sikap proaktif.
16. Peserta didik bersama guru melakukan refleksi Curah
terhadap kegiatan pembelajaran dan hambatan gagasan
yang dialami saat menganalisis struktur dan
kebahasaan teks editorial dengan jujur.
17. Peserta didik evaluasi Penugasan

18. Peserta didik mendengarkan umpan balik dan


penguatan dari guru dengan sikap tangung
jawab.
19. Peserta didik menyimak informasi mengenai
tindak lanjut pembelajaran dengan sikap
tanggung jawab.

Pertemuan Kedua
Kegiatan Pembelajaran Teknik Alokasi Waktu

Pendahuluan 15 menit

Orientasi
Inkuiri
1. Peserta didik membaca buku sesuai pilihan
selama 10 menit. (program pengembangan
literasi, bila jam awal kegiatan belajar).
2. Guru mengulas materi pembelajaran
sebelumnya.
3. Peserta didik dan guru bertanya jawab tentang Tanya
materi strktur dan kebahasaan teks editorial pada jawab
pertemuan sebelumnya terkait dengan
kompetensi yang akan dipelajari.
Apersepsi

4. Siswa dan guru bertanya jawab mengenai


pengalaman menulis teks editorial.
Motivasi

5. Peserta didik menyimak tujuan dan manfaat


mempelajari permasalah aktual yang
disampaikan dalam teks editorial bagi kehidupan
dan kegiatan yang akan dilakukan.
Pemberian acuan

6. Peserta didik menyimak acuan pembelajaran dan


penilaian yang akan dilakukan.

Kegiatan Inti 65 menit

Menbangun konteks
Inkuiri
1. Peserta didik menyimak tujuan dan manfaat
mempelajari kegiatan menyajikan isi sebuah
resensi. (mengamati)
2. Peserta didik menyimak pokok-pokok materi
pembelajaran.
Menelaah Model
Inkuiri
3. Peserta didik mengamati contoh teks editorial
berjudul “Mudik Macet Khas Lebaran”.
4. Peserta didik mengidentifikasi teks editorial.
(mengumpulkan data)
Mengonstruksi Terbimbing Diskusi

5. Peserta didik secara berkelompok terdiri atas 4


anak mencermati teks editorial yang diberikan
guru. (menanya)
6. Peserta didik bersama kelompok dengan
dibimbing guru merancang teks editorial Presentasi
melalui LK 2. (menalar)
7. Peserta didik bersama kelompok dengan
dibimbing guru memaparkan hasil rancangan
teks editorial. (mengomunikasikan)
8. Peserta didik menyimak hasil kerja kelompok Curah
lain gagasan

9. Peserta didik saling menanggapi hasil kerja


dengan penuh tanggungjawab. Inkuiri

Mengonstruksi Mandiri

10. Peserta didik mencermati teks editorial yang


sudah dikerjakan dalam berkelompok.
11. Peserta didik secara mandiri dengan dibimbing Presentasi
guru merancang teks editorial melalui lembar Curah
evauasi mandiri. pendapat
12. Peserta didik memajang teks editorial di
mading kelas.
13. Peserta didik saling menanggapi hasil kerja
dengan jujur dan bertanggungjawab.
Kegiatan Penutup 15 menit

14. Peserta didik menyimpulkan manfaat hasil


pembelajaran
15. Peserta didik bersama guru melakukan
refleksi terhadap kegiatan pembelajaran
yang telah dilakukan.
16. Peserta didik mendapat umpan balik/ tindak
lanjut dari proses pembelajaran berupa
tugas.

J. Penilaian Pembelajaran
1. Jenis/teknik Penilaian:
a. Pengetahuan
- TesTertulis
- Tes Lisan
b. Keterampilan
- Penilaian Unjuk Kerja
2. Bentuk Instrumen dan Instrumen
Terlampir

Medan, Juli 2020

Mengetahui,
Kepala SMA N 14 Medan Guru Mata Pelajaran

Sopyan, S.Pd. Hendri Hutabarat, S.Pd.


NIP 196012311984031056 NIP 19620204198803104

Anda mungkin juga menyukai