Anda di halaman 1dari 6

PEMBAHARUAN DOKUMEN REKAM MEDIS

No. Dokumen : No. Revisi : Halaman :

RUMAH SAKIT KHUSUS


DAERAH 0
DUREN SAWIT
Tanggal Terbit : Ditetapkan oleh Direktur,
PROSEDUR TETAP

dr. Theryoto, MKes


NIP. 196204231988121003
PENGERTIAN Adalah upaya pembaharuan berkas rekam medis dengan informasi
yang mutakhir yang berguna dan mendukung asuhan pasien
berkelanjutan baik selama asuhan pasien rawat inap, rawat jalan dan
setiap saat dibutuhkan.
TUJUAN Untuk menjamin adanya komunikasi antara praktisi kesehatan
dengan informasi yang mutakhir agar berguna dalam mendukung
asuhan pasien selama dalam perawatan baik rawat jalan maupun
rawat inap serta tersedia setiap saat dibutukan.
KEBIJAKAN - Kebijakan Direktur RSKD Duren Sawit No. 151 tahun 2019
tentang Pedoman Pelayanan Rekam Medis RSKD Duren Sawit.
PROSEDUR - Petugas mengumpulkan data dan informasi yang menjadi dasar
dari perubahan dokumen
- Petugas mengidentifikasi dan memverifikasi jenis dokumen
(formulir rekam medis) yang akan dirubah/direvisi
- Petugas melakukan perubahan dokumen (formulir rekam medis)
yang dimaksud berrdasarkan hasil ketentuan yang telah
disepakati
- Petugas melakukan pengusulan hasil perubahan dokumen
(formulir rekam medis) ke bagian mutu rumah sakit untuk
ditindak lanjuti
- Unit/Instalasi Rekam medis mengadakan sosialisasi hasil
perubahan dokumen (formulir rekam medis) yang telah disetujui
- Unit/Instalasi Rekam Medis membuat berita acara penarikan
dokumen rekam medis lama dan membuat berita acara
penggunaan dokumen rekam medis baru yang telah disetujui dan
disosialisasikan
- Petugas mengumpulkan semua bukti perubahan/review dokumen
rekam medis berupa dasar perubahan dokumen, usulan
perubahan dokumen, undangan sosialisasi, daftar hadir, hasil
sosialisasi (notulen) serta berita acara penarikan dokumen lama
dan berita acara penggunaan dokumen baru yang telah disetujui.
UNIT TERKAIT Instalasi Rekam Medis
Bagian Mutu
Keperawatan ( Rawat Jalan dan Rawat Inap )
Komite Medik
Komite Rekam Medis
PENGAMBILAN BERKAS REKAM MEDIS

No. Dokumen : No. Revisi : Halaman :

RUMAH SAKIT KHUSUS


DAERAH 0
DUREN SAWIT
Tanggal Terbit : Ditetapkan oleh Direktur,
PROSEDUR TETAP

dr. Theryoto, MKes


NIP. 196204231988121003
PENGERTIAN Pengambilan Rekam Medis adalah tata cara yang digunakan
untuk mengeluarkan berkas rekam medis pasien dari ruang
penyimpanan untuk memenuhi kebutuhan.
TUJUAN Sebagai acuan dalam memenuhi kebutuhan/permintaan-
permintaan rutin terhadap rekam medis.
KEBIJAKAN - SK Direktur RSKD Duren Sawit Nomor. Tentang
Pedoman pelayanan Rekam Medis.
- Kebiijakan Direktur RSKD Duren Sawit tentang
Penyimpanan, Retensi dan Pemusnahan Rekam Medis.
PROSEDUR  Permintaan rutin terhadap rekam medis yang datang dari
poliklinik, dari dokter yang melakukan riset, harus diajukan
kebagian rekam medis setiap hari pada jam yang telah
ditentukan. Petugas harus menulis dengan benar dan jelas
nama pasien dan nomor rekam medisnya
 Apabila rekam medis dipinjam, wajib dikembalikan dalam
keadaan baik dan tepat waktunya. Seharusnya setiap rekam
medis kembali lagi ke raknya pada setiap akhir kerja pada
hari yang bersamaan.
 Rekam medis tidak boleh keluar dari ruangan rekam medis,
tanpa tanda keluar/kartu permintaan.
 Rekam medis tidak di benarkan diambildari rumah sakit,
kecuali atas perintah pengadilan.
 Penggunaan kartu petunjuk keluar sebagai pengganti pada
tempat rekam medis yang diambil dari rak penyimpanan
dan tetap berada di rak tersebut sampai rekam medis yang
diambil kembali ke rak penyimpanan.
UNIT TERKAIT Instalasi Rekam Medis
Keperawatan
Rawat Jalan

Anda mungkin juga menyukai