Anda di halaman 1dari 13

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

(RPP)

MATA PELAJARAN : KIMIA


KELAS /SEMESTER : X MIPA/GANJIL
PENYUSUN : KELOMPOK 1

SELI YUSWARINI, S.Pd

NOOR LAILA, S.Pd

NORJENAH, S.Pd

IRMA YANTI, S.Pd


RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)

A. Identitas
Sekolah : SMA ………
Mata Pelajaran : Kimia
Kelas/Semester : X/Ganjil
Materi Pokok : Peran Kimia dalam Kehidupan
Alokasi Waktu : 3 JP (1 x pertemuan)

B. Kompetensi Inti (KI)


KI1: Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya

KI2: Menghayati dan mengamalkan perilaku jujur, disiplin, santun, peduli (gotong royong,
kerjasama, toleran, damai), bertanggung jawab, responsif, dan pro-aktif dalam berinteraksi
secara efektif sesuai dengan perkembangan anak di lingkungan, keluarga, sekolah,
masyarakat dan lingkungan alam sekitar, bangsa, negara, kawasan regional, dan kawasan
internasional.

KI3: Memahami, menerapkan, menganalisis dan mengevaluasi pengetahuan faktual, konseptual,


prosedural, dan metakognitif pada tingkat teknis, spesifik, detil, dan kompleks berdasarkan
rasa ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya, dan humaniora
dengan wawasan kemanusiaan, kebangsaan, kenegaraan, dan peradaban terkait penyebab
fenomena dan kejadian, serta menerapkan pengetahuan pada bidang kajian yang spesifik
sesuai dengan bakat dan minatnya untuk memecahkan masalah

KI4: Menunjukkan keterampilan menalar, mengolah, dan menyaji secara efektif, kreatif, produktif,
kritis, mandiri, kolaboratif, komunikatif, dan solutif dalam ranah konkret dan abstrak terkait
dengan pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah, serta mampu menggunakan
metoda sesuai dengan kaidah keilmuan.

C. Kompetensi Dasar dan Indikator Pencapaian Kompetensi


KD3 KD4

3.1Menjelaskan metode ilmiah, hakikat 4.1 Menyajikan hasil rancangan dan


ilmu Kimia, keselamatan dan hasil percobaan ilmiah
keamanan di laboratorium, serta
peran kimia dalam kehidupan

IPK IPK

3.1.1 Menjelaskan Pengertian metode ilmiah 4.1.1 Merancang percobaan sederhana terkait
3.1.2 Menyebutkan Langkah-langkah metode kerja ilmiah
ilmiah
3.1.3 Menjelaskan Hakikat ilmu kimia 4.1.2 Melakukan percobaan ilmiah sederhana
3.1.4 Mengidentifikasi alat dan bahan kimia
3.1.5 Mendiskusikan Prinsip keselamatan 4.1.3 Menyajikan hasil percobaan ilmiah
dan keamanan kerja di laboratorium sederhana
3.1.6 Menjelaskan peran kimia dalam
kehidupan sehari-hari maupun dalam
bidang tertentu meliputi bidang
kesehatan, pertanian dan industri
3.1.7 Menentukan peran kimia dalam
kehidupan sehari-hari maupun dalam
bidang tertentu meliputi bidang
kesehatan, pertanian dan industri
D. Tujuan Pembelajaran
Melalui model pembelajaran discovery learning, siswa dapat menjelaskan dan mennetukan peran
kimia dalam kehidupan sehari-hari maupun dalam bidang tertentu meliputi bidang kesehatan,
pertanian dan industri dengan mengembangkan nilai karakter berpikir kritis , kreatif dan disiplin
(kemandirian), kerjasama (gotong royong) dan bersyukur (religius) .

E. Materi Pembelajaran
 Dimensi faktual: Contoh peran kimia dalam kehidupan sehari-hari maupun dalam bidang
tertentu meliputi bidang kesehatan, pertanian dan industri
 Dimensi konseptual: Aalat dan bahan kimia yang diterapkan dalam bidang tertentu meliputi
bidang kesehatan, pertanian dan industri
 Dimensi Metakognitif: Proses penerapan ilmu kimia dalam bidang tertentu meliputi bidang
kesehatan, pertanian dan industri

F. Pendekatan/ Model/Metode Pembelajaran


1. Pendekatan : Saintifik
2. Metode : Diskusi kelompok, tanya jawab, dan penugasan
3. Model : Discovery learning

G. Media/Alat dan Bahan Pembelajaran


1. Media/Alat : Audio-Video orang yang sedang terkilir/keseleo, Lembar Kerja Siswa, LCD
2. Bahan ajar:
 Bahan presentasi, video peran kimia dalam kehidupan sehari-hari maupun dalam bidang
tertentu meliputi bidang kesehatan, pertanian dan industri

H. Sumber Belajar
Unggul Sudarmo. Buku Kimia SMA kelas X. Erlangga. 2016.

I. Langkah-langkah Pembelajaran
Pertemuan Pertama (3 JP)

No Tahap/ Kegiatan Nilai-nilai Estimasi


Sintak Model karakter Waktu

1 Pendahuluan Orientasi

a. Guru melakukan pembukaan dengan salam Religiositas


pembuka, memanjatkan syukur kepada Tuhan (kegiatan
YME dan berdoa untuk memulai berdoa)
pembelajaran Kemandirian
b. Guru memeriksa kehadiran peserta didik (disiplin)
sebagai sikap disiplin
c. Guru menyiapkan fisik dan psikis peserta
didik dalam mengawali kegiatan
pembelajaran.

Aperpepsi

a. Guru mengaitkan materi peran kimia dalam


kehidupan dengan pengenalan bahan kimia
pada pertemuan sebelumnya
b. Guru mengingatkan kembali materi prasyarat
dengan bertanya “Apa saja zat/benda yang
ada di sekitar kita yang tergolong bahan
kimia?”
c. Guru mengajukan pertanyaan lanjutan
No Tahap/ Kegiatan Nilai-nilai Estimasi
Sintak Model karakter Waktu

“Apakah zat/benda tersebut memberikan


manfaat dalam kehidupan kita?
Motivasi

a. Guru memberikan gambaran tentang manfaat


mempelajari materi peran kimia dalam
kehidupan sehari-hari.
b. Guru menyampaikan tujuan pembelajaran
yang berkaitan dengan peran kimia dalam
kehidupan

Pemberian Acuan

a. Guru menyampaikan garis besar cakupan


materi peran kimia dalam kehidupan
b. Guru melakukan pembagian kelompok belajar
c. Guru menjelaskan mekanisme pelaksanaan
pengalaman belajar sesuai dengan langkah-
langkah pembelajaran.

2 Kegiatan Inti

a. Stimulus a. Guru memberikan stimulus berupa tayangan


video/gambar orang yang sedang
terkilir/keseleo
b. Siswa mengamati tayangan video/gambar
orang yang sedang terkilir/keseleo

b. Identifikasi Siswa mengidentifikasi peristiwa dalam video Kemandirian


Masalah tersebut. Pada kegiatan ini diharapkan muncul (berfikir
pertanyaan-pertanyaan kritis dari peserta kritis dan
didik/guru, antara lain: kreatif)

a. Peristiwa apa yang terjadi pada video


tersebut?
b. Bagaimana cara untuk mengatasi peristiwa
yang terjadi pada video tersebut?
c. Apakah ada bahan kimia yang dapat
membantu dalam mengatasi peristiwa yang
terjadi pada video tersebut?
c. Pengumpulan a. Siswa dengan kreatif mencari dan Kemandirian
Data mengumpulkan data/informasi tentang (kreatif dan
hubungan video tersebut dengan peran kimia diisplin)
dalam kehidupan melalui studi literatur
b. Siswa secara disiplin membaca sumber lain
selain buku teks tentang peran kimia dalam
kehidupan khususnya bidang kesehatan,
pertanian, dan industri

d. Pengolahan Siswa bekerjasama di dalam kelompok untuk Gotong


data mendiskusikan hasil pengumpulan informasi royong
dari berbagai sumber dan mengisikannya ke (Kerjasama)
dalam lembaran kerja berkaitan dengan:
a. Peran kimia dalam kehidupan sehari-hari
b. Peran kimia dalam bidang kesehatan
No Tahap/ Kegiatan Nilai-nilai Estimasi
Sintak Model karakter Waktu

c. Peran kimia dalam bidang pertanian


d. Peran kimia dalam bidang industri
e. Verifikasi a. Guru meminta perwakilan kelompok
data menyampaikan hasil diskusi kelompok di
depan kelas
b. Siswa membandingkan hasil diskusi antar
kelompok untuk mengklasifikasi peran kimia
dalam kehidupan sehari-hari maupun dalam
bidang tertentu meliputi bidang kesehatan,
pertanian dan industri
c. Perwakilan kelompok lain memberikan
tanggapan terhadap hasil kerja kelompok
yang telah disampaiakn di depan kelas
d. Menarik Siswa bersama dengan guru menyimpulkan hasil
kesimpulan diskusi pada permasalahan peran kimia dalam
kehidupan sehari-hari maupun dalam bidang
tertentu meliputi bidang kesehatan, pertanian dan
industri.
3 Penutup a. Guru memfasilitasi siswa untuk mereview (Kemandirian
pembelajaran yang telah dilaksanakan. , Religiositas)
b. Guru melaksanakan penilaian untuk
mengetahui ketercapaian indikator
c. Guru memberikan tugas kepada peserta didik
berupa mencari artikel yang berhubungan
dengan peran kimia dalam kehidupan sehari-
hari maupun dalam bidang tertentu meliputi
bidang kesehatan, pertanian dan industri
d. Guru menyampaikan cakupan materi
pembelajaran selanjutnya yaitu tentang
struktur atom
e. Berdoa bersama dan memberi salam

J. Penilaian
1. Teknik Penilaian:
a. Penilaian Sikap : Observasi
b. Penilaian Pengetahuan : Tes Tertulis
c. Penilaian Keterampilan : Unjuk Kerja

2. Bentuk Penilaian:
a. Observasi : lembar pengamatan aktivitas peserta didik dan rubriknya
b. Tes tertulis : Pilihan Ganda
c. Unjuk kerja : lembar penilaian diskusi

3. Instrumen Penilaian (terlampir)

Mengetahui : ……………..…………………. 2018


Kepala Sekolah, Guru Mata Pelajaran,

........................................................... ...........................................................
NIP. .................................................. NIP. .................................................
LAMPIRAN :

Bahan Ajar :

PERANAN ILMU KIMIA DALAM KEHIDUPAN SEHARI-HARI

Ilmu kimia adalah ilmu yang mempelajari sifat-sifat, struktur, komposisi, dan perubahan materi, serta
energi yang menyertai perubahan materi.

Seiring dengan perkembangan zaman yang semakin pesat, baik dalam bidang informasi, komunikasi dan
IPTEK. Ilmu kimia juga semakin berkembang secara signifikan, ini ditandai dengan digunakannya ilmu
kimia dalam produk-produk yang dihasilkan manusia.

Berikut adalah peranan ilmu kimia dalam berbagai bidang.

1.)    Peranan Kimia di bidang Kesehatan


Bahan-bahan kimia sering digunakan sebagai obat-obatan. Obat dibuat berdasarkan hasil
penelitian terhadap proses dan reaksi kimia bahan-bahan yang berkhasiat secara medis terhadap
suatu penyakit. Hal ini dipelajari dalam cabang ilmu Kimia Farmasi. Contohnya, etanol atau alkohol
digunakan dalam proses pelarutan obat dan sebagai pensteril alat-alat kedoteran.
   
2.)    Peranan Kimia di bidang Pertanian
Kimia di bidang pertanian sangatlah penting pada era modern seperti ini. Kemajuan dari ilmu
kimia berperan dalam penemuan dan pembuatan komposisi baru pada pertanian seperti pada
pembuatan obat pembasmi hama yang notabene terdiri dari bahan-bahan kimia, kemudian
sekarang ini juga telah berkembang banyak jenis dari pupuk-pupuk kimia di pasaran yang juga
merupakan hasil dari kemajuan ilmu kimia di bidang pertanian.
   
3.)    Peranan Kimia di bidang Industri
Penerapan ilmu Kimia di bidang industri, ilmu kimia seringkali sangat dibutuhkan. Mesin-mesin di
industri membutuhkan logam yang baik dengan sifat tertentu yang sesuai dengan kondisi dan
bahan-bahan yang digunakan. Seperti semen, kayu, cat, beton dihasilkan melalui riset yang
berdasarkan ilmu Kimia. Kain sintetis yang kita gunakan juga merupakan hasil penerapan ilmu
Kimia

4.)    Peranan Kimia di bidang Pertenakan


Ilmu kimia pada bidang pertenakan sangat berperan khususnya untuk pertenakan di era modern
ini. Kemajuan dari ilmu kimia mendorong terobosan-terobosan baru yang dapat meningkatkan
nilai ekonomis dari hasil pertenakan ini, contohnya pada penggunaan hormon penggemuk sapi
yang tak lepas dari eksperimen-eksperimen kimia di dalam pembuatannya, dan juga pada proses
pengolahan dari limbah itu sendiri menjadi pupuk, yang di dalamnya terkandung dari proses-
proses pengolahan senyawa-senyawa kimia seperti gas metana, ammonia dan gas organik lainnya.
  
 5.)    Peranan Kimia di bidang teknik sipil
Bahan-bahan yang digunakan dalam bidang ini adalah semen, kayu,  cat, paku, besi, paralon (pipa
PVC), lem dan sebagainya. Semua bahan tersebut dihasilkan melalui riset yang berdasarkan ilmu
kimia. Manfaat ilmu kimia dalam hal ini adalah agar bahan-bahan bangunan tersebut dapat
diketahui kelebihan serta kekurangannya, sehingga dapat meminimalisir kecelakaan dikemudian
hari.
LAMPIRAN: Lembar Kerja Siswa
LEMBAR KERJA SISWA

Judul : Peranan Kimia Dalam Kehidupan


Mata pelajaran : Kimia
Kelas / Semester :X/1
Alokasi waktu : 3 x 45 menit
Kompetensi Dasar : 3.1 Menjelaskan metode ilmiah, hakikat ilmu Kimia,
keselamatan dan keamanan di laboratorium, serta peran kimia dalam
kehidupan
IPK : 3.1.1 Menjelaskan peran kimia dalam kehidupan sehari-hari
maupun dalam bidang tertentu meliputi bidang kesehatan,
pertanian dan industri
3.1.2 Menentukan peran kimia dalam kehidupan sehari-hari
maupun dalam bidang tertentu meliputi bidang kesehatan, pertanian dan
industri
Tujuan : Melalui model pembelajaran Discovery Learning, siswa dapat menjelaskan dan
menentukan peran kimia dalam kehidupan sehari-hari maupun dalam bidang
tertentu meliputi bidang kesehatan, pertanian dan industri dengan
mengembangkan nilai karakter berfikir kritis, kreatif dan disiplin (kemandirian),
kerjasama (gotong royong) dan bersyukur (religiositas)

Petunjuk : Lengkapilah tabel berikut berdasarkan hasil diskusi dan studi literatur
tentang peranan kimia dalam kehidupan!

Peranannya dalam ilmu


No Gambar produk Bidang
kimia

1.
Peranannya dalam ilmu
No Gambar produk Bidang
kimia

2.

3.

4.
Peranannya dalam ilmu
No Gambar produk Bidang
kimia

5.

LAMPIRAN : Instrumen Penilaian


A. Penilaian Pengetahuan
1) Kisi-kisi soal
Materi Kelas/ Indikator Butir Level Bentuk Nomor
KD/IPK
Semester Soal Kognitif Soal Soal
3.1 Menjelaskan Peran X/1 Disajikan beberapa C3 Pilihan 1
metode ilmiah, Kimia data peran kimia Ganda
hakikat dalam dalam berbagai
ilmu Kimia, bidang bidang, siswa dapat
keselamatan dan pertanian menentukan peran
keamanan di kimia pada bidang
laboratorium, pertanian
serta Peran X/1 Disediakan suatu C4 Pilihan 2
peran kimia Kimia wacana, siswa dapat Ganda
dalam kehidupan dalam menyimpulkan
IPK kehidupan peran kimia dalam
1. Menjelaskan wacana tersebut
peran kimia beserta alasannya
dalam kehidupan Peran X/1 Disediakan berupa C3 Pilihan 3
sehari-hari Kimia informasi, siswa Ganda
maupun dalam dalam dapat mennetukan
bidang tertentu kehidupan peran kimia dalam
meliputi bidang kehidupan pada
kesehatan, bidang tertentu
pertanian dan
Peran X/1 Disajikan beberapa C3 Pilihan 4
industri
Kimia gambar, siswa dapat Ganda
2. Menentukan
dalam menjelaskan peran
peran kimia
kehidupan kimia dalam bidang
dalam bidang
tertentu
tertentu meliputi
bidang kesehatan, Peran X/1 Disajikan tabel C3 Pilihan 5
pertanian dan Kimia produk bahan kimia Ganda
industri dalam dan penggunaannya
kehidupan dalam berbagai
bidang, siswa dapat
mennetukan
pasangan data yang
tepat
2). Soal-soal

1. Contoh berikut merupakan peran ilmu kimia dalam berbagai bidang.


1. penemuan sel surya untuk menghasilkan energi
2. Membuat benih tumbuhan yang bersifat lebih unggul dibandingkan induknya
3. pencarian informasi tentang kandungan tanah
4. penemuan rumus molekul DNA sehingga membantu proses cloning
5. penemuan jenis pestisida yang tepat untuk membasmi serangan hama
Peran ilmu kimia di bidang pertanian ditunjukkan oleh nomor….
A. 1 dan 2
B. 1 dan 3
C. 2 dan 3
D. 3 dan 4
E. 4 dan 5

2. Di sebuah pertandingan sepak bola salah satu pemain mengalami Trackling keras oleh pemain
lawan. Panitia kegiatan langsung memberikan pertolongan pertama dengan menyeka bagian sakit
dengan kantung penyeka kortabel. Kantung penyeka kortable ini digunakan untuk mengantisipasi
terjadinya kram terkilir. Kantung ini memiliki 2 lapisan plastic yaitu bagian luar berisi serbuk
ammonium nitrat (Mr = 80) dan bagian dalam berisi 500mL air yang apabila digunakan akan
ditekan sehingga plastic bagian dalam akan pecah melarutkan ammonium nitrat sehingga memiliki
entalpi standar 26 kJ/mol. Berdasarkan wacana di atas menunjukkan penerapan ilmu kimia di
bidang….
A. Kedokteran karena adanya penggunaan kantung penyeka kortable yang berisi 500 mL air yang
mengantisipasi terjadinya kram terkilir.
B. Farmasi karena adanya pemakaian obat-obatan seperti kantong penyeka kortable yang
mengantisipasi terjadinya kram terkilir.
C. Kesehatan karena adanya kandungan ammonium nitrat pada kantong penyeka kortable yang
mengantisipasi terjadinya kram terkilir.
D. Teknologi karena adanya proses pecahnya kantong penyeka kortable yang mengantisipasi
terjadinya kram terkilir.
E. Hidrologi karena danaya pemakaian kantong penyeka kortable yang berisi air dan ammonium
nitrat yang mengantisipasi terjadinya kram terkilir.

3. Interaksi kimia dalam tubuh manusia dalam sistem pencernaan, pernapasan, sirkulasi, ekskresi,
gerak, reproduksi, hormon dan sistem saraf telah mengantarkan penemuan berbagai macam unsur
radioisotop yang dapat menjadi zat perunut dalam tubuh manusia. Hal ini merupakan salah satu
penerapan ilmu kimia dalam bidang ….
A. hukum
B. biologi
C. pertanian
D. kesehatan
E. lingkungan
4. Perhatikan gambar di bawah ini!

Pernyataan yang tepat tentang penerapan ilmu kimia berdasarkan gambar di atas adalah….
A. Penggunaan obat-obatan dalam pengolahan tempe
B.  penggunaan mikroorganisme/bakteri pada pengolahan tempe
C. Penggunaan cahaya matahari pada saat penjemuran tempe
D. Pemakaian media plastic sebagai pembungkus tempe
E. Proses pencucian dan perebusan kedelai pada pengolahan tempe

5. Perhatikan tabel penggunaan bahan kimia dalam bidang tertentu !


Bahan kimia Bidang / industri
1) Cat Kesehatan
2) Pestisida Pertanian
3) Sabun Kosmetik
4) Ragi Pangan

Data yang berhubungan dengan tepat ditunjukkan oleh nomor….


A. 1), 2) dan 3) D. 2), 3) dan 4)
B. 1), 3) dan 4) E. 3) dan 4)
C. 3), 2) dan 1)

3). Kunci Jawaban dan peoman penskoran


1. C
2. C
3. D
4. B
5. D

SKOR PEROLEHAN = X 100


B. Penilaian Keterampilan

Untuk penilaian kerja dilihat dari hasil diskusi setiap kelompok


Kelompok :-
Nama anggota : 1. ______________ 2. _______________dst

No Bidang Penilaian Skor

1 Kerjasama kelompok
2 Pdnguasaan materi
3 Menjawab pertanyaan dengan benar
4 Hasil diskusi (laporan/presentasi)
5 Penyebararan partisipasi
Jumlah
Pedoman skor:
 Skor per item : 1 s.d. 4
 Skor maksimal : 20
Kriteria skor:
Kriteria penilaian untuk masing-masingindikator:
Sangat baik :4
baik :3
Cukup :2
Kurang baik :1

Predikat
81 – 100 : A (Sangat baik)
61 – 80 : B (Baik)
41 – 60 : C (Cukup)
21 – 40 : D (Kurang)
0 – 20 : E (Sangat kurang)

D. Penilaian Sikap Religius Dan Sosial

Nama Bersyukur Kreatif Disiplin Kerjasama


No.
Siswa
SB B C K SB B C K SB B C K SB B C K
1.

2.

3.

….
Pedoman penilaian Sikap Sosial

Rubrik Skor
sama sekali tidak menunjukkan usaha sungguh-sungguh dalam melakukan
kegiatan K

menunjukkan sudah ada usaha sungguh-sungguh dalam melakukan kegiatan


tetapi masih sedikit dan belum ajeg/konsisten C

menunjukkan ada usaha sungguh-sungguh dalam melakukan kegiatan yang


cukup sering dan mulai ajeg/konsisten B

menunjukkan adanya usaha sungguh-sungguh dalam melakukan kegiatan


secara terus-menerus dan ajeg/konsisten SB

Anda mungkin juga menyukai