Anda di halaman 1dari 36

KERJASAMA RSUD dr.

ZAINOEL ABIDIN DAN


LEMBAGA PENELITIAN DAN PENGABDIAN KEPADA
MASYARAKAT (LPPM) UNIVERSITAS SYIAHKUALA
TAHUN ANGGARAN 2022

IMPLEMENTASI FMEA (FAILURE MODE AND EFFECT ANALYSIS)


DALAM REDESIGN SISTEM PERESEPAN PADA RAWAT INAP UNTUK
MENCEGAH TERJADINYA MEDICATION ERROR DAN MENGURANGI
WAKTU TUNGGU PELAYANAN RESEP DI RSUDZA BANDA ACEH

TIM PENGUSUL

dr. Fiona Desi Amelia, Sp.GK Ketua Peneliti


NIP. 19821224 201403 2 001

Dr. dr. Nanda Earlia, Sp.KK, FINSDV, FAADV Anggota Peneliti


NIP. 19750619 200212 2 002

dr. Mikyal Bulqiah Anggota Peneliti


NIP. 19920709 201903 2 015

Syarifah Maraiyuna, S.Si, Apt Anggota Peneliti


NIP. 19771219 200212 2 001

Maretha Meutia, SE., Ak Anggota Peneliti


NIK. 111 111 813

BIDANG PENELITIAN DAN PENGEMBANGAN


RSUD dr. ZAINOEL ABIDIN
TAHUN 2022

i
HALAMAN PENGESAHAN
PENELITIAN INTERNAL KERJASAMA RSUDZA-LPPM USK

Judul Penelitian : Implementasi FMEA (Failure Mode and Effect


Analysis) dalam Redesign Sistem Peresepan Pada
Rawat Inap Untuk Mencegah Terjadinya
Medication Error dan Mengurangi Waktu Tunggu
Pelayanan Resep di RSUDZA Banda Aceh

Ketua Peneliti
a. Nama Lengkap : dr. Fiona Desi Amelia, Sp.GK
b. NIP : 19821224 201403 2 001
c. Jabatan Fungsional : Dokter Ahli Pertama
d. Nomor HP : 08112600887
e. Alamat surel (e-mail) : fionadesiamelia@gmail.com

Anggota Peneliti (1)


a. Nama Lengkap : Dr. dr. Nanda Earlia, Sp.KK, FINSDV, FAADV
b. NIP : 19750619 200212 2 002
Anggota Peneliti (2)
a. Nama Lengkap : dr. Mikyal Bulqiah
b. NIP : 19920709 201903 2 015
Anggota Peneliti (3)
a. Nama Lengkap : Syarifah Maraiyuna, S.Si, Apt
b. NIP : 19771219 200212 2 001
Anggota Peneliti (4)
a. Nama Lengkap : Maretha Meutia, SE., Ak
b. NIK : 111 111 813

Biaya Penelitian (Rp) : Rp. 16.000.000,-

Banda Aceh, 18 Mei 2022


Mengetahui,
Direktur RSUD dr. Zainoel Abidin Ketua Peneliti,

(dr. Isra Firmansyah, Sp. A, Ph.D) dr. Fiona Desi Amelia, Sp.GK
NIP. 19681011 199903 1 001 NIP. 19821224 201403 2 001

Menyetujui,
Ketua LPPM Universitas Syiah Kuala

(Prof. Dr. Taufik Fuadi Abidin, S.Si, M.Tech)


NIP. 19701008 199403 1 002

ii
IDENTITAS

1. Judul Penelitian : Implementasi FMEA (Failure Mode and Effect Analysis)


dalam Redesign Sistem Peresepan Pada Rawat Inap
Untuk Mencegah Terjadinya Medication Error Dan
Mengurangi Waktu Tunggu Pelayanan Resep Di Rsudza
Banda Aceh

2. Tim Peneliti :

No Nama Jabatan Bidang Instansi Asal Alokasi Waktu


Keahlian (jam/minggu)
1 dr. Fiona Desi Ketua Gizi Klinis RSUDZA 21 jam
Amelia, Sp.GK (KSM Gizi Klinis
& Komite Mutu)
2 Dr. dr. Nanda Anggota 1 Kulit dan RSUDZA 21 jam
Earlia, Sp.KK, Kelamin (KSM IKK
FINSDV, FAADV & Komite Mutu)
3 dr. Mikyal Bulqiah Anggota 2 Dokter Umum RSUDZA 21 jam
(IGD PINERE
& Komite Mutu)
4 Syarifah Anggota 3 Apoteker RSUDZA 21 jam
Maraiyuna, S.Si, (Instalasi Farmasi)
Apt
5 Maretha Meutia, Anggota 4 Ekonomi RSUDZA 21 jam
SE., Ak Akuntansi (Komite Mutu)

3. Objek Penelitian : Penelitian ini akan menilai implementasi FMEA dalam


Redesign Sistem Peresepan Pada Rawat Inap Untuk Mencegah Terjadinya
Medication Error Dan Mengurangi Waktu Tunggu Pelayanan Resep Di
Rsudza Banda Aceh

4. Masa Pelaksanaan

Mulai : bulan = Mei tahun = 2022

Berakhir : bulan = Oktober tahun = 2022

5. Lokasi Penelitian (lab/unit kerja/lapangan) : Instalasi Farmasi RSUDZA

6. Unit lain yang terlibat : Ruang rawat inap

7. Dampak yang ditargetkan : Adanya perubahan sistem berdasarkan


iii
rekomendasi dari hasil penelitian

8. Kontribusi mendasar pada suatu bidang ilmu :


Layanan farmasi merupakan layanan vital dalam pelayanan kesehatan di
RSUDZA Banda Aceh, dengan adanya penelitian ini diharapkan terjadinya
perubahan sistem dalam peresepan obat di rawat inap sehingga mencegah
terjadinya Medication Error dan mengurangi waktu tunggu pelayanan resep
di RSUDZA Banda Aceh

iv
DAFTAR ISI

DAFTAR ISI ......................................................................................... i


HALAMAN PENGESAHAN .............................................................. ii
IDENTITAS .......................................................................................... iii
DAFTAR ISI.......................................................................................... v
RINGKASAN........................................................................................ vi
BAB I PENDAHULUAN...................................................................... 1
1.1 Latar Belakang.................................................................................. 1
1.2 Rumusan Masalah............................................................................. 2
1.3 Hipotesis Penelitian .......................................................................... 3
1.4 Tujuan Penelitian ............................................................................. 3
1.5 Manfaat Penelitian............................................................................. 3
BAB II TINJAUAN PUSTAKA........................................................... 4
2.1 Failure Mode and Effects Analysis (FMEA)..................................... 4
2.2 Unit Gawat Darurat (UGD)............................................................... 6
BAB III METODE PENELITIAN...................................................... 7
3.1 Jenis dan Rancangan Penelitian........................................................ 7
3.2 Kerangka Konsep Penelitian............................................................. 7
3.3 Waktu dan Tempat Penelitian........................................................... 7
3.4 Populasi Penelitian............................................................................ 8
3.5 Definisi Operasional.......................................................................... 8
3.6 Prosedur dan Intervensi Penelitian.................................................... 8
3.7 Alur Penelitian................................................................................... 11
3.8 Pengolahan Data................................................................................ 12
3.9 Analisa Data...................................................................................... 12
BAB IV JADWAL PENELITIAN....................................................... 13
DAFTAR PUSTAKA ........................................................................... 14
LAMPIRAN

v
RINGKASAN

Sistem farmasi dan peresepan merupakan sistem yang menyelenggarakan seluruh


kegiatan pelayanan kefarmasian di rumah sakit. Terdapat beberapa kesalahan
yang mungin terjadi pada sistem peresepan terutama sistem peresepan manual
seperti tulisan dokter sulit dibaca, salah dosis dan waktu tunggu resep yang lama.
RSUDZA pada rawat inap sampai saat ini masih menggunakan sistem peresepan
manual sehingga kejadian yang dapat menimbulkan medication error dapat
terjadi. Sampai saat ini tidak ada langkah yang dilakukan untuk menghindari
potensi masalah/kegagalan yang mungkin terjadi pada sistem peresepan rawat
inap sehingga FMEA sangat diperlukan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk
mengetahui keefektifan penggunaan FMEA dalam redesign sistem peresepan pada
rawat inap dapat mengurangi waktu tunggu pelayanan resep dan meningkatkan
patien safety di RSUDZA Banda Aceh dengan harapan setelah mengetahui apa
saja yang menjadi potensi kegagalan, kita dapat mencegah hal itu terjadi.
Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen semu (quasi experimental)
dengan desain penelitian one group pre test-post test design. Tim peneliti akan
membentuk tim khusus yang terdiri dari multidisiplin ilmu dan akan melakukan
brainstorming terkait modus kegagalan, melakukan redesain proses, uji coba
proses baru kemudian menghitung kembali RPN.

vi
BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Sistem farmasi dan peresepan merupakan sistem yang menyelenggarakan


seluruh kegiatan pelayanan kefarmasian di rumah sakit. Pelayanan kefarmasian di
rumah sakit merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari sistem pelayanan
kesehatan rumah sakit yang berorientasi kepada pelayanan pasien, penyediaan
sediaan farmasi, alat kesehatan, dan bahan medis habis pakai yang bermutu dan
terjangkau bagi semua lapisan masyarakat termasuk pelayanan farmasi klinik
(Kemenkes, 2016)
Dalam pelayanannya terdapat beragam permasalahan di sistem peresepan
di rawat inap seperti kesalahan dalam mengartikan obat yang ditulis tangan oleh
dokter, kesalahan dalam penentuan dosis obat, sampai lamanya antrian dalam
pemesanan obat (Adrizal et al., 2019). Pada sistem peresepan manual yang dianut
oleh rawat inap RSUDZA, tulisan dokter terkadang tidak terbaca sehingga dapat
menyebabkan kesalahan ataupun medication error, penulisan resep seringkali
harus diulang, dalam proses pemesanan, pencatatan dilakukan secara manual dan
memerlukan waktu yang lebih lama dibandingkan dengan e-prescribing sehingga
mempengaruhi waktu tunggu pelayanan resep (Salsabila et al., 2018). Waktu
tunggu merupakan salah satu faktor yang mempengaruhi kepuasan pasien
terhadap layanan farmasi sehingga waktu tunggu pelayanan resep merupakan hal
yang penting yang harus ditindaklanjuti dan diminimalkan sedikit mungkin
terutama karen berkaitan dengan pasien yang sedang sakit (Adrizal et al., 2019).
Untuk mengetahui permasalahan dari suatu sistem, diperlukan adanya
suatu metode atau tools yang dapat memprediksi modus kegagalan dan dampak
yang diakibatkan oleh kegagalan tersebut sehingga kegagalan tersebut dapat
dicegah. Terdapat beberapa model dan metode yang dapat digunakan dalam
meningkatkan proses safety salah satunya yang paling umum digunakan adalah
Failure Mode and Effect Analysis (FMEA) (Hughes, 2008). Metode ini

1
merupakan metode perbaikan kinerja dengan mengidentifikasikan dan mencegah
potensi kegagalan sebelum terjadi. Hal tersebut didesain untuk meningkatkan
keselamatan pasien. Metode ini merupakn sebuah metode proaktif dimana
kesalahan dapat dicegah dan diprediksai sehingga dapat mengantisipasi kesalahan
dan meminimalkan dampak buruk (Paparella, 2007).
Penggunaan FMEA telah diterapkan sebelumnya di RSUDZA dan efektif
dalam mengantisipasi potensi kegagalan dan mengusulkan perbaikan sistem
dalam mengurangi transmisi sekunder selama pandemik COVID-19 di unit
Emergency PINERE (Amelia et al., 2022). Selain itu, penelitian yang dilakukan
oleh Batari dan Amir pada tahun 2021 menunjukkan bahwa penerapan FMEA
dapat menurunkan kejadian obat kosong di RSUP dr. Wahidin SudiroHusodo
Makassar (Batari and Amir, 2022).
Sampai saat ini, penggunaan FMEA untuk mencegah potensi kegagalan di
sistem peresepan di rawat inap di RSUDZA belum pernah dilakukan sehingga
peneliti tertarik untuk melakukan penelitian mengenai implementasi FMEA
(Failure Mode and Effect Analysis) dalam redesign sistem peresepan pada rawat
inap dapat mencegah terjadinya medication error dan mengurangi waktu tunggu
pelayanan resep di RSUDZA Banda Aceh sehingga dapat diketahui modus
kegagalan apa saja yang mungkin terjadi pada sistem peresepan saat ini dan
melakukan redesign pada alur tersebut.

1.2 Rumusan Masalah


Berdasarkan latar belakang diatas, yang menjadi permasalahan dalam
penelitian ini adalah apakah implementasi FMEA (Failure Mode and Effect
Analysis) dalam redesign sistem peresepan pada rawat inap dapat mencegah
terjadinya medication error dan mengurangi waktu tunggu pelayanan resep di
RSUDZA Banda Aceh.

1.3 Hipotesis Penelitian


Hipotesis dalam penelitian ini adalah implementasi FMEA (Failure Mode
and Effect Analysis) dalam redesign sistem peresepan pada rawat inap dapat

2
mencegah terjadinya medication error dan mengurangi waktu tunggu pelayanan
resep di RSUDZA Banda Aceh.
1.4 Tujuan Penelitian
1.4.1 Tujuan Umum
Yang menjadi tujuan umum dalam penelitian ini adalah untuk
mengetahui keefektifan implementasi FMEA (Failure Mode and Effect
Analysis) dalam redesign sistem peresepan pada rawat inap untuk
mencegah terjadinya medication error dan mengurangi waktu tunggu
pelayanan resep di RSUDZA Banda Aceh.

1.4.2 Tujuan Khusus


Yang menjadi tujuan umum dalam penelitian ini adalah
1. Mengetahui potensi kegagalan apa saja yang ada pada sistem
peresepan pada rawat inap RSUDZA
2. Mengetahui dampak dari kegagalan yang ada pada sistem peresepan
pada rawat inap RSUDZA
3. Mengetahui waktu tunggu pelayanan resep pada rawat inap sebelum
dan sesudah implementasi FMEA
4. Mengetahui patient safety pelayanan resep pada rawat inap sebelum
dan sesudah implementasi FMEA

1.5 Manfaat Penelitian


1.5.1 Manfaat Ilmiah
Memberikan sumbangan ilmiah bagi peneliti selanjutnya mengenai
pemanfaatan FMEA terhadap sistem kesehatan terutama di bidang farmasi.
1.5.2 Manfaat Aplikatif
Memberikan rekomendasi perbaikan sistem dalam pelayanan sistem
peresepan pada rawat inap.
1.5.3 Manfaat Pelayanan Masyarakat
Dengan adanya perbaikan sistem dalam pelayanan sistem peresepan obat
maka diharapkan dapat meningkatkan pelayanan kesehatan bagi
masyarakat Aceh.
3
BAB II
TINJAUAN PUSTAKA

2.1 Failure Mode and Effects Analysis (FMEA)


2.1.1 Definisi
Failure mode and effects analysis (FMEA) merupakan suatu teknik
yang digunakan untuk perbaikan sistem yang telah terbukti dapat
meningkatkan keselamatan. FMEA merupakan teknik yang berbasis tim,
sistematis, dan proaktif yang digunakan untuk mencegah permasalahan dari
proses atau pelayanan sebelum permasalahan tersebut muncul/terjadi.
FMEA dapat memberikan gambaran tidak hanya mengenai permasalahan-
permasalahan apa saja yang mungkin terjadi namun juga mengenai tingkat
keparahan dari akibat yang ditimbulkan (Supriyanti et al., 2011).

2.1.2 Langkah-langkah
Terdapat 8 langkah dalam penyusunan FMEA yaitu (JCAHO, 2005) :
1. Menentukan proses yang mempunyai risiko tinggi dan membentuk tim
a. Memilih proses yang berisiko tinggi: Melakukan kajian dokumentasi
(data sekunder) terhadap kejadian medication error dalam pelayanan
kesehatan di RS.
b. Menetapkan proses yang berisiko tinggi
2. Menyusun diagram proses
a. Membuat flow chart (diagram alur) yang rinci yaitu menentukan titik
awal dan akhir dari proses,dan menganalisa flow chart.
b. Langkah ini dapat dilakukan melalui workshop dengan tim FMEA
atau melihat dokumentasi flow chart bila sudah ada.
3. Brainstorming potential failure modes dan akibat-akibat yang
ditimbulkan
a. Mengidentifikasi kemungkinan kegagalan proses dan efek yang
ditimbulkan ke pasien.
b. Langkah ini dilakukan dengan melakukan workshop dengan tim
4
FMEA.
4. Menentukan prioritas failure modes
a. Menetapkan kemungkinan tingkat keparahan dari efek tersebut ke
pasien dengan metode workshop.
b. Penetapan ini berdasarkan hasil dari kesepakatan tim FMEA pada
workshop tingkat keparahan.
c. Untuk setiap efek tim harus memperkirakan:  Besarnya
kemungkinan terjadinya kegagalan  Tingkat keparahan  Kesulitan
mendeteksi adanya kegagalan
d. Selanjutnya menghitung Risk Priority Number (RPN) dengan tujuan
untuk menentukan prioritas tindakan.
5. Identifikasi akar penyebab masalah dari failure modes
a. Tim FMEA melakukan workshop untuk mengidentifikasi masalah
dengan alat bantu fish bone.
b. Identifikasi tersebut dilakukan dari failure mode dengan RPN
tertinggi.
c. Tujuannya adalah menemukan akar penyebab dan hubungannya
6. Membuat rancangan ulang proses
a. Desain ulang dengan cara melakukan curah pendapat untuk
menentukan dan menetapkan desain baru.
b. Hasil dari workshop ini menetapkan desain baru yang akan
diutamakan untuk diujicobakan dan diukur apakah desain baru dapat
meminimalkan risiko kejadian medication error
7. Analisa dan pengujian proses baru
a. Melakukan ujicoba desain baru: diawali dengan melakukan
sosialisasi desain baru kepada petugas terkait.
b. Melakukan implementasi desain baru, serta melaksanakan pelatihan
bila perlu.
8. Implementasi dan monitoring rancangan ulang proses
a. Evaluasi desain baru dengan cara mengukur efektifitas hasil desain
ulang dengan parameter sesuai hasil pengukuran risiko tahap

5
sebelumnya.
b. Selanjutnya akan dilakukan skoring untuk melihat nilai RPN (Risk
Priority Number) yaitu apakah ada penurunan tingkat:  Severity /
Occurance  Detectable.
2.2 Layanan Farmasi dan Peresepan
Layanan farmasi dan peresepan adalah unit pelaksanaan fungsional yang
menyelenggarakan seluruh kegiatan pelayanan kefarmasian di rumah sakit.
Pelayanan kefarmasian di rumah sakit merupakan bagian yang tidak terpisahkan
dari sistem pelayanan kesehatan rumah sakit yang berorientasi kepada pelayanan
pasien, penyediaan sediaan farmasi, alat kesehatan, dan bahan medis habis pakai
yang bermutu dan terjangkau bagi semua lapisan masyarakat termasuk pelayanan
farmasi klinik. Semua sediaan farmasi, alat kesehatan dan bahan medis habis
pakai yang beredar di rumah sakit merupakan tanggung jawab instalansi farmasi
sehingga tidak ada pengelolaan sediaan farmasi, alat kesehatan dan bahan medis
habis pakai di rumah sakit yang dilaksanakan selain oleh instalansi farmasi
(Kemenkes, 2016).
Persyarat kefarmasian harus menjamin ketersediaan sediaan farmasi alat
kesehatan yang bermutu, bermanfaat, aman dan terjangkau. Pelayanan sediaan
farmasi di rumah sakit harus mengikuti standar pelayanan kefarmasian.
Pengelolaan alat kesehatan, sediaan farmasi, dan bahan habis pakai di Rumah
Sakit harus dilakukan oleh instalasi farmasi sistem satu pintu. Besaran harga
perbekalan farmasi pada instalasi farmasi rumah saki harus wajar dan berpatokan
kepada harga yang ditetapakan pemerintah. Pelayanan kefarmasian dalam
penggunaan obat dan alat kesehatan merupakan pendekatan profesional yang
bertanggung jawab dalam menjamin penggunaan obat dan alat kesehatan sesuai
indikasi, efektif, aman dan terjangkau oleh pasien melalui penerapan pengetahuan,
keahlian, ketrampilan dan perilaku apoteker serta bekerja sama dengan pasien dan
profesi kesehatan lainnya (Kemenkes, 2016).
1. Meningkatkan mutu dan memperluas cakupan pelayanan farmasi di
rumah sakit.

6
2. Memberikan pelayanan farmasi yang dapat menjamin efektifitas,
keamanan dan efisiensi penggunaan obat.
3. Meningkatkan kerjasama dengan pasien dan profesi kesehatan lain yang
terkait dalam pelayanan farmasi.

4. Melaksanakan kebijakan obat di rumah sakit dalam rangka


meningkatkan penggunaan obat secara rasional.

BAB III
METODE PENELITIAN

3.1. Desain Penelitian


Pada penelitian ini, jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian
eksperimen semu (quasi experimental) yaitu penelitian eksperimen yang
dilaksanakan pada satu kelompok saja (kelompok eksperimen) tanpa ada
kelompok kontrol.
Desain penelitian yang digunakan adalah one group pre test-post test
design. Desain one group pre test-post test design diukur dengan
menggunakan pre test yang dilakukan sebelum diberikan perlakuan dan
post test yang dilakukan setelah diberi perlakuan.

3.2. Identifikasi Variabel


Merujuk pada rumusan masalah dan kepustakaan diatas, peneliti
menggambarkan identifikasi variabel konsep penelitian sebagai berikut:

Variabel Independen Variabel Dependen

Implementasi Failure Mode and Redesign sistem peresepan pada rawat


Effects Analysis (FMEA) inap

Gambar 3. 1 Identifikasi Variabel

7
3.3. Waktu dan Lokasi Penelitian
3.3.1. Waktu Penelitian
Rencana waktu penelitian bulan Mei – Oktober 2022

3.3.2. Lokasi Penelitian


Penelitian ini dilakukan di Instalasi Farmasi dan Ruang Rawat Inap di
RSUDZA Banda Aceh.

3.4. Populasi Penelitian


Populasi penelitian ini terdiri dari dokter penanggung jawab pasien
(DPJP), perawat atau bidan serta tenaga farmasi yang bertanggung jawab
dalam proses peresepan pasien.

3.5. Definisi Operasional


Definisi operasional penelitian ini disajikan pada tabel berikut:

Tabel 3. 1 Definisi operasional penelitian


No Variabel Definisi Cara Alat Ukur Hasil Ukur Skala
Ukur
1 FMEA Suatu metode yang Observasi Risk Skor 1- Numerik
digunakan untuk Priority 1000 (rasio)
mengidentifikasikan dan Number
mencegah potensi (RPN)
kegagalan sebelum
terjadi.
2 Redesign Proses membuat alur Observasi Checklist Ya atau Kategorik
sistem baru pada sistem Tidak (Nominal)
peresepa peresepan rawat inap
n

3.6. Prosedur dan Intervensi Penelitian


Terdapat 8 tahapan utama dalam penelitian ini yaitu
1. Pelaksanaan penelitian dimulai dengan membentuk tim multidisiplin
sebanyak 8-10 orang yang terdiri dari Kepala bidang pelayanan medis,
kepala instalasi farmasi, kepala instalasi rawat inap dan komite
manajemen risiko rumah sakit.
2. Seluruh tim akan mengikuti one day training terkait FMEA
3. Membuat alur proses pelayanan sistem peresepan rawat inap

8
4. Melakukan brainstorming modus kegagalan pada sistem peresepan
rawat inap
5. Melakukan brainstorming ataupun diskusi kemungkinan dampak jika
kegagalan terjadi pelayanan sistem peresepan rawat inap
6. Setelah modus kegagalan di sistem peresepan rawat inap telah
diketahui, maka akan dilakukannya prioritas modus kegagalan dengan
menggunakan Risk Priority Number (RPN).

RPN : Severity x Probability x Detectibility

Gambar 3.2 Severity Scale

9
Gambar 3.3 Probability Scale

10
Gambar 3.4 Detectibility Scale

7. Mengidentifikasikan penyebab modus kegagalan


8. Redesain proses
9. Analisa dan uji coba proses baru
10. Implementasi dan monitoring proses baru selama 3 bulan
11. Setelah 3 bulan, dilakukan pengkajian ulang modus kegagalan pasca
implementasi proses baru dengan menggunakan RPN.

11
1.7 Alur Penelitian

Surat izin melakukan penelitian

Pembentukan tim FMEA

One day training

Membuat alur proses pelayanan


sistem peresepan

Brainstorming modus kegagalan

Brainstorming dampak modus kegagalan

Penentuan prioritas modus kegagalan

Pre-test
Identifikasikan penyebab modus
kegagalan

Redesain proses

Intervensi
Implementasi proses baru

Pengkajian ulang modus kegagalan Post-test

Pengolahan dan
Analia Data

12
1.8 Pengolahan Data
Data yang diperoleh dalam penelitian akan diolah dengan langkah-
langkah sebagai berikut:
1. Cleaning, yaitu data yang telah diperoleh dikumpulkan untuk dilakukan
pembersihan data yaitu mengecek data yang benar saja yang diambil
sehingga tidak terdapat data yang meragukan atau salah.
2. Editing, yaitu memeriksa hasil dari intervensi yang telah dilaksanakan
untuk mengetahui kesesuaian.
3. Coding, yaitu pemberian tanda atau kode untuk memudahkan analisa
pada waktu pengolahan data.
4. Tabulating, menyusun dan menghitung data hasil pengkodean untuk
disajikan dalam tabel sesuai kategori variabel.
5. Entry, data yang sudah diseleksi dimasukkan ke dalam komputer untuk
dilakukan pengolahan lebih lanjut dengan menggunakan program SPSS
guna dianalisis secara deskriptif dan analitik.

1.9 Analisis Statistik


Data yang sudah dikumpulkan selanjutnya akan diperoleh dengan
menggunakan SPSS v. 23 dan hasilnya akan disajikan dalam bentuk tabel
distribusi frekuensi dan narasi. Analisis data dilakukan secara statistik
meliputi analisis univariat dan bivariat.
Analisa univariat dilakukan dengan menjabarkan secara deskriptif
untuk melihat distribusi frekuensi variabel-variabel yang diteliti baik
variabel terikat (dependen) maupun variabel bebas (independen). Sedangkan
analisa bivariat dilakukan dengan menggunakan uji T atau Wilcoxon test
untuk melihat apakah ada perbedaan yang bermakna secara statistik stelah
dilakukan pre dan post intervensi.

13
BAB IV
JADWAL PENELITIAN

Adapun jadwal penelitian dapat dilihat pada tabel di bawah ini :

Tabel 4.1 Jadwal penelitian


Bulan Ke-
Tahapan Kegiatan 1 2 3 4 5 6
Persiapan proposal
Initial assessment dan identifikasi
masalah (data pra intervensi)
Penetapan projek perubahan terpilih
Pelatihan/sosialisasi projek perubahan
Penerapan projek perubahan
Monitoring dan evaluasi
Hasil akhir penelitian (post intervensi)
Seminar hasil

14
DAFTAR PUSTAKA

Adrizal, A., Sriwahyuni, F., Aldi, Y., 2019. Analisis Pelayanan Resep
Konvensional dan Elektronik serta Pengaruhnya terhadap Kualitas
Pelayanan Kefarmasian di RSUD M. Natsir Solok Indonesia. Jurnal Sains
Farmasi & Klinis 6, 195–199.
Amelia, F.D., Earlia, N., Bulqiah, M., Mufti, D., Meutia, M., 2022. Analisis
Dampak Penggunaan Failure Mode and Effects Analysis (FMEA) Dalam
Mencegah Potensi Kegagalan Sistem Pelayanan di Unit Gawat Darurat
(UGD) Penyakit Infeksi New Emerging dan Re Emerging (PINERE) di
RSUDZA Banda Aceh. Journal of Medical Science 3.
Batari, A.D., Amir, A., 2022. Penerapan Failure Mode And Effect Analysis
(Fmea) Pada Pengadaan Obat Untuk Menurunkan Kejadian Obat Kosong
Di Rumah Sakit Umum Pusat Dr. Wahidin Sudirohusodo Makassar. The
Journal of Hospital Accreditation 4, 45–50.
Hughes, R., 2008. Tools and strategies for quality improvement and patient
safety., in: Patient Safety and Quality: An Evidence-Based Handbook for
Nurses. Agency for Healthcare Research and Quality, pp. 2–13.
JCAHO, 2005. Joint Comission on Accreditation of Health Organization, III. ed.
Joint Comission on Accreditation of Health Organization, USA.
Kemenkes, 2016. Instalasi Farmasi Rumah Sakit.
Paparella, S., 2007. Failure Mode and Effects Analysis: A Useful Tool for Risk
Identification and Injury Prevention. Journal of Emergency Nursing 33,
367–371. https://doi.org/10.1016/j.jen.2007.03.009
Salsabila, F.C., Oktarlina, R.Z., Utami, N., 2018. Elecronical Prescribing (E-
Prescribing) to Reduce Prescribing Error. Majority 7, 271–275.
Supriyanti, E., Kristin, E., Djasri, H., 2011. Redesign Pelayanan Farmasi dengan
Metode Failure Mode and Effefct Analysis. Jurnal Manajemen Pelayanan
Kesehatan 14, 79–86.

15
Lampiran 1. Susunan Organisasi Tim Pengusul Dan Pembagian Tugas

No. Nama/NIP Instansi Bidang Ilmu Alokasi Uraian Tugas


Asal waktu (jam
/minggu)
1 dr. Fiona Desi Gizi Klinis RSUDZA 21 jam 1. Bertanggung jawab dalam
Amelia, Sp.GK (KSM Gizi Klinis seluruh rangkaian kegiatan
& Komite Mutu) penelitian
2. Membuat konsep proposal
3. Bertanggung jawab dalam
pembuatan laporan
4. Membantu dalam pembuatan
naskah publikasi
2 Dr. dr. Nanda Kulit dan RSUDZA 21 jam 1. Membuat konsep proposal
Earlia, Sp.KK, Kelamin (KSM IKK 2. Membantu dalam pembuatan
FINSDV, & Komite Mutu) naskah publikasi
FAADV 3. Penanggung jawab monev
internal
4. Reviewer kajian pustaka dan
alur penelitian
3 dr. Mikyal Dokter RSUDZA 21 jam 1. Membuat konsep proposal
Bulqiah Umum (UGD PINERE 2. Membantu dalam pembuatan
& Komite Mutu) naskah publikasi
3. Membuat laporan akhir
4. Penanggung jawab tim
FMEA

4 Syarifah Apoteker RSUDZA 21 jam 1. Membuat konsep proposal


Maraiyuna, S.Si, (Instalasi 2. Membuat laporan akhir
Apt Farmasi) 3. Bertanggung jawab terhadap
analisis data
4. Koordinator lapangan

5 Maretha Ekonomi RSUDZA 21 jam 1. Membuat konsep proposal


Meutia, SE., Akuntansi (Komite Mutu) 2. Pengembangan instrumen
Ak dan koordinasi lapangan
3. Membuat laporan akhir

16
Lampiran 2. Biodata Ketua dan Anggota Tim Pengusul

A. Identitas Diri
1 Nama Lengkap (dengan gelar) dr. Fiona Desi Amelia, Sp.GK
2 Jenis Kelamin Perempuan
3 Jabatan Fungsional Dokter Ahli Pertama
4 NIP 19821224 201403 2 001
5 Tempat dan Tanggal Lahir Banda Aceh, 24 Desember 1982
6 E-mail fionadesiamelia@gmail.com
7 Nomor Telepon/HP 08112600887
8 Alamat Kantor Komite Mutu RSUDZA
Jl. Tgk. Daud Beureueh Nomor 108
9 Nomor Telepon/Fax (0651) 34562/ (0651) 34566

B. Riwayat Pendidikan
S-1 PPDS S-3
Nama Perguruan Tingggi Universitas Syiah Universitas Diponegoro
Kuala
Bidang Ilmu Pendidikan Dokter PPDS-1 Gizi Klinis
Tahun Masuk-Lulus 2001-2008 2017-2020
Judul Skripsi/Tesis/ - Formula Untuk Memperkirakan Berat
Disertasi Badan (BB) dengan Menggunakan Lingkar
lengan Atas (LILA) pada Pasien Dewasa di
Indonesia
Nama Pembimbing/ - Prof. Dr. dr. Hertanto WS, Sp.GK (K)
Promotor

C. Pengalaman Penelitian Dalam 5 Tahun Terakhir (Bukan Skripsi, Tesis)


No. Tahun Judul Penelitian Pendanaan
Sumber* Jumlah (Juta Rp)
1 2021 Analisis Dampak Penggunaan Failure Hibah Litbang 14
Mode and Effects Analysis (FMEA) Dalam RSUDZA
Mencegah Potensi Kegagalan Sistem
Pelayanan di Unit Gawat Darurat (UGD)
Penyakit Infeksi New Emerging dan Re
Emerging (PINERE) di RSUDZA Banda
Aceh

D. Publikasi Artikel Ilmiah Dalam Jurnal Dalam 5 Tahun Terakhir


No Judul Artikel Ilmiah Nama Jurnal Volume/Nomor/
Tahun
1 Analisis Dampak Penggunaan Failure Journal of Medical Science Vol 3, No 1, April
Mode and Effects Analysis (FMEA) 2022
Dalam Mencegah Potensi Kegagalan
Sistem Pelayanan di Unit Gawat

17
Darurat (UGD) Penyakit Infeksi New
Emerging dan Re Emerging (PINERE)
di RSUDZA Banda Aceh

Semua data yang saya isikan dan tercantum dalam biodata ini adalah
benar dan dapat dipertanggungjawabkan secara hukum. Apabila di
kemudian hari ternyata dijumpai ketidaksesuaian dengan kenyataan, saya
sanggup menerima sanksi.
Demikian biodata ini saya buat dengan sebenarnya untuk memenuhi salah
satu persyaratan dalam pengajuan Penugasan Penelitian Kerjasama
RSUDZA.

Banda Aceh, 18 Mei 2022


Ketua Tim Pengusul,

(dr. Fiona Desi Amelia,


Sp.GK)
NIP. 19821224 201403
2 001

18
A. Identitas Diri
1 Nama Lengkap (Dengan Gelar) Dr. dr. Nanda Earlia, Sp.KK, FINDSV, FAADV
2 Jenis Kelamin Perempuan
3 Jabatan Fungsional Proses Pengurusan
4 NIP 197506192002122002
5 Tempat/Tanggal Lahir Sigli, 19 Juni1975
6 E-mail nandaearliansc@gmail.com
7 Nomor Hp 08126900979
Bagian/KSM Ilmu Kesehatan Kulit dan Kelamin
8 Alamat Kantor RSUDZA
Jl. Tgk. Daud Beureueh No. 108, Banda Aceh
9 Nomor Telepon/Fax 0651-34565

B. Riwayat Pendidikan
S-1 S-2 S-3
Nama Perguruan Universitas Universitas Syiah
Universitas Airlangga
Tinggi Syiah Kuala Kuala
Program Doktoral
Dermatologi dan
Bidang Ilmu Dokter Umum Matematika dan
Venereologi
Aplikasi Sains
Tahun Masuk-Lulus 1993-2000 2006-2009 2016-2020
Deteksi Chlamydia Potensi Senyawa Alami
trachomatis pada pasien Minyak Kelapa
infeksi genital non spesifik Tradisional Aceh
Judul Skripsi/Tesis/ (IGNS) (Pemeriksaan Sebagai Pelembab
Disertasi Reaksi Rantai Polimerase Untuk Penatalaksanaan
pada hapusan endoserviks Kekeringan Kulit Pada
dan spesimen urin dengan Pasien Dermatitis
AMPLICOR PCR kit) Atopik
1. Prof. Dr.rer.nat
Rinaldi Idroes, S.Si
2. Dr.rer.nat.Khairan,
Dr . dr. Hans Lumintang,
S.Si, M.Si
Nama Pembimbing/ Sp. KK (K)., FINSDV,
Promotor FAADV 3. Prof. Dr. Cita Rosita
Sigit Prakoeswa, dr.,
Sp.KK(K).,
FINSDV, FAADV

19
C. Penelitian 5 (lima) tahun terakhir
Pendanaan
No Tahun Judul Penelitian
Sumber* Jumlah (Rp)
Analisis Dampak Penggunaan Failure
Mode and Effects Analysis (FMEA) Dalam
Mencegah Potensi Kegagalan Sistem
1 2021 Pelayanan di Unit Gawat Darurat (UGD) Hibah RSUDZA 14
Penyakit Infeksi New Emerging dan Re
Emerging (PINERE) di RSUDZA Banda
Aceh
Efektivitas salep minyak Pliek U sebagai
2 2019 pelembab pada tatalaksana Dermatitis Pribadi 35
Atopik
Uji keamanan sediaan salep minyak
3 2019 Pribadi 5
Pliek U dan Pliek U :studi pada manusia
Uji keamanan sediaan salep minyak
4 2019 Pliek U dan Pliek U :studi pada hewan Pribadi 5
coba
Pengaruh pemberian vitamin D terhadap
perbaikan gejala klinis pada penderita
Dermatitis Atopik di Poliklinik Kulit dan
4 2018 Hibah RSUDZA 20
Kelamin RSUD Dr. Zainoel Abidin
Banda Aceh tahun 2018 : uji klinis
ketersamaran ganda
Formulasi sediaan salep minyak Pliek U
5 2018 atau Pliek U dan uji aktivitas antibakteri Pribadi 5
terhadap Staphylococcus aureus
Analisis Bioinformatika senyaa asam
6 2017 lemak minyak Pliek U atau Pliek U Pribadi 5
terhadap Filaggrin
Analisis senyawa minyak Pliek U dan
7 2017 Pribadi 5
Pliek U menggunakan GC-MS

D. Publikasi Ilmiah 5 (lima) tahun terakhir

Nama Status
Jurnal, ISSN, Jurnal
Nama-nama Tahun
No Judul artikel Vol, Hal (Scopus,
penulis terbit
terakreditasi,
dll)
1 Nanda Earlia, 2022 The Profile of Leprosy Berkala Ilmu Sinta 2
Sulamsih, Dea Patients in Aceh : Kesehatan

20
Silvia Ramadana, Kulit dan
Mikya Bulqiah, Kelamin, Vol
Aqil Yuliawan 34/No. 1/
Tasrif, Randika April 2022.
Richard R, Hal 46-51
Muhammad Adji
Pangestu, Annisa
Raihani, Auni Retrospective Study
Batrisyia, Eva
Cahyaningsih,
Fanny Adlin
Nurafika,
Istiqomah
Genepo, Nadira
Sabrina Mufti
Analisis Dampak Journal of -
Penggunaan Failure Medical
Mode and Effects Science, Vol
Fiona Desi Analysis (FMEA) 3, No 1, April
Amelia, Nanda Dalam Mencegah 2022
Earlia, Mikyal Potensi Kegagalan
2 2022
Bulqiah, Darul Sistem Pelayanan di
Mufti, Maretha Unit Gawat Darurat
Meutia (UGD) Penyakit Infeksi
New Emerging dan Re
Emerging (PINERE) di
RSUDZA Banda Aceh
Nanda Earlia, Sains Scopus, Q2
Mikyal Bulqiah, Malaysiana,
Muslem, Taufiq Protective Effects of Vol 50 No 5,
Karma,Rivansyah Acehnese Traditionally May (2021).
Suhendra, Aga Fermented Coconut Oil ISSN: 0126-
Maulana, (Pliek U Oil) and Its 6039
Mohamad Amin, Residue (Pliek U) in
2021
3 Novi Reandy Oitment against UV
Sasmita, Ghazi Light Exposure :
Mauer Idroes, Studies on Male Wistar
CRS Prakoeswa, Rat Skin (Rattus
Eko Suhartono, Novergicus)
Khairan dan
Rinaldi Idroes

4 Khairan, Rinaldi 2020 Molecular Docking Study The 10h Proceeding


Idroes, SC of Fatty Acid From Pliek Annual Internasional
Tumilaar, TE Tallei, U Oil In the habition of International
GM Idroes, F SARS-CoV-2-protein and Conference
Ramadhany, M U enzymes (AIC) 2020
Futri, N M Dinura,
on Science
S Mauliza, M

21
Diana, C P and
Maisarah, A Engineering.
Maulana, T R IOP
Noviandy R Publishing
Suhendra, N Earlia

Pengaruh Pemberian Journal of Terakreditasi


Vitamin D Terhadap Medical
Perbaikan Gejala Klinis Science, Vol
Pada Penderita 1No 1 tahun
Nanda Earlia,
Dermatitis Atopik di 2020, hal : 38-
Mimi Maulida,
5 2020 Poliklinik Kulit dan 42
Arie Hidayati,
Kelamin RSUD Dr.
Rovy Pratama
Zainoel Abidin Banda
Aceh Tahun 2018 : Uji
Klinis Ketersamaran
Ganda
Nanda Earlia, The Scientific Scopus, Q2
GC/MS analysis of
Muslem, World, Vol
fatty acids on pliek u oil
Rivansyah 2019 ISSN:
and its pharmacological
Suhendra, e: 1537-744X,
6 2019 study by molecular
Mohamad Amin, p:2356-6140
docking to filaggrin as a
C.R.S. Prakoeswa,
drug candidate in atopic
Khairan, and
dermatitis treatment
Rinaldi Idroes
45/5 The potential Sains Scopus, Q2
Nanda Earlia,
effect of fatty acids Malaysiana,
Rahmad Rahmad,
from pliek u on Vol 48 No 5,
Mohamad Amin,
epidermal binding May (2019).
7 CRS Prakoeswa, 2019
protein: ISSN: 0126-
Khairan Khairan,
chromatography and 6039
Rinaldi Idroes
bioinformatic studies
/2019
R. Rahmad, N The 8th Proceeding
Earlia, C Nabila, I Annual Internasional
Antibacterial cream
Inayati, M Amin, International
formulation of ethanolic
C R S Prakoeswa, Conference
Pliek U extracts and
K Khairan, R (AIC) 2018
8 2018 ethanolic residue
Idroes on Science
hexane Pliek U extracts
and
against Staphylococcus
Engineering.
aureus
IOP
Publishing
9 Rivansyah 2019 A novel approach to IEEE Proceeding
Suhendra, Fitri multi-class atopic International Internasional
Arnia, Rinaldi dermatitis disease Conference
Idroes, Nanda severity scoring using on
Earlia, Eko multi-class SVM Cybernetics

22
Suhartono and
Computationa
l Intelligence
(IEEE
CYBERNETI
CSCOM),
2019.
Institute of
Electrical and
Electronics
Engineers

Biology, Terakreditasi
Mohamad Amin, Medicine, &
Kurniawan Setia Natural
Putra, Ihya Queretin: the bioactive Product
Fakhrurizal Amin, compound from Allium Chemistry
10 Nanda Earlia, 2018 cepa L. asanti- Volume 7,
Dina Maulina, inflamation based on in Number 1,
Betty Lukiati, silico screening 2018 ISSN :
Umie Lestari e: 2540-9328,
p:2089-6514

Mohamad Amin, ICOHS 2017 Proceeding


Nanda Earlia, International Internasional
Yuslinda Annisa, Conference of
Ahya Zhilaliakbar Eicosapentaenoic Acid Occupational
Amin, Cita R.S. (EPA) from fish oil and Health and
11 Prakoeswa, 2018 margarine as bioactive Safety
Rinaldi Idroes, compound for anti- (ICOHS-
Ihya Fakhrurizal inflamatory 2017)
Amin, and Betty
Lukiati

Semua data yang saya isikan dan tercantum dalam biodata ini adalah
benar dan dapat dipertanggungjawabkan secara hukum. Apabila di
kemudian hari ternyata dijumpai ketidaksesuaian dengan kenyataan, saya
sanggup menerima sanksi.

Demikian biodata ini saya buat dengan sebenarnya untuk memenuhi salah
satu persyaratan dalam pengajuan Penugasan Penelitian Kerjasama
RSUDZA.

Banda Aceh, 18 Mei 2022


Anggota Pengusul,

23
(Dr. dr. Nanda Earlia, Sp.KK, FINDSV,
FAADV)
NIP. 19750619 200212 2 002

A. Identitas Diri
1 Nama Lengkap (dengan gelar) dr. Mikyal Bulqiah
2 Jenis Kelamin Perempuan
3 Jabatan Fungsional Tidak ada
4 NIP 19920709 201903 2 015
5 Tempat dan Tanggal Lahir Banda Aceh, 9 Juli 1992
6 E-mail mikyalbulqiah@gmail.com
7 Nomor Telepon/HP 085288309254
8 Alamat Kantor Komite Mutu RSUDZA
Jl. Tgk. Daud Beureueh Nomor 108
9 Nomor Telepon/Fax (0651) 34562/ (0651) 34566

B. Riwayat Pendidikan
S-1 S-2 S-3
Nama Perguruan Tingggi Universitas Syiah Kuala
Bidang Ilmu Kedokteran
Tahun Masuk-Lulus 2010-2016
Judul Skripsi/Tesis/ Pengaruh pemberian regimen berbasis
Disertasi doksorubisin terhadap fungsi jantung pasien
kemoterapi di RSUDZA
Nama Pembimbing/ 2 dr. M. Riswan, Sp.PD, K- HOM, FINASIM
Promotor 3 Dr. Sofia, M.Sc

C. Pengalaman Penelitian Dalam 5 Tahun Terakhir (Bukan Skripsi, Tesis)


No. Tahun Judul Penelitian Pendanaan
Sumber* Jumlah (Juta Rp)
1 2021 Analisis Dampak Penggunaan Failure Mode Hibah 14
and Effects Analysis (FMEA) Dalam Litbang
Mencegah Potensi Kegagalan Sistem RSUDZA
Pelayanan di Unit Gawat Darurat (UGD)
Penyakit Infeksi New Emerging dan Re
Emerging (PINERE) di RSUDZA Banda Aceh

D. Publikasi Artikel Ilmiah Dalam Jurnal Dalam 5 Tahun Terakhir


No Judul Artikel Ilmiah Nama Jurnal Volume/
Nomor/ Tahun
1 Protective Effects of Acehnese Traditionally Fermented Sains 50/5/2021
Coconut Oil (Pliek U Oil) and Its Residue (Pliek U) in Malaysiana
Oitment against UV Light Exposure : Studies on Male

24
Wistar Rat Skin (Rattus Novergicus)
2 Analisis Dampak Penggunaan Failure Mode and Journal of Vol 3, No 1,
Effects Analysis (FMEA) Dalam Mencegah Potensi Medical Science April 2022
Kegagalan Sistem Pelayanan di Unit Gawat Darurat
(UGD) Penyakit Infeksi New Emerging dan Re
Emerging (PINERE) di RSUDZA Banda Aceh
3 Berkala Ilmu Vol 34/No. 1/
The Profile of Leprosy Patients in Aceh : Retrospective
Kesehatan Kulit April 2022. Hal
Study
dan Kelamin, 46-51

Semua data yang saya isikan dan tercantum dalam biodata ini adalah
benar dan dapat dipertanggungjawabkan secara hukum. Apabila di
kemudian hari ternyata dijumpai ketidaksesuaian dengan kenyataan, saya
sanggup menerima sanksi.
Demikian biodata ini saya buat dengan sebenarnya untuk memenuhi salah
satu persyaratan dalam pengajuan Penugasan Penelitian Kerjasama
RSUDZA.

Banda Aceh, 18 Mei 2022


Anggota Pengusul,

(dr. Mikyal
Bulqiah)
NIP. 19920709 201903
2 015

25
A. Identitas Diri
1 Nama Lengkap (dengan gelar) Syarifah Maraiyuna, S.Si, Apt
2 Jenis Kelamin Perempuan
3 Jabatan Fungsional Apoteker Ahli Madya
4 NIP 19771219 200212 2 001
5 Tempat dan Tanggal Lahir Langsa, 19 Desember 1977
6 E-mail unaarham@gmail.com
7 Nomor Telepon/HP 081360893915
8 Alamat Kantor Komite Mutu RSUDZA
Jl. Tgk. Daud Beureueh Nomor 108
9 Nomor Telepon/Fax (0651) 34562/ (0651) 34566

B. Riwayat Pendidikan
S-1 Profesi
Nama Perguruan Tingggi Universitas Sumatera Utara Universitas Sumatera Utara
Bidang Ilmu Farmasi Apoteker
Tahun Masuk-Lulus 2000-2004 2004 - 2007
Judul Skripsi/Tesis/ Disertasi Penetapan kadar steroid dari rumput laut -
Nama Pembimbing/ Promotor Dra. Aswita Hafni, Apt -

C. Pengalaman Penelitian Dalam 5 Tahun Terakhir (Bukan Skripsi, Tesis)


No. Tahun Judul Penelitian Pendanaan
Sumber* Jumlah (Juta Rp)
1 2018 Evaluasi Medication Error di Instalasi RSUDZA 16
Farmasi RSUD dr. Zainoel Abidin
2 2019 Rasionalitas Penggunaan Albumin pada RSUDZA 16
Pasien Bedah Digestive RSUDZA

D. Publikasi Artikel Ilmiah Dalam Jurnal Dalam 5 Tahun Terakhir


No Judul Artikel Ilmiah Nama Jurnal Volume/Nomor/ Tahun

- - -

Semua data yang saya isikan dan tercantum dalam biodata ini adalah
benar dan dapat dipertanggungjawabkan secara hukum. Apabila di
kemudian hari ternyata dijumpai ketidaksesuaian dengan kenyataan, saya

26
sanggup menerima sanksi.
Demikian biodata ini saya buat dengan sebenarnya untuk memenuhi salah
satu persyaratan dalam pengajuan Penugasan Penelitian Kerjasama
RSUDZA.

Banda Aceh, 18 Mei 2022


Anggota Pengusul,

(Syarifah Maraiyuna,
S.Si, Apt)
NIP. 19771219
200212 2 001

A. Identitas Diri
1 Nama Lengkap (dengan gelar) Maretha Meutia, SE., Ak
2 Jenis Kelamin Perempuan
3 Jabatan Fungsional Tidak ada
4 NIK 111 111 813
5 Tempat dan Tanggal Lahir Banda Aceh, 26 Maret 1988
6 E-mail Maretha.meutia@gmail.com
7 Nomor Telepon/HP 08116881122
8 Alamat Kantor Komite Mutu RSUDZA
Jl. Tgk. Daud Beureueh Nomor 108
9 Nomor Telepon/Fax (0651) 34562/ (0651) 34566

B. Riwayat Pendidikan
S-1 S-2 S-3
Nama Perguruan Tingggi Universitas Syiah Kuala
Bidang Ilmu Ekonomi Akuntansi
Tahun Masuk-Lulus 2006-2011
Judul Skripsi/Tesis/ Disertasi
Pengaruh risiko bank, ukuran bank, dan
kualitas kredit terhadap pengalokasian volume
kredit pada Bank Perkreditan Rakyat (BPR) di
Provinsi Aceh
Nama Pembimbing/ Promotor Dra. Cut Kuratul Aini, M.Si, Ak

C. Pengalaman Penelitian Dalam 5 Tahun Terakhir (Bukan Skripsi, Tesis)


No. Tahun Judul Penelitian Pendanaan
Sumber* Jumlah (Juta Rp)
1 2021 Analisis Dampak Penggunaan Failure Hibah 14
Mode and Effects Analysis (FMEA) Dalam Litbang
Mencegah Potensi Kegagalan Sistem RSUDZA
Pelayanan di Unit Gawat Darurat (UGD)
Penyakit Infeksi New Emerging dan Re
Emerging (PINERE) di RSUDZA Banda

27
Aceh

D. Publikasi Artikel Ilmiah Dalam Jurnal Dalam 5 Tahun Terakhir


No Judul Artikel Ilmiah Nama Jurnal Volume/Nomor/ Tahun

1 Analisis Dampak Penggunaan Failure Journal of Medical Vol 3, No 1, April


Mode and Effects Analysis (FMEA) Science 2022
Dalam Mencegah Potensi Kegagalan
Sistem Pelayanan di Unit Gawat Darurat
(UGD) Penyakit Infeksi New Emerging
dan Re Emerging (PINERE) di
RSUDZA Banda Aceh

Semua data yang saya isikan dan tercantum dalam biodata ini adalah
benar dan dapat dipertanggungjawabkan secara hukum. Apabila di
kemudian hari ternyata dijumpai ketidaksesuaian dengan kenyataan, saya
sanggup menerima sanksi.
Demikian biodata ini saya buat dengan sebenarnya untuk memenuhi salah
satu persyaratan dalam pengajuan Penugasan Penelitian Kerjasama
RSUDZA.

Banda Aceh, 18 Mei 2022


Anggota Pengusul,

(Maretha Meutia,
SE., Ak)
NIK. 111
111 813

28
Lampiran 3

SURAT PERNYATAAN KETUA PENELITI

Yang bertanda tangan di bawah ini:


Nama : dr. Fiona Desi Amelia, Sp.GK
NIP : 19821224 201403 2 001
Pangkat/Golongan : Penata Muda Tk.I/III.b

Dengan ini menyatakan bahwa proposal penelitian saya dengan judul:


“Implementasi FMEA (Failure Mode and Effect Analysis) dalam Redesign
Sistem Peresepan Pada Rawat Inap Untuk Mencegah Terjadinya Medication
Error dan Mengurangi Waktu Tunggu Pelayanan Resep di RSUDZA Banda
Aceh”
Yang diusulkan dalam skema Penelitian Kerjasam RSUDZA untuk tahun anggran
2022 bersifat original dan belum pernah dibiayai oleh lembaga/sumber dana
lain.

Bilamana di kemudian hari ditemukan ketidaksesuaian dengan pernyataan ini,


maka saya bersedia dituntut dan diproses sesuai dengan ketentuan yang berlaku

29
dan mengembalikan seluruh biaya penelitian yang sudah diterima ke kas negara.

Demikian pernyataan ini dibuat dengan sesungguhnya dan dengan sebenar-


benarnya.

Banda Aceh, 18 Mei 2022

Mengetahui,
Ketua LPPM Universitas Syiah Kuala Yang menyatakan,

(Prof. Dr. Taufik Fuadi Abidin, S.Si, M.Tech) dr. Fiona Desi Amelia,
Sp.GK
NIP.19701008 199403 1 002 NIP. 19821224 201403 2 001

30

Anda mungkin juga menyukai