Anda di halaman 1dari 17

LINK BAHAN AJAR:

https://online.fliphtml5.com/lmtwl/suay/
Materi Ajar IPA Berbasis Probem Based Learning (PBL)

TEKANAN ZAT DAN PEMANFAATANNYA


DALAM KEHIDUPAN SEHARI-HARI

SMP Kelas VIII Semester 2

Disusun sebagai Tugas Penyusunan Materi Ajar

Program Studi Pendidikan Profesi Guru (PPG) Dalam Jabatan

Oleh

ERNA PUSPITA
6452764666130133

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN PROFESI GURU (PPG) DALAM JABATAN


SEKOLAH PASCASARJANA
UNIVERSITAS PENDIDIKAN INDONESIA
2021
I. PENDAHULUAN

1.1 Deskripsi Singkat


Modul Tekanan ini merupakan modul mata pelajaran IPA kelas 8 semester dua
yang disusun untuk memenuhi tugas pembuatan materi ajar pada program PPG
dalam jabatan tahun 2021 Universitas Pendidikan Indonesia. Modul ini dirancang
berbasis odel Problem Based Learning (PBL). Problem based learning
(PBL) merupakan metode pembelajaran yang mendorong siswa untuk mengenal
cara belajar dan bekerjasama dalam kelompok untuk mencari penyelesaian
masalah-masalah di dunia nyata. Simulasi masalah digunakan untuk mengaktifkan
keingintahuan siswa sebelum mulai mempelajari suatu subyek. PBL menyiapkan
siswa untuk berpikir secara kritis dan analitis, serta mampu untuk mendapatkan dan
menggunakan secara tepat sumber-sumber pembelajaran. Sehingga modul ini
diharapkan selain meningkatkan kemampuan siswa dalam menyelesaikan masalah
juga diharapkan meningkatkan kemampuan siswa dalam berpikir tingkat tinggi
(HOTS). Selain itu modul ini dirancang untuk meningkatkan kompetensi siswa dalam
aspek pengetahuan, keterampilan, dan sikap.
Sesuai dengan pendekatan yang digunakan dalam Kurikulum 2013, siswa
didorong untuk mencari sumber belajar lain yang tersedia dan terbentang luas di
sekitarnya. Peran aktif siswa sangat penting untuk meningkatkan dan menyesuaikan
daya serap mereka dengan ketersediaan kegiatan pada modul ini. Selain itu peran
guru sangat penting untuk membimbing dan memfasilitasi siswa untuk belajar dalam
setiap proses/tahap pembelajaran.

1.2 Relevansi
Materi Tekanan masuk dalam materi Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) yang
merupakan materi yang dianggap sulit dipelajari dan difahami siswa. Untuk itu
dibutuhkan fenomena-fenomena konkrit yang konseptual yang dapat menggiring
pemahaman siswa pada materi. Karena modul ini ditujukan untuk siswa SMP kelas
VIII, maka dalam modul ini Materi tekanan dibuat terpadu. Bidang ilmu Fisika,
Kimia, dan Biologi dipakai sebagai landasan (platform) pembahasan bidang Konsep
dan Aplikasi Tekanan yang akan disajikan. Melalui pembahasan menggunakan
bermacam bidang ilmu dalam rumpun ilmu pengetahuan alam, pemahaman utuh
tentang alam yang dihuninya beserta benda-benda alam yang dijumpai di sekitarnya
dapat dikuasai siswa.

1|Page Materi Ajar IPA Kelas VIII Semester 1


Kenyataanya dalam kehidupan sehari-hari banyak sekali fenomena yang
menunjukkan tekanan, baik itu tekanan pada zat padat, tekanan pada zat cair,
maupun tekanan pada gas, ataupun tekanan pada makhluk hidup. Konsep tekanan
dalam kehidupan sehari-hari diantaranya mata kapak dibuat tajam agar
memudahkan tukang kayu memotong kayu, mesin hidroulik untuk mengangkat
mobil saat mau dicuci, kapal laut, dll. Modul ini juga mencakup materi teknologi
pada tekanan.

1.3 Petunjuk Belajar


Sebelum menggunakan modul ini, kamu perlu membaca bagian petunjuk ini.
Mengapa diperlukan? Agar kamu memperoleh manfaat yang maksimal dari modul
ini tentu merupakan tindakan yang baik jika kamu benar-benar memperhatikan
dan memahami bagian petunjuk penggunaan modul ini.
Fitur masalah berisi permasalahan sehari-hari yang harus dipecahkan, ayo kita
lakukan ini berisi percobaan yang akan kalian lakukan. Fitur ayo kita
diskusikan berupa pertanyaan yang harus didiskusikan Fitur rangkuman ini berisi
ringkasan materi dari bab yang telah dipelajari. Fitur Uji Kompetensi ini berisi soal-
soal untuk mengevaluasi pemahaman dan penerapan konsep dalam satu bab yang
telah dipelajari. Selamat mempelajari!

2|Page Materi Ajar IPA Kelas VIII Semester 1


II. INTI

1.1 Capaian Pembelajaran


KD 3.8: Memahami tekanan zat dan penerapannya dalam kehidupan sehari-hari,
termasuk tekanan darah, osmosis, dan kapilaritas jaringan angkut pada
tumbuhan
KD 4.8: Menyajikan data hasil percobaan untuk menyelidiki tekanan zat cair pada
kedalaman tertentu, gaya apung, dan kapilaritas, misalnya dalam batang
tumbuhan

1.2 Sub Capaian Pembelajaran


1. Menjelaskan hukum Archimedes
2. Menganalisis penerapan hukum Archimedes pada benda yang terapung,
melayang, dan tenggelam di dalam air
3. Menghitung besar gaya archimedes berdasarkan persamaannya
4. Menentukan aplikasi hukum Archimedes pada benda dalam kehidupan
sehari-hari
5. Menyajikan data hasil percobaan hukum Archimedes pada benda yang
terapung, melayang, dan tenggelam di dalam zat air

3|Page Materi Ajar IPA Kelas VIII Semester 1


BAHAN AJAR 3

a. Hukum Archimedes
Kapal selam adalah kapal yang bergerak di bawah permukaan air,
umumnya digunakan untuk tujuan dan kepentingan militer, ilmu pengetahuan laut
dan air tawar dan untuk bertugas di kedalaman yang tidak sesuai untuk penyelam
manusia.

MASALAH 3

Simaklah cuplikan berita di bawah ini!

KRI Nanggala (402) merupakan kapal


selam kedua dalam jenis kapal selam kelas
Cakra. KRI Nanggala berada di bawah
Gambar 12. Kapal selam KRI kendali Satuan Kapal Selam Komando
Nanggala 402 Armada RI Kawasan Timur….
Sumber: news.detik.com

KRI Nanggala-402 hilang kontak pada Rabu, 21 April 2021 saat melakukan latihan
penembakan torpedo di Laut Bali. Saat itu, kapal selam ini membawa 53 awak. KRI
Nanggala kemudian dinyatakan tenggelam pada Sabtu, 24 April 2021 oleh TNI AL
setelah ditemukannya puing-puing yang diduga berasal dari kapal selam tersebut.
(Sumber: https://id.wikipedia.org/wiki/KRI_Nanggala_(402))

Gambar 2 Prinsip mengapung, melayang dan tenggelam pada kapal selam


Sumber: putrarawit.wordpress.com

Pernahkah kamu melihat langsung kapal selam?

Berdasarkan gambar dan di atas tuliskan pertanyaan yang berhubungan dengan


hukum Archimedes!
Buatlah prediksi jawaban dari pertanyaan yang sudah kalian buat dihubungkan
dengan hukum Archimedes!

Masalah di atas berkaitan dengan hukum Archimedes. Tahukah kamu


apa itu hukum Archimedes dan factor-faktor yang mempengaruhinya? Agar
dapat menjawab permasalahan di atas mari kita lakukan aktivitas berikut!

4|Page Materi Ajar IPA Kelas VIII Semester 1


Mari Kita Lakukan 3

Aktivitas 3 Menyelidiki keadaan Mengapung, melayang dan tenggelam


Apa yang kamu perlukan?
*gelas kaca transparant 200 ml *Air secukupnya
*Garam 3 sendok *sendok pengaduk
*Telur 3 buah
Apa yang harus kamu lakukan?
1. Berilah label A pada gelas 1, B pada gelas 2, dan C pada gelas 3.
2. Isi ketiga gelas dengan air masing-masing 150 ml (3/4 bagian gelas) (gambar 1).

Gambar 1 gelas diisi air ¾ bagian,


3. Masukkan masing-masing 1 buah telur ke dalam masing2 gelas, perhatikan telur
yang segar akan tenggelam saat dimasukkan ke dalam air. (Jika ada telur yang tidak
tenggelam gantilah dengan telur lain yang masih segar).
4. Fotolah keadaan telur dalam ketiga gelas tersebut!
Percobaan 1
5. Perhatikan telur dalam gelas A berisi air (gambar 2.a), amati!
Bagaimana keadaan telur ketika dimasukin kedalam gelas yang berisi air? berada di
bagian manakah telur bawah, tengah atau di atas permukaan air? Disebut apakah
posisi benda dalam zat cair yang seperti itu?
Tuliskan keadaannya dalam tabel hasil pengamatan!

(a) (b) (c)


Gambar 2 (a) Percobaan 1, (b) percobaan 2, (c) Percobaan 3

Percobaan 2
6. Tambahkan 1 sendok makan penuh garam ke dalam gelas B, aduk perlahan, amati
keadaan yang terjadi pada telur tersebut (gambar b)!
Bagaimana keadaan telur ketika ditambahkan 1 sendok garam kedalam gelas yang
berisi air?apakah berubah dari keadaan awal sebelum diberi garam 1 sendok?
berada di bagian manakah telur bawah, tengah atau di atas permukaan air?
Tuliskan keadaannya dalam tabel hasil pengamatan!
Percobaan 3
7. Tambahkan dua sendok makan garam penuh ke dalam gelas C dan diaduk
perlahan-lahan sampai merata, amati keadaan yang terjadi pada telur tersebut
(gambar c)!

5|Page Materi Ajar IPA Kelas VIII Semester 1


Mari Kita Lakukan 3

Bagaimana keadaan telur ketika ditambahkan 2 sendok garam kedalam gelas yang
berisi air? Apakah berubah lagi dari keadaan ketika diberikan garam 1 sendok?
Berada di bagian manakah telur bawah, tengah atau di atas permukaan air?
Tuliskan keadaannya dalam tabel hasil pengamatan!
8. Fotolah keadaan telur pada percobaan 1, 2 dan percobaaan 3! Lalu kirim ke google
docs.

Catatan: massa jenis air 1000 kg/m3


Massa jenis garam 2160 kg/m3

TABEL HASIL PENGAMATAN

Percobaan Kondisi air Keadaan telur


1 Air dalam gelas A tanpa diberi
garam.
Air dalam gelas B
2 ditambahakan garam 1
sendok makan.
Air + garam dalam gelas C
3 ditambahkan garam 2
sendok makan.

AYO KITA DISKUSIKAN

1. Bagaimana perbedaan keadaan telur pada percobaan 1, 2 dan 3?


2. Bagaimana perbedaan posisi telur terapung, melayang dan tenggelam?
3. Mengapa keadaan telurnya bisa berbeda pada ketiga keadaan tersebut? Faktor apa
yang mempengaruhi keadaan telur yang berbeda-beda tersebut?
4. Perbedaan keadaan benda di dalam zat cair:
Jika ρ benda > dari ρ zat cair maka benda akan ……..
Jika ρ benda = dari ρ zat cair maka benda akan …….
Jika ρ benda < dari ρ zat cair maka benda akan …….
Keterangan: ρ = massa jenis
5. Kapal selam dapat mengatur keadaannya dalam zat cair menjadi mengapung,
melayang, atau tenggelam. Tuliskan mekanisme mengapung, melayang dan
tenggelam pada kapal selam!
Berdasarkan hasil diskusi dengan temanmu, presentasikan hasil diskusi kalian!
Berdasarkan hasil presentasi buatlah kesimpulan :
KESIMPULAN

Dari aktivitas di atas apa yang dapat kamu simpulkan?_______________________


_____________________________________________________________________________
Apa jawaban dari pertanyaan yang sudah kalian buat? _______________________
____________________________________________________________________________

6|Page Materi Ajar IPA Kelas VIII Semester 1


Pada aktivitas di atas telur akan memiliki kondisi yang berbeda yaitu
tenggelam, melayang dan mengapung. Kondisi (a) massa jenis air lebih kecil dari
pada massa jenis telur sehingga telur tenggelam, kondisi (b) massa jenis air akan
bertambah apabila dicampurkan dengan garam, massa jenis zat cair sama besar
dari massa jenis telur sehingga telur melayang, dan kondisi (c) massa jenis larutan
garam 3-4 sendok saat akan lebih besar dari massa jenis telur sehingga
menyebabkan telur menjadi mengapung.
Tahukah kamu bahwa kesimpulan di atas sesuai dengan hukum archimedes
yang ditemukan pertama kali oleh ahli matematika asal Yunani yang bernama
Archimedes yang mengatakan bahwa:

apabilah suatu benda sebagian ataupun seluruhnya terbenam ke dalam zat cair,
maka benda tersebut akan mengalami gaya tekan yang mengarah ke atas
yang besarnya sama dengan berat zat cair yang dipindahkan oleh bagian benda
yang terbenam tersebut.

Wbu = Wba =

Wbu = F
mb . g Wbu

Gambar 14. Gambar Benda ditimbang dengan neraca pegas di udara dan di air
Sumber: duniafisikaasyik.wordpress.com

Sebuah benda ditimbang dengan neraca pegas, ternyata ketika ditimbang di


dalam zat cair maka beratnya akan berkurang dibanding ditimbang di udara.
Sesungguhnya benda yang dicelupkan ke dalam zat cair tidak berkurang beratnya,
tetapi ada gaya ke atas yang dikerjakan zat cair terhadap benda, sehingga berat
benda seolah-olah berkurang. Gaya ke atas ini disebut gaya apung/ gaya
Archimedes. Gaya apung sama dengan berat benda di udara dikurangi dengan
berat benda di dalam air.

𝑭𝑨 = 𝑾𝒃𝒖 − 𝑾𝒃𝒂

Keterangan : FA = gaya apung/gaya Archimedes atau gaya ke atas (N)

7|Page Materi Ajar IPA Kelas VIII Semester 1


wbu = gaya berat benda di udara (N)
wba = gaya berat benda di dalam air (N)
Besarnya gaya ke atas (FA) = berat zat cair yang dipindahkan oleh benda (Wbc).
Semakin besar air yang didesak maka semakin besar pula gaya apungnya. Secara
matematis ditulis sebagai berikut.
FA = Wbc
FA = mbc. g

𝑭𝑨 = 𝝆𝒂 . 𝒈. 𝑽𝒃𝒄
Keterangan: FA = gaya apung (N)
a = massa jenis zat cair (kg/m3)
Vbc = volume zat cair yang didesak atau volume benda yang tercelup (m3)
g = konstanta gravitasi atau percepatan gravitasi (m/s2)
Adanya gaya Archimedes dalam zat cair menjadikan benda yang
dimasukkan ke dalam zat cair mengalami tiga kemungkinan yaitu tenggelam,
melayang dan mengapung (seperti aktivitas 3)

Wb
FA
Wb
FA
FA Wb
Mengapung Melayang tenggelam
=
=
Gambar 15. Mengapung, melayang dan tenggelam
Sumber: www.herusatria.com

Keterangan: Wb = gaya berat benda (N)


FA = gaya apung/gaya Archimedes atau gaya ke atas (N)
= massa jenis benda
= massa jenis zat cair
Benda bisa mengapung terjadi jika gaya berat benda lebih kecil
dibandingkan dengan gaya angkat air. Sedangkan benda melayang terjadi jika gaya
berat benda sama dengan gaya angkat air. Untuk benda yang tenggelam jika gaya
berat benda lebih lebih besar dari gaya angkat air tersebut.

8|Page Materi Ajar IPA Kelas VIII Semester 1


Gambar 16. Mekanisme Pemasukan dan pengeluaran air dalam kapal selam
Sumber: www.guru sumedang.com

Kapal selam adalah kapal laut yang dapat berada dalam tiga keadaan,
yaitu mengapung, melayang, dan tenggelam. Ketiga keadaan ini dapat dicapai
dengan cara mengatur banyaknya air dan udara dalam badan kapal selam. Pada
badan kapal selam terdapat bagian yang dapat diisi udara dan air. Ketika kapal
selam ingin terapung maka bagian tersebut harus berisi udara. Hal ini menyebabkan
kapal tersebut bisa terangkat naik. Ketika akan melayang, udaranya dikeluarkan
dan diisi dengan air sehingga mencapai keadaan melayang. Jika ingin tenggelam
maka airnya harus lebih diperbanyak lagi agar massa jenis total kapal selam lebih
besar dari massa jenis air laut sehingga akan tenggelam.

Contoh Soal

1. Sebuah benda diukur di udara beratnya 50 N. ketika diitimbang di air beratya


45 N. hitunglah besarnya gaya apung yang bekerja pada benda!
Penyelesaian:
Diketahui: Wbu = 50 N
Wba = 45 N
Ditanya : FA = …?
Jawab : FA =Wbu -Wba
FA = 50 – 45 = 5 N
2. Hitunglah gaya apung yang dialami oleh benda bervolume 400 cm3 yang
dimasukkan ke dalam air dan berada dalam posisi melayang, jika massa jenis air
1000 kg/m3 dan percepatan gravitasi bumi 10 m/s2!
Penyelesaian:
Diketahui : Vbc = 400 cm3= . .
= .
; (dirubah satuannya ke m3)
ρa = 1000 kg/m3.
Ditanya : FA = …?

9|Page Materi Ajar IPA Kelas VIII Semester 1


Jawab : FA = ρa.Vbc.g
= . .
.
=

Selain kapal selam, penerapan hukum Archimedes dalam kehidupan sehari-


hari diantaranya:
1. Balon udara
Balon udara diisi gas yang memiliki massa jenis yang lebih kecil dari udara
sekitar. Karenanya balon udara bisa terangkat dan mengapung di udara.
2. Kapal laut
Besi dan kebanyakan mineral memiliki massa yang lebih besar dari air. Namun
demikian, kapal laut bisa melayang di dalam laut. Kapal laut memiliki rongga
yang memungkinkan gaya angkat air lebih besar dibandingkan massa kapal.

(2) Balon udara (2) kapal laut (3) hidrometer

(4) jembatan ponton (5) kran otomatis

Gambar 17. Alat-alat yang menggunakan prinsip hukum Archimedes


Sumber: duniafisikaasyik.wordpress.com, wallhere.com, tanyatugas.com,
pt.slideshare.net, dosenpendidikan.co.id

3. Hidrometer
Hidrometer adalah alat yang dipakai untuk mengukur massa jenis zat cair.
Semakin besar besar massa jenis zar cair, maka semakin sedikit pula bagian
hidrometer yang tenggelam. Hidrometer banyak digunakan untuk mengetahui
besarnya kandungan air dalam susu, bir, atau minuman lain.
4. Jembatan Ponton
Jembatan ponton terbuat dari susunan drum kosong. Namun, drum tersebut
harus dikosongkan dan ditutup sebelum ditata menjadi jembatan. Dengan

10 | P a g e Materi Ajar IPA Kelas VIII Semester 1


begitu, massa jenis drum lebih kecil dibanding massa jenis air. Sehingga, jembatan
ponton dapat terapung.
b. Kran otomatis
Siapapun yang di rumahnya memiliki mesin pompa air pasti pernah
memperhatikan bahwa ada tangki penampungan yang harus diletakkan pada
ketinggian tertentu disana. Tujuannya adalah agar diperoleh tekanan besar
untuk mengalirkan air. Dalam tangki tersebut terdapat pelampung yang
berfungsi sebagai kran otomatis. Kran ini dibuat mengapung di air sehingga ia
akan bergerak naik seiring dengan ketinggian air. Ketika air kosong, pelampung
akan membuka kran untuk mengalirkan air. Begitupun sebaliknya, jika tangki
sudah terisi penuh, maka pelampung akan membuat kran secara otomatis
tertutup.

RANGKUMAN

Hukum Archimedes menyatakan bahwa: apabila suatu benda sebagian ataupun


seluruhnya terbenam ke dalam air,maka benda tersebut akan mengalami gaya
tekan yang mengarah ke atas yang besarnya sama dengan berat air yang
dipindahkan oleh bagian benda yang terbenam tersebut.

LATIHAN

Setelah kamu mempelajari bahan ajar ini, pilihlah salah satu jawaban yang paling
tepat dari soal-soal berikut agar pemahaman yang kamu dapat lebih terasah!
1. Suatu benda yang di celupkan kedalam zat cair sebagian atau seluruhnya, akan
mendapatkan gaya tekan keatas yang besarnya sama dengan berat zat cair
yang di pindahkan oleh benda tersebut, pernyataan tersebut termasuk ….
A. Hukum bejana berhubungan
B. Hukum Lorentz
C. Hukum Pascal
D. Hukum Archimedes
2. Menurut Hukum Archimedes jika sebuah benda dimasukan ke dalam zat cair
maka...
A. Benda tersebut akan mendapatkan gaya apung yang sama dengan volume
zat cair yang dipindahkan
B. Benda tersebut akan mendapatkan gaya apung yang sama dengan massa
zat cair yang dipindahkan

11 | P a g e Materi Ajar IPA Kelas VIII Semester 1


C. Benda tersebut akan mendapatkan gaya apung yang sama dengan berat
zat cair yang dipindahkan
D. Tidak ada yang benar
3. Perhatikan gambar percobaan berikut!

(1) (2) (3)


pernyataan yang benar mengenai gambar tersebut adalah …
A. Gambar (1) telur tenggelam karena mendapat gaya apung yang lebih besar
daripada beratnya
B. Gambar (2) telur melayang karena mendapat gaya apung yang sama
dengan dengan berat bendanya
C. Gaya apung yang bekerja pada telur gambar (1) lebih kecil daripada gaya
apung yang bekerja pada telur gambar (3)
D. Gaya apung yang bekerja pada telur gambar (2) lebih besar daripada gaya
apung yang bekerja pada telur gambar (3)
4. Perhatikan gambar!

1
2
3

Kedudukan telur dalam air seperti nomor 3, hal ini dikarenakan ...
A. massa jenis air > telur, sehingga berat telur lebih kecil daripada gaya ke atas
oleh air
B. massa jenis air < telur, sehingga berat telur lebih besar daripada gaya tekan
ke atas
C. massa jenis air = telur, sehingga berat telur sama dengan gaya tekan ke atas
D. massa jenis air  telur, sehingga berat telur lebih besar dari gaya tekan ke
bawah.
5. Suatu benda digantungkan pada suatu neraca pegas. Ketika benda dicelupkan
seluruhnya ke dalam wadah yang penuh berisi zat cair, diamati bahwa 5 N zat
cair tumpah. Skala menunjukkan bahwa berat benda dalam zat cair adalah 9 N.
Berat benda di udara adalah ...
A. 14 N C.5 N
B. 9 N D.4 N

12 | P a g e Materi Ajar IPA Kelas VIII Semester 1


6. Perhatikan gambar di bawah ini!

Zat cair A Zat cair A (1)


(1) (2)
(2) Zat cair B

Pernyataan yang benar mengenai gambar di atas adalah … .


A. Benda (2) melayang pada zat cair B, karena massa benda B lebih kecil
daripada benda A
B. massa jenis zat cair B lebih besar dari massa jenis zat cair A
C. Benda (2) mengapung pada zat cair B, karena massa benda B sama dengan
massa jenis zat cair B
D. massa jenis zat cair B lebih kecil daripada zat cair A
7. Perhatikan gambar di bawah ini !

Di ketahui telur di dalam air yang memiliki massa jenis air 1.000 kg/m3
mempunyai volume 0,02 m3, dengan gaya gravitasi 10 m/s2 . Jadi gaya apung
yang di terima telur sebesar ….
A. 0,2 N
B. 2 N
C. 20 N
D. 200 N
8. Sebongkah batu ditimbang di udara dengan dinamometer menunjukkan ukuran
seperti pada gambar:

Kemudian dimasukkan kedalam air dan menunjukkan ukurannya berubah.


Berapakah berat batu yang hilang ...
A. 0,47 N

13 | P a g e Materi Ajar IPA Kelas VIII Semester 1


B. 0,40 N
C. 0,37 N
D. 0,27 N
9. Sebuah batang kayu besar yang terletak di pinggir sungai, hanyut terbawa arus
air. Kayu tersebut terapung di air dan menabrak batu-batubesar yang berada di
sungai tersebut. Batang kayu tersebut hanyut dan terbawa arus cukup jauh,
sedangkan kerikil dan batuan kecil yang dilaluinya berada di dasar sungai dan
tidak ikut hanyut bersama batang kayu. Hal ini disebabkan ….
A. massa jenis kayu lebih kecil daripada massajenis kerikil
B. massa jenis seluruh batang kayu lebih kecil daripada massa jenis air dan
maasa jenis kerikil lebih besar dari massa jenis air
C. massa jenis batang kayu lebih besardaripada massa jenis kerikil
D. massa jenis batang kayu sama dengan massa jenis kerikil
10. Berikut ini aplikasi hukum Archimedes yang tepat dalam kehidupan sehari-hari
kecuali… .
A. Balon udara diisi gas yang memiliki massa jenis yang lebih besar dari udara
sekitar agar balon udara bisa terangkat dan mengapung di udara.
B. Kapal laut memiliki rongga yang luas berisi udara yang memungkinkan
gaya angkat air lebih besar dibandingkan massa kapal.
C. Jembatan ponton terbuat dari susunan drum kosong yang massa jenisnya
lebih kecil dibanding massa jenis air agar dapat terapung.
D. Kapal selam dapat berada dalam tiga keadaan, yaitu mengapung,
melayang, dan tenggelam dengan cara mengatur banyaknya air dan udara
dalam badan kapal selam

14 | P a g e Materi Ajar IPA Kelas VIII Semester 1


DAFTAR PUSTAKA

Kemendikbud. (2017) Ilmu Pengetahuan Alam. Untuk SMP/MTs Kelas VIII Semeter 2
Edisi Revisi 2017. Jakarta : Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik
Indonesia

Prima, Eka Cahya. (2019). Pendalaman Materi IPA Modul 4 Kinematika dan
Dinamika Gerak, Serta Suhu dan Kalor. Jakarta: Kementerian Pendidikan dan
Kebudayaan.

Seraphica, Gischa (2020). Tekanan Zat: Pengertian dan Jenisnya. [Online]. Tersedia:
https://www.kompas.com/skola/read/2020/03/03/070000669/tekanan-zat--
pengertian-dan-jenisnya?page=all18 [20 April 2021]

Zulkifli, Sukmawaty. (2018). Aplikasi Konsep Tekanan pada makhluk Hidup. Sumber
Belajar Rumah Belajar. [Online]. Tersedia:
https://sumberbelajar.belajar.kemdikbud.go.id/sumberbelajar/tampil/Aplikasi-
Konsep-Tekanan-pada-Makhluk-Hidup-2018/index.html [25 April 2020]

______ (2020). Hukum Archimedes: Pengertian, Rumus, dan Contoh Penerapannya.


[Online]. Tersedia: https://kumparan.com/berita-hari-ini/hukum archimedes-
pengertian-rumus-dan-contoh-penerapannya-1ujViJ8c39P/full [20 April 2021]

____ (2020) Hukum Archimedes: Penjelasan Konsep dan Penerapannya dalam


Kehidupan. [Online]. Tersedia: https://kumparan.com/berita-hari-ini/hukum-
archimedes-penjelasan-konsep-dan-penerapannya-dalam-kehidupan-
1uRoIGQH13J/full [20 April 2021]

_______ (2018). Materi Lengkap Tekanan Zat Cair Dilengkapi Gambar dan Contohnya.
[Online]. Tersedia: https://www.amongguru.com/materi-lengkap-tekanan-zat-
cair-dilengkapi-gambar-dan-contohnya/ [20 April 2021]

15 | P a g e Materi Ajar IPA Kelas VIII Semester 1

Anda mungkin juga menyukai