Anda di halaman 1dari 2

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)

No.003/003/VIII/I/2022

Nama Sekolah : SMPIT Ibnul Qayyim Makassar


Mata Pelajaran : Ilmu Pengetahuan Alam
Kelas / Semester : VIII / Gasal
Materi Pokok : Sistem Pencernaan Makanan
Alokasi Waktu : 4 x 40 menit

I. Tujuan Pembelajaran
Melalui kegiatan pembelajaran Project Based Learning , peserta didik diharapkan mampu :
a. Mengidentifikasi kelainan/gangguan yang dapat menyerang sistem pencernaan manusia
b. Menelaah kelainan/gangguan pada organ pencernaan manusia melalui studi literature/wawancara dengan
dokter terkait
II. Langkah-langkah kegiatan pembelajaran
A. Kegiatan Awal
Pendahuluan:
 Guru membuka pelajaran dengan mengucapkan salam, meminta salah seorang peserta didik memimpin
doa dan memeriksa kehadiran peserta didik.
 Menjelaskan tujuan pembelajaran yang akan dicapai.
 Menyampaikan garis besar cakupan materi dan penjelasan tentang kegiatan yang akan dilakukan peserta
didik untuk menyelesaikan permasalahan atau tugas
Apresepsi:
Mengajukan pertanyaan tentang materi yang sudah pernah didapatkan terkait dengan materi yang akan
dipelajari
Motivasi:
Menyampaikan beberapa ayat Al Quran yang terkait materi sebagai motivasi dan pentingnya materi yang
dipelajari dalam kegiatan sehari – hari

B. Kegiatan Inti
Pertemuan III
a. Guru memberikan stimulus berupa masalah untuk diamati dan disimak peserta didik melalui kegiatan
membaca, mengamati situasi atau melihat gambar, dan lain-lain.
b. Guru menyajikan berbagai permasalahan dalam bentuk pertanyaan untuk memecahkan masalah
c. Guru memberikan kesempatan pada peserta didik untuk mengidentifikasi sebanyak mungkin pertanyaan
ymendasar apa yang harus dilakukan peserta didi terhadap topik/pemcahan masalah “Kelainan/
gangguan Pada Sistem Pencernaan?” misalnya;
i. Penyakit apa saja yang dapat menyerang sistem pencernaan?
ii. Bagaimana gejalanya dan cara pencegahannya?
iii. Jika kita telah terdiagnosis penyakit sistem pencernaan bagaimana cara mengobatinya?
d. Guru memastikan setiap peserta didik dalam kelompok memilih dan mengetahui prosedur pembuatan
proyek/produk yang akan dihasilkan
e. Peserta didik berdiskusi menyusun rencana pembuatan proyek pemecahan masalah meliputi pembagian
tugas, persiapan alat, bahan, media, sumber yang dibutuhkan.
f. Guru dan peserta didik membuat kesepakatan tentang jadwal pembuatan proyek.
Pertemuan VI
g. Guru memantau keaktifan peserta didik selama melaksanakan proyek, memantau realisisasi
perkembangan dan membimbing jika mengalami kesulitan
h. Guru berdiskusi tentang prototipe proyek, memantau keterlibatan peserta didik, mengukur ketercapaian
standar
i. Peserta didik secara berkelompok melakukan pembuatan proyek sesuai jadwal, mecatat setiap tahapan,
mendiskusikan masalah yang muncul selama penyelesaian proyek
j. Guru membimbing proses pemaparan proyek, menanggapi hasil, selanjutnya guru dan peserta didik
merefleksi hasil proyek
C. Kegiatan Akhir
a. Guru bersama peserta didik merefleksikan pengalaman belajar
b. Meminta Peserta didik untuk membuat kesimpulan dan guru memberikan penegasan atas kesimpulan
pembelajaran tersebut
c. Memotivasi peserta didik untuk mengembangkan diri dengan membaca atau mencari informasi
tambahan setelah pulang ke rumah dan menginformasikan kepada peserta didik materi yang akan
dibahas pada hari berikutnya
d. Meminta ketua kelas untuk memimpin doa
e. Guru menutup pembelajaran
III. Penilaian Hasil Belajar
Produk:
Mading Infografiis
Observasi:
Kerjasama, peduli, tanggungjawab, rasa ingin tahu

Makassar, 27 Juni 2022

Mengetahui, Dibuat oleh,


Kepala Sekolah Guru Mata Pelajaran

Arif Rahman Syarif, S.Kom Rega Marwah Andini, S.Pd


NIY. 199304-201807-1-03 NIY. 199504-201907-2-03

Anda mungkin juga menyukai