Anda di halaman 1dari 4

Mata Kuliah : Ekonomi Sumberdaya Alam Dan Lingkungan

Kelas : Pascasarjana Magister Ilmu Lingkungan


Hari/Tanggal : Sabtu/ 22 Oktober 2022
Waktu : 09:15 – 11:45 WIB (150 Menit )
Bentuk Ujian : Open Book Petunjuk

Nama: ILHAM AKBAR


NIM: L2011211014
1. Jelaskan permasalahan pokok apa yang menjadi penekanan dalam ekonomi sumberdaya alam
dan lingkungan? Mengapa persoalan pokok tersebut muncul?
Permasalahan pengelolaan sumberdaya alam menjadi sangat penting dalam
pembangunan ekonomi pada masa kini dan masa yang akan datang. Di lain pihak
sumberdaya alam tersebut telah banyak mengalami kerusakan-kerusakan, terutama
berkaitan dengan cara-cara eksploitasinya guna mencapai tujuan bisnis dan ekonomi.
Dalam laporan PBB pada awal tahun 2000 umpamanya, telah diidentifikasi 5 jenis
kerusakan ekosistem yang terancam mencapai limitnya, yaitu meliputi ekosistem
kawasan pantai dan sumberdaya bahari, ekosistem lahan pertanian, ekosistem air
tawar, ekosistem padang rumput dan ekosistem hutan.
Karena ,Kerusakan-kerusakan sumberdaya alam di dalam ekosistem-ekosistem
tersebut terjadi terutama karena kekeliruan dalam pengelolaannya sehingga
mengalami kerusakan yang disebabkan karena terjadinya perubahan besar, yang
mengarah kepada pembangunan ekonomi yang tidak berkelanjutan. Padahal
sumberdaya tersebut merupakan pendukung utama bagi kehidupan manusia, dan
karenanya menjadi sangat penting kaitannya dengan kegiatan ekonomi dan kehidupan
masyarakat manusia yang mengarah kepada kecenderungan pengurasan (depletion)
dan degradasi (degradation). Kecenderungan ini baik dilihat dari segi kualitas maupun
kuantitasnya dan terjadi di hampir semua kawasan, baik terjadi di negara-negara maju
maupun negara berkembang atau miskin
2. Jelaskan dan gambarkan diagram yang memperlihatkan hubungan antara system
ekonomi dan lingkungan.

Sisi kanan model ini memperlihatkan kebutuhan atas kebijakan yang meminimalkan
dampak terhadap aset lingkungan. Aset lingkungan merupakan masukan positif bagi
pertumbuhan dan dari pertumbuhan ekonomi, unsur-unsur pencemaran dimasukkan
lagi ke lingkungan. Transfer unsur-unsur pencemaran merupakan hal positif bagi
pertumbuhan ekonomi, tetapi, dampaknya terhadap lingkungan dapat bersifat negatif.
Kemampuan melindungi aset lingkungan tergantung pada pemeliharaan lingkungan
dan investasi.
3. Alihi fungsi hutan menjadi lahan perkebunan kelapa sawit di Kalimantan Barat
menjadi salah penyebab utama terjadinya degradasi lingkungan. Menurut Saudara
mana yang lebih memberikan prospek ke depan dalam mendukung pembangunan
berkelanjutan, apakah tetap membiarkan Sebagian besar hutan di Kalimantan Barat
menjadi perkebunan kelapa sawit sehingga perekonomian masyarakat tumbuh atau
mempertahan hutan tetap sebagai hutan?
industri kelapa sawit yang pesat di Kalimantan Barat tentu memiliki dampak positif
dan negatif. Dampak positif yang ditimbulkan antara lain, dapat meningkatkan
perekonomian negara sebab nilai ekonomi tanaman ini yang cukup tinggi dan berdaya
saing. Adanya industri kelapa sawit ini juga akan menopang kehidupan masyarakat,
seperti menyediakan lapangan pekerjaan sehingga dapat membantu meningkatkan
kesejahteraan masyarakat. Namun, ditengah perannya yang besar terhadap
perekonomian dan peningkatan kesejahteraan masyarakat Kalimantan Barat, industri
kelapa sawit harus menghadapi berbagai tantangan yang semakin besar, khususnya
mengenai isu lingkungan. Perluasan lahan perkebunan kelapa sawit pada akhirnya
akan mengkonversi kawasan hutan, khususnya pada lahan gambut.

Namun, Untuk mengurangi dampak negatif industri kelapa sawit terhadap


lingkungan, terdapat beberapa upaya yang dapat dilakukan sebagai mitigasi atau
mengurangi emisi karbon. Diantaranya adalah melakukan evaluasi kesesuaian lahan,
yaitu dengan mengidentifikasi karakteristik lahan gambut sebelum melakukan
deforestasi untuk pembukaan lahan perkebunan. Selain itu, juga dapat
mengaplikasikan teknik zero burning yaitu teknik pembukaan lahan tanpa melakukan
pembakaran pada lahan. Tentunya, untuk mengurangi dampak negatif yang
ditimbulkan juga diperlukan dukungan kebijakan pemerintah. Salah satunya yaitu
telah dikeluarkannya Permentan No.11 Tahun 2015 tentang penerapan ISPO atau
Indonesian Sustainable Palm Oil (ISPO). Penerapan ISPO dimaksudkan untuk
menjamin keberlanjutan perkebunan kelapa sawit melalui penerapan 7 prinsip dan
kriteria. Pengelolaan lahan gambut dalam ISPO didukung dengan peraturan
Permentan No. 14 Tahun 2009 dan Inpres No.10 Tahun2011.
4. Jelaskan dan gambar kurve yang memperlihatkan metode penentuan harga sumber
daya alam yang tidak dapat diperbaharui (contohnya Bahan Bakar Minyak) dengan
menggunakan metode Marginal Price Approach (MC=AC) dan Average Price
Approach (AC=AR). Apa dampak dari penggunaan kedua metode tersebut terhadap
harga BBM dan Produksi BBM
Salah satu yang termasuk dalam golongan sumber daya yang tidak dapat terbarukan
adalah tambang minyak. Tambang minyak memerlukan waktu ribuan bahkan jutaan
tahun untuk terbentuk karena ketidakmampuan sumberdaya tersebut untuk melakukan
regenerasi. Sumber daya ini sering kita sebut juga sebagai sumberdaya yang
mempunyai stok yang tetap. Sifat-sifat tersebut menyebabkan masalah eksploitasi
sumberdaya alam tidak terbarukan (non renewable) berbeda dengan ekstrasi
sumberdaya terbarukan (renewable). Pengusaha pertambangan atau perminyakan,
harus memutuskan kombinasi yang tepat dari berbagai faktor produksi untuk
menentukan produksi yang optimal, dan juga seberapa cepat stok harus diekstraksi
dengan kendala stok yang terbatas.
5. Eksploitasi sumberdaya alam yang tidak dapat diperbaharui lebih cepat jika
diserahkan dengan menggunakan pasar persaingan sempurna dibandingkan pasar
monopoli. Tunjukkan dan jelaskan dengan menggunakan grafik!

Pasar persaingan sempurna memiliki banyak penjual atau pembeli yang sama-sama
mengerti keadaan pasar. Barang yang diperjualbelikan dalam pasar sempurna adalah
sejenis (homogen). Selain itu, penjual atau pembeli tidak bebas menentukan harga
karena sudah ditentukan oleh kekuatan pasar. Terdapat beberapa ciri lain di pasar
sempurna, yaitu: Pembeli ataupun penjual memiliki informasi yang lengkap mengenai
pasar. Tidak terdapat campur tangan pemerintah. Memiliki banyak penjual dan
pembeli.

Pasar monopoli merupakan pasar di mana seluruh penawaran terhadap permintaan


telah dikuasai oleh satu organisasi penjual tertentu. Pasar monopoli memiliki ciri-ciri
sebagai berikut: Hanya satu penjual sebagai pengambil keputusan harga. Penjual lain
tidak dapat menyaingi dagangannya. Pedagang lain tidak dapat masuk, karena adanya
hambatan dengan undang-undang atau peraturan. Jenis barang yang diperjualbelikan
tersebut hanya semacam. Tidak ada campur tangan dari pemerintah dalam masalah
penentuan harga. Pasar monopoli memiliki kelebihan yaitu keuntungan penjual relatif
tinggi. Serta produk yang menguasai pasar pada umumnya diatur oleh pemerintah.
Sedangkan kelemahan dari pasar monopoli yaitu pembeli atau konsumen tidak memiliki
pilihan lain untuk membeli di situ. Selain itu, keuntungan hanya terpusat ke satu
perusahaan dan terjadi eksploitasi pembeli

Anda mungkin juga menyukai