Anda di halaman 1dari 16

Bahan Ajar

GARNISH MAKANAN
DAN MINUMAN
Boga Dasar
Garnish Makanan Dan Minuman

Garnish Makanan Dan Minuman

A. Deskripsi

Pernahkah kamu melihat hiasan


pada hidangan disamping? Jika
pernah apa nama hiasan pada
makanan tersebut?

Hiasan pada hidangan tersebut


disebut dengan garnish. Kata
garnish berasal dari Bahasa
Prancis yang memiliki arti
“hiasan hidangan”, hiasan yang
digunakan untuk suatu
hidangan dapat dibuat dari
sayuran atau buah-buahan detikfod - Detikcom
ataupun gabungan dari
Nasi tumpeng
keduanya.

 iasan pada hidangan tersebut adalah salah satu contoh hidangan yang
H
menggunakan garnish. Pada bab kali ini kita akan mempelajari berbagai
macam jenis garnish beserta cara dan teknik pembuatannya.

B. Tujuan Kegiatan Pembelajaran


Diharapkan setelah mempelajari bab ini siswa mampu :
1. Menguraikan pengertian garnish makanan dan minuman dengan tepat

2. Menjelaskan jenis garnish makanan dan minuman dengan benar

3. Menjelaskan fungsi garnish makanan dan minuman dengan tepat

4. Menyebutkan alat yang digunakan untuk membuat garnish makanan dan


minuman dengan tepat

5. Menyebutkan bahan yang digunakan untuk membuat garnish makanan dan


minuman dengan benar

6. Menjelaskan prosedur pembuatan garnish makanan dan minuman dengan


benar

7. Menganalisis garnish makanan dan minuman dengan tepat

Bahan Ajar Dasar Boga


Garnish Makanan Dan Minuman

C. Peta Konsep


Berdasarkan materi yang akan dibahas maka berikut adalah peta konsep garnish
makanan dan minuman

Garnish Makanan Dan Minuman

Konsep Praktikum

Pengertian Garnish Garnish Makanan


Makanan Dan Minuman
Dan Minuman

Jenis-jenis
Garnish Makanan
Dan Minuman

Fungsi Dan Syarat


Garnish Makanan
Dan Minuman

Alat dan Bahan


Garnish Makanan
Dan Minuman

D. Garnish Makanan Dan Minuman


Dalam dunia seni masak memasak, bukan saja rasa enak yang menjadi tujuan
utamanya, faktor keindahan dan keserasian juga memegang peranan penting.
Maksud hiasan (garnish) pada suatu hidangan adalah untuk memberi daya tarik serta
keindahan pada hidangan tersebut. Kedua faktor ini akan mempengaruhi penglihatan
kita, sehingga menimbulkan selera yang akhirnya berkeinginan untuk segera
mencicipi hidangan yang disajikan. Sebenarnya, seni menghias hidangan dengan
buah dan sayuran itu merupakan suatu warisan dari leluhur kita. Misalnya, bentuk
hiasan buah-buahan untuk sesaji di Pulau Bali dan gunungan pada Sekaten di
Yogyakarta.
Kata garnish berasal dari Bahasa Prancis yang memiliki arti “hiasan hidangan”, hiasan
yang digunakan untuk suatu hidangan dapat dibuat dari sayuran atau buah-buahan
ataupun gabungan dari keduanya.
Bahan Ajar Dasar Boga
Garnish Makanan Dan Minuman

E. Jenis-jenis Garnish


Menata suatu hidangan diperlukan suatu keahlian yang khusus, karena lewat
sentuhan tangan yang profesional suatu makanan dapat dijual dengan harga yang
lebih tinggi. Untuk mendapatkan hasil yang maksimal dalam pemberian garnish pada
makanan haruslah sesuai dengan jenis hidangan serta banyaknya garnish yang
diperlukan dalam menata makanan tersebut.

1. Simple Garnish, adalah garnish yang terdiri dari satu bahan atau lebih biasanya
terbuat dari bahan sayur-sayuran, cereal atau makanan-makanan yang sudah
jadi, seperti crouton, bread, tart dan lain sebagainya.
2. Composite Garnish, adalah garnish yang terdiri dari bermacam-macam bahan
sebagai hiasan yang sesuai dengan makanan dasar. Bahan-bahan tersebut
harus mempunyai perpaduan rasa dan aroma dengan makanan pokok atau bahan
satu dengan yang lainnya.

F. Fungsi dan Syarat Garnish Makanan dan Minumanuman


Selain dari rasa, makanan dapat juga terlihat enak dari penampilan makanan itu
sendiri, oleh karena itu kita dapat menghias makanan tersebut dengan beberapa
macam hiasan atau garnish. Fungsi garnish yang diberikan dalam suatu makanan
tersebut adalah :
1. Agar makanan terlihat menarik
Hal ini adalah fungsi garnish yang utama, karena jika makanan tidak menarik
akan menimbulkan rasa malas untuk memakan.
2. Membangkitkan selera makan seseorang yang memakan
Fungsi berikut nya, karena dari penampilan makanan yang menarik mampu
menggugah selera ataupun nafsu makan
3. Menambah rasa dan aroma yang lezat
Selain dari rasa makanan itu sendiri, pemberian garnish juga dapat menambah
cita rasa serta aroma makanan menjadi lezat.

Syarat-syarat dari garnish adalah sebagai berikut :


1. Bahan yang dipakai harus bahan yang segar, dapat dimakan. Tidak berulat dan
bersih.

2. Harus mengetahui jenis makanan yang akan dihias, sehingga bahan yang akan
dipakai sesuai bahan yang akan dimasak.

3. Penggunaan warna yang mencolok dan menarik

4. Alat-alat yang digunakan sesuai dengan kebutuhan agar hasilnya bagus dan rapi,
indah, dan mempesona

5. Besar hiasan dan hidangan yang akan dihias harus seimbang dengan besar
ruangan dan tahu persis dimana hiasan itu akan diletakkan,

6. Makanan harus kelihatan menarik dan tekstur lebih baik,


7. Memberi variasi makanan yang memang, mempunyai warna yang kurang menarik
agar lebih terlihat menarik
Bahan Ajar Dasar Boga
Garnish Makanan Dan Minuman

G. Alat Dan Bahan Garnish


Pembuatan garnish membutuhkan daya seni ataupun kreativitas yang tinggi
sehingga garnish yang dibuat dapat menyerupai bentuk yang kita inginkan, seperti
bentuk bunga, bentuk daun dan lain sebagainya. Untuk membuat bentuk-bentuk
garnish selain dari bahan adapun alat yang kita butuhkan diantaranya adalah sebagai
berikut :

1. Alat Pemotong

Carving Knife
Small Vegetable Knife
Vegetable Peeler
Pisau lipat
Gunting
2. Alat Perekat/Penyanggah Macam Pisau Garnish
Jarum pentul Shopee.co.id
Toothpick
3. Alat Penunjang
Taplak plastik/koran
Semprotan
Cutting board/talenan Toothpick
Tempat sampah Wikipedia

Selain alat, dalam pembuatan garnish pun memerlukan bahan-bahan untuk membuat
garnish, bahan-bahan yang digunakan sebagai garnish untuk menghias ataupun
menata makanan adalah sebagai berikut :

1. Bahan Pangan
Buah-buahan : tomat, apel, alpukat, anggur, jeruk, strawberry, ketimun, cabai
merah, cabai hijau, cherry, dll
Sayuran : wortel, selada, sawi putih, lobak, bawang bombay, kol
Daun-daun : parsley, seledri, kemang, daun mint

2. Bahan pangan tidak dapat dimakan


 lemen ini termasuk dalam bahan pangan, tetapi tidak sewajarnya jika dikonsumsi.
E
Biasanya elemen ini merupakan bahan pemberi rasa, aroma atau warna seperti daun
pandan, batang kayu manis, serai, kayu secang dll

3. Bagian dari bahan pangan tidak dapat dimakan


Elemen yang dimaksud adalah bagian dari pangan seperti daun nanas, daun pisang,
kulit pepaya dan kulit semangka

Bahan Ajar Dasar Boga


Garnish Makanan Dan Minuman

H. Macam-macam Garnish

Dalam pemilihan bentuk, warna serta tekstur garnish harus disesuaikan dengan jenis
hidangan yang akan digarnish, agar tidak merusak penampilan serta rasa yang
diberikan oleh "garnish tersebut". Sebelum membuat garnish, kita harus memilih dan
memakai bahan yang segar dan dalam keadaan yang baik, agar kita dapat
mengolahnya dengan mudah dan dapat disimpan dalam jangka waktu yang cukup
lama. Apabila kita ingin membuat garnish yang berasal dari sayuran sebaiknya
direndam beberapa saat dalam air es, yakni bertujuan agar sayuran yang telah kita
buat/bentuk akan merekah atau mekar, serta saat membuat warna hiasan itu menjadi
lebih segar dan tampak hidup. Macam-macam garnish dan cara membuatnya :

1. Bunga mawar dari tomat

Cara membuat :

Ambil sebuah tomat ukuran sedang


dan kupas kulitnya tipis-tipis secara
melingkar menggunakan pisau tajam.
Kupaslah sampai panjang atau habis,
jangan sampai putus

Gulung potongan kulit tomat sambil


dibentuk

Taruh tomat di atas piring dan siap


digunakan untuk garnish makanan .

Bahan Ajar Dasar Boga


Garnish Makanan Dan Minuman

2. Teratai

Cara membuat :
4. Buang kulit tomat bagian atas,
1. Siapkan tomat merah segar, lalu ulangi langkah kedua untuk
buat sayatan berbentuk segitiga, helaian mahkota bunga yang lain
kira-kira setinggi 2/3 dari tinggi
tomat

5. Rapikan bentuknya hingga


2. Buka salah satu sayatan agar
tampak seperti bunga teratai, lalu
nantinya mahkota bunga tampak
rendam dalam air dingin hingga
mekar.
mekar

3. Buat sayatan pada helaian


mahkota bunga itu, sejajar
dengan sisi-sisi samping segitiga 6. Penerapan dapat digunakan
sebagai hiasan pada hidangan
seperti nasi tumpeng dll

Bahan Ajar Dasar Boga


Garnish Makanan Dan Minuman

3. Mawar dari sawi sendok

Cara membuat :

1. Ambil sawi, potong dan sisakan 3. Potong melengkung tiap


sepanjang 4 cm dari pangkalnya helainya menyerupai bunga
mawar

2. Dimulai dari bagian luar


4. Jika bagian tengah terlalu
bentuklah kelopak bunga
banyak himpitan bisa dikurangi
dengan memotongnya

5. Rapikan dan garnish siap


digunakan

Bahan Ajar Dasar Boga


Garnish Makanan Dan Minuman

4.Bunga kerisan dari bawang bombay

Cara membuat :

1. Kupas bawang bombay


2. Potong bagian pangkal
3. Potong bawang bombay
menjadi dua bagian tetapi tidak
sampai terpisah
4. Potong bawang bombay
menjadi dua bagian tetapi tidak
sampai terpisah
5. Rendam dalam air
6. Dapat ditambahkan pewarna
makanan untuk mempercantik
bunga kerisan.

5. Mawar dari timun

Cara membuat :

1. Potong timun, buang pangkal


yang keras. Gunakan pisau tajam
untuk memotong timun. Irisan
harus tipis, cukup tipis sehingga
bisa digulung .
2. Setelah tumpukan sampai
ujung talenan, kemudian digulung
mulai dari potongan pertama.
Terus gulung sampai terbentuk
gulunga kecil. Kalau timun pecah
saat menggulung artinya
potongan kurang tipis.

3. Setelah semua tergulung,


ambil pisau untuk memotong
gulungan timun tepat ditengah.

Bahan Ajar Dasar Boga


Garnish Makanan Dan Minuman

6. Ceplok piring dari wortel

Cara membuat :

1. Kupas wortel hingga bersih 2. Runcingkan bagian ujungnya

3. Buat serutan tipi melingkar dari 4. Gulung serutan tersebut hingga


bagian pucuk, sepanjang membentuk kelopak bunga
mungkin, kurang lebih 3-4 kali
membentuk kelopak bunga

5. Tata pada media yang telah


disediakan

Bahan Ajar Dasar Boga


Garnish Makanan Dan Minuman

7. Kipas dari timun

Cara membuat :

1. Cuci mentimun hingga bersih, 2. Potong menyerong salah satu


lalu belah memanjang menjadi ujungnya
dua bagian

3. Sayat tipis-tipis menyerong,


namun jangan sampai terputus. 4. Lipat ke arah dalam lembaran
Setelah diperoleh ukuran lebar irisan mentimun kedua, keempat,
kipas yang diinginkan, sayat keenam
hingga putus

5. Tata dua kipas supaya


menjadi kipas kembar dan
padukan engan hiasan lain
yang sesuai.

Bahan Ajar Dasar Boga


Garnish Makanan Dan Minuman

Umpan Balik
 ika sudah dapat menjawab pertanyaan dengan benar maka anda sudah berhasil
J
menyelesaikan kompetensi dasar.

3.7 Menganalisis Garnish Makanan dan Minuman

Tetapi jika pertanyaan belum dapat dijawab dengan benar maka pelajari kembali
KD 3.7

Bahan Ajar Dasar Boga


Garnish Makanan Dan Minuman

LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK


Instruksi Pengerjaan : Kompetensi Dasar:
1. Instruksi Buatlah kelompok terdiri4-5 orang 3.7 Menganalisis garnish makanan dan minuman
2. Baca secara seksama soal 4.7 Membuat garnish makanan dan minuman
3. Analisis gambar kemudian diskusikan
bersama teman-teman pertanyaan dengan Nama Siswa: 1.
sumber literatur 2.
4. Buatlah kesimpulan dari kegiatan diskusi dan 3. 
refleksikan apa yang telah kamu pelajari 4.
5. Buatlah laporan tertulis dan presentasikan 5.
Kelas. :
hasil kerja kelompokmu didepan kelas.

SOAL
Apa yang dimaksud dengan garnish makanan
dan minuman menurut analisis kelompok?

Apa saja bahan garnish yang digunakan dalam


gambar?

Tuliskan syarat dari garnish makanan dan


minuman!

Tuliskan teknik beserta langkah-langkah pembuatan garnish!

Buatlah kesimpulan tentang pengetahuan baru setelah kalian menyelesaikan


tugas diskusi kelompok!

Bahan Ajar Dasar Boga


Garnish Makanan Dan Minuman

LEMBAR KERJA PRAKTIK (JOB SHEET)

Nama Sekolah : SMK Negeri 3 Cilegon


Program Studi Keahlian : Tata Boga
Kompetensi Keahlian : Jasa Boga
Mata Pelajaran : Garnish Makanan dan Minuman
Kelas / Semester : XI / 2
Alokasi Waktu : 3 x 45 menit
Kompetensi Dasar : Membuat Garnish Makanan dan Minuman
Indikator : 4.7.1 Melakukan persiapan peralatan membuat garnish
4.7.2 Melakukan persiapan bahan membuat garnish
4.7.3 Membuat garnish makanan dan minuman

I TUJUAN

Setelah pelajaran selesai diharapkan siswa terampil dalam :


1 . Melakukan persiapan peralatan membuat garnish
2. Melakukan persiapan bahan membuat garnish
3. Membuat garnish makanan dan minuman

II PRASYARAT

Siswa yang akan membuat ornamen di atas harus sudah memiliki :

- Keterampilah dalam memilih bahan untuk garnish


- Pengetahuan tentang garnish 

III BAHAN-BAHAN

Bahan-bahan untuk pembuatan.......................


IV ALAT PERLENGKAPAN

Bahan Ajar Dasar Boga


Garnish Makanan Dan Minuman

V Sanitasi Hygiene Keselamatan Kerja

- Utamakan keselamatan kerja


- Kenakan pakaian kerja lengkap

- Bersihkan dan keringkan alat-alat yang sudah digunakan dan disimpan pada
tempatnya
- Perhatikan kebersihan 

PROSEDUR

VI

VII REFRENSI

- Buku tentang garnish makanan dan minuman



- Internet

Bahan Ajar Dasar Boga


Garnish Makanan Dan Minuman

DAFTAR PUSTAKA

Bartono, PH, SE, 2014. Tata Boga Industri


https://online.anyflip.com/dchhx/rjar/mobile/index.html

https://id.scribd.com/doc/84103520/Cara-Membuat-Garnish-Mawar-Dari-Tomat

Bahan Ajar Dasar Boga

Anda mungkin juga menyukai