Anda di halaman 1dari 2

KEMENTRIAN KESEHATAN REPUBLIK INDONESIA

POLITEKNIK KESEHATAN DENPASAR


JURUSAN KESEHATAN LINGKUNGAN

Alamat : Jl. Sanitasi No. 1 Sidakarya, Denpasar Selatan


Telp : ( 0361) 720698, Fax : (0361) 710527
Email : info@poltekkes-denpasar.org

STANDAR OPERASIONAL PROSEDUR (SOP)


PENGGUNAAN ALAT

Nama Barang/Merk : Buret


Nomor : 2.08.01.11.19
Tahun Pengadaan : 2002
Harga : Rp 400.000

Buret adalah suatu alat yang berupa tabung kaca panjang dengan pembagian skala bergaris dan
memiliki kran di ujungnya. Ukuran buret dimulai dari 5 ml dan 10 ml (mikroburet) dengan skala
0,01 ml serta buret dengan ukuran 25 ml dan 50 ml dengan skala 0,05ml. Buret berfungsi untuk
mengeluarkan larutan dengan volume tertentu, biasanya digunakan untuk titrasi.
Cara menggunakan buret :
1. Bilas buret dengan aquadest, lalu keringkan dengan lap kering yang bersih, hati-hati jangan
digosok
2. Kalau kran tidak licin, oleskan sedikit vaselin pada kran buret dengan hati-hati jangan sampai
vaselin menyumbat lubang pada kran buret
3. Pada saat akan digunakan,bilas buret dengan larutan titran dan larutan pembilas dibuang
4. Tempatkan buret pada standar buret dengan memakai klem buret dan kemudian buret dibuat
vertical
5. Dengan memakai corong,buret diisi dengan titran sampai sedikit diatas nol
6. Corong dipindahkan dan bagian sisi dalam buret yang ada diatas larutan dibersihkan dengan
tissue atau kertas saring yang kering
7. turunkan permukaan larutan dalam buret dengan jalan membuka kran sampai tidak ada
gelembung dalan buret. Untuk cairan yang bening (tidak berwarna), tepatkan miniskus atasnya.
8. Pada saat melalukan titrasi, kran buret dipegang dengan tangan kiri,Erlenmeyer penapung
dipegang dengan tangan kanan sambil digoyang dan tetesan dari buret tidak boleh terlalu cepat
Cara membaca buret
1. Kedudukan buret harus dibuat vertical baik dari depan maupun dari samping
2. Antara mata pengamat dengan miniskus zat cair harus dalam satu bidang horizontal
3. Membaca skala dengan tepat pada miniskus bawah untuk zat cair yang tidak
berwarna,sedangkan untuk zat cair yang berwarna baca skala pada miniskus atas
4. Membaca skala sampai dua angka di belakang koma,angka pertama dibelakang koma dibaca
berdasarkan skala buretdan angka terakhir berdasarkan atas perkiraan

Cara membersihkan dan memelihara buret


1. Setelah digunaka buret dicuci dengan air ledeng sampai bersih
2. Bilas buret dengan aquadest
3. Keringkan bagian luar buret dengan tissue
4. Tempatkan buret pada statif dengan posisi terbalik

Mengetahui Denpasar, 25 April 2011


Ketua Jurusan Kesehatan Lingkungan Ka.Sub.Unit Lab.Jurusan Kesling

I Nyoman Purna, S.Pd, M.Si. I Nyoman Sujaya, SKM., MPH.


NIP. 19630703 198603 1 004 NIP. 19680817 199203 1 006

Anda mungkin juga menyukai