Anda di halaman 1dari 66

LAPORAN

PROGRAM KAMPUS MENGAJAR III

PELAKSANAAN PROGRAM KAMPUS MENGAJAR ANGKATAN III DI SDN


REJOWINGUN SELATAN 3 KOTA MAGELANG

Disusun oleh :
Ganesha Aziz Wicaksono
20.0504.0065

PROGRAM STUDI TEKNIK INFORMATIKA


UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH MAGELANG
2022
PENGANTAR
Puji syukur atas kehadirat Allah SWT. Yang telah melimpahkan rahmat,
nikmat, dan hidayahNya sehingga program Kampus Mengajar Angkatan 3 yang
dilaksanakan di SDN Rejowinangun selatan 3 Kota Magelang telah terlaksana.
Laporan ini disusun dengan maksud atau tujuan untuk melaporkan informasi
kegiatan terkait pelaksanaan program Kampus Mengajar Angkatan 3 yang telah
dilaksanakan di SDN Rejowingun Selatan 3. Penyusunan laporan ini tentunya tidak
terlepas dari bantuan berbagai pihak. Oleh karena itu, pada kesempatan ini
perkenankan kami memberikan ucapan terima kasih kepada :
1. Allah SWT;
2. Orang tua dan kerabat;
3. Nadiem Anwar Makarim, B.A., M.B.A. selaku Menteri Pendidikan dan
Kebudayaan Indonesia;
4. Dr. Lilik Andriyani, SE., M.Si. selaku Rektor Universitas Muhammadiyah
Magelang;
5. Muchtar Hanafi, S.T., M.Cs. selaku Wakil Dekan Fakultas Teknik
Universitas Muhammadiyah Magelang

6. Ibu Paramita Nuraini, M.Pd.Kons. selaku Dosen Pembimbing Lapangan;


7. Kepala Sekolah dan dewan guru SD Negeri Rejowinangun Selatan 3;
8. Rekan sejawat dalam pelaksanaan Program Kampus Mengajar di
SDN Rejowinangun Selatan 3.
9. Pihak – pihak yang telah mendukung
Penulis menyadari bahwa laporan ini masih jauh dari kata sempurna,
sehingga penulis sangat mengharapkan kritik dan saran yang membangun dari
pembaca. Semoga laporan ini dapat bermanfaat serta dapat digunakan sebagai mana
mestinya.
Magelang, 23 Juni 2022
Penyusun,

iii
Ganesha Aziz Wicaksono

DAFTAR ISI

LEMBAR PENGESAHAN ...............................................Error! Bookmark not defined.


KATA PENGANTAR ........................................................................................................ 2
DAFTAR ISI...................................................................................................................... iv
ABSTRAK .......................................................................................................................... v
BAB I .................................................................................................................................. 1
PENDAHULUAN ............................................................................................................. 1
A. Latar Belakang ...................................................................................................... 1
B. Tujuan .................................................................................................................... 2
BAB II ................................................................................................................................ 3
ANALISIS SITUASI DAN PERENCANAAN PROGRAM KERJA ........................... 3
A. Analisis Situasi ...................................................................................................... 3
B. Rencana Program dan Kegiatan ......................................................................... 4
BAB III............................................................................................................................... 5
PERSIAPAN, PELAKSANAAN DAN ANALISIS HASIL .......................................... 5
A. Persiapan ............................................................................................................... 5
B. Pelaksanaan Program ........................................................................................... 6
C. Analisis Hasil Pelaksanaan................................................................................... 8
D. Rekomendasi dan Usulan Perbaikan ................................................................ 10
BAB IV ............................................................................................................................. 11
PENUTUP........................................................................................................................ 11
A. Kesimpulan .......................................................................................................... 11
B. Saran .................................................................................................................... 11
DAFTAR PUSTAKA ...................................................................................................... 13
LAMPIRAN..................................................................................................................... 14

iv
ABSTRAK
Merdeka belajar adalah gagasan yang dikemukakan oleh Nadiem Makarim
sebagai Menteri Pendidikan dan Kebudayaan untuk mencetak Sumber Daya
Manusia yang unggul dengan mengutamakan Pendidikan berkarakter. Tujuan dari
gagasan ini adalah untuk menciptakan peserta didik yang kritis, kreatif, kolaboratif
dan terampil. Salah satu program dari merdeka belajar adalah kampus mengajar.
Program ini diperuntukkan bagi para mahasiswa. Mahasiswa dituntut untuk
memberikan pembelajaran literasi dan numerasi, adaptasi teknologi, bantuan
administrasi sekolah dan sebagainya. Literasi dan numerasi merupakan kompetensi
dasar yang dibutuhkan oleh perserta didik untuk menganalisis suatu bacaan maupun
angka dalam berbagai konteks.

v
BAB I
PENDAHULUAN
A. Latar Belakang

Program Merdeka Belajar merupakan suatu gagasan yang


dirancang oleh Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik
Indonesia untuk menciptakan sumber daya manusia yang unggul.
Namun, adanya pandemi seperti saat ini membuat tatanan
pendidikan menjadi terganggu. Pembelajaran dilaksanakan secara
daring (dalam jaringan) pada awal terjadinya pandemi. Seiring
berjalannya waktu saat ini era new normal mulai diberlakukan,
pembelajaran disekolah secara terbatas pun mulai dilakukan dengan
tetap memberlakukan protokol kesehatan dengan keras. Disisi lain,
perguruan tinggi diharapkan dapat merancang dan melaksanakan
proses pembelajaran mencakup aspek sikap, pengetahuan, dan
keterampilan secara optimal dan relevan dengan perkembangan
zaman. Kebijakan Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM)
diharapakan menjadi jawaban untuk mewujudkan pembelajaran di
perguruan tinggi yang otonom, fleksibel dan berkualitas. Program
Kampus Mengajar merupakan salah satu bagian dari program
MBKM yang bertujuan untuk memberikan kesempatan kepada
mahasiswa untuk belajar dan mengembangkan diri melalui aktivitas
perkuliahan di luar kelas perkuliahan.
Pada saat ini, kampus mengajar sudah mencetak tiga
angkatan yakni Kampus Mengajar Angkatan Perintis, Kampus
Mengajar Angkatan 1, Kampus Mengajar Angkatan 2, dan Kampus
Mengajar Angkatan 3. Dengan adanya keberlanjutan program ini
memperlihatkan program Kampus Mengajar ini memberikan
kebermanfaatan utamanya bagi sekolah sasaran. Program ini
ditujukan kepada mahasiswa di seluruh Indonesia dengan harapan
adanya program ini mahasiswa dapat membantu siswa SD/SMP
sasaran dalam melakukan pembelajaran di era new normal ini.
Kontribusi, inovasi, dan semangat mahasiswa diharapkan bisa

1
menjadi terselenggaranya pembelajaran yang inovatif dan
menyenangkan di era new normal ini.

B. Tujuan
Berdasarkan latar belakang di atas maka tujuan dari Program
Kampus Mengajar ini adalah sebagai berikut:
1. Mahasiswa mampu meneruskan amanah yang telah diberikan
oleh pemerintah untuk menyalurkan ilmu kepada siswa
sehingga dapat meningkatkan pengetahuan siswa.
2. Sebagai mahasiswa harus memiliki pengalaman dalam
mengajar, serta mengembangkan media pembelajaran yang
kreatif dan inovatif.
3. Mahasiswa mampu berdapatasi ketika mendapatkan
lingkungan, keadaan dan suasana yang baru.
4. Melatih tanggung jawab, kerja sama tim, keterampilan
mahasiswa dalam berkomunikasi
5. Mahasiswa mampu membantu upaya meningkatkan
pembelajaran literasi dan numerasi siswa.
6. Mahasiswa mampu membantu adaptasi teknologi dalam proses
pembelajaran.
BAB II
ANALISIS SITUASI DAN PERENCANAAN PROGRAM KERJA

A. Analisis Situasi
Observasi awal yang dilakukan pada tanggal 02 Maret 2022 bertempat di
SD Negeri Rejowinangun Selatan 3. Pada observasi awal, hal yang pertama
dilakukan ialah mengamati lingkungan sekitar SD Negeri Rejowinangun Selatan
3. Selain dari kondisi lingkungan, kami juga melakukan observasi terhadap aspek
pembelajaran, adaptasi teknologi, dan mengenai administrasi. Seluruh rangkaian
observasi tersebut dilakukan dengan pengamatan langsung dengan disertai
pencatatan-pencatatan terhadap keadaan atau perilaku objek sasaran. Dalam
pelaksanaan observasi ini kami tim kampus mengajar menggunakan metode
wawancara. Sumber data yang kami peroleh dalam metode wawancara
adalah berupa pemaparan terkait berbagai kendala yang ada di sekolah SD
Negeri Rejowinangun Selatan 3 Kota Magelang oleh Ibu Munifah, S.Pd.
selaku kepala sekolah.
Hasil observasi awal yang kami lakukan di SD Negeri Rejowinangun
Selatan 3 diantaranya :
1. Aspek Pembelajaran
Kegiatan belajar mengajar (KBM) di SD Negeri
Rejowinangun Selatan 3 Kota Magelang dilaksanakan secara online
atau daring (dalam jaringan) atau PJJ (Pembelajaran Jarak Jauh).
Kegiatan pembelajaran ini bersifat sementara karena masih menunggu
keputusan dari Dinas Pendidikan dan Kebudayaan mengenai
pelaksanakan pembelajaran. Sembari menunggu keputusan lanjut dari
pihak dinas, pihak sekolah melaksanakan separuh warga sekolah
masuk (Work From Office atau WFO) dan separuhnya dari rumah
(Work From Home).

2. Aspek Adaptasi Teknologi


Mengenai adaptasi teknologi pihak sekolah memiliki
beberapa kendala. Kendala yang dialami di sekolah ini mengenai
teknologi adalah tidak semua siswa memiliki perangkat atau device

3
4

yang mendukung, tidak semua siswa maupun wali siswa bisa


menggunakan atau mengakses fitur – fitur yang digunakan dalam
pembelajaran. Hal ini menuntut para guru dan staf yang ada di sekolah
agar mampu meningkatkan kualitas SDM supaya lebih inovatif dan
kreatif.
3. Aspek Administrasi Sekolah
Dalam melakukan observasi mengenai administrasi sekolah,
saat itu sedang dilakukannya penilaian tengah semester (PTS). Tim
Kampus mengajar membantu pihak sekolah dalam membagikan dan
mengumpulkan soal beserta lembar jawab yang telah dikerjakan
siswa.

B. Rencana Program dan Kegiatan


Berdasarkan hasil Analisa situasi di SDN Rejowinangun Selatan 3 melalui
kegiatan observasi awal, maka rencana program kerja Kampus Mengajar
Angakatan 3 yaitu :
1. Membantu dalam upaya meningkatkan kemampuan literasi dan
numerasi.
2. Membantu dalam adaptasi teknologi baik bagi guru maupun siswa.
3. Membantu dalam hal urusan administrasi sekolah.
BAB III
PERSIAPAN, PELAKSANAAN DAN ANALISIS HASIL

A. Persiapan

Tahapan yang dilakukan oleh mahasiswa sebelum terjun ke tempat


pelaksanaan adalah mengikuti kegiatan pembekalan yang dilakukan kurang
lebih satu bulan. Kegiatan pembekalan mahasiswa Kampus Mengajar
Angkatan 3 dilaksanakan melalui platform Zoom Meetings dan YouTube.
Sebanyak enam belas ribu tujuh ratus lima puluh tujuh mahasiswa yang
telah dinyatakan lolos seleksi dihimbau untuk mengikuti kegiatan
pembekalan ini dengan tujuan agar materi yang diberikan dapat menjadi
acuan nantinya saat sudah diterjunkan di SD/SMP penempatan. Dalam
kegiatan pembekalan ini, kami diberikan materi-materi seputar
pembelajaran untuk siswa baik SD/SMP juga pengenalan aspek literasi dan
numerasi dalam pembelajaran di SD/SMP.
Penerjunan Peserta Kampus Mengajar Angkatan 3 di Dinas
Pendidikan dan Kebudayaan Kota Magelang dilakukan pada tanggal 1
Maret 2022.Kegiatan penerjunan dilakukan secara online melalui platform
Zoom Meeting. Untuk penerjunan online ini dihadiri oleh Kepala Dinas
Pendidikan Kota Magelang, seluruh Dosen Pembimbing Lapangan (DPL),
perwakilan dari sekolah penempatan, dan mahasiswa Kampus Mengajar
Angkatan 3 yang bertugas di wilayah Kota Magelang. Sedangkan
penerjunan ke SD Negeri Rejowinangun Selatan 3 dilaksanakan pada
tanggal 2 Maret 2022 dengan didampingi oleh Ibu Paramita Nuraini, M.Pd.
Kons. selaku Dosen Pembimbing Lapangan dan diikuti oleh kepala sekolah
SD Negeri Rejowinangun Selatan 3 serta para guru dan staf SD Negeri
Rejowinangun Selatan 3.

Pelaksanaan observasi awal dilaksanakan pada tanggal 2 – 5 Maret


2022. Pada saat kegiatan observasi saya dan teman-teman melakukan
wawancara dan observasi langsung terkait lingkungan fisik sekolah

5
6

didampingi oleh kepala sekolah, guru pamong dan guru beserta staf yang
ada di SD Negeri Rejowinangun Selatan 3. Selain itu, saya dan teman-teman
melakukan wawancara yang berkaitan dengan budaya sekolah, adminstrasi
sekolah, struktur organisasi sekolah, pembelajaran, dan kurikulum sekolah.
Selain itu, dari observasi awal ini kami juga mendapatkan informasi dari
arsip yang terdapat di sekolah tersebut antara lain kondisi sekolah,
kurikulum, budaya sekolah, metode pembelajaran, kebiasaan sekolah, dan
fasilitas sekolah.

B. Pelaksanaan Program

1. Mengajar
Pelaksanaan program mengajar atau kolaborasi dengan guru kelas
dilakukan kurang lebih selama 3 bulan. Pelaksanaan program mengajar
ini diawali dengan pengenalan diri kepada siswa SD Negeri
Rejowinangun Selatan 3. Materi yang mahasiswa sampaikan mengarah
pada upaya peningkatan literasi dan numerasi siswa dalam kegiatan
pembelajaran di kelas. Pelaksanaan kegiatan mengajar dilakukan
dengan metode pembelajaran berbasis permainan yang mahasiswa
dapatkan saat pembekalan Kampus Mengajar. Metode tersebut
menggunakan media yang disesuaikan dengan fasilitas yang ada.
Dalam pelaksanaan kegiatan mengajar, awalnya kami masih
melakukan pendampingan belajar mengajar secara bersama-sama, di
sisi lain kami juga masih dalam masa adaptasi dengan SD sasaran dan
juga adaptasi dengan lingkungan sosial serta mengenal karakter siswa-
siswi yang ada di SD Rejowinangun Selatan 3. Hal ini kami lakukan
selama kurang lebih 2 minggu sejak awal kami mulai penerjunan ke SD
sasaran. Akan tetapi ada saat dimana ketika beberapa guru kelas yang
tidak dapat mendampingi siswa-siswi belajar, kami diminta untuk
membantu mengisi dengan kegiatan sesuai dengan tema yang akan
diajarkan.
Pelaksanaan kegiatan mengajar di kelas rendah (kelas I, II, dan
III) adalah membantu dan berkolaborasi dengan guru kelas dalam
7

mengajar di kelas. Di kelas I kami membantu siswa-siswi untuk lebih


meningkatkan literasi dengan mengajak mereka ke perpustakaan dan
membaca buku-buku yang mereka sukai, dalam hal ini kami juga
membantu siswa-siswi kelas I belajar mengeja dan membaca dengan
sebuah nyanyian dan permainan. Di kelas II kami juga membantu dalam
pendampingan belajar mengajar dengan kegiatan yang menyenangkan
dan tidak membosankan. Begitu pula di kelas III, kami juga membantu
dalam pendampingan belajar mengajar dengan interaktif dan
menyenangkan. Selain itu, kami juga membantu siswa-siswi kelas III
yang masih kurang mampu dalam menulis dan mengeja sebuah kalimat.
Dalam proses mengajar ini kami mengisi berbagai kegiatan sesuai
dengan tema yang telah ditentukan oleh guru kelas sebelumnya. Disini
kami juga membuat media pembelajaran sebagai salah satu bahan ajar
yang akan digunakan dalam proses belajar mengajar.
Pelaksanaan kegiatan mengajar di kelas tinggi (kelas IV, V, dan
VI) adalah melakukan pendampingan belajar mengajar dengan
permainan sehingga siswa-siswi tidak jenuh ketika mengikuti selama
proses pembelajaran berlangsung. Di kelas IV kami juga melakukan
penerapan dari kurikulum merdeka yaitu dengan eksperimen gunung
berapi menggunakan bahan-bahan yang dapat dicari dan dibeli. Di kelas
V kami menerapkan media pembelajaran yang telah dibuat khusus untuk
mempelajari matematika, media ini tidak hanya digunakan dikelas
tinggi, akan tetapi dapat juga digunakan pada kelas rendah. Di kelas VI
kami membantu siswa-siswi yang masih kesulitan ketika belajar
matematika khususnya perkalian dan pembagian. Dalam hal ini, kami
mengemas pembelajaran matematika dengan sebuah permainan
sehingga siswa-siswi merasa senang dan tidak pusing terlebih dahulu
ketika sudah mendengar tentang matematika.

2. Adaptasi Teknologi
Pelaksanaan adaptasi teknologi bertujuan untuk memberikan
pengetahuan tambahan bagi siswa, serta edukasi bagi guru-guru dan
8

siswa-siswi tentang penerapan teknologi pada proses pembelajaran


untuk menarik minat siswa dalam belajar dan mempermudah proses
pembelajaran. Kegiatan adaptasi teknologi dilaksanakan dengan
pelatihan menghidupkan dan mematikan laptop, pengoperasian
Microsoft Word, serta memanfaatkan internet semaksimal mungkin
sebagai media pembelajaran dengan tujuan untuk dilaksanakan oleh
para guru. Adaptasi teknologi yang dilakukan di SD Negeri
Rejowinangun Selatan 3 adalah pelaksanaan penggunaan Aplikasi
AKSI Sekolah untuk siswa kelas IV dalam rangka mensosialisasikan
kegiatan Asesmen Kompetensi Minimum (AKM) yang diselenggarakan
pada saat siswa kelas IV duduk di bangku kelas V. Adaptasi teknologi
untuk kelas V, yaitu pelaksanaan Pre-test dan Post-test AKM Kelas guna
mengukur literasi membaca dan numerasi sebagai hasil belajar kognitif.

3. Membantu Administrasi
Pelaksanaan membantu administrasi sekolah dan guru
dilakukan ketika sekolah maupun guru memerlukan bantuan
mahasiswa. Proses administrasi yang kami lakukan selama berada di
sekolah penempatan berupa membantu menginput dan merekap nilai-
nilai siswa, membantu mengoreksi soal ujian, serta membantu
administrasi perpustakaan untuk mendata buku-buku yang ada di
perpustakaan sekolah, membuat jadwal piket penjaga perpustakaan
sekolah, serta membuat daftar hadir pengunjung perpustakaan

C. Analisis Hasil Pelaksanaan


1. Mengajar
Berdasarkan hasil analisis kegiatan yang telah dilaksanakan,
siswa sebelumnya kurang antusias dalam kegiatan pembelajaran karena
terbiasa belajar klasikal dimana siswa hanya memperhatikan materi
yang disampaikan oleh guru saja. Namun, setelah adanya kegiatan
mengajar dengan berbagai inovasi yang dilakukan oleh mahasiswa
Kampus Mengajar terlihat antusias siswa dan siswa dapat menerima
9

dengan baik yang apa disampaikan oleh mahasiswa dalam


pembelajaran. Terlihat pula semangat saat kegiatan tanya jawab atau
kuis. Hal ini dapat meningkatkan rasa percaya diri dan keberanian siswa.
Selain meningkatkan rasa percaya diri dan keberanian siswa, hal ini
mampu meningkatkan hubungan interaksi antar guru dan murid.
Rencana program kerja yang telah disusun dan dilaksanakan mahasiswa
selama mengajar di SD Negeri Rejowinangun Selatan 3 memberikan
dampak cukup baik terhadap peningkatan hasil belajar dan peningkatan
kemampuan literasi-numerasi siswa di SD Negeri Rejowinangun
Selatan 3.

2. Membantu Adaptasi Teknologi


Adaptasi teknologi yang diberikan dalam mempersiapkan
pelaksanaan Asesmen Kompetensi Minimum (AKM) cukup efektif. Dengan
adanya dua kali pelaksanaan AKM ini, siswa menjadi terbiasa menggunakan
media elektronik. Dimana pada awalnya siswa masih terlihat canggung ketika
harus mengoperasikan media elektronik. Mahasiswa juga mendukung
tambahan adaptasi teknologi berupa pelaksanaan tambahan kelas
khusus AKSI (Assesment Komptensi Siswa Indonesia) Sekolah,
dimana kegiatan ini melibatkan siswa kelas IV untuk memberikan
simulasi soal saat pelaksanaan AKM Nasional. Selain membantu
pelaksanaan AKM, kami memberikan sedikit pembelajaran mengenai
computer. Pembelajaran tersebut berupa menghidupkan computer dan
fungsi tombol pada computer.

3. Membantu Administrasi
Berdasarkan analisis kegiatan yang telah dilakukan pada proses
administrasi, yang dilaksanakan oleh pihak sekolah sudah berjalan
dengan baik. Sekolah penempatan memiliki operator sekolah yang
mengurus berbagai kegiatan administrasi sekolah. Kami dalam urusan
administrasi membantu membagikan dan mengumpulkan soal dan hasil
jawaban siswa, mengoreksi jawaban siswa. Kami membantu pihak
sekolah dalam mengurus atau membuat dokumen yang diperlukan
10

seperti surat keterangan lulus, pengarsipan nilai rapor, dokumen yang


dibutuhkan dalam kegiatan adiwiyata. Untuk administrasi yang kami
lakukan diperpustakaan berupa menata ulang maupun mengelompokkan
buku – buku berdasarkan jenisnya. Kami juga menata ulang tatanan rak
buku yang ada diperpustakaan.

D. Rekomendasi dan Usulan Perbaikan


Adapun rekomendasi atau usulan terkait keberlangsungan
program kampus mengajar di masa yang akan datanag yaitu :
1. Pihak Kampus Mengajar

Program Kampus Mengajar Angkatan 3 ini merupakan


keberlanjutan dari program kampus mengajar Angkatan 2 yang
sebelumnya telah terlaksana. Program Kampus Mengajar memberikan
motivasi baik kepada mahasiswa maupun siswa dalam menghadapi
kondisi pandemi saat ini. Namun, pihak yang terlibat dalam program
Kampus Mengajar ini perlu membenahi beberapa hal di antaranya : (1)
Melakukan komunikasi secara intens kepada pihak universitas terkait
konversi SKS yang diberikan kepada mahasiswa Kampus Mengajar; (2)
Melibatkan sekolah sasaran yang lebih banyak lagi untuk program ini,
(3) Dalam Pembekalan diberitahukan mengenai hal apa saja yang harus
dilakukan saat sudah berada di lapangan. Demikian ini saran yang kami
sampaikan, kami berharap hal ini dapat dipahami lebih lanjut.

2. Pihak SD Negeri Rejowinangun Selatan 3


Kami merasa sangat terbantu dengan adanya program
kampus mengajar ini. Para mahasiswa yang dihadirkan sangat
membantu kami selaku guru – guru di SD Negeri Rejowinangun
Selatan 3. Berbagai inovasi diciptakan dalam melakukan pengajaran
kepada para siswa sehingga menambah minat belajar siswa.
BAB IV
PENUTUP
A. Kesimpulan
Kegiatan Program Kampus Mengajar Angkatan 3 di SD Negeri
Selatan 3 dilaksanakan kurang lebih selama 5 bulan oleh mahasiswa yang
berasal dari berbagai universitas dan berbagai program studi. Dalam
kegiatan kampus mengajar kita memiliki rancangan mengenai program
kerja yang akan dilakukan. Dari rancangan program kerja yang akan
dilakukan ada program kerja yang telah teralisasikan dan ada program kerja
yang tidak terealisasikan. Beberapa program yang telah terealisasikan
diantaranya meningkatkan literasi dan numerasi siswa dengan memberikan
tambahan kelas khusus untuk siswa yang mengalami keterlambatan dalam
membaca, menulis, dan mengeja, program kerja membuat mading, program
kerja kolaborasi dengan guru kelas dalam melaksanakan pembelajaran di
kelas untuk meningkatkan kemampuan literasi dan numerasi siswa
khususnya pada mata pelajaran Matematika, program kerja adaptasi
teknologi kepada siswa berupa latihan AKM Kelas, dan pengenalan
perangkat komputer, program kerja membantu administrasi sekolah dengan
merapikan dan mendata buku-buku di perpustakaan sekolah sebagai salah
satu sarana dalam meningkatkan literasi dan numerasi siswa, program kerja,
program kerja kegiatan bulan Ramadhan berupa kegiatan buka bersama dan
pesantren kilat yang diisi dengan kegiatan seperti hafalan, mendengarkan
cerita islami dalam upaya untuk meningkatkan pemahaman agama siswa
dan memeriahkan bulan Ramadhan, dan program kerja terakhir
mengadakan acara perpisahan untuk Kelas VI sebelum melaksanakan
penarikan mahasiswa bersama DPL dan pihak sekolah pada tanggal 29 Juni
2022. Semua rencana program kerja dapat dilaksanakan dengan baik di SD
Negeri Rejowinangun Selatan 3 dan mendapatkan hasil yang cukup
memuaskan.

B. Saran
Kampus Mengajar merupakan program kerja yang bagus
dan patut dikembangkan. Program ini dapat menjadi wadah bagi mahasiswa

11
12

untuk berkembang dan belajar mengabdi untuk negeri. Program kampus


mengajar ini sangat membantu bagi sekolah yang memiliki kendala.
Dukungan dari berbagai kompenen masyarakat pun dibutuhkan untuk
program ini, supaya program kampus mengajar bisa lebih menjangkau
sekolah – sekolah yang memiliki kendala dalam pembelajaran maupun
sebagainya.
DAFTAR PUSTAKA
Aan Widiyono, Saidatul Irfana, K. F. (2021). Implementasi Merdeka Belajar
melalui Kampus Mengajar Perintis di Sekolah Dasar. Metodik Didaktik :
Jurnal Pendidikan Ke-SD-An, 16(2), 102–107.
Dwi Noerbella. (2022). Implementasi Program Kampus Mengajar Angkatan 2
Dalam Meningkatkan Kompetensi Literasi Dan Numerasi Peserta Didik.
Jurnal Cakrawala Pendas, 8(2), 480–489.
https://doi.org/10.31949/jcp.v8i2.2087
Shabrina, L. M. (2022). Kegiatan Kampus Mengajar dalam Meningkatkan
Keterampilan Literasi dan Numerasi Siswa Sekolah Dasar. Jurnal Basicedu,
6(1), 916–924. https://doi.org/10.31004/basicedu.v6i1.2041

13
LAMPIRAN
1. Rencana Kegiatan

Nama Target Maret April Mei Juni


Deskripsi Kegiatan
Program Sasaran 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4
Mengajar
Pembuata Membantu guru
n Media kelas dalam
Pembelaja membuat dan
Guru
ran mengenalkan media
pembelajaran yang
inovatif bagi siswa
Gerakan Membantu
Literasi mengembangkan dan
menanamkan budaya
Siswa
literasi pada diri
siswa baik secara
materi atau praktik
Gerakan Membantu
Numerasi pembelajaran
matematika yang
dibantu dengan Siswa
media pembelajaran
yang konkret dan
kreatif
Mading Membantu siswa
Sekolah dalam membuat
majalah dinding
Siswa
(mading) sekolah
sebagai salah satu
media informasi
Pelatihan Membantu
Bakat dan mewadahi potensi
Minat bakat dan minat
Siswa
Siswa siswa dalam
beberapa
keterampilan
Adaptasi Teknologi

14
Pengenala Melatih guru dan
n dan siswa dalam
Pelatihan menggunakan
Guru,
Penggunaa aplikasi Literasi dan
siswa, dan
n Aplikasi Numerasi sebagai
wali siswa
Literasi media belajar
dan
Numerasi
Pelatihan Melatih guru dalam
Penggunaa menggunakan
n Google platform google form
Guru
Form agar bisa
dimanfaatkan dalam
berbagai keperluan
Pelatihan Melatih guru dalam
Google menggunakan
Guru dan
Clasroom platfrom classroom
siswa
sebagai media
pembelajaran.
Pelatihan Melatih guru dalam
Microsoft menggunakan Ms.
Excel Excel agar
Guru
memudahkan dalam
berbagai proses
administrasi
Pelatihan Melatih Guru dalam
Microsoft menggunakan Ms.
Power Power Point Guru
Point
(PPT)
Bantuan Administrasi
Bantuan Membantu berbagai
Administr proses administrasi
Sekolah
asi yang dibutuhkan oleh
Sekolah sekolah
Bantuan Membantu proses
Administr akreditasi sekolah
asi untuk agar menjadi sekolah
Sekolah
Penerimaa yang terakreditasi
n Peserta lebih baik dari
Didik Baru Sebelumnya
Kegiatan Lain-Lain
Refleksi Sebagai bentuk
Pembelaja evaluasi siswa terkait
Siswa
ran pembelajaran yang
telah dilalui

2. Kegiatan Mingguan

Minggu Tanggal Foto Kegiatan Deskripsi Kegiatan


ke-
1 1-5 • Diskusi dengan Dosen
Maret
2022 Pembimbing Lapangan
untuk membahas proker
sementara
• Pembekalan mahasiswa
oleh Dinas Pendidikan
dan Kebudayaan Kota
Magelang
• Observasi secara
langsung ke sekolah
sasaran yaitu SD Negeri
Rejowinangun Selatan
• Penyambutan sekaligus
pengenalan oleh kepala
sekolah, guru dan staf
SD Negeri
Rejowinangun Selatan 3
• Membantu urusan
administrasi sekolah
berupa pembagian soal
Penilaian Tengah
Semeter (PTS)
• Diskusi terkait program
kerja tambahan tentang
peningkatan
pembelajaran PJOK
• Membatu urusan
administrasi sekolah
yakni mengoreksi
lembar jawaban
Penilaian Tengah
Semester (PTS)
• Diskusi terkait
penyusunan laporan
awal

2 7-12 • Membantu administrasi


Maret
2022 SD Negeri
Rejowinangun Selatan 3
• Sharing session bersama
dengan Dosen
Pembimbing Lapangan
(DPL)
• Menggantikan tugas
guru untuk memberikan
pelayanan kepada siswa
atau wali murid yang
hendak mengumpulkan
lembar jawaban dari
ujian yang telah
dikerjakan di hari
sebelumnya
• Membantu
mengarsipkan berkas-
berkas yang sudah tidak
digunakan
• Membantu pihak
sekolah dalam
melakasanakan protokol
kesehatan
• Melakukan pengenalan
kepada siswa-siswi
kelas 3 dan 5
• Melakukan pengenalan
kepada siswa-siswi
kelas 4 dan 5
• Melakukan sharing
program kerja dengan
Ibu Kepala Sekolah
• Membuat media
pembelajaran
3 14-19 • Membantu administrasi
Maret
2022 SD Negeri
Rejowinangun Selatan 3
• Sharing session bersama
dengan Tim Kampus
Mengajar
• Diskusi program kerja
bersama dengan Kepala
Sekolah
• Pendampingan kegiatan
belajar mengajar kelas 5
• Mengenalkan media
pembelajaran berupa
alat peraga matematika
• Membantu sekolah
dalam melaksanakan
protokol kesehatan

4 21-26 • Pendampingan kegiatan


Maret
2022 belajar mengajar siswa-
siswi kelas 5
• Membantu pihak
sekolah dalam
melaksanakan protokol
kesehatan
• Membantu persiapan
untuk acara pengenalan
sekolah
• Membantu pihak
sekolah dalam
pengenalan lingkungan
belajar SD Negeri
Rejowinangun Selatan 3
• Pendampingan kegiatan
belajar mengajar siswa-
siswi kelas 1
• Pendampingan kegiatan
belajar mengajar siswa-
siswi kelas 3
• Pendampingan kegiatan
belajar mengajar siswa-
siswi kelas 4
5 28-02 • Pendampingan kegiatan
April
20222 belajar mengajar siswa-
siswi kelas 1 dan 3
• Membantu pihak
sekolah dalam
melaksanakan protokol
kesehatan
• Melakukan sharing
session bersama Dosen
Pembimbing Lapangan
(DPL)
• Sosialisasi Asesmen
Kompetensi Minimum
(AKM)
• Mempersiapkan
komputer sebelum uji
coba Asesmen
Kompetensi Minimum
(AKM)
• Melakukan sharing
session dengan guru
pamong terkait progrm
kerja
• Pelaksanaan Asesmen
Kompetensi Minimum
(AKM) kelas 5 tentang
literasi dan numerasi.
• Pendampingan kegiatan
belajar mengajar untuk
kelas 1, 2 dan 4
• Membantu administrasi
sekolah
• Melaksanakan kegiatan
jum’at sehat
6 04-09 • Membantu urusan
April
2022 administrasi Sekolah
• Sharing session bersama
Dosen Pembimbing
Lapangan (DPL)
• Diskusi program kerja
bersama guru agama
• Pendampingan kegiatan
belajar mengajar kelas II
• Membantu sekolah
dalam melaksanakan
protokol kesehatan
Membantu
penyambutan wali
murid
• Mendampingi kegiatan
Ramadhan
• Diskusi bersama kepala
sekolah
7 11-16 • Mendampingi kegiatan
April
2022 belajar mengajar kepada
siswa
• Membantu dalam
mendata pengumpulan
zakat fitrah
• Menerapkan protokol
kesehatan
• Diskusi bersama Dosen
Pembimbing Lapangan
(DPL) dan guru pamong
Membantu
penyambutan wali
murid kelas VI
• Membantu sekolah
dalam persiapan Ujian
Sekolah
8 18-23 • Membantu administrasi
April
2022 sekolah
• Membantu dalam
mendata pengumpulan
zakat fitrah
• Mendampingi kegiatan
belajar mengajar
• Melakukan diskusi
bersama kepala sekolah
SD Negeri
Rejowinangun Selatan 3
• Membantu
penyambutan wali
murid kelas VI
• Membantu sekolah
dalam persiapan Ujian
Sekolah
• Membantu pengelolaan
zakat fitrah
• Melakukan diskusi
bersama rekan-rekan
tim kampus mengajar
9 25-30 • Mendampingi kegiatan
April
2022 belajar mengajar kepada
siswa
• Membantu dalam
membagikan zakat
• Mempersiapkan acara
buka bersama
• Membantu administrasi
sekolah
• Diskusi bersama kepala
sekolah
• Diskusi bersama rekan-
rekan tim kampus
mengajar
10 04-07 • Melakukan diskusi
Mei
2022 untuk membahas
mengenai meningkatkan
kemampuan literasi dan
numerasi serta
memperkenalkan
kurikulum merdeka
• Membuat alat media
pembelajaran untuk
meningkatkan literasi
dan numerasi
• Melakukan diskusi
membahas mengenai
penilaian atau mid
assesment.
• Membahas mengenai
program kerja membuat
konten edukasi di media
sosial
• Melakukan diskusi
bersama guru pamong
membahas mengenai
pemberitahuan
pembelajaran tatap
muka 100% kapasitas
ruangan
• Membahas mengenai
petugas upacara yang
ditunjuk untuk menjadi
petugas upacara untuk
peringatan hari
pendidikan nasional
yang akan diadakan
pada tanggal 13 Mei
2022
11 09-14 • Melakukan kegiatan
Mei
2022 halal bihalal
• Melakukan diskusi
membahas mengenai
dokumentasi untuk need
assessment
• Mendampingi kegiatan
minat dan bakat siswa
kelas VI untuk
persiapan acara
perpisahan
• Melakukan diskusi
bersama guru pamong
• Mendampingi kegiatan
belajar siswa kelas III
• Melakukan diskusi
bersama Dosen
Pembimbing Lapangan
(DPL)
• Melakukan pengisian
need assessment
• Mengikuti upacara
bendera memperingati
hari diknas
• Melakukan pengisian
mid assesment
12 17-21 • Melakukan diskusi
Mei
2022 bersama guru pamong
serta wali kelas I dan IV
• Melakukan
pendampingan belajar
mengajar kelas III, IV,
dan V
• Mendampingi kegiatan
minat dan bakat siswa
kelas VI untuk
persiapan acara
perpisahan
• Melakukan pengenalan
kurikulum merdeka
pada kelas I dan IV
• Melakukan percobaan
eksperimen bersama
rekan tim kampus
mengajar
• Mengikuti upacara
bendera peringatan hari
kebangkitan nasional
• Mendampingi kelas V
latihan upacara
• Mendampingi kelas VI
menonton film bermoral
13 23-28 • Mendampingi siswa
Mei
2022 kelas VI
• Mendampingi siswa
kelas V latihan upacara
bendera
• Mengawasi siswa kelas
V ulangan harian
• Mendampingi siswa
kelas VI dalam
membuat prakarya
• Mendampingi kegiatan
belajar mengajar pada
kelas I sampai V
• Melakukan kegiatan
Jum’at sehat
• Melakukan kegiatan
Jum’at bersih
• Melaksanakan gladi
resik untuk perpisahan
kelas VI
• Melakukan
pembelajaran
menggunakan media
ular tangga literasi dan
numerasi
• Membantu
terselenggaranya acara
perpisahan kelas VI
14 30 Mei- • Melakukan kegiatan
04 Juni
2022 menyambut kedatangan
siswa
• Membantu administrasi
sekolah
• Mengawasi siswa dalam
pelaksanaan Penilaian
Akhir Tahun (PAT)
• Melakukan diskusi
bersama dengan kepala
sekolah
• Melakukan diskusi
bersama dengan guru
pamong
• Membantu administrasi
perpustakaan
• Melakukan diskusi
bersama dengan rekan
tim kampus mengajar
15 06-11 • Membantu administrasi
Juni
2022 perpustakaan
• Mendampingi lomba
menulis puisi dan cerita
pendek
• Mengawasi remidial
siswa kelas III
• Melakukan diskusi
bersama guru pamong
• Mendampingi siswa
classmeetting
• Mengawasi ujian
Penilaian Akhir Tahun
(PAT) kelas II
• Melakukan kegiatan
monitoring
• Melaksanakan jum’at
sehat
• Melakukan sharing
session bersama Dosen
Pembimbing Lapangan
(DPL)
• Melakukan persiapan
pelaksanaan Assesment
Kompetensi Minimum
(AKM)
• Melaksanakan
Assesment Kompetensi
Minimum (AKM)
16 13-18 • Membantu administrasi
Juni
2022 sekolah
• Melakukan
pendampingan belajar
mengajar kelas III, IV,
dan I
• Melakukan pendataan
pemenang lomba
classmeeting
• Melakukan pengeditan
video kegiatan sekolah
• Melakukan persiapan
membuat hadiah lomba
classmeeting
• Menerapkan
pembelajaran media
numerasi
• Melakukan kegiatan
jum’at sehat
• Melakukan pembagian
hadiah lomba
classmeeting
• Mendampingi siswa-
siswi latihan
menggambar
17 20-25 • Melakukan diskusi
Juni
2022 bersama guru pamong
• Membuat majalah
dinding (mading)
• Melatih siswa-siswi
kelas V menari
• Administrasi
perpustakaan
• Melakukan diskusi
bersama DPL
• Tim kampus mengajar
mempersiapkan mading
18 27-29 • Pembuatan mading
Juni
2022 • Penarikan mahasiswa
kampus mengajar
3. Hasil Pelaksanaan Program
a. Mengajar

Materi pembelajaran kami fokuskan pada aspek literasi dan


aspek numerasi. Dalam pelaksanaannya, kami melakukan secara
bersamaan atau berkelompok. Ketika terdapat lebih dari 1 kelas yang
harus diajar, kita membagi sesuai dengan kemampuan yang setiap
mahasiswa kuasai. Akhir atau sisi tercapainya kegiatan ini, untuk
kegiatan aspek literasi adalah siswa menjadi mulai terlatih membaca
dan memahami inti dari suatu bacaan. Selain itu hal yang didapatkan
siswa dalam pembelajaran literasi, siswa mendapatkan kosa kata baru.
Program yang kami lakukan dalam upaya meningkatkan literasi siswa
diantaranya membaca bacaan yang terdapat pada modul pembelajaran

Untuk aspek numerasi, tercapainya pembelajaran ini adalah


siswa mampu menguasai operasi hitung aritmatika. Program yang
kami lakukan guna meningkatkan upaya numerasi diantaranya, papan
perkalian yang berguna untuk membantu siswa dalam meningkatkan
keahlian siswa dalam operasi hitung. Papan bangun datar yang
berguna untuk mengenalkan siswa kelas atas mengenai rumus – rumus
bangun datar. Operasi perkalian menggunakan jari juga diajarkan
supaya mereka mampu melakukan operasi hitung perkalian lebh
cepat.

Kami juga memberikan kuis cerdas cermat sebelum mereka


pulang sekolah. Kuis yang diberikan dapat berupa soal matematika
dan pengetahuan di mata pelajaran mereka. Media pembelajaran lain
yang diberikan adalah ular tangga literasi dan numerasi. Hal tersebut
memberikan dampak bagi siswa berupa kesenangan dalam belajar.

b. Membantu adaptasi teknologi

Adapatasi teknologi yang dilakukan adalah pelaksanaan


Assessment Kompetensi Minimum. AKM ini memiliki tujuan untuk
mengetahui perkembangan siswa dalam kemampuan literasi dan
numerasi. Kami membantu dalam mempersiapkan computer yang
nantinya akan digunakan untuk AKM. Kita menggunakan aplikasi yang
sudah disediakan oleh pusmenjar. Kami harus menginstal aplikasi
AKM ini di computer. Penggunaan computer ini juga memiliki tujuan
supaya siswa tidak gagap teknologi. Saat berada di kelas aplikasi seperti
Microsoft word dikenalkan dengan maksud mereka tidak gagap
teknologi.

c. Membantu administrasi

Perihal administrasi kami melakukan pembuatan dokumen


– dokumen yang diperlukan oleh pihak sekolah. Kami membantu dalam
membuatan dokumen seperti nilai siswa, kegiatan sekolah dan lainnya.
Kami pun membantu dalam pengelolaan buku yang ada di
perpustakaan. Kami mengelompokkan buku yang memiliki jenis buku
yang sama, misal seperti kamus, atlas, buku cerita dan lain – lainnya.
Penataan rak buku yang ada di perpustakaan pun dirubah, supaya siswa
mendapatkan suasana perpustakaan yang baru. Ketika sekolah
melakukan penilaian semester kami membantu dalam mengoreksi
jawaban dari para siswa

No Program kegiatan hasil pelaksanaan


Kegiatan Pendampingan kegiatan belajar pada
1 Belajar siswa kelas 1 sampai 6 Terlaksana
pengenalan media papan perkalian Terlaksana
pengenalan media papan pengenalan
bangun datar Terlaksana
media permainan ular tangga dalam
pembelajaran Terlaksana
Komik digital untuk menarik minat
belajar siswa Terlaksana
Adaptasi Pelaksanaan Assessment Kompetensi
2 Teknologi Minimum (AKM) Terlaksana
pengenalan Microsoft Word Terlaksana
pembuatan dokumen yangdiperlukan
sekolah seperti nilai rapor dan dokumen
3 Administrasi untuk kegiatan Terlaksana
Pengelolaan buku diperpustakaan. Buku -
buku dikelommpokkan berdasarkan
jenisnya Terlaksana
Pembuatan Mading untuk sekolahan Terlaksana
Kurikulum
Merdeka Pembuatan kolase dari biji – bijian untuk
4 Belajar siswa kelas 1 Terlaksana
Eksperimen pembuatan gunung berapi
bagi siswa kelas 4 Terlaksana
5 Kegiatan Lain Kegiatan Buka bersama Terlaksana
Kegiatan lomba antar siswa Terlaksana

4. Dokumentasi Kegiatan
No. Kegiatan Dokumentasi
1. Observasi
awal
2. Pembelajaran
di sekolah
3. Pengenalan
media papan
perkaliaan

4. Pengenalan
media papan
pengenalan
bangun datar
5. Media
permainan ular
tangga dalam
pembelajaran
6. Komik digital
7. Assessment
Kompetensi
Minimum
(AKM)
8. Pembuatan
video untuk
kepentingan
sekolah

9. Pembuatan
dokumen
10. Pengelolaan
buku
diperpustakaan

11. Pembuatan
mading
12. Buka Bersama
13. Kegiatan
lomba antar
siswa

Anda mungkin juga menyukai