Anda di halaman 1dari 4

PERENCANAAN UJIAN PRAKTIK

PEMBUATAN KEJU DAN PRODUK OLAHAN


Oleh Kelompok 3 / 9C :

1. Asadel Mochamad Kastara Sofyan


2. Mochamad Nouval Rifansyah
3. Muhammad Reysha Fawzi
4. Wulan Sari
5. Dewi Riani
6. Naila Aprilia Darmawanti

PEMERINTAH KOTA BANDUNG


DINAS PENDIDIKAN
SMP NEGERI 33 BANDUNG

Jalan Babakan Tarogong Telp (022) 6025940 Kota Bandung Kode Pos 40232
Tahun 2023
1. Tujuan
Mengetahui pengaruh Mikroorganisme pada pembuatan keju

2. Kajian Teori
Bioteknologi adalah pemanfaatan makhluk hidup secara utuh maupun
bagianbagiannya untuk menghasilkan atau memodifikasi produk yang bermanfaat melalui cara
prinsip atau teknologi tertentu. Bioteknologi dibagi menjadi 2 yaitu bioteknologi konvesional
dan bioteknologi modern. Bioteknologi konvensional merupakan bioteknologi yang
memanfaatkan makhluk hidup atau mikroorganisme secara langsung, dan umumnya secara
utuh untuk menghasilkan atau memodifikasi produk dengan cara, prinsip, dan teknologi
tertentu contoh nya yogurt, nata de coco, tempe, tapai, dan kecap. sedangkan Bioteknologi
modern adalah bioteknologi yang memanfaatkan makhluk hidup atau mikroorganisme secara
tidak langsung, dan umumnya berupa bagian-bagian tertentu untuk menghasilkan produk
dengan cara prinsip atau teknologi tertentu, contoh nya yaitu pembuatan hormon insulin
sintetik, bayi tabung, tanaman transgenik, dan inseminasi buatan.

Keju adalah sebuah makanan yang dihasilkan dengan memisahkan zat-zat padat dalam
susu melalui proses pengentalan atau koagulasi.[1] Proses pengentalan ini dilakukan dengan
bantuan bakteri atau enzim tertentu yang disebut rennet.[1] Hasil dari proses tersebut nantinya
akan dikeringkan, diproses, dan diawetkan dengan berbagai macam cara.

Keju kaya akan kalsium, protein, vitamin A, B12, fosfor, riboflavin, magnesium, dan
seng (zinc) yang merupakan nutrisi penting bagi tubuh. Satu potong keju dengan berat 40
gram mengandung jumlah kalsium yang hampir sama dengan satu cangkir susu atau yoghurt.

Kandungan Gizi pada keju :


Amount Per
100 g 100
g
Kalori (kcal) 402
Jumlah Lemak 33 g
Lemak jenuh 21 g
Kolesterol 105 mg
Natrium 621 mg
Kalium 98 mg
Jumlah Karbohidrat 1.3 g
Serat pangan 0 g
Gula 0.5 g
Protein 25 g
Vitamin C 0 mg Kalsium 721 mg
Zat besi 0.7 mg Vitamin D 24 IU
Vitamin B6 0.1 mg Vitamin B12 0.8 µg
Klasifikasi Ilmiah pada Lactococcus Lactis:
Domain: Bacteria
Kerajaan: Eubacteria
Filum: Firmicutes
Kelas: Bacilli
Ordo: Lactobacillales
Famili: Streptococcaceae
Genus: Lactococcus
Spesies: L. lactis

3. Alat Dan Bahan

a. Susu Greenfield 1 Liter


b. Kompor
c. Panci
d. Sendok makan
e. Saringan besi
f. Baskom
g. Mangkok
h. Gelas
i. Cuka 1 sdt
j. Garam 1 ½ sdt

4. Cara Pembuatan

a. Masukan 1 liter susu ke dalam panci, lalu letakan panci di atas kompor
b. Setelah itu nyalakan kompor di api yang kecil
c. Aduk susu hingga mendidih, setelah mendidih
d. Masukan 1sdt cuka, aduk rata cuka selama 5-10 menit
e. Setelah di aduk rata, masukan 1 1/2sdt garam, aduk lagi hingga semua bahan tercampur rata
f. Setelah tumpukan susu terpisah, siapkan saringan untuk menyaring keju
g. Saring dan tekan perlahan-lahan hingga airnya terpisah semua (proses ini dilakukan (Sebanyak
2x)
h. Bentuk terlebih dahulu keju berbentuk persegi, dan lapisi keju tersebut dengan
i. .Lalu masukan keju kedalam lemari es dan simpan pada suhu 5-10°C
j. Biarkan keju seharian di dalam lemari es
k. Setelah padat, keju sudah siap disantap.
5. Hasil Pengamatan
No Pengamatan 1 Pengamatan 2 Pengamatan 3

6. Pembahasan
Keju memiliki gaya dan rasa yang berbeda-beda, tergantung jenis air susu yang digunakan, jenis
bakteri atau jamur yang dipakai dalam fermentasi, lama proses fermentasi maupun penyimpanan
(“pematangan”). Faktor lain misalnya jenis makanan yang dikonsumsi oleh mamalia penghasil susu dan
proses pemanasan susu. Walaupun ada ratusan jenis keju yang diproduksi di seluruh dunia, namun keju
secara mendasar dibuat dengan cara yang sama.Ada lima tahapan utama dalam pembuatan keju.
Tahapan-tahapan tersebut adalah:
A. Pengasaman
B. Pengentalan
C. Pengolahan
D. Persiapan sebelum pematangan
E. Pematangan

7. Simpulan

a) Dalam pembuatan keju, ada 4 proses penting dalam pembuatan Keju yaitu proses pengasaman,
pengentalan, pencetakan, dan pematangan.
b) Dalam pembuatan keju dibutuhkan bakteri Streptococcus dan Lactobacillus yang terdapat
didalam cuka makan untuk mengubah laktosa menjadi asam laktat,maka dari itu akan terasa sedikit
asam pada keju yang siap dimakan.
c) Suhu sangat berpengaruh dalam pembuatan Keju dan juga berpengaruh pada daya tahan keju.

Sekian dari kelompok 3 itu saja yang kami jelaskan terima kasih

Anda mungkin juga menyukai