Anda di halaman 1dari 4

Program Pendidikan Guru Penggerak

Daerah khusus
Apa yang dimaksud dengan Pendidikan Guru Penggerak?
Pendidikan Guru Penggerak Daerah Khusus adalah proses pendidikan yang
terdiri dari pembelajaran konsep modul, lokakarya, pembelajaran mandiri, dan
pendampingan untuk menghasilkan pemimpin pembelajaran yang mendorong
tumbuh kembang murid secara holistik, aktif, dan proaktif dalam
mengembangkan pendidik lainnya untuk mengimplementasikan pembelajaran
yang berpusat kepada murid, serta menjadi teladan dan agen transformasi
ekosistem pendidikan untuk mewujudkan profil Pelajar Pancasila
Beriman, Bertakwa kepada Tuhan YME, dan Berakhlak Muli
Berkebinekaan Globa
Gotong Royon
Mandir
Bernalar Kriti
Kreatif
Mengapa harus mengikuti Pendidikan Guru Penggerak?

Pemimpin pendidika
Guru Penggerak akan didorong menjadi pemimpin-pemimpin pendidikan
(kepala sekolah, pengawas sekolah, dan instruktur pelatihan guru) di
masa depan yang mewujudkan generasi unggul Indonesia.

Wadah pengembangan kompetensi dir


Meningkatkan kompetensi sebagai pemimpin pembelajaran yang
berpusat pada muri
Mendapatkan pengalaman belajar mandiri dan kelompok terbimbing,
terstruktur, dan menyenangka
Mendapatkan pengalaman mendapatkan bimbingan/mentoring dari
pengajar praktik (pendamping) atau fasilitator

Komunitas belajar guru penggera


Mendapatkan pengalaman belajar bersama dengan rekan guru lain yang
sama-sama lolos seleksi program guru penggera
Mendapatkan komunitas belajar bar
Berjejaring dengan berbagai pemangku kepentingan pendidikan dan
komunitas praktisi

Sertifikat pendidikan dan Piagam Guru Penggera


Lulusan pendidikan guru penggerak akan mendapatkan sertifikat
pendidikan 310 jam pelajaran (JP) dan piagam guru penggerak
Program Pendidikan Guru Penggerak

Daerah khusus
Kriteria dan Persyaratan CGP Daerah Khusus
Kriteria Umu
Guru PNS maupun Non PNS baik dari sekolah negeri maupun sekolah
swast
Memiliki akun guru di Data Pokok Pendidikan (Dapodik
Memiliki kualifikasi pendidikan minimal S1/D
Memiliki pengalaman minimal mengajar 5 tahu
Memiliki masa sisa mengajar tidak kurang dari 10 tahu
Memiliki keinginan kuat menjadi Guru Penggera
Program guru penggerak akan ditujukan untuk guru TK, SD, SMP, SMA,
SMK, dan SLB
Tidak sedang mengikuti kegiatan diklat CPNS, PPG, atau kegiatan lain yang
dilaksanakan secara bersamaan dengan proses rekrutmen dan pendidikan
guru penggerak.

Kriteria Seleks
Menerapkan pembelajaran yang berpusat pada muri
Memiliki kemampuan untuk fokus pada tujua
Memiliki kompetensi menggerakkan orang lain dan kelompo
Memiliki daya juang (resilience) yang tingg
Memiliki kompetensi kepemimpinan dan bertindak mandir
Memiliki kemampuan untuk belajar hal baru, terbuka pada umpan balik, dan
terus memperbaiki diri.
Memiliki kemampuan berkomunikasi dengan efektif dan memiliki
pengalaman mengembangkan orang lai
Memiliki kedewasaan emosi dan berperilaku sesuai kode etik
Daerah Sasaran PGP Daerah Khusus
Sumatera Barat
Kalimantan Barat
Papua

Kab. Kepulauan Mentawai Kab. Sekadau Kab. Asmat

Kab. Boven Digoel

DKI Jakarta
Kalimantan Tengah
Kab. Kepulauan Yapen

Kab. Kepulauan Seribu Kab. Katingan Kab. Mappi


Nusa Tenggara Timur
Maluku
Papua Barat

Kab. Sumba Tengah Kab. Buru Selatan


Kab. Kaimana

Kab. Maluku Barat Daya


Kab. Tambrauw
Maluku Utara
Kab. Seram Bagian Timur
Kab. Pulau Taliabu
Program Pendidikan Guru Penggerak

Daerah khusus
Perjalanan Menjadi Guru Penggerak (Daerah Khusus)

Linimasa Seleksi Calon Guru Penggerak Daerah Khusus


Program Pendidikan Guru Penggerak

Daerah Khusus
Testimoni Program Pendidikan Guru Penggerak

“Setelah mengikuti Program Pendidikan Guru Penggerak, dampak


paling besar yang saya rasakan saat ini adalah saya menjadi seorang
guru yang selalu dirindukan oleh peserta didik dan rekan sejawat.
Saya menjadi pemimpin pembelajaran yang menginisiasi perubahan-
perubahan di sekolah. Peserta didik dan rekan sejawat selalu
menantikan dan merindukan perubahan-perubahan baru yang saya
inisiasi di sekolah.”

Yasintus Tinja

Guru Penggerak Angkatan 1

Kepala Sekolah SD Negeri Inpres Kakor

Kab. Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur

“Dampak yang paling terasa dari Pendidikan Guru Penggerak ketika


saya mengaplikasikan ilmu yang saya dapatkan selama mengikuti
pendidikan di kelas. Salah satunya saya melakukan kesepakatan
kelas dengan murid saya sebelum memulai pelajaran dan benar saja,
ada perubahan dalam proses belajar-mengajar. Mereka lebih
menghargai satu dengan yang lain serta bersemangat dalam proses
belajar-mengajar di kelas.”

Frisilya Ferdinandus

Guru Penggerak Angkatan 3

SMP Negeri Kokoda Utara

Kab. Sorong Selatan, Papua Barat

“Setelah melalui Pendidikan Guru Penggerak, banyak sekali hal yang


didapatkan di program ini. Untuk diri sendiri, saya merasa bahwa
terjadi peningkatan rasa percaya diri, semangat dalam mengajar,
pikiran positif, serta kemampuan untuk bekerja dalam tim. Dalam hal
pengajaran kepada siswa, saya juga lebih terbuka, memiliki lebih
banyak ide kreatif dalam menerapkan pembelajaran yang berpusat
pada murid, memberikan kebebasan kepada murid untuk belajar
sesuai dengan gaya mereka, serta kemampuan mengontrol emosi
ketika ada sesuatu yang tidak sesuai dengan pikiran dan keinginan.
Bukan hanya diri sendiri, siswa juga nampak lebih kreatif, inovatif,
lebih percaya diri, mampu bekerja sama, serta jauh lebih antusias
dari sebelumnya.”

Misdar

Guru Penggerak Angkatan 1

SMP Negeri 1 Numfor Barat

Kab. Biak Numfor, Papua

Anda mungkin juga menyukai