Anda di halaman 1dari 12

MAKALAH KELOMPOK XII

MEMAHAMI PENGEMBANGAN METODE


PEMBELAJARAN
Makalah ini diajukan untuk memenuhi tugas mata kuliah “Strategi Pembelajaran ”

Dosen pengampu : Tuti Puspita Sari,M.pd

Disusun Oleh Kelompok II :

1. REVALDI ( 220020064 )
2. NUR HIDAYAT(22020048)
3. ZULPA ULINUHA (22020052)

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN GURU MADRASAH IBTIDAIYAH ( PGMI )

SEKOLAH TINGGI ILMU TARBIYAH (STIT)

PRINGSEWU-LAMPUNG 2023

SEMESTER III (TIGA)


KATA PENGANTAR

Puji syukur kami panjatkan ke hadirat Allah SWT karena berkat rahmat
dan hidayah-Nya kami dapat menyelesaikan pembuatan makalah “MEMAHAMI
PENGEMBANGAN METODE PEMBELAJARAN “ini. Sholawat dan salam tak
lupa kami haturkan kepada junjungan kita Nabi Besar Muhammad SAW beserta
keluarga, kerabat, dan pengikut beliau hingga akhir zaman.

Dalam kesempatan ini kami mengucapkan terima kasih yang sebesar-


besarnya kepada Ibu Tuti Puspita Sari,M.pd atas bimbingan yang diberikan dalam
proses pembuatan makalah ini selaku dosen pembimbing mata kuliah Strategi
Pembelajaran

Kami menyadari bahwa dalam penyusunan makalah ini tidak terlepas


dari kesalahan dan sangat jauh dari kata Kesempurnaan. Oleh sebab itu, kami
sangat mengharapkan kritik dan saran yang membangun dari semua pihak.

Kami berharap semoga makalah “MEMAHAMI PENGEMBANGAN


METODE PEMBELAJARAN “ ini dapat digunakan sebagaimana mestinya dan
bisa memberikan manfaat bagi kita semua. Semoga Allah SWT mencurahkan
rahmat dan karunia-Nya kepada kita. Amin ya rabbal „alamin.

Pagelaran, 29 Agustus 2023


DAFTAR ISI
BAB I ...................................................................................................................... 4

PENDAHULUAN .................................................................................................. 4

A. Latar Belakang. ............................................................................................ 4

B. Rumusan Masalah. ....................................................................................... 5

C. Tujuan. ......................................................................................................... 5

BAB II ..................................................................................................................... 6

PEMBAHASAN ..................................................................................................... 6

A. Pengembangan Metode Pembelajaran. ........................................................ 6

B. Faktor yang mempengauhi pengembangan metode pembelajaran . ............ 7

C. Cara penerapan metode pembelajaran dalam konteks Kurikulum


Pendidikan. .......................................................................................................... 8

D. Penilaian Hasil Pembelajaran dengan Menggunakan Metode yang Tepat. . 9

BAB III ................................................................................................................. 11

PENUTUP ............................................................................................................. 11

A. Kesimpulan. ............................................................................................... 11

B. Saran. .......................................................................................................... 11

DAFTAR PUSTAKA. ....................................................................................... 12


BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang.

Mengajar merupakan tugas utama seorang pendidik seperti guru. Pendidik


yang kreatif akan selalu menciptakan ide-ide dalam merancang sistem
pembelajaran baru yang mampu membuat peserta didik dapat mencapai tujuan
belajarnya dengan penuh rasa puas. Untuk memperoleh sistem pembelajaran yang
tepat diperlukan pemahaman terhadap metode pembelajaran. Metode
pengembangan sistem pembelajaran tidak jauh berbeda dengan metode
pengembangan produk lainnya. Prosedur pengembangan lebih singkat karena
produk yang dihasilkan tidak terlalu beresiko dan dampak sistem terbatas pada
peserta didik yang menjadi sasaran.

Banyak pengajar yang dalam melaksanakan belajar mengajarnya tidak bisa


mencapai tujuan/kompetensi yang ditentukan. Penyebabnya adalah
pemebelajarantidak sesuai dengan karakteristik siswa.Karakteristiksiswa
merupakan salah satu faktor penyebab efektif dan tidaknya pembelajaran.Dalam
pembelajaran kita mengenal istilah pendekatan pemebelajaran,strategi
pemebelajaran dan metode pemebeljaran. Ketiga istilah itulah yangmenjadi fokus
pembahasan dalam makalah ini Karena itu merupakan komponenyang sangat
mendukung untuk memahami karakteristik siswa demi tercapainyatujuan
pembelajaran. Proses pemebelajaran akan berjalan efektif jika
pendidik paham dan mengetahui pendekatan pembelajaran yang berlanjut terhada
p pemahaman strategi pembelajaran dan memahami metode pembelajaran. Ketiga
komponen ini merupakan satu kesatuan yang akan mendukung
kepada pelaksanaan pembelajaran sesuai dengan kompetensi dan karakteristik
siswa.
Penulisan dalam makalah ini kami akan memyajikannya dari berbagi
sumber. Pembelajaran akan berjalan efektif tergantung sitem yang dijalankannya.
Kami menduga bahwa pendekatan pembelajaran strategi dan metode
pemebelajaranlah yang membuat
pemebelajaran berjalan efektif. Kami berharap pembahasan ini akan bermanfaat b
agi kelompokkami khususnya dan bagi pembaca pada umumnya.

B. Rumusan Masalah.

1. Apa yang dimaksud dengan pengembangan metode pembelajaran?


2. Apa saja faktor yang mempengaruhi pengembangan metode
pembelajaran?
3. Bagaimana cara penerapan metode pembelajaran dalam konteks
Kurikulum Pendidikan?
4. Bagaimana cara penilaian hasil Pembelajaran dengan Menggunakan
Metode yang Tepat?

C. Tujuan.

1. Pemahaman terhadap pengembangan terhadap metode pembelajaran.


2. Mampu menerapkan metode pembelajaran dalam konteks kurikulum.
3. Memahami cara menilaian hasil pembelajaran dengan menggunkan
metode yang tepat.
BAB II

PEMBAHASAN

A. Pengembangan Metode Pembelajaran.

Perbedaan utama dari model dan metode pembelajaran adalah metode


pembelajaran telah memiliki langkah konkret untuk melaksanakannya. Sementara
itu model pembelajaran hanya gambaran umum atau kerangka kerjanya saja.
Artinya, Guru harus membuat langkah-langkah (sintaks) sendiri.

Model dan metode pembelajaran banyak mengalami tumpang tindih istilah


karena beberapa Penulis terkadang menyebut model sebagai metode, atau
sebaliknya (penggunaan istilah yang tidak tepat).

Hal tersebut bisanya terjadi karena seseorang yang menulis mengenai model
pembelajaran menyertakan contoh langkahnya pula. Sehingga banyak pembaca
berasumsi bahwa model juga telah memiliki langkah-langkah konkret, padahal
belum.

Selain itu, terdapat banyak metode pembelajaran dengan nama lain yang
sebetulnya masih dapat dipayungi oleh model pembelajaran serupa. Hal itu wajar,
karena model pembelajaran adalah kerangka kerja konseptual umum yang bisa
jadi masih terkait dengan metode pembelajaran tertentu

Suparman menyebut pengembangan pembelajaran sebagai suatu proses yang


sistematik meliputi identifikasi masalah, pengembangan strategi dan bahan
instruksional, serta evaluasi terhadap strategi dan bahan instruksional dalam
mencapai tujuan pembelajaran secara efektif dan efisien (Suparman, 1991).
B. Faktor yang mempengauhi pengembangan metode
pembelajaran .

Terjalinya keberhasilan suatu metode pembelajaran yang baik, maka terdapat


pula faktor pendukung yang menjadikan suatu pembelajran dapat tersampaikan
dengan sempurna.Berikut adalah beberapa faktor yang mempengaruhi
pengembangan metode pembelajaran :

1. Kebutuhan dan Karakter Siswa


Metode pembelajaran harus disesuaikan dengan kebutuhan dan karakteristik
siswa untuk memaksimalkan hasil belajar.

2. Teknologi Informasi
Berdasarkan perkembangan zaman saat ini dengan menggabungkan tekologi
dan pendidikan dalam pembelajaran dapat memberikan pengalaman belajar yang
lebih efektif dan efisien.

3. Kurikulum Pendidikan
Kurikulum pendidikan yang berubah-ubah membutuhkan pengembangan
metode pembelajaran yang baru dan lebih inovatif. Maka dari itu seorang guru
harus mampu menguasai dan memahami kurikulum mana yang cocok untuk di
terapkan di suatu sekolahan.

4. Guru sebagai Fasilitator Pembelajaran


Guru harus terus mengembangkan kemampuan dan pengetahuan tentang
metode pembelajaran untuk meningkatkan kualitas pembelajaran.
Dari beberapa faktor yang telah dijelaskan pada materi ini semua memiliki
peranya masing masing dan adanya saling ketergantungan antara fakor yang satu
dengan yang lainnya .

C. Cara penerapan metode pembelajaran dalam konteks


Kurikulum Pendidikan.

Dalam pembahasan di atas terdapat berbagai macam faktor yang


mempengaruhi pengembangan metode pembelajaran. Pada subbab kali ini akan
terdapat pembahasan mengenai cara penerapan metode pembelajaran dalam
konteks kurikulum pendidikan di ataranya yaitu:

1. Active Learning
Siswa aktif terlibat dalam proses pembelajaran dengan metode seperti
diskusi atau project-based learning.
Kelebihan Meningkatkan pemahaman siswa,
Kekurangan, Membuat siswa harus lebih aktif belajar

2. Online Learning
Pembelajaran yang dilakukan secara online memudahkan siswa untuk
belajar kapan saja dan di mana saja.
Kelebihan, Fleksibilitas dan kemudahan akses
Kekurangan, Tidak semua siswa cocok dengan metode ini

3. Collaborative Learning
Siswa belajar dalam kelompok dan saling berinteraksi untuk
memecahkan masalah atau menyelesaikan tugas.
Kelebihan, Meningkatkan minat dan pemahaman siswa
Kekurangan, Memerlukan koordinasi yang baik dalam kelompok
4. Game-Based Learning
Pembelajaran yang dilakukan melalui permainan dapat meningkatkan
minat dan motivasi siswa.
Kelebihan, Meningkatkan motivasi dan keterampilan siswa
Kekurangan, Sulit diterapkan pada semua mata pelajaran

Pada setiap metode dalam penerapan kali ini,selain kelebihan juga terdapat
kekurangan. Akan tetapi penempatan pada penerapan metode ini bisa kita
gunakan salah satunya pada kondisi tertentu yang sesuai dengan suasana di saat
sedang berlangsungnya sebuah pembelajaran.

D. Penilaian Hasil Pembelajaran dengan Menggunakan


Metode yang Tepat.

Seorang tenaga pendidik dalam faktor dan cara penerapan pengembangan


metode pembelajaran perlu adanya juga penilaian hasil pembelajaran dengan
mengunakan metode yang tepat . berikut kami cantumkan materi salah satu
contohnya :

1. PRAKTEK

Metode: Kegiatan

Melakukan praktek dalam sebuah kegiatan untuk memperkuat pemahaman


siswa tentang sebuah konsep atau materi. Contoh: membaca, berbicara, menulis,
menggambar.

2. PRINSIP
Metode: Ceramah

Cara penyampaian materi dengan menggunakan teknik bicara atau


berpidato untuk menjelaskan konsep atau prinsip tertentu.
3. APLIKASI
Metode: Tugas Terstruktur

Siswa diberikan tugas tertentu berdasarkan materi atau konsep yang telah
dipelajari sebelumnya, kemudian diharuskan menerapkannya dalam sebuah situasi
atau permasalahan.
BAB III

PENUTUP

A. Kesimpulan.

Dalam perkembangan pendidikan saat ini, pengembangan metode


pembelajaran menjadi sangat penting untuk meningkatkan hasil belajar siswa.
Oleh karena itu, dibutuhkan pengembangan metode yang inovatif dan efektif
untuk memenuhi kebutuhan pendidikan sekarang dan masa depan.

B. Saran.
Sebagai sorang guru harus selalu mengembangkan diri dalam mengadopsi
metode pembelajaran terbaru untuk menghasilkan hasil belajar yang optimal.
DAFTAR PUSTAKA.

Mulyatiningsih, Endang. "Pengembangan model pembelajaran." Diakses dari


http://staff. uny. ac. id/sites/default/files/pengabdian/dra-endang-mulyatiningsih-
mpd/7cpengembangan-model-pembelajaran. pdf. pada September (2016).

Anda mungkin juga menyukai