Anda di halaman 1dari 11

Materi UPA:

- Peran, Fungsi, dan Perkembangan Organisasi Advokat


- Kode Etik Advokat Indonesia
- Hukum Acara Perdata
- Hukum Acara Pidana
- Hukum Acara Perdata Agama
- Hukum Acara Peradilan Hubungan Industrial
- Hukum Acara Peradilan Tata Usaha Negara

Sesi 2 – Perancangan dan Analisa Kontrak


Hikmahanto Juwana

Contoh kasus: penyerangan saat perselingkuhan


KUHP Pasal 44 - Hal-hal yang menghapuskan, mengurangi atau memberatkan pidana

Perjanjian / Kontrak
- Lisan
- Tertulis  lebih mudah dibuktikan
o Dibawah tangan
 Ada perjanjian dibawah tangan, dibawa ke Notaris untuk
didaftarkan, Notaris yang memegang perjanjian aslinya.
 Di legalisir / waarmerking  penandatanganan perjanjian di
hadapan Notaris, sehingga Notaris bertanggung jawab atas
keabsahan tanda-tangan tersebut.
o Akta otentik
1320 KUHPerdata, syarat sah harus dipenuhi

Perjanjian/Kontrak adalah kata atau kalimat hukum


- Memiliki potensi yang akan dibawah ke penyelesaian sengketa

Contoh kasus:
1. Hutang piutang
Kreditur & Debitur membuat perjanjian hutang piutang
Tidak ada definisi hari tanggal yang diberikan
Maka periode waktu harus mengacu ke kalender mana?
UU Arbitrase
Pasal 70 – Pembatalan Putusan Arbitrase – Bab VII
Terhadap putusan arbitrase para pihak dapat mengajukan permohonan pembatalan
apabila putusan tersebut diduga mengandung unsur-unsur sebagai berikut :
a. surat atau dokumen yang diajukan dalam pemeriksaan, setelah putusan dijatuhkan,
diakui palsu atau dinyatakan palsu;
b. setelah putusan diambil ditemukan dokumen yang bersifat menentukan, yang

701982098.docx- 29 October 2023


Page 2
disembunyikan oleh pihak lawan ; atau
c. putusan diambil dari hasil tipu muslihat yang dilakukan oleh salah satu pihak dalam
pemeriksaan sengketa.

Namun pada penjelasan UU tersebut:


Bab VII mengatur tentang pembatalan putusan arbitrase. Hal ini dimungkinkan karena
beberapa hal, antara lain :
a. surat atau dokumen yang diajukan dalam pemeriksaan, setelah putusan dijatuhkan
diakui palsu atau dinyatakan palsu;
b. setelah putusan diambil ditemukan dokumen yang bersifat menentukan yang sengaja
disembunyikan pihak lawan; atau
c. putusan diambil dari hasil tipu muslihat yang dilakukan oleh salah satu pihak dalam
pemeriksaan sengketa.
 Antara lain = berarti bisa diluar ini.

2. Sebagai advokat menghadapi dakwaan Jaksa


Pasal 338 KUHP
Barangsiapa dengan sengaja menghilangkan nyawa orang lain
 Ini diuji kata-perkata oleh jaksa.
 Error in persona? Barang siapa  yang diajukan oleh Jaksa ternyata beda nama.
Dengan sengaja  harus dibuktikan mens rea (perbuatan jahat, ada motif ga), actus
reus.
Menghilangkan nyawa  pakai apa? Ada sidik jarinya ga?

3. Menulis suatu perjanjian atau kontrak berdasarkan kesepakatan.


Amandemen: Adendum, Revisi, Modifikasi, Penambahan
Kemungkinan ada 2: bisa diamandemen atau tidak bisa?
Kalau bisa, apakah bisa secara sepihak atau harus disepakati oleh para pihak?
Diperjanjikan harus sepihak / disepakati.
Kesepakatan ini berbentuk lisan atau tertulis?
Perancang kontrak, tanya sama klien, mana yang mau dipilih?
Misal: dengan kesepakatan secara tertulis dengan akta dibawah tangan.

4. Apabila ada klien tidak mau membayar fee pengacara, bagaimana?


UU Kepailitan – Pasal 2; bisa dinyatakan Pailit.
Kasus Ace Hardware  karena UU Kepailitan memungkinkan orang yang tidak mampu
dan tidak mau bayar hutang untuk dipailitkan.
Kasus prudensial
Kasus telkomsel
701982098.docx - 29 October 2023
Page 3
5. Apakah perjanjian tetap sah meskipun secara subjektif tidak terpenuhi dan
perbuatan hukumnya bagaimana?
Dalam UUPT, Direksi mewakili Perusahaan didalam/diluar pengadilan.
Apabila lebih dari 1, lihat di anggaran dasar
Yang hadir bukan direksi, tapi karyawannya.
Pertama, pakai surat kuasa; Kedua, pakai surat keputusan direksi.
Kepala cabang dianggap mewakili perseroan.
Tanya dulu:
 Apakah ada surat keputusan direksi, bahwa ada yang mewakili Perusahaan
untuk kasus ini.

Hukum Acara PTUN


Prof. Anna Erliyana

Objek Gugatan PTUN:


- Penetapan tertulis;
- Keputusan diterbitkan oleh Badan dan/atau Pejabat Tata Usaha Negara di
lingkungan eksekutif, legislatif, yudikatif, dan penyelenggara negara lainnya;
- Berdasarkan ketentuan perundang-undangan dan AUPB;
- Bersifat final dalam arti lebih luas;
- Keputusan yang berpotensi menimbulkan akibat hukum; dan/atau Keputusan
yang berlaku bagi Warga Masyarakat.

Ps 3 UU PTUN-Bila Badan atau pejabat TUN tidak mengeluarkan keputusan, sedangkan


hal itu menjadi kewajibannya, maka sikap diam tsb disamakan dengan KTUN
penolakan (fiktif negatif).
Jika tidak ada peraturan dasar di instansi tsb tdk mengatur 90 hari maka jangka waktu
yg berlaku adalah 4 bulan sejak permohonan diterima lengkap.
Ps 53 UU AP Fiktif Positif------- permohonan dianggap dikabulkan secara hukum, bila
tidak ada peraturan dasar di instansi tsb yg mengatur, maka jangka waktu yang harus
ditunggu pemohon adalah 10 hari kerja sejak permohonan diterima lengkap.

PERMA 5/2015
Melaksanakan ketentuan Pasal 53 UU No. 30 Tahun 2014 UU Administrasi
Pemerintahan.
Permohonan  penelitian administrasi permohonan oleh panitera  registrasi  bayar
panjar  tentukan majelis hakim  tentukan hari sidang 1  panggil  tanpa proses
dismissal atau pemeriksaan persiapan  persidangan.

PERMA 8/2017
Melaksanakan ketentuan Pasal 53 UU No. 30 Tahun 2014 UU Administasi
Pemerintahan.

701982098.docx - 29 October 2023


Page 4
Pengajuan permohonan diajukan 90 hari kalender sejak batas waktu sesuai UU atau 10
hari kerja setelah permohonan diterima secara lengkap.
Permohonan - penelitian administrasi permohonan oleh panitera -registrasi  bayar
panjar  tentukan majelis hakim  tentukan hari sidang 1- panggil - tanpa proses
dismissal atau pemeriksaan persiapan -persidangan.
Lebih rinci
MENCABUT PERMA NO. 5 TAHUN 2015 (Ps 20)

UU No 11 Thn 2020 jo UU No 6 tahun 2023 tentang CK mengubah ketentuan Pasal 53


UU AP:
Jangka waktu yang sebelumnya 10 hari kerja menjadi paling lama 5 hari kerja;

SURAT EDARAN MAHKAMAH AGUNG RI NO. 5 TAHUN 2021


E. RUMUSAN KAMAR TATA USAHA NEGARA
2. Lembaga Fiktif Positif
Dengan diundangkannya Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2020 tentang Cipta Kerja,
permohonan fiktif positif sudah tidak lagi menjadi kewenangan PTUN.
Cat: vide put MK tentang UU CK: max 2 thn pelaksanaannya oleh pem…UU No 6 tahun
2023

KEPUTUSAN FIKTIF POSITIF VIDE PASAL 53 UU AP


Keputusan dikeluarkan melewati
Permohonan waktu yang ditentukan atau Permohonan ke PTUN
Orang/Badan paling lama 10 hari kerja
dipersamakan dengan 21 Hari kerja selesai
Hukum Perdata mengabulkan
90 hari

701982098.docx - 29 October 2023


Page 5

KEPUTUSAN FIKTIF POSITIF VIDE PASAL 175 ANGKA 6 UUCT

Keputusan dikeluarkan melewati


Permohonan
waktu yang ditentukan atau paling
Orang/Badan Hukum
lama 5 hari kerja dipersamakan
Perdata
dengan mengabulkan

SEMA No.4 Tahun 2016 Mengubah Paradigma Beracara di PTUN pasca berlakunya UU
AP
1. Kompetensi Peradilan Tata Usaha Negara
a. Berwenang mengadili perkara berupa gugatan dan permohonan.
b. Berwenang mengadili Perbuatan Melanggar Hukum Oleh Pemerintah
(Onrechtmatige overheidsdaad/ OOD)
c. KTUN yang sudah diperiksa dan diputus dalam upaya banding
administrasi menjadi kewenangan PTUN.
2. Subjek Gugatan/Permohonan
 Pasal 53 ayat (1), Pasal 1 angka 9 UU Peratun, dan Pasal 21 UU AP;
 Penggugat/Pemohon : Orang atau Badan Hukum Perdata, dan
Badan/Pejabat Pemerintahan.
 Tergugat/Termohon: Badan/Pejabat Pemerintahan
3. Objek Gugatan/Permohonan
a. Objek gugatan pada PTUN meliputi:
1) Penetapan tertulis dan/atau Tindakan faktual
2) Dikeluarkan oleh Badan/Pejabat Pemerintahan.
3) Diterbitkan berdasarkan Peraturan per UU dan/atau AAUPB
4) Bersifat: Konkrit individual; abstrak individual; konkret umum
5) KTUN dan/atau Tindakan yang bersifat final dalam arti luas.
6) KTUN dan/atau Tindakan yang berpotensi menimbulkan akibat hukum
b. Keputusan Tata Usaha Negara dan/atau Tindakan Fiktif- Positif
c. Keputusan Lembaga Aparat Pengawasan Intern Pemerintah (APIP)
Permohonan pengujian penyalahgunaan wewenang (Ps 21 UU AP)

4. Pembuktian
Alat bukti yang diatur dalam Pasal 100 UU Peratun ditambah dengan alat bukti
elektronik dalam UU No. 11 Tahun 2008 ( UU Informasi dan Transaksi
Elektronik) dapat dijadikan alat bukti dalam hukum acara Peratun.

5. Putusan Pengadilan Tata Usaha Negara


Gugatan yang diajukan oleh pihak yang kemudian terbukti tidak memiliki
“Kepentingan”, diputuskan dengan amar putusan “Menolak gugatan”.

6. Pembatasan Upaya Hukum Kasasi


Kriteria pembatasan upaya hukum kasasi dalam Pasal 45A ayat (2) huruf c UU
No. 5 Tahun 2004 Tentang Mahkamah Agung adalah bagi keputusan pejabat
701982098.docx - 29 October 2023
Page 6
daerah yang berasal dari sumber kewenangan desentralisasi. Tetapi terhadap
keputusan pejabat daerah yang bersumber dari kewenangan dekonsentrasi
ataupun bersumber dari kewenangan perbantuan terhadap pemerintah pusat
(medebewin) tetap bisa dilakukan upaya hukum kasasi.

Onrechtmatige Overheidsdaad (PMH oleh Badan dan/atau Pejabat Pemerintah)


Perma No. 2 Tahun 2019
1. PMH oleh badan dan/atau Pejabat Pemerintahan merupakan Tindakan
pemerintahan sehingga menjadi kewenangan peradilan tata usaha negara
berdasarkan UU AP;
2. Tindakan Pemerintahan: Perbuatan Pejabat Pemerintahan atau Penyelenggara
negara lainnya untuk melakukan dan/atau tidak melakukan perbuatan konkret
dalam rangka penyelenggaraan pemerintahan;
3. Sengketa Tindakan Pemerintahan: sengketa yang timbul dalam bidang
administrasi pemerintahan antara Warga Masyarakat dengan Pejabat
Pemerintahan atau penyelenggara negara lainnya sebagai akibat dilakukannya
Tindakan Pemerintahan;
4. Sengketa Perbuatan Melanggar hukum oleh Badan dan/atau Pejabat
Pemerintahan: sengketa yang didalamnya mengandung tuntutan untuk
menyatakan tidak sah dan/atau batal Tindakan Pejabat Pemerintahan, atau tidak
mempunyai kekuatan hukum mengikat beserta ganti rugi sesuai dengan
ketentuan peraturan perundang-undangan;

5. Kewenangan mengadili - Pasal 2 Perma No. 2 Tahun 2019


- ayat (1) PTUN
- ayat (3) dalam hal peraturan perundang-undangan mengatur secara khusus
upaya administratif maka yang berwenang mengadili Sengketa Tindakan
Pemerintah adalah PTTUN sebagai Pengadilan tingkat pertama.

6. Diajukan paling lama 90 hari kerja sejak Tindakan Pemerintahan dilakukan oleh
Badan dan/atau Pejabat Administrasi Pemerintahan; Kewenangan mengadili -
Pasal 2 Perma No. 2 Tahun 2019

7. Selama Warga Masyarakat menempuh upaya administratif, tenggang waktu


sebagaimana dimaksud di atas terbantar sampai keputusan upaya administrative
terakhir diterima
8. Putusan Pengadilan dapat berupa: Gugatan ditolak; Gugatan dikabulkan;
Gugatan tidak diterima; Gugatan gugur.

SEMA 5/2021
Rumusan Hukum Kamar Tata Usaha Negara, Angka 3.
Tenggang waktu Gugatan Perbuatan Melanggar Hukum oleh Badan dan/atau Pejabat
Pemerintahan Yang bersifat tidak bertindak (Omission) dihitung 90 hari kerja setelah
dilewatinya tenggang waktu 5 hari kerja, kecuali diatur secara khusus di dalam peraturan
dasarnya.

701982098.docx - 29 October 2023


Page 7

Legal Opinion – Session 1


Pak Ari Wahyudi

Bagaimana kita mencoba merumuskan sebuah legal opinion berdasarkan situasi klien
kita dan peraturan perundang-undangan.

Legal due diligence: Diberikan setelah dilakukan pemeriksaan terhadap seluruh


dokumen yang berkaitan sesuai dengan prinsip-prinsip kewajaran.

Maksud pembuatan legal opinion:


 Memberikan pedoman dan/atau perlindungan secara hukum bagi penggunanya
tentang akibat hukum dari suatu perbuatan hukum, transaksi dan lain
sebagainya;
 Memberikan suatu fakta hukum bagi penggunanya tentang suatu perbuatan atau
peristiwa hukum berdasarkan ketentuan hukum yang berlaku;
 Untuk memenuhi persyaratan perundang-undangan dalam melakukan transaksi
tertentu (antara lain misalnya di bidang Perbankan dan Pasar Modal);
 Untuk memenuhi ketentuan dalam suatu perjanjian.

Bagaimana membuat suatu perkara dalam Arbitrase?


- BANI, SIAC
- Dalam jangka waktu 30 hari tidak selesai, maka sengketa tersebut akan
diselesaikan melalui BANI.
- Tidak semua org tau bagaimana cara berperkara di BANI.

Cakap hukum:
- Subjektif: 1321 – 1331 KUHPerdata
- Objektif: 1332 – 1337 KUHPerdata

Jual beli yang dilakukan oleh anak kecil.


- Secara cakap hukum, anak tsb tidak cakap hukum;
- Namun diperlukan konteks lebih lanjut mengapa anak kecil tersebut melakukan
jual beli.

Contoh kasus:
Transaksi M&A harus ada LDD;

Peruntukan legal opinion:


- Spesifik
o Harus diberikan kepada pihak tertentu  hanya berlaku untuk pihak yang
ditujukan tersebut
o Contoh kasus perceraian: apakah dasar hukumnya akan selalu sama?
701982098.docx - 29 October 2023
Page 8
oTidak dapat digunakan sebagai acuan oleh pihak lain untuk melakukan
perbuatan hukum
- Hubungan dengan pasar modal
o Tujuan utamanya adalah dalam rangka menegakkan hukum bidang pasar
modal
o Dalam rangka pelaksanaan prinsip keterbukaan

Asumsi dan Kualifikasi adalah Pernyataan


Mengenai hal-hal yang dilakukan advokat dalam mempersiapkan penerbitan Legal
Opinion dan memuat asumsi-asumsi serta kualifikasi

Pernyataan tersebut a.l. ialah:


- bahwa advokat telah melakukan pemeriksaan;
- asumsi dan kualifikasi yang dipakai oleh Advokat, mengenai;
o Salinan dokumen sesuai dengan aslinya;
o Dokumen yang diperiksa telah ditanda-tangani oleh oleh pihak yang
mempunyai kewenangan untuk itu;
o Tanda tangan yang terdapat dalam dokumen adalah sesuai dengan
aslinya;
o Pendapat Hukum disusun berdasarkan Hukum Indonesia;
o Hukum Indonesia yang berlaku adalah pada saat Pendapat Hukum
tersebut dibuat;
o Kualifikasi lain yang di awali dengan kata-kata “sepanjang pengetahuan
kami …”

Contoh kasus:
Apabila ada transaksi, harus dilakukan LDD terlebih dahulu sehingga kita jadi tau duduk
permasalahannya. Audit belum ada, tidak bisa membuat legal opinion.
Apabila setelah transaksi berlangsung, bisa dilakukan LDD, tetapi concern nya untuk
menyelesaikan masalah yang ada, bukan mengantisipasi jika LDD dilakukan sebelum
transaksi.
 Lawyer harus bisa memberikan pedoman jika sudah dekat ke tahap KPPU.

Affidavit adalah bentuk fasilitas keimigrasian yang diberikan kepada seorang anak
pemegang paspor asing yang berkewarganegaraan ganda terbatas, sesuai dengan UU
No.12 tahun 2006 tentang kewarganegaraan RI.

Bentuk dan format LO:


- Internal Legal Memorandum  yang buat bisa SH, internal legal Perusahaan
- Legal Memorandum  ditujukan khusus kepada klien
- Legal Opinion  bisa dipakai untuk klien, bisa juga dipakai untuk pihak ke-3
o Contohnya: Kalo mau pinjam uang di bank, harus ada audit dan LO dari
lawyer, atas perintah PT X diberikan ke Bank (Bank pihak ke-3), yang
bayar LO adalah PT X.

701982098.docx - 29 October 2023


Page 9
Kompetensi penyusun:
- Saksi ahli: misal kasus affidavit lalu dimintakan ahli pada kasus terkait.
- Advokat
- Divisi Hukum
- Institusi Hukum

PKPA Day 2
Dokumentasi Hukum dan Penelusuran Literature Hukum.
Dr. Ari Wahyudi Hertanto, S.H., M.H.

Syarat sah perjanjian – 1320 KUHPer


 Mengikat keseluruhan yang membuat perjanjian

Common law, dibentuk dari kasus (case law study).

Hukum Organisasi Perusahaan


Gunawan Widjaja

PT Perorangan
 Hanya ada direktur
 RUPS atas dasar keputusan sendiri sebagai direktur
 Jika ingin melakukan perubahan, adalah bagian dari anggaran dasar Perusahaan

Penjelasan KBLI & NIB  PP No. 5,6,7,8 tahun 2021

Pertanyaan:
Dalam akuisisi antara Perusahaan Indonesia dengan Perusahaan asing / PMA, yang
mana akuisisi ini bertujuan untuk melakukan pembuatan suatu bisnis di Indonesia,
namun ternyata ditemukan bahwa transaksi dalam bisnis tersebut melanggar hukum,
apakah Perusahaan Akusisi tersebut tetap dapat beroperasi di Indonesia? Atau
bagaimana konsekuensinya terhadap Perusahaan?
- Maksud dan tujuan nya
- Datang ke kementerian untuk meliat perizinan khusus
- Akuisisi tidak mengubah maksud dan tujuan
- Kalau sudah berjalan di local, tidak masalah kalau masih bicara maksud dan
tujuan.
- Kalau akuisisi tidak masalah seharusnya dalam konteks badan hukum
- Keseluruhan informasi harus diberikan pada proses LDD sehingga nanti LO yang
diberikan dapat sesuai dengan transaksi yang direncanakan.

Hukum Acara Peradilan Agama

701982098.docx - 29 October 2023


Page 10
Apabila anak siri, bagaimana ia mewaris dari orang tuanya?
Harus membuktikan kalau ada Tindakan hukum perkawinan pada orang tua anak
tersebut.
Anak mewaris dari agama terakhir yang ditinggalkan oleh pewarisnya.

Perceraian dari perkawinan sirih?


- Keabsahan pernikahan (1 istri & 1 suami)
- Bisa digabung isbat nikah dan gugatan cerai
- Negara tidak melindungi perkawinan siri
- Apabila anaknya menikah, ia harus diwakili wali hakim

Anak yang lahir dari perkawinan siri, hanya memperoleh hak perlindungan saja bukan
harta warisan dari ayah biologisnya.

Pada pengadilan agama  yang diadili adalah transaksi nya bukan agama / orang
islamnya. Misal: apabila menikah dengan hukum islam, namun perjalanannya mereka
tidak lagi beragama islam, apabila ingin bercerai maka tetap harus ke pengadilan
agama.

Anak angkat dalam hukum BW, kedudukannya sama dengan anak kandung, namun di
hukum islam, kedudukannya tidak sama.
Anak angkat pada hukum islam, hanya mendapat 1/3 dari anak kandungnya.

Sepanjang tidak ada perjanjian pranikah, yang terjadi selama perkawinan harus diambil
dari harta bersama.

Ruang lingkup peradilan agama


PRA REVISI
a. Perkawinan;
b. kewarisan, wasiat, dan hibah yang dilakukan berdasarkan hukum Islam;
c. Wakaf dan shadaqah
PASCA REVISI
a. perkawinan+ Pengangkatan Anak berdasarkan Hk.Islam
b. waris;
c. wasiat;
d. hibah;
e. wakaf;
f. Zakat
g. Infaq
h. Shadaqah
i. Ekonomi syari’ah.

Sejak 1990, yurisprudensi MA, diperbolehkan memberikan hak waris kepada non
muslim, karena pada hukum islam, islam & non islam tidak saling mewaris.

701982098.docx - 29 October 2023


Page 11
Bagiannya maksimal 1/3 dari saudara kandung.

Wakaf bisa digugat oleh ahli waris apabila dipergunakan tidak sesuai dengan fungsinya.

Perjanjian pranikah – 1338 KUHPer


Harta yang sudah dibalik nama kepada nama pasangan, apabila terjadi perceraian?
Ditelusuri hartanya apakah dari bawaan? Apakah dari harta tersebut menghasilkan lalu
hasilnya menjadi harta gono gini.

Perceraian dianggap sah apabila sudah ada putusan dari pengadilan, bukan karena
suami ngomong talak.

701982098.docx - 29 October 2023

Anda mungkin juga menyukai