Anda di halaman 1dari 17

PROPOSAL PRAKTIK PRODUK

KREATIF KEWIRAUSAHAAN DAN


KEWIRAUSAHAAN

Kelompok 1

● Achmad Fadhillah Ramadhan

● Fansoli Ibnu Mustafa

● Gian Kenar Javier

● Muhammad Zhofran

● Taoran Lewin Triwibowo


DAFTAR ISI
DAFTAR ISI................................................................................................................................................. 2
BAB I
PENDAHULUAN.........................................................................................................................................4
1.1 Latar Belakang........................................................................................................................................ 4
1.2 Tujuan.......................................................................................................................................................4
1.3 Struktur Organisasi............................................................................................................... 5
BAB II
PEMBAHASAN........................................................................................................................................... 6
2.1 Analisis SWOT........................................................................................................................................ 6
a. Strength (Kekuatan)...................................................................................................................... 6
b. Weaknesses (Kelemahan)..............................................................................................................6
c. Opportunities (Peluang)................................................................................................................ 6
d. Threats (Ancaman)........................................................................................................................7
2.2 Perencanaan Bisnis...................................................................................................................................7
a. Sasaran dan Target Pasar............................................................................................................... 7
b. Pembiayaan................................................................................................................................... 7
2.3 Studi Kelayakan..................................................................................................................................... 10
a. Lokasi.......................................................................................................................................... 10
b. Sumber Daya Manusia................................................................................................................ 10
2.4 Real Business Plan................................................................................................................................. 11
a. Segmentasi Pemasaran................................................................................................................ 11
b. Strategi Produksi......................................................................................................................... 12
c. Strategi Penetapan Biaya.............................................................................................................12
d. Rencana Pengembangan Produksi.............................................................................................. 13
BAB III
KAJIAN TEORI.........................................................................................................................................14
3.1 Keripik Lumpia...................................................................................................................................... 14
a. Waktu dan Tempat.......................................................................................................................14
b. Alat dan Bahan............................................................................................................................14
c. Proses Produksi........................................................................................................................... 14
3.2 Jasa Web Development.......................................................................................................................... 15
a. Waktu dan Tempat.......................................................................................................................15
b. Alat dan Bahan............................................................................................................................15
c. Proses Produksi........................................................................................................................... 15
3.3 Rakit Komputer...................................................................................................................................... 15
a. Waktu dan Tempat.......................................................................................................................15
b. Alat dan Bahan............................................................................................................................16
c. Proses Produksi........................................................................................................................... 16
BAB IV
PENUTUP................................................................................................................................................... 17
4.1 Kesimpulan............................................................................................................................................ 17
4.2 Saran.......................................................................................................................................................17
BAB I
PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
Dalam era digitalisasi yang serba cepat ini, perkembangan industri makanan dan
teknologi informasi mengalami lonjakan yang signifikan. Kemajuan teknologi,
khususnya dalam sektor web development dan perakitan komputer, telah menjadi
kebutuhan utama bagi berbagai kalangan, mulai dari individu, bisnis kecil, hingga
perusahaan skala besar. Seiring dengan itu, tren makanan ringan yang lezat,
praktis, dan inovatif semakin meningkat, terutama di kalangan generasi muda yang
selalu mencari varian rasa baru dan unik.

Magifazhon merupakan perusahaan yang berinovasi dengan menggabungkan dua


sektor tersebut, yakni makanan berupa Keripik Lumpia dan jasa di bidang
teknologi, seperti Web Development dan perakitan komputer. Meskipun
kedengarannya tidak umum untuk menggabungkan industri makanan dan teknologi
dalam satu perusahaan, namun Magifazhon melihat peluang besar dalam
memenuhi kebutuhan konsumen yang semakin dinamis.

Keripik Lumpia menawarkan sensasi rasa yang berbeda dari keripik-keripik pada
umumnya, dengan tekstur renyah dan rasa yang khas. Produk ini dapat menjadi
alternatif camilan sehat yang memenuhi keinginan konsumen akan variasi
makanan ringan. Di sisi lain, kebutuhan akan website yang responsif, menarik, dan
fungsional serta kebutuhan akan komputer yang dirakit sesuai kebutuhan pengguna
adalah hal yang tidak dapat diabaikan, terutama di tengah persaingan bisnis yang
semakin ketat.

Dengan menggabungkan kedua sektor ini, Magifazhon berupaya memberikan


solusi terbaik bagi konsumen, baik dari sisi konsumsi makanan ringan yang lezat
maupun kebutuhan teknologi informasi yang berkualitas. Oleh karena itu, proposal
ini disusun untuk memperjelas visi dan misi perusahaan serta rencana strategis
dalam menghadapi pasar yang semakin kompetitif.
1.2 Tujuan
a. Peningkatan Pendapatan dan Profitabilitas
b. Diversifikasi Produk dan Layanan untuk meningkatkan stabilitas keuangan
c. Peningkatan Reputasi dan Citra Merek
d. Pengalaman konsumen yang baik

1.3 Struktur Organisasi


a. Ketua: Muhammad Zhofran
b. Bendahara: Taoran Lewin Triwibowo
c. Sekretaris: Achmad Fadhillah Ramadhan
d. Seksi Produksi: Gian Kenar Javier
e. Seksi Promosi: Fansoli Ibnu Mustafa
BAB II
PEMBAHASAN
2.1 Analisis SWOT
a. Strength (Kekuatan)
i. Inovasi Produk: Magifazhon memiliki produk unik berupa Keripik
Lumpia yang jarang ditemukan di pasaran, memberikan keunggulan
kompetitif.
ii. Diversifikasi Produk dan Jasa: Produk yang beragam, mencakup
makanan (Kerimpik Lumpia), layanan teknologi (Jasa Web
Development), dan perakitan maupun perawatan komputer, membantu
mengurangi risiko bergantung pada satu pasar.
iii. Tim Profesional: Tim yang terampil dan berpengalaman dalam
masing-masing bidang, memungkinkan penyediaan layanan
berkualitas tinggi. Ini akan memberikan keuntungan kompetitif.
b. Weaknesses (Kelemahan)
i. Tantangan Manajemen dan Kurangnya Spesialisasi: Mengelola lini
bisnis yang berbeda mungkin menimbulkan tantangan dalam hal
koordinasi, fokus, dan spesialisasi yang mungkin diperlukan di
industri tertentu.
ii. Persaingan pada Setiap lini bisnis: Setiap bidang bisnis memiliki
kompetisi tersendiri yang mungkin sudah lebih dulu eksis dan
memiliki pelanggan yang loyal.
iii. Resiko Tinggi: Produk makanan seperti Keripik Lumpia memilik
umur simpan yang terbatas, memerlukan kontrol kualitas yang ketat,
sementara jasa teknologi membutuhkan pembaruan dan peningkatan
yang konstan.
c. Opportunities (Peluang)
i. Diversifikasi Pendapatan: Produk yang beragam memberikan peluang
untuk meraih pelanggan dari berbagai segmen pasar.
ii. Kebutuhan Digitalisasi: Banyak perusahaan dan individu saat ini
memerlukan website, sehingga jasa Web Development dan rakit
komputer memiliki potensi pasar yang besar.
iii. Pengembangan Produk: Potensi untuk mengembangkan varian lain
dari Keripik Lumpia atau produk makanan lain yang inovatif.
iv. Kemitraan Strategis: Magifazhon bisa menjalin kemitraan dengan
penyedia bahan baku lokal untuk Keripik Lumpia, serta bermitra
dengan bisnis lain dalam pengembangan situs web dan teknologi.
d. Threats (Ancaman)
i. Ketidakpastian Pasar Makanan: Faktor seperti perubahan selera
konsumen, regulasi pangan, dan isu-isu kualitas bisa mempengaruhi
bisnis Keripik Lumpia.
ii. Perubahan Teknologi: Perubahan cepat dalam teknologi bisa membuat
jasa Web Development atau rakit komputer menjadi usang.
Perusahaan perlu terus menerus memperbarui pengetahuannya agar
tetap relevan.
iii. Ketergantungan pada Klien Utama: Jika terlalu bergantung pada
beberapa klein besar dalam bisnis web development atau rakit
komputer, hilangnya klien ini bisa memerikan dampak finansial yang
signifikan.

2.2 Perencanaan Bisnis


a. Sasaran dan Target Pasar
Membangun perusahaan yang berfokus pada diversifikasi bisnis dengan dua
lini bisnis utama: penjualan makanan, penyediaan jasa web development,
dan rakit komputer kustom untuk memenuhi kebutuhan pelanggan. Sasaran
kami adalah konsumen umum dari berbagai kelompok usia dan lapisan
masyarakat, perusahaan skala kecil dan menengah yang membutuhkan
website, dan gamer yang mencari performa maksimal.

b. Pembiayaan
i. Keripik Lumpia
1. Biaya Tetap (Fixed Cost)

Nama Barang Jumlah Harga Satuan Jumlah Harga


Barang
Kompor gas 1 buah Rp. 150.000 Rp. 150.000
Wajan 1 buah Rp. 20.000 Rp. 20.000
Gunting 1 buah Rp. 5.000 Rp. 5.000
Sarung 1 pack Rp. 2.000 Rp. 2.000
tangan plastik
Total Rp. 177.000
2. Biaya Variabel (Variabel Cost)

Nama Barang Jumlah Barang Harga


Isi ulang gas 1 buah Rp. 21.000
1 Pack Kulit 2 bungkus Rp. 22.000
Lumpia
Tepung terigu 500g 1 bungkus Rp. 5.000
Minyak goreng 1 bungkus Rp. 6.000
500ml
Bumbu Antaka 3 bungkus Rp. 18.000
Total Rp. 72.000

3. Perhitungan Harga pokok


Produksi per 20 bungkus

Modal awal = biaya tetap + biaya variabel


= Rp. 177.000 + 72.000
= Rp. 249.000
ii. Jasa Web Development
1. Biaya Tetap (Fixed Cost)

Jenis Biaya Deskripsi Frekuensi Biaya


Karyawan Gaji tim Bulanan Rp. 1.000
pengembangan
dan staf
pendukung
Pemeliharaan Perawatan Bulanan Rp. 30.000
Infrastruktur Perangkat Keras
dan Perangkat
Lunak
Total Rp. 31.000
2. Biaya Variabel (Variable Cost)

Jenis Biaya Deskripsi Variabel (Per Biaya


Proyek)
Biaya Hosting situs Ya Rp. 46.900
Hosting dan web dan
Domain pendaftaran
domain
Total Rp. 46.900

3. Perhitungan Harga Pokok


Produksi per projek

Modal awal = biaya tetap + biaya variabel


= Rp. 31.000 + 46.900
= Rp. 77.900

iii. Rakit Komputer


1. Biaya Tetap (Fixed Cost)

Jenis Biaya Deskripsi Frekuensi Biaya


Karyawan Gaji karyawan Bulanan Rp. 1.000
tetap
Alat Obeng, baut, Bulanan Rp. 20.000
Perakitan lain-lain
Total Rp. 21.000
2. Biaya Variabel (Variable Cost)

Jenis Biaya Deskripsi Variabel Biaya per


Unit
Komponen CPU, RAM, Ya Bervariasi
Komputer Storage,
Motherboard
Total Bervariasi

3. Perhitungan Harga Pokok


Harga akan bervariasi dikarenakan setiap rakitan
tentunya akan berbeda harganya sesuai dengan
spesifikasi komputer.

2.3 Studi Kelayakan


a. Lokasi
i. Keripik Lumpia
Produksi keripik lumpia akan dilakukan di lokasi dengan fasilitas
dapur yang memadai. Dengan penggunaan bahan baku berkualitas,
produksi akan dilakukan dengan standar kebersihan yang tinggi.
ii. Jasa Web Development
Layanan ini bersifat online, sehingga dapat diakses dari mana saja.
Kantor pusat akan berada di lokasi yang strategis untuk memfasilitasi
pertemuan dengan klien jika diperlukan.
iii. Rakit Komputer
Kegiatan merakit komputer akan dilakukan di ruang kerja yang
dilengkapi dengan peralatan dan alat yang dibutuhkan.
b. Sumber Daya Manusia
i. Keripik Lumpia
Awalnya, tim produksi terdiri dari beberapa orang yang
memiliki keahlian dalam memasak dan mengolah makanan.
Diperlukan pelatihan berkala untuk menjaga kualitas produk
dan kebersihan.
ii. Jasa Web Development
Tim terdiri dari pengembang web, desainer, dan manajer
proyek. Pengalaman dan kreativitas anggota tim akan
menjadi kunci keberhasilan.
iii. Rakit Komputer
Teknisi yang ahli dalam merakit komputer akan bertanggung
jawab atas kegiatan ini, dengan pengetahuan yang terus
diperbarui mengikuti perkembangan teknologi.

2.4 Real Business Plan


a. Segmentasi Pemasaran
i. Segmentasi Pasar
Makanan Keripik Lumpia: Kami akan menargetkan pecinta makanan
ringan dan penggemar lumpia sebagai target pasar utama.
Jasa Web Development: Target pasar kami adalah pemilik bisnis kecil
dan menengah yang memerlukan layanan pengembangan situs web
berkualitas.
Rakit Komputer: Kami akan menargetkan individu yang memiliki
minat dalam membangun komputer kustom, gamer, dan profesional TI
ii. Positioning
Makanan Keripik Lumpia: Kami akan menonjolkan cita rasa unik dan
kelezatan Keripik Lumpia kami sebagai alternatif makanan ringan
yang lezat dan sehat.
Jasa Web Development: Kami akan menekankan kualitas, kecepatan,
dan desain kreatif dalam pembuatan situs web yang akan membantu
bisnis klien kami untuk tumbuh.
Rakit Komputer: Kami akan menekankan pada kemampuan kami
dalam menyediakan komputer kustom berkualitas tinggi sesuai
dengan kebutuhan dan preferensi pelanggan
b. Strategi Produksi
i. Makanan Keripik Lumpia
1. Kami akan menggunakan bahan-bahan segar dan berkualitas
tinggi untuk memastikan cita rasa dan kualitas produk kami.
2. Proses produksi akan diawasi dengan ketat untuk memastikan
konsistensi rasa dan kualitas produk.
ii. Jasa Web Development
1. Kami akan menerapkan pendekatan berbasis tim dalam
pengembangan proyek untuk memastikan efisiensi dan
kreativitas.
2. Setiap tahap pengembangan akan melewati pengujian dan
validasi ketat sebelum diserahkan kepada klien.
iii. Rakit Komputer
1. Kami akan bekerja sama dengan pemasok komponen
berkualitas untuk memastikan ketersediaan dan keandalan
produk.
2. Setiap rakitan akan melalui tahap uji coba untuk memastikan
kinerja optimal sebelum dijual kepada pelanggan.
c. Strategi Penetapan Biaya
i. Makanan Keripik Lumpia
1. Biaya bahan baku, produksi, dan kemasan akan menjadi faktor
utama dalam penetapan harga.
2. Kami akan melakukan survei pasar untuk memastikan harga
bersaing namun masih menghasilkan keuntungan yang
memadai.
ii. Jasa Web Development
1. Biaya proyek akan mempertimbangkan waktu, tenaga kerja,
dan kebutuhan teknis yang spesifik.
2. Kami akan menawarkan pilihan paket harga yang berbeda
sesuai dengan kompleksitas proyek.
iii. Rakit Komputer
1. Harga akan terdiri dari biaya komponen, waktu rakitan, dan
layanan purna jual.
2. Kami akan menjaga harga yang kompetitif sambil tetap
menjamin kualitas produk.
d. Rencana Pengembangan Produksi
i. Makanan Keripik Lumpia
1. Kami akan memperluas lini produk dengan memperkenalkan
varian rasa baru dan paket ukuran yang berbeda.
2. Akan ada upaya untuk memperluas jaringan distribusi melalui
kemitraan dengan toko makanan lokal
ii. Jasa Web Development
1. Kami akan meningkatkan tim pengembangan untuk dapat
menangani lebih banyak proyek secara bersamaan.
2. Rencana strategis akan mempertimbangkan tren teknologi
terbaru untuk tetap relevan.
iii. Rakit Komputer
1. Kami akan mengembangkan pilihan konfigurasi komputer yang
lebih luas, termasuk dalam kategori workstation dan komputer
gaming kelas atas.
2. Pelatihan internal akan diberikan untuk menghadapi
perkembangan teknologi yang cepat.
BAB III
KAJIAN TEORI
3.1 Keripik Lumpia
a. Waktu dan Tempat
Waktu pelaksanaan : 06.30 - 14.30
Tempat pelaksanaan : Sekolah Bakti Idhata

b. Alat dan Bahan


Alat yang dibutuhkan :
● Sarung tangan plastik
● Talenan
● Wajan
● Gunting
● Kompor
● Mangkuk
● Kuas
● Kemasan plastik standing pack

Bahan yang dibutuhkan :


● Gas
● Minyak goreng
● Kulit lumpia
● Antaka
● Tepung terigu
● Air

c. Proses Produksi
● Siapkan satu lembar kulit lumpia
● Siapkan mangkuk
● Masukkan 2 sendok makan tepung terigu ke dalam magkuk
● Larutkan dengan 60ml air
● Lalu aduk hingga rata
● Olesi lumpia dengan tepung terigu yang sudah dilarutkan
● Lalu gulung kulit lumpia
● Gunting-gunting kulit lumpia yang sudah digulung
● Tuang dan panaskan minyak ke dalam wajan
● Masukkan kulit lumpia yang sudah digunting ke dalam wajan
● Gorenglah kulit lumpia hingga terlihat agak kecoklatan
● Angkat kulit lumpia yang sudah digoreng
● Masukkan kulit lumpia yang sudah matang ke dalam mangkuk
● Tuang bumbu antaka secukupnya
● Aduk hingga merata
● Pindahkan kulit lumpia ke dalam plastik kemasan
● Keripik lumpia siap dijual

3.2 Jasa Web Development


a. Waktu dan Tempat
Waktu pelaksanaan : 06.30 - 14.30
Tempat pelaksanaan : Di mana saja

b. Alat dan Bahan


Alat yang dibutuhkan:
● Komputer
● Internet
● Aplikasi

c. Proses Produksi
● Klien mengorder
● Order Diproses
● Pembahasan Konsep Website
● Pembuatan Website
● Evaluasi
● Penyerahan website kepada klien

3.3 Rakit Komputer


a. Waktu dan Tempat
Waktu pelaksanaan : 06.30 - 14.30
Tempat pelaksanaan : Workstation
b. Alat dan Bahan
Alat yang dibutuhkan:
● Alat perkakas
c. Proses Produksi
● Klien Mengorder
● Order Diproses
● Pembahasan Tema Komputer
● Perakitan Komputer
● Evaluasi
● Penyerahan Komputer kepada Klien
BAB IV
PENUTUP

4.1 Kesimpulan
Berdasarkan proposal ini, dapat disimpulkan bahwa Magifazhon memiliki potensi
yang kuat untuk menjadi entitas bisnis yang sukses. Melalui penawaran produk
berupa Keripik Lumpia, layanan Web Development, dan rakit komputer,
perusahaan ini telah menunjukkan komitmen terhadap berbagai sektor yang
berbeda. Pemahaman akan tantangan dan peluang dalam dunia bisnis menjadi
dasar yang kokoh untuk membangun fondasi yang berkembang. Kendati
pertumbuhan tidak selalu linier dan kemajuan usaha dapat mengalami pasang
surut, Magifazhon memiliki potensi untuk terus berkembang dengan menjaga
kualitas produk dan layanan serta fleksibilitas dalam menghadapi perubahan pasar.

4.2 Saran
Sebagai saran untuk pengembangan usaha Magifazhon, penting untuk tetap
berfokus pada inovasi dan pelayanan pelanggan. Dalam bisnis Keripik Lumpia,
perlu melakukan riset pasar yang lebih mendalam untuk memahami preferensi
konsumen dan mengidentifikasi peluang pengembangan rasa atau variasi produk.
Dalam layanan Web Development, menjaga tim yang terampil dan terus
memperbarui pengetahuan teknis akan memungkinkan Magifazhon untuk tetap
relevan dalam industri teknologi yang terus berubah. Sementara itu, dalam bisnis
rakit komputer, pahami tren terbaru dalam komponen komputer dan periferal, serta
kembangkan strategi pemasaran yang efektif untuk menjangkau konsumen yang
tepat.

Tantangan dalam dunia bisnis yang kompetitif memerlukan fleksibilitas dan


adaptabilitas. Oleh karena itu, Magifazhon harus terus memantau perubahan di
pasar, serta menjaga komunikasi yang baik dengan pelanggan untuk memahami
kebutuhan mereka. Mengembangkan strategi pemasaran yang efektif, seperti
pemanfaatan media sosial dan platform online, akan membantu memperluas
jangkauan dan meningkatkan kesadaran merek.

Anda mungkin juga menyukai