Anda di halaman 1dari 2

Resep Pisang Goreng Crispy

Resep pisang goreng crispy yaitu sebagai berikut:

Bahan-bahan:
- 10 buah pisang kepok

- 250 gram tepung beras

- 3 sdm gula pasir

- 1/2 sdt kapur sirih

- 1/2 sdt baking powder

- 1/2 sdt vanili

- 1/2 butir telur ayam

- Air secukupnya

- 1 sdt garam

- Minyak untuk menggoreng

Cara membuat pisang goreng crispy:


1. Kupas pisang kepok, belah menjadi dua bagian, kemudian sisihkan.

2. Campur semua bahan kriuk sampai tidak ada tepung yang menggumpal, pastikan tidak terlalu
kental dan tidak terlalu encer.

3. Celupkan pisang kepok ke dalam adonan tepung.

4. Goreng dalam minyak panas.

5. Tuangkan juga sedikit adonan di atas pisang yang sedang digoreng agar kriuknya banyak.
Goreng hingga pisang berwarna cokelat keemasan.

6. Angkat, lalu tiriskan dan pisang goreng krispi siap dihidangkan.


Resep Pisang Goreng Pasir
Resep pisang goreng pasir yaitu sebagai berikut:

Bahan-bahan:
- 10 buah pisang kepok, belah jadi 2 tidak putus (bisa lebih sesuai selera)

- 5 sdm terigu

- 1 sdm tepung beras

- 1/4 sdt vanilli bubuk

- 1 sdm gula pasir

- Garam secukupnya

- Air secukupnya

- Tepung panir secukupnya

Cara membuat pisang goreng pasir:


1. Campurkan semua bahan kering, lalu tambahkan air secukupnya dan aduk rata sampai dengan
kekentalan yang pas. Jangan lupa untuk koreksi rasa.

2. Celupkan pisang ke dalam bahan pencelup lalu gulingkan ke tepung panir.

3. Panaskan minyak hingga benar-benar panas dengan api sedang.

4. Goreng di minyak panas sampai matang dan warnanya kuning keemasan.

5. Angkat dan sajikan.

Anda mungkin juga menyukai